Anda di halaman 1dari 3

RUMAH SAKIT MEDIKA BSD

Jl. Letnan Soetopo Kav. Kom. III A No.7, BSD, Tangerang,15330 Banten
Telp. 021-5372296 (Hunting), Fax. 021-5382296,
Emergency 021-5378609, Website : www.rs-medikabsd.co.id

PERATURAN
DIREKTUR RUMAH SAKIT MEDIKA BSD
NOMOR: 125f/DIR-RSMBSD/SK/XII/2021
TENTANG
DAFTAR OBAT EMERGENSI DI UNIT PELAYANAN

DIREKTUR UTAMA RUMAH SAKIT MEDIKA BSD

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka upaya meningkatkan keselamatan pasien dan


mutu pelayanan di rumah sakit diperlukan adanya daftar obat
emergensi yang ada di unit pelayanan di Rumah Sakit Medika
BSD
b. Bahwa sesuai butir a tersebut di atas perlu ditetapkan dengan
Peraturan Direktur Utama Rumah Sakit Medika BSD

Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 44 tahun 2009 tentang


Rumah Sakit;
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 29 tahun 2004 tentang
Praktik Kedokteran;
3. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 11 Tahun 2017 Tentang
Keselamatan Pasien.

MEMUTUSKAN
Menetapkan : PERATURAN DIREKTUR UTAMA TENTANG DAFTAR OBAT
EMERGENSI DI UNIT PELAYANAN.

Pasal 1

Dalam Peraturan Direktur Utama ini yang dimaksud dengan:


1) Rumah Sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan
kesehatan perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan rawat inap, rawat
jalan, dan gawat darurat.
2) Obat adalah bahan atau paduan bahan, termasuk produk biologi yang digunakan untuk
mempengaruhi atau menyelidiki sistem fisiologi atau keadaan patologi dalam rangka
penetapan diagnosis, pencegahan, penyembuhan, pemulihan, peningkatan kesehatan dan
kontrasepsi untuk manusia.
3) Obat-obatan emergency atau gawat darurat adalah obat-obat yang digunakan untuk
mengatasi situasi gawat darurat atau untuk resusitasi/life support.
Pasal 2

Penetapan daftar obat emergensi di Unit Pelayanan Rumah Sakit Medika BSD bertujuan
untuk;
1) Menjamin ketersediaan obat – obatan emergensi di masing – masing unit pelayanan.
2) Meningkatkan keselamatan pasien gawat darurat.
3) Mempercepat pelayanan kegawatdaruratan.

Pasal 3

Obat emergensi di Unit Pelayanan Rumah Sakit Medika BSD harus tersedia dan siap
digunakan ketika sewaktu-waktu dibutuhkan dalam memberikan pelayanan emergensi di
Rumah Sakit Medika BSD.

Pasal 4

1) Obat emergensi di Unit Pelayanan yang tercantum dalam Lampiran Peraturan Direktur
Utama ini, dijadikan acuan dalam melakukan tugas dan merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari Peraturan Direktur Utama ini;
2) Peraturan Direktur Utama Rumah Sakit ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Tangerang Selatan


Tanggal : 23 Desember 2021
RUMAH SAKIT MEDIKA BSD

Drg. Annie Trisusilo, MARS


Direktur
LAMPIRAN

DAFTAR OBAT EMERGENSI DI UNIT PELAYANAN RUMAH


SAKIT MEDIKA BSD

No Nama Obat Jumlah


1 Flacon D40% 25 cc 2
2 Ampul Dexamethason Inj 2
3 Ampul Valisanbe Inj (Diazepam 5mg) 1
4 Ampul Epineprine inj 3
5 Ampul Atropin Sulfat Inj 2
6 Flacon Aquabidest 25 cc 5
7 Ampul Lidocain Inj 2% 2
8 Ampul Tyarit Inj (Amiodarone 50mg) 1
9 Flabot D5 500cc 1
10 Flabot NaCl 0,9%100 cc 1
11 Flabot NaCl 0,9% 500cc 1
12 Endotracheal 2.5,5,7 non cuff 1/1/1
13 Guedel 70mm (no.2)/90mm (no.4) 1/1
14 Spuit 1cc/3 cc/ 5 cc/ 10 cc 1/1/1/1
15 Infus Set Makro, Infus Set Mikro 1/1
16 Flacon MgSO4 20% 25 cc 2
17 Needle 23/ 25 /26 2/2/2
18 Abocath 14/18/20/22/24/26 1/1/1/1/1/1
19 Masker NRM dewasa/anak 1/1
20 Alkohol swab 5

Ditetapkan di : Tangerang Selatan


Tanggal : 23 Desember 2021
RUMAH SAKIT MEDIKA BSD

Drg. Annie Trisusilo, MARS


Direktur

Anda mungkin juga menyukai