Anda di halaman 1dari 17

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,

RISET DAN TEKNOLOGI


UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
FAKULTAS EKONOMIKA DAN BISNIS
JURUSAN PENDIDIKAN EKONOMI
HIMPUNAN MAHASISWA
Kampus Ketintang, Jalan Ketintang, Surabaya 60231
Telepon : +6231 - 8285362, Faksimil : +6231 - 8293416
Laman : https://feb.unesa.ac.id email : feb@unesa.ac.id

RINCIAN MATERI
JPE MENGABDI IX 2022
HIMPUNAN JURUSAN PENDIDIKAN EKONOMI
FAKULTAS EKONOMIKA DAN BISNIS
UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
2022

1. AKHLAQ KEPADA ORANG TUA


 Pengertian Orang Tua
Orang tua merupakan pendidik utama'dan pertama bagi anak - anak. Orang tua atau ibu dan ayah
memegang peranan yang penting dan amat berpengaruh atas pendidikan anak-anaknya. Dengan demikian
menunjukkan bahwa bentuk pertama dari pendidikan terdapat dalam keluarga.
Pada umumnya pendidikan dalam rumah itu bukan 'berpangkal tolak dari kesadaran dan pengertian yang
lahir dari pengetahuan mendidik, melainkan karena secara kodrati suasana dan strukturnya memberikan
kemungkinan alami membangun situasi pendidikan. Situasi pendidikan itu terwujud berkat adanya pergaulan
dan hubungan pengaruh mempengaruhi secara timbal balik antara orang tua dan anak.
 Kewajiban Orang tua
Dalam upaya menghasilkan generasi penerus yang tangguh dan berkualitas, diperlukan adanya usaha
yang konsisten dan kontinu dari orang tua di dalam melaksanakan tugas memelihara, mengasuh dan mendidik
anak-anak mereka baik lahir maupun batin sampai anak tersebut dewasa dan atau mampu berdiri sendiri,
dimana tugas ini merupakan kewajiban orang tua.
Diantaranya adalah orang tua wajib memenuhi hak-hak (kebutuan): anaknya, seperti contoh Hak untuk
melatih anak menguasai pada cara-cara mengurus'diri yakni seperti:
1) Cara makan
2) Buang air
3) Berbicara
4) Berjalan
5) Berdoa sungguh-sungguh
Selanjutnya yakni orang tua dapat mengajarkan pada perbuatan serta mengikuti aturan-aturan yang
telah disyaratkan. Contohnya yakni sholat memiliki kedudukan yang sangat tinggi, antara lain sebagai berikut:
1) Shalat sebagai tiang agama
2) Ibadah yang pertama kali diwajibkan oleh Allah
3) Amalan yang pertama kali dihisab
 Kewajiban anak kepada orang tua
 Jika anak dipanggil, maka wajib segera datang.
 Perintah apapun asal buka sesuatu hal yang buruk, maka wajib dilaksanakan.
 Berbicara dengan penuh kelembutan
 Memanggil dengan sopan
 Menghormati
 Selalu mendoakan mereka
 Akhlak anak terhadap orang tua
 Akhlak kepada orang tua yang pertama yaitu dari segi ucapannya. Sebaiknya menjadi seorang anak selalu
berkata sopan dan penuh kelembutan.
 Selain itu, sebaiknya menjadi seorang anak harus dapat menghindari kata-kata yang menyakiti
perasaan orang lain.
 Menaati seluruh perintah orang tua, dengan catatan perintah tersebut tidak bertentangan dengan syariat
Islam
 Alasan anak harus memiliki akhlak yang baik kepada orang tua
 Karena Allah memerintahkan kepada hambanya agar mau berbakti kepada orang tua
 Wajib beradab kepada orang yang lebih tua, termasuk dalam cara menghormati mereka
 Mencegah dirinya untuk berbuat kemaksiatan yang dimurkai Allah dan senantiasa menjalankan segala
perintahnya
 Mencetak tingkah laku anak menjadi tingkah laku yang baik
2. POLA HIDUP SEHAT
 Pengertian Pola Hidup Sehat

Pola hidup sehat adalah gaya hidup yang memerhatikan semua aspek kondisi kesehatan seseorang. Tak
hanya soal makanan, tapi juga kebiasaan orang itu dalam berolahraga dan menjalani gaya hidup. Kesehatan
adalah hal penting yang mendukung semua kegiatan dan aktivitas yang kamu lakukan. Menerapkan pola hidup
sehat tentu bisa membuat seseorang terhindar dari berbagai masalah dan gangguan kesehatan, seperti serangan
bakteri penyakit dan virus. Itu sebabnya, penting untuk menjaga pola hidup sehat.

