Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN ONLINE


KEGIATAN KEWIRAUSAHAAN
“F R A N G I P A N I H O T E L ”
TAHUN PELAJARAN 2020/2021

DI SUSUN OLEH:

NAMA :LUH PUTU RISMAYANTI


NI S :19513649
KE L A S : XI A P E R H O T E L A N
B I D A N G K E A HL I A N : P A R I WI S A T A
P R O G R A M K E A HL I A N : PE R H O T E L A N D A N J A S A
P A R I WI S A T A
KOMPETENSI KEAHLIAN : PE R H O T E L A N

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGER1 1 SINGARAJA


TAHUN AJARAN 2020/2021
HALAMAN PERSETUJUAN

Laporan Praktek Kerja Lapangan Online dengan kegiatan


kewirausahaan ini telah di setujui oleh Guru Pembimbing Sekolah.

Disusun oleh :

Nama : Luh Putu Rismayanti


NIS : 19513649
Kelas : XI A Perhotelan
Bidang Keahlian : Pariwisata
Program Keahlian : Perhotelan dan Jasa Pariwisata
Kompetensi Keahlian : Perhotelan

Kepala Hotel Singaraja, 26 April 2021


Frangipani hotel Guru Pembimbing,

(……………………………..)
NIP:-
HALAMAN PENGESAHAN
Laporan Praktek Kerja Lapangan Online dengan kegiatan
Kepariwisataan ini telah di sajikan oleh Ketua Program Keahlian,
Wakasek Bidang Hubungan Industri dan Masyarakat dan Kepala
SMK Negeri 1 Singaraja.

Disusun oleh:

Nama : Luh Putu Rismayanti


NIS : 19513649
Kelas : XI A Perhotelan
Bidang Keahlian : Pariwisata
Program Keahlian : Perhotelan dan Jasa Pariwisata
Kompetensi Keahlian : Perhotelan

Singaraja, 26 April 2021


Kepala Kompetensi keahlian WKS Bidang, Hubungan
Perhotelan. Industri dan masyarakat

Ita Nurullita,S.Pd,M.Pd Guritno Ari Krismanto,S.Tr.Par


NIP. 19740803200501 NIP. 19730802 199601 1 001

Mengetahui:

Kepapa SMK Negeri 1 Singaraja

I Wayan Gunastra,S.Pd,M.PD.
Pembina Tk.I
NIP. 19621231 198703 1 256
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 L a t a r Belakang

Seperti yang kita ketahui dunia pariwisata di


Indonesia semakin maju dan banyak pembangunan hotel-
hotel yang memiliki kualitas tinggi, sehingga
memerlukan Sumber Daya Manusia yang kompeten di
bidang perhotelan.
SMK N 1 Singaraja melahirkan Sumber Daya
Manusia yang memiliki kualitas tinggi dan kompeten,
Salah satu program yang mendukung lahirnya Sumber
Daya Manusia yang kompeten maka diadakan Praktek
Kerja Industri.  Praktek ini  merupakan sarana untuk
menjembatani pemahaman teoritis di  Sekolah dengan
kondisi dunia nyata di industri yang akan meningkatkan
mutu lulusan serta dapat memenuhi kebutuhan didunia
pariwisata khususnya dunia perhotelan.
Praktek kerja Industri merupakan suatu kegiatan
kerja siswa yang ditempatkan pada suatu tempat yang
berkaiatan dengan bidang ilmu yang ditempuhnya dalam
waktu tertentu. Selain itu, Praktek Kerja Industri yang
dilakukan dapat membantu siswa agar lebih memahami
bidang studi yang di tekuninya.  Siswa akan belajar
mengatasi kesenjangan antara teori yang didapatkan  di
Sekolah dengan permasalahan di dunia industri
sebenarnya, yang memerlukan teknologi informasi untuk
mendapatkan jalan keluarnya.
SMK N 1 Singaraja memberikan keleluasaan kepada
siswa untuk memilih tempat untuk Praktek Kerja Industri
sesuai dengan keinginan masing-masing, Penulis memilih
FANGRANGIFANI HOTEL sebagai tempat Praktek Kerja
Industri karena FANGRANGIFANI HOTEL merupakan
hotel yang memiliki beberapa keunggulan   diantaranya,
arsitekturnya yang unik, jumlah occupensinya yang tinggi,
dan hotel yang memasuki rating 3 besar dalam Trip
Advisor.

