Anda di halaman 1dari 211

PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT JANTUNG DAN

PEMBULUH DARAH KOTA KENDARI


( Pengamatan Pekerjaan Plat Lantai dan Tangga )

LAPORAN KERJA PRAKTIK

DEWA AGUSTINO
5180811345

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS TEKNOLOGI YOGYAKARTA

YOGYAKARTA
2021
i
HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN KERJA PRAKTIK

PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT JANTUNG DAN


PEMBULUH DARAH KOTA KENDARI
( Pengamatan Pekerjaan Plat Lantai dan Tangga )

Disusun oleh :
DEWA AGUSTINO
5180811345

Telah dipertahankan di depan Dewan Penguji


pada, ……….

DEWAN PENGUJI
Nama Jabatan Tanda Tanggal
tangan
Johan Budianto, S.T.,M.T. Pembimbing ……… ……….
………………………...... Penguji ……… ……….

Yogyakarta.......................
Ketua Program Studi Teknik Sipil

Adwiyah Asyifa, S.T.,M.Eng


NIK 110116081

ii
PENYATAAN KEASLIAN PENULISAN

Yang bertanda tangan di bawah ini, saya:


Nama : Dewa Agustino
NIM : 5180811345
Program Studi : S1 Teknik Sipil
Fakultas : Fakultas Sains dan Teknologi

Menyatakan bahwa laporan kerja praktik dengan judul: Proyek pembangunan Rumah
sakit jantung dan pembuluh darah kendari Pengamatan Pekerjaan plat lantai dan Tangga ini
adalah hasil karya saya sendiri, tidak mengandung plagiat dan semua sumber baik yang dikutip
maupun dirujuk telah saya nyatakan dengan mengikuti tata cara dan etika penulisan karya
ilmiah yang benar. Segala sesuatu yang berkaitan dengan pelanggaran seperti yang dinyatakan
di atas, sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis.

Yogyakarta, November 2021

Penulis,

Dewa Agustino

5180811339

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala
rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan Kerja
Praktik ini. Penulis menyadari bahwa penyusunan laporan kerja praktik ini tidak
lepas dari bantuan dan bimbingan berbagai pihak, oleh karena itu penulis
mengucapkan terima kasih kepada:
1. Bapak Dr. Bambang Moertono S, MM., CA., Akt., selaku Rektor
UniversitasTeknologi Yogyakarta.
2. Ibu Dr. Endy Marlina, S.T., M.T., selaku Dekan Fakultas Sains dan
TeknologiUniversitas Teknologi Yogyakarta.
3. Ibu Adwiyah Asyifa, S.T., M.Eng., selaku Ketua Program Studi Teknik
Sipil.
4. Johan Budianto, S.T.,M.T.selaku Dosen Pembimbing.
5. Bapak Puji Utomo, S.T., M.Eng., selaku Dosen Wali Program Studi
TeknikSipil.
6. Pihak kantor pembangunan rumah sakit jantung kendari yang telah
banyak membantudalam usaha memperoleh data yang dibutuhkan.
7. Orang tua dan keluarga penulis yang telah memberikan bantuan
dukunganmaterial dan moral.
8. Rekan–rekan Teknik Sipil UTY 2018, yang selalu kompak dan saling
memberikan semangat dalam mengerjakan kerja praktik.
Akhir kata, dengan segala keterbatasan pengetahuan dan kemampuan yang
dimiliki, penulis menyadari laporan ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena
itu, kritik dan saran yang membangun dari berbagai pihak senantiasa diharapkan
untuk peningkatan berikutnya. Semoga laporan kerja praktik ini dapat memberikan
manfaat bagi pengembangan ilmu.

Yogyakarta,....... 2021

Dewa Aagustino
5180811345
iv
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................2


PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT JANTUNG DAN ......................................2
PEMBULUH DARAH KOTA KENDARI ..........................................................2
PENYATAAN KEASLIAN PENULISAN...........................................................3
KATA PENGANTAR ............................................................................................4
DAFTAR GAMBAR ..............................................................................................8
LAMPIRAN ..........................................................................................................10
BAB 1 ....................................................................................................................11
PENDAHULUAN.................................................................................................11
1.1 LATAR BELAKANG ............................................................................... 11
1.2 TUJUAN ................................................................................................ 13
1.2.1 Tujuan Proyek ..................................................................................... 14
1.2.2 Tujuan Kerja Praktik ............................................................................ 14
1.3 RUANG LINGKUP .................................................................................... 14
1.3.1 Ruang Lingkup Pekerjaan .................................................................... 14
1.3.2 Ruang Lingkup Kerja Praktik. ............................................................. 15
1.4 GAMBARAN UMUM PROYEK .............................................................. 15
1.5 LOKASI PROYEK ..................................................................................... 16
1.6 DATA PROYEK ......................................................................................... 16
....................................................................................................................... 17
1.6.1 Data Umum Proyek .............................................................................. 17
1.6.2 Data Teknis Proyek. ............................................................................. 18
1.7 METODE PENGUMPULAN DATA ......................................................... 19
1.7.1 Data Primer .......................................................................................... 19
1.7.2 Data Sekunder ...................................................................................... 20
BAB 2 ....................................................................................................................21
DASAR PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ........................................21
2.1 DASAR PERENCANAAN ........................................................................ 21
2.2 DASAR PERANCANGAN ........................................................................ 23
2.2.1 Struktur Plat Lantai .............................................................................. 24
2.2.2 Perancangan Struktur Plat Lantai ......................................................... 24
2.2.3 Struktur Tangga.................................................................................... 27
................................................................................................................................30
v
BAB 3 ....................................................................................................................31
MANAJEMEN PROYEK ...................................................................................31
3.1 STRUKTUR ORGANISASI PROYEK ..................................................... 31
3.1.1 Owner ( Pemilik Bangunan )................................................................ 31
3.1.2 Konsultan Perencana ............................................................................ 32
3.1.3 Konsultan Manajemen Konstruksi (MK). ............................................ 33
3.1.4 Kontraktor atau Penyedia Jasa. ........................................................... 35
3.2 ADMINISTRASI PROYEK ....................................................................... 50
3.2.1 Laporan Proyek .................................................................................... 51
3.2.2 Laporan Harian..................................................................................... 52
3.2.3 Laporan Mingguan ............................................................................... 53
3.2.4 Laporan Bulanan .................................................................................. 54
BAB 4 ....................................................................................................................55
BAHAN DAN ALAT ...........................................................................................55
4.1 BAHAN ...................................................................................................... 55
4.1.1 Beton ( Concreate ) .............................................................................. 56
4.1.2 Semen dan Mortar Utama .................................................................... 58
4.1.3 Agregat Halus (Pasir) ........................................................................... 59
4.1.4 Agregat Kasar (Kerikil) ....................................................................... 60
4.1.5 Air ........................................................................................................ 61
4.1.6 Besi Tulangan....................................................................................... 62
4.1.7 Water Stop............................................................................................ 64
4.1.8 Kawat Bendrat ...................................................................................... 64
4.1.9 Beton Decking...................................................................................... 65
4.2 ALAT .......................................................................................................... 65
4.2.1 Tower Crane ( TC ) .............................................................................. 66
4.2.2 Concreate Mixer Truck ........................................................................ 67
4.2.3 Concreate Pump ................................................................................... 67
4.2.4 Passengger Hoist atau Alimax ............................................................. 69
4.2.5 Concrete Vibrator ................................................................................. 70
4.2.6 Air Compressor .................................................................................... 71
4.2.7 Kawat Ayam........................................................................................ 72
4.2.8 Concrete Bucket ................................................................................... 73
4.2.9 Scaffolding ........................................................................................... 73
4.2.10 Gelagar Balok..................................................................................... 75
4.2.11 Suri – Suri ..........................................................................................
vi 75
4.2.12 Hollow ................................................................................................ 76
4.2.13 Plywood ............................................................................................. 76
4.2.14 Hammer Drill / Jack Hammer ............................................................ 77
4.2.15 Mesin Potong Besi / Bar Cutter ........................................................ 77
4.2.16 Mesin Pembengkok Besi / Bar Bender ............................................. 78
4.2.17 Penggaris Waterpass .......................................................................... 79
4.2.18 Automatic Level Waterpass ............................................................... 80
4.2.19 Total Station ....................................................................................... 80
4.2.20 Loading Dock ..................................................................................... 81
4.2.21 Tremie ................................................................................................ 82
BAB 5 ....................................................................................................................83
ANALISIS PELAKSANAAN PEKERJAAN ....................................................83
5.1 METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN.............................................. 83
5.1.1 Pekerjaan Plat Lantai............................................................................ 83
5.1.2 Pekerjaan Tangga ................................................................................. 87
5.2 ANALISIS MASALAH DAN SOLUSI ..................................................... 95
5.2.1 Analisis Masalah .................................................................................. 95
5.2.2 Solusi Masalah ..................................................................................... 98
BAB 6 ..................................................................................................................101
KESIMPULAN DAN SARAN ..........................................................................101
6.1 KESIMPULAN ......................................................................................... 101
6.2 SARAN ..................................................................................................... 101
DAFTAR PUSTAKA .........................................................................................102
LAMPIRAN ........................................................................................................103

vii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1.1 Lokasi Proyek .............................................................................................................. 16
Gambar 1.2 Gambar 3D .................................................................................................................. 17
Gambar 1.3 Data Umum proyek ..................................................................................................... 17
Gambar 2. 1 Antrede dan Optrade Tangga ...................................................................................... 28
Gambar 3. 1 Struktur Organisasi ..................................................................................................... 37
Gambar 4. 1 Beton Ready Mix pada Truck Mixer .......................................................................... 56
Gambar 4. 2 Uji Slump Dilingkungan Proyek ................................................................................ 57
Gambar 4. 3 . Pengujian Kuat Tekan Beton dan Diawasi Oleh QC dan MK. ................................. 57
Gambar 4. 4 Semen Instan atau Mortar ........................................................................................... 58
Gambar 4. 5 Bahan Grouthing Merek Sika. .................................................................................... 59
Gambar 4. 6 Agregat Halus (Pasir) ................................................................................................. 60
Gambar 4. 7 Agregat Kasar (Kerikil) .............................................................................................. 61
Gambar 4. 8 Air Carbon .................................................................................................................. 61
Gambar 4. 9 Besi Tulangan Pada Fabrikasi Besi (Stockyard)......................................................... 62
Gambar 4. 10 Sanggahan / Pallet .................................................................................................... 63
Gambar 4. 12 Water Stop. ............................................................................................................... 64
Gambar 4. 13 Kawat bendrat. .......................................................................................................... 64
Gambar 4. 14 Beton Decking .......................................................................................................... 65
Gambar 4. 15 Tower Crane ............................................................................................................. 66
Gambar 4. 16 Concreate Truck Mixer ............................................................................................. 67
Gambar 4. 17 Mobile Concreate Pump. .......................................................................................... 68
Gambar 4. 18 Pompa Kodok ........................................................................................................... 68
Gambar 4. 19 Concreate Pipe. ......................................................................................................... 69
Gambar 4. 20 Informasi Jumlah Maksimum Orang atau Material pada Hoist. ............................. 70
Gambar 4. 21 Passengger Hoist ...................................................................................................... 70
Gambar 4. 22 Concreate Vibrator. .................................................................................................. 71
Gambar 4. 23 Air Compressor. ....................................................................................................... 72
Gambar 4. 24 Kawat Ayam ............................................................................................................. 72
Gambar 4. 25 Concreate Bucket...................................................................................................... 73
Gambar 4. 26 Perancah Tipe PCH .................................................................................................. 74
Gambar 4. 27 Scaffolding Sebagai Pijakan Pekerja ........................................................................ 74
Gambar 4. 29 Gelagar Balok ........................................................................................................... 75
Gambar 4. 30 Suri – Suri................................................................................................................. 76
Gambar 4. 31 Hollow ..................................................................................................................... 76
Gambar 4. 32 Plywood ................................................................................................................... 77
Gambar 4. 33 Hammer Drill / Jack Hammer. ................................................................................. 77
Gambar 4. 34 Mesin Potong Besi / Bar Cutter ................................................................................ 78
Gambar 4. 35 Mesin Bar Bender. .................................................................................................... 79
Gambar 4. 36 Hasil Produksi Bar Bender, Tulangan Sengkang ..................................................... 79
Gambar 4. 37 Alat Ukur Water Pass. .............................................................................................. 80
Gambar 4. 38 Automatic Level Waterpass...................................................................................... 80
Gambar 4. 39 Total Station ............................................................................................................. 81
Gambar 4. 40 Loading Dock ........................................................................................................... 81
Gambar 4. 41 Tremie ...................................................................................................................... 82
Gambar 5.1 perancah ...................................................................................................................... 85
Gambar 5.2 Bekisting ...................................................................................................................... 86
Gambar 5.3 Pengecoran Plat Lantai ................................................................................................ 87
Gambar 5. 4 Fabrikasi Tulangan Tangga ........................................................................................ 88
Gambar 5. 5 Pekerjaan Marking Anak Tangga ............................................................................... 88
Gambar 5. 6 Pemasangan Perancah Struktur Tangga...................................................................... 89
Gambar 5. 7 Proses Pemasangan Bekisting .................................................................................... 90
Gambar 5. 8 Bekisting yang Diberi Garis Marking......................................................................... 90
Gambar 5. 9 Besi Hollow dan Tie Rod ........................................................................................... 90
Gambar 5. 10 Penulangan Pada Bordes Tangga ............................................................................. 91
Gambar 5. 11 Penulangan Alas Anak Tangga................................................................................. 91
Gambar 5. 12 Penulangan Anak Tangga dan Cakar Ayam ............................................................. 92
viii
Gambar 5. 13 Pemasangan Bekisting Anak Tangga ....................................................................... 92
Gambar 5. 14 Pengecoran Struktur Tangga dengan Tower Crane .................................................. 93
Gambar 5. 15 Proses Pemadatan dengan Concreate Vibrator ......................................................... 94
Gambar 5. 16 Pembongkaran Bekisting Struktur Tangga ............................................................... 94
Gambar 5. 17 Beton Keropos pada Struktur Balok ......................................................................... 96
Gambar 5. 18 Beton Balok Melebar ................................................................................................ 97
Gambar 5. 19 Ukuran Anak Tangga Melebar ................................................................................. 97
Gambar 5. 21 Rusaknya Alat Concrete Pump ................................................................................. 98

ix
LAMPIRAN

x
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Rumah Sakit merupakan sarana dan prasarana untuk mendukung terwujudnya
kesehatan masyarakat. Untuk mewujudkan masyarakat dengan sumber daya yang
berkualitas tinggi, maka dibutuhkan masyarakat yang sehat jasmani dan rohani.
Permintaan akan pelayanan kesehatan masyarakat semakin meningkat oleh karena
itu mutu pelayanan kesehatan harus terus diupayakan dengan memperhatikan
aspek sosial dalam pelaksanaannya. Mengingat rumah sakit di Indonesia masih
sangat kurang baik dalam segi kuantitas maupun kualitas sehingga menyebabkan
masyarakat merasa kesulitan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Walaupun
pemerintah telah memberikan subsidi yang cukup besar untuk bidang ini, tetapi
tidak bisa dipungkiri tingkat pelayanan kesehatan di Indonesia masih sangat jauh
dari standar. Sebagai negara dengan pertumbuhan penduduk yang cukup besar,
dan berjumlah penduduk ± 200 juta jiwa, sudah menjadi suatu keharusan bagi
pemerintah Indonesia untuk semakin meningkatkan prasarana dan sarana
kesehatan sekaligus pemerataan pelayanan tersebut ke daerah- daerah sehingga
dapat dinikmati oleh kalangan luas.
Jantung merupakan organ terpenting dalam tubuh manusia, jika jantung tidak
bekerja di dalam tubuh, maka akan menyebabkan kematian. Menurut ilmu
kesehatan, masalah mengenai organ jantung terbagi menjadi dua, yaitu penyakit
jantung dan serangan jantung. Penyakit jantung biasanya terjadi akibat otot
jantung yang lemah karena adanya kelainan bawaan sejak lahir, sedangkan
serangan jantung biasanya terjadi karena terhambatnya suplai darah ke otot-otot
jantung karena pembuluh darah yang mengalirkan darah ke jantung tersumbat
atau mengeras. Keadaan pembuluh darah yang seperti ini disebabkan karena
adanya timbunan lemak dan kolesterol ataupun zat-zat kimia yang berbahaya.
Jantung adalah salah satu organ vital manusia yang terletak di dalam rongga dada.
Organ ini memiliki fungsi yang sangat besar bagi kelangsungan hidup manusia.
Jantung berperan dalam sistem sirkulasi dan berfungsi sebagai alat pemompa
xi
darah. Kontraksi dan relaksasi yang teratur dari otot-otot jantung memungkinkan
darah yang mengandung banyak oksigen dari paru-paru dipompakan ke seluruh
tubuh dan darah yang berasal dari seluruh tubuh dipompakan ke dalam paru-paru
pada saat yang bersamaan. Mekanisme ini berlangsung terus-menerus dan
memungkinkan jaringan tubuh kita mendapatkan asupan oksigen dan nutrisi yang
dibawa oleh darah untuk proses metabolisme tubuh. Fungsi jantung yang sangat
penting dan berkaitan erat dengan organ-organ lain dalam tubuh, apabila dalam
kerjanya jantung mendapatkan masalah tentu akan menggangu fungsi tubuh yang
lain juga.
Penyakit jantung merupakan penyakit yang memiliki resiko kematian cukup
tinggi dan dapat menyerang manusia pada berbagai golongan umur. Berdasarkan
data WHO, sekitar sekitar 17,3 juta orang meninggal akibat penyakit jantung di
tahun 2008 dan 55 juta orang di tahun 2011. Dapat dikatakan bahwa 30%
kematian di seluruh dunia disebabkan oleh penyakit jantung dan lebih dari 80%
berasal dari negara miskin dan berkembang. WHO memperkirakan pada tahun
2030, lebih dari 23 juta orang akan meninggal diakibatkan oleh penyakit jantung.
Data Departemen Kesehatan RI tahun 2007 menyatakan bahwa penyakit jantung
diderita oleh masyarakat di Indonesia sebanyak 71.079 jiwa, sedangkan pada
tahun 2013 pendataan yang dilakukan Kementrian Kesehatan dikhususkan untuk
penyakit jantung koroner saja yaitu sebanyak 20.556 jiwa. Angka tersebut
menempati urutan kedua terbanyak setelah stroke (Kemenkes, 2013).
Faktor risiko penyakit jantung adalah umur, jenis kelamin, keturunan atau
genetik, kebiasaan merokok, akivitas fisik yang kurang, obesitas, diabetes melitus,
stres dan diet (kebiasaan atau pola makan). Faktor diet seperti asupan asam lemak
tidak jenuh tunggal, serat larut air, karbohidrat komplek dan diet vegetarian akan
berpengaruh positif terhadap peningkatan kadar kolesterol HDL (Almatsier,
2004). Faktor-faktor tersebut diduga dapat memberikan pengaruh terhadap
kolesterol dalam darah (Soeharto, 2004). Konsumsi lemak yang berlebih akan
menyebabkan peningkatan kadar kolesterol darah (Arisman, 2004). Berdasarkan
penelitian Tuminah (2009), menyebutkan bahwa pola makan seperti konsumsi
makanan yang tinggi lemak total atau lemak jenuh, kolesterol, serta kurangnya
konsumsi karbohidrat merupakan faktor yang mempengaruhi kadar HDL dan
xii
merupakan faktor risiko PJK. Menurut Yusuf dkk (2013), menyatakan bahwa
konsumsi lemak terutama asam lemak jenuh, akan berpengaruh terhadap kadar
Low Density Lipoprotein (LDL) yang menyebabkan darah mudah menggumpal,
selain itu asam lemak jenuh mampu merusak dinding pembuluh darah arteri
sehingga menyebabkan penyempitan. Studi epidemiologi yang dilakukan
Hardinsyah (2011), membuktikan bahwa terdapat hubungan positif yang
bermakna antara konsumsi lemak, asam lemak jenuh menyebabkan
hiperkolesterol yang merupakan faktor risiko dari PJK. Berdasarkan penelitian
Mamat dan Sudikno (2010), menyatakan bahwa penurunan High Density
Lipoprotein (HDL) tidak hanya dipengaruhi oleh berapa lama seseorang
menghisap rokok tetapi dipengaruhi oleh jumlah batang rokok yang dihirup
perhari. Frekuensi merokok merupakan faktor yang 3 paling berpengaruh terhadap
kolesterol HDL. Terdapat kecenderungan antara penurunan kadar HDL dengan
peningkatan jumlah rokok yang dihisap.
Pembangunan Gedung RS JANTUNG di Kota Kendari, merupakan salah
satu fasilitas dan prasarana yang dibangun untuk kebutuhan masyarakat
khususnya dalam segi kesehatan dan juga guna mengembangkan rumah sakit yang
ada di kota kendari. Untuk memudahkan proses pelayanan kepada masyarakat.
Rencana ini termasuk investasi jangka panjang, sehingga segala sesuatunya
diperhitungkan untuk berbagai perkembangan ke depan dari berbagai aspek
seperti yuridis, ekonomis, serta karakter dan budaya masyarakat. Jadi
pembangunan RS Jantung ini tidak hanya mengutamakan lokasi, namun juga
luasan lahan serta berbagai sarana prasarana pendukung lain demi kemudahan
pelayanan kepadamasyarakat.

