Anda di halaman 1dari 2

1) Mendukung anjuran pemerintah untuk berkegiatan di rumah, beberapa bank siap melayani transaksi

perbankan melalui aplikasi mobile dan internet banking. Salah satu contohnya adalah bank BCA, melalui
aplikasi BCA mobile, nasabah dapat membuka rekening baru, transfer antar rekening BCA dengan QRku,
transfer virtual account dan transfer ke rekening bank lain, pembayaran pajak, BPJS, telepon, kartu kredit,
pembelian pulsa, token listrik, blokir kartu ATM dan kartu kredit serta cek saldo rekening dan kartu
kredit. Sehingga transaksi apapun tetap dapat berjalan dengan mudah.

Sumber daya manusia atau biasa disingkat menjadi SDM merupakan potensi yang terkandung dalam
diri manusia untuk mewujudkan perannya sebagai makhluk sosial yang adaptif dan transformatif yang
mampu mengelola dirinya sendiri serta seluruh potensi yang terkandung. Dalam SDM bank diterapkan
dalam bentuk kegiatan pengelolaan SDM yang ada di bank melalui kegiatan perancangan analisis jabatan,
perencanaan tenaga kerja, rekrutmen & seleksi, pelatihan & pengembangan, perencanaan karier, penilaian
prestasi kerja sampai dengan pemberian kompensasi yang transparan.

3) Pengaruh lingkungan pemasaran terhadap bank yaitu dapat mempengaruhi kemampuan manajemen
pemasaran untuk membangun, mengembangkan dan mempertahankan produk-produk bank yang ada
serta mempertahankan transaksi-transaksi yang berhasil dengan pelanggan sasarannya. Lingkungan
pemasaran ini sangat menentukan strategi yang akan dijalankan, karena lingkungan pemasaran sangat
memengaruhi sukses tidaknya kegiatan pemasaran yang akan dijalankan nanti. Dan cara kita
menghadapinya adalah perusahaan harus terus melakukan pengamatan secara terus menerus dan
beradaptasi dengan lingkungan yang bersifat kompleks dan terus berubah-ubah. Dengan mempelajari
lingkungan, perusahaan dapat menyesuaikan strategi perusahaan untuk memenuhi tantangan dan peluang
pasar yang baru.

4) Jenis-jenis laporan keuangan antara lain :

• Neraca
• Laporan Komitmen dan Kontinjensi
• Laporan Laba Rugi
• Laporan Arus Kas
• Catatan atas Laporan Keuangan

Pihak-pihak yang memerlukan laporan keuangan antara lain :

• Investor
• Karyawan
• Pemberi pinjaman
• Pemasok dan kreditur usaha lainnya
• Pelanggan
• Pemerintah
• Masyarakat

Alasan pihak-pihak diatas membutuhkan laporan keuangan adalah untuk mengetahui informasi yang
menyangkut posisi keuangan, kinerja serta perubahan posisi keuangan suatu perusahaan yang bermanfaat
bagi sejumlah besar pemakai dalam pengambilan keputusan ekonomi.

5) Kebijakan mengenai stimulus perekonomian yang diterbitkan oleh OJK saya rasa sudah cukup tepat
untuk mengatasi masalah ekonomi akibat dari wabah covid19. Kebijakan stimulus ini cukup membantu
karena dengan adanya restruktur kredit para debitur mampu menyesuaikan kewajiban bayar sesuai
dengan kemampuan saat ini. Pihak kreditur menyediakan berbagai skema restruktur, apakah dengan
penambahan tenor ataupun penyesuaian jumlah angsuran yang nantinya bisa dipilih oleh debitur sesuai
dengan kesanggupan debitur. Ini bisa menjadi win win solution bagi pihak kreditur maupun debitur,
perputaran dana masih dapat terus berlanjut di lembaga keuangan tersebut dan juga debitur mendapatkan
keringanan dalam membayarkan angsurannya.

Anda mungkin juga menyukai