Anda di halaman 1dari 56

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah


SWT. karena berkat rahmat dan hidayah-Nya
penulis dapat menyelesaikan tugas membuat
novel yang berjudul "Kebahagiaan Dalam
Kesederhanaan". Tak lupa syalawat serta salam
penulis panjatkan kepada Nabi Muhammad
SAW, kepada keluarganya dan para sahabatnya.

Dalam penyelesaian pembuatan tugas ini penulis


mengucapkan terima kasih kepada Dra. Hj . Juju
Yuningsih selaku guru mata pelajaran Bahasa
Indonesia. Tugas yang dikerjakan oleh penulis ini
bukanlah karya yang sempuma. Oleh karena itu,
penulis mengharapkan kritik dan saran yang
bersifat membangun agar penulis dapat lebih baik
lagi di kemudian hari.

Sindangsari, Oktober 2022


Penulis
Hamdan Alamsyah

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...............................................i
DAFTAR ISI............................................................ii
BAB I PERKENALAN............................................1
BAB II MASA KECILKU........................................2
BAB III
1. MASA-MASA SD................................................5
2. SEPAKBOLA.......................................................7
3. KEJADIAN HOROR DI MASA KECILKU.......9
4. PERTAMA KALI BOLOS SEKOLAH.............12
5. MASA NAKALKU............................................15
6. TIME TRAVEL..................................................18
7. GAMERS SEJAK DINI.....................................20
8. LIBURAN PERPISAHAN.................................23
BAB IV
1. MASA-MASA MTs............................................29
2. STUDY TOUR...................................................32
3. KEJADIAN HOROR PART 2............................38
BAB V
1. MASA-MASA SMA..........................................40
2. DARING.............................................................42
3. KEMATIAN NENEKKU ..................................43
4. COVID-19...........................................................47
5. SESI A................................................................48
6. HARI-HARIKU MENJADI ANAK MIPA........49
7. KELAS 12...........................................................51
BIOGRAFI..............................................................54

ii
BAB I

PERKENALAN

Aku Hamdan Alamsyah,saat ini aku


bersekolah di SMA 1 Luragung dan duduk di
bangku kelas 12.Umurku 17 tahun,14
Desember 2004 adalah tanggal
kelahiranku..Aku lahir dari keluarga
sederhana,ibuku seorang ibu rumah tangga dan
bapakku seorang petani.Nama ibuku Castini
sedangkan nama bapakku Dakim.Aku
mempunyai kakak perempuan dia bernama
Citra Apriani,kakakku sudah menikah dan
mempunyai anak kembar.Aku juga mempunyai
seorang adik dia bernama Choerul
Apriansyah,saat ini dia bersekolah di PAUD.

1
BAB II

MASA KECILKU

Certa ini dimulai ketika aku bersekolah di


PAUD.Pada saat itu sekolahku masih numpang
di balai desa,karena pada saat itu sekolah
PAUD belum dibuat.Waktu itu aku
mempunyai seorang teman bernama
Daniel,namun pada saat aku masuk TK dia
sudah terlebih dahulu masuk SD,jadi kami pun
terpisah

Ketika aku masuk TK aku mempunyai teman-


teman baru.Bahkan ada 3 teman yang sampai
saat ini masih satu sekolah
bersamaku.Namanya Dandi,Chairil dan
Dika.Ketika TK kami sering berangkat sekolah
bersama.Berangkat naik sepeda setiap
hari,sambil bercerita tentang hari kami bermain
kemarin.

Pada suatu hari,ada satu kejadian yang tidak


akan pernah aku lupakan.Kejadian kecelakaan

2
sepeda yang mengakibatkan gigiku copot
semua.Pada saat itu,aku terjatuh dan posisi
mulutku menghantam setir sepedaku,dan pada
saat itu gigiku copot semua,untungnya pada
saat itu,aku terjatuh di dekat rumah
saudaraku,dan bisa meminta pertolongan
secepatnya.Dan lebih untungnya lagi bapakku
sedang berada di rumah saudaraku,karena dia
sedang bekerja membangun rumah.Aku pun
pada saat itu meminta lap tangan,karena
mulutku penuh.Namun meski mulut penuh
darah aku dan teman-temanku tetap
memaksakan pergi ke sekolah.

Hari-hari di saat aku TK sangat


menyenangkan,apalagi pada hari sabtu,pagi
hari di awali dengan senam bersama setelah itu
lanjut jalan pagi ke persawahan.Lalu disana
kami memakan sarapan bersama sambil
menikmati pemandangan yang indah.

Banyak sekali kenangan indah pada saat aku


TK.Adapun kenangan buruk yang tidak bisa ku

3
lupakan sampai saat ini,salah satunya musibah
yang menimpa temanku yang bernama
Yoga.Saat itu kami sedang bermain perosotan
bersama,namun pada saat Yoga naik dan
meluncur,kakinya malah tersangkut ke celah
celah di antara perosotan dan
pegangannya.Pada saat itu suasana ceria
seketika berubah menjadi menyeramkan.Yoga
menangis sekeras-kerasnya,sambil
meneriakkan kalimat

"ibu tolong aku".Namun akhirnya, setelah


beberapa saat dan guru-guruku meminta
pertolongan kepada warga, akhirnya mereka
memutuskan untuk menggergaji pegangan
perosotan itu untuk mengeluarkan kaki
Yoga.Itulah salah satu kenangan burukku yang
aku ingat sampai saat ini.

4
BAB III

1. MASA-MASA SD

Aku mulai menduduki bangku sekolah dasar


sekitar tahun 2010, yang ku ingat pada saat aku
kelas 1 SD,aku kehilangan uang bersamaan
dengan temanku yang bernama Yanti.Namun
setelah uang itu ditemukan, temanku yang
lainnya malah berpihak kepadaku saja.Dan
esok harinya, Yanti mulai tidak masuk
sekolah.Sampai pada akhirnya dia tiba-tiba
pindah sekolah,akupun setelah mendengar
kabar itu langsung merasa bersalah.