1.2 TUJUAN
Tujuan dilakukannya kegiatan ini agar mahasiswa dapat mengatami secara
langsung dengan cara terjun ke lapangan untuk melihat sebuah proses
pembangunan gedung yang nantinya akan dibuat sebuh laporan. Pada laporan kali
ini, tujuan yang dilakukan adalah untuk mengamati pekerjaan struktur plat lantai
dan tangga pada momentum kegiatan kerja praktik tahun 2021. Kegiatan kerja

xiii
praktik oleh penulis di laksanakan di proyek Pembangunan rumah sakit jantung
dan pembuluh darah kota kendari.
1.2.1 Tujuan Proyek
Proyek Pembangunan Gedung RS Jantung kota kendari ini berlokasi di Jl.
Dr. Sam Ratulangi, Kemaraya, Kendari Bar., Kota Kendari, Sulawesi Tenggara
dibangun pada tanggal 29 Agustus 2019 sampai dengan 19 september 2022,.
berdiri di atas lahan bekas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultra tersebut
untuk konstruksi bangunan empat lantai. Adapun tujuan dibangunnya proyek
Pembangunan rumah sakit jantung dan pembuluh darah kota kendari tersebut
yaitu :
1. Untuk menghadirkan sebuah fasilitas pelayanan kesehatan bagi
masyarakat sekitar khususnya yang berada diwilayah kota kendari.
2. Untuk mendukung kesehatan kesehatan masyarakat kota Kendari.

1.2.2 Tujuan Kerja Praktik


Kerja praktik merupakan kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa Teknik
Sipil yang bertujuan agar mahasiswa yang melakukan kegiatan kerja praktik
tersebut dapat melihat secara langsung kondisi dilapangan sebuah pembangunan
yang sedang berjalan agar dapat menambah wawasan bagi mahasiswa yang
bersangkutan, Tujuan mengetahui kondisi proyek dilapangan dapat memberikan
manfaat besar yaitu :
1. Mengetahui proses atau tahapan pekerjaan plat lantai.
2. Mengetahui proses atau tahapan pekerjaan tangga.

1.3 RUANG LINGKUP


Ruang lingkup kerja praktik pada proyek pembangunan RS Jantung kota
kendari yang berlokasi di jalan samratulangi Sedang terfokus pada pekerjaan
elemen struktur beton bertulang. Ruang lingkup dari laporan kerja praktik ini
menjelaskan pada bagian lingkup pekerjaan dan lingkup kerja praktik.
1.3.1 Ruang Lingkup Pekerjaan
Ruang lingkup pekerjaan pada Proyek Pembangunan Gedung RS Jantung
kota kendari seperti pada umumnya mencakup pekerjaan dari proses pembersihan
xiv
lahan sampai dengan proses finishing. Ruang lingkup pekerjaan Proyek
Pembangunan Gedung RS Jantung kota kendari antara lain :
a. Pekerjaan Persiapan,
b. Pekerjaan Struktur,
c. Pekerjaan Arsitek,
d. Pekerjaan Mekanikal / Elektrikal,
e. Pekerjaan Landscape.
1.3.2 Ruang Lingkup Kerja Praktik.
Pada kegiatan kerja praktik pengamatan Proyek Pembangunan Gedung RS
Jantung kota kendari minimal mengambil 2 item yaitu pengamatan struktur plat
lantai dan pengamatan struktur tangga, untuk waktu pelaksanaan dilakukan
selama 2 bulan dari tanggal 14 september sampai dengan 14 November 2021.
Secara keseluruhan pekerjaan Proyek Pembangunan Gedung RS Jantung kota
kendari dapat dikategorikan memenuhi standar sistem persyaratan pembangunan
gedung. Ruang lingkup kerja praktek berdasarkan pengamatan dilapangan yang
diamati yaitu :
a. Pengamatan Pekerjaan Struktur plat lantai,
b. Pengamatan Pekerjaan Struktur Tangga.

1.4 GAMBARAN UMUM PROYEK


Proyek Pembangunan Gedung RS Jantung kota kendari merupakan
sebuah pengembangan aset yang dimiliki kota kendari dimana lahan yang
digunakan berdiri di atas lahan bekas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)
Sultra). Lokasi proyek sangat strategis sehingga mudah diakses oleh alat berat,
Proyek ini memiliki luas lahan sekira 5,6 hektar dengan luas bangunan 4,5 hektar,
terdiri dari 17 lantai, 339 ruangan dan akan mengoperasikan jumlah tempat tidur
maksimal mencapai 584 unit. kendala yang terjadi pada saat pembangunan
berlangsung yaitu penyediaan beton dari pabrik selalu terbatas sehingga terkadang
pengecoran dilapangan ditunda dan pada saat cuaca buruk seperti hujan deras dan
angin kencang membuat para pekerja kesusahan melakukan pekerjaanya . proyek
yang dimulai pada bulan 29 Agustus 2019 diharapkan selesai pada bulan
September 2022.
xv
1.5 LOKASI PROYEK
Proyek Pembangunan Gedung RS Jantung kota kendari ini berlokasi di Jl.
Dr. Sam Ratulangi, Kemaraya, Kendari Bar., Kota Kendari, Sulawesi Tenggara
93112. Lokasi proyekdapat dilihat pada gambar 4.3.

Gambar 1.1 Lokasi Proyek


(Sumber: https://www.maps)

Peta diatas menggambarkan lokasi proyek bersebelahan dengan jalan antar


provinsi, sehingga memudahkan mobilitas alat berat untuk keluar masuk proyek
tersebut dan tentunya tidak mengganggu warga sekitar dengan adanya alat berat
yang keluar masuk proyek tersebut. Karena mudahnya untuk diakses diharapkan
RS jantung kendari nantinya dapat melayani masyarakat sekitar.

1.6 DATA PROYEK


Sebuah Proyek bangunan tentunya sudah memiliki data perencanaan dan
perhitungan sebelum proyek tersebut dilaksanakan. Dari mulai lelang hingga
proses akhir penyerahan proyek kepada owner. Serangkaian prosedur tersebut
digunakan sebelum proyek berlangsung dan sampai proyek terealisasi. Data
proyek berisikan sekumpulan data-data yang mencakup perencanaan dan
perancangan pembangunan proyek yang dijadikan patokan atau pedoman untuk
menjalankan dan membangun proyek tersebut. Terdapat 2 (dua) jenis data proyek
yaitu data umum proyek dan data teknis proyek.
xvi
Gambar 1.2 Gambar 3D
( Sumber:DED RS Jantung Kendari )

1.6.1 Data Umum Proyek


Data umum proyek merupakan data yang berisi informasi umum dari suatu
bangunan yang dibangun guna kepentingan tertentu. Data Umum sebagai berikut:

Gambar 1.3 Data Umum proyek


(Sumber: Dokumentasi kerja praktik 2021)

xvii
 Nama Paket Pekerjaan : Pekerjaan Pembangunan Rumah
Sakit Jantung dan Pembulu Darah
Kota Kendari
 Konsultan Pengawas : PT. Pangripta Wanua Konsolindo
 Kontraktor Pelaksana : PT. Citra Prasasti Konsorindo
 Alamat Proyek Kerja Praktik : Jl. Dr. Sam Ratulangi, Kemaraya,
Kendari Bar., Kota Kendari,
Sulawesi Tenggara
 Lingkup Pekerjaan : Pekerjaan Persiapan
Pekerjaan Struktur
Pekerjaan Arsitektur
Pekerjaan Mekanikal / Elektrikal
Pekerjaan Landscape
 Tipe Kontrak : Harga Satuan dan Lumpsump
 Nilai Kontrak : Rp. 315.279.900.000
 Tanggal Kontrak : 22 Maret 2019
 Durasi Waktu Pelaksanaan : 540 ( lima ratus empatpuluh ) hari
kalender.
 Awal Proyek (P0) : 29 Agustus 2019
 Akhir Proyek (P1) : 19 September 2022
 Durasi Waktu Pemeliharaan :
 Sumber Dana : APBD Tahun anggaran 2021-2022

 Sistem Pembayaran : Sertifikat Bulanan (Monthly


Certificate)

1.6.2 Data Teknis Proyek.


Proyek bangunan konstruksi tidak hanya memiliki data umum proyek
melainkan juga data teknis proyek. Data teknis proyek juga diperlukan dalam
proyek konstruksi. Data umum proyek merupakan data yang berisikan keteknisan
proyek, karakteristik, dan ruang lingkup material proyek. Dengan demikian data
teknis pada proyek Pembangunan RS jantung kendari yaitu :
xvii
i
Deskripsi Proyek : Proyek Pembangunan RS jantung kendari
Tipe Plat Lantai : Plat beton konvensional dan Strucktural
decking
Jenis plat lantai Pengamatan : plat lantai Strucktural decking
Tipe Tangga : Tangga utama dan tangga darurat
Jenis Tangga Pengamatan : tangga utama
Jenis Struktur : Struktur Beton Bertulang
Jenis Fondasi : Pondasi Bored Pile
Material Balok : Besi Baja Tulangan dan Beton
Material Tangga : Besi Baja Tulangan dan Beton

1.7 METODE PENGUMPULAN DATA


Dalam kegiatan kerja praktik di proyek Pembangunan RS Jantung Kendari
diharapkan mahasiswa dapat mencari data-data dalam proyek tersebut yang
nantinya data tersebut digunakan untuk menyusun laporan kerja praktik. Dalam
pengumpulan data terdapat metode yang dilakukan untuk mendapatkan dan
menganalisis data yang ada pada pembangunan gedung tersebut. Data-data yang
dicari yaitu :
1.7.1 Data Primer
Data primer didapatkan melalui upaya pengambilan data dilapangan secara
langsung, karena hal inilah data primer disebut sebagai data pertama atau data
mentah yang lebih valid dan akurat. Pengambilan data dilakukan di Pembangunan
RS Jantung Kendari yang mana nantinya data tersebut menjadi acuan isi laporan.
Adapun data data primer yang didapat antara lain :
a. Mengetahui prosedur pelaksanaan pembuatan struktur plat lantai dan
tangga dari konstruksi awal hingga akhir secara langsung dilapangan.
b. Mendapatkan data-data gambar perencanaan pembuatan struktur plat
lantai dan tangga.
c. Mengetahui nilai mutu beton untuk masing-masing item pekerjaan.
d. Mengetahui proses pembesian tulangan untuk struktur plat lantai dan
tangga sampai diberi selimut beton
xix
e. Mengetahui kendala atau masalah yang timbul pada pekerjaan struktur
plat lantai dan tangga.

1.7.2 Data Sekunder


Data sekunder merupakan data-data yang tidak didapatkan secara langsung
dilapangan melainkan dapat bersumber dari berbagai informasi lewat media-
media sehingga data tersebut dapat diperoleh secara cepat, meski begitu data
sekunder tidak bisa diajukan acuan karena tingkat keakuratan data sekunder cukup
rendah dan bisa saja data yang didapat data lampau. Adapun beberapa data-data
sekunder yang didapat antara lain :
a. Mendapatkan informasi mengenai struktur plat lantai dan tangga
b. Mendapatkan banyak sumber referensi berkaitan dengan pengamatan
plat lantai dan tangga.
c. Mengetahui gambar umum proyek mengenai lokasi dan data umum
proyek .

xx
BAB 2
DASAR PERENCANAAN DAN PERANCANGAN

2.1 DASAR PERENCANAAN


Perencanaan adalah suatu proses menentukan sasaran yang ingin dicapai,
tindakan yang seharusnya dilaksanakan, bentuk organisasi yang tepat untuk
mencapai dan SDM yang bertanggung jawab serta proses pemilihan dan
penetapan tujuan, strategi, metode, anggaran, dan standar (tolak ukur)
keberhasilan suatu kegiatan (Hadari Nawawi,2003). Pada dasarnya sebuah proyek
tidak dapat berjalan begitu saja jika tidak dilakukan sebuah perencanaan teknis,
perencaan sangat penting karena dapat menentukan lancar atau tidaknya sebuah
proses proyek berjalan pada tahap perencanaan banyak terdapat aspek konstruksi
yang perlu diperhatikan mulai dari pemahaman terhadap muatan rencana kerja
dan syarat-syarat, penentuan metedologi yang digunakan pada suatu item
pekerjaan, penyelesaian surat-surat proses administrasi dan juga penentuan
program kerja, rencana dan jadwal kerja. Dalam kaitanya dasar perencanaan
dengan proyek dengan kapasitas besar dalam hal ini melibatkan banyak organisasi
dari owner, perencana, manejemen konsultan dan kontraktor maka dari ini perlu
dilakukan sinkronisasi sebelum proyek berjalan.
Perencanaan pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari telah melewati
serangkaian proses persiapan dan perencanaan dengan baik. Sehingga proses
pembangunan di proyek sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan dan juga
pekerjaan dalam ruang lingkup yang sempit bisa dilaksanakan dengan baik. data-
data serta informasi teknis standart perencanaan sangat dibutuhkan untuk
mendukung rencana program kerja dari awal mulai proyek sampai proyek selesai.
Kontraktor selaku pelaksana akan menjadikan data-data tersebut sebagai pedoman
untuk melaksanakan sebuah proyek pembangunan. Setelah mendapatkan data-data
dan informasi kaitannya dengan perencanaan, selanjunya dibuat dalam dokumen
untuk dijadikan patokan oleh kontraktor dalam proses pembangunan dilapangan.

xxi
Dalam hal ini sebagai referensi Peraturan Jasa Konstruksi dan Bangunan
Gedung RS Jantung kota kendari adalah sebagai berikut :
a. UU No. 2/2017 : Jasa Konstruksi & Peraturan Pemerintah
( PP ) turunannya
b. UU No. 28/2002 : Bangunan Gedung & Peraturan Pemerintah
( PP ) turunannya
c. Perpres No. 73/2011 : Pembangunan Bangunan Gedung Negara
d. Permen PU 29/PRT/M/ 2006 : Pedoman Persyaratan Teknis Bangunan
Gedung
e. Permen PU 30/PRT/M/2006 : Pedoman Teknis Aksesibilitas & Fasilitas
Bangunan Gedung dan Lingkungan
f. Permen PUPR 14/PRT/M/2017 : Persyaratan Kemudahan Bangunan
Gedung
g. Permen PUPR 22/PRT/M/2018 : Pembangunan Bangunan Gedung
Negara
h. Permen PU 26/PRT/M/2008 : Pedoman Teknis Sistem Proteksi Kebakaran
pada Bangunan & Lingkungan
i. Permen PU 4/PRT/M/2009 : Sistem Manajemen Mutu ( SMM )
j. Permen PU 5/PRT/M/2014 : Pedoman Sistem Manajemen K3 Konstruksi
k. Standar/Norma/Kode/Pedoman yang bisa diterapkan pada bagian
pekerjaan bersangkutan, yang diterbitkan oleh Instansi/Institusi/Asosiasi
Profesi/ Asosiasi Produsen/ Lembaga pegujian ataupun Badan-badan yang
bersifat internasional ataupun nasional dari Negara lain, sejauh bahwa atas
hal tersebut diperoleh kesepakatan dari Pemberi Tugas dan Konsultan
Perencana
l. Brosur teknis dari Produsen yang didukung oleh Sertifikat dari lembaga
pengujian yang diakui secara nasional dan Internasional.

Dalam semua lingkup pekerjaan pembangunan, tentunya perencanaan menjadi


hal yang sangat perlu untuk diperhatikan, dimana perencaan dapat dijadikan
sebagai landasan terciptanya program kerja yang baik sesuai dengan standar yang
seharusnya, jika hal tersebut dapat terlaksana maka dapat :

xxii
1. Mengurangi kesalahan dan meningkatkan ketelitian pada item-item
pekerjaan.
2. Proses pekerjaan menjadi lebih sistematis.
3. Prosedur metode pekerjaan lebih terarah.
4. Permasalahan dapat dapat diselesaikan secara jelas dan akurat.
5. Pengembangan metode alternatif yang lebih variatif.
Jika dilihat lebih cermat tahap perencanaan merupakan tahapan yang cukup
sulit mengingat banyaknya pihak yang terlibat didalamnya dan juga proses
pengumpulan informasi yang kadang mengalami masalah, maka dari itu tahap
perencanaan perlu dilakukan dengan sangat matang agar proses berjalanya proyek
sesuai dengan rencana dan juga menjadikan pekerjaan tersebut menjadi lebih
efektif dan efisien.

2.2 DASAR PERANCANGAN


Struktur merupakan bagian dari bangunan yang memiliki fungsi paling
penting dalam berdirinya suatu bangunan, struktur sendiri dapat diartikan sebagai
elemen – elemen yang saling mendukung satu sama lain atau satu kesatuan agar
bangunan dapat berdiri dengan kuat dan kokoh, tentunya perencanaan struktur
harus dilakukan sebaik dan sematang mungkin agar meminimalisir masalah yang
akan terjadi kedepanya, pada pembangunan konstruksi gedung elemen struktur lah
yang paling besar dalam menerima beban, beban diterima oleh struktur dan lalu
menyalurkan beban tersebut menuju pondasi.
Dalam perancangan struktur terdapat dua jenis struktur yang diketahui secara
umum yaitu struktur atas dan struktur bawah, perlu diketahui bahwa struktur atas
adalah struktur yang terletak diatas permukaan tanah yang menerima beban mati,
beban hidup dan juga beban struktur atas itu sendiri dan lalu menyalurkan beban
tersebut menuju struktur bawah, selanjutnya ada struktur bawah yang terletak
dibawah permukaan tanah yang berfungsi untuk menerima beban dari struktur
atas dan kemudian menyalurkan beban tersebut menuju tanah. Pada pengamatan
pekerjaan struktur terdapat 2 item pekerjaan yang diamati yaitu struktur plat lantai
dan struktur tangga.

xxii
i
Adapun dasar perancangan yang digunakan dalam pembangunan RS jantung
kendari adalah :
a. PBI 1971 : Peraturan Beton Indonesia
b. SK SNI T-15-1991-03 : Tata cara perhitungan struktur beton untuk
bangunan gedung.
c. SII 0192-83 : Mutu dan cara uji elektroda las terbungkus
baja kerbon rendah.
d. ASTM A-426 : Standard specification for uncoated seven
Wire stress relieved streel strand for prestes
Concred
e. ASTM-1143.81 : ( Reaproved 1987 )

2.2.1 Struktur Plat Lantai


Plat lantai adalah struktur bangunan yang bukan berada di atas tanah
secara langsung. Artinya plat lantai merupakan lantai yang terletak di tingkat dua,
tingkat tiga, tingkat empat, dan seterusnya. Dalam pembuatannya, struktur ini
dibingkai oleh balok beton yang kemudian ditopang kolom-kolom bangunan.
Pembuatan struktur plat lantai harus memperhatikan ukuran ketebalan plat
tersebut.
Ketebalan pelat lantai ditentukan oleh :
• Besar lendutan yang diinginkan.
• Lebar bentangan atau jarak antara balok-balok pendukung.
• Bahan material konstruksi dan pelat lantai.
Pelat lantai harus direncanakan kaku, rata, lurus dan waterpass
(mempunyai ketinggian yang sama dan tidak miring), pelat lantai dapat diberi
sedikit kemiringan untuk kepentingan aliran air. Ketebalan pelat lantai ditentukan
oleh : beban yang harus didukung, besar lendutan yang diijinkan, lebar bentangan
atau jarak antara balok-balok pendukung, bahan konstruksi dari pelat lantai.
2.2.2 Perancangan Struktur Plat Lantai
Plat lantai merupakan suatu konstruksi yang menumpu pada balok. Plat
lantai direncanakan mampu menahan beban mati dan beban hidup pada waktu
pelaksanaan konstruksi maupun pada waktu gedung dioperasikan. Dalam
xxi
v
merencanakan sebuah pelat, ada tiga metode yang dapat digunakan yaitu
1. Metode Marcus, Metode marcus didasarkan pada pendekatan momen
dengan menggunakan koefisien-koefisien yang disederhanakan dimana
koefisien ini telah dicantumkan dalam sebuah tabel sesuai dengan kondisi
perletakan ujungujung pelat.
2. Metode perencanaan langsung, Perencanaan langsung yaitu metode
dimana yang diperoleh adalah pendekatan momen dengan menggunakan
koefisien-koefisien yang telah disederhanakan.
3. Metode portal ekivalen. Metode portal ekivalen digunakan untuk
memperoleh variasi longitudinal dari momen dan geser, maka kekakuan
relatif dari kolomkolom berikut sistem lantai dimisalkan dalam analisis
pendekatan dan kemudian diperiksa.
Fungsi dari plat lantai tersebut sebagai berikut :
1. Menahan beban yang bekrja khususnya beban mati dan beban hidup.
2. Sebagai diafragma untuk kestabilan kontruksi.
3. Menyalurkan beban ke balok induk dan balok anak.