Pola hidup sehat bisa dinilai dari makanan, minuman, asupan nutrisi, serta kebiasaan berolahraga
seseorang. Pola hidup sehat menjadi hal penting yang harus diterapkan agar fungsi tubuh tetap terjaga dengan
baik. Dengan menerapkan pola hidup yang sehat, harapannya kita akan selalu sehat dan bugar. Saat tubuh sehat,
maka segala aktivitas menjadi lebih lancar dan produktifitas meningkat.

 Manfaat Pola Hidup Sehat


1. Membuat hidup lebih bahagia
Menerapkan hidup sehat membuat kita merasa lebih bahagia. Pasalnya dengan hidup sehat dapat
meningkatkan rasa percaya diri dan suasana hati. Pola hidup sehat dengan rutin berolahraga bisa
menstimulasi produksi hormon endorphin dalam tubuh. Dengan demikian, tubuh akan lebih rileks dan
menajdi bahagia.
2. Menambah energy
Manfaat pola hidup sehat selanjutnya yaitu bisa menambah energi. Gaya hidup sehat dengan cara konsumsi
makanan sehatbisa menambah energi tubuh. Energi tersebut diperlukan untuk menunjang aktivitas sehari-
hari.
3. Mencegah risiko penyakit
Melakukan aktivitas fisik dan diimbangi dengan konsumsi makanan sehat secara rutin diketahui dapat
meningkatkan daya tahan tubuh. Dengan demikian tubuh akan terhindari dari risiko penyakit.

 Penerapan Pola Hidup Sehat


1. Menghindari stress
Pemicu stres ini cukup beragam mulai dari tuntunan pekerjaan, masalah keluarga, hingga kondisi
keuangan. Stres bisa menjadi pemicu masalah kesehatan. Maka dari itu, kita perlu menghindari stres agar
hidup lebih sehat. Caranya yaitu dengan menangkan diri secara perlahan jika mulai merasa stres. Cara lain
untuk menghindari stres yaitu dengan melakukan aktivitas yang menyenangkan seperti nonton film,
membaca buku, hingga bermain bersama hewan peliharaan.

2. Konsumsi makanan sehat


Cara lain untuk menerapkan pola hidup sehat yaitu dengan konsumsi makanan sehat secara rutin.
Beberapa makanan yang dapat menunjang kesehatan tubuh antara lain; makanan yang mengandung
karbohidra, serat, protein, lemak baik, vitamin, dan mineral. Selain mempertimbangkan kandungan gizi
makanan, Anda juga harus mempertimbangkan porsi makanan. Pastikan konsumsi makanan dengan porsi
sesuai kebutuhan. Untuk lebih sehat, sebaiknya hindari konsumsi makanan yang digoreng. Sebagai
gantinya, Anda bisa konsumsi makanan yang direbus, dikukus, atau ditumis.
3. Olahraga
Contoh pola hidup sehat lainnya yaitu dengan menerapkan olahraga rutin. Jenis olahraga yang bisa Anda
lakukan yaitu jogging, berenang, atau olahraga lain. Olahraga sebaiknya dilakukan secara rutin dengan
durasi sesuai dengan kebutuhan.
4. Mengurangi konsumsi makanan manis
Makanan manis menjadi kesukaan banyak orang. Namun konsumsi makanan manis terlalu banyak bisa
menyebabkan masalah kesehatan, salah satunya diabetes. Maka dari itu, untuk mencegah risiko penyakit
tersebut sebaiknya kurangi konsumsi makanan manis.
5. Perbanyak minum air putih
Air putih sangat dibutuhkan untuk menjalankan metabolisme. Maka dari itu, kita perlu mencukupi
kebutuhan air putih agar kesehatan tetap terjaga. Hal ini dikarenakan mancaat air putih bisa menjaga
fungsi ginjal, menurunkan berat badan, menambah energi, dan beberapa fungsi penting lainnya.
6. Tidur yang cukup
Selain memperhatikan asupan makanan dan rutin berolahraga, tidur cukup juga menjadi salah satu cara
penerapan pola hidup sehat. Kebutuhan tidur yang ideal untuk orang dewasa yaitu sekitar 7-9 jam per
malam. Tidur cukup sangat dibutuhkan tubuh agar lebih sehat dan segar. Pasalnya, tidur berguna untuk
meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga nafsu makan, memelihara kesehatan jantung, meningkatkan
suasana hati, hingga menjaga daya ingat.