Singkat cerita akupun naik ke kelas 3,disana


ada momen yang menurutku agak lucu.Yaitu
momen dimana salah satu temanku bertanya
kepadaku,tentang bekal untuk hari kiamat pada
malam itu.Karena pada saat itu di tahun 2012
sedang puncaknya rumor kiamat besar akan
terjadi,bahkan rumor itu sampai dijadikan film
yang mungkin kita semua pernah

5
melihatnya.Akupun yang tidak tahu apa-apa
dan masih polos-polosnya hanya diam
terheran-heran, karena aku pada saat itu tidak
tahu sama sekali tentang rumor kiamat
tersebut.

Hari-hariku pada saat SD dimulai dari paginya


sekolah,sorenya main bola,dan malamnya
pergi mengaji.Namun bukannya kenangan
indah yang ku ingat pada saat mengaji,tapi
malah kenangan buruklah yang ku ingat.Salah
satunya pembullyan,dan guru mengaji ku pada
saat itu malah sering kali memanggilku dengan
nama bapakku, sedangkan memanggil yang
lain dengan namanya masing-masing.Dia
bermaksud baik, untuk menguatkan
mentalku,tapi aku sering kali bertanya ke
diriku sendiri,jika itu untuk menguatkan
mental,lantas kenapa cuma aku yang di
uji,itulah pertanyaan yang sepintas.

6
2. SEPAKBOLA

Cerita ini dimulai ketika aku masuk klub


sepakbola di desaku.Namanya Tunas Muda
Junior atau disingkat TMJ.Pada awalnya aku
hanya mengikuti kegiatan teman-temanku,lalu
setelah sekian lama aku mulai menekuni dunia
persepakbolaan.

Aku bermain di belakang atau biasa di sebut


bek,tapi posisinya tidak menentu kadang
bermain di bek tengahkadang di posisi bek
kanan.Namun,karena kaki terkuatku yaitu kaki
kanan,aku pun lebih banyak bermain di posisi
bek kanan.

Kami sering melakukan latih tanding dengan


tim sepakbola dari desa lain.Ketika bermain
bola aku kadang di puji,dan di beri
kepercayaan untuk melakukan free kick atau
tendangan bebas,dan corner kick atau
tendangan sudut.Karena pada saat itu,di anak

7
seumuranku,tendanganku salah satu tendangan
terkuat dan mempunyai akurasi yang lumayan
pas.Aku juga sempat mengikuti turnamen
sepakbola di desa Cirahayu,namun pada saat
itu tim kami harus mengakui kekuatan dari tim
lawan dan tim kami pun pulang lebih
awal.Namun kami tidak menyesal pada saat
itu,kami ambil sisi positifnya,dan berlatih lebih
keras lagi agar tidak mendapatkan kekalahan
lagi.

Ketika aku kelas 6 SD,aku tidak lagi


menekuni kegiatan sepakbola
tersebut,perlahan-lahan aku mulai tidak ikut
latihan sepakbola,karena teman-temanku juga
ingin keluar dan ingin fokus belajar supaya
lulus sekolah,ditambah ada kegiatan madrasah
pada sore harinya,dan pada akhirnya aku pun
dipastikan keluar dari tim sepakbolaku.

8
3. KEJADIAN HOROR DI MASA KECILKU

Pada pagi hari itu,aku terbangun disalah satu


rumah temanku,karena kebetulan pada hari itu
aku sedang menginap disana.Aku lalu
membangunkan sekitar 10 temanku untuk
joging pagi.Setelah subuh kami semua bersiap-
siap,sekitar jam 04:50 WIB kami lalu
berangkat.Pada awalnya semua biasa biasa
saja,kami berlari santai sambil
mengobrol.Akan tetapi ketika kami akan
melewati jalan di dekat area pemakaman
tepatnya di pertigaan lapangan bola
Sindangsari,temanku yang bernama Adi
melihat sesuatu di tengah-tengah jalan.

"Apaan tuh dan" ucap Adi sambil memegang


bahuku karena terkejut

Lalu aku melihat ke arah jalan yang mengarah


ke persawahan atau.Pada saat itu seketika aku
terdiam,karena aku melihat penampakan

9
aneh,padahal disaat itu jalanan sudah agak
terang, penampakan itu seperti perempuan
yang memakai gaun pengantin.Perempuan itu
terlihat transparan atau tembus pandang,bulu
kudukku langsung merinding.Aku tidak
langsung pergi,melainkan aku terus
memerhatikan sosok perempuan itu untuk
memastikan apa itu halusinasi atau
bukan.Setelah sekitar 1 menit aku
memerhatikan sosok tersebut,aku melihat di
bawah gaun pengantin sosok tersebut,disitu
aku melihat seperti ada seorang bayi yang
merangkak keluar gaun tersebut.Disini aku
langsung memberitahukan kepada temanku apa
itu asli atau halusinasi.

"Hei coba lihat itu apa" ucapku sambil


merinding ketakutan dan menunjuk sosok
perempuan tersebut.

"iiii apa itu...itu hantu..itu hantu" kata semua


temanku.

10
Lalu kamipun langsung berlari ke perumahan
warga yang agak terang karena kami sekarang
yakin kalau itu bukan halusinasi belaka.

, Setelah sekitar 5-10 menit kami berada di


perumahan warga,kami memutuskan untuk
kembali kesana karena ingin melanjutkan
joging.Setelah kembali kesana penampakan itu
sudah menghilang entah kemana,lalu kami
melanjutkan joging pagi itu.

11
4. PERTAMA KALI BOLOS SEKOLAH

Di suatu hari,sekolahku mengadakan


Pesantren Kilat.Waktu itu,seluruh murid di
perintahkan untuk membawa Al-Qur'an,ketika
itu dari kelas 1 sampai kelas 6 disatukan
menjadi satu.Awalnya biasa biasa saja,namun
kemudian guruku berkata.

"Anak-anak hari ini kita mengaji,bapak akan


menunjuk satu per satu untuk mengaji
memakai mikropon,dan yang belum ditunjuk
harap perhatikan,karena ketika kalian ditunjuk
kalian akan melanjutkan ayat dari murid yang
mengaji sebelum kalian" ucap guruku

Seketika itu,aku mulai berdoa di dalam hati


agar tidak di tunjuk,karena aku sangat gugup
ketika mengaji memakai mikropon,dan ketika
itu aku belum fasih dalam mengaji.Lalu pada
akhirnya hari itu aku tidak ditunjuk,ternyata
doaku terkabulkan.