Konstruksi untuk pelat lantai dapat dibuat dari berbagai material, contohnya
kayu, beton, baja dan yumen (kayu semen). Dalam penelitian ini material yang
digunakan untuk pelat lantai adalah beton. Beton didefinisikan sebagai “sebagai
campuran antara semen portland atau semen hidraulik yang lain, agregat kasar,
dan air, dengan atau tanpa bahan tambahan membentuk massa padat” (SK SNI T-
15-1991-03). Semen yang diaduk dengan air akan membentuk pasta semen. Jika
semen ditambah dengan pasir akan menjadi mortar semen. Jika ditambah lagi
dengan kerikil atau batu pecah disebut beton. Beton memiliki kuat tekan yang
tinggi namun kuat tarik yang lemah.
Pelat lantai dari beton mempunyai keuntungan antara lain :
1. Mampu mendukung beban besar.
2. Merupakan isolasi suara yang baik.
3. Tidak dapat terbakar dan dapat lapis kedap air.
4. Dapat dipasang tegel untuk keindahan lantai.

xxv
Berdasarkan “Peraturan Pembebanan Indonesia Untuk Gedung, 1983”,
pembebanan dibagi atas beberapa jenis beban yaitu :
1. Beban mati, ialah berat dari semua bagian dari suatu gedung yang bersifat
tetap.
2. Beban hidup, ialah semua beban yang terjadi akibat penghunian atau
penggunaan suatu gedung.
3. Beban angin, ialah semua beban yang bekerja pada gedung yang
disebabkan oleh selisih tekanan udara.
4. Beban gempa, ialah gaya-gaya di dalam struktur tersebut yang terjadi oleh
gerakan tanah akibat gempa.

Adapun profil material plat lantai metal yang digunakan pada pembangunan
RS jantung kendari :
1. Base metal thickness (BMT) minimum 0.70 mm.
2. Rib height minimum 51 mm.
3. Section area untuk menggantikan Penguatan positif minimum sama
dengan 889 mm2/m dengan fy = 550 MPa. Steel tensile.
4. Lebar Efektif 960 mm dengan 2 mm. toleransi.
5. Tinggi Minimum embossment 3 mm dengan 0.2 mm toleransi.
6. Overlap Male-female yang bisa diperbaiki menggunakan Peralatan
7. Fixing khusus.
8. Minimum “Lembah” lebar 120 mm dan minimum top-rib berjarak 310
mm.

NO Deskripsi Spesifikasi
1. Tipe Lantai 11-16
Tebal Plat 120 mm ( beton bertulang )
2.
3. Tulangan P10
4. Mutu Beton K-300 atau f’c 26.4 Mpa
5. Mutu Tulangan Bjtp 240 Mpa
6. Nilai Slump Test Minimum 5 maksimal 12
xxv
i
2.2.3 Struktur Tangga
Tangga adalah suatu konstruksi yang merupakan salah satu bagian dari
bangunan yang berfungsi sebagai alat yang menghubungkan anatar lantai bawah
dengan lantai yang ada diatasnya pada bangunan bertingkat dalam keadaan
tertentu. (Drs, IK. Sapribadi, 1993:10). Perencanaan struktur tangga harus sesuai
dengan RKS dan SNI yang berlaku hal ini dikarenakan resiko terjatuh dan
terpleset dapat terjadi apabila perencanaan tangga tidak sesuai dengan prosedur
yang seharusnya
Pada pekerjaan struktur tangga juga terdapat material arsitektural yaitu
railing tangga yang digunakan sebagai pegangan dan pengaman bagi pengguna
anak tangga dan juga keramik yang digunakan sebagai material penutup struktur
tangga serta landasan pijakan kaki bagi pengguna tangga tersebut.
a. Anak Tangga
Yaitu bangian dari tangga yang berfungsi untuk memijakan / melangkah kaki
kearah vertical maupun horizontal (datar), anak tangga terdiri dari :
1. Antrede adalah anak tangga dan plat tangga dibidang horizontal yang
merupakan bidang pijak telapak kaki
2. Optrade adalah selisih antara dua buah anak tangga yang berurut, Gambar
antrede dan optrade dapat dilihat pada gambar dibawah ini

xxv
ii
Gambar 2. 1 Antrede dan Optrade Tangga
(Sumber : google , 2021)

Ketentuan – ketentuan konstruksi Antrede dan Optrade, antara lain :


1. Untuk bangunan rumah tinggal
- Antrede = 25 cm (minimum)
- Optrade = 20 cm (maksimum)
2. Untuk perkantoran dan lain – lain
- Antrede = 25 cm
- Optrade = 17 cm
3. Syarat 1 anak tangga
- 2 Optrade + 1 Antrede
4. Lebar tangga
- Tempat umum ≥ 120 cm
- Tempat tinggal = 180 cm – 100 cm
5. Sudut Kemiringan
- Maksimum = 45 °
- Minimum = 25 °
b. Ibu Tangga
Yaitu bagian tangga berupa dua batang atau papan miring yang berfungsi
menahan kedua ujung anak tangga
c. Bordes
xxv
iii
Yaitu bagian dari tangga yang merupakan bidang datar yang agak luas dan
berfungsi sebagai tempat istirahat bila terasa Lelah, Bordes dibuat apabila jarak
tempuh tangga sangat panjang yang mempunyai jumlah trede lebih dari 20
buah atau lebar tangga cukup akan tetapi ruanan yang tersedia untuk tangga
biasa / tusuk tidak mencukupi. Untuk menentukan panjang bordes (L)
L = ln + a s/d 2.a
Keterangan :
L = panjang bordes
ln = ukuran satu langkah normal datar
a = Antrede.
d. Syarat Umum Tangga Ditinjau dari:
1. Penempatan Diusahakan sehemat mungkin menggunakan ruangan,lalu
mudah ditemukan oleh semua orang, mendapat cahaya matahari diwaktu
siang, tidak mengganggu lalu lintas orang banyak.
2. Kekuatan Kokoh dan stabil bila dilalui orang dan barang sesuai dengan
perencanaan.
3. Bentuk
4. Sederhana layak, sehingga mudah dan cepat pengerjaannya serta murah
biayanya., rapi, indah, serasi dengan keadaan sekitar tangga itu.

Perencanaan struktur tangga pada proyek Pembangunan RS Jantung


Kendari direncanakan menggunakan 3 tipe tangga yaitu tangga darurat 1 terletak
sebelah utara, tangga darurat 2 terletak disebelah selatan, dan tangga yang terletak
di area lobby bersampingan dengan lif, Spesifikasi tangga pada proyek ini
direncanakan memiliki standar mutu desain sebagai berikut :
- Mutu Beton : F’c 26.4 MPa
- Mutu Tulangan : fy 420 MPa dan fy 280 Mpa

xxi
x
xxx
BAB 3
MANAJEMEN PROYEK

3.1 STRUKTUR ORGANISASI PROYEK


Pengerjaan suatu proyek konstruksi dikerjakan oleh banyak orang yang
dimana bertujuan agar proyek tersebut selesai dengan waktu yang ditentukan,
dengan banyaknya orang terlibat sehingga membutuhkan sebuah organisasi agar
sebuah pekerjaan proyek konstruksi dapat dikontrol, dikoordinasikan serta terarah
dan tersusun dengan baik, Dengan adanya susunan organisasi yang telah dibuat
dapat memudahkan pembagian tugas pada setiap bagian-bagian dalam organisasi
tersebut dan tentunya dengan menerapkan manajemen yang efektif dan efesien,
Dan didalam organisasi tersebut nantinya sebagai wadah untuk menampung setiap
ada masalah yang muncul dilapangan.

3.1.1 Owner ( Pemilik Bangunan )


Sebuah proyek tentunya memiliki sebuah owner dimana dapat berupa
sebuah badan instansi atau perorangan yang memberikan proyek tersebut kepada
pihak lain yang mampu merealisasikanyan sesuai dengan perjanjian kontrak,
dengan adanya owner tentu saja sumber dana untuk proyek tersebut berasal dari
owner tersebut. Pemilik proyek atau owner pada Pembangunan RS Jantung
Kendari adalah Gubernur Sulawesi Tenggara.
Adapun beberapa tugas pemilik proyek atau owner antara lain :
1. Menyediakan biaya perencanaan dan pelaksanaan perkerjaan proyek
2. Mengadakan kegiatan administrasi
3. Memberikan tugas kepada kontraktor atau melaksanakan pekerjaan proyek
4. Meminta pertanggung jawaban kepada kosnultan pengawas atau
manajemen konstruksi (MK)
Wewenang pemilik proyek/owner antara lain :
1. Membuat surat perintah kerja (SPK)
2. Mengesahkan atau menolah perubahan peekrjaan yang telah direncanakan

xxx
i
3. Meminta pertanggung jawaban kepada para pelaksana proyek atas hasil
pekerjaan konstruksi
4. Memutuskan hubungan dengan pelaksana proyek karena melaksanakan
pekerjaan tidak sesuai dengan isi surat perjanjian kontrak.

3.1.2 Konsultan Perencana


Proyek yang memiliki cakupan besar baik dari sisi luas lahan ataupun yang
lainya dibutuhkan sebuah perencanaan yang baik untuk mendapatkan hasil yang
maksimal. Sebuah konsultan perencana biasanya dapat berupa badan instansi
maupun perorangan, konsultan perencana adalah pihak yang ditunjuk oleh owner
untuk melaksanakan pekerjaan perencanaan, perencanaan tersebut dapat berupa
pekerjaan struktur, mekanikan elektrikal, arsitektur, landscape, rencana anggaran
biaya (RAB) serta dokumen pelengkap lainya. Maka dari itu sebaiknya konsultan
perencana membuat jadwal pertemuan rutin dengan kontraktor pelaksana untuk
membahas hal-hal yang mungkin perlu mendapatkan pemecahan masalah seperti
gambar shop drawing karena ada beberapa hal yang umumnya menjadi
permasalahan ketika dilapangan.
Agar sebuah instansi konsultan perencana tentunya harus dibentuk sebuah
organisasi dimana nantinya semua bagian pekerjaan dapat terstruktur dengan baik
dan terarah. Adapun beberapa anggota konsultan perencana antara lain :
1. Team Leader
Sebagai penanggung jawab, pengelola sumber daya dan koordinator antara
berbagai kelompok keahlian.
2. Principal Discipline Practitioners.
Merupakan sebuah kelompok atau sebuah tim yang didalamnya terdapat
orang-orang yang memiliki keahlian utama, antara lain :
- Pekerjaan Struktur
- Pekerjaan Arsitek dan sipil
- Pekerjaan Mekanikal dan elektrikal.
3. Support Discipline Practitioners
Merupakan sebuah tim atau sekelompok yang mempunyai keahlian pada
bidang perancangan, seperti :
xxx
ii
- Pekerjaan Struktur
- Pekerjaan Arsitek dan Sipil
- Pekerjaan Mekanikal dan Elektrikal
Adapun beberapa tugas konsultan perencana antara lain :
1. Membuat gambar kerja pelaksanaan, membuat Rencana Kerja dan Syarat-
syarat pelaksanaan bangunan (RKS) sebagai pedoman pelaksanaan.
2. Membuat Rencana Anggaran Biaya (RAB)
3. Membantu memproyeksikan ide-ide owner kedalam desain bangunan
4. Mempertanggungjawabkan desain dan perhitungan apabila terjadi
kegagalan konstruksi.
Wewenang konsultan perencana antara lain :
1. Mempertahankan desain dalam hal adanya pihak-pihak pelaksana bangunan
yang melaksanakan pekerjaan tidak sesuai dengan rencana
2. Menentukan warna dan jenis material yang akan digunakan dalam
melaksanakan pekerjaan konstruksi.

3.1.3 Konsultan Manajemen Konstruksi (MK).


Konsultan Pengawas atau Konsultan Manajemen Konstruksi (MK) adalah
badan usaha yang menerima tugas dari pemilik proyek untuk mengawasi jalannya
sebuah proyek yang sedang dikerjakan. Konsultan pengawas wajib melihat
langsung area pekerjaan dan pelaksanaan pekerjaan dilapangan dengan baik dan
cermat agar sesuai dengan yang direncanakan dan tidak merubah sedikitpun. Hal
seperti sangat dibutuhkan supaya pekerjaan yang dilakukan oleh pihak kontraktor
pelaksana sesuai dengan Rencana Kerja Syarat-syarat (RKS).
Maka dari itu pihak konsultan pengawas proyek sebisa mungkin sering
turun kelapangan bersama dengan QC kontraktor pelaksana agar langsung
memantau suatu item pekerjaan yang sedang dikerjakan, Pada proyek
Pembangunan RS Jantung Kendari pihak yang ditunjuk oleh pemilik proyek untuk
mengawasi jalanya proyek tersebut adalah PT.Pangripta Wanua Konsulindo,
sebagai konsultan pengawas maka PT.Pangripta Wanua Konsulindo memiliki hak
untuk melakukan evaluasi tentang pekerjaan yang tidak sesuai dengan prosedur

xxx
iii
dan RKS. Dalam struktur organisasi konsultan pengawas terdapat beberapa team
yang bekerja antara lain :
1.Team Leader
Tugas dari Team Leader adalah untuk memimpin dan mengkoordinasikan
pelaksana kegiatan kerja, bertanggung terhadap pengawasan pekerjaan secara
keseluruhan, agar setiap pekerjaan yang dipegang masing-masing oleh
bagianya dapat dikontrol dengan baik.
2. Site Engineer
Tugas dari Site Enginer adalah memimpin dan mengkoordinator inspector
baik struktur maupun elektrikal di lapangan. Bertanggungjawab langsung
kepada team leader serta berkoordinasi dengan pemilik proyek dan pelaksana
pekerjaan
3.Inspector
Tugasnya adalah mengawasi dan memberi penjelasan serta arahan tentang
maksud dan tujuan setiap jenis pekerjaan sebagaimana yang telah tercantum
dalam rencana kerja baik kualitas, kuantitas dan waktu. Didalam bagian
inspector terdapat beberapa persyaratan yang dibuat oleh bagian ini sendiri
dengan memperhatikan aspek bangunan yang dibangun. Dalam susunannya,
inspector adalah perangkat konsultan yang berada dilokasi proyek dan
bertanggung jawab kepada Supervisor Engineer yang tak lain bertugas untuk
memberikan penjelasan dan pengertian serta arahan setiap pekerjaan.
4. Structure Engineer
Tugasnya adalah melakukan pengawasan dan pengkoreksian terhadap
keseluruhan konstruksi bangunan yang dikerjakan, apakah sudah sesuai dengan
rencana kerja dan syarat-syarat serta gambar kerja.
5.Electrical Engineer
Electrical Engineer berperan sebagai ahli dalam bidang elektrikal yaitu
dibagian instalasi listrik dan sejenisnya. Keahlian ini dibutuhkan untuk
melakukan pengawasan dam koreksi terhadap pekerjaan elektrikal dilapangan,
sesuai dengan rencana kerja dan syarat-syarat gambar kerja.
Adapun tugas-tugas yang harus dilaksanakan oleh pihak konsultan pengawas :

xxx
iv
a. Membantu owner dalam pengawasan serta melaporkannya secara berkala
atas pemeriksaan hasil pekerjaan yang telah dikerjakan.
b. Memberikan instruksi atau koreksi kepada kontraktor pelaksana apabila
terjadi hal-hal yang menyimpang dari perencanaan.
c. Memberikan penjelasan pertanyaan dari pihak kontraktor tentang hal-hal
yang kurang jelas dari gambar dan rancangan kerja.
d. Mengadakan pengawasan sesuai kemajuan pekerjaan dan atas pekerjaan
tambah dan kurang.
e. Membantu owner dalam menyelesaikan perbedaan pendapat dan
permasalahan di lapangan yang mungkin terjadi dengan kontraktor
pelaksana.
f. Menerbitkan laporan prestasi pekerjaan proyek untuk dapat dilihat oleh
pemilik proyek.
g. Memberikan pendapat berdasarkan pertimbangan dan analisa secara teknis
terhadap semua tuntutan yang mungkin diajukan oleh kontraktor
pelaksana.
Wewenang yang dimiliki oleh pihak konsultan pengawas antara lain :
1. Menerima pembayaran atas pekerjaan sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan berdasarkan kesepakatan dengan pihak owner.
2. Menolak, memperingatkan dan menegur pekerjaan kontraktor pelaksana
yang tidak sesuai dengan spesifikasi ataupun shop drawing dan
memerintahkan kontraktor pelaksana untuk mengadakan pemeriksaan
khusus terhadap bagian pekerjaan tertentu yang dianggap menyimpang dari
perencanaan.

