Anda di halaman 1dari 7

TUGAS KEWIRAUSAHAAN

Disusun untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah kewirausahaan

Dosen Pengampu : Wardalia, S.T., M.T

Disusun Oleh :

Bagas Nugraha (3335170082)

Milla Audina (3335190004)

Robi Yana Nur Cahyadi (3335190036)

Indira Paramita (3335190045)

Sheva Intania Meilan Putri (3335190097)

JURUSAN TEKNIK KIMIA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA

2022
1. Karir Sarjana Teknik Kimia di era Industri 5.0

Industri 4.0 telah menjadi sebuah revolusi besar dalam perkembangan


kehidupan manusia. Teknologi digital telah mempengaruhi manusia dalam
berbagai hal dari ekonomi, sosial, politik dan bahkan dalam kehidupan pribadi
manusia itu sendiri. Industri 4.0 tidak berkembang dengan sendirinya melainkan
dengan adanya masyarakat yang terus belajar dan berkembang, oleh karena
hubungan industri 4.0 dan masyarakat adalah hubungan timbal balik yang harus
terus dijaga dan dikembangkan. Jepang sebagai negara maju yang dikenal
menemukan berbagai teknologi canggih telah memperkenalkan konsep industri 5.0
dimana masyarakat telah berkembang sampai dititik mampu memanfaatkan
informasi untuk meningkatkan kesejahteraannya.

Konsep industri 5.0 merupakan penyempurnaan dari konsep-konsep yang


ada sebelumnya. Konsep industri 5.0 memungkinkan kita menggunakan ilmu
pengetahuan yang berbasis modern seperti IoT, AI dan Robot untuk kebutuhan
manusia dengan tujuan agar manusia dapat hidup dengan nyaman dan lebih efektif.
Jika revolusi industri 4.0 menggunakan AI, dan kecerdasan buatan sebagai
komponen utamanya sedangkan industri 5.0 menggunakan teknologi modern
hanya saja mengandalkan manusia sebagai komponen utamanya.

Adapun, beberapa peluang karir sarjana Teknik Kimia antara lain sebagai
berikut :