12
Esok harinya,karena masih Pesantren
Kilat,aku mulai berpikir bagaimana caranya
untuk tidak di tunjuk ketika mengaji.Dan
terlintaslah suatu pemikiran untuk bolos
sekolah.Dan karena 2 temanku yang bernama
Dandi dan Chairil juga pada saat itu belum
fasih mengaji,kami memutuskan untuk bolos
sekolah.Awalnya kami pura-pura
berangkat,tapi hanya sampai balai
pertemuan.Kami merencanakan untuk pergi
memancing pada hari itu,tapi karena rumahku
dan rumah temanku Dandi
bersebelahan,namun rumah Chairil sedikit
agak jauh dari rumah kami berdua.kami bertiga
memutuskan untuk membawa Chairil ke rumah
dandi terlebih dahulu.

Setelah sampai di rumah,aku berganti


pakaian,setelah itu aku kembali ke rumah
Dandi.Kami lalu merencanakan untuk
memancing,namun,aku dan Dandi lupa kalau

13
Chairil belum mengganti pakaian,lalu kami
mendiskusikan untuk meminjamkan pakaian.

"Gimana nih,ukuran bajuku kebesaran di


Chairil" ucapku

"Gimana ya" jawab Chairil

"Gini aja,kan aku lumayan sepantaran sama


Chairil,pinjem punyaku aja mungkin lumayan
pas" ucap Dandi

Setelah itu Dandi membawakan satu set


pakaiannya untuk di pinjamkan pada
Chairil,setelah dirasa cukup pas kami pun
langsung pergi memancing.Disana kami tidak
hanya memancing,namun kami juga
berenang,kami pulang sekitar jam 12:00.

14
5. MASA NAKALKU

Cerita ini dimulai ketika aku kelas 6


SD.Ketika itu semua murid laki-laki kelas 6
dihasut oleh kakak-kakak alumni untuk
membuat bendera sekolah.Karena pada saat itu
jaman-jamannya anak SD sampai SMA
tawuran.Lalu setelah di diskusikan kami pun
setuju untuk membuat bendera sekolah
kami.Namun kami bingung tentang warna
bendera yang akan dibuat tersebut.

"Warnanya mau apa?" ucap salah satu alumni

"Karena warna baju olahraga nya hitam


hijau,kenapa benderanya tidak warna hitam
hijau hitam aja?" jawab temanku

"Jangan itu sudah ada yang pakai,SDN


Bendungan" jawab salah satu alumni

"Bagaimana kalau warna biru hijau hitam


aja,seperti bendera tiga saudara yang ada di
lagu" lanjut alumni itu

15
"Yasudah sepertinya lumayan bagus juga"
ucap temanku

Setelah itu akhirnya kami sepakat untuk


memberi warna bendera sekolah kami biru
hijau hitam.

Waktu pun berlalu,tepat setelah bendera


dibuat,ada salah satu SD lain yang berkunjung
ke sekolah kami untuk bertanding main
bola,yaitu SDN 1 Wilanagara.Kami pun
akhirnya bermain sepak bola,dan yang lainnya
mengibarkan bendera sekolah kami.Setelah
bermain sepak bola,pemimpin siswa laki-laki
dari kedua belah pihak antara SD kami dan SD
mereka memutuskan untuk membuat tali
persahabatan,supaya ketika kami berkunjung
balik kesana kami tidak ada rasa permusuhan
yang menimbulkan perkelahian.

Di lain hari,ada SD yang berbeda yang


mengunjungi sekolah kami untuk bermain
sepak bola,yaitu SDN 1 Cirahayu.Seperti SD

16
Wilanagara,setelah bermain sepak bola kami
pun akhirnya membuat tali persahabatan.Di
hari-hari berikutnya,kami yang berkunjung
balik ke SD mereka untuk mempererat
hubungan persahabatan kami.

Di suatu hari SD ku dan SDN 1 Cirahayu


membuat janji untuk keliling menggunakan
sepeda sekitar desa sambil mengibarkan
bendera kami.Pada di saat itu sekitar jam 7:30
kami berkumpul,lalu setelah semua siap kami
pun berangkat.Rutenya dimulai dari jalan
persawahan desa Sindangsari,lalu lanjut ke
jalan yang menuju desa Cadas Ngampar,lalu
lurus lagi ke jalan yang biasa disebut "Cagak
Opat",setelah itu lanjut ke desa Wilanagara dan
berakhir di desa Dukuh Picung,dan disana
kami seperti biasa mengunjungi SD nya untuk
bermain sepak bola.Setelah itu sekitar jam
12:00 WIB,kami akhirnya pulang,dan hari
Seninnya kami pun di hukum karena keluar
sekolah tanpa izin.

17
6. TIME TRAVEL

Hari itu aku membeli sebuah mainan yang


dikenal dengan nama Apolo.Mainan tersebut
terbuat dari kayu dan diberi sayap yang terbuat
dari kertas.Dan peluncurnya hanya terbuat dari
kayu yang di atasnya di beri karet untuk
meluncurkan Apolonya.Harganya murah kalau
tidak salah ingat cuma 1000-2000 rupiah saja
dan itu sudah satu paket dengan peluncurnya.

Saat itu ketika aku dan teman-temanku sedang


memainkan Apolo tersebut ada satu kejadian
janggal yang aku pun terheran-heran bahkan
sampai saat ini aku masih bingung.Kejadian
dimana Apoloku hilang di langit begitu
saja.Awalnya nampak seperti biasa,kami
bermain Apolo sampai pada akhirnya aku
meluncurkan Apolo yang ke sekian
kalinya.Apolo itu terbang tegak lurus ke atas
namun dalam sekejap tiba-tiba Apolo itu
menghilang entah kemana,aku pada saat itu
langsung mencari karena aku pikir aku cuma

18
lengah sedikit lalu kehilangan jejak
Apoloku.Namun,setelah kucari di sekeliling
tempatku bermain aku tidak menemukan
Apoloku sama sekali,aku terheran-heran
kemana Apoloku pergi,bahkan sampai detik ini
aku masih bingung dengan kejadian itu.

