Anda di halaman 1dari 3

SKRINING RUJUKAN VIA TELEPON DAN SISRUTE

No Dokumen No Revisi Halaman


1 dari 3

Tanggal Terbit Ditetapkan


STANDAR Direktur RSUD Arga Makmur
PROSEDUR
.......................
OPERASIONAL
(SPO) dr. Hj. HERAWATI, Sp.PK
NIP. 19820214 201001 2 013
PENGERTIAN suatu rangkaian kegiatan melakukan penilaian awal
kegawatdaruratan pada setiap pasien yang akan dirujuk
melalui via telpon dan system rujukan terintegrasi dari
fasilitas kesehatan lain
TUJUAN usaha untuk mengidentifikasi penyakit atau kelainan yang
secara klinis belum jelas, dengan menggunakan tes,
pemeriksaan atau prosedur tertentu yang dapat digunakan
secara cepat untuk membedakan orang yang terlihat sehat,
atau benar- benar sehat tapi sesungguhnya menderita
kelainan ataupun gangguan kesehatan.
KEBIJAKAN SK Direktur RSUD Argamakmur
Nomor Tahun 2022
Tentang Pedoman Layanan IGD Di RSUD Argamakmur
PROSEDUR 1) Skrining Dengan Menggunakan Sistem Rujukan
Terintegrasi (SISRUTE)
a) Memberikan tindakan stabilisasi sesuai kasus
berdasarkan Standar Prosedur Oprasional (SOP)
b) Penderita diindikasikan Dokter untuk dirujuk ke
Rumah Sakit lain
c) Mengakses alamat web sisrute melalui aplikasi
browser chrome atau Ferefox pada URL:
http://sisrute.kemenkes.go.id
d) Petugas melakikan log in dengan memasukkan
username dan password
e) Petugas menginput data-data pasien yang akan
dirujuk, memutuskan unit pelayananan tujuan
SKRINING RUJUKAN VIA TELEPON DAN SISRUTE
No Dokumen No Revisi Halaman
1 dari 3

rujukan, serta melampirkan hasil pemeriksaan


penunjang yang telah dilakukan, kemudian klik
simpan.
f) Monitoring rujukan. Jika sudah ada respon dari
rumah sakit penerima rujukan, akan muncul notifikasi
pada halaman web berupa informasi balik dari RS
penerima rujukan.
g) RS penerima rujukan telah menginformasikan dan
siap menerima rujukan, lanjut dengan
mempersiapkan sarana transportasi/ambulan.
h) Mempersiapkan dan memastikan tersedia obat,
bahan medis habis pakai, alat kesehatan, dan
peralatan medis sesuai dengan kebutuhan kondisi
pasien.
i) Melakukan serah terima pasien di rumah sakit yang
dituju, staf penerima rujukan menandatangani kertas
rujukan.

2) Skrining Pasien Rujukan Oleh Petugas IGD


a. Terima telepon atau rujukan sisrute dari petugas
Rumah Sakit atau Fasilitas kesehatan perujuk dan
tanyakan jenis pelayanan yang dibutuhkan oleh
pasien, misal ruang perawatan yang dibutuhkan, alat
medis khusus yang dibutuhkan (ventilator dsb).
Tanyakan oleh dokter IGD mengenai data klinis
( Keadaan umum, kesadaran, tanda vital, hasil
pemeriksaan fisik dan penunjang yang abnormal)
serta diagnosis pasien kepada dokter jaga rumah
sakit atau fasilitas kesehatan perujuk.
b. Informasikan kepada pihak Rumah Sakit atau
Fasilitas kesehatan yang merujuk untuk menunggu
SKRINING RUJUKAN VIA TELEPON DAN SISRUTE
No Dokumen No Revisi Halaman
1 dari 3

beberapa waktu karena pihak rumah sakit akan


mengkoordinasikan terlebih dahulu dengan unit
terkait.
c. Hubungi instalasi terkait untuk menanyakan
ketersediaan jenis pelayanan yang dibutuhkan
pasien.
d. Pasien diterima hanya apabila rumah sakit dapat
menyediakan kebutuhkan pelayanan rawat inap dan
rawat jalan yang tepat.
UNIT TERKAIT 1. Petugas informasi
2. Petugas IGD

Anda mungkin juga menyukai