3.1.4 Kontraktor atau Penyedia Jasa.


Kontraktor pelaksana adalah badan hukum atau perorangan yang ditunjuk
untuk melaksanakan pekerkaan proyek secara fisik berdasarkan gambar rencana
beserta perhitungannya. Dalam proyek Pembangunan RS Jantung kota kendari,
pemilik proyek memberikan tugas kepada PT. Citra Prasasti Konsolindo (
CIPAKO). sebagai kontraktor utama. Peraturan dan persetujuan yang telah

xxx
v
disepakati, diatur dalam dokumen kontrak dan di dalamnya terdapat hak dan
kewajiban masing-masing pihak.
Kontraktor bertanggung jawab secara langsung kepada pemilik proyek
(owner) dalam melaksanakan pekerjaannya dan diawasi oleh tim konsultan
manajemen konstruksi (MK) serta dapat berkonsultasi secara langsung dengan tim
konsultan perencana maupun tim konsultan manajemen konstruksi terhadap
masalah yang terjadi dalam pelaksanaan, sehingga dalam perubahan desain dapat
dikonsultasikan langsung dengan pemilik proyek sebelum dilaksanakan.
Adapun tugas dan wewenang yang harus dijalankan oleh pihak
kontrakor, meliputi :
1. Memahami gambar desain dan spesifikasi teknis sebagai pedoman dalam
melaksanakan pekerjaan di lapangan.
2. Melaksanakan pekerjaan sesuai dengan program kerja, metode kerja,
gambar kerja dan spesifikasi teknik.
3. Menyediakan tenaga kerja, bahan material, tempat kerja, peralatan, dan alat
pendukung lain.
4. Memimpin dan mengendalikan pelaksanaan pekerjaan di lapangan sesuai
dengan persyaratan waktu, mutu dan biaya yang telah ditetapkan
5. Mengadakan evaluasi dan membuat laporan hasil pelaksanaan pekerjaan di
lapangan.
6. Melindungi semua perlengkapan, bahan, dan pekerjaan terhadap kehilangan
dan kerusakan.
7. Bertanggung jawab sepenuhnya atas kegiatan konstruksi dan metode
pelaksanaan pekerjaan dilapangan
8. Kontraktor mempunyai hak untuk meminta kepada pemilik proyek
sehubungan dengan pengunduran waktu jika ada alasan yang logis dan
sesuai dengan kenyataan.
9. Menjamin keamanan, keselamatan dan ketertiban tenaga kerja proyek,
peralatan bahan bangunan, serta lingkungan masyarakat sekitar proyek.

xxx
vi
Gambar 3. 1 Struktur Organisasi
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Gambar diatas merupakan susunan organisasi kontraktor pelaksana pada


Pembangunan RS Jantung Kota Kendari , berdasarkan susunan organisasi diatas
terdapat beberapa pimpinan yang memiliki tugas masing-masing, antara lain :

3.1.4.1 Project Manager


Project Manager adalah seorang pemimpin proyek yang harus mampu
mempunyai kemampuan untuk mengatur, mengkoordinir dan mengevaluasi
semua pihak yang ada dibawahnya. Oleh karena itu seseorang yang ditunjuk
sebagai Project Manager menguasi keseluruhan proyek dan dapat
memberikan sebuah ide dan pandangan terhadap proyek yang sedang
dikerjakan, hal ini dikarenakan seorang projek manajer sangat berpengaruh
disetiap item pekerjaan dan kebutuhan pembangunan proyek. Demikian
tugas dari project manager sebagai berikut :
1. Menetapkan asumsi-asumsi yang diperlukan untuk perencanaan dan
pelaksanaan pekerjaan.
2. Menguasai seluruh isi kontrak
3. Menjamin tersedianya seluruh sumber daya yang diperlukan untuk
pelaksanaan proyek.
4. Melaksanakan proyek sesuai dengan falsafah biaya, mutu dan waktu
dengan baik xxx
vii
5. Memonitor seluruh jalannya proses berita acara klaim penagihan proyek.
6. Memberikan pengarahan, memantau dan mengevaluasi pelaksanaan
proyek.
7. Menetapkan metode kerja, pengaturan tenaga kerja, harga upah borong,
harga satuan bahan dan harga satuan alat.
8. Menyusun tim proyek dan mendefinisikan tugas serta tanggung jawab
dari masing-masing personil di lingkungan proyek.
9. Mengkoordinir pengajuan dan pelaksanaan pekerjaan tambah maupun
kurang dari perpanjangan waktu serta menghitung biayanya apabila
terjadi perubahan terhadap kontrak.

3.1.4.2 Maneger Teknik


Manajer Teknik (Technical Manager) Bertugas merencanakan,
mengkoordinasi dan mengendalikan kegiatan teknik sehingga dapat
menjamin kelancaran operasional mesin produksi dan sarana penunjang.
Membuat perencanaan kerja yang diselaraskan dengan tujuan manajemen
khususnya dalam kegiatan yang menyangkut teknik. Menjaga pelaksanaan
perawatan dan perbaikan mesin.

3.1.4.2.1 Health Safety Environment ( HSE )


Dalam lingkungan proyek kadang kali terjadi sebuah kecelakaan
dimana timbul korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, hal itu dapat terjadi
karena kurangnya penerapan keselamatan kerja dunia konstruksi sebuah
pembangunan sehingga sebuah kecelakaan kerja dapat terjadi. Health and
Safety Enviromental (HSE) officer secara umum bertugas mengendalikan
aspek kesehatan dan keselamatan para tenaga kerja dalam suatu proyek agar
tercipta kondisi zero accident dan memastikan seluruh tenaga kerja bekerja
sesuai dengan Standard Operational Procedure (SOP) yang berlaku.
Dalam pengaplikasian dilapangan, HSE mengkoordinir penerapan K3
di lapangan, karena K3 merupakan hal yang perlu sangat diperhatikan untuk
menjamin keselamatan pekerja dan HSE juga dapat memberikan teguran
secara langsung kepada para pekerja jika mengabaikan keselamatan kerja.
Tujuan utama dari adanya HSE adalah untuk mengawasi kegiatan
pelaksanaan pekerjaan yang sedang berjalan agar tidak lepas dari kesehatan
xxx
viii
dan keselamatan dalam bekerja yang dapat menimbulkan resiko kecelakaan
kerja.
Pada proyek ini HSE officer dikepalai oleh satu safety coordinator
yang mempunyai tugas dan wewenang tanggung jawab seperti berikut:
1. Mengkoordinir pelaksanaan program K3 di lingkungan proyek.
2. Memperbaharui peraturan yang terkait K3 dan lingkungan.
3. Merevisi IBPR (Identifikasi Bahaya, Penilaian, dan Pengendalian
Resiko) sesuai dengan situasi dan kondisi yang ada.
4. Melaksanakan inspeksi metode, peralatan, dan lingkungan kerja di
lingkungan proyek.
5. Mengevaluasi permohonan izin kerja untuk pekerjaan beresiko tinggi.
6. Memberikan safety briefing sebelum pelaksanaan pekerjaan beresiko
tinggi.
7. Memberikan induksi K3 kepada para pekerja baru.
8. Melaksanakan meeting koordinasi K3 dengan subkontraktor.
9. Memberi teguran apabila ada subkontraktor yang tidak mematuhi
peraturan K3 dan lingkungan perusahaan
10. Mengkoordinasi safety patrol dalam melaksanakan inspeksi lapangan.
11. Membuat laporan safety seperti laporan kecelakaan, laporan investigasi
dan penilaian K3L.
12. Mengontrol persedian isi kotak P3K, spanduk K3, rambu-rambu dan
lainnya yang berhubungan dengan keselamatan dan kesehatan kerja.
13. Mengambil keputusan mengenai permasalahan-permasalahan mengenai
K3L selama proyek berlangsung
14. Memberhentikan pekerjaan apabila pekerjaan tidak aman.

3.1.4.3 Maneger Keuangan


Manajer keuangan adalah individu yang mengatur manajemen
keuangan,membuat strategi, membuat keputusan, dan mengaplikasikannya
sesuai tujuan perusahaan. Tujuan manager keuangan memimpin divisi
keuangan dan membuat laporan langsung pada direktur perusahaan. A
dapun tugas dari maneger keuangan adalah :
1. Menyusun rencana anggaran dan biaya (RAB) untuk setiap kegiatan.
xxx
ix
2. Bertanggung jawab terhadap pengelolaan pengadaan, administrasi dan
keuangan proyek.
3. Melakukan pencatatan atas semua transaksi dan pembayaran
4. Mengurus hal-hal yang terkait SDM termasuk pembayaran BPJS dan
perpajakan
5. Mengelola tim adminitrasi dan keuangan agar dapat mendukung
berjalannya kegiatan.
6. Memastikan proses administrasi berjalan sesuai SOP
7. Bekerja sama dengan tim keseluruhan proyek dan pihak eksternal
8. Membuat laporan keuangan dan laporan pajak yang dibutuhkan proyek
9. Berkoordinasi dengan tim audit (internal/eksternal) dalam penyiapan
dokumen, memberikan keterangan dan menindaklanjuti temuan audit

3.1.4.4 Site Engineering Manager ( SEM )


SEM ( Site Engineering Manager ) merupakan pimpinan dari
beberapa kelompok atau tim yang bertanggung jawab dalam perencanaan
teknis dan material konstruksi, termasuk menyediakan seluruh shop
drawing, membuat perhitungan konstruksi yang diperlukan, perencanaan
jadwal pelaksanaan (master schedule). Pada proyek Pembangunan RS
Jantung kota kendari, kedudukanya dalam struktur organisasi peotek adalah
membawahi POP, Site Engineering, Methode Staff, Drafter, , Quality
Surveyor, Logistik, dan Penbar. Demikin tugas dari seorang SEM harus
mampu mengendalikan dan mengkoordinir semua jajaran yang ada
dibawahnya untuk memenuhi kebutuhan pembangunan dan mencapai target
yang ditentukan. Tugas dari seorang Site Engineering Manager meliputi :
1. Perencanaan
a. Perencanaan metode pelaksanaan (construction method)
b. Perencanaan gambar kerja (shop drawing)
c. Perencanaan jadwal pelaksanaan (master schedule), jadwal bahan
(material schedule), jadwal peralatan (equipment schedule), dan
jadwal tenaga kerja (labor schedule)
d. Perencanaan mutu (quality plan)
e. Perencanaan arus kas (cash flow)
xl
f. Perencanaan keselamatan dan kesehatan kerja (safety plan)
g. Pemilihan subkontraktor
2. Pengendalian
Pengendalian adalah proses membandingkan seluruh perencanaan
dengan realisasi yang dicapai dalam pelaksanaannya dengan melakukan
analisis terhadap deviasi yang terjadi. Apabila deviasinya negatif, maka
harus dicari cara tertentu untuk menyelesaikan.

3.1.4.5 Drafter
Seorang drafter memiliki tugas untuk membantu arsitek proyek
(project architect) dalam membuat detail-detail gambar kerja, dan
bertanggung jawab terhadap pengembangan desain sampai terealisasinya
satu atau beberapa proyek yang diberikan. Keseluruhan proyek yang
diterima dan dikerjakan oleh satu orang project architect akan dibantu oleh
beberapa drafter atau cukup dengan satu orang drafter.
Seorang drafter bersama dengan arsitek proyek (project architect)
membuat gambar pra rencana bangunan, gambar perencanaan bangunan,
dan gambar for construction yang nantinya diserahkan kepada
owner/pemilik proyek untuk dijadikan pedoman dalam menyusun Rencana
Anggaran Biaya (RAB) bangunan. Adapun beberapa tugas seorang drafter
antara lain :
1. Membuat gambar pelaksanaan/gambar shop drawing
2. Menyesuaikan atau merivisi gambar perencana dengan kondisi nyata
dilapangan
3. Menjelaskan kepada pelaksana lapangan/surveyor mengenai bentuk
detail struktur dan ukuran bangunan agar struktur bangunan yang dibuat
sesuai dengan apa yang sudah direncanakan sebelumnya
4. Membuat gambar hasil pelaksanaan pekerjaan/as built drawing sebagai
laporan hasil pelaksanaan kepada pemilik proyek/owner.
3.1.4.6 Quality Controle
Quality Controle secara umum bertugas mengendalikan kualitas
pekerjaan konstruksi yang sedang dilaksanakan, Selain itu, juga mempunyai
wewenang untuk menghentikan pekerjaan konstruksi apabila tidak sesuai
xli
dengan spesifikasi teknis yang menjadi acuan dan memerintahkan pekerja
untuk melakukan perbaikan. Hal ini diharapan agar pekerjaan yang
dikerjakan sudah sesuai metode dan prosedur yang benar sesuai dengan
rencana kerja dan syarat-syarat yang teah dibuat.
Maka dari itu seorang Quality Controle harus sering turun langsung ke
proyek untuk meninjau pekerjaan yang ada dilapangan, apakah pekerjaan
yang dilakukan oleh pekerja telah memperhatikan aspek metode cara kerja
yang benar, prosedur pekerjaan yang sesuai dengan pekerjaan, dan jaminan
pekerjaan yang dikerjakan sudah sesuai dengan perencanaan, agar
mendapatkan kualitas yang maksimal.
Selanjutnya terdapat Quality Controle yang mempunyai tugas dan
wewenang sebagai berikut :
1. Memantau pelaksanaan sistem mutu dan rencana mutu sesuai dengan
aplikasi masing-masing tahapan pekerjaan.
2. Melakukan tes/uji terhadap bahan/hasil pekerjaan sesuai standar yang
ditetapkan.
3. Menyusun standart campuran (jobmix) sebagai acuan kerja di lapangan.
4. Menetapkan standar mutu pekerjaan di lapangan, mengacu pada
spesifikasi.
5. Menetapkan waktu dan hasil pengetesan bahan/hasil pekerjaan.

3.1.4.7 Quantity Surveyor ( QS )


Quantity Surveyor ( QS ) secara umum kecakapan QS meliputi bidang
ekonomi konstruksi, hukum, manajemen proyek, pengukuran volume, dan
teknik bangunan (secara umum, bukan yang bersifat perencanaan), dengan
kecakapan atas bidang – bidang tersebut profesi QS kemudain berkembang
sebagai bagian dari struktur organisasi proyek, karena itu didalam organisasi
proyek QS biasanya berperan sebagai pengatur masalah – masalah finansial
proyek.
Dengan kata lain QS berperan dalam membuat perencanaan anggaran
dan juga sebagai pengendali anggaran baik pada masa perencanaan maupun
pada masa pelaksanaan proyek, QS akan membuat dan mengelola anggaran
proyek sedemikian sehingga hasil optimum dan efisien dari suatu proyek
xlii
dapat dicapai. Adapun beberapa tugas dari seorang Quantity Surveyor antara
lain :
1. Melakukan perhitungan volume pekerjaan yang akan dikerjakan maupun
pekerjaan yang sudah dikerjakan.
2. Berkoordinasi dengan pengendali biaya mengenai berapa besar volume
yang telah dihasilkan dalam suatu pekerjaan.
3. Melakukan perhitungan volume terhadap gambar FORCON ( For
Construction ) dan gambar shop drawing untuk memperoleh berapa
selisih volume yang nantinya apabila ada perubahan bisa diajukan klaim
ke pihak owner.
4. Menghitung luas (m2) pekerjaan bangunan yaitu pasangan batu bata
plasteran, pekerjaan beton, screed lantai dan lain-lain.

3.1.4.7 Pengendalian Operasioanl Proyek ( POP )


Ketika jadwal kerja telah dipublikasi dan proyek mulai berjalan,
perhatian harus difokuskan pada kemajuan progress, tentunya hal tersebut
membutuhkan monitoring tentang apa yang terjadi, perkembangan
pencapaian jadwal dan revsisi rencana dan jadwal jika dibutuhkan agar
proyek dapat terlaksana sesuai target, monitoring berfokus pada
pengendalian pekerjaan kea rah tujuan, penggunaan secara efektif
sumberdaya yang ada, perbaikan / koreksi masalah, pemberian imbalan
pencapaian umum. Maka dari itu seorang pengendali operasional proyek
(POP) harus bisa menetralisir fungsi anggota pekerjaan dan selain itu juga
bertugas untuk melancarkan progress pekerjaan yang mengalami kemacetan
atau keterlambatan agar sesuai rencana, Adapun tugas dari seorang
pengendalian operasional proyek ( POP ) meliputi :
1. Melakukan kontrol terhadap proyek dan memastikan bahwa target
tercapai tergantung pada monitoring secara regular, mengetahui apa yang
terjadi, dan menghitung pencapaian kerja verdasarkan target.
2. Ikut serta ketika proyek sedang mengalami maslah keterlambatan atau
hambatan pada progress yang berkaitan dengan biaya, mutu, dan material
bangunan.
3. Melakukan pelaporan dalam bentuk tertulis, lisan atau formal
xlii
i
4. Dapat mengimbangi alur pekerjaan yang seharusnya berjalan guna
mendapatkan hasil yang dapat memastikan bahwa proyek tersebut tidak
mengalami kendala pada proses realisasi.

3.1.4.8 Logistik
Peran bagian logistik pada sebuah proyek konstruksi sangatlah penting
dimana dalam suatu struktur organisasi tim logistik bertugas untuk
melakukan prsoes pemasokan barang seperti penyaluran material, alat-alat
pekerjaan, selain itu penandatanganan, penyimpanan, barang-barang yang
dibutuhkan dalam sebuh proyek. Selain itu peran penting yang lainnya
adalah membuat laporan dan menyusunnya mengenai barang dan alat yang
dipasok yang diproses oleh pihak kontraktor, Adapun beberapa tugas dari
tim logistik meliputi :
1. Mencari dan mensurvey data jumlah material beserta harga bahan dari
beberapa supplier atau toko material bangunan data untuk memilih harga
bahan termurah dan memenuhi standar kualitas yang telah ditetapkan.
2. Melakukan pencatatan keluar masuknya barang yang disimpan untuk
menghindari kesalahan penggunaan akibat tertukar dengan barang lain.
3. Mengelola persediaan barang dalam jumlah yang cukup pada waktu
material tersebut diperlukan dengan biaya termurah serta memenuhi
persyaratan mutu spesifikasi began dalam kontrak konstruksi
4. Berkoordinasi dengan pelaksana lapangan dan bagian teknik proyek
mengenai jumlah dan schedule pendatangan bahan yang dibutuhkan pada
masing- masing waktu pelaksanaan
5. Membuat laporan pendatangan barang, material, dan alat yang
selanjutnya diproses untuk penandatanganan berupa hasil laporan.

3.1.4.9 Site Operational Manager (SOM)


SOM ( Site Operational Manager ) merupakan pemimpin dari
kelompok yang secara bekerja langsung bertanggung jawab dalam
pekerjaan langsung dilapangan, seperti pekerjaan struktur, finishing pada
bangunan, pada struktur organisasi proyek Pembangunan RS Jantung kota
kendari seorang SEM ( Site Operational Manager ) membawahi GSP (
xliv
General Supervisor ), SP ( Supervisor ), Surveyor, Asst Surveyor, Staff
Peralatan, Mandor, Tukang. Seorang Site Operational Manager harus
mampu untuk mengkoordinir semua jajaran dibawahnya dan juga mampu
berkomunikasi baik dengan Site Engineering Manager agar saling bekerja
sama satu sama lain. Tugas dari seorang Site Operational Manager antara
lain :
1. Melaksanakan pekerjaan sesuai dengan perencanaan baik teknis maupun
keuangan sebagaimana disiapkan oleh unit engineering.
2. Mengkoordinasikan para kepala pelaksana (General Supervisor) dalam
mengendalikan dan mengontrol pekerjaan para mandor dan
subkontraktor.
3. Mengawasi pekerjaan dilapangan sesuai dengan jadwal yang sudah
ditentukan

3.1.4.10 General Superindent Project (GSP)


Tugas dari seorang General Superindnet harus langsung berhubungan
dengan para staffnya, secara umum tugas dari seorang general superindent
project meliputi dua hal meliputi menangani draft yang diberikan SOM dan
mengelola bawahanya agar tetap menjadi tim yang kompak dan utuh demi
kelancaran proyek tugas lainya yang tidak kalah penting adalah
menjalankan pekerjaan yang sudah sesuai dengan gambar kerja, waktu
kerja, target pekerjaan, dan juga intruksi dari pimpinan atasnya. serta
mengetahui resiko dan masalah yang dapat terjadi dilapangan. Harus
memiliki sifat kritis dalam mengamati pekerjaan, bertindak secara tegas dan
cermat, serta memberikan arahan dan penjelasan yang jelas dan mudah
dimengerti oleh para pekerja dilapangan. Adapun beberapa tugas dari
seorang general superindent project :
1. Memahami desain konstruksi dan teknisnya
2. Menyusun kembali metode pelaksanaan kosntruksi yang sesuai dengan
kondisi lapangan bersama dengan engineering konstruksi
3. Memimpin pelaksanaan tugas lapangan yang harus sesuai dengan biaya,
mutu serta waktu pengerjaaan sesuai dengan desain kerja

xlv
4. Membuat program kerja, bisa mingguan agar bisa mengarahkan
pekerjaan staff di bawahnya setiap harinya
5. Sesuai dengan kondisi dan progress di lapangan, supervisor harus
mengadakan evaluasi dan pembuatan laporan kepada atasannya

3.1.4.11 Supervisor
Supervisor merupakan bagian satu tingkat dibawah GSP yang tentu
saja memiliki peran penting dalam membantu GSP, dalam pekerjaan
langsung dilapangan Supervisor memiliki tugas diantaranya :
1. Memastikan semua pekerjaan dilaksanakan dengan baik sesuai dengan
perencanaan
2. Mengawasi pekerjaan struktur dari pekerjaan fabrikasi pembesian hingga
proses pembongkaran bekisting
3. Mengambil tindakan yang perlu untuk memperbaiki kesalahan
4. Mengkoordinasi tentang sumber daya yang diperlukan
5. Mengumpulkan informasi data tentang kemajuan hasil.

