Anda di halaman 1dari 10

BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

1. a. Langkah-langkah yang dilakukan Bu Nathifa dalam memulai pelajaran supaya berlangsung


kondusif dan efektif :
1. Menciptakan sikap dan suasana kelas yang menarik
Kondisi belajar dapat dipengaruhi oleh sikap guru di depan kelas. Guru harus memperlihatkan
sikap yang menyenangkan supaya siswa tidak merasa tegang, kaku, bahkan takut mengiku
pembelajaran. Kondisi yang menyenangkan ini harus diciptakan mulai dari awal pembelajaran
sehingga siswa akan mampu melakukan aktifitas belajar dengan penuh percaya diri tanpa ada
tekanan yang dapat menghambat kreativitasnya.
2. Memeriksa kehadiran siswa
Kegiatan yang biasa dilakukan guru pada pertama pembelajaran adalah mengecek kehadiran
siswa. Untuk menghemat waktu dalam mengecek kehadiran siswa, guru dapat mengajukan
pertanyaan kepada siswa yang hadir tentang siswa yang tidak hadir dan alasan
ketidakhadirannya. Dengan selalu mengecek kehadiran, secara tidak langsung guru telah
memberikan motivasi terhadap siswa, berdisiplin dalam mengikuti pelajaran, dan membiasakan
diri memberitahukan ketidakhadirannya kepada guru baik secara lansung maupun melalu
temannya secara lisan atau tertulis.
3. Menciptakan kesiapan belajar siswa
Kegiatan belajar perlu didasari oleh kesiapan dan semangat belajar siswa. Kesiapan belaja
siswa merupakan salah satu prisip belajar yang sangat berpengaruh terhadap proses dan has
belajar siswa. Oleh karena itu, guru perlu membantu pengembangan kesiapan belajar dan
menumbuhkan semangat siswa dalam belajarnya.
4. Menciptakan suasana belajar yang demokratis
Untuk menciptakan suasana yang belajar yang demokratis guru harus membimbing siswa aga
berani menjawab, berani bertanya, berani berpendapat atau berani mengeluarkan ide-ide, dan
berani memperlihatkan unjuk kerja (performace). Kegiatan yang dapat dilakukan guru pada
kegiatan prapembelajaran diantaranya mengajukan pertanyaan-pertanyaan untuk dijawab
siswa atau meminta siswa berpendapat atau mengeluarkan gagasan. Suasanya yang
demokratis harus dikondisikan sejak awal pembelajaran. Guru harus selalu memberikan
kesempatan pada siswa untuk melakukan kreativitas. Pemberian kesempatan seperti ini akan
memungkinkan guru untuk mengembangkan bakat dan kenggulan yang dimiliki oleh siswa.

b. Cara yang dapat Bu Nathifa tempuh dalam menciptakan kesiapan belajar siswa, diantarany
adalah sebagai berikut:
1. Membantu atau membimbing siswa dalam mempersiapkan fasilitas/sumber belajar yan
diperlukan dalam kegiatan belajar.
2. Menciptakan kondisi belajar untuk meningkatkan perhatian siswa dalam belajar.
3. Menunjukkan minat dan penuh semangat yang tinggi dalam mengajar.
4. Mengontrol (mengelola) seluruh aktivitas siswa mulai dari awal sampai akhir pembelajaran.
5. Menggunakan berbagai media pembelajaran sesuai dengan tujuan pembelajaran dan mina
siswa.
6. Mengembangkan kegiatan belajar yang memungkinkan siswa dapat melakukannya.
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