19
7. GAMERS SEJAK DINI

Di masa kecilku,anak yang memiliki


handphone belum sebanyak sekarang,karena
pada saat itu handphone lebih tepatnya
handphone android belum dikenal orang di
pedesaan.Adapun handphone cuma handphone
jadul yang bukan layar sentuh melainkan
handphone tombol.

Pengganti handphone di masa kecilku untuk


bermain game bisa dengan permainan
tradisional atau bermain PlayStation atau
sering dikenal PS.Kebanyakan anak laki-laki
lebih memilih bermain PS dibanding
permainan tradisional,begitupun denganku.

Sejak kecil,aku sering mengunjungi tempat


rental PS bersama teman-temanku,entah itu
hanya sekedar nongkrong atau memang untuk
bermain PS bersama.PS yang ku mainkan yaitu
PS2,sekarang mungkin populasi PS2 sudah
sedikit karena ada tipe PS yang lebih menarik

20
dan mempunyai grafis yang lebih realistis pada
zaman sekarang yaitu PS3,PS4,dan PS5.

Game yang aku mainkan di PS2 sangat


beragam,ada yang bergenre
petualangan,balapan,musik,sport,horor dan
lain-lain

Banyak kenangan di tempat rental PS2 ini,ada


juga kenangan buruk saat aku dibully dan
dikucilkan teman-temannya yang lebih tua
dariku.Namun,aku tidak pernah berpikir untuk
tidak main ke tempat rental PS2 itu,karena
pada saat itu tempat bermainku kalau bukan ke
tempat rental PS2 ya kemana lagi.Anak-anak
di desaku pada saat itu sudah keracunan
bermain PS2,jadi tempat bermain atau
berkumpul bersama sudah sepi dan kita semua
beralih ke tempat rental PS2.

Di sana ketika aku menunggu giliran bermain


PS2,aku kadang membeli es kul-kul,makanan
itu terbuat dari pisang yang di baluri selai

21
coklat lalu di bekukan,pada saat itu harganya
cuma 500 rupiah saja.Selain es kul-kul anak-
anak yang berada di sana sering di beri
gorengan secara gratis oleh ibu pemilik rental
PS2 ini.Itulah salah satu kenangan indah yang
paling aku ingat,kini rental PS2 tersebut sudah
tutup karena terlindas oleh kemajuan teknologi
handphone android

22
8. LIBURAN PERPISAHAN

Cerita ini dimulai ketika aku sudah


menyelesaikan ujian PAS,Seminggu setelah
ujian PAS siswa-siswi kelas 6 diperintahkan
untuk memilih antara perpisahan disekolah
mengundang orang tua atau perpisahan sambil
liburan.Karena aku dan teman-temanku ingin
pergi liburan maka kami memilih untuk
perpisahan sambil liburan.

Pada saat itu,ongkos untuk liburanku sekitar


350 ribu perorangnya,250 ribu untuk
penebusan ijazah,100 ribu untuk jalan-jalan.

Tempat yang kami tuju yaitu kota


Cirebon,disana kami akan mengunjungi 3
tempat.Tempat pertama wahana air Ade
Irma,tempat kedua Gua Sunyaragi,dan Tempat
ke tiga yaitu Keraton.

Kami berangkat menggunakan 2 mobil


minibus,kami berangkat pagi hari sekitar jam 7
pagi.Aku sangat menikmati

23
perjalanannya,banyak mobil-mobil tronton
besar,truk-truk besar yang bersebrangan ketika
kami mulai memasuki wilayah Cirebon.Ada
satu hal unik di Cirebon,ketika aku perhatikan
pinggiran jalan,banyak sekali pohon pisang
dan daunnya sobek kecil-kecil,mungkin itu
akibat dari kencangnya angin disana.

Singkat cerita,kami sampai di wahana air Ade


Irma sekitar jam 9 sampai 10 pagi.Banyak juga
anak-anak sekolah lain disana,ketika aku
sampai disana ada yang sedang berkumpul
sambil menangis karena sebentar lagi mereka
berpisah.Setelah berkeliling kami berganti
pakaian di wc umum,lalu mulailah kami
berenang.Di sana ada salah satu Waterboom
atau perosotan air yang sangat tinggi,aku dan
teman-temanku yang bernama Oleh,Dandi dan
Chairil lalu penasaran dan ingin mencobanya.

"Teman-teman cobain perosotan itu yuk" ucap


Oleh

24
"Wah tinggi banget,yuk tapi aku naik yang
tingkat keduanya aja ah" jawabku

"Yuk aku ikut-ikut aja mau naik tingkat mana


pun" ucap Dandi dengan berani

"Gimana denganmu chairil,mau ikut gak"


tanya Oleh

"Ayo-ayo aja aku mah" jawab Chairil

Kamipun akhirnya bergegas menuju perosotan


tinggi tersebut.Ketika kami sampai di
dalamnya,kami lalu menaiki anak tangga
terlebih dahulu,dan ada yang aneh
disana,tangga menuju puncak perosotan di
tutup oleh kursi-kursi.

"Yah di tutup yang paling tinggi mah" ucap


Oleh

"Iya nih gimana dong" ucap Dandi

"Emang abis ada kejadian apa sih sampai di


tutup gini" ucapku

25
"Entahlah mungkin ada kecelakaan yang
menewaskan seseorang" jawab Chairil

"Iiii ngerii" ucap kami serentak

"Yasudah mau ke tingkat yang mana kita" ucap


Oleh

"Ke tingkat kedua aja,bareng sama aku,soalnya


kedua tertinggi juga kan" jawabku

"Yasudah ayo teman-teman" ucap oleh

"Ayoooo" jawabku,Chairil dan Dandi serentak

Kamipun akhirnya menuruni perosotan di


tingkat 2 saja.

Setelah beberapa jam berenang,akhirnya tiba


saatnya kami menuju ke tempat tujuan kedua
kami,yaitu Gua Sunyaragi.