 Faktor Yang Mempengaruhi Pola Hidup Sehat


1. Kebersihan diri
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi kebersihan diri, diantaranya yaitu:
 Kebersihan kulit
 Kebersihan rambut
 Kebersihan tangan dan kuku
 Kebersihan kaki
 Kebersihan gigi
 Kebersihan hidung
 Kebersihan telinga
2. Pola makanan dan minuman sehat
Pola makanan yang sehat yaitu pola makan yang seimbang antara protein, karbohidrat, vitamin, lemak,
mineral, air, dan serat makanan.
Ada beberapa fungsi makanan untuk tubuh, diantaranya yaitu:
 Mengurangi dan mencegah rasa lapar
 Mengganti sel sel yang rusak
 Membantu pertumbuhan badan
 Sebagai sumber tenaga
 Membantu buat menyembuhkan penyakit.
3. Pola gerak dan olahraga
Manfaat dari gerak dan olahraga, yaitu:
 Memperpanjang usia harapan hidup seseorang
 Mengatur tonus dan menguatkan setiap organ tubuh dan juga sistem dalam tubuh
 Membantu buat menenangkan ketegangan, dan membuat tidur akan terasa lebih nyenyak
 Melindungi adanya osteoporosis atau yang disebut pengeroposan tulang
 Menurunkan lemak darah (meningkatkan kolesterol baik)
 Menurunkan kadar stress emosional
 Menghindarkan dari serangan jantung atau stroke
 Membantu buat menghilangkan sembelit
 Membantu dalam pengobatan diabetes
 Meningkatkan daya tahan tubuh
 Mengurangi resistensi insulin
 Membantu mengendalikan kadar gula darah
 Menguatkan pengendalian diri
 Membuat pikiran menjadi segar
 Mengurangi rasa tertekan serta rasa cemas.
4. Pola kegiatan seimbang
Terus menerus berolahraga tanpa henti juga tidak bagus buat kesehatan tubuh. Diperlukan adanya pola
hidup yang sehat secara seimbang antara olahraga, beraktifitas, dan juga istirahat.

