Anda di halaman 1dari 17

Kelas

Ibadah Qurban
MODUL AJAR FIQIH
MADRASAH IBTIDAIYAH KELAS 5 SEMESTER 2

DISUSUN OLEH :

KHOIROTUL HIDAYAH (20862321038)


Kata Pengantar
Puji Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan rahmat-Nya
sehingga kami dapat menyelesaikan modul Pembelajaran Fiqih untuk siswa kelas 5 Sekolah
Dasar. Modul ini berfungsi sebagai bahan pembelajaran tambahan tentang Materi Ketentuan
Ibadah Qurban.

Terima kasih saya ucapkan kepada berbagai pihak yang telah membantu proses
penyelesain modul ini, terutama dosen pengampu mata kuliah Pmembelajaran Fiqih Bapak
Melani Albar, M.Pd., yang telah membimbing penyusun dalam pembuatan modul ini. Semoga
modul ini dapat bermanfaat bagi kita semua, khususnya bagi para peserta didik.

Kami menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan modul ini. Oleh karena
itu, kami sangat mengharapkan kritik dan saran demi perbaikan dan kesempurnaan modul ini.

Malang, 27 Desember 2022

Penyusun
JUDUL…………………………………………………………………………………………………….. I
KATA PENGANTAR……………………………………………………………………………….II
DAFTAR ISI……………………………………………………………………………………………III
IDENTITAS BUKU…………………………………………………………………………………IV
PENGERTIAN QURBAN……………………………………………………………………….1
HUKUM QURBAN…………………………………………………………………………………..2 Daftar Isi
WAKTU PENYEMBELIHAN………………………………………………………………….3
SYARAT ORANG YANG BERQURBAN………………………………………………4
SYARAT HEWAN QURBAN………………………………………………………………..5
CACAT PADA HEWAN QURBAN……………………………………………………….6
PENYALURAN SAGING QURBAN……………………………………………………..7
ATURAN PENYEMBELIHAN………………………………………………………………..8-9
KETENTUAN HEWAN QURBAN………………………………………………………..10
DOA PENYEMMBELIHAN……………………………………………………………………..11
RANGKUMAN…………………….……………………………………………………………………..12
BIGRAFI PENULIS………….……………………………………………………………………..13

(III)
KI dan KD IBADAH QURBAN
MADRASAH IBTIDAIYAH
(Fiqih Pembelajaran MI Kelas 5 Semester 2) KELAS 5
SEMESTER 2
Kompetensi Inti :
KI 1 Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru.
KI 3 Memahami pengetahuan factual dengan cara mengamati ,mendengar,
melihat,membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
KI 4 Menyajikan pengetahuan factual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang
estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

Kompetensi Dasar :
1.5 Menghayati nilai-nilai dari perintah qurban
2.5 Menjalankan perilaku peduli dan rela berkorban
3.5 Memahami ketentuan qurban
4.5 Mengomunikasikan tata cara qurban Kelas 5 MI
(IV)
Pengertian Qurban
Qurban bahasa arabnya adalah ‫( األضحية‬al-udhiyah)
ْ َ ‫( أ‬adh-ha).
diambil dari kata ‫ض َحى‬
Makna ‫ض َحى‬ ْ َ ‫( أ‬adh-ha) adalah permulaan siang setelah
terbitnya matahari dan dhuha yang selama ini sering kita gunakan
untuk sebuah nama sholat, yaitu sholat dhuha di saat terbitnya
matahari hingga menjadi putih cemerlang.
Adapun ‫( األضحية‬al-udhiyah / qurban) menurut syariat
adalah sesuatu yang disembelih dari binatang ternak yang berupa
unta, sapi dan kambing untuk mendekatkan diri kepada Allah yang
disembelih pada hari raya Idul Adha dan Hari Tasyrik. Hari
Tasyrik adalah hari ke 11, 12, dan 13 Dzulhijah.

(1) Kelas 5 MI
Hukum Qurban
Sunnah Mu’akad
Hukum menyembelih qurban menurut madzhab Imam
Syafi’i dan jumhur Ulama adalah sunnah yang sangat
diharap dan dikukuhkan

Wajib
Hukum menyembelih qurban menurut Imam Abu Hanifah
adalah wajib bagi yang mampu. Perintah qurban datang pada
tahun ke-2 (dua) Hijriyah. Adapun qurban bagi Nabi
Muhammad SAW adalah wajib, dan ini adalah hukum khusus
bagi beliau.

Kelas 5 MI
( 2 )
Waktu Penyembelihan

Awal Waktu
01 Setelah shalat ‘Idul Adha

Waktu terbaik
02 Sebaik-baik waktu menyembelih
qurban adalah setelah sholat dan
khutbah hari Idul Adha.