2. Rumusan pertanyaan-pertanyaan kepada siswa, dengan mengacu kepada komponen-komponen


keterampilan bertanya dasar.
Jawab:
No Komponen Keterampilan Bertanya Rumusan Pertanyaan Bu Yanti
Dasar
1 Penggunaan pertanyaan secara jelas Apa saja contoh hasil dari pemanfaatan
dan singkat hutan?
Pertanyaan hendaknya singkat dan
jelas, dengan kata-kata yang dipahami
siswa. Pertanyaan yang berbelit-belit
tidak akan dipahami sehingga
kemungkinan besar siswa tidak dapat
menjawabnya. Susunan kata-kata
harus disesuaikan dengan usia dan
tingkat perkembangan siswa
2 Pemberian acuan Hutan adalah tempat hidup berbagai macam
Sebelum pertanyaan diajukan, jenis hewan dan tumbuhan. Pohon-pohon
kadang-kadang guru perlu memberi yang tumbuh lebat di hutan dapat mencegah
acuan pertanyaan yang berisi banjir, erosi, dan tanah longsor. Pohon-pohon
informasi yang relevan dengan tersebut mempunyai akar yang dapat
jawaban yang diharapkan dari siswa. mengurangi aliran air hujan dan membantu
Pemberian acuan ini akan banyak peresapan air ke dalam tanah. Coba jelaskan
menolong siswa mengarahkan apa dampaknya jika pohon-pohon di hutan
pikirannya kepada pokok bahasan ditebangi sampai gundul?
yang sedang dibahas.
3 Pemusatan Sebutkan hasil hutan bukan kayu khas dari
Pertanyaan dapat dibagi menjadi Sulawesi Tengah!
pertanyaan luas dan pertanyaan
sempit. Pertanyaan luas menuntut
jawaban yang umum dan cukup luas,
sedangkan pertanyaan sempit
menuntut jawaban yang khusus
spesifik. Pertanyaan yang sempit
menuntut pemusatan perhatian siswa
pada hal-hal yang khusus yang perlu
didalami.
4 Pemindahan Giliran Guru (Bu Yanti) : ”Bagaimana pendapat kalian
Keterampilan bertanya ini biasanya mengapa kita perlu menjaga kelestarian
dalam bentuk pertanyaan komplek Hutan?”
sehingga membutuhkan jawaban dari Siswa I : ”Agar tidak banjir Bu”.
beberapa siswa untuk melengkapinya. Guru (Bu Yanti) :”Siapa yang dapat
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

Pemindahan giliran dilakukan kepada melengkapi jawaban tersebut?


siswa pertama yang diberi pertanyaan, Siswa II :”Agar tidak banjir, erosi dan tanah
kemudian dilanjutkan kepada longsor, Bu”.
beberapa siswa lain untuk Guru (Bu Yanti) :”Bagaimana dari segi
melengkapinya kelestarian hewan dan segi ekonomi?”
Siswa III :”Kita perlu melestarikan hutan
karena menjadi tempat hidup berbagai jenis
hewan”.
Guru (Bu Yanti) :”Bagaimana pendapat yang
lain?”
Siswa IV : ”Saya setuju pendapatnya Bu, kita
perlu melestarikan hutan karena banyak
manfaatnya bisa mencegah bencana alam
seperti banjir, erosi, dan tanah longsor, selain
itu hutan perlu kita jaga karena menjadi tempat
hidup berbagai jenis hewan dan dari segi
ekonomi hutan memberikan banyaknilai
ekonomis dari hasil hutannya seperti kayu,
bahan obat-obatan dll.
Guru (Bu Yanti) : “Oke, bagus sekali jawaban
yang lengkap”
5 Penyebaran Guru (Bu Yanti) : ”Bu Guru mempunyai
Untuk melibatkan siswa sebanyak- beberapa pertanyaan kepada kalian
banyaknya didalam pelajaran, guru tentang pemanfaatan hasil hutan”
perlu menyebarkan giliran menjawab 1. Apa saja hasil hutan bukan kayu
pertanyaan secara acak.Ia hendaknya Indonesia yang sudah diekspor?
berusaha semua siswa mendapat 2. Apa yang kita lakukan untuk menjaga
giliran secara merata. Perbedaannya kelestarian Hutan?
dengan pemindahan giliran adalah 3. Apa saja akibat jika hutan kita gundul?
pemindahan giliran, beberapa siswa 4. Kenapa di wilayah Sumatera sering
secara bergilir diminta menjawab terjadi kabut asap?
pertanyaan yang sama, sedangkan 5. Bagaimana cara kita memanfaatkan
pada penyebaran, beberapa hutan tanpa merusaknya?
pertanyaan yang berbeda, disebarkan Coba kalian pikirkan jawaban dari ke lima
giliran menjawabnya kepada siswa pertanyaan tersebut, selanjutnya ibu akan
yang berbeda pula menunjuk salah satu dari kalian.
Siswa : “Baik Bu”
Guru (Bu Yanti): Coba Andi, Apa saja hasil
hutan bukan kayu Indonesia yang sudah
diekspor?
Andi : ”Rotan, sutera, karet, Bu”.
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