1.2 T u j u a n Praktik Kerja Lapangan

Tujuan dilaksanakannya Praktik Kerja
Lapangan adalah untuk mendapatkan gambaran
dunia kerja yang sebenarnya, membiasakan praktikan
dengan budaya bekerja pada perusahaan yang sangat
berbeda dengan budaya belajar dari segi manajemen
waktu, keterampilan berkomunikasi, serta kerjasama
tim, serta untuk menyiapkan diri.

1.3 M a n f a a t

A. Manfaat Bagi Siswa. Menghasilkan Sumber Daya


Manusia yang profesional.
B. M a n f a a t   B a g i S e k o l a h . M e m b e r i k a n k o n t r i b u s i d a n
tenaga kerja bagi perusahaan atau instansi terkait.
C. B a g i P e r u s a h a a n a t a u I n d u s t r i . D a p a t m e n g e n a l
persis kualitas siswa yang berlatih di perusahaan dan
instansi.

1.4 R u a n g Lingkup Bidang Pekerjaan

Dengan melihat penjabaran struktur organisasi diatas


maka dapat diberi penjelasan tugas dan kewajiban masing-
masing yaitu:

1) O w n e r
Sebagai pemilik usaha dan sebagai pelindung perusahaan
untuk kelancaran opersional perusahaan, merupakan
penentu dalam mengambil keputusan dan mengawasi
kinerja karyawan. Pemilik Frangipani Beach Hotel adalah
Bapak Fx Bunawan dan Ibu Claudia Siu
2) Hotel Manajer.
Tugas dan tanggung jawab manajer yaitu
mengontrol ,mengawasi, mengatur operasional sehari hari
untuk menjaga kualitas standar yang di terapkan baik di
bagian front liner , housekeeping, laundry, kitchen ,garden
serta security dan bertanggung jawab untuk membantu
perencanaan bisnis, pengambilan keputusan dengan
memberi nasihat keuangan yang sesuai . Selain itu bertugas
mengurus perizinan yang bersangkutan dengan Hotel
seperti Surat Izin Usaha,Sertifikat Usaha, asuransi
kesehatan , pajak penghasilan dan sebagainya Manajer
Frangipani Beach Hotel bernama Putu Eka Saputra.
3) Room and Guest Service Attendant .
Tugas dan tanggung jawab terhadap kebersihan kamar
tamu, ruangan umum, laundry dan penyajian makanan pada
saat sarapan pagi, makan siang dan makan malam baik itu
di kebun ataupun di dekat kolam renang, serta saling bantu
dalam penyajiannya.

4) Chef dan Cook


Chef Frangipani Beach Hotel bernama Ketut Sukini dan
Ketut Sulastri, yang memiliki tugas dan tanggung jawab
control terhadap ketersediaan bahan masakan di dapur
disamping memasak, mengontrol dalam pembelian bahan
untuk di dapur, mengecek peralatan dan fasilitas dapur dan
terhadap makanan dan minuman yang di pesan tamu serta
membantu staff yang lain bila di perlukan.
5) P o o l d a n G a r d e n e r
Tugas dan tanggung jawab seorang pool attendant yaitu
membersihkan kolam serta areal sekitar kolam beserta
kebun yang ada. Menjaga keasrian kebun, menyiram serta
mengganti tanaman yang perlu di ganti, serta dapat di
perbantukan ke departemen yang lain jika di perlukan.
6) S e c u r i t y
Tugas dan tanggung jawab mejaga keamanan dan
kenyamanan tamu yang menginap serta mejaga
kemungkinan bahaya yang terjadi baik itu dari dalam
maupun luar hotel serta mengatur keluar masuknya mobil
dan motor dari hotel.

1.5 Sejarah Singkat Institusi Pasangan

Hotel merupakan salah satu perusahaan yang


dikelola oleh pemiliknya dengan menyediakan pelayanan
makanan, minuman dan kamar tidur kepada orang orang
yang sedang melakukan liburan bersama keluarga.
Kebutuhan akan jasa akomodasi tempat tinggal wisatawan
kini semakin banyak. Situasi yang sama juga tampak di
Bali khususnya di Bali utara . Hotel dan bisnis pelayanan
jasa atau sejenisnya semakin tumbuh subur. Sebagai
industri jasa, setiap Hotel akan berusaha bersaing untuk
memberikan pelayanan yang maksimal bagi para tamunya.
Dengan kata lain kekuatan usaha ini adalah bagaimana para
pelaku usaha menawarkan jasa yang terbaik pada para
tamunya.

