Anda di halaman 1dari 17

TUGAS UJIAN FINAL

Nama : Raihan

Mata Kuliah : Desain dan Innovasi Pembelajaran

Prodi : PGMI

1. Cermati File Contoh Indikator Pencapaian Kompetensi mata pelajaran IPAS, buatlah Modul
Ajar dari indikator capaian kompetensi tersebut!
2. Cermati Buku yang saya kirimkan file nya dengan judul “Desain Pembelajaran Inovatif: Teori
dan Praktik”. Pada halaman 17 dan 18 desain model pembelajaran konstruktivis di kelas
(Duffy and Jonassen, 1992). Tentukan relevansinya dengan kurikulum merdeka pada masing-
masing tahapan:
- Identifikasi prior knowledge dan miskonsepsi
- Penyusunan program pembelajaran
- Orientasi dan elicitasi
- Refleksi
- Restrukturisasi ide
- Aplikasi
- Review

Tugas final dikumpulkan terakhir pada hari senin 8 Agustus 2022, pukul 12.00 siang melalui google
drive pada link berikut:
https://drive.google.com/drive/folders/1gb5rR8ewXC26g1NHHyGXIFrwXBRHECfV?usp=sharing

Nama file pakai nama sesuai dengan absen

Demikian mohon segera dikerjakan

Wassalam,

Dr. Sabaruddin, S.Pd.I, M.Si


MODUL AJAR/ RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP+)

A. Informasi Umum
Nama Penyusun : Raihan

Sekolah : MIN 4 Langsa

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)

Topik/Bab 2 : Topik A: wujud zat dan Perubahannya

Materi Pokok : Wujud Zat dan Karakteristiknya

Jenjang Sekolah : Sekolah Dasar (SD)

Semester : I (Ganjil)

Fase / Kelas : B / IV (Empat)

Alokasi Waktu : 2 JP

Tahun Pelajaran : 2022/2023

Jumlah Pertemuan : 1 Pertemuan

Moda Pembelajaran : Tatap Muka

Metode Pembelajaran : Ceramah, Tanya Jawab, Diskusi, Demonstrasi & Penugasan

Model Pembelajaran : Keterampilan Proses (Process Skill)

Target Peserta Didik : Peserta Didik Reguler

Karakteristik Peserta Didik : Umum, tidak ada kesulitan dalam mencerna dan memahami materi ajar

Jumlah Peserta Didik : Jumlah yang disarankan 22 – 30 peserta didik

Profil Pelajar Pancasila : 1) Mandiri Bertanggung jawab atas proses dan hasil belajarnya
2) Kreatif : Menghasilkan karya dan gagasan yang orisinal,
3) Bernalar kritis : Memperoleh dan memproses informasi dan gagasan.

Sarana & Prasarana : 1. Laptop, infocus.


2.Jaringan Internet Bagian-bagian tumbuhan (akar, daun, batang & bunga)
3.Lembar Kerja Peserta didik (Lampiran 1.1) untuk masing-masing peserta didik;

B. Komponen Inti
1. Capaian Pembelajaran (CP)

Di akhir fase ini, peserta didik mengamati fenomena dan peristiwa secara sederhana dengan
menggunakan pancaindra dan dapat mencatat hasil pengamatannya. Dengan menggunakan panduan, peserta
didik mengidentifikasi pertanyaan yang dapat diselidiki secara ilmiah dan membuat prediksi berdasarkan
pengetahuan yang dimiliki sebelumnya. Peserta didik juga membuat rencana dan melakukan langkah-langkah
operasional untuk menjawab pertanyaan yang diajukan berdasarkan panduan tertentu.
Peserta didik menggunakan alat dan bahan yang sesuai dengan mengutamakan keselamatan serta
menggunakan alat bantu pengukuran untuk mendapatkan data yang akurat. Peserta didik juga
membandingkan antara hasil pengamatan dengan prediksi dan memberikan alasan yang bersifat ilmiah serta
mengevaluasi kesimpulan melalui perbandingan dengan teori yang ada.
Peserta didik mampu menunjukkan kelebihan dan kekurangan proses percobaan. Selanjutnya peserta
didik mengomunikasikan hasil penyelidikan secara verbal dan tertulis dalam berbagai format. Peserta didik
mengidentifikasi proses perubahan wujud zat dan perubahan bentuk dalam kehidupan sehari-hari.
2. Alur Tujuan Pembelajaran (ATP)
1) Menginditifikasi Berbagai wujud zat yang ada di sekitarnya
2) Membedakan karakteristik wujud zat
3. Tujuan Pembelajaran
1) Peserta didik dapat mengidentifikasi berbagai wujud zat yang ada di sekitarnya.
2) Peserta didik dapat membedakan karakteristik wujud zat.
4. Pemahaman Bermakna
Dengan memahami materi ini, peserta didik dapat mengetahui berbagai wujud zat dan
karateristiknya.
5. Pertanyaan Pemantik
1) Apa saja wujud zat yang ada disekitarmu ?
2) Apa berapa karakteristik wujud benda ?
3) Bagaimana sifat dan karateristik dari masing-masing wujud benda?
6. Asessmen
1) Asessmen Diagnostik.
Menyebutkan berbagai wujud benda yang ada di sekitarmu.
2) Asessmen Formatif
Menyebutkan karakteristik wujud benda.
3) Asesment Sumatif
Peserta didik melakukan percobaan untuk mengetahui karateristik wujud benda.Selanjutnya peserta
didik akan menganalisis hasilnya, membuat laporan, presentasi, serta melakukan refleksi proyek
belajar.
7. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1
A. Kegiatan awal (10 menit)
1) Guru mengkondisikan kelas dan melakukan absensi
2) Peserta didik berdoa bersama sebelum memulai pelajaran
3) Peserta didik melakukan kegiatan literasi materi non pelajaran seperti tokoh dunia,
kesehatan, kebersihan, makanan/minuman sehat, cerita inspirasi dan motivasi.
4) Guru melakukan apersepsi.
5) Guru memberikan pertanyaan pemantik.
6) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran, langkah pembelajaran, dan jenis penilaian.

B. Kegiatan Inti (60 Menit)


1. Lakukan kegiatan literasi dengan narasi pembuka Topik A pada Buku Siswa.
2. Guru membagi peserta didik dalam beberapa kelompok secara heterogen.
3. Guru membagikan LKPD pada tiap-tiap kelompok
4. Minta peserta didik untuk mengambil bahan yang akan digunakan dalam percobaan
melihat karateristik wujud zat. Minta mereka membandingkan dengan hasil teman
sekelompoknya.
5. Guru memotivasi peserta didik agar aktif dalam kegiatan percobaan
6. Arahkan peserta didik untuk diskusi kelompok dengan pertanyaan pada Buku Siswa:
7. a. Bagaimana sifat dan karakteristik wujud benda ?
b. Bagaimana karakteristik wujud benda padat?
c. Bagaimana karakteristik wujud benda cair?
d. Bagaimana karakteristik wujud benda padat?
8. Pandu kegiatan diskusi sesuai pertanyaan. Lanjutkan diskusi dengan memancing
peserta didik untuk saling bekerjasama dalam kelompoknya.
9. Ketika peserta didik berkegiatan kelompok, guru membimbing peserta didik yang
membutuhkan dengan instruksi-instruksi tambahan, serta memantau aktivitas belajar
peserta didik.
10. Guru memberi kesempatan pada perwakilan kelompok untuk mempresentasikan hasil
diskusi kelompoknya di depan kelas.
11. Guru memberikan penghargaan dan motivasi pada semua peserta didik
C. Kegiatan Penutup (10 Menit)
1. Peserta didik bersama guru melakukan refleksi pembelajaran
yang telah berlangsung,
2. Guru memandu peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran .
3. Guru memberikan penguatan terhadap materi yang telah dipelajari.
4. Guru melakukan penilaian hasil belajar.
5. Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang aktivitas pembelajaran pada
pertemuan selanjutnya.
6. Kegiatan pembelajaran diakhiri dengan doa bersama dipimpin oleh seorang
peserta didik.

8. Refleksi
Guru
• Apakah tujuan pembelajaran telah tercapai?
• Apakah seluruh peserta didik mengikuti pelajaran dengan antusias?
• Kesulitan apa yang dialami?
• Langkah apa yang diperlukan untuk memperbaiki
proses belajar? Peserta Didik
• Apa saja yang kesulitanmu dalam menyelesaikan tugas ini?
• Bagaimana cara kamu mengatasi hambatan tersebut?
• Pada bagian mana dari hasil pekerjaanmu yang dirasa masih memerlukan bantuan?
Bantuan seperti apa yang kamu harapkan?
• Hal apa yang membuatmu bersemangat saat belajar hari ini?
D. Lampiran
Bahan bacaan guru dan peserta didik
Lembar kerja peserta didik
Daftar Pustaka
Fitri, Amalia dkk. (2021).Buku Panduan Guru dan siswa Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial
Kelas 4. Pusat Kurikulum dan Perbukuan.

Mengetahui Langsa, 8 Agustus 2022


Kepala Sekolah Guru Kelas IV

( ) ( )
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
(LKPD)
WUJUD ZAT dan KARATERISTIKNYA

Satuan Pendidikan : .....................


MIN 4 Langsa

Mata Pelajaran : IPAS

Petunjuk Penggunaan

1
• Setiap individu dan kelompok harus membaca LKPD
dengan seksama.
• Diskusikan setiap masalah yang ada di LKPD kepada
sesama anggota kelompok.
• Mintalah bantuan guru jika ada yang belum dipahami!

Langkah-Langkah Kegiatan

Seperti Apa Karakter Benda Padat?

Supaya kalian lebih paham dan mengerti tentang apa itu


padat,cair dan gas, yuk coba lakukan aktivitas berikut ini!
Alat dan bahan:

1. batu/kayu/besi;

2. kertas;

3. botol plastik;

4. plastisin.

Langkah Percobaan:

1. Ambillah batu/kayu/besi/kelereng lalu coba tekan


kemudian amati: apakah ada perubahan bentuk?

2. Ambillah kertas, kemudian coba robek/gunting


kertas/karton tersebut kemudian amati: apakah ada
perubahan bentuk? Menurut kalian apakah
kertas/karton itu bisa kembali menjadi bentuk semula?

3. Ambillah botol plastik kemudian remas botol tersebut


dan cobalah untuk mengembalikannya menjadi seperti
bentuk semula. Apakah hal itu mungkin untuk
dilakukan?

4. Ambil plastisin, lalu tekan hingga berubah bentuk.


Setelah itu cobalah membuat bentuk benda yang
kalian sukamenggunakan plastisin!
LK.1

(LPD)
1 LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
LKPD )
(

NAMA KELOMPOK :
NAMA ANGGOTA : 1..........................................

2...........................................

3...........................................

4............................................

5............................................
KELAS : IV MIN

TUJUAN PEMBELAJARAN : Melalui percobaan


peserta didik dapat
membedakan
karakteristik wujud zat.
Mari Refleksikan

1. Menurut kalian, apa perbedaan antara


batu/kayu/besi dengan kertas, botol plastik
dan plastisin?
2. Menurut kalian ketika
batu/kayu/besi/kelereng dimasukkan ke
dalam botol, apakah bentuknya berubah?
3. Apakah benda padat bisa ditekan sehingga
.
volumenya menjadi lebih kecil?

1.

2.
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
(LKPD)
WUJUD ZAT dan KARATERISTIKNYA

Satuan Pendidikan : .............................


MIN 4 Langsa

Mata Pelajaran : IPAS

Petunjuk Penggunaan
2
• Setiap individu dan kelompok harus membaca LKPD
dengan seksama.
• Diskusikan setiap masalah yang ada di LKPD kepada
sesama anggota kelompok.
• Mintalah bantuan guru jika ada yang belum dipahami!

Langkah-Langkah Kegiatan

Seperti Apa Karakter Benda Cair?


Alat dan bahan:

1. botol plastik bening;

2. gelas transparan;

3. wadah transparan;

4. pewarna makanan; 5. air


Langkah Percobaan:

1. Siapkan botol plastik, gelas, dan wadah transparan.

2. Siapkan air yang sudah diberi pewarna makanan.

3. Tuangkan air ke dalam setiap wadah.

4. Saat menuangkan, amati bentuk dan gerakan air pada


setiap wadah.

5. Buang air pada wadah transparan, lalu ambil beras


sebanyak 1 gelas kemudian tuangkan ke dalam wadah
transparan
LK.1

(LPD)
2 LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
LKPD )
(

NAMA KELOMPOK :
NAMA ANGGOTA :1........................................

2............................................
3............................................
4............................................
5............................................
KELAS : IV MIN

TUJUAN PEMBELAJARAN : Melalui percobaan


peserta didik dapat
membedakan
karakteristik wujud zat.
Mari Refleksikan?
1. Menurut kalian, apakah ada perbedaan
bentuk air pada botol
plastik, gelas kaca/plastik dan wadah
transparan?
2. Apakah air memiliki bentuk yang tetap?
3. Apakah volume air berubah-ubah?
4. Menurut pendapat kalian, beras/pasir

1.

2.

4.
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
(LKPD)
WUJUD ZAT dan KARATERISTIKNYA

Satuan Pendidikan : .................................


MIN 4 Langsa

Mata Pelajaran : IPAS

Petunjuk Penggunaan
3
• Setiap individu dan kelompok harus membaca LKPD
dengan seksama.
• Diskusikan setiap masalah yang ada di LKPD kepada
sesama anggota kelompok.
• Mintalah bantuan guru jika ada yang belum dipahami!

Langkah-Langkah Kegiatan

Seperti Apa Karakteristik Benda Berwujud Gas?

Alat dan bahan:

1. balon (2 buah);

2. botol plastik (2 buah);

3. cutter/pisau;

4. penggaris
Langkah Percobaan:

1. Pasangkan leher balon ke dalam bagian mulut botol dan masukkan balon
ke dalam botol seperti yang tampak pada gambar 2.15.

2. Cobalah tiup balon melalui mulut botol, kemudian amati apakah balon
mengembang?

3. Lubangi dinding botol bagian bawah menggunakan cutter/pisau/


solder/kawat panas sebesar sekitar 5 mm.

4. Cobalah tiup balon melalui mulut botol, kemudian amati apakah ukuran
balon jadi lebih besar dibandingkan ketika kalian melakukan percobaan
tahapan no 2?

5. Letakkan botol lainnya di depan lubang yang sudah kamu buat, kemudian
tiup kembali balon. Perhatikan botol kosong yang ada di depan lubang,
apakah botol itu bergeser saat kamu meniup balon?

6. Tiuplah botol melalui lubang kecil yang sudah kamu buat, lalu perhatikan
apa yang terjadi pada balon

7. Posisikan botol plastik tepat di depan lubang botol seperti pada gambar
disamping.

8. Ulangi tahapan no. 5 amati apa yang terjadi pada botol kosong tersebut.

9. Masih pada posisi gambar no. 2, sekarang tiuplah botol melalui lubang
kecil yang sudah kalian buat sebelumnya lalu amati apa yang terjadi pada
balon?
LK.1

(LPD) LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (


3 LKPD )

NAMA KELOMPOK :
NAMA ANGGOTA : 1)
2)
3)
4)
5)
KELAS : IV MIN

TUJUAN PEMBELAJARAN : Melalui percobaan


peserta didik dapat
membedakan
karakteristik wujud zat.

1. Apa hal menarik yang kalian temukan


selama melakukan
percobaan ini?
2. Menurut pendapat kalian, apakah udara
menempati ruang? Apa
buktinya?
3. Menurut pendapat kalian, apa perbedaan
sifat antara benda
berwujud padat, cair, dan gas?
.
1.

2.

3.
2)
a) Identifikasi prior knowledge dan miskonsepsi
Kurikulum merdeka ini bertujuan untuk setiap kebijabakan dari
kementerian Pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi yang
dapat memeberikan keleluasan satuan Pendidikan di semua jenjang
dalam mereleasisasikan kebijakan setiap pembelajaran dalam
kurikulum merdeka tersebut.
b) Penyusunan program pembelajaran
Dalam penyusunan dijabarkan untuk setiap satuan pembelajaran
dalam kurikulum yang direalisasikan oleh kurikulum merdeka yang
terbaru.
c) Orientasi dan elicitasi
Pada dasarnya, orientasi kurikulum pendidikan pada umumnya
dapat dirangkum menjadi lima, yaitu orientasi pada pelestarian
nilai-nilai, orientasi pada kebutuhan sosial, orientasi pada tenaga
kerja, orientasi pada peserta didik, dan orientasi pada masa depan
dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Dengan Kurikulum Merdeka, proses pembelajaran akan lebih
maksimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk
mendalami konsep dan memperkuat kompetensinya. Guru bisa
lebih leluasa memilih metode dan perangkat ajar.
d) Refleksi
Dalam tahap ini gagasan dalam pembuatan kurikulum pada masa
pandemic adalah krisis pembelejaran yang diadakan menjadi
sedikit dan tertinggal dengan hilagnya pembeljaran (learning loss).
Maka pada pembeljaran digunakan dalam system daring (online)
pembelajaran secara online banyak hambatan dilapangan terutama
bagi siswa dan guru yang kurang nya dengan pemahaman
teknologi yang semakin berkembang. Dan diklarifikasi berdasarkan
tingkat kesalahan dan kekonsistenannya untuk memudahkan
merestruktuisasikannya
e) Restrukturisasi ide
Proses pembelajaran yang menerapkan pendekatan konstruktivisme
melibatkan para siswa
dalam mengamati dan menganalisis fenomena alam dalam dunia
nyata. Guru kemudian
membantu siswa untuk menghasilkan abstraksi atau pemikiran-
pemikiran tentang fenomena
alam tersebut secara bersama-sama. Lewat pembelajaran
konstruktivistik siswa akan mampu
untuk melihat dan memahami realitas, mengambangkan
kemampuan berpikir dan melibatkan
perasaan yang memotivasi mereka untuk berbuat sesuatu yang
konkrit. Ide sentral teori
konstruktivistik menyebut bahwa proses belajar merupakan proses
pengonstruksian
f) Aplikasi
pembelajaran yang memberikan pengalaman langsung sesuai
dengan karakteristik lingkungan sekitar agar anak memiliki
kompetensi global dan berperilaku yang mencerminkan nilai-nilai
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Dan peserta didik dapat
menerapkan konsep ilmiah dalam berbagai situasi ntuk
memecahkan suatu masalah kemudian menguji penyeselesaian
secara empiris.
g) Review
Kegiatan yang dilakukan dalam kurikulum merdeka meninjau
unuk suatu keberhasilan bagaimana meningkatnya kerbehasilan
dari berbagai startegi yang telah diterapkan kepada peserta didik
selama proses pembelajaran yang diterapkan

Anda mungkin juga menyukai