 Pola Hidup Tidak Sehat


1. Kurang mengonsumsi air putih
Gaya hidup tidak sehat yang paling sepele adalah kurangnya konsumsi air putih. Air putih punya beragam
manfaat untuk kesehatan tubuh. Manfaatnya seperti mencegah dan mengatasi sakit kepala,
meringankan sembelit, mencegah batu ginjal, membantu menurunkan berat badan, menjaga kesehatan
kulit, menjaga suhu tubuh, membantu penyerapan nutrisi, hingga memaksimalkan performa fisik, dapat
anda rasakan apabila mengonsumsi air putih secara cukup.
2. Pola makan yang salah
Memperhatikan asupan makanan merupakan salah satu hal yang penting untuk dilakukan. Meski
demikian, tak sedikit orang yang kurang memperhatikan asupan makanan yang mereka konsumsi. Hal
tersebut merupakan satu gaya hidup tidak sehat. Jika dilakukan terus menerus, maka hal tersebut bisa
membuat seseorang menjadi kekurangan gizi.
3. Sering begadang
Kebiasaan sering begadang merupakan gaya hidup tidak sehat. Kebiasaan ini dapat berpengaruh
terhadap kesehatan fisik maupun mental. Oleh sebab itu, usahakan untuk tidur cukup selama 7 sampai 9
jam setiap harinya agar terhindar dari risiko obesitas, penyakit jantung, bahkan diabetes.
4. Pasif bergerak
Kurang berolahraga juga menjadi salah satu contoh dari gaya hidup tidak sehat. Padahal, ada banyak
olahraga yang bisa dipilih untuk tetap menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Seperti lari, yoga,
berenang, bermain tenis, dan olahraga lainnya.
5. Merokok dan minum alkohol
Gaya hidup tidak sehat yang harus dihindari berikutnya yaitu merokok. Merokok dapat memicu terjadinya
kerusakan otak, penyakit paru-paru, penyakit mulut dan tenggorokan, penyakit lambung, tulang
keropos, masalah reproduksi, penuaan dini, hingga terjadinya gangguan psikologis. Selain merokok,
mengonsumsi minuman beralkohol juga sebaiknya hindari.
6. Kecanduan perangkat teknologi
Penggunaan perangkat teknologi yang berlebihan dapat memberikan dampak buruk. Hal ini karena
paparan sinar biru atau blue light perangkat teknologi (dalam jumlah banyak) dapat berpengaruh pada
penglihatan serta pola tidur. Penggunaan perangkat teknologi seperti televisi, komputer atau gadget
tetaplah harus dibatasi.
3. MATEMATIKA DASAR
 Macam-Macam Bilangan
- Bilangan Nol
Bilangan nol adalah bilangan yang tidak memiliki nilai apapun. Bilangan nol ditulis dengan angka 0.
Contoh bilangan nol adalah angka 0 itu sendiri.
- Bilangan Bulat
Bilangan bulat merupakan bilangan yang terdiri dari bilangan nol, bilangan positif, dan bilangan negatif.
- Bilangan nol adalah angka 0.
Bilangan positif adalah bilangan dengan angka yang bermuatan positif. Contohnya 1, 2, 3, 4, 4, 6, 7, 8, 9,
dan seterusnya.
Bilangan negatif adalah bilangan dengan angka yang bermuatan negatif atau minus. Contohnya -1, -2, -
3, -4, -5, -6, -7, -8, -9, dan seterusnya.
- Bilangan Asli
Bilangan asli diartikan sebagai bilangan bulat positif yang dimulai dari angka 1 hingga seterusnya. Ini
artinya bilangan nol (0) tidak termasuk dalam bilangan asli.
Contoh bilangan asli adalah 1, 2, 3, 4, 4, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12, dan seterusnya.
- Bilangan Prima
Bilangan prima adalah bilangan bulat positif jumlahnya lebih besar dari satu dan hanya habis dibagi satu
atau bilangannya sendiri.
Contoh bilangan prima adalah 2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19, 23, 29, 31, 37, 41, 43, dan seterusnya selama
bilangannya hanya habis dibagi 1 dan bilangan itu sendiri.
- Bilangan Cacah
Bilangan cacah adalah bilangan yang terdiri dari bilangan positif dan bilangan nol (0). Contoh bilangan
cacah adalah 0, 1, 2, 3, 4, 4, 6, 7, 8, 9, 10, dan seterusnya.
- Bilangan Pecahan
Bilangan pecahan adalah bilangan yang terdiri dari angka pembilang dan angka penyebut. Keduanya
dipisahkan oleh garis pecahan.
Angka yang berada di atas garis pecahan disebut sebagai pembilang dan angka di bawah garis pecahan
disebut dengan penyebut.
- Bilangan Rasional
Bilangan rasional adalah bilangan yang bisa ditulis dalam bentuk pecahan.
Atau bisa juga bentuk pecahan yang apabila pembilang dan penyebutnya dibagi menghasilkan suatu
bilangan tertentu atau desimal yang berulang.
Contoh bilangan rasional adalah 0,5 bisa ditulis dalam pecahan 1/2. Lalu angka 2 bisa juga ditulis dengan
10/5 atau 12/6 atau 30/15.
- Bilangan Irasional
Bilangan irasional adalah kebalikan dari bilangan rasional. Artinya jika bilangan dibagi hasilnya tidak
akan berhenti dan tidak memiliki pengulangan.
Contohnya adalah nilai Phi, yaitu 22/7 dan dalam desimal 3,1414.
 Penjumlahan Bilangan Bulat
Bilangan bulat terbagi menjadi bilangan bulat positif dan bilangan bulat negatif.
Bilangan bulat positif: 1, 2, 3, 4, 5, ...
Bilangan bulat negatif: -1, -2, -3, -4, -5, ...
Penjumlahan bilangan bulat pengerjaannya di mulai dari kiri. Jika ada penjumlahan dengan tanda kurung,
maka harus didahulukan angka yang ada di dalam kurung.
Contoh:
 3 + 4 + 5 = 12
 4 + (9 + 7 + 11) = 4 + (27) = 31
 (-2) + (-5) = -7
 (-3) + (-2 + -1) = -3 + (-3) = -6
 Pengurangan Bilangan Bulat
Bilangan bulat terbagi menjadi bilangan bulat positid dan bilangan bulat negatif.
Bilangan bulat positif: 1, 2, 3, 4, 5, ...
Bilangan bulat negatif: -1, -2, -3, -4, -5, ...
Pengurangan bilangan bulat pengerjaannya di mulai dari kiri. Jika ada pengurangan dengan tanda kurung,
- -
maka hasilnya akan menjadi penjumlahan.
Contoh:
 10 4 = 6
 3 (-4) = 3 + 4 = 7
 (-4) + 3 = -1
 7 (5 - 1) = 7 (4) = 3
 Perkalian Bilangan Bulat
Perkalian dua bilangan bulat positif hasilnya adalah bilangan bulat positif. Sementara, perkalian dua bilangan
bulat negatif akan menghasilkan bilangan bulat positif. Jika mengalikan bilangan bulat positif dengan negatif,
maka hasilnya adalah bilangan bulat negatif.
Contoh:

 -4) = -8
 (- -10
 (- -3) = 18
Perkalian bersusun:

 Pembagian Bilangan Bulat


Pembagian dua bilangan bulat positif hasilnya adalah bilangan bulat positif. Sementara, pembagian dua
bilangan bulat negatif akan menghasilkan bilangan bulat positif. Jika membagi bilangan bulat positif dengan
negatif, maka hasilnya adalah bilangan bulat negatif.
Contoh:
 8:2=4
 (-4) : (-2) = 2
 8 : (-4) = -2
 (-10) : 2 = 5
Porogapit
4. PENDIDIKAN PANCASILA

Pancasila berasal dari bahasa sansekerta yaitu panca dan sila kata panca berarti lima dan sila berarti
sendi/dasar atau peraturan tingkah laku yang penting dan baik. Pancasila merupakan lima dasar yang berisi
pedoman atau aturan tentang tingkah laku yang penting dan baik. Bunyi kelima sila-sila Pancasila adalah sebagai
berikut:

1. Ketuhanan yang Maha Esa.

2. Kemanusiaan yang Adil dan Beradab.

3. Persatuan Indonesia.

4. Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan.

5. Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia.

Garuda Pancasila terdiri atas tiga komponen utama, yaitu burung garuda, perisai dan pita putih. Jumlah
bulu pada sayap Garuda sebanyak 17, bulu di ekor berjumlah 8, bulu di pangkal ekor berjumlah 19 dan bulu di leher
berjumlah 45. Dan bulu-bulu tersebut mengandung makna jika digabungkan menjadi 17 (tujuh belas) 8 (delapan)
dan 1945 (sembilan belas empat lima) yang menggambarkan waktu kemerdekaan Indonesia diproklamasikan,
yaitu 17 Agustus 1945. Bukan hanya bagian sayap yang mengandung makna kemerdekaan. Selain itu, warna yang
digunakan dalam lambang Negara tidak boleh diletakkan asal-asalan karena warna-warna itu telah ditentukan
untuk diletakkan pada bagian-bagian yang ada pada lambang Negara.

1) Warna hitam menjadi warna kepala banteng yang terdapat di lambang Garuda Pancasila. Warna hitam
digunakan juga untuk warna perisai tengah latar belakang bintang, juga untuk mewarnai garis datar tengah

2) Warna merah digunakan untuk warna perisai kiri atas dan kanan bawah yang terdapat pada lambang Garuda
Pancasila.
3) Warna hijau digunakan sebagai warna pohon beringin.
4) Warna putih dipakai untuk warna perisai kiri bawah dan kanan atas. Warna putih
juga diberi pada pita yang dicengkeram oleh burung Garuda Pancasila.
5) Warna kuning diletakkan sebagai warna Garuda Pancasila, untuk warna bintang,
rantai, kapas, dan padi.

