Anda di halaman 1dari 3

HOPE PROJECT INSTALASI REHABILITASI PSIKOSOSIAL

PKJN RSJ DR. MARZOEKI MAHDI BOGOR


Disusun oleh : Ns. Syarif Mustopa, S.Kep

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) adalah orang yang


memiliki gangguan pada pikiran perasaan dan perilakunya dan itu
sudah memberikan suatu penderitaan bagi yang bersangkutan
mengganggu relasi dengan orang lain dan membuat orang ini
tidak bisa berfungsi serta produktif dalam kehidupannya sehari-
hari (dr. Lahargo Kembaren, Sp.KJ, Kepala Instalasi Rehabilitasi Psikososial).
Menurut riset kesehatan Dasar Republik Indonesia tahun 2013 didapatkan data bahwa
Angka kejadian gangguan jiwa berat di Indonesia adalah 1,7 mil yang berarti ada lebih dari
400.000 penduduk yang mengalami gangguan jiwa dengan indirect cost atau loss of
productivity sebesar 53,47%. Artinya bahwa ketidakmampuan orang dengan gangguan jiwa
berat untuk berfungsi dan bekerja produktif memberikan beban biaya terbesar.
Sejak tahun 2015 Rumah Sakit Jiwa Doctor Haji marzoeki Mahdi Bogor melalui
Instalasi Rehabilitasi Psikososial melakukan inovasi dalam memberikan layanan Rehabilitasi
Psikososial kepada orang dengan gangguan jiwa khususnya rawat jalan atau deker program
inovasi ini diberi nama Project Helping People With Mental Illness By Psychosocial
Rehabilitation To Recovery yaitu program layanan rehabilitasi psikososial dalam membantu
orang dengan gangguan jiwa untuk mencapai pemulihan.
Alur pelayanan rehabilitasi psikososial diawali dengan seleksi setelah peserta
memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku Setelah dinyatakan lulus seleksi peserta akan
mengikuti kegiatan rehabilitasi psikososial pada tahap awal yang bertujuan untuk
meningkatkan fungsi personal dan sosial kegiatan pada tahap ini antara lain psikoedukasi,
remediasi kognitif, latihan keterampilan sosial, okupasi terapi, living skill dan pra
vokasional.
Tahap kedua merupakan tahap lanjutan, bertujuan agar peserta memiliki kompetensi
hidup dasar dan keterampilan vokasional. Kelas yang tersedia saat ini; kelas tata boga, kelas
telur asin, kelas hidroponik, kelas organik, kelas gerabah, kelas handicraft dan living skill.
Tahap ketiga adalah tahap mahir, bertujuan agar peserta memiliki kemandirian dan
kompetensi bekerja. Kegiatannya adalah produksi dan magang di tempat-tempat yang telah
disediakan baik berupa social enterprise, partnership maupun melalui support employment.
Berbagai kegiatan terapi rehabilitasi psikososial di PKJN Rumah Sakit Jiwa Dr. H.
Marzoeki Mahdi Bogor saat ini mudah diakses oleh masyarakat yang tinggal di wilayah kota
Bogor dan sekitarnya. Dengan kartu BPJS, maka layanan rehabilitasi psikososial dapat diikuti
oleh orang dengan gangguan jiwa untuk memulihkan kondisinya. Selain itu rumah sakit
dalam prosesnya melibatkan kelompok swabantu; Komunitas Peduli Skizofrenia Indonesia
(KPSI), Bipolar Care Indonesia (BCI) simpul Bogor dan Komunitas Keluarga Day Care
(KKDC).
Berikut ini adalah hasil keluaran atau output evaluasi kegiatan rehabilitasi psikososial
yang dilakukan di rumah sakit jiwa dokter Haji marzoeki Mahdi Bogor yang menjadi bukti
bahwa program inovasi ini bermanfaat terhadap Lihan orang dengan gangguan jiwa dan
berbeda dengan program yang sudah dilakukan sebelumnya
Berikut testimoni Rehabilitan yang sudah mengikuti layanan rehabilitasi psikososial
di PKJN RSJ Dr. H. Marzoeki Mahdi Bogor :

“Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh saya


rehabilitan di Rumah Sakit Marzoeki Mahdi Bogor. Manfaat
yang saya rasakan dari program Day care ini, hidup lebih
teratur lebih disiplin, makan menjadi teratur, mendapat skill
dan mendapatkan penghasilan, Dengan gangguan Skizofrenia
yang saya alami saya kesulitan untuk mencari pekerjaan, tetapi dengan program Day
Care dari Rehab Psikososial saya bisa mempunyai penghasilan sendiri. Demikian
testimoni dari saya. Ayo teman-teman ODGJ ikut kegiatan Day Care di RSJ Dr. H.
Marzoeki Mahdi. Saya aza bisa, apalagi kalian. Assalamualaikum Warahmatullahi
Wabarakatuh”

Demikian mengenai Layanan Rehabilitasi Psikososial PKJN RSJ Dr. H. Marzoeki


Mahdi Bogor, mari bersama menjaga dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang baik
agar kita terhindar dari berbagai gangguan kesehatan terutama virus pandemi covid 19
kesehatan jiwa sama pentingnya dengan kesehatan fisik kita sekolah sehat jiwa. 
*) Artikel ini sudah dibuat dalam bentuk video dan sudah tayang di chanel youtube Instalasi Rehabilitasi Psikososial RSJ
Dr. H. Marzoeki Mahdi bogor pada tanggal 11 Mei 2021 dengan link : https://www.youtube.com/watch?v=KTki67qw4c0

Anda mungkin juga menyukai