3.1.4.12 Surveyor
Surveyor merupakan bagian dari struktur organisasi proyek
Pembangunan RS Jantung Kota Kendari, surveyor memiliki peran penting
selama proyek sedang berlangsung. Seorang surveyor harus mampu
membaca gambar dengan cermat pada shop drawing karena surveyor
mempunyai peran yang cukup penting dalam marking atau membuat garis
bangunan yang digunakan untuk menentukan garis as, garis lokasi
pinjaman, storing untuk menentukan elevasi plat lantai, dan melakukan
bodeman elevasi balok dengan menggunakan alat ukur. Seorang surveyor
harus mampu mengoperasikan alat ukur yang wajib digunakan atau yang
biasa dipakai seperti theodholite, leveling, waterpass, dan juga membuat
laporan hasil pengukuran
Peran penting yang dimiliki seorang surveyor sangat diharapkan
selama proyek sedang berlangsung. Hal ini merupakan salah satu kegiatan
utama yang dilakukan oleh seorang surveyor ketika dilapangan. Pekerjaan
yang membutuhkan ketelitian dan kesabaran ini juga harus dilaksanakan
xlvi
secara baik dan benar. Hal ini bertujuan supaya hasil dari pekerjaan yang
dilakukan oleh seorang surveyor dapat mendapatkan hasil yang maksimal.

3.1.4.13 Asisten Suveyor


Asisten surveyor merupakan bagian dari surveyor. Dimana asisten
surveyor sangat dibutuhkan untuk membantu surveyor mengukur titik
bangunan, melakukan marking atau membuat garis pinjaman, ketika seorang
surveyor sedang mendapatkan tugas yang cukup banyak dan berat sehingga
membutuhkan bantuan asisten surveyor. Ketika seorang surveyor merasa
tidak sempat, maka asisten surveyor akan diberikan tugas untuk
mengerjakan tugas tersebut apabila seorang surveyor sedang mendapatkan
tugas yang lebih penting dan mendesak.
Selain itu ketika suatu proyek gedung memiliki luasan yang cukup luas
dan memiliki jumlah lantai yang banyak dapat dilakukan atau dikerjakan
oleh seorang surveyor dan asisten surveyor. Hal ini dikarenakan seorang
surveyor akan kewalahan mengendalikan tugas yang diterimanya jika tidak
ada asisten surveyor. Secar garis besar tugas seorang asisten surveyor
hampir sama dengan seorang surveyor. Hanya saja asisten surveyor harus
siap ketika dilapangan mendapatkan tugas yang mendesak harus dapat
dikerjakan dengan sebaik-bainya dan secepat-cepatnya.

3.1.4.14 Peralatan
Bagian yang menjadi support para pekerja dan menyediakan fasilitas
alat peratalan yang baik untuk menunjang pekerjaan yang dilakukan.
Dengan memberikan arahan dan mengawal para pekerja dalam bekerja yang
berkaitan dengan peralatan yang digunakan adalah salah satu tugas yang
harus dilakukan oleh seorang tim perlatan. Segala kebutuhan peralatan yang
dibutuhkan oleh proyek harus dapat segera dipenuhi, bahkan sebelum
pekerjaan dimulai peralatan sudah disewa terlebih dulu.
Memberikan dan memenuhi hal-hal yang dibutuhkan oleh bagian
pelaksana dan pekerja yang berkaitan dengan peralatan juga merupakan
salah satu tugas dari seorang peralatan. Selain itu, tim peralatan harus
mengecek dan mengontrol peralatan yang digunakan, baik sebelum dan
sesudah digunakan. Hal ini bertujuan untuk mengetahui apakah alat tersebut
xlvi
i
masih dapat digunakan dengan baik dan aman atau tidak. Hal seperti ini
harus dilakukan demi keselamatan bersama.

3.1.4.15 Site Operation Manager, Mechanical Electrical Plumbing.


Merupakan pimpinan yang meliputi bagian pekerjaan dibidang site
engineer mep dan site project mep. Bidang ini pada struktur organisasi
proyek Pembangunan RS Jantung Kendari mencakup pekerjaan mekanikal
plumbing dan elektrikal. Pekerjaan pada bagian ini dimana seorang site
operation manager (SOM MEP) harus cermat dan teleiti dalam membaca
gambar agar dapat mengkoordinir tugas yang akan diberikan kepada bagian
site engineer mep dan site project mep.
Kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang SOM MEP menjadi
skill yang dapat difungsikan untuk memberikan arahan yang jelas dan benar
karena pekerjan mekanikal electrical dan plumbing adalah pekerjaan yang
sangat vital dimana saling berhubungan satu sama lain, karena itu seorang
SOM MEP harus mampu bekerja secara disiplin, cermat, tepat dan mampu
memberikan kualitas kerja yang sesuai yang diingkan owner. Tugas yang
dilaksanakan oleh seorang Site Operation Manager Mechanical Elestrical
Plumbing meliputi :
1. Mampu mengkoordinir anggota yang ada dibawahnya
2. Mampu membaca gambar dengan cerat dan teliti
3. Mampu memberikan contoh dalam bekerja yang baik dan benar sesuai
dengan jobdesk pekerjaan
4. Dapat memberikan arahan yang jelas dan benar serta baik untuk pekerjan
yang dilakukan oleh anggota atau tim yang ada dibawahnya
5. Harus dapat tampil public speaking dan mampu memberikan solusi
dengan cepat ketika dihadapkan dengan permasalahan yang konkret dan
mendesak
6. Sebagai seorang som mep harus menguasai pekerjaan dibidangnya sesuai
dengan pekerjaa dilapngan. Dll.

3.1.4.16 Site Project ( SP MEP )


Bagian yang juga membantu SOM MEP dilapangan dalam
menjalankan tugas yang diberikan. Seorang Site Project harus memiliki
xlvi
ii
integritas yang baik dan mampu menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.
Dilapangan ataupun diluar lapangan, seorang Site Project harus dapat
memberikan arahan dan ketegasan dalam bekerja demi kebaikan bersama.
Dengan adanya site project sebuah target yang direncanakan dan
sudah dibuat harus dapat dicapai. Bersama bekerja dengan baik dan fokus
dapat memberikan hasil yang optimal. Site Project harus memiliki ahli
dibidang elektrikal mekanikal dan plumbing yang mengharuskan tenaga ahli
dibidangnya untuk keberlangsungan kerja yang lebih baik.

3.1.4.17 Site Administration Manager ( SAM )


Bagian yang mengetuani atau memimpin pada bidang administrasi
adalah site administration manager (SAM) pada struktur organisasi proyek
Pembangunan RS Jantung Kendari. Bidang ini memiliki tujuan yaitu
mengelola dan menyimpan dokumen serta perihal lain mengenai proyek
yang dibangun. Site Administration Manager memiliki jajaran kerja
dibawahnya dimana seorang site administration manager bekerja. Tim yang
berada dibelakang seorang SAM ini bekerja dengan sebaik-baiknya untuk
memberikan yang terbaik demi kebaikan bersama. Pembuat SAK, bagian
umum, security, dan OB, merupakan tim yang bekerja dibelakang seorang
SAM. Seorang SAM harus dapat memerintahkan para jajaran dibawahnya
dengan baik dan jelas.
Memberikan solusi yang baik dan efektif serta mengetahui pekerjaan
yang dilakukan oleh para jajarannya. Selain itu, SAM juga harus dapat
mengembangkan gagasan dan ide yang muncul untuk bagian SAK dan
umum. Bertanggung jawab kepada para jajarannya untuk memberikan
contoh yang baik dalam organisasi dan kerja tim. Dilapangan, seorang SAM
harus mencerminkan seorang pekerja yang produktif, tangguh, disiplin, dan
peduli terhadap berbagai pekerjaan yang ada didalam konteks bidangnya
maupun diluar konteks bidangnya.

3.1.4.18 Syarat Acuan Kerja ( SAK )


Syarat acuan kerja (SAK) memiliki tujuan dalam proses pekerjaan
konstruksi berlangsung. Bidang yang membuat dan memberikan syarat kerja
ini bekerja dan berkolaborasi dengan SAM. Selain demikian, bidang SAK
xlix
juga berkomunikasi dengan PM dimana kesepakan antara kontraktor dan
owner dijalin. Pembuat syarat acuan kerja mampu memberikan ketegasan
mengenai kesepakan yang dijelaskan.
Tugas lain yang dijalankan adalah mengatur dan mengurus
perlengkapan surat pengadaan material dan surat perhitungan biaya serta
surat-surat yang lainnya yang berlingkup pada pembangunan proyek. Untuk
para mahasiswa yang akan melakukan kegiatan kerja praktik maupun
pengamatan tugas akhir juga akan dilayani oleh bagian SAK.

3.1.4.19 Security / Satpam


Pada suatu proyek tujuan adanya pengamanan adalah untuk menjaga
keamanan proyek yang sedang berjalan dan juga untuk mencegah tindak
pencurian yang dilakukan oleh pekerja dan juga orang asing yang ada
dilingkungan proyek. Selain itu satpam juga menjadi pemberi informasi
apabila ada yang memiliki kepentingan dengan lingkungan proyek.

3.1.4.20 Office Boy (OB).


Tujuan adanya OB atau office boy adalah untuk memberikan
pelayanan terutama makanan untuk para pekerja dan melakukan penataan
proses yang ada di area kantor dapat juga seperti bersih-bersih ruangan dan
area sekitar kantor.

3.2 ADMINISTRASI PROYEK


Administrasi proyek merupakan hal yang sangat penting dalam ruang lingkup
suatu proyek. Sebuah proyek konstruksi akan berjalan baik jika didukung data
administrasi dan keuangan yang baik, Di dalam suatu proyek administrasi
merupakan suatu hal yang pada pekerjaan dimana seluruh arsip yang berkaitan
dengan kontrak dan administrasi. Administrasi proyek merupakan seluruh hal atau
proses kerjasama yang dijalin oleh dua pihak atau lebih untuk mencapai tujuan
dengan menggunakan infrastruktur tertentu yang efisien dan efektif.
Bagian administrasi harus bekerja sama dengan sebaik-baiknya dan benar
maka dari itu perlu dilakukan sinkronisasi antar bagian administrasi, jika pada
bagian administrasi kurang baik dalam bekerja maka akan membuat bagian dalam
l
bidang yang lainnya menjadi terkendala. Karena perihal surat menyurat pasti
berhubungan dengan pihak luar jika itu terkendala maka akan timbul masalah
Tidak hanya itu bagian administrasi juga melakukan pembuatan laporan
berkala, laporan berkala merupakan alat komunikasi untuk menyampaikan segala
sesuatu yang berhubungan dengan penyelengara proyek dengan mencakup perihal
catatan, pembukuan ringan, mengetik, agenda, dan seterusnya. Tujuan dari
pembuatan laporan adalah membantu semua pihak dalam upaya memantau dan
mengendalikan secara terus menerus dan berkesinambungan sampai dengan saat
pelaporan akhir. Pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari ada berbagai
kegiatan admnistrasi yang dilakukan antara lain :
a. Melakukan seleksi atau perekrutan pekerja proyek diproyek untuk pekerja
bulanan dan pekerja harian, dengan spesialis masing – masing sesuatu bagian
yang dibutuhkan pada proyek
b. Membuat dan mengurus kegiatan proyek yang berhubungan dengan pelaporan
keuangan, laporan barang dan lainnya
c. Melakukan pengumpulan dan pembukuan terhadap data-data teknis proyek dan
data yang berkaitan dengan pembangunan proyek
d. Membuat berita acara kegiatan pada pembangunan proyek yang disusun guna
dibuat menjadi laporan untuk disampaikan ke pada pihak-pihak yang
berkepentingan.

3.2.1 Laporan Proyek


Pada Pembangunan RS Jantung Kendari peran bagian administrasi sangat
dibutuhkan untuk menunjang koordinasi antar pihak – pihak yang terkait,
pembuatan laporan lalu surat – surat dilakukan pihak administrasi yang tentunya
akan memberikan kemudahan dalam memantau berbagai kemajuan bahkan
kendala yang terjadi dalam suatu pembangunan proyek.
Laporan proyek mencakup semua aspek dalam sebuah pembangunan dari
yang terkecil sampai dengan yang terbesar hal diperlukan untuk mendapatkan
gambaran secara teknis dan independent guna mengetahui perihal berbagai aspek
pekerjaan yang di lakukan dilapangan.

li
Pada setiap perkembangan dan kemajuan proyek, tertunya memerlukan
evaluasi dari awal hingga akhir, dimana evaluasi tersebur berisikan data-data
tentang pembangunan proyek yang bersumber dari laporan pembukuan yang telah
dibuat bagian administrasi, dengan adanya hal ini membantu berbagai pihak
dalam mengendalikan serta memantau proses kemajuan proyek yang terkait,
pembuatan laporan proyek harus dipertanggungjawabakan oleh pihak administrasi
kontraktor dan juga harus mendapatkan persetujuan dari manajemen konstruksi
selaku pengawas proyek, karena lapora proyek tersebut juga menjadi salah satu
syarat dalam penarikan termin proyek.
Apabila laporan proyek dapat dihasilkan dengan baik tentu akan
memudahkan pemantauan kinerja proyek dan juga memudahkan proses kemajuan
proyek hal tersebut tentunya akan membuat perusahaan mempunyai nilai lebih,
owner selaku pemilik proyek juga dapat melihat kemajuan pembangunan proyek
dari laporan proyek tersebut.
Fungsi dari dibuatnya laporan proyek adalah :
a. Memudahkan pihak – pihak yang terkait dalam pemantauan proses kemajuan
proyek
b. Digunakan untuk menentukan parameter pekerjaan dan mengetaui target
pekerjaan
c. Menjadi sebuah evaluasi bagi kontraktor terhadap suatu proses yang telah
dicapai
d. Menjadi sebuah syarat dalam melakukan pengajuan sebuah termin proyek.

3.2.2 Laporan Harian


Dibuatnya laporan harian salah satunya bertujuan untuk mengetahui
pekerjaan yang berjalan di hari itu juga dengan memperhatikan pekerjaan-
pekerjaan yang sedang berjalan. Laporan harian merupakan dokumentasi penting
yang dakan digunakan untuk bahan laporan kepada owner dan akan digunakan
sebagai bukti bahwa pihak kontraktor telah melakukan pekerjaan dengan benar
dan baik sesuai dengan prosedur yang ditetapkan. Setelah laporan harian selesai
dibuat dan direkap sesui dengan pekerjaan yang dilakukan dilapangan, laporan
harian akan direkap kembali untuk dijadikan bahan isi untuk laporan bulanan.
lii
Pembuatan laporan harian dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai
aspek dan kegiatan. Pembuatan laporan harian harus sesuai dengan pekerjaan
dilapangan dan sesuai dengan apa yang terajdi dilapangan. Pihak kontraktor harus
membuat laporan untuk kebaikan bersama. Pada proyek Pembangunan RS
Jantung Kendari isi laporan harian meliputi :
a) Pelaksanaan dan operasional pekerjaan
b) Waktu operasional pekerjaan dan prosedur pekerjaan
c) Kondisi cuaca di waktu itu juga
d) Material dan barang yang masuk ke lingkungan proyek
e) Peralatan yang ada dilapangan
f) Kondisi dilapangan
g) Jumlah tenaga kerja yang ada di hari itu juga di lapangan
h) Pekerjaan yang terealisasi dilapangan
i) Penandatanganan dan kedatangan alat berat yang datang
j) Dan meliputi berbagai hal yang terjadi di lapangan pada saat hari itu juga
yang berkaitan dengan proyek dilpangan.

3.2.3 Laporan Mingguan


Laporan mingguan merupakan kelanjutan dari laporan harian yang
memiliki kesamaan dalam bagian isi dan penjelasan terkait dengan pekerjaan yang
ada dilapangan setiap minggunya. Laporan mingguan akan direkap dan dibuat
dalam datu laporan persatuan atau perwaktu minggu dalam satu laporan. Nantinya
laporan mingguan akan dibuat menjadi laporan bulanan dengan
mempertimbangkan isi dan konteks yang sesuai dengan perencanaan dan
pekerjaan dilapangan yang terjadi dan terealisasi. Berbagai isi yang ada pada
laporan mingguan menjelaskan kegiatan laporan mingguan yang terjadi pada
pekerjaan dalam setiap minggunya.
Pada laporan mingguan laporan lebih berbobot mengenai pekerjaan yang
dilakuakn dlapangan, hal ini dikarenakan laporan mingguan lebih kompleks berisi
keiatan, keadaan, pekerjaan, dan situasi dilpangan yang terangkum lebih beralur.
Laporan mingguan didokumentasikan oleh site manager yang bertugas selain
membuat laporan pekerjaan proyek juga mengawasi pekerjaan di lapangan.
liii
Tujuan dibuatnya laporan mingguan yaitu untuk mengetahui realisasi pekerjaan
dilapangan secara garis besar dan mengetahui progres yang berjalan setiap
minggunya yangkemudian laporan mingguan ini akan diserahkan kepada owner
untuk pengajuan termin dan penandatangan resmi progres yang sudah terealisasi.
Laporan mingguan berisi berbagai dokumen seperti :
a) Dokumentasi pekerjaan berdasarkan data secara mingguan
b) Progres pekerjaan setiap minggunya
c) Hambatan yang mungkin terjadi di setiap minggunya
d) Kondisi di lapangan
e) Pendatangan material dan barang yang ada di lapangan
f) Pemberian arahan setiap pekerjaan oleh pelaksana

3.2.4 Laporan Bulanan


Bagian laporan berikutnya adalah laporan bulanan. Laporan bulanan
merupakan sebuah buku laporan dokumen yang berisikan hal yang erkaitan
dengan laporan mingguan dan laporan harian. Sama halnya dengan laporan
mingguan dan laporan harian, laporan bulanan juga dibuat dengan tujuan yang
sama dimana tujuan dibuatnya laporan bulanan adalah untuk menjelaskan secara
tertulis mengenai pekerjaan dilapangan, hasil atau realisasi pekerjaan di lapangan,
kondisi dilapangan, progres yang berjalan di lapangan, target pekerjaan di
lapangan, dan presentase wujud proyek yang dibangun sudah sampai berapa
persen.
Demikian sama halnya dengan isi laporan mingguan atapun harian, laporan
bulanan memiliki isi dokumen yang selalu dijadikan sebagi pengajuan ke owner
yang berhak mengeahuhi keadaan bangunan yang dimintanya. Laporan bulanan
akan ditanda tangani oleh pihak owner untuk mendapatkan kelanjutan pekerjaan
dan mengetahui jika terdapat kekurangan yang ada dilapangan. Laporan bulanan
diperhitungkan berdasarkan grafik kurva S yang sudah ditentukan untuk
mengetahui keterlambatan, kemajuan, atau tepatnya suatu jalannya pekerjaan
yang terealisasi dilapangan. Dengan adanya grafik kurva S ini, bagian pelaksana
akan dapat lebih mengeahui pekerjaan yang harus terselesaikan dan pekerjaan
mana yang harus dikejar targetnya untuk percepatan pembangunan.
liv
BAB 4
BAHAN DAN ALAT

4.1 BAHAN
Material merupakan suatu bahan bangunan yang digunakan pada pekerjaan
pembangunan Gedung maupun Infrastruktur, Material atau bahan bangunan dalam
proyek pembangunan merupakan komponen utama karena menunjang kebutuhan
pada semua aspek item pekerjaan, penggunaan material harus sesuai dengan
rencana anggaran dan prosedur yang telah ditetapkan agar tidak menimbulkan
masalah nantinya.. Berbagai material yang ada pada proyek suatu pembangunan
bangunan konstruksi juga tentunya memiliki spesifikasi yang berbeda.
Komponen material yang baik adalah suatu komponen material yang
memiliki kondisi fisik yang bagus artinya tidak ada cacat, dan dibuat sesuai
dengan standar prosedur pembuatan dan sesuai dengan spesifisikasi mutu bahan
bangunan. Karena apabila material tersebut tidak memenuhi spesifikasi yang telah
dibuat maka material tersebut nantinya akan berpengaruh terhadap item pekerjaan
dan dapat menimbulkan kerugian.
Dalam pendatangan dan penyediaan material diperlukan manajemen yang
baik untuk menunjang kelancaran pekerjaan untuk itu tim lapangan dan tim kantor
harus saling berkomunikasi untuk menentukan jadwal pendatangan material dan
juga harus mensurvei mana material utama yang akan penting digunakan terlebih
dahulu dibanding material lainya, terlebih material – material utama yang
didatangkan harus memenuhi standar yang telah ditentukan
Saat material atau bahan bangunan telah didatangkan maka penyimpanan
material dan penataan ruang material menjadi hal selanjutnya yang harus
dipikirkan, pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari memiliki lahan yang
sangat luas sehingga penataan ruang penyimpanan material menjadi hal utama
setelah material tersebut sampai, karena jika tidak maka dapat mengganggu
produktivitas pekerjaan lainya yang menimbulkan keterlambatan pekerjaan.

lv
4.1.1 Beton ( Concreate )
Beton merupakan bahan yang digunakan pada pekerjaan struktur khususnya
pada pekerjaan struktur gedung, beton merupakan bahan yang penting untuk
struktur bawah (sub structure) dan struktur atas (upper structure). Seperti pada
Pembangunan RS Jantung Kendaari menggunakan beton ready mix yang di
produksi oleh sub - kontraktor PT. Agung Bumi Karsa di batching plan nya.
Produksi beton ready mix diatur sedemikian hingga campuran beton tersebut
sesuai dengan perencanaan yang telah dibuat.

