Anda di halaman 1dari 3

PERTANYAAN INTERVIEW PERAWAT

1. Q: Apa pengertian dari perawat ?


A: perawat adalah profesi yang memberikan asuhan keperawatan.
2. Q: sebutkan 5 Moment cuci tangan ?
A: - sebelum menyentuh pasien
- Sebelum melakukan tindakan
- Sesudah menyentuh cairan tubuh pasien
- Sesudah menyentuh cairan tubuh pasien
- Sesudah kontak dengan lingkungan pasien
3. Q: Sebutkan 6 langkah cuci tangan.
A: Tapak,punggung,sela,kunci, jempol, putar.
4. Q: sebutkan 6 SKP
A: - ketepatan identifikasi pasien
- Peningkatan komunikasi efektif
- Peningkatan keamanan obat high alert
- Kepasian tepat lokasi prosedur dan pasien operasi
- Pengurangan resiko infeksi terkait pelayanan kesehata
- Pengurangan resiko pasien jatuh
5. Q: apa itu GCS
A: GCS: Glasgow coma scale
Eye : 4, Verbal : 5, Motorik 6
MATA
- Nilai (4) untuk mata terbuka dengan spontan.
- Nilai (3) untuk mata terbuka ketika diberikan respons suara atau diperintahkan
membuka mata.
- Nilai (2) untuk mata terbuka ketika diberikan rangsangan nyeri. Nilai (1) untuk
mata tidak terbuka meskipun diberikan rangsangan.

VERBAL
- Nilai (5) untuk mampu berbicara normal dan sadar terhadap lingkungan sekitarnya.
- Nilai (4) untuk cara bicara yang tidak jelas atau diulang-ulang, serta mengalami
disorientasi atau tidak mengenali lingkungannya.
- Nilai (3) untuk mampu berbicara tapi tidak dapat berkomunikasi
- Nilai (2) untuk bersuara namun tidak berkata-kata atau hanya mengerang saja.
- Nilai (1) untuk tidak bersuara sama sekali.

MOTORIK
- Nilai (6) untuk dapat mengikuti semua perintah yang diinstruksikan atau dapat
bergerak spontan.
- Nilai (5) untuk dapat menjangkau atau menjauhkan stimulus ketika diberikan
rangsangan sentuh.
- Nilai (4) untuk dapat menghindari atau menarik tubuh menjauhi stimulus ketika
diberi rangsangan nyeri.
- Nilai (3) untuk satu atau kedua tangan menekuk (abnormal flexion) ketika
diberikan rangsangan nyeri.
- Nilai (2) untuk satu atau kedua tangan lurus (abnormal extension) ketika diberikan
rasa nyeri. Nilai (1) untuk tidak ada respons sama sekali.

6. Q: Sebutkan Tahapan BHD/RJP


A: Nilai tingkat kesadaran >minta tolong >cek nadi karotis>CPR (C-A-
B)>Evaluasi>posisi mantap
1. Menilai TIngkat Kesadaran Korban
Tepuk/ goyang/ cubit bahu dan panggil namanya, jika tidak ada jawaban & tidak
buka mata,serta tangan kaki tidak gerak -> disebut Tidak Sadar 
2. Panggil Bantuan
    Orang terdekat -> teriak minta tolong
 
3. Cek Nadi (<10 detik) -> Jika Korban Tak Sadar
    a. Dewa+sa : Arteri Karotis
    b. Anak : Arteri Brakhialis
 
4. Lakukan Kompresi (Penekanan Dada) 30 kali
 
5. Bersihkan jalan napas.
     Buka mulut korban -> untuk melihat adanya sumbatan -> teknik Cross Finger  -
>  bersihkan sumbatan jika terlihat ->teknik Swipe Finger
 
6. Buka jalan napas/ tengadahkan kepala
     Teknik head tilt chin lift (Non trauma) atau Jaw Trust (Trauma Leher)
 
7. Berikan ventilasi/ bantuan napas -> 2 kali tiupan
 
8. Ulangi lagi kompresi 30 kali : Bantuan napas 2 kali hingga 5 siklus atau 2
menit
    1 siklus -> 30 kompresi dada : 2 ventilasi
 
9. Lakukan evaluasi -> setelah/ setiap 5 siklus atau 2 menit
     a. Jika nadi tidak teraba
          Lanjutkan kompresi dan ventilasi 5 siklus/ 2 menit
     b. Jika nadi teraba
          Lanjutkan cek pernapasan -> beri bantuan napas (20x/ 2 menit) jika napas
tidak ada/ belum adekuat -> lakukan re-evaluasi (nadi dan napas setelah 20x
ventilasi/ 2 menit)
 
10. Atur posisi sisi mantab jika nadi korban sudah ada dan napas adekuat
       ( frekuensi napas > 12 kali/ menit)
7. Q : apa itu Code blue ?
A: kode kegawatdaruratan yang berhubungan dengan mengancam nyawa pasien (henti
nafas/jantung)
8. Q: Sebutkan rumus obat?
A : Dosis yang dibutuhkan X jumlah pengencer ÷ Dosis yang tersedia
2500
Cth:250 mg X 10 cc = = 2.5cc
1000

9. Q: Sebutkan 6 Benar Obat?


A: - Benar pasien
- Benar obat
- Benar dosis
- Benar waktu
- Benar cara
- Benar kadaluarsa
10. Q: Rumus tetesan infus
A: Makro : factor tetes 20
Mikro : factor tetes 60
Jumlah cairan yang dibutuhkan X factor tetes
Waktu yang di tentukan X 60menit

Anda mungkin juga menyukai