Di Gua Sunyaragi kami berkeliling dan


memasuki satu persatu lorong gua
disana.Disana kami dipandu oleh petugas
sambil di ceritakan sejarah dari gua

26
tersebut.Setelah berkeliling,sebelum kami
berangkat ke tempat tujuan ketiga,kami
diperbolehkan melakukan sesi foto-foto
disana.Akupun berfoto dengan 2 teman
terdekatku Chairil dan Dandi.

Setelah selesai berfoto-foto, akhirnya kami


berangkat menuju tempat tujuan ketiga yaitu
Keraton.Di awal masuk Keraton kami dipandu
oleh petugas disana.Di dekat gerbang pintu
masuk,ada beberapa orang yang seperti
melakukan shooting film,pandangan murid-
murid pun teralihkan oleh proses shooting film
tersebut.Namun,kami di perintahkan untuk
tidak melihat proses shooting film tersebut
oleh guru-guru kami,kami pun akhirnya
mengabaikan orang-orang yang sedang
melakukan shooting film tersebut.

Di keraton ini,sama seperti di Gua


Sunyaragi,kami hanya berkeliling sambil
diceritakan sejarah-sejarah yang ada disana
oleh pemandu kami.Lalu setelah berkeliling

27
kami berfoto-foto terlebih dahulu untuk
membuat kenangan di Keraton ini.

Setelah berfoto-foto kami akhirnya menaiki


minibus,lalu kami akhirnya pulang.Aku tiba di
rumah sekitar jam 3 sampai 4 sore, setelah
sampai dirumah aku disambut hangat oleh
orang tuaku,lalu setelah itu aku menceritakan
sedikit perjalananku kepada orang tuaku.

28
BAB IV

1. MASA-MASA MTs

Aku masuk MTs sekitar tahun 2017,MTs yang


kumasuki yaitu MTs Negeri 1
Kuningan.Disana ketika aku ditempatkan di
kelas 7B,aku mendapat teman sebangku yang
baik bernama Ridwan,dia dari Bubulak
Cirahayu dan alumni SDN 2 Cirahayu.Tidak
banyak kenangan yang ku ingat pada saat kelas
7 MTs ini.Pada saat kelas 7 ini,entah kenapa
aku mulai mengerti rumus-rumus
matematika,dan pada akhirnya aku seringkali
di tunjuk untuk maju ke depan, untuk
menyelesaikan PR matematika.

Singkat cerita aku naik ke kelas 8,lebih


tepatnya kelas 8B.Namun temanku yang

bernama Ridwan naik ke kelas 8A.Di kelas


baru aku bertemu teman-teman baru,5
diantaranya sangat dekat dengaku,namanya
Rama,Ilham,Dendi, Adit dan Fuad.Di kelas 8

29
ini kami membuat kenangan yang tidak akan
pernah dilupakan karena kenangan itu tertulis
jelas di dinding.Dengan izin wali kelas,kami
mengecat ulang kelas kami,dan di bagian
belakang diberi grafity "Kingdom Of VII B"
itulah tulisan grafity yang kami buat.

Di kelas 8 ini,aku mulai menyukai film-film


animasi jepang,yang nama kekiniannya disebut
"Anime".Awalnya aku cuma sekilas melihat di
hp temanku yang bernama Adit,namun karena
ceritanya menarik,sejak saat itu aku mulai
menonton satu per satu film anime.

Singkat cerita aku naik ke kelas 9, tepatnya


kelas 9B.Di kelas 9 ini aku satu kelas lagi
dengan temanku yang bernama
Ridwan.Namun,aku berpisah dengan teman
dekatku di kelas 8,kecuali dengan Fuad.

Di saat kelas 9 ini aku pernah loncat pagar


atau bolos sekolah.Waktu itu,sedang
mengadakan acara PORAK atau Pekan

30
Olahraga Antar Kelas.Sekitar jam 10 pagi aku
tidak ada kegiatan disekolah,karena mengikuti
lomba-lomba porak tersebut.Teman sekelasku
pada saat itu bosan karena tidak ada
kegiatan,akhirnya mereka memutuskan untuk
loncat pagar. Aku yang saat itu juga sudah
sangat bosan karena tidak ada kegiatan yang
bisa dilakukan,dan kebetulan teman-temanku
Dandi,Dika dan Chairil mengajak untuk loncat
pagar akhirnya akupun
menyetujuinya.Namun,ketika aku loncat
pagar,karena itu pertama kalinya dan pagar itu
tinggi aku salah mendarat sehingga kakiku
kesakitan,dan lebih parahnya kami ketahuan
oleh para osis disana.Namun,karena sudah
terlanjur ketahuan,kami tetap memutuskan
untuk pulang.Aku pun akhirnya pulang dengan
kondisi kaki terpincang-pincang.Pada senin
harinya kami di panggil,namun aku tidak
sekolah karena kakiku masih terasa sakit pada
saat itu dan hanya teman-temanku yang
menghadap guru pada hari senin itu.

31
2. STUDY TOUR

Cerita ini dimulai ketika sedang bersiap-siap


berangkat study tour.Hari itu aku menyiapkan
makanan ringan,minuman dan beberapa barang
yang harus dibawa.Hari itu,sekitar selesai
sholat magrib aku berangkat ke sekolah.Ketika
di sekolah,kami berkumpul terlebih dahulu
sekitar setengah jam sampai waktu isya.Adzan
isya pun di kumandangkan disekolahku,aku
teman-temanku memutuskan untuk sholat
terlebih dahulu agar diberi keselamatan pada
saat perjalanan.

Singkat cerita,sholat berjamaah pun sudah


dilaksanakan,kami lalu berkumpul karena ada
beberapa pengumuman terlebih dahulu,setelah
itu,barulah kami berangkat.Ada sekitar 5
Bus,yang sudah terparkir di depan
sekolahku,aku dan teman-temanku lalu
menaiki Bus ke dua disaat itu.Perjalanan pun
dimulai,tujuan study tour kami yaitu ke daerah

32
Yogyakarta,tepatnya ke Candi
Borobudur,Taman Pintar dan Malioboro.

Waktu pun berlalu,pagi hari itu guru-guru


kami memutuskan untuk beristirahat terlebih
dahulu di Restoran Orang Utan untuk
sarapan,karena perjalanan pada saat itu masih
agak panjang.Kami pun tiba di Restoran Orang
Utan sekitar jam 5 pagi,lalu beristirahat dan
sholat subuh terlebih dahulu disana sambil
menunggu Restoran tersebut buka.Setelah solat
subuh Restoran tersebut buka,lalu kami
sarapan terlebih dahulu.Setelelah sarapan,kami
istirahat ngobrol-ngobrol disana dan tidak
langsung melanjutkan perjalanan.Lalu setelah
sekitar jam 6 pagi kami lalu melanjutkan
perjalanan.