Gambar 4. 1 Beton Ready Mix pada Truck Mixer


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Dalam melakukan perencanaan terdapat acuan yang digunakan dalam


melakukan produksi beton, berdasarkan RKS (Rencana Kerja dan Syarat - syarat).
Untuk pekerjaan struktur nilai kuat beton yang digunakan f ’c = 26.4 MPa
digunakan untuk pekerjaan struktur pondasi bored pile, pile cap, sloof, kolom,
balok, tangga, bordes, dan elemen struktur lainnya.
Dalam pengamatan di lapangan, penulis juga memperhatikan proses uji
slump beton segar. Tujuan dilakukan uji slump yaitu untuk memastikan dan
mengetahui mutu beton yang ada sesuai dengan perencanaan beton segar atau
tidak. Pada proyek Pembangunan RS Jantung Kota Kendari pihak owner meminta
untuk dilakukan 2 kali uji slump yaitu pada saat beton segar di produksi di
batching plan dan saat beton segar telah sampai di lokasi proyek Selain itu, fungsi
dari uji slump ini dilakukan agar diketahui nilai slumpnya dan untuk diambil
lvi
beberapa sampel uji yang akan dilakukan untuk pengujian uji kuat tekan beton.
Uji slump yang dilakukan di batching plan langsung diawasi oleh QC (Quality
Control) dan MK selaku konsultan pengawas.

Gambar 4. 2 Uji Slump Dilingkungan Proyek


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Selain uji slump, pengujian lainnya yaitu uji kuat tekan beton pada sampel
uji yang telah dibuat dengan benda uji silinder beton diameter 15 cm x 15 cm, uji
kuat tekan beton dilakukan di batching plan selaku sub – kontraktor yaitu PT.
Agung Bumi Karsa, sesuai dengan RKS hasil uji untuk setiap pengujian dilakukan
masing – masing untuk umur 3, 7, 14, 21, dan 28 hari

Gambar 4. 3 . Pengujian Kuat Tekan Beton dan Diawasi Oleh QC dan MK.
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

lvii
4.1.2 Semen dan Mortar Utama
Semen merupakan bahan yang selalu ada pada pekerjaan konstruksi
bangunan khususnya pada proyek. Semen atau biasa disebut dengan portland
cement (CP) merupakan bahan pembangunan pada bidang konstruksi yang
bersifat merekat atau dijadikan bahan perekat. Perekat pada semen ini berfungsi
sebagai penyatu atau pengikat antar butiran agregat halus dan kasar. Semen untuk
dapat digunakan harus dicampur dengan air sesuai takaran kebutuhan dan
perencanaan.
Sesuai pada RKS cement portland jenis II menurut NI.8 type-I menurut
ASTM, semen tipe ini adalah jenis semen yang dalam penggunaanya
membutuhkan panas dehidrasi rendah. Jenis semen tipe I diminimalkan pada fase
pengerasan sehingga tidak terjadi keretakan. Untuk mendapatkan hasil yang
maksimal, semen harus diperhitungkan dengan takaran yang pas dan tepat
sehingga pada saat difungsikan semen dapat bekerja dengan maksimal. Semen
memiliki kandungan yang dapat membuat agregat dapat menyatu dengan agregat
yang lain.
Pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari juga terdapat semen instant
atau mortar untuk pekerjaan plesteran, aci, maupun pekerjaan grouting perbaikan
struktur. Sesuai dengan RKS digunakan semen instant dengan merek Mortar
Nasioanl, Drymix, dan Grand Elephant Mortar.

Gambar 4. 4 Semen Instan atau Mortar


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

lvii
i
Selain bahan perekat yang digunakan dari berbagai jenis, terdapat juga
bahan grouting yang digunakan pada proyek Pembangunan RS Jantung kota
kendari untuk perbaikan struktur yang memiliki kekuatan tinggi, tidak mengalami
susut dan bersifat ekspansif. Bahan dasar semen instan grouting sendiri adalah
semen, pasir pilihan dan zat aditif yang tercampur secara homogen. Jenis bahan
grouthing yang digunakan adalah bahan grouthing dengan nama merek SikaGrout
215 ( New ). Tujuan dari bahan grouthing ini adalah untuk mengisi ruang yang
mengalami kekosongan akibat pengecoran yang kurang merata dan pada bagian
yang mengalami segregenasi.

Gambar 4. 5 Bahan Grouthing Merek Sika.


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.1.3 Agregat Halus (Pasir)


Material yang sering kita lihat pada pryek konsturksi gedung yaitu pasir
yang merupakan agregat halus yang digunakan untuk campuran kebutuhan beton.
Pasir merupakan komponen beton yang sangat berperan penting untuk komposisi
susunan campuran adukan beton. Agregat halus berfungsi sebagai pengisi rongga-
rongga pada setiap celah yang ada pada beton, diantara kerikil dan semen serta
sebaliknya. Penggunaan pasir sangat dibutuhkan namun juga penggunaan pasir
harus sesuai takaran dalam perencanaan. Komponen pasir atau agregat halus pada
beton segar dapat menjadi susunan material komponen beton yang digunakanan
untuk pengecoran struktur.

lix
Gambar 4. 6 Agregat Halus (Pasir)
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)
Fungsi pasir sangat penting untuk melengkapi elemen campuran beton yaitu
kerikil sebagai agregat kasar dan juga semen. Selain untuk pekerjaan struktur,
fungsi pasir juga digunaka pada pekerjaan plesteran dinding dan landasan atau
dasar keramik. Pada pekerjaan struktur pasir sangat dibutuhkan untuk item
pekerjaan seperti balok, kolom, plat lantai tangga, serta masih banyak lainnya.

4.1.4 Agregat Kasar (Kerikil)


Agregat selanjutnya adalah kerikil atau yang biasa disebut dengan agregat
kasar. Kerikil sangat dibutuhkan pada pekerjaan konstruksi karena sebagai bahan
campuran beton terutama pada pekerjaan struktur. Komponen kerikil dibutuhkan
sebagai salah satu komponen campuran beton yang berfungsi untuk memperkuat
beton pada area struktur dengan kekuatan tekannya. Batu pada agregat kasar atau
kerikil dapat memberikan nilai tekan ketika beton bekerja.

lx
Gambar 4. 7 Agregat Kasar (Kerikil)
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.1.5 Air
Air digunakan pada pencampuran semen / mortar dan agregat supaya dapat
menyatu. Peran air sangat penting untuk pencampuran material terutama semen.
Mortar dan semen jika tidak dicampur dengan air maka tidak dapat berfungsi
dengan optimal, namum takaran pemberian semen juga harus sesuai denagn
perencaan agar dapat bekerja dengan maksimal maka dari itu air menjadi salah
satu bagian yang diharuskan ada pada proyek pembangunan.

Gambar 4. 8 Air Carbon


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Pada pekerjaan konstuksi air carbon digunakan sebagai bahan perekat pada
sambungan beton lama dengan beton baru. Dimana kondisi beton lama sudah
mengering yang akan di sambung dengan beton baru yang masih basah. Cara
penggunaanya yaitu pada saat sebelum beton baru dituangkan, area disekitar
dibersihkan terlebih dulu untuk menghindari kotoran dan debu kemudian
diberikan cairan carbon berwarna putih tersebut. Lapisi dan siram dengan tipis
saja sesuai dengan kebutuhan.

lxi
4.1.6 Besi Tulangan
Besi tulangan merupakan bagian yang terpenting dalam proyek
pembangunan konstruksi. Selain sebagai struktur material berdirinya bangunan
pada suatu proyek, besi tulangan berguna diberbagai aspek lainya. Besi tulangan
berfungsi sebagai penunjang struktur pada setiap konstruksi bangunan, dan juga
memiliki berbagai macam ukuran yang dapat digunakan sesuai dengan
perencanaan, untuk proses pemesanan dalam jumlah besar harus diperhatikan
secara teliti karena jika hitungan salah maka dapat mengakibatkan kerugian yang
besar. Dan juga ketika material besi sudah sampai pada lokasi proyek selanjutnya
adalah penempatan besi harus sesuai dengan site management, jika penempatan
besi tidak sesuai dengan site management maka dapat mengakibatkan
tergangunggnya mobilisasi pekerjaan yang lain.
Pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari terdapat berbagai jenis
ukuran besi tulangan yang digunakan. jenis besi tulangan yang digunakan adalah
jenis besi spirall atau besi ulir dan ada juga yang polos. Untuk penggunaan ukuran
diameter besi yang digunakan harus sesuai dengan gambar perencanaan yang
mana sudah sesuai dengan hitungan kekuatan yang telah ditetapkan. Adapun
beberapa ukuran diameter besi sesuai dengan RKS untuk pekerjaan struktur antara
lain digunakan besi beton dari jenis BJTP-24 untuk   10 untuk besi polos dan
jenis BJTD-39   10 untuk besi ulir, Produksi besi beton dari Krakatau Steel
(KS) atau yang telah teruji dan bersertifikasi SNI.

Gambar 4. 9 Besi Tulangan Pada Fabrikasi Besi (Stockyard)


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)
lxii
Penempatan besi tulangan sangat diperhatikan guna menjaga kekuatan besi
dan kondisi tulangan yang ada dilingkungan proyek. Penempatan besi juga harus
direncanakan secara matang dan baik mengingat tempat penyimpanan besi
membutuhkan area yang luas, pada tempat penyimpanan terdapat beberapa jenis
ukuran besi yang sudah siap untuk pekerjaan struktur. Besi tulangan yang ada di
area proyek diletakan di atas sanggahan / pallet yang terbuat dari beton dan
diberikan batas berupa plat besi sebagai pemisah antar jenis ukuran diameter besi.
Jarak antar pallet, jarak antar plat pemisah dan tinggi plat pemisah yaitu 1 m.

Gambar 4. 10 Sanggahan / Pallet


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Hal tersebut dilakukan untuk mencegah agar besi tulangan tidak terendam
air ketika hujan dan mudah di ambil dengan menggunakan tower crane saat akan
dipindahkan ke lokasi pemotongan dan pembengkokan besi. Fungsi dari besi plat
pemisah bertujuan untuk memberikan bagian dan mempermudah dalam
mengetahui ukuran diameter besi tulangan supaya dapat tertata dalam kelompok
diameter yang sama agar tidak tercampur dengan diameter yang lain. Hal ini akan
mempermudah pekerja dalam mengambil besi tulangan yang dibutuhkan dan
mempermudah saat mengetahui stok besi tulangan yang tersedia.

lxii
i
4.1.7 Water Stop
Water stop merupakan bahan yang digunakan untuk mencegah agar air
tidak merembes dan bocor pada daerah tertentu, water stop memiliki bentuk dodol
atau cair, walaupun water stop itu penting pemasangan juga harus sesuai dengan
rencana jika pemasangan terlalu banyak maka akan menyebabkan beton tidak bisa
tersambung dengan sempurna sehingga muncul retakan, jika sudah terjadi seperti
itu maka air akan mudah untuk masuk.

Gambar 4. 11 Water Stop.


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.1.8 Kawat Bendrat


Pada sebuah proyek konstruksi yang terfokus pada pekerjaan struktur
tentunya dibutuhkan suatu bahan material yang dapat digunakan untuk
menyambung atau mengikat material satu dengan material lainnya, seperti pada
pekerjaan pembesian struktur kolom, balok dan tangga sehingga penulangan pada
struktur tersebut tidak terjadi pergeseran pada saat dilakukan pengecoran,
disamping itu kawat bendrat juga diperlukan untuk menunjang pekerjaan lainnya
.

Gambar 4. 12 Kawat bendrat.


lxiv
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.1.9 Beton Decking


Beton Decking adalah mortar yang berbentuk silinder yang ketebalanya
disesuaikan dengan ketebalan selimut beton yang direncanakan, beton decking
memiliki fungsi yaitu guna memastikan bahwa jarak antara pembesian dan
selimut beton sudah sesuai dengan perencanaan awal.

Gambar 4. 13 Beton Decking


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)
4.2 ALAT
Kita tahu bahwa penggunaan alat sangat dibutuhkan dalam pelaksanaan
pembangunan sebuah proyek entah itu dari alat tangan maupun alat berat yang
digunakan, Fungsi dari alat tersebut juga berbeda - beda tergantung rencana yang
akan digunakan maka dari itu dalam suatu pekerjaan sangat penting untuk
mengetahui standar spesifikasi alat tersebut dan juga harus mengecek kelayakan
alat tersebut apakah layak untuk digunakan sebelum menyewa alat tersebut.
Perawatan dan Menjaga kualitas alat akan memberikan tingkat kemanaan
lebih tinggi kepada pekerja, selama alat tersebut sering dilakukan pengecekan dan
perawatan maka pekerja akan merasa aman menggunakan alat tersebut, Pada
proyek Pembangunan RS Jantung Kendari ada berbagai macam alat dari alat
tangan sampai dengan alat berat yang digunakan sesuai dengan RKS (Rencana
Kerja Syarat).

lxv
4.2.1 Tower Crane ( TC )
Tower crane merupakan salah satu alat berat yang digunakan pada proyek
Pembangunan Tower UNS karena kita tahu sendiri bahwa Tower Crane memiliki
peran yang sangat vital dimana berfungsi untuk memindahkan barang dari tempat
rendah ke tempat yang lebih tinggi dengan radius yang luas, alat sangat
dibutuhkan apabila proyek memiliki lahan yang luas dan juga jika proyek tersebut
merupakan bangunan yang tinggi merupakan alat yang berfungsi untuk
mangangkut material-material pada proyek.

Gambar 4. 14 Tower Crane


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Adapun beberapa material yang dipindahkan dengan Tower Crane seperti


penulangan kolom, bekisting kolom, tiang-tiang perancah, beton segar dengan
bucket untuk pengecoran, dan juga material lainya yang tidak memungkinkan
pekerja untuk membawanya maka akan dipindahkan dengan Tower Crane. Tower
Crane dioperasikan oleh seorang operator, dimana operator ini harus memiliki
surat sertifikasi ahli dalam bidang Tower Crane.
. Pemasangan lokasi berdirinya Tower Crane juga menjadi pertimbangan
penting dimana Tower Crane harus dapat menjangkau seluruh bagian gedung
dengan memaksimalkan panjang lengan Tower Crane. Pada proyek Pembangunan
RS Jantung Kendari lokasi Tower Crane terletak didepan Gedung sebelah barat
dan timur gedung, Sebelum dilakukan pemasangan Tower Crane dilokasi tersebut
harus terlebih dahulu dibuat pondasi Tower
lxvi Crane dimana berguna untuk
menahan beban vertical dan horizontal pada Tower Crane itu sendiri setelah itu
pemasangan section Tower Crane pada awal dibantu dengan Mobile Crane yang
selanjutnya dilakukan dengan perangkaian secara bertahap dengan menggunakan
lengan Tower Crane dan boong yang menjadi tumpuan ketika akan dilakukan
penyambungan atau pun perpendekan badan Tower Crane.
4.2.2 Concreate Mixer Truck
Concreate Mixer Truck merupakan kendaraan yang digunakan untuk
mengangkut beton segar atau ready mix dari baching plant menuju proyek yang
dituju, waktu dan perjalanan selama Mixer Truck menuju ke proyek sangat
berpengaruh terhadap beton ready mix nantinya, selama perjalanan Concreate
Mixer Truck selalu berputar ini dilakukan agar mutu beton ready mix terjaga dan
tidak mengeras.
Kapasitas Concreate Mixer Truck pada proyek Pembangunan Tower UNS
sebesar 7 m3. Penggunan Mixer Truck sangat membantu mobilitas pendatangan
beton ready mix, namun perlu diperhatikan juga bahwa akses menuju proyek
harus mudah mengingat Mixer Truck memiliki ukuran yang besar .

Gambar 4. 15 Concreate Truck Mixer


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.3 Concreate Pump


Pada proyek ini penggunaan concreate pump sangat membantu
memudahkan pekerjaan pengecoran pada area tinggi hal ini dikarenakan
concreate pump mampu membawa beton ready mix dalam volume besar, terdapat

lxvi
i
2 jenis concreate pump yang digunakan pada proyek ini yaitu mobile concreate
pump dan pompa kodok.
Mobile concreate pump sendiri merupakan concreate pump yang memiliki
mobilitas yang sangat mudah, concreate pump ini digunakan untuk menjangkau
area pengecoran yang tidak bisa diakses dengan concreate bucket namun
penggunaan concreate pump ini terbatas hanya dapat digunakan untuk mengecor
area basement, ground floor, lantai 1, lantai 2, lantai3,

Gambar 4. 16 Mobile Concreate Pump.


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Pompa Kodok merupakan concreate pump portable yang bisa diletakan


dimana saja pada lingkungan proyek, concreate pump memiliki mobilitas yang
sangat mudah mengingat bentuknya yang kecil dan mudah untuk dipindah –
pindah, concreate pump jenis ini digunakan untuk area yang berada di ketinggian
dan juga mampu membawa beton ready mix dalam volume yang besar.

Gambar 4. 17 Pompa Kodok


lxvi
ii
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Disamping itu ada bagian lain dari pompa kodok yaitu pipa concreate
pump, pipa ini berfungsi sebagai jalur naiknya beton ready mix menuju area
pengecoran, cara penggunaanya adalah pipa disambungkan terlebih dahulu
dengan pompa kodok kemudian ujung pipa yang satunya disambung dengan pipa
lain, kemudian diantara sambungan tersebut terdapat pengunci yang berguna
untuk menahan sambungan agar tidak bocor atau lepas pada saat digunakan.

Gambar 4. 18 Concreate Pipe.