➢ Procees Engineer
Sebagai sarjana Teknik Kimia, procees engineer merupakan peluang kerja
utama. Dimana dalam era industry 5.0 ini, ada banyak kebutuhan Procees
Engineer yang memerlukan alat bantu teknologi, seperti Hysis, Aspen dan
sebagainya. Maka dari itu, sebagai calon sarjana Teknik Kimia sudah
seharusnya kita paham terkait segala teknologi yang diciptakan untuk
memudahkan pekerjaan sebagai Procees Engineer.
➢ Lecturer
Dosen juga dapat dijadikan sebagai salah satu peluang karir sarjana Teknik
Kimia. Walaupun era globalisasi sekarang ilmu sudah bisa didapatkan di
internet dan di tempat lain, namun kebutuhan dosen sebagai pendidik masih
sangat dibutuhkan. Di era industry 5.0 ini pun dosen dituntut untuk paham
teknologi, dimana teknologi yang dapat digunakan oleh seorang dosen sangat
beragam. Hal tersebut dapat dilakukan untuk memudahkan dosen dalam
memberi materi ataupun melakukan penilaian kepada mahasiswanya,
➢ Plant Designer
Di era industry ini, banyak pabrik-pabrik kimia yang berdiri demi memenuhi
kebutuhan masyarakat. Tentunya untuk membangun pabrik-pabrik tersebut
diperlukan Plant Designer, dimana plant designer ini dapat mengukur
kebutuhan-kebutuhan pabrik untuk masa kini dan masa depan.
➢ Entrepreneur
Sarjana Teknik kimia juga dapat menjadi seorang entrepreneur, dimana
persaingan entrepreneur di era industry 5.0 ini sangat pesat. Maka dari itu,
seorang entrepreneur dituntut dapat memanfaatkan teknologi dengan sangat
baik, sehingga dapat tetap bersaing dalam era industry 5.0 ini.
2. Wirausaha bidang Teknik Kimia yang bisa dikembangkan dalam skala kecil
menengah (Industri Kecil Menengah (IKM))
Wirausaha yang bisa dikembangkan di bidang Teknik Kimia yaitu :
➢ Industri produksi urea → merupakan kristal putih yang mengandung 46%
nitrogen dan banyak digunakan dalam industry pertania sebagai aditif pakan
ternak dan pupuk. Urea juga digunakan dalam produksi krim tertentu,
lotion, gel, salep, dan solusi yang digunakan untuk melembabkan kulit dan
untuk mengobati beberapa masalah kuku. Sebagai lulusan teknik kimia, kita
dapat memulai pabrik produksi urea kecil.
➢ Industri Jasa Konsultan Teknik Kimia → Banyak insinyur kimia bekerja
untuk konsultan teknik dan perusahaan kontraktor.Di sisi lain, jika kita
benar-benar memiliki dasar dalam industri ini, Kita dapat mendirikan
perusahaan konsultan sendiri untuk menawarkan layanan konsultasi kepada
perusahaan-perusahaan yang terkait dengan teknik. Selain itu dapat
berkonsultasi untuk orang-orang yang bekerja di bidang pengendalian
polusi, perlindungan lingkungan, konservasi energi, daur ulang, dan energi
alternatif.
➢ Industri pengelolahan Air → Banyak tempat yang masih sulit mendapatkan
akses air bersih, dan sebagai insinyur kimia, kita dapat mendirikan instalasi
pengolahan air untuk memastikan bahwa tempat-tempat tersebut memiliki
akses ke air bersih.
➢ Industri pembuatan enkapsulasi mikro → Mikroenkapsulasi adalah proses
di mana zat aktif dilapisi oleh kapsul yang sangat kecil.Teknologi baru yang
telah digunakan dalam industri kosmetik serta di industri farmasi,
agrokimia dan makanan, yang digunakan antara lain dalam rasa, asam,
minyak, vitamin, mikroorganisme. Ini adalah salah satu bisnis yang dapat
dimulai dengan nyaman oleh seorang insinyur kimia dan menghasilkan
banyak keuntungan selama mengikuti standar etika yang tinggi.
➢ Industri sabun organic → bisnis yang bergerak di bidang personal care yang
menjual sabun batang organik dengan bahan dasar alami yaitu buah-
buahan, sayur-sayuran, dan lainnya. Sebagai insinyur kimia, pastinya dapat
menformulasikan sabun organic yang berkualitas dan inovatif
➢ Industri daur ulang sampah → Salah satu industri yang dilakukan dengan
baik oleh para insinyur kimia adalah daur ulang, karena seorang insinyur
kimia dapat membuat apa saja dari sampah. Kita dapat mendirikan pabrik
di mana kita dapat mendaur ulang kertas, logam atau plastik dan akan
mendapatkan banyak pendapatan dari daur ulang tersebut.
➢ Spesialis formulasi makanan dan minuman → Bisnis yang baik yang dapat
menjadi spesialisasi seorang insinyur kimia adalah dalam produksi
makanan dan minuman. Banyak makanan seperti pasta muncul sebagai
hasil eksperimen, sebagai insinyur kimia kita dapat mendirikan industri di
dikhususkan untuk menciptakan makanan dan minuman yang unik. Dengan
keterampilan pemasaran yang baik, kita akan menghasilkan banyak uang
jika menemukan ciptaan yang unik.
➢ Industri jasa Formulasi Insektida → Formulasi insektisida berada di bawah
basis pengetahuan insinyur kimia, sehingga sebagai orang yang memiliki
pengalaman di bidang ini pasti akan mendapat untung dari jika produk yang
dibuatsangat efektif. Pendaftaran dan izin dari badan pengendalian
pencemaran sangat diperlukan ketika memulai jenis usaha
➢ Industri Jasa Analitik Kimia → Ahli kimia analitik menilai struktur kimia
dan sifat zat. Keterampilan mereka diperlukan untuk berbagai tujuan
termasuk pengembangan obat, analisis forensik dan toksikologi. Seorang
insinyur kimia dapat memulai usahanya sebagai Analytical Chemist yang
pada dasarnya bekerja di laboratorium bersama dengan tim ilmuwan
lainnya. Seorang analitik kimia akan diminta untuk mempelajari senyawa
kimia untuk mengidentifikasi konstruksi mereka. Seorang insinyur kimia
dapat memulai bisnisnya dengan bekerja sama dengan perusahaan
lingkungan atau farmasi.

3. Kompetensi yang bisa dipersiapkan menjelang lulus Teknik Kimia


Kompetensi yang perlu dipersiapkan menjelang lulus menjadi seorang insinyur
Teknik Kimia diantaranya :
1) Kemampuan dalam berkomunikasi karena komunikasi merupakan
sarana yang penting dalam menjalin dan membangun kontak sosial.
Melalui komunikasi yang baik dapat membantu kita dalam
menyampaikan ide ide serta gagasan yang kita miliki. Dan juga dengan
memiliki kemampuan komunikasi yang baik, kita dapat lebih mudah
menyatakan identitas diri sehingga lebih mudah diingat dan dikenal oleh
orang lain. Selain itu mampu berkomunikasi dengan Bahasa asing perlu
dimiliki karena dalam suatu perusahaan maupun memulai bisnis kita
banyak berinteraksi dnegan orang asing maka Bahasa asing terutama
Bahasa inggris sangan diperlukan.
2) Kemampuan untuk memperbaharui pengetahuan khususnya
dalam bidang Teknik kimia seperti mampu memahami proses
industry,dan merekayasa proses atau sistem. Dengan selalu mengasah
serta memperbarui keterampilan yang kita miliki dapat mencapai karier
yang lebih baik. Melalui pengetahuan baru tersebut dapat Kita serap dan
yang sesuai dapat diaplikasikan dalam pekerjaan sehingga dapat
meningkatkan kinerja kerja.
3) Kemampuan Leadership yang baik karena setiap orang harus
memiliki jiwa kepemimpinan agar tetap dapat bersaing dan bekerja
secara maksimal. Seseorang yang Memiliki jiwa leadership yang baik
yaitu orang yang dapat memanajamen waktu dengan baik,
menginspirasi serta dapat meyakinkan banyak orang lewat perkataan
serta tingkah laku yang dimilikinya, serta selalu tekun dalam berbagai
hal.
4) Kemampuan dapat mengambil peluang dengan baik yang terdiri
dari selalu kreativitas dan melakukan inovasi untuk memecahkan
masalah dan melihat kesempatan yang dihadapi setiap hari.
5) Menguasai simulasi proses salah satunya yaitu mempelajari hysys
sebagai software simulasi mengenai teknologi proses kimia dalam
rangka perencanaan desain konseptual, optimasi proses, perencanaan
bisnis, manajemen aset, dan pemantauan kinerja suatu industri proses,
terutama pada industri petrokimia, produksi minyak & gas bumi,
pengolahan gas bumi, pengilangan minyak bumi, dan energi panas
bumi.
Karakter yang harus dimiliki agar memiliki kompetensi yang baik yaitu
memiliki etika yang baik dalam segala hal, juga selalu mengutamakan
kejujuran, teguh pendirian, percaya diri, pantang menyerah, bertanggung jawab
akan tugasnya, tekun, selalu berinovasi, selalu memiliki kemauan keras,
memiliki mental yang kuat dengan artian tahan banting dan tidak cengeng, dan
terakhir adalah ikhlas dan selalu bersyukur.

Anda mungkin juga menyukai