Singkat cerita,kami tiba di tempat tujuan yang


pertama yaitu Candi Borobudur.Seperti yang
kita tahu,Candi Borobudur adalah sebuah candi
Buddha yang terletak di Borobudur, Magelang,
Jawa Tengah, Indonesia. Candi ini terletak

33
kurang lebih 100 km di sebelah barat daya
Semarang, 86 km di sebelah barat Surakarta,
dan 40 km di sebelah barat laut Yogyakarta.
Candi dengan banyak stupa ini didirikan oleh
para penganut agama Buddha Mahayana
sekitar tahun 800-an Masehi pada masa
pemerintahan wangsa Syailendra. Borobudur
adalah candi atau kuil Buddha terbesar di
dunia,sekaligus salah satu monumen Buddha
terbesar di dunia.

Disana kami keliling di area bawah candi


terlebih dahulu,karena belum diperbolehkan
menaiki Candi tersebut.Sambil menunggu
kami semua berkumpul lalu mengadakan sesi
foto-foto bersama.Setelah berfoto-foto barulah
kami di izinkan menaiki Candi
Borobudur.Jalan menaiki Candi Borobudur
tersebut sangat sempit,sehingga harus
mengantri.Namun pada akhirnya,aku teman-
temanku sampai di puncak Candi
Borobudur.Disana kami melihat pemandangan

34
alam yang sangat menakjubkan,kami semua
pun terkagum-kagum oleh kebesaran Tuhan
Yang Maha Esa.Disana kami juga bertemu
WNA atau biasa disebut Bule,kami pun
berfoto-foto kembali disana.

Singkat cerita,kami lalu melanjutkan


perjalanan ke tempat tujuan kedua yaitu Taman
Pintar.Taman Pintar Yogyakarta adalah
wahana wisata yang terdapat di pusat Kota
Yogyakarta, tepatnya di Jalan Panembahan
Senopati No. 1-3, Yogyakarta, di kawasan
Benteng Vredeburg. Taman ini memadukan
tempat wisata rekreasi maupun edukasi dalam
satu lokasi. Taman Pintar memiliki arena
bermain sekaligus sarana edukasi yang terbagi
dalam beberapa zona. Akses langsung kepada
pusat buku eks Shopping Centre juga
menambah nilai lebih Taman Pintar.

Di taman pintar ini,kami melihat satu persatu


pesawat yang ada di sana.Selain melihat
pesawat-pesawat yang sudah tidak

35
beroperasi,kami juga melihat beberapa
miniatur sejarah bangsa Indonesia
disana.Setelah itu,kami juga melihat pesawat
yang akan take-off dari kejauhan,suatanya
sangat berisik,namun itu pemandangan take-off
pesawat pertama yang aku lihat.

Singkat cerita,kami lalu melanjutkan


perjalanan ke tempat tujuan ke tiga yaitu
Malioboro.Jalan Malioboro adalah nama salah
satu kawasan jalan dari tiga jalan di Kota
Yogyakarta yang membentang dari Tugu
Yogyakarta hingga ke perempatan Kantor Pos
Yogyakarta. Secara keseluruhan terdiri atas
Jalan Margo Utomo, Jalan Malioboro, dan
Jalan Margo Mulyo. Jalan ini merupakan poros
Garis Imajiner Kraton Yogyakarta.

Disini aku hanya berkeliling,karena toko-toko


disana masih ada yang tutup.Ada salah satu
toko pakaian yang buka,lalu aku membeli satu
set pakaian ukuran anak 3 sampai 4 tahun
untuk oleh-oleh yang akan diberikan kepada

36
adikku.Tidak banyak yang akan aku ceritakan
di Malioboro ini,karena memang hanya
berkeliling untuk mencari oleh-oleh dari
Yogyakarta.

Setelah selesai mengunjungi semua tempat


tujuan,kami akhirnya akan melakukan
perjalanan pulang.Namun,guru-guruku
membuat rencana mampir untuk makan
terlebih dahulu di Restoran.Namun,aku lupa
nama tempat Restoran ini,lalu setelah makan
dan istirahat sejenak di restoran ini kami pun
akhirnya melanjutkan perjalanan pulang sekitar
jam setengah enam sore.Kami tiba di sekolah
pada jam 4 pagi,dan bapakku sudah standby di
sana untuk menjemputku.

37
3. KEJADIAN HOROR PART 2

Pada saat itu,sekitar jam 18:30 aku pergi ke


rumah tetangga untuk mencari sinyal,karena
pada saat itu aku ingin main game.Rumah
tetanggaku itu bersebelahan dengan kebun,jadi
suasanannya lumayan agak seram.Pada saat itu
ketika aku sedang fokus bermain game,aku
sempat melihat ke arah kebun itu.Aku melihat
sesosok perempuan memakai baju polos putih
ke unguan.Pada awalnya aku kira itu seorang
ibu-ibu,lalu pandanganku beralih ke
hp.Namun,sekitar beberapa detik aku melihat
kembali ke arah sosok itu,dia kemudian
melayang melambaikan tangan seakan burung
terbang,dia melayang ke arah ku.Pada saat itu
aku tidak setakut dulu,aku diam memerhatikan
sosok yang sedang terbang itu,namun itu
seperti tidak sadar,aku seperti tidak ingin pergi
dari tempat itu.Lalu ketika sosok itu makin
mendekat aku kemudian tersadarkan oleh

38
lampu motor,lalu aku berjalan pergi kembali ke
rumah ku.