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.4 Passengger Hoist atau Alimax


Passengger Hoist merupakan alat angkut yang digunakan untuk membawa
pekerja naik ke lantai atas pada proyek yang tinggi dan juga dapat berguna untuk
mengangkut dan membawa material yang dibutuhkan pada lantai yang memiliki
ketinggian. Penggunaan Passengger Hoist sangat dibutuhkan untuk memudahkan
mobilisasi pembawaan material alat ini dioperasikan oleh satu orang yang
memiliki sertifikat pengoperasian Passengger Hoist karena seorang operator juga
harus bisa memasang dan melepas section sehingga memang diperlukan serifikat
untuk pengoperasian Passenger Hoist.

lxix
Gambar 4. 19 Informasi Jumlah Maksimum Orang atau Material pada Hoist.
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Sistem kerja Passengger Hoist bergerak dengan arah vertical yang tenaga
geraknya bersumber dari listrik sama seperti Tower Crane. Dalam satu paketnya
Passengger Hoist terdapat dua buat tempat kabin untuk dapat digunakan untuk
keperluan pengangkutan pekerja dan material. Selain digunakan untuk mengankut
para pekerja dan material, Passengger Hoist juga digunakan untuk mengangkut
bagian-bagian material MEP.

Gambar 4. 20 Passengger Hoist


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.5 Concrete Vibrator


Condreate vibrator merupakan alat yang berfungsi untuk menggetarkan
beton segar pada saat pengecoran sedang berlangsung. Pada proses ini vibrator
digunakan untuk membuat beton segar menjadi lebih rapat selain itu untuk
mengeluarkan gelembung - gelembung yang menyebabkan terjadinya rongga-
lxx
rongga atau celah yang dapat membuat beton tersebut saat sudah kering menjadi
keropos.
Cara kerjanya adalah ketika beton segar dihamparkan kemudian langsung
menghidupkan concreate vibrator dan memasukan head vibrator kedalam area
pengecoran beton segar seperi area kolom, balok, tangga, dan plat lantai serta
tidak boleh menyentuh besi tulangan. Hal ini diupayakan untuk menghindari
pergeseran besi tulangan yang dapat menyebabkan kerusakan.
Proses ini dilakukan sampai beton segar mengisi bagian yang sempit dan
bersudut. Hal ini bertujuan agar bagian sempit dan bersudut dapat terisi adukan
beton segar dengan merata.

Gambar 4. 21 Concreate Vibrator.


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.6 Air Compressor


Air compressor merupakan alat yang digunakan untuk membersihkan area
dari kotoran seperti kerikil, pasir maupun serpihan material lainnya yang dapat
menggangu area yang akan dilakukan pengecoran seperti pada area plat lantai dan
balok. Alat ini memiliki tekanan angina yang sangat tinggi, sehingga dapat
membuat material - material dan serpihan material berterbangan pada saat
dibersihkan.

lxxi
Gambar 4. 22 Air Compressor.
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.7 Kawat Ayam


Kawat ayam adalah kawat yang berbentuk seperti jaring, kawat ini sering
dijumpai pada saat pekerjaan pengecoran, penggunaan kawat ini sangat
dibutuhkan apabila akan membagi area pengecoran ke dalam beberapa area,
dalam istilah lapangan terkadang sering disebut stop cor.

Gambar 4. 23 Kawat Ayam


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

lxxi
i
4.2.8 Concrete Bucket
Concrete Bucket adalah alat angkut yang digunakan untuk membawa
beton segar menuju area pengecoran pada area yang sulit dijangkau oleh
concreate pump kolom, balok dan plat lantai pada bangunan yang tingi.
Pengecoran dilakukan dengan cara menungkan beton segar dari truck ready mix
ke dalam concreate bucket kemudian diangkut menggunakan tower crane menuju
lokasi yang dituju. Pada concreate bucket terdapat 1 orang operator yang bertugas
untuk membuka katup concreate bucket, bagian bawah dari bucket terdapat pipa
tremi yang terbuat dari plastic yang berfungsi sebagai saluran penuangan adukan
beton. Concreate bucket memiliki kapasitas sebesar 0,8 m3.

Gambar 4. 24 Concreate Bucket


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.9 Scaffolding
Scaffolding merupakan alat yang digunakan untuk menopang bekisting
balok dan plat lantai, sebagai akses pekerja untuk naik ke atas, dan lainnya
scaffolding sering dijumpai pada bangunan bertingkat tinggi pada pembangunan
seperti proyek gedung. Scaffolding atau biasa disebut dengan perancah merupakan
sebuah perkuatan sementara yang dibuat dan digunakan untuk membantu
pekerjaan dalam proyek. Penggunaan Scaffolding dilakukan dengan cara
menyambung rangka besi scaffolding pada sendi – sendinya sehingga menjadi
satu kesatuan untuk perkuatan sementara.

lxxi
ii
Namun dapat juga perahcah terbuat dari bahan kayu, bamboo, dll. Pada
proyek Pembangunan RS Jantung Kendari terdapat dua jenis perancah, yaitu jenis
PCH dan frame scaffolding. PCH (Perth Construction Hire) digunakan untuk
menahan bekisting dan tulangan balok serta plat lantai, selain itu digunakan untuk
menahan beton yang baru dituangkan ke area pengecoran balok dan plat lantai
sampai di umur beton yang ditentukan saat sudah dapat memikul bebannya
sendiri.

Gambar 4. 25 Perancah Tipe PCH


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Frame scaffolding digunakan sebagai pijakan pekerja untuk naik ke lantai


atas dan melakukan pekerjaan seperti pekerjaan MEP di ketinggian yang tidak
terlalu tinggi.

Gambar 4. 26 Scaffolding Sebagai Pijakan Pekerja


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

lxxi
v
4.2.10 Gelagar Balok
Gelagar balok adalah sebuah batang balok besi panjang yang memiliki
ukuran 8/12 digunakan pada proses pengerjaan bekisting balok, gelagar balok
terletak pada atas u head dan menopang suri – suri balok pekerjaan pemasangan
gelagar harus sesuai dengan gambar rencana agar perkuatan gelagar balok
maksimal

Gambar 4. 27 Gelagar Balok


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.11 Suri – Suri


Adalah balok yang bertumpu diatas gelagar balok letak suri – suri
melintang dari bekistung balok, letak pemasangan suri – suri harus sesuai dengan
gambar rencana hal ini dikarenakan perkuatan sudah dihitung sesuai dengan
gambar rencana

lxx
v
Gambar 4. 28 Suri – Suri
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.12 Hollow
Hollow adalah balok besi yang memiliki ukuran 5/7 yang bertumpu diatas
suri – suri untuk letaknya hollow dibawah bodeman sejajar dengan bekisting
balok jumlah hollow disesuikan dengan gambar rencana, semakin lebar lebar
ukuran balok maka jumlah hollow juga semakin banyak.

Gambar 4. 29 Hollow
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)
4.2.13 Plywood
Plywood digunakan untuk pekerjaan bekisting balok, pelat lantai, dan
kolom. Syarat kayu untuk bekisting adalah kayu yang memiliki permukaan halus,
rata, tidak bergelombang, dan tidak bengkok. Untuk dinding bekisting digunakan
plywood dengan tebal 15 mm untuk pekerjaan kolom dan tebal 18 mm untuk
pekerjaan balok dan pelat. Tujuan pemakaian plywood adalah agar permukaan
beton yang dihasilkan lebih halus. Plywood seharusnya dihemat pemakaiannya
dan diusahakan agar tidak rusak setelah pembuatan bekisting agar dapat
digunakan kembali. Penggunaan plywood bisa digunakan sampai 4 – 6 kali dan
memberi hasil permukaan beton yang licin

lxx
vi
Gambar 4. 30 Plywood
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.14 Hammer Drill / Jack Hammer


Hammer drill / jack hammer merupakan alat elektrik yang memiliki mata
bor. Dimana mata bor dapat berputar sekaligus ditekan untuk dapat digunakan
sesuai fungsinya. Fungsi alat ini digunakan untuk membuat lubang pada benda
yang padat dank eras sekalipun.

Gambar 4. 31 Hammer Drill / Jack Hammer.


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.15 Mesin Potong Besi / Bar Cutter


Mesin potong besi / Bar Cutter pada proyek Pembangunan Tower UNS
digunakan untuk memotong material seperti besi, dari diameter yang kecil
maupun diameter yang besar untuk mendapatkan besi tulangan yang sesuai
dengan gambar, terdapat 2 jenis bar cutter yaitu bar cutter listrik dan bar cutter
manual, pada proyek ini menggunakan bar cutter listrik, keuntungan dari
penggunaan bar cutter listrik adalah dapat
lxx memotong besi tulangan dengan
vii
diameter besar dan dengan mutu baja tinggi dan juga dapat mempecepat waktu
pengerjaan. Alat ini memiliki tenaga yang bersumber dari tenaga listrik, terkadang
alat ini ditempatkan pada los kerja besi. Cara kerjanya besi yang akan dipotong
dimasukan kedalam gigi bar cutter, kemudian pedal pengendali diinjak, dan dalam
hitungan detik besi tulangan akan terpotongm, untuk besi tulangan yang memiliki
diameter besar dilakukan satu per satu sedangkan besi tulangan diameter kecil
dilakukan beberapa sekaligus.

Gambar 4. 32 Mesin Potong Besi / Bar Cutter


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.16 Mesin Pembengkok Besi / Bar Bender


Bar bender merupakan alat yang digunakan untuk membengkokan besi
tulangan dalam berbagai macam sudut sesuai dengan gambar perencanaan. Alat
ini seringnya terdapat pada area los kerja besi, terdapat 2 jenis mesin bar bender
yaitu bar bender listrik dan bar bender manual, pada proyek ini menggunakan bar
bender listrik dimana penggunaan bar bender listrik lebih cepat dan lebih efisien.
Cara kerja alat ini adalah besi yang dibengkokan dimasukan diantara
poros tekan dan poros pembengkok kemudian diatur sudutnya sesuai dengan
sudut bengkok yang direncanakan, ujung tulangan pada poros pembengkok
dipegang dengan kunci pembengkok, kemudian pedal ditekan sehingga roda
pembengkok akan berputar sesuai dengan susut bengkok yang diinginkan. Proses
produksi dengan menggunakan mesin ini dapat menghasilkan besi tulangan
bentuk siku, kotak, persegi, dan sebagainya sesuai dengan perencanaan.

lxx
viii
Jika besi memiliki diameter yang besar makan pekerjaan pembengkokan
besi dilakukan secara bergantian namun jika diameter besi kecil maka bisa
dilakukan secara bersamaan

Gambar 4. 33 Mesin Bar Bender.


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Gambar 4. 34 Hasil Produksi Bar Bender, Tulangan Sengkang


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.17 Penggaris Waterpass


Waterpass merupakan alat ukur yang digunakan untuk menentukan
apakah suatu benda sudah sejajar dengan lainya baik secara vertical maupun
horizontal, didalam alat ini terdapat air yang digunakan dengan cara dilihat untuk
pertimbangan apakah sudah sejajar atau belum. Waterpass dapat digunakan untuk
mengukur pada lantai, area balok, kolom, tangga.
lxxi
x
Gambar 4. 35 Alat Ukur Water Pass.
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.18 Automatic Level Waterpass


Merupakan alat yang digunakan untuk menunjukan seberapa sejajar atau
tegak lurus suatu permukaan baik secara vertical maupun horizontal, untuk
kepentingan proyek ini berhubungan dengan tanah, pembuatan tanda sebagai
acuan untuk pekerjaan lain,

Gambar 4. 36 Automatic Level Waterpass


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.19 Total Station


Total Station merupakan alat ukur dengan basic titik tembak koordinat
yang digunakan untuk menentukan as bangunan dan titi-titikk elemen struktur
meliputi ; kolom, balok, dan plat lantai sehingga posisi bangunan yang dikerjakan
dapat memiliki kesamaan dengan gambar kerja.

lxx
x
Gambar 4. 37 Total Station
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

4.2.20 Loading Dock


Loading Dock merupakan area yang untuk menempatkan barang atau
material yang berasal dari lantai dibawahnya untuk diangkat ke lantai diatasnya,
barang ataupun material yang ditempatkan pada area loading dock nantinya akan
diangkat keatas dengan bantuan Tower Crane. Posisi loading dock horizontal dan
digantung atau ditahan dengan tali baja yang disimpul atau diikat kedalam balok.

Gambar 4. 38 Loading Dock


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

lxx
xi
4.2.21 Tremie
Tremie adalah pipa yang berfungsi untuk pengaturan tinggi jatuh beton
pada saat pengecoran untuk menghindari agregat kasar terlepas dari adukan beton.
Pipa tremie ini dipasang diujung bawah concrete bucket. Pipa tremie ini biasanya
untuk pengecoran kolom dan tangga.

Gambar 4. 39 Tremie
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

lxx
xii
BAB 5
ANALISIS PELAKSANAAN PEKERJAAN

5.1 METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN


Pada tahapan saat proyek sudah memasuki tahap pelaksanaan, metode
pelaksaan pekerjaan dibuat untuk menunjang kebutuhan proyek. Karena pada
tahap ini ada tahap dalam mewujudkan bangunan yang dibutuhkan oleh pemilik
proyek yang sudah dirancang oleh konsultan perencana, Dalam keadaan tertentu
pada suatu proyek, metode merupakan hal yang harus ada karena dari metode ini
akan muncul ide atau gagasan yang dapat digunakan untuk membangun proyek
yang sesuai dengan perencanaan dan sesuai dengan keinginan pemilik proyek.
Untuk memenuhi tolak ukur diatas maka sebagai pengelola proyek harus
memahami dan menerapkan unsur – unsur manajemen sesuai dengan kemampuan
dan kebutuhan dalam melaksanakan proyek, metode pelaksanaan yang baik akan
memudahkan tiap – tiap pekerjaan yang baik dari structural maupun arsitektural
Metode pelaksanaan konstruksi merupakan kunci untuk mewujudkan seluruh
perencanaan menjadi bangunan fisik yang nyata, metode pelaksanaan yang baik
apabila memenuhi persyaratan sebagai berikut :
1. Memenuhi persyaratan teknis.
2. Memenuhi persyaratan ekonomis yaitu biaya murah, wajar, dan efisien.
3. Memenuhi pertimbangan nonteknis.
4. Merupakan alternative pilihan terbaik.

5.1.1 Pekerjaan Plat Lantai


Pelat lantai dirancang dengan standar memenuhi syarat dan ketentuan
teknis yang ditentukan. Pelat lantai harus mampu menerima beban yang diterima
dan ekonomis. Lantai dikerjakan dengan biaya yang hemat dan kualitas yang
sesuai perencanaan. Dalam perancangan struktur pelat lantai harus diperhatikan
dan dipertimbangkan aspek biaya dan waktu proses pelaksanaannya dikarenakan
dalam aspek biaya diharapkan meminimalisir biaya yang dikeluarkan dengan tetap

lxx
xiii
16 mempertahankan mutu yang telah direncanakan dan dengan waktu yang sesuai
dengan yang direncanakan.
Perencanaan struktur plat lantai harus dibuat dengan sebaik-baiknya sesuai
dengan RKS dan SNI Indonesia. Pelaksanaan struktur plat lantai sangat
dipengaruhi schedule dan pelaksanaan yang sesuai dengan prosedur. Dalam
melakukan pekerjaan struktur balok untuk dapat mendapatkan hasil yang
maksimal sesuai dengan perencaan harus mengikuti tata cara dan prosedur yang
ditentukan sesuai dengan metode untuk di lapangan, dari pemasangan perancah
hingga pelepasan bekisting harus sesuai dengan ketentuan dan prosedur yang
diterapkan pada proyek tersebut.
Ada beberapa tahapan metode pekerjaan plat lantai, pada proyek
Pembangunan RS Jantung Kendari , berikut tahap-tahapan yang dilakukan pada
pekerjaan produksi struktur plat lantai.

5.1.1.1 Perancah (Scaffolding)


Perancah (Scaffolding) adalah suatu struktur sementara yang
digunakan untuk menyangga manusia dan material dalam konstruksi atau
perbaikan gedung dan bangunan-bangunan besar lainnya. Scaffolding
disini berfungsi untuk membantu pekerjaan pada bangunan tinggi juga
menyangga balok dan pelat lantai saat pelaksanaan proyek. Scaffolding
terdiri dari beberapa bagian yaitu :
 Jack base, berfungsi sebagai tumpuan perancah. Terletak di bagian
bawah.
 U-head, berfungsi sebagai tumpuan arah memanjang.
 Cross brase, berfungsi sebagai pengaku yang diletakkan menyilang
agar perancah tidak bergoyang.
 Main frame, berfungsi menyalurkan beban dari u-head ke jack
base.
 Join Pin, berfungsi sebagai pen (socket) penghubung antara Main
Frame dengan Main Frame yang lain yang disusun diatasnya.

lxx
xiv
Gambar 5.1 perancah
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.1.2 Bekisting
Pekerjaan struktur pelat lantai dengan metode konvensional adalah
metode pekerjaan struktur yang paling banyak digunakan di dalam
kontruksi bangunan. Proses pengerjaan struktur pelat lantai dengan cara
konvensional dilakukan ditempat dengan cetakan dari bahan multipleks
atau plywood. Trijeti (2011) menjelaskan bekisting merupakan proses
pekerjaan, dimana awal proses pengerjaannya dilakukan dengan
penulangan kolom, balok dan pelat lantai. Hal tersebut akan dapat berjalan
dengan baik apabila dikerjakan sesuai dengan perencanaan dari awal
sampai akhir tahap pengecoran dan pembongkaran bekisting. Pekerjaan
bekisting memerlukan jadwal kerja agar mendapatkan hasil yang baik dan
tepat waktu sehingga tidak terjadi penundaan pada proses pelaksanaan
pekerjaan selanjutnya.
Zainullah, Suharyanto, & Budio (2012) menjelaskan bekisting
adalah alat bantu dan bukan material pokok dalam pembuatan konstruksi
beton bertulang seperti pelat lantai. Berbeda dengan besi dan beton yang
tertinggal, setelah beton mengeras maka bekisting yang digunakan akan
dibongkar dan dipindahkan ke tempat lain. Bekisting merupakan cetakan
sementara yang terbuat dari multipleks dengan fungsi menahan beton
selama campuran cor beton dituang untuk dibentuk sesuai dengan
perencanaan. Cetakan tersebut akan dilepas atau dibongkar apabila beton
yang dituang telah memcapai tingkat kekuatan yang cukup. Menurut
lxx
xv
Trijeti (2011) bahan bekisting dikatakan baik apabila dapat memenuhi
beberapa persyaratan yaitu :
1. Tidak bocor dan menyerap air dalam campuran beton
2. Bekisting yang digunakan dalam cetakan beton dengan permukaan
artistik, harus memiliki tekstur seperti yang diinginkan, kekuatan
bekisting harus diperhitungkan, dan ukuran atau dimensi harus
sesuai dengan perencanaan.
3. Bekisting harus dipastikan dalam keadaan bersih sebelum
penuangan beton.

Gambar 5.2 Bekisting


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.1.3 Pengecoran Pelat Lantai Beton Bertulang


Pekerjaan pengecoran pelat lantai bertulang merupakan kegiatan
struktur bangunan bertingkat yang berfungsi sebagai pemisah atau
pembatas antar lantai serta didukung balok-balok yang menumpu pada
kolom bangunan bertingkat. Pekerjaan pelat lantai beton bertulang
dilaksanakan langsung di tempat lokasi proyek. Pekerjaan pelat lantai
tidak kalah pentingnya dengan pekerjaan balok, kolom, dan pondasi. Pelat
lantai yang tidak dikerjakan dengan baik bisa menyebabkan lendutan dan
getaran saat ada beban yang bekerja pada pelat tersebut. Pekerjaan pelat
lantai harus dirancang rata, kaku dan lurus dan ketebalan dari pelat lantai
beton ditentukan oleh beban-beban yang harus didukung dan besar

lxx
xvi
lendutan yang di ijinkan sehingga pelat lantai beton bertulang dapat
berfungsi sebagaimana mestinya.