sebagai pelindung dalam peperangan dahulu. Perisai berada di tengah-


tersebut memiliki ruang untuk lima simbol Pancasila. Simbol yang pertama adalah cahaya berbentuk bintang.
Cahaya berbentuk bintang jumlahnya ada satu. Simbol cahaya berbentuk bintang berada di tengah-tengah perisai.
Simbol yang kedua adalah rantai. Jumlah rantainya ada satu rangkaian yang terdiri dari 17 mata rantai. Simbol
rantai ini berada di pojok kanan bawah perisai. Simbol yang ketiga adalah pohon beringin. Jumlah pohon ada satu.
Simbol pohon beringin berada di pojok kanan atas perisai. Simbol yang keempat ada kepala banteng. Banteng
adalah nama hewan. Kepala banteng jumlahnya ada satu. Simbol kepala banteng berada di pojok kiri atas perisai.
Simbol kelima ada padi dan kapas. Padi dan kapas adalah tumbuhan. Jumlah padi dan kapas masing-masing satu
tangkai. Simbol padi dan kapas berada di pojok kiri bawah perisai.

Contoh penerapan pendidikan pancasila baik di rumah maupun di sekolah :

No Contoh Aturan di Rumah Contoh Aturan di Sekolah


1 Tidak menonton televise sampai larut malam Tidak terlambat datang ke sekolah
2 Minta izin atau berpamitan jika ingin Memakai seragam sekolah sesuai jadwalnya
berpergian
3 Menghormati orang tua Tidak membuat kegaduhan
4 Meletakkan sepatu di rak sepatu Tidak mencoret-coret meja dan kursi
5 Membantu orang tua Melaksanakan piket
6 Sopan dalam bertutut kata Mengikuti upacara bendera