Beberapa menit kemudian adzan isya di


kumandangkan,aku kembali ke tempat itu
untuk memeriksa sosok perempuan
tersebut.Ketika kembali ke tempat

itu,sosok perempuan tersebut sudah hilang


entah kemana.Dan sebelum sholat isya aku
melanjutkan bermain game sebentar di rumah
tetanggaku tersebut.

39
BAB V

1. MASA-MASA SMA

Aku masuk SMA sekitar tahun 2020,aku


bersekolah di SMA Negeri 1
Luragung.Awalnya aku tidak jadi masuk SMA
karena dari faktor ekonomi tidak
mendukung.Bahkan ketika yang lain berangkat
untuk Psikotes,aku malah tidak
berangkat.Karena pada saat itu orang tuaku
takut bayar seragam sekolahnya harus pada
hari itu juga.Aku sempat menangis,karena
memang aku sudah daftar,bahkan sudah masuk
grup sekolah,tapi malah tidak jadi.Namun pada
sore harinya ketika orang tuaku mendengar
kabar bahwa administrasi untuk seragam bebas
di bayar kapan saja akhirnya aku pun disuruh
untuk melanjutkan sekolah,dan bibiku pun
setelah mendengar aku tidak jadi sekolah
akhirnya pada saat itu akan membantu soal
administrasi seragam sekolah.Dan untungnya
pada sore itu kakak-kakak osis masih berada di

40
sekolah,dan namaku belum dicoret di lembar
absensi sekolah.

Malam harinya aku pun ikut kuisioner yang di


share pihak sekolah tentang pemilihan kelas
MIPA atau IPS.Saat itu aku memilih IPS tapi
entah kenapa aku dimasukan ke kelas
MIPA,lebih tepatnya 10 MIPA 4,namun kabar
baiknya aku satu kelas dengan teman kecilku
Chairil,dan dengan teman kelas 8 ku Rama.

41
2. DARING

Saat kelas 10 SMA pembelajaran


diberitahukan menggunakan sistem online atau
biasa disebut Daring. Pada awal pembelajaran
guru-guru menyuruh para siswa/siswinya
mendownload google meet untuk melakukan
kbm melalui zoom meeting.Namun,setelah
sekitar 1 minggu kbm melalu zoom meeting
tidak efektif,dan pihak sekolah kemudian
mengganti sistem pembelajaran dengan google
classroom,para siswa-siswi pun akhirnya
disuruh mendownload aplikasi google
classroom tersebut.Melalui google classroom
ini pembelajaran sedikit efektif,karena ada
batas harian tugas yang di setorkan murid.
Keseharianku selama daring ini,bangun subuh
lalu main hp sekitar jam 6-7 stand by untuk
melakukan absensi online dan mengecek tugas-
tugas yang akan diberikan oleh para
guru,keseharian ini terus berlanjut sampai aku
naik ke kelas 11.

42
3. KEMATIAN NENEKKU

Cerita ini dimulai ketika aku kelas 11


SMA,saat itu nenekku sedang sakit-
sakitan.Sakitnya tidak begitu parah,namun
sayangnya nenekku tidak mau makan.

Nenekku sakit sekitar hampir 1 bulan,nenekku


tidak di bawa ke rumah sakit karena faktor
ekonomi,dan keluargaku dan keluarga bibiku
sedang ada permasalahan entah tentang apa.

Ada suatu kejadian ketika nenekku sakit

"Nek,mau kemana" ucap ibuku

"Mau ke kamar mandi" jawab nenekku

"Yasudah sini di antar,takut lemes" ucap ibuku

"Gak usah,udah nenek masih kuat kok" jawab


nenekku.

Awalnya keadaan baik-baik saja,namun setelah


nenekku selesai buang air kecil.

43
"Bruuuuukkk"

"Suara apa itu" ucap ibuku

Ibuku langsung pergi ke kamar mandi untuk


mengecek nenek,dan benar saja nenekku
terpeleset dan tangannya sobek terkena ujung
bak mandi yg patah.Ibuku seketika langsung
berteriak dan menangis melihat keadaan nenek
begitu,lalu tetanggaku semuanya berdatangan
dan langsung membantu nenek keluar kamar
mandi.Nenekku pun akhirnya di beri plester
dibagian lukanya untuk menghentikan
pendarahan.

Setelah sekitar 1-3 minggu nenekku sakit dan


dirawat di rumahku,ibuku mulai pusing karena
nenekku tidak mau makan dan minum pun
cuma sedikit,ibuku tidak tahu harus bagaimana
lagi,sampai-sampai dia memasak air sambil
menangis.Lalu ada seorang tetangga yang
mendengar tangisan ibuku,dia langsung pergi
ke rumah bibiku dan bibiku akhirnya datang ke

44
rumahku.Karena permasalahan yang di alami
belum selesai,bibiku datang sambil marah-
marah,setelah sekitar 30 menitan akhirnya
setelah di musyawarahkan akhirnya dibawalah
nenekku ke rumah bibiku,namun bibiku masih
marah-marah karena tidak ingin mengurus
nenekku.

Setelah 1 mingguan di rumah bibiku,aku


dibangunkan pagi-pagi oleh ibuku.

"Dek bangun,dek bangun" ucap ibuku

Aku pun terbangun,dan pikiranku langsung


menuju ke nenekku,sepintas dalam pikiranku
aku berpikir

"tumben dibangunin sepagi ini apa mungkin


nenek sudah tiada" gumam ku dalam hati

Dan benar saja ibuku langsung berkata ketika


mataku mulai terbuka

"Dek bangun,nenek sudah meninggal" ucap


ibuku sambil meneteskan air mata

45
"Inalillahi wa innailaihi raji'un" ucapku dalam
hati

Aku pun langsung bangun dan cuci muka lalu


pergi ke rumah bibiku.Disana aku
membacakan surat Yasin bersama kakak
perempuanku.

Singkat cerita,nenek sudah di mandikan dan


sudah di kafani dan di sholatkan,liang lahat
pun sudah jadi,sekitar jam 8 pagi nenekku
akhirnya dikuburkan lalu kami membacakan
doa disana.