Akhir waktu
03 Hari tasyriq kedua (12 Dzulhijjah) sebelum
matahari tenggelam.
( 3 )
Kelas 5 MI
Syarat orang yang berqurban :

● Seorang muslim / muslimah


● Usia baligh
● Baligh ada 3 tanda, yaitu :
a. Keluar mani (bagi anak laki-laki dan
perempuan) pada usia 9 tahun hijriah.
b. Keluar darah haid usia 9 tahun hijriah (bagi
anak perempuan)
c. Jika tidak keluar mani dan tidak haid maka di
tunggu hingga umur 15 tahun.
● Berakal
● Mampu
Kelas 5 MI
( 4 )
Syarat Hewan Qurban

• Unta minimal umur 5 tahun


• Sapi minimal umur 2 tahun
• Kambing minimal umur 1 tahun
• Domba minimal umur 6 bulan

Kelas 5 MI
( 5 )
Cacat pada Hewan Qurban
1. Cacat yang membuat tidak sah Kelas 5 MI
a) Buta sebelah
b) Pincang
2. Cacat yang makruh (masih sah)
c) Sakit
a) Telinga sobek, lubang
d) Tidak ada sumsum
atau terpotong
tulang karena
b) Tanduk patah atau
terlalu tua atau
retak
kurus kering
c) Ekor terputus
sebagian atau
seluruhnya
d) Sanglir (cuma punya
satu biji kemaluan)

( 6 )
Penyaluran Daging Qurban

1) Hasil kurban tidak boleh dijual.


2) Kulit harus disedekahkan kepada fakir
miskin atau yang butuh, kulit tidak boleh
dijual.
3) Tidak boleh mengupahi jagal dari hasil
kurban.
4) Hasil kurban disunnahkan dibagi 3:
• Shohibul qurban
• Sedekah untuk fakir miskin
• Hadiah untuk yang kaya

Kelas 5 MI
( 7 )
Aturan Penyembelihan
Kelas 5 MI
1- Syarat hewan qurban, yaitu hewan tersebut
masih dalam keadaan hidup ketika penyembelihan,
bukan dalam keadaan bangkai (sudah mati).

2- Syarat alat untuk menyembelih:


a. menggunakan alat pemotong, baik dari besi atau
selainnya, baik tajam atau tumpul asalkan bisa memotong,
b. tidak menggunakan tulang dan kuku.

( 8 )
Aturan Penyembelihan
Adab dalam penyembelihan hewan:
• berbuat baik terhadap hewan,
• membaringkan hewan di sisi
sebelah kiri, memegang pisau
dengan tangan kanan dan menahan
kepala hewan ketika menyembelih,
• meletakkan kaki di sisi leher
hewan,
• menghadapkan hewan ke arah
kiblat,
• mengucapkan tasmiyah (basmalah)
dan takbir.
( 9 ) Kelas 5 MI
Ketentuan Hewan Qurban
Kelas 5 MI

● Pilih hewan kurban yang terbaik


● Yang paling gemuk
● Yang paling berharga
● Bertanduk
● Warna putih atau mayoritas putih
Memilih 1 kurban dibanding patungan

( 10 )
Ucapan ketika penyembelihan

bismillaahi wallaahu akbar,


allahumma taqabbal min ...
(disebutkan nama shahibulqurban)
Kelas 5 MI
( 11 )
Rangkuman
• Qurban : sesuatu yang disembelih dari binatang ternak yang berupa unta, sapi dan kambing untuk
mendekatkan diri kepada Allah yang disembelih pada hari raya Idul Adha dan Hari Tasyrik.
• Hukum Qurban : Sunnah Mu’akad & Wajib bagi yang mampu
• Waktu penyembelihan paling utama setelah sholat dan khutbah hari Idul Adha.
• Syarat orang yang berqurban : Muslim, Baligh, Berakal, dan Mampu
• Syarat hewan Qurban : Unta (umur 5 tahun), Sapi (umur 2 tahun)
Kambing (umur 1 tahun) Domba (umur 6 bulan)
• Kriteria cacat hewan qurban : Cacat tidak sah & cacat makruh.
• Penyaluran daging qurban : Hasil kurban tidak boleh dijual, kulit harus disedekahkan, tidak boleh
mengupahi jagal dari hasil kurban, hasil kurban disunnahkan dibagi 3: Shohibul qurban Sedekah
untuk fakir miskin Hadiah untuk yang kaya.
• Aturan penyembelihan hewan qurban terdiri dari syarat hewan qurban, syarat alat untuk
menyembelih, dan adab dalam penyembelihan hewan.
• Ketentuan hewan qurban : Pilih hewan kurban yang terbaik, yang paling gemuk & berharga,
bertanduk, warna putih atau mayoritas putih, dan memilih 1 kurban dibanding patungan.
• Ucapan ketika menyembelih : bismillaahi wallaahu akbar, allahumma taqabbal min ...
• (disebutkan nama shahibul qurban)
( 12 ) Kelas 5 MI
Biografi Penulis
Khoirotul Hidayah, lahir di Malang, 23 Mei
1999. Alamat Jl. Bromo Rt.22 Rw.06 Desa
Jeru Kec.Turen Kab. Malang.

Menempuh pendidikan di MI Al Ihsan Jeru


tahun tahun 2005, MTs Al Ihsan pada
tahun 2011, kalau MA tahun 2014, dan
sekarang sedang menempuh pendidikan SI
di Universitas Islam Raden Rahmat Malang
Program Studi Pendidikan Guru Madrasah
Ibtidaiyah Semester 5.

( 13 )

Anda mungkin juga menyukai