Gambar 5.3 Pengecoran Plat Lantai


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.2 Pekerjaan Tangga


Struktur tangga merupakan struktur yang terdapat pada bangunan
bertingkat yang untuk menghubungkan lantai satu dengan lantai lainnya yang
berfungsi sebagai jalan untuk naik dan turun antara lantai tingkat. Perencanaan
struktur tangga harus sesuai dengan RKS dan SNI yang berlaku hal ini
dikarenakan resiko terjatuh dan terpleset dapat terjadi apabila perencanaan tangga
tidak sesuai dengan prosedur yang seharusnya
Pada perencanaan struktur tangga pada proyek Pembangunan RS Jantung
Kendari menggunakan nilai mutu 26.4 MPa sama seperti struktur balok dan
kolom, pada pekerjaan struktur tangga juga terdapat material arsitektural yaitu
railing tangga yang digunakan sebagai pegangan dan pengaman bagi pengguna
anak tangga tersebut dan juga keramik yang digunakan sebagai material penutup
struktur tangga serta landasan pijakan kaki bagi pengguna tangga tersebut.
Adapun tahap – tahap dalam merancang sebuah struktur di lapangan pada proyek
Pembangunan RS Jantung Kota
Kendari , antara lain.

lxx
xvii
5.1.2.1 Fabrikasi Tulangan Tangga
Pada proyek Pembangunan RS Jantung Kota Kendari, pembuatan
tulangan tangga dilakukan pada area fabrikasi, besi sebagai salah satu
material utama harus dipersiapkan untuk pekerjaan struktur tangga,
pemotongan besi yang disesuaikan dengan ukuran gambar kerja atau
shop drawing.

Gambar 5. 4 Fabrikasi Tulangan Tangga


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.2.2 Pekerjaan Marking


Sebelum memasang perancah yang digunakan untuk penyangga
utama bekisting dan struktur tangga, terlebih dahulu kita melakukan
pekerjaan marking, pekerjaan marking sebagai tanda untuk kemiringan
tangga yang akan dipasang bekisting, setelah bekisting terpasang juga
dilakukan marking kembali untuk menentukan elevasi pijakan disetiap
anak tangganya.

Gambar 5. 5 Pekerjaan Marking Anak Tangga


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)
lxx
xvii
5.1.2.3 Pemasangan Perancah
Setelah dilakukan pekerjaan marking, tahap selanjutnya adalah
pemasangan perancah, fungsi dari pemasangan perancah adalah untuk
menahan bekisting yang akan dipasang dan juga menahan struktur
tangga nantinya, pada pemasangan perancah setiap perancah diatur
ketinggianya hal dilakukan agar bekisting tangga dapat terpasang karena
struktur tangga memiliki elevasi yang berbeda.

Gambar 5. 6 Pemasangan Perancah Struktur Tangga


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.2.4 Pemasangan Bekisting Struktur tangga


Pemasangan bekisting tangga dilakukan dengan menggunakan
bahan plywood sama seperti balok dan kolom, penggunaan plywood
digunakan untuk alas bekisting dan juga digunakan untuk bagian kanan
dan kiri, setelah bekisting terpasang dapat dilakukan marking, untuk
memperkuat bekisting pada bagian kanan dan kiri bekisting diberi besi
hollow yang dikaitkan dengan tie rod, pada ujung batang tie road
satunya juga terhubung dengan besi hollow yang sejajar sehingga antar
besi hollow saling terkait oleh batang tie rod.

lxx
xix
Gambar 5. 7 Proses Pemasangan Bekisting
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Gambar 5. 8 Bekisting yang Diberi Garis Marking


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Gambar 5. 9 Besi Hollow dan Tie Rod


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

xc
5.1.2.5 Pemasangan Tulangan Tangga
Tulangan tangga yang telah disiapkan dan disesuaikan ukurannya
dari tempat pabrikasi sesuai dengan perencanaan mulai dipasang dari
bordes terlebih dahulu dengan arah memanjang lalu kemudiang
melintang. Kemudian pemasangan tulangan cakar ayam pada plat
tangga, lalu dilanjutkan dengan pemasangan beton decking sebagai
ketebalan selimut plat tangga, setelah pemasangan tulangan untuk plat
tangga kemudian dilanjutkan dengan pemasangan pijakan atau anak
tangga, untuk pemasangan tulangan setiap anak tangga menyesuaikan
garis marking pada bagian kanan dan kiri yang telah dibuat oleh
surveyor.

Gambar 5. 10 Penulangan Pada Bordes Tangga


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Gambar 5. 11 Penulangan Alas Anak Tangga


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

xci
Gambar 5. 12 Penulangan Anak Tangga
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.2.6 Pemasangan Bekisting Anak Tangga


Setelah tulangan anak tangga terpasang tahap selanjutnya adalah
memasang bekisting anak tangga, Panjang bekisting tiap – tiap anak
tangga disesuaikan dengan Panjang anak tangga, bekisting anak tangga
terbuat dari plywood yang ditahan dengan balok kayu pada bagian atas
dan bawah, pemasangan bekisting harus sesuai dengan prosedur agar
kuat dan kokoh sehingga tidak menimbulkan lendutan pada anak tangga
selain itu saat pengecoran terjadi memberi ketebalan selimut pada anak
tangga.

Gambar 5. 13 Pemasangan Bekisting Anak Tangga


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.2.7 Pengecoran Struktur Tangga


Pengecoran struktur tangga pada proyek Pembangunan RS Jantung
dibantu dengan bucket yang diangkat dengan menggunakan tower crane,
sebelum dilakukan pengecoran area struktur tangga terlebih dahulu
dilakukan pengecekan tulangan oleh QC (Quality Control) dan MK
selaku konsultan pengawas jika pada tahap pengecekan ini tidak ada
masalah maka selanjutnya dapat dilakukan pembersihan dengan air
compressor, pembersihan ini dilakukan untuk membersihkan struktur
tangga dari sampah kotoran dan sisa – sisa material yang tertinggal pada
struktur tangga yang dapat mempengaruhi nilai kuat struktur tangga.
Adapun langkah langkah dalam pekerjaan pengecoran antara lain :
xcii
a. Ketika material beton ready mix telah datang, dilakukan pengecekan
nilai slump pada beton segar dan mutu yang digunakan adalah
fc’=26.4 MPa. Apabila nilai slump telah memenuhi spesifikasi maka
beton dapat dipakai untuk pengecoran.
b. Proses penuangan beton readymix menggunakan tower crane dari
truck mixer ke bucket. Terdapat 1 operator di dekat truck mixer yang
bertugas untuk mengarahkan pipa pada truck mixer ke bucket dan
juga berkoordinasi lewat HT.
c. Kemudian operator di dekat truck mixer juga berkoordinasi dengan
operator tower crane agar ketika bucket sudah penuh dapat diangkat.
d. Setelah diangkat dengan tower crane, operator tower crane juga
berkoordinasi dengan mandor pengecoran untuk dituangkan di balok
yang akan dicor.
e. Saat proses penuangan beton pipa tremie diarahkan ke area yang
akan dituang beton segar setelah itu dilakukan pemadatan beton.
Pemadatan beton menggunakan concrete vibrator yang bekerja
dengan cara bergetar, struktur tangga banyak terdapat sudut – sudut
tidak seperti struktur kolom dan balok sehingga proses pemadatan
beton harus dilakukan dengan sebaik - baiknya agar seluruh ruangan
udara dalam elemen struktur dapat terisi sehingga mencegah
penurunan nilai kuat beton dan segregasi pada beton.

Gambar 5. 1 Pengecoran Struktur Tangga dengan Tower Crane


xcii
i
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Gambar 5. 15 Proses Pemadatan dengan Concreate Vibrator


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.1.2.8 Pembongkaran Bekisting


Pembongkaran bekisting dilakukan apabila beton telah cukup umur
yakni ketika beton tersebut dapat menahan berat sendiri dan beban dari
luar, pembongkaran diawali dengan membongkar plywood pada bagian
kanan dan kiri, setelah itu bongkar struktur perancah dengan hati – hati,
selanjutnya lepas bekisting alas struktur tangga usahakan pada saat
melepas plywood dilakukan secara hati – hati agar plywood tidak rusak
dan dapat digunakan pada pekerjaan struktur tangga lainnya.

Gambar 5. 16 Pembongkaran Bekisting Struktur Tangga


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

xci
v
5.2 ANALISIS MASALAH DAN SOLUSI
Sebuah proyek kontruksi merupakan tempat dimana terdapat banyak item
pekerjaan, yang dimana masing – masing item pekerjaan tersebut memiliki sebuah
masalah wadah bagi para pekerja bidang teknik sipil, arsitek, dan MEP. Bidang
konstruksi pada sebuah insfrastruktur memiliki berbagai segi aspek pekerjaan
yang meliputi ruang lingkup dengan standarisasi masing-masing sesuai bidang.
Pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari pengamat kegiatan kerja praktik
sesuai dengan arahan universitas dan pihak kontraktor proyek. Dalam waktu
pengamatan kerja praktik yang dilakukan selama 2 bulan, pengamat telah
mengikuti kegiatan selama di proyek tersebut.
Selama mengikuti kegiatan di proyek penulis mengikuti kegiatan seperti Toll
Box Meeting (TBM), pengamatan pekerjaan dengan di damping oleh GSP,
melakukan perhitungan analisis material struktur, perhitungan volume pengecoran
dan kebutuhannya, melakukan pengamatan pada fabrikasi besi dan bekesting,
melakukan perhitungan pekerjaan arsitek seperti perhitungan volume keramik dan
pasangan bata / hebel, serta pengamatan proses produksi struktur seperti plat
lantai dan tangga mulai dari awal hingga jadi. Sebuah proyek kontruksi khususnya
pada bagian divisi gedung pastinya pernah atau ada beberapa masalah yang di
alami, seperti masalah administrasi, perlengkapan, miss communication, hingga
kesalahan dalam pekerjaan di lapangan.

5.2.1 Analisis Masalah


Proyek konstruksi merupakan suatu rangkaian kegiatan yang berkaitan
dengan upaya pembangunan suatu bangunan infrastruktur, tentu saja selalu ada
permasalahan yang terjadi, permasalahan merupakan hal umum yang terjadi
dilingkungan pekerjaan konstruksi, Faktor - faktor ketidak pastian yang tidak
terduga sering kali menyebabkan kegagalan, pencapaian tujuan / sasaran proyek,
jika tidak segera diatasi maka dapat menyebabkan keterlambatan progres proyek,
terdapat faktor teknis dan non teknis yang menyebabkan timbulnya masalah

xcv
5.2.1.1 Beton Keropos
Hal seperti ini sering terjadi pada pekerjaan struktur hal ini
disebabkan karena pelaksanaan pengecoran yang tidak tepat sehingga
menyebabkan beton keropos, terkadang penyebab terjadinya beton
keropos dapat dikarenakan proses penggunaan alat concrete vibrator
yang tidak tepat, penggunaan concrete vibrator yang kurang merata dapat
menyebabkan pemadatan menjadi terganggu, selanjutnya dapat
disebabkan pula karena bekisting yang kotor hal ini dapat terjadi karena
penggunaan bekisting secara berulang – ulang dan tidak dibersihkan
dengan baik sehingga terdapat sisa beton yang menempel pada
permukaan bekisting, ketika bekisting digunakan kembali maka cetakan
beton selanjutnya menyebabkan beton tidak dan keropos

Gambar 5. 17 Beton Keropos pada Struktur Balok


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.2.1.2 Dimensi Struktur Melebar


Pekerjaan bekisting sangat mempengaruhi hasil struktur setelah
pekerjaan pengecoran, perkuatan bekisting sangat mempengaruhi hasil
akhir dari struktur, namun tidak semua bekisting dapat terpasang secara
kuat sesuai yang diharapkan sehingga dapat menyebabkan melebarnya
dimensi struktur yang tidak kita inginkan, hal ini dapat terjadi karena
perkuatan pada saat pekerjaan pemasangan bekisting lemah.

xcv
i
Gambar 5. 18 Beton Balok Melebar
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Gambar 5. 19 Ukuran Anak Tangga Melebar


(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.2.1.4 Rusaknya Alat Concrete Pump


Pada proyek Pembangunan Tower UNS sempat terjadi masalah
yang ditimbulkan oleh alat concrete pump, mesin pada alat concrete
pump mengalami kerusakan pada bagian piston yang diakibatkan oleh
umur mesin yang sudah tua sehingga mesin tersebut untuk sementara
waktu tidak dapat digunakan, hal ini tentu saja menyebabkan pekerjaan
pengecoran tertunda yang berakibat keterlambatan pekerjaan tidak sesuai
dengan schedule.

xcv
ii
Gambar 5. 21 Rusaknya Alat Concrete Pump
(Sumber : Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

5.2.1.5 Keterlambatan Pengiriman Material


Proses pendatangan material merupakan masalah yang sering
terjadi pada pekerjaan konstruksi, jika pendatangan material terlambat
mengakibatkan pekerjaan lainnya menjadi mundur, salah satu material
yang terkadang mengalami keterlambatan adalah besi, pemesanan besi
dalam jumlah besar tidak boleh dilakukan secara mendadak harus
dipesan jauh hari sebelumnya, jika dilakukan secara mendadak maka
pendatangan material besi akan terlambat
5.2.2 Solusi Masalah
Jika terdapat masalah yang timbul maka harus ada solusi untuk mengatasi
masalah tersebut, pemecahan masalah tersebut juga harus mempertimbangan
segala aspek yang ada, semakin cepat menemukan solusi semakin baik untuk
progress pekerjaan konstruksi Gedung berjalan.

5.2.2.1 Beton Keropos


Beton keropos tentu adalah hal yang tidak diinginkan oleh karena
itu agar kejadian tidak terulang pada saat kegiatan pengecoran alangkah
baiknya dilakukan dengan baik dan benar, pada saat pemadatan dengan
alat concrete vibrator usahakan dilakukan secara merata sehingga semua
area pengecoran terkena getaran dari alat tersebut dan juga pembersihan
bekisting harus sering dilakukan secara rutin karena bekisting yang kotor
meninggalkan sisa – sisa beton yang mengering, kemudian jika beton
sudah dalam keadaan keropos dilakukan grouting dengan cara menambal
kemabli beton yang keropos dengan beton segar yang baru.

xcv
iii
5.2.2.2 Dimensi Struktur Melebar
Pada seperti contoh masalah diatas pelebaran ukuran dimensi
terjadi diakibatkan perkuatan pada bekisting lemah sehingga
menyebabkan bagian struktur balok dan tangga melebar, untuk mengatasi
masalah tersebut struktur balok dan tangga yang melebar dilakukan
pembobokan untuk mengembalikan ukuran dimensi sesuai dengan
perencanaan selanjutnya dilakukan patching untuk menambal struktur
tersebut.

5.2.2.4 Rusaknya Alat Concrete Pump


Rusaknya alat tersebut memang sesuatu diluar teknis hal tersebut
menimbulkan masalah yang tidak diduga – duga, concrete pump
merupakan alat yang sangat penting dalam pekerjaan pengecoran selain
menggunakan bucket dengan bantuan tower crane, solusi untuk masalah
diatas akan lebih baik jika sebelum menggunakan alat concrete pump
tersebut cek terlebih dahulu kondisi mesin jika mesin sudah tua dan
diluar spesifikasi yang disyaratkan akan lebih baik menggunakan mesin
yang baru.

5.2.2.5 Keterlambatan Pendatangan Material


Keterlambatan pendatangan material merupakan masalah teknis
yang sering terjadi dilingkungan proyek, hal tersebut bisa terjadi
dikarenakan faktor kesalahan dalam perhitungan jumlah stok material
yang ada (human error), lalu juga jarak antara lokasi proyek dan tempat
produksi material yang jauh, solusi untuk masalah ini dalam perhitungan
stok material harus teliti dan juga mempertimbangkan jarak lokasi proyek
dan tempat produksi sehingga masalah seperti ini dapat diantisipasi

xci
x
c
BAB 6
KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 KESIMPULAN
Berdasarkan hasil pengamatan mahasiswa selama masa pelaksanaan Kerja
Praktik pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari, didapatkan beberapa
kesimpulan terkait pekerjaan struktur balok dan tangga antara lain :
1. Dalam pekerjaan proyek Pembangunan RS Jantung Kendari sesuai dengan
shop drawing untuk struktur plat lantai memiliki dua jenis plat , ada plat
beton konvensional dan plat bondek
2. Untuk struktur tangga memiliki tangga sebanyak 3 tipe yaitu tangga tipe 1
dan 2 adalah tangga darurat, tangga tipe 3 adalah tangga utama diarea
lobby.
3. Mutu beton yang digunakan untuk pekerjaan struktur balok dan tangga
adalah 26.4 Mpa dengan nilai slump 5-12
4. Sesuai dengan RKS Untuk Plat lantai menggunakan besi D10. Untuk
tangga menggunakan besi D13 dan untuk anak tangga menggunakan besi
P8.

6.2 SARAN
Pada proyek Pembangunan RS Jantung Kendari ini masih dijumpai beberapa
hambatan yang terjadi selama pelaksanaannya. Khususnya pada pekerjaan struktur
plat lantai dan tangga yang terkadang terjadi masalah tidak diinginkan, alangkah
baiknya bagi pihak kontraktor menambah jumlah personil quality control agar
pekerjaan struktur lebih mendapatkan pengawasan lebih baik, ditambah pada
pekerjaan struktur plat lantai dan tangga dilakukan pada ketinggian terkadang
masih ditemukan beberapa pekerja yang tidak memakai atribut K3 dengan
lengkap dalam hal ini pihak SHE harus melakukan pengawasan lebih baik. Dan
juga mengevaluasi pengendalian SDM sebaik mungkin sehingga dapat
mengurangi tingkat kesalahan yang diakibatkan oleh human error.

ci
DAFTAR PUSTAKA

Apriyanto Anggoro, Riyan. 2020. Laporan Kerja Praktik Proyek Pembangunan


Gedung Vokasi Teaching Industry Learning Center Universitas Gajah mada
Yogyakarta Pengamatan Pekerjaan Struktur Balok dan Kolom. Universitas
Teknologi Yogyakarta.
Fajar Rahmadani, Rizka. 2020. Laporan Kerja Praktik Pembangunan Gedung
Research Innovation and Center of Dasron Hamid UMY Pengamatan
Pekerjaan Struktur Tangga dan plat lantai, Universitas Teknologi
Yogyakarta.
Tanjur, M. 2017. Fungsi Organisasi Dalam Manajemen Proyek, Jurnal
Manajemen.
SNI 2847 : 2019 Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung.
SNI 1726 : 2019 Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur
Bangunan Gedung dan Non Gedung.
Rencana Kerja dan Syarat – Syarat (RKS) Pembangunan RS Jantung Kendari
PT.Citra prasasti konsolindo. 2021. Perencanaan Teknis dan (DED) Gambar
Detail Engineering Design Pembangunan RS Jantung Kendari
Universitas Teknologi Yogyakarta. 2021. Pedoman Umum Teknis Penulisan
Ilmiah Fakultas Sains dan Teknologi. Yogyakarta.

cii
LAMPIRAN

ciii
civ
cv
cvi
cvii
cvii
i
cix
cx
cxi
cxii
cxii
i
cxi
v
cxv
cxv
i
cxv
ii
cxv
iii
cxi
x
cxx
cxx
i
cxx
ii
cxx
iii
cxx
iv
cxx
v
cxx
vi
cxx
vii
cxx
viii
cxx
ix
cxx
x
cxx
xi
cxx
xii
cxx
xiii
cxx
xiv
cxx
xv
cxx
xvi
cxx
xvii
cxx
xvii
cxx
xix
cxl
cxli
cxli
i
cxli
ii
cxli
v
cxl
v
cxl
vi
cxl
vii
cxl
viii
cxli
x
cl
cli
clii
cliii
cliv
clv
clvi
clvi
i
clvi
ii
clix
clx
clxi
clxi
i
clxi
ii
clxi
v
clx
v
clx
vi
clx
vii
clx
viii
clxi
x
clx
x
clx
xi
clx
xii
clx
xiii
clx
xiv
clx
xv
clx
xvi
clx
xvii
clx
xvii
clx
xix
clx
xx
clx
xxi
clx
xxii
clx
xxii
clx
xxi
clx
xxv
clx
xxv
clx
xxv
clx
xxv

Anda mungkin juga menyukai