Tiap Hotel atau berbagai bentuk penginapan lainnya akan


berusaha memberikan keunggulannya masing-masing kepada
para tamunya. Keunggulan ini akan memberikan nilai tambah
tersendiri terhadap Hotel atau penginapan lainnya. Nilai
tambah inilah yang membuat suatu Hotel atau penginapan
berbeda dari yang lainnya, yang pada akhirnya menyebabkan
mengapa wisatawan punya alasan tersendiri memilih Hotel
atau penginapan itu dibandingkan dengan yang lainnya. Salah
satu sarana penting dalam dunia pariwisata khususnya untuk
memenuhi kebutuhan orang yang ingin menikmati liburan dan
menginap adalah Hotel. Hotel adalah tempat tinggal atau
rumah dengan sengaja difungsikan untuk disewakan atau
digunakan sendiri dan biasanya dibangun pada kawasan objek
wisata.
Hotel merupakan salah satu usaha jasa pariwisata yang
berada di bawah naungan Persatuan Hotel dan rest aurant
Indonesia (PHRI).Tujuan utama usaha hotel selain untuk
investasi dan meraih keuntungan juga untuk membuka
lapangan pekerjaan. Sejarah singkat Hotel Frangipani adalah
salah satu hotel dibali utara tepatnya kawasan lovina yang
dikelola langsung oleh pemiliknya. Cikal bakal Hotel
Frangipani ini terletak di jalan kartika no. 99 lovina
kalibukbuk.

Pada tahun 2008, Hotel dengan 4 kamar yang dibangun di


area tanah seluas 1.420 M2 yang di sewakan, bar dan
restaurant dengan kapasitas kurang lebih 13 kursi, kolam
renang seluas 24 M2 dan 1 titik sumur. Dibangun oleh
pemilik pertama Mr. Richard Shumaker dari Switzerland.
Menggabungkan unsur tradisi setempat dan sentuhan alami,
berusaha menyediakan beberapa tipe atau jenis kamar yang
dapat disesuaikan dengan kebutuhan pasar, Namun selang
beberapa tahun sekitar tahun 2010 Hotel Frangipani berpindah
tangan kepada orang Prancis bernama Brigitta Cellura
membuat gebrakan dari hotel yang semula memiliki 4 kamar
direnovasi menjadi 8 kamar yaitu 4 kamar deluxe dan 4 kamar
vip.

Hotel Frangipani kembali berpindah tangan untuk ke tiga


kalinya kepada orang pribumi tepatnya dari kota malang
bernama Bapak Fx Bunawan beserta istri Ibu Claudia Siu,
ditangan bliau Hotel Frangipani tidak mengalami banyak
perubahan hanya saja akan terus meningkatkan nilai lebih
kepada seluruh pelanggan dengan mengkobinasikan kualitas
profesionalisme dan pelayanan dari hati.

1.6 Visi dan Misi Institusi

Frangipani Hotel Lovina dengan visi dan misi sebagai


berikut:
Visi:

Menjadi Hotel yang kredibel berlandaskan layanan dan


kualitas hasil pekerjaan yang prima dengan dukungan team
kerja yang solid

Misi:

Selalu siap mewujudkan ide dan rancangan kostruksi yang


melebihi harapan pelanggan. Secara konsisten melakukan
inovasi bagi perbaikan pengelolaan perusahaan, efektifitas
kepemimpinan dan pengembangan kualitas SDM.
Menempatkan komitmen pada posisi penting dalam
membangun jangka panjang yang saling menguntungkan
dengan seluruh partner. Mengutamakan kesehatan dan
keselamatan kerja serta pelestarian lingkungan.

1.7 Struktur Organisasi Institusi

Sebagaimana di ketahui dalam menjalankan suatu


organisasi atau bisnis perlu diadakan pembagian kerja yang
rapi dan terperinci mengenai tugas dan kewajiban, wewenang
dan jabatan yang berhubungan dengan perusahaan sehingga
mengetahui peran masing masing individu. Dalam
mewujudkan struktur organisasi yang baik perlu adanya
koordinasi system penugasan, hubungan pelaporan dan
komunikasi yang menghubungkan pekerjaan individu -
individu dan kelompok- kelompok serta fungsi- fungsi,
wewenang dan tanggung jawab setiap anggota organisasi
sehingga tujuan organisasi dapat tercapai dengan baik.

Struktur organisasi merupakan alternatif bagaimana


pekerjaan dibagi, dikelompokkan, dan dikoordinasikan secara
formal. Frangipani Beach Hotel memiliki struktur organisasi
yang digambarkan sebagai berikut:
(Sumber: Frangipani Beach Hotel)

Gambar 1.1
Struktur Organisasi Frangipani Beach Hotel

Dengan melihat penjabaran struktur organisasi diatas


maka dapat diberi penjelasan tugas dan kewajiban masing-
masing yaitu:

Anda mungkin juga menyukai