Keberagaman merupakan hal yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan masyarakat Indonesia. Pada
dasarnya, multikulturalisme yang terbentuk di Indonesia merupakan akibat dari kondisi sosio-kultural maupun
geografis yang begitu beragam dan luas. Oleh karena itu, dalam menjalankan kehidupan bermasyarakat harus
ditanamkan sikap toleransi, keberterimaan, peduli dan saling menghargai yang sudah ditanamkan sejak dini.
Kemampuan menerima dan toleransi dalam hidup bermasyarakat mutlak diperlukan agar tercipta kerukunan
hidup dalam bermasyarakat.
Kemampuan menerima terhadap keberagaman sudah disepakati oleh bangsa Indonesia sejak zaman
dahulu kala dengan suatu prinsip atau Semboyan Bhinneka Tunggal Ika. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika
merupakan gagasan yang mutakhir karena sangat sesuai dengan keadaan bangsa Indonesia. Semboyan tersebut
bukan hanya sebatas slogan dan kata-kata mutiara belaka, melainkan melalui semboyan tersebut, kalian dapat
menjadikannya sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari untuk menghargai perbedaan yang ada di
lingkungan sekitar kalian. Semboyan ini menekankan pada persatuan dan kesatuan bangsa.
Gotong royong mengandung makna mengedepankan kepentingan umum dibandingkan kepentingan
pribadi, dan tolong menolong meringankan beban orang lain sehingga segala aktivitas yang mengandung
kegiatan ini dapat didefinisikan dengan kegiatan gotong royong. Gotong royong juga bersifat sukarela, tanpa
paksaan, dan merupakan kesadaran dari setiap individu.
Oleh sebab itu, nilai-nilai kepekaan atau empati sangat perlu ditumbuhkan sebagai bentuk kesadaran
melaksanakan gotong royong. Gotong royong semacam ini terlihat sepanjang masa, bersifat statis karena
merupakan suatu tradisi saja, merupakan suatu hal yang diterima secara turun temurun dari generasi ke generasi
berikutnya.
5. BUDAYA INDONESIA
Budaya Indonesia adalah seluruh kebudayaan nasional, kebudayaan lokal, maupun kebudayaan asal
asing yang telah ada di Indonesia sebelum Indonesia merdeka. Budaya Indonesia tidak hanya mencakup
budaya asli, tetapi juga mencakup budaya yang mendapat pengaruh , Arab, India, Cina, dan Eropa.
Kebudayaan nasional adalah kebudayaan yang diakui sebagai identitas nasional. Kebudayaan nasional
bersumber pada kebudayaan daerah. Dalam kebudayaan nasional terdapat unsur kebudayaan bangsa dan
unsur kebudayaan asing, serta unsur kreasi baru atau hasil invensi nasional.
Wujud kebudayaan daerah di Indonesia tampak dalam kebudayaan yang dimiliki oleh tiap daerah.
Kebudayaan daerah tercermin dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat di seluruh daerah di Indonesia.
Setiap daerah memiliki ciri khas kebudayaan yang berbeda. Berikut ini beberapa kebudayaan Indonesia
berdasarkan jenisnya :
a. Rumah Adat
Tiap daerah di wilayah Indonesia mempunyai rumah adat dengan ciri khas yang unik. Sebagai contoh,
Rumah Joglo di Jawa berbeda dengan Rumah Gadang di Padang maupun Rumah Honai di Papua.
b. Upacara adat
Upacara adat merupakan suatu bentuk tradisi yang bersifat turun-temurun. Upacara adat dilaksanakan
secara teratur dan tertib menurut adat kebiasaan masyarakat dalam bentuk suatu rangkaian aktivitas
permohonan sebagai ungkapan rasa terima kasih. Selain itu, upacara adat merupakan perwujudan dari sistem
kepercayaan masyarakat yang mempunyai nilai-nilai universal, bernilai sakral, suci, religius, serta menjadi
kekayaan kebudayaan nasional. Jenis upacara adat di Indonesia antara lain: upacara kelahiran, perkawinan,
kematian, penguburan, pemujaan, dan pengukuhan kepala suku
c. Aksara Nusantara
Aksara Nusantara merupakan ragam aksara atau tulisan yang digunakan secara khusus menuliskan
bahasa daerah tertentu di beberapa wilayah di Indonesia. Aksara ini penggunaannya sekarang mulai tergeser
oleh huruf Latin.
d. Teater dan drama
Teater merupakan tontonan yang dipertunjukkan di depan khalayak umum. Teater di Indonesia banyak
macamnya. Pada masa Hindia Belanda, sebuah teater komedi stambul pernah populer. Teater ini adalah suatu
bentuk seni pertunjukan teater sandiwara keliling yang pada waktu itu lahir untuk memenuhi hiburan bagi
rakyat. Sebenarnya teater keliling ini mirip dengan teater yang ada di Eropa, seperti halnya pertunjukan sirkus.
e. Tarian
Tarian Indonesia mencerminkan kekayaan dan keanekaragaman suku bangsa dan budaya Indonesia.
Setiap suku bangsa di Indonesia memiliki berbagai tarian khas sendiri. Di Indonesia terdapat lebih dari 3000
tarian asli Indonesia. Tradisi kuno tarian dan drama dilestarikan di berbagai sanggar dan sekolah seni tari yang
dilindungi oleh pihak keraton atau akademi seni yang diselenggarakan pemerintah.
f. Lagu
Lagu daerah atau musik daerah atau lagu kedaerahan, adalah lagu atau musik yang berasal dari suatu
daerah tertentu dan menjadi populer dinyanyikan baik oleh rakyat daerah tersebut maupun rakyat lainnya.
Contohnya Manuk Dadali dari Jawa Barat dan Rasa Sayange dari Maluku.
g. Musik
Musik-musik suku tradisional Indonesia umumnya menggunakan instrumen perkusi, terutama gendang
dan gong. Kemudian beberapa berkembang menjadi musik yang rumit dan berbeda-beda, seperti alat musik
petik sasando dari Pulau Rote, angklung dari Jawa Barat, dan musik orkestra gamelan yang kompleks dari
Jawa dan Bali. Musik tradisional yang paling banyak digemari adalah gamelan, angklung, dan keroncong.
Sementara musik modern yang disenangi adalah pop dan dangdut.
h. Masakan atau Kuliner
Masakan Indonesia merupakan pencerminan beragam budaya dan tradisi berasal dari kepulauan
Nusantara dan memegang tempat penting dalam budaya nasional Indonesia. Secara umum dan hampir
seluruh masakan Indonesia kaya dengan bumbu berasal dari rempah-rempah dengan diikuti penggunaan
teknik-teknik memasak menurut bahan dan tradisi adat. Contoh hidangan Indonesia khas Sunda adalah ikan
bakar, nasi timbel (nasi dibungkus daun pisang), ayam goreng, sambal, tempe dan tahu goreng, serta sayur
asem.
Catatan:
Catatan:
Catatan:

Anda mungkin juga menyukai