Anda di halaman 1dari 4

PENDALAMAN MATERI

(Lembar Kerja Resume Modul)

A. Judul Modul : PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN


B. Kegiatan Belajar : Pengembangan Media Pembelajaran (KB 6)

C. Refleksi

1. PETA KONSEP

MEDIA PEMBELAJARAN

Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan
serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemauan si belajar sehingga
dapat mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan dan terkendali.

Kedudukan dan Fungsi Jenis-Jenis Media


Media Pembelajaran
Pembelajaran

Sebagai Sumber Belajar


Media audio
Fungsi Atensi
Fungsi Semantik
Fungsi Kognitif Media visual

Fungsi Manipulatif Fungsi Kognitif


Multimedia

Fungsi Psikologis Fungsi Imajinatif

Fungsi Sosio-Kultural Fungsi Motivasi


Media
Pembelajaran
Online

1.Kecepatan Informasi Web Supported


2.Informasi Dapat Di-Update E-Learning
3.Dapat Berinteraksi Dengan
Audiens (fungsi interaktif) Blended Or Mixed Mode
4. Personalisasi E-Learning
5. Kapasitas Muatan Bisa
Ditambah
Fully Online E-Learning
Format
NO BUTIR REFLEKSI RESPON/JAWABAN
1. Kata media berasal dari bahasa Latin, medius yan berarti
‘tengah’, ‘pengantar’ atau ‘perantara’, bahasa Arab,
media disebut ‘wasail’ bentuk jama’ dari ‘wasilah’ yakni
sinonim al-wasth artinya ‘tengah’.
2. Menurut Yudhi Munadi dalam “Media Pembelajaran:
sebagai segala sesuatu yang dapat menyampaikan dan
menyalurkan pesan dari sumber secara terencana
sehingga tercipta lingkungan belajar yang kondusif
penerimanya dapat melakukan proses belajar secara
efisien dan efektif
3. Yusufhadi Miarso , media pembelajaran adalah segala
sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan serta
dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian,
kemauan siswa dapat mendorong proses belajar yang
disengaja, bertujuan dan terkendali
4. Proses pembelajaran hakikatnya sautu proses
komunikasi, guru sebagai pengantar pesan dan siswa
sebagai penerima pesan. Pesan yang berupa isi/ajaran
yang dituangkan kedalam simbol komunikasi baik verbal
(kata -kata & tulisan) maupun nonverbal
5. Peran media pembelajaran sebagai alat bantu yang
efektif. ditandai dengan adanya unsur tujuan, bahan,
metode, dan alat, serta evaluasi, keempat unsur saling
berinteraksi dan berinterelasi menyampaikan materi
Peta Konsep (Beberapa pelajaran agar sampai kepada tujuan.
1 istilah dan definisi) di modul 6. kedudukan dan fungsi media pembelajaran, antara lain:
bidang studi a. Fungsi Media Pembelajaran sebagai Sumber
Belajar, sebagai penyalur, penyampai, penghubung
b. Fungsi Semantik , merupakan kemampuan media
dalam menambah perbendaharaan kata (simbol
verbal) makna / maksudnya benar-benar dipahami
siswa(tidak verbalistik).
c. Fungsi Manipulatif memiliki dua kemampuan,
yakni mengatasi batas-batas ruang dan waktu
dan mengatasi keterbatasan inderawi
d. Fungsi Psikologis ada dua yaitu :
o Fungsi Atensi, dapat meningkatkan perhatian
(attention) siswa terhadap materi ajar.
o Fungsi Afektif, menggugah perasaan, emosi,
dan tingkat penerimaan atau penolakan siswa
terhadap sesuatu.
o Fungsi Kognitif, mengembangkan kemampuan
kognitif siswa. Semakin banyak dihadapkan pada
objek akan semakin banyak pikiran/gagasan yang
dimilikinya, atau semakin kaya dan luas alam
pikiran kognitifnya.
o Fungsi Imajinatif, dapat meningkatkan dan
mengembangkan imajinasi siswa
o Fungsi Motivasi, sebagai seni pendorong siswa
untuk terdorong melakukan , mengaktifkan dan
menggerakkan siswanya secara sadar untuk
terlibat secara aktif dalam proses pembelajaran
sehingga tercapai tujuan pembelajaran
e. Fungsi Sosio-Kultural mengatasi hambatan sosio-
kultural antarpeserta komunikasi pembelajaran.
Media pembelajaran dapat mengatasi keterbatasan
pengalaman yang dimiliki siswa
7. Jenis-jenis media didasarkan pada indera yang terlibat.
Klasifikasi media berdasarkan indera ( penglihat dan
pendengar) ini lebih disebabkan pada pemahaman
bahwa pancaindera merupakan pintu gerbang ilmu
1) Media audio, yang hanya melibatkan indera
pendengaran sifat pesan yang diterimanya media
audio ini menerima pesan verbal dan non verbal.
Contoh audio tape (tape recorder) , phonograph
record
2) Media visual ,hanya melibatkan indera
penglihatan diantaranya. media visual-verbal,
memuat pesan-pesan verbal (pesan linguistik
berbentuk tulisan), media visual-nonverbal-
grafis memuat pesan nonverbal yang berupa
simbol-simbol visual atau unsur-unsur grafis,
seperti gambar (sketsa, lukisan, dan photo),
grafik, diagram, , media visual nonverbal-tiga
dimensi yaitu media visual yang memiliki tiga
dimensi, berupa model, seperti miniatur, mock up,
specimen, dan diorama
3) Multimedia, melibatkan berbagai indera dalam
sebuah proses pembelajaran, segala sesuatu
yang memberikan pengalaman secara langsung
bisa melalui komputer dan internet, bisa juga
melalui pengalaman berbuat dan pengalaman
terlibat

8. Media pembelajaran online merupakan media yang


dilengkapi dengan alat pengontrol dapat dioperasikan
pengguna (user), dapat mengendalikan dan mengakses
apa yang menjadi kebutuhan pengguna, misalnya
mengunduh sumber-sumber untuk materi
9. Keunggulan media pembelajaran online yaitu
pembelajaran bersifat mandiri dan interaktivitas yang
tinggi, mampu meningkatkan tingkat ingatan,
pengalaman belajr lebih banyak dilengkapi animasi teks
dan video
10. Jenis media pembelajaran online
 Web Supported E-Learning, yaitu pembelajaran
dilakukan secara tatap muka dengan website
 Blended Or Mixed Mode E-Learning, yaitu proses
pembelajaran dilaksanakan secara tatap muka
dan sebagian lagi dilaksanakan secara online.
 Fully Online E-Learning Format, semua proses
pembelajaran dilakukan secara online tatap muka
antara pendidik dan peserta didik dilakukan
secara online, menggunakan teknologi
teleconference
11. Ciri-ciri media pembelajaran online diantaranya :
 Kecepatan Informasi, di mana peristiwa atau
kejadian di lapangan bisa langsung diupload
 Informasi Dapat Di-Update, informasi di media online
bisa dilakukan secara realtime dan terus menerus
serta dapat dilakukan pembaruan.;
 Dapat Berinteraksi Dengan Audiens (fungsi
interaktif) karena media online mempunyai fitur
email, chat, survey, kolom komentar, berfungsi
sebagai cara berinteraksi dengan audiens;
 Personalisasi, pengguna bisa menentukan/memilih
informasi yang dibutuhkan;
 Kapasitas Muatan Bisa Ditambah, setiap media
online didukung oleh media penyimpanan data pada
server komputer.
 Terhubung Dengan Sumber Lain, semua informasi
yang disajikan bisa dikaitkan
12. Prinsip pemilihan media pembelajaran :
a. Kompetensi dasar dan indikator apa yang akan
dicapai dalam suatu kegiatan pembelajaran ataupun
diklat.
b. Materi pembelajaran, yaitu bahan atau kajian apa
yang akan diajarkan dari bahan atau pokok bahasan
tersebut sampai sejauh mana kedalaman yang harus
dicapai, pada program pembelajaran tersebut.
c. Familiaritas media dan karakteristik siswa/guru,
dengan mengkaji sifat-sifat dan ciri media yang
akan digunakan. Disesuaikan karakteristik siswa,
baik secara kuantitatif (jumlah) ataupun kualitatif
(kualitas, ciri, dan kebiasaan lain) dari siswa
terhadap media yang akan digunakan.
b) Berbagai macam media yang bisa diperbandingkan
karena pemilihan media pada dasarnya adalah
proses pengambilan keputusan dari sejumlah media
yang ada ataupun yang akan dikembangkan.

Anda mungkin juga menyukai