46
4. COVID-19

Pada saat aku masuk SMA,virus yang


bernama Corona atau biasa disebut Covid-19
sudah merebak di seluruh dunia,virus ini
sangat mematikan sampai ratusan jiwa
melayang.Ketika aku kelas 9 MTs virus ini
sudah ada di Indonesia,namun belum sebegitu
banyaknya ketika aku masuk kelas 10 SMA.

Dampak dari virus sangatlah banyak, salah


satunya berdampak pada pembelajaran
sekolah.Saat aku memasuki SMA,dari kelas 10
sampai kelas 11 sekolahku menggunakan
pembelajaran online atau sering disebut
daring.Jadi aku mengenal teman temanku pada
saat kelas 11,saat kelas 10 kami tidak saling
mengenal atau tidak sedekat sekarang.

47
5. SESI A

Pada suatu hari,tepatnya di hari minggu ketika


aku masih kelas 11,aku mendapat kabar dari
grup kelas bahwa senin besok SMA 1
Luragung akan melakukan pembelajaran tatap
muka setengah hari.Pembelajaran itu dibagi
menjadi 2 sesi tiap kelasnya yaitu sesi A dan
B,sesi A dari absen 1-18,sedangkan sesi B dari
absen 19-36.Aku yang bernomor absen 11
akhirnya ditaruh di sesi A,bersama Chairil.

Ya hari-hariku pada saat itu seperti biasa,dan


terasa singkat karena cuma bersekolah
setengah hari.Ketika jam kosong aku bersama
teman-temanku sering mengisinya dengan
bermain game,baik itu game dari hp atau game
di duna nyata.

48
6. HARI-HARIKU MENJADI ANAK MIPA

Dari sistem pengacakan kelas yang dilakukan


sekolah, aku masuk di kelas 11 MIPA 2 , aku
punya teman-teman kelas baru dan cerita baru.
Setelah masuk IPA, pelajaran IPS ditinggalkan
dan mulai membiasakan dengan pelajaran-
pelajaran IPA yang memusingkan tapi
menyenangkan.

Hampir setiap hari ada tugas berbau IPA kami


lewati, teori-praktikum kimia, teori-praktikum
fisika, dan teori-praktikum biologi. Tugas yang
kami temui berupa soal-soal untuk pekerjaan
rumah, ujian-ujian harian, laporan praktikum
harian, dan ujian praktikum, begitu seterusnya.

Itu baru mata pelajaran IPA, belum mata


pelajaran yang wajib dan mata pelajaran lokal
seperti matematika, b. inggris, b. indonesia,
dan lain-lainnya. Boleh aku bilang waktu yang
tersita tidak terlalu tersita, namun pikiran
terlalu terporsir.

49
Bisa dibilang porsi pelajaran waktu SMA itu
cukup menguras pikiran. Karena setiap harinya
harus menyelesaikan tugas yang diberikan oleh
guru-guru kami. Yang paling ribet
menurutku,laporan praktikum. Ya karena guru-
guru kami menuntut kesempurnaan dari hasil
laporan kami.

Kurang lebihnya seperti itu yang aku rasakan


menjadi anak IPA

50
7. KELAS 12

Ketika aku kelas 12, pembelajaran sekolah


sudah normal kembali,tidak setengah hari tidak
di sesi,aku pun dapat mengenal wajah teman-
temanku.

Setiap hari aku dibekali uang saku 10 ribu


rupiah,2000 untuk parkir motor dan 8000
untuk uang jajan.Walaupun begitu aku sering
menyisakan uangku sekitar 3 sampai 5 ribu
perhari untuk aku tabung.

Mata pelajaran yang kusukai di kelas 12 ini


ada beberapa,salah satunya matematika
peminatan,karena gurunya sangat baik dan
kebetulan itu wali kelasku.

Akhir-akhir minggu ini aku sering menginap


di rumah teman sekelasku.Awalnya kami
seluruh siswa laki-laki kelas 12 MIPA 3
membuat perjanjian untuk menginap di rumah
samsul sambil menyewa PlayStation 3 atau
PS3.Namun sebelum menginap kami semua

51
bertanding futsal terlebih dahulu dengan kelas
sebelah.Setelah bermain futsal kami pulang
lalu beristirahat sejenak sambil menunggu
magrib.Namun ketika akan berangkat hujan
deras mengguyur seluruh kecamatan luragung
dan kami menunda pemberangkatan.

Setelah hujan reda,sekitar jam setengah


delapan malam,aku lalu dijemput oleh temanku
bernama Rama.Lalu aku berangkat dan
mampir ke rumah temanku yang bernama Dias
untuk mengambil PS3 beserta TV yang sudah
kami sewa.Setelah mengambil itu,kami lalu
berangkat bersama ke rumah Samsul.

Sampailah kami dirumah samsul,lalu kami


menyiapkan PS3 tersebut agar segera bisa di
mainkan.Ada beberapa temanku yang tidak
hadir yaitu Miftah dan Aldimas,Miftah pada
saat itu sedang sakit,sedangkan Aldimas pada
saat itu kecapean karena sudah bermain
futsal.Kami bergadang pada saat itu,Namun
ketika memasuki waktu dini hari,teman-

52
temanku sudah tidak kuat bergadang,lalu
hanya tersisa aku,Rama dan Chairil yang kuat
bergadang sampai pagi.

Singkat cerita,pagi hari pun datang,Aku


Chairil dan Rama masih bermain PS sampai
pagi.Sekitar jam 7 pagi Aku,Chairil,Rama dan
Diaz lalu pulang duluan sekaligus akan
mengembalikan PS dan TV yang kami
sewa.Setelah itu akupun pulang lalu tidur

53
BIOGRAFI

Namaku Hamdan Alamsyah,Umurku 17


tahun,aku lahir di Kuningan,tanggal 14
Desember 2004.Tinggiku sekitar 170
cm,agamaku islam.Pesan kesan saya selama
bersekolah disini adalah :
Kesan:
Senang rasanya bisa belajar di sekolah ini,selain
pelajaran saya juga mendapat pengalaman
berharga.
Pesan:
Hidup itu mudah, semua itu tergantung dari
bagaimana cara kita memahami dan
menanggapinya.
Moto hidup : "Dunia itu tempat berjuang,
istirahat itu di surga."

54

Anda mungkin juga menyukai