Bu Yanti lalu menunjuk siswa lain dengan


pertanyaan berikutnya.
6 Pemberian waktu berpikir Coba kalian pikirkan, apa saja dampak buruk
Keterampilan bertanya ini dilakukan dari pengalihan hutan-hutan di sumatera
agar semua siswa berfikir untuk menjadi perkebunan sawit.?
mencari jawaban dari pertanyaan yang (menunggu 10-20 detik memberi kesempatan
diajukan oleh guru. Pertanyaan lebih siswa berpikir, kemudian menunjuk beberapa
dulu diajukan sebelum menunjuk orang siswa untuk menjawab)
siswa untuk menjawab, sehingga
semua siswa berfikir untuk mencari
jawabannya. Setelah beberapa saat
pertanyaan diajukan, kemudian guru
menunjuk salah seorang siswa untuk
memjawabnya.
7 Pemberian tuntunan Guru (Bu Yanti): “Jelaskan fungsi hutan
Pemberian tuntunan dilakukan jika sebagai paru-paru dunia!
siswa tidak mampu atau belum tepat
dalam menjawab pertanyaan. Jika siswa diam tidak ada yang mejawab,
Pemberian tuntunan dilakukan dengan maka guru mengungkapkan kembali
beberapa cara misalnya dengan pertanyaan dengan kalimat yang lebih
memparafrase, yaitu dengan cara sederhana
mengungkapkan kembali pertanyaan
dengan kalimat yang lebih sederhana Guru (Bu Yanti): “ 1) Hutan memiliki banyak
sehingga dapat dipahami oleh siswa. tumbuhan dan tanaman yang mampu
menyerap?………….(karbondioksida).
2) Selain itu, tumbuhan/tanaman di siang hari
menghasilkan? ……………..(oksigen)“Nah, 3)
apa yang sehari-hari kita hirup masuk paru-
paru? (oksigen)
Jadi, apa itu hutan sebagai paru-paru dunia?

3. a. Lakukan analisis permasalahan yang terjadi di kelas Bu Maryam.


Jawab:
Masalah yang muncul di kelas Bu Maryam ini terdapat masalah pengelolaan kelas dan masalah
pembelajaran. Dimana siswa yang Bernama Reyvan termasuk kategori anak yang pendiam dan sul
berinteraksi dengan sesama siswa yang lain di Kelas 4. Reyvan cukup lamban dalam mengerjaka
tugasnya secara mandiri. Bu Maryam sudah menyadari permasalahan Reyvan, namun karena
Reyvan bukan satu-satunya siswa yang perlu mendapat perhatiannya, maka Bu Maryam cenderung
abai dengan kondisi Reyvan. Berdasarkan hal tersebut terlihat terdapat masalah pembelajaran d
kelas Bu Maryam. Bu Maryam tidak bisa mendiagnosis kebutuhan dan kemajuan belajar siswa
dalam hal ini Reyvan sehingga Reyvan semakin tenggelam di antara teman-teman sekelasnya
Selanjutnya pada saat mengerjakan tugas yang diberikan secara kelompok, dia cenderung
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

menyendiri dan tidak mau bergabung dengan teman-teman sekelompoknya. Reyvan juga sering
menjadi bahan olok-olok di kelasnya. Sikap negatif dari teman-temannya di kelas terhadap
kemampuan Reyvan merupakan masalah pengelolan kelas. Bu Maryam sebaiknya dalam
pengelolaan kelas harus menciptakan situasi kelas yang dapat menciptakan hubungan baik antara
Reyvan dan teman-temannya, menciptakan situasi kelas yang hangat, aman dan sehat. Reyvan
akan dapat belajar dengan baik apabila ia merasa telah diterima oleh teman-temannya di kela
sehingga ia merasa aman untuk ikut berpartisipasi aktif dalam proses pembelajaran. Tentu saja, Bu
Maryam harus membantu Reyvan dalam mengatasi kesulitannya dalam pelajaran. Misalnya
dengan memberikan pekerjaan rumah yang berupa latihan-latihan soal yang sesuai kemampuan
Reyvan, kemudian secara berangsur-angsur tingkat kesulitan soal ditambah. Bu Maryam juga bisa
membuat rencana pembelajaran yang menyenangkan dan bisa memotivasi Reyfan untuk akt
dalam pembelajaran.

b. Desain lah sebuah skenario pembelajaran yang dapat membantu Reyvan untuk dapat mengikuti
proses pembelajaran secara optimal.
Jawab:
 Model pembelajaran yang digunakan : Cooperatif Learning Tipe Jigsaw
Pendekatan : CTL
Metode : Diskusi, Tanya jawab, Penugasan
 Skenario Pembelajaran
a. Rancangan Kegiatan Pendahuluan
1. Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
2. Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar kehadiran dan memeriksa
kerapihan pakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan
3. pembelajaran.
4. Guru memberikan apersepsi lalu menginformasikan tujuan pembelajaran hari itu.
5. Menginformasikan yang akan dibelajarkan yaitu tentang keragaman
6. Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang akan dilaksanakan hari itu

b. Rancangan Kegiatan Inti


1. Membagi siswa dalam 3 kelompok, setiap kelompok kecil terdiri dari 3 orang, dinamakan
kelompok kooperatif (Kelompok K1, K2, K3)
2. Guru menyampaikan tugas-tugas yang harus dikerjakan masing-masing anggota
kelompok kooperatif, yang terdiri atas 3 pertanyaan :
1) Bagaimana keragaman orang-orang yang ada disekitarmu dan adakah ciri fisik
berdasarkan suku asal yang membedakannya (untuk S1)
2) Apakah manfaat mengetahui keragaman ras dan ciri fisik suku-suku yang ada di
Indonesia? (untuk S2)
3) Apakah manfaat mengetahui keragaman ras dan ciri fisik masyarakat di sekitar kita?
(Untuk S3)
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

3. Setelah selesai melakukan diskusi dalam kelompok kecil, setiap anggota kelompok
(S1,S2,S3) mengambil undian tugas secara indivual yang telah disediakan oleh guru.
Undian berisi materi-materi yang telah didiskusikan dan ditentukan guru.
4. Siswa diminta menemui teman lain yang mempunyai tugas sama untuk membentuk
kelompok baru dan mengerjakan tugas yang ia terima, dinamakan kelompok ahli
(NS1,NS2,NS3).
5. Setiap anggota kelompok baru bertindak sebagai ahli yang harus mencatat, ikut serta
secara aktif memberikan informasi dan berdiskusi mengenai permasalahan yang sudah
ditentukan.
6. Setelah selesai diskusi sebagai kelompok ahli, tiap anggota kembali ke kelompok
kooperatif (K1,K2,K3) dan bergantian menjelaskan ke dalam teman satu kelompok
mereka tentang materi yang mereka kuasai hasil diskusi kelompok ahli dan tiap anggota
tim lainnya memperhatikan.
7. Meminta perwakilan kelompok kooperatif untuk mempresentasikan hasil diskusi secara
menyeluruh dalam diskusi kelas (Kelas Besar) dan mengambil kesimpulan.
8. Guru memfasilitasi jika terdapat siswa atau kelompok yang mengalami kesulitan dan
memberikan klarifikasi jika terjadi kesalahan konsep.
9. Dengan tanya jawab guru mengarahkan semua siswa pada kesimpulan tentang
keragaman orang-orang yang ada disekitar, manfaat mengetahui keragaman ras dan ciri
fisik suku-suku yang ada di Indonesia
10. Guru memberikan beberapa soal untuk dikerjakan tiap-tiap siswa dan dikumpulkan.
c. Rancangan Kegiatan Penutup
1. Peserta didik membuat kesimpulan dibantu dan dibimbing guru.
2. Melaksanakan penilaian dan refleksi dengan mengajukan pertanyaan atau tanggapan
peserta didik dari kegiatan yang telah dilaksanakan sebagai bahan masukan untuk
perbaikan langkah selanjutnya.
3. Merencanakan kegiatan tindak lanjut dengan memberikan tugas baik cara individu
maupun kelompok.
4. Menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
5. Menutup pelajaran dengan berdo’a dan salam.

4. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang bisa membantu siswanya untuk melakukan
speaking dengan baik.
Jawab :

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) DARING

SD : SDN Kembang 02
Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : V/1
Tema : Food and Drink
Alokasi Waktu : 2 x 30 menit
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

A. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian


Kompetensi
2.3. Bercakap-cakap untuk meminta/ memberi 2.3.1 Membuat pernyataan
jasa/ barang secara berterima yang melibatkan suka/ tidak suka
tindak tutur : mengingatkan, menyatakan
suka/tidak suka, menanyakan jumlah,
menanyakan keadaan, memberi komentar,
memberi pendapat dan mengusulkan
3.1. Membaca nyaring teks fungsional pendek 3.1.1 Memperjelas
sangat sederhana dengan ucapan dan intonasi pengucapan kosa kata
yang tepat dan berterima pada teks fungsional
pendek secara tepat dan
berterima

B. TUJUAN PEMBELAJARAN
Setelah mengikuti proses pembelajaran secara daring/online, peserta didik diharapkan:
1. Melalui kegiatan mengamati teks percakapan melalui Power Point yang ada di aplikasi WA
Group, peserta didik dapat membuat pernyataan suka/ tidak suka secara cermat dan komunikat
minimal dalam bentuk 1 kalimat pernyataan / dialog.
2. Melalui kegiatan mendengarkan rekaman teks fungsional pendek yang ada di aplikasi WA
Group, peserta didik mampu memperjelas pengucapan kosakata yang terdapat pada tek
fungsional pendek secara tepat dan berterima.

C. MATERI PEMBELAJARAN
1. Materi power point tentang like/dislike
2. Recorded link source: https://www.eslfast.com/robot/topics/employment/employment23.htm

D. PENDEKATAN, MODEL, DAN METODE PEMBELAJARAN


 Model : Digital learning
 Pendekatan : Task-based learning
 Metode : integrated skill (berbicara, menirukan,Diskusi, Tanya jawab, penugasan)

E. MEDIA DAN SUMBER BELAJAR


1. HP Android /Laptop /PC
2. Kamus B. Inggris bergambar untuk anak
3. Link recorded tentang dialog pernyataan like/dislike
https://www.eslfast.com/robot/topics/employment/employment23.htm
3. Aplikasi Whats App
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

F. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
I. Kegiatan Pendahuluan
1. Guru memberikan salam kepada peserta didik dan menyapa wali peserta didik melalui grup WA.
2. Guru mengajak berdoa dan menanyakan kabar peserta didik melalui grup WA.
3. Guru mengabsen peserta didik dengan bantuan orang tua mereka mengetik hadir di grup WA.
4. Guru mengajak peserta didik untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan, serta menerapkan
protocol kesehatan dalam kegiatan sehari-hari di masa pandemic seperti sekarang ini.
5. Guru bersama peserta didik menyanyikan lagu Satu Nusa Satu Bangsa.
6. Peserta didik menyimak apersepsi dari guru dengan mengingat kembali tentang jenis dan nama
nama makanan dan minuman dan mengaitkan dengan pengalamannya sebagai bekal untu
pelajaran berikutnya.
7. Peserta didik menyimak penjelasan dari guru tentang semua kegiatan yang akan dilakukan dan
tujuan kegiatan belajar serta motivasi yang disampaikan guru.
8. Guru menyampaikan kepada Peserta didik bahwa materi yang akan disampaikan akan sanga
berguna bagi siswa membantu orangtuanya berjualan souvenir kepada turis asing yang sedang
berkunjung ke Candi Prambanan.
II. Kegiatan Inti
1. Peserta didik mengamati materi tentang pernyataan like/dislike melalui tayangan Power Poin
yang dikirimkan lewat WA.
2. Peserta didik bertanya jawab kepada guru secara online melalui WA terkait tentang materi.
3. Peserta didik diminta untuk membuat contoh kalimat pernyataan suka/tidak suka pada lemba
kerja peserta didik.
4. Melalui kegiatan mendengarkan rekaman, Peserta didik diminta untuk melengkapi dialog-dialog
yang masih kosong yang terdapat dalam Lembar Kerja Peserta Didik
5. Guru dan peserta didik bersama-sama berdiskusi/mengoreksi hasil pekerjaaan peserta didik.
6. Dengan bimbingan guru, peserta didik menirukan pengucapan kosakata yang terdapat pada
dialog.
7. Dengan penuh rasa tanggung jawab, peserta didik berlatih membaca dialog.
8. Peserta didik melakukan praktik membaca dialog di rumah dengan bimbingan orang tua dan
didokumentasikan dalam bentuk rekaman.
9. Peserta didik mengirimkan rekaman praktek pembacaan dialog kepada guru melalui WA.
III. Kegiatan Penutup
1. Guru merespon dan mengecek rekaman yang telah dikirimkan peserta didik.
2. Guru bersama peserta didik bertanya jawab tentang hal yang belum diketahui siswa melalui WA
Group untuk meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan penguatan dan penyimpulan.
3. Peserta didik membuat kalimat/dialog yang menyatakan suka/tidak suka.
4. Peserta didik bersama guru melakukan refleksi pembelajaran:
- Apa saja materi yang telah dipelajari?
- Apa manfaat pembelajaran yang telah dilakukan?
- Bagaimana perasaan selama pembelajaran?
5. Peserta didik diberikan tindak lanjut berupa PR.
6. Guru memberikan pesan kepada peserta didik untuk mempelajari kembali materi yang telah
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

dipelajari selama pembelajaran.


7. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
8. Guru bersama peserta didik mengakhiri pembelajaran dengan berdoa bersama.

G. Penilaian
1. Sikap spiritual dan sosial

No Teknik Bentuk Waktu Keterangan


Pelaksanaan
1 Observasi Jurnal Saat pembelajaran Assessment of
berlangsung and for learning

2. Pengetahuan

No Teknik Bentuk Contoh instrumen Waktu Keterangan


Pelaksanaan
1 Penugasan Essai Fill in the blank Saat pembelajaran Assessment as
the dialogs below! berlangsung and for learning

2 Tertulis Essai Make a short dialog Saat pembelajaran Assessment of


stating likes/ dislikes! usai learning

3. Keterampilan

No Teknik Bentuk Contoh Waktu Keterangan


instrumen Pelaksanaan
1 Praktik Unjuk kerja Practice the dialog Saat pembelajaran usai Assessment of
using good learning
pronunciation!

H. REMIDIAL DAN PENGAYAAN


1. Kegiatan Remedial :
Bentuk : - bimbingan perorangan/ klasikal
- Guru memberikan bimbingan kepada peserta didik yang belum mampu membuat pernyataan
suka / tidak suka.
- Guru memberikan bimbingan kepada peserta didik yang belum mampu memperjelas kosakata
yang berkaitan dengan makanan dan minuman.

2. Kegiatan Pengayaan :
Bentuk : - penugasan terstruktur
- Peserta didik diminta untuk belajar mandiri / mencari referensi dari internet tentang penggunaan
BUKU JAWABAN UJIAN UNIVERSITAS TERBUKA

kata ’do/does’ yang berkaitan dengan pernyataan suka/ tidak suka.


- Peserta didik diminta untuk berlatih membaca dialog lain sejenis untuk mempertajam
pengucapan kosakata yang berhubungan dengan makanan dan minuman.

Pati, 14 Juli 2021


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Pengampu

Anda mungkin juga menyukai