Anda di halaman 1dari 8

No.

DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 1 of 8

1. TUJUAN
2. RUANG LINGKUP
3. TANGGUNG JAWAB
4. DEFINISI
5. PROSEDUR
6. REFERENSI
7. LAMPIRAN

PENGESAHAN

Dibuat Oleh Mengetahui Disetujui

Budi Ariyanto Erlan Syamsinatra


TIM HSE Kepala Teknik Operation
Project Manager
Tambang Superintendent
No. DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 2 of 8

DAFTAR ISI

1 TUJUAN ............................................................................................................................................ 3
1.1 Tujuan ......................................................................................................................................... 3
1.2 Prosedur ...................................................................................................................................... 3

2 RUANG LINGKUP ........................................................................................................................... 3

3 TANGGUNG JAWAB ...................................................................................................................... 3

4 DEFINISI ........................................................................................................................................... 4

5 PROSEDUR KERJA ......................................................................................................................... 5


5.1 Pleminary Works ........................................................................................................................ 5
5.2 Survey dan Set Out ..................................................................................................................... 5
5.3 Pembersihan ................................................................................................................................ 5
5.3.1. Pembersihan Dengan Tangan.......................................................................................... 5
5.3.2. Pembersihan Dengan Dozer ............................................................................................ 6
5.4 Pembuangan Material ................................................................................................................. 7
5.4.1. Pembersihan Dengan Menimbun .................................................................................... 7
5.4.2. Pembersihan DenganPemindahan ................................................................................... 7

5 REFERENSI ...................................................................................................................................... 8

6 LAMPIRAN ....................................................................................................................................... 8
No. DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 3 of 8

1. TUJUAN

1.1. Tujuan
Tujuan dari prosedur kerja ini adalah untuk memberikan panduan dalam operasi pembersihan
di semua area yang dibutuhkan.

2.2. Prosedur
Prosedur ini memperhitungkan semua aspek aktifitas termasuk produksi, keselamatan,
lingkungan dan kualitas.

2. RUANG LINGKUP

Prosedur ini diterapkan ke semua area, tidak hanya terbatas pada pembersihan area dump, jalan
hauling dan pit.

3. TANGGUNG JAWAB
1. Kepala Teknik Tambang PT.Sembilan Tiga Perdana
Memastikan prosedur ini terlaksana dan terpelihara sesuai dengan ruang lingkup.

2. Project Manager PT. Sembilan Tiga Perdana


Memantau dan mengontrol implementasi dari prosedur ini sesuai dengan ruang lingkup.

3. HSE PT. Sembilan Tiga Perdana


Melaksanakan inspeksi dan patroli terhadap ketaatan prosedur ini

4. Setiap Personil yang Bertanggung Jawab


Setiap personil yang bertanggung jawab dalam kegiatan land clearing di PT. Sembilan Tiga
Perdana wajib menaati prosedur ini.
No. DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 4 of 8

4. DEFINISI

1. Engineer adalah perwakilan manajemen atau utusan untuk melakukan survey dan planning
2. Superintendent adalah sesorang yang mempunyai kewajiban untuk mengatur kegiatan
pembersihan

5. PROSEDUR

5.1. Preliminary Works Complete

 Survey plan harus menetapkan batas pembersihan (merujuk pada prosedur perencanaan yang
relevan).

 Survey plan harus menetapkan dimana dan bagaimana material yang dibersihkan harus
disimpan atau dibuang.

 Sebelum pembersihan utama, struktur erosi dan sedimentasi harus diciptakan dan
dioperasikan.

 Tidak ada pembersihan yang dilakukan pada malam hari dengan cahaya buatan atau dalam
kondisi hujan atau berkabut.

 Tidak boleh melakukan kegiatan pembersihan di luar area pit sebelum memperoleh ijin untuk
mengubah lahan dan vegetasi.

 Ijin mengubah lahan dan vegetasi harus diproses sebelum melaksanakan kegiatan
pembersihan.

 Aktifitas pembersihan hanya boleh digunakan menggunakan dozer dan gergaji mesin.

 Operator dozer yang paling handal melakukan pembersihan dan memiliki simper pembersihan
yang berlaku.

 Pembersihan harus diawasi oleh orang yang sudah berpengalaman melakukan aktifitas
pembersihan.
No. DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 5 of 8

5.2. Survey dan Set Out

 Pasak-pasak harus dipasang atau diikat di pohon pada batas pembersihan yang sudah
ditentukan atau pada tempat yang beralasan.

 Pasak atau ikatan harus memiliki tinggi yang cukup agar mudah dilihat dari kejauhan. Jika
memungkinkan, pita atau cat dapat ditambahkan agar pasak mudah terlihat.

 Ketika berjalan melalui area yang belum dibersihkan, peraturan berikut ini harus diikuti:

 Jangan pernah bepergian sendirian;

 Gunakan celana panjang;

 Bawa air minum yang cukup;

 Bawalah radio genggam;

 Bawa first aid kit.

 Informasi di bawah ini harus didokumentasikan di setiap lokasi pasak-pasak terpasang:

 Chain age / point numbers

 Offset

 The accuracy of the pegs only needs to be +/- 1000 mm

5.3. Pembersihan

5.3.1. Pembersihan Dengan Tangan

 Jika pohon yang sangat besar ( diameter diatas 30 cm) perlu dibersihkan, akan lebih
baik jika pohon dirubuhkan terlebih dahulu oleh tim gergaji.

 Jika sudah rubuh, batang dan dahan harus dipotong-potong ke dalam bagian-bagian
tertentu. Panjang kayu maksimal adalah 20 cm.

 Masing-masing tim gergaji harus dipisahkan dengan baik supaya mengurangi


kemungkinan seseorang dapat membahayakan orang lainnya.
No. DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 6 of 8

 Aktifitas pekerjaan yang lebih berat dapat diberikan kepada anggota tim lainnya
untuk mengurangi kelelahan dan cidera karena penanganan manual.

 Peraturan berikut harus diikuti ketika bekerja di area yang baru:

 Jangan pernah bepergian sendirian;

 Gunakan celana panjang;

 Bawa air minum yang cukup;

 Bawalah radio genggam;

 Bawa first aid kit.

 Pembersihan harus dibatasi hanya kepada area yang dibatasi dan perhatikan
kemiringan pasak.

 Perhatikan pohon dan arah angin; jangan tebang pohon jika pohon miring ke arah
pekerja atau arah angin sedang menuju arah pekerja.

 Bersihkan pohon dari tanaman rambat dan pastikan tidak ada tanaman rambat yang
melingkari pohon sebelum membersihkan pohon.

 Pastikan pekerja tidak menebang pohon yang busuk.

 Pastikan pekerja berdiri pada jarak aman ketika menebang pohon.

 Jangan tebang pohon ketika hujan atau angin sedang kencang.

 Jangan tebang pohon di area rawa.

 Pastikan asisten operator berdiri di belakang operator ketika sedang menebang.

5.4. Pembersihan Dengan Dozer

 Harus sangat berhati-hati ketika sedang melakukan pembersihan dengan dozer di lereng yang
curam. Jika memungkinkan, pekerjakan operator yang sudah sangat berpengalaman. Jika tidak
memungkinkan, pengawasan ekstra harus dilakukan.
No. DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 7 of 8

 Dust generation harus dijaga dalam level minimum. Hal ini dapat dilakukan dengan
pelarangan pemindahan meson selama kondisi kering dan berangin.

 Dozer yang digunakan untuk melakukan pembersihan harus dilengkapi dengan perlindungan
spesial yang melindungi komponen-komponennya.

 Metode material dozing harus sesuai dengan jenis dan posisi material yang akan dibersihkan

 Ketika bekerja di dekat jurang (drop off), pengaman harus dipasang 10 m dari tepi jurang
sebelum dozer melakukan proses pembersihan

 Perhatikan pohon dan arah angin, jangan dorong pohon jika pohon miring ke arah dozer atau
arah angin mengarah pada dozer

 Bersihkan pohon dari tanaman rambat dan pastikan tidak ada tanaman rambat terkait dengan
pohon lain sebelum mendorong dozer

5.5. Pembuangan Material

5.5.1. Pembersihan Dengan Menimbun

 Ketika menekan material yang akan dibersihkan menjadi sebuah timbunan, penting
untuk meminimalisir gangguan yang disebabkan oleh humus

5.5.2. Pembersihan Dengan Pemindahan

 Perpindahan material yang akan dibersihkan harus diminimalisir sebisa mungkin

 Akses yang sesuai harus selalu dikelola

 Superintendent harus menentukan jenis dan tipe peralatan yang akan digunakan
(biasanya excavator dan truk)

 Jika potongan kayu terlalu besar untuk masuk ke dalam truk, potongan kayu harus
dipotong lebih kecil lagi
No. DOK : SOP/0004/HSE-STP
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR Date : November 2019
PEMBERSIHAN LAHAN (CLEARING) Revision : 00
Page : 8 of 8

 Material harus dibuang di tempat atau dibuang dengan cara yang sudah disepakati
bersama dengan orang yang terkait dengan program ini (misal; klien, pemilik tanah
dsb)

6. REFERENSI

1. Undang - undang No. 4 tahun 2009 Tentang Mineral dan Batubara.


2. Undang- Undang No. 1 tahun 1970 Tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja.
3. Undang - Undang No- 22 tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
4. PP No. 19 tahun 1973 tentang Pengaturan dan Penmgawasan Keselamatan Kerja di
Bidang Pertambangan.
5. PP No. 41 tahun 1993 Tentang Angkutan Jalan.
6. PP No.44 tahun 1993 Tentang Kendaraan dan Pengemudi
7. Permen No. 26.Tahun 2018 Tentang Pelaksanaan Kaidah Pertambangan Yang Baik Dