Anda di halaman 1dari 9

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

(RPP)

Nama Sekolah : SMA Negeri 4 Malang


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia (Wajib)
Kelas/Semester : X / 1 (Gasal)
Materi Pokok : Isi Teks Laporan Hasil Observasi
Alokasi Waktu : 6 X 45 menit (3 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti/KI
KI 1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2: Menunjukkanperilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerjasama,
toleran, damai), santun, responsif,dan pro-aktif sebagai bagian dari solusi atas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta
menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalampergaulan dunia”.
KI 3: Memahami,menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan
metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar/KD dan Indikator Pencapaian Kompetensi/IPK


Kompetendi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1 Mengidentifikasi teks laporan hasil 3.1.1 Mengidentifikasi pernyataan umum, hal
observasi yang dipresentasikan dengan yang dilaporkan, deskripsi bagian,
lisan dan tulis deskripsi manfaat, dan maksud isi teks
(tersirat dan tersurat)
3.1.2 Menyusun ringkasan isi pokok teks
laporan hasil observasi
3.1.3 Menyimpulkan fungsi teks laporan hasil
observasi

4.1 Menginterpretasi isi teks laporan hasil 4.1.1 Melengkapi isi teks laporan hasil
observasi berdasarkan interpretasi baik observasi
secara lisan maupun tulis 4.1.2 Membenahi kesalahan teks laporan hasil
observasi

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui diskusi, tanya jawab, penugasan, presentasi dan analisis, peserta didik dapat
mengidentifikasi (permasalahan, argumentasi, pengetahuan, dan rekomendasi) teks laporan hasil
observasi yang didengar dan atau dibaca dan dapat mengembangkan isi (permasalahan, argumen,
pengetahuan, dan rekomendasi) teks laporan hasil observasi secara lisan dan/ tulis, sehingga peserta
didik dapat menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya, mengembangkan sikap
jujur, peduli, dan bertanggungjawab, serta dapat mengembangankan kemampuan berpikir kritis,
berkomunikasi, berkolaborasi, berkreasi(4C), berliterasi, dan berkarakter.

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 1


D. Materi Pembelajaran
Materi Reguler dan Remidial
Fakta

Contoh Teks Laporan Hasil Observasi


Teks 1 : Wayang (BTP Bahasa Indonesia Kelas X halaman 9 s.d. 11)
Teks 2 : D’Topeng Museum Angkut (BTP Bahasa Indonesia Kelas X halaman 16 s.d. 17)
Teks 3 : Ada Apa di D’Topeng Museum Angkut (BTP Bahasa Indonesia Kelas X halaman 22 s.d.
23)
Konsep
1. Teks Laporan Hasil Observasi adalah teks yang menjelaskan informasi mengenai sesuatu, baik itu
hewan, tumbuhan, alam, fenomena sosial, hasil karya manusia, dan/atau fenomena alam sesuai fakta
dengan klasifikasi kelas dan subkelas yang ada di dalamnya berdasarkan hasil observasi yang telah
dilakukan.
2. Struktur teks laporan hasil observasi
(a) pernyataan umum atau klasifikasi,
(b) deskripsi bagian, dan
(c) deskripsi manfaat.
3. Ringkasan pada dasarnya merupakan rangkaian pokok-pokok pikiran yang dirangkai menjadi satu
dengan tetap memperhatikan urutan isi bagian demi bagian, dan sudut pandang (pendapat)
pengarang tetap diperhatikan dan dipertahankan. Untuk menyusun sebuah ringkasan, hal yang
pertama harus dilakukan adalah membaca pemahaman isi teks, kemudian menemukan pokok-
pokok isi informasi di dalamnya.

4. Fungsi teks laporan hasil observasi


(a) melaporkan tanggung jawab sebuah tugas dan kegiatan pengamatan,
(b) sebagai sumber informasi tepercaya,
(c) menjelaskan dasar penyusunan kebijaksanaan, keputusan, dan /atau pemecahan masalah
dalam pengamatan,
(d) sarana untuk pendokumentasian.

Prinsip
1. Teks Laporan hasil observasi disusun berdasarkan fakta
2. Untuk memahami teks laporan hasil observasi diperlukan pemahaman terhadap isi teks
3. Ringkasan teks laporan hasil observasi disusun berdasarkan gagasan utama

Prosedur
Langkah-langkah mengidentifikasi, menginterpretasi
1. mengidentifikasi teks laporan hasil observasi;
2. menyusun ringkasan teks laporan hasil observasi;
3. menyimpulkan teks laporan hasil observasi;
4. melengkapi isi teks laporan hasil observasi;
5. membenahi kesalahan isi teks laporan hasil observasi.

E. Pendekatan/Model/Metode Pembelajaran
a. Pendekatan : Saintifik
b. Metode : Presentasi, Dialog, Tanya Jawab, Diskusi, dan Penugasan
c. Model : Discovery Learning

F. Media/Alat dan Bahan Pembelajaran

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 2


1. Media/Alat
 Laptop
 LCD

2. Bahan Belajar
 Unit Kegiatan Belajar/UKB

G. Sumber Belajar
1. Kemendikbud. 2016. Bahasa Indonesia untuk SMA/MA/SMK/MAK Kelas X. Jakarta:
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
2. Kamus Besar Bahasa Indonesia.

H. Langkah-Langkah Pembelajaran
Pertemuan 1
1. Pendahuluan
 Salah seorang peserta didik memimpin berdoa sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-
masing
 Menyiapkan kondisi peserta didik untuk mengikuti pembelajaran, seperti menanyakan kabar
dan mengabsen peserta didik
 Menanyakan kepada peserta didik terkait materi teks laporan hasil observasi
 Menjelaskan tujuan pembelajaran atau kompetensi dasar yang akan dicapai
 Menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian kegiatan pembelajaran, memberikan
orientasi terhadap materi yang akan dipelajari
“Apakah kalian pernah melakukan pengamatan atau observasi”
“Pernahkah kalian membuat laporan hasil pengamatan atau observasi?”
“Hal apa sajakah yang kalian cantumkan dalam laporan hasil observasi?”
 Peserta didik dikelompokkan secara heterogen

2. Kegiatan Inti
Fase 1
(Orientasi peserta didik kepada masalah)
 Peserta didik mengamati masalah kontekstual yang diberikan oleh guru terkait isi
teks laporan hasil observasi
 Diberikan UKB 1- 01- 01, lihat pada kegiatan belajar 1

Fase 2
 Peserta didik melakukan diskusi kegiatan belajar 1.

Fase 3
(Membimbing penyelidikan individu dan kelompok)
 Membantu peserta didik mendefinisikan dan mengorganisasikan tugas belajar yang
terdapat pada kegiatan belajar 1
 Mendorong peserta didik untuk mengumpulkan informasi yang sesuai untuk
memecahkan permasalahan yang diberikan
 Memberikan bantuan berupa penggalian informasi yang diperlukan atau yang
terdapat dalam masalah tersebut.
 Informasi-informasi yang diharapkan ditemukan oleh peserta didik seperti struktur,
karakter, dan isi teks laporan hasil observasi
Fase 4
(mengembangkan dan menyajikan hasil karya)
 Membantu peserta didik dalam merencanakan dan menyiapkan hasil

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 3


diskusi/penyelidikan berupa identifikasi isi teks laporan hasil observasi
Fase 5
(menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah)
 Mengevaluasi hasil penyelidikan peserta didik dengan diskusi klasikal untuk
diberikan masukan oleh seluruh kelas.
 Menyimpulkan hasil diskusi terkait struktur, karakter, dan isi teks laporan hasil
observasi
3. Penutup
 Guru memberikan tindak lanjut yang terdapat pada UKB 1- 01- 01 kegiatan
belajar 1
 Apabila tindak lanjut belum selesai dikerjakan, peserta didik dapat melanjutkan di
rumah
 Setelah selesai mengerjakan kegiatan belajar 3 tersebut, peserta didik diharapkan
dapat mengidentifikasi isi teks laporan hasil observasi

4. Penutup
 Guru memberikan evaluasi pembelajaran yang terdapat pada UKB 1- 01- 01
 Apabila evaluasi belum selesai dikerjakan, peserta didik dapat melanjutkan di rumah
 Setelah selesai mengerjakan evaluasi tersebut, peserta didik diharapkan dapat menjawab rubrik
evaluasi diri pada UKB 1- 01- 01

Pertemuan 2
1. Pendahuluan
 Menyiapkan kondisi peserta didik untuk mengikuti pembelajaran, seperti menanyakan kabar
dan mengabsen peserta didik
 Menanyakan kepada peserta didik terkait materi teks laporan hasil observasi yang sudah
dipelajari
 Menjelaskan tujuan pembelajaran atau kompetensi dasar yang akan dicapai
 Menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian kegiatan pembelajaran, memberikan
orientasi terhadap materi yang akan dipelajari
“Apakah ringkasan itu?”
“Bagaimana cara membuat ringkasan?”
“Apa manfaat ringkasan?”

 Peserta didik dikelompokkan secara heterogen

2. Kegiatan Inti
Fase 1
(Orientasi peserta didik kepada masalah)
 Peserta didik mengamati masalah kontekstual yang diberikan oleh guru terkait isi
teks laporan hasil observasi
 Diberikan UKB 1- 01- 01, lihat pada kegiatan belajar 2

Fase 2
 Peserta didik melakukan diskusi kegiatan belajar 2

Fase 3
(Membimbing penyelidikan individu dan kelompok)
 Membantu peserta didik mendefinisikan dan mengorganisasikan tugas belajar yang
terdapat pada kegiatan belajar 2
 Mendorong peserta didik untuk mengumpulkan informasi yang sesuai untuk
memecahkan permasalahan yang diberikan

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 4


 Memberikan bantuan berupa penggalian informasi yang diperlukan atau yang
terdapat dalam masalah tersebut.
 Informasi-informasi yang diharapkan ditemukan oleh peserta didik dalam
meringkas dan menyimpulkan fungsi teks laporan hasil observasi
Fase 4
(mengembangkan dan menyajikan hasil karya)
 Membantu peserta didik dalam merencanakan dan menyiapkan hasil
diskusi/penyelidikan berupa dalam ringkasan dan simpulan fungsi teks laporan
hasil observasi
Fase 5
(menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah)
 Mengevaluasi hasil penyelidikan peserta didik dengan diskusi klasikal untuk
diberikan masukan oleh seluruh kelas.
 Menyimpulkan hasil diskusi terkait ringkasan dan simpulan fungsi teks laporan
hasil observasi
3. Penutup
 Guru memberikan tindak lanjut yang terdapat pada UKB 11- 01- 01 kegiatan
belajar 2
 Apabila tindak lanjut belum selesai dikerjakan, peserta didik dapat melanjutkan di
rumah
 Setelah selesai mengerjakan kegiatan belajar 2 tersebut, peserta didik diharapkan
dapat meringkas dan menyimpulkan fungsi teks laporan hasil observasi
Pertemuan 3
1.Pendahuluan
 Menyiapkan kondisi peserta didik untuk mengikuti pembelajaran, seperti menanyakan kabar
dan mengabsen peserta didik
 Menanyakan kepada peserta didik terkait materi teks laporan hasil observasi yang sudah
dipelajari
 Menjelaskan tujuan pembelajaran atau kompetensi dasar yang akan dicapai
 Menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian kegiatan pembelajaran, memberikan
orientasi terhadap materi yang akan dipelajari
“Apakah teks laporan hasil observasi mempunyai fungsi dalam kehidupan sehari-
hari?”

 Peserta didik dikelompokkan secara heterogen

2. Kegiatan Inti
Fase 1
(Orientasi peserta didik kepada masalah)
 Peserta didik mengamati masalah kontekstual yang diberikan oleh guru terkait isi
teks laporan hasil observasi
 Diberikan UKB 1- 01- 01, lihat pada kegiatan belajar 3

Fase 2
 Peserta didik melakukan diskusi kegiatan belajar 3

Fase 3
(Membimbing penyelidikan individu dan kelompok)
 Membantu peserta didik mendefinisikan dan mengorganisasikan tugas belajar yang
terdapat pada kegiatan belajar 3
 Mendorong peserta didik untuk mengumpulkan informasi yang sesuai untuk
memecahkan permasalahan yang diberikan

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 5


 Memberikan bantuan berupa penggalian informasi yang diperlukan atau yang
terdapat dalam masalah tersebut.
 Informasi-informasi yang diharapkan ditemukan oleh peserta didik seperti isi
(permasalahan, argumentasi, pengetahuan, dan rekomendasi) teks laporan hasil
observasi
Fase 4
(mengembangkan dan menyajikan hasil karya)
 Membantu peserta didik dalam merencanakan dan menyiapkan hasil
diskusi/penyelidikan berupa merevisi teks laporan hasil observasi
Fase 5
(menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah)
 Mengevaluasi hasil penyelidikan peserta didik dengan diskusi klasikal untuk
diberikan masukan oleh seluruh kelas.
 Menyimpulkan hasil diskusi terkait isi (permasalahan, argumentasi, pengetahuan,
dan rekomendasi) teks laporan hasil observasi
3. Penutup
 Guru memberikan tindak lanjut yang terdapat pada UKB 1.01 kegiatan belajar 3
 Apabila tindak lanjut belum selesai dikerjakan, peserta didik dapat melanjutkan di
rumah
 Setelah selesai mengerjakan kegiatan belajar 3 tersebut, peserta didik diharapkan
dapat merevisi teks laporan hasil observasi
4. Penutup
 Guru memberikan evaluasi pembelajaran yang terdapat pada UKB 1- 01- 01
 Apabila evaluasi belum selesai dikerjakan, peserta didik dapat melanjutkan di rumah
 Setelah selesai mengerjakan evaluasi tersebut, peserta didik diharapkan dapat menjawab rubrik
evaluasi diri pada UKB 1- 01- 01

I. Penilaian Proses dan Hasil Pembelajaran


a. Teknik Penilaian
 Sikap : Observasi dan Jurnal
 Pengetahuan : Tes Tulis
 Keterampilan : Unjuk Kerja

b. Bentuk Instrumen
1. Pengetahuan : tes uraian
2. Keterampilan : rubrik unjuk kerja
Sikap pada mata pelajaran ini sebagai dampak setelah mempelajari materi teks laporan hasil
observasi

c. Intrumen Penilaian
Petunjuk: Bacalah teks laporan hasil observasi berikut kemudian jawablah
pertanyaan di bawahnya

Beruang Madu

Beruang madu merupakan jenis beruang yang paling kecil dari kedelapan jenis
beruang yang ada di dunia. Beruang madu merupakan fauna khas Bengkulu
sekaligus digunakan sebagai simbol provinsi tersebut.

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 6


Beruang madu ini mempunyai ukuran tubuh sekitar 1,40 meter, tinggi
punggungnya 70 cm dengan berat antara 50 – 65 kg. Karena hidupnya di
pepohonan maka telapak kaki beruang madu tidak memiliki bulu sehingga ia dapat
bergerak dengan kecepatan 48 km / jam dan mempunyai tenaga yang sangat kuat.
Beruang madu merupakan binatang mamalia, bulu beruang madu cenderung
pendek dan berkilau. Di bawah lehernya terdapat tanda yang sangat unik berwarna
oranye yang dipercaya menggambarkan matahari terbit.
Beruang madu merupakan salah satu binatang omnivora yang memakan apa saja
di hutan. Mereka memakan aneka buah-buahan dan tanaman hutan hujan tropis.
Termasuk juga tunas tanaman jenis palem. Mereka juga senang memakan serangga,
madu, burung, dan binatang kecil lainnya.
Beruang madu telah dikategorikan sebagai binatang yang mudah diserang dan
terancam punah. Hal ini disebabkan oleh perusakan habitat asli beruang madu.
Ancaman terbesar bagi beruang madu adalah habitatnya telah hilang.

Soal

1.Tunjukkan karakteristik teks laporan hasil observasi tersebut!


2. Tuliskan bagian pernyataan umum dan klasifikasi dalam teks laporan hasil
observasi di atas!
3. Tuliskan (a) kalimat definisi dan (b) kalimat deskripsi yang terdapat dalam teks
di atas!
4. Apakah dalam teks laporan hasil observasi tersebut telah terdapat deskripsi
manfaat? Jelaskan!
5. Tulislah ringkasan isi teks laporan hasil observasi tersebut!

a) Rubrik Penilaian Pengetahuan


No. Skor
Deskripsi Skor
Soal Maksimal
1. o Karakter teks lengkap dan benar. 20
o Karakter teks hampir benar, sedikit kesalahan. 15 20
o Karakter teks kurang tepat, mengandung lebih 10
banyak kesalahan.
2. o Pernyataan umum dan klasifikasi lengkap dan benar 20
o Pernyataan umum dan klasifikasi kurang lengkap 15 20
dan benar
o Pernyataan umum dan klasifikasi hanya mengandung 10
sedikit kebenaran.
3. o Kalimat definisi dan deskripsi benar semua 20
o Kalimat definisi dan deskripsi benar semua hampir 15 20
benar. 10
o Kalimat definisi dan deskripsi benar semua
kurang tepat.
4. o Alasan lengkap dan benar 20
o Alasan kurang lengkap dan benar. 15 20

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 7


o Alasan kurang tepat, mengandung lebih banyak 10
kesalahan.
5. o Ringkasan lengkap dan benar 20
o Ringkasan kurang lengkap dan benar.. 15 20
o Ringkasan tidak lengkap dan salah 10

Total 100

b) Penilaian Keterampilan
Instrumen Penilaian Praktik Menyampaikan Ringkasan Teks LHO
Ringkasan Penyusunan
mengandung kalimat Penggunaan Penggunaan
Nama semua unsur koheren bahasa resmi ejaan Jumlah
Siswa dan benar (5-20) (10-20) (10-20)
( 20-40)

d. Pembelajaran Remediasi dan Pengayaan

Pembelajaran Remedial
a. Pembelajaran remediasi dilakukan segera setelah kegiatan penilaian
b. Pembelajaran remidiasi diberikan kepada siswa yang belum mencapai KKM (besaran angka
hasil remediasi disepakati dengan adanya “penanda” yaitu angka sama dengan KKM
sekolah).
c. Mengulang materi teks laporan hasil observasi bagi peserta didik yang belum mencapai
kompetensi yang ditetapkan (dengan teknik tutor sebaya).
d. Mengulang pembelajaran materi teks laporan hasil observasi bagi peserta didik yang belum
mencapai kompetensi minimal yang ditetapkan (dengan teknik pembelajaran ulang oleh
guru).
e. Memberikan perbaikan bagi peserta didik yang belum mampu memahami teks laporan hasil
observasi dengan teknik pembelajaran ulang.
Pembelajaran Pengayaan
a. Memberi kegiatan pengayaan bagi peserta didik yang telah mencapai batas ketuntasan atau
melebihi target pencapaian materi debat dengan memberikan perluasan materi atau
peningkatan kompetensi (menyiapkan modul pembelajaran pengayaan).
b. Peserta didik yang sudah terampil memahami tentang materi debat.
c. Memberikan apresiasi terhadap hasil kerja peserta didik (misal: dipajangkan, digandakan,
diumumkan terbuka, dsb.).

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 8


Mengetahui Malang, 17 Juli 2017
,Kepala Sekolah ,Guru Mata Pelajaran

Budi Prasetyo Utomo, S.Pd, M.Pd Nahnu Robid Jiwandono, M.Pd


NIP. 196010101987031018

RPP BIN Teks Laporan Hasil Observasi (3.1-4.1) 9

Anda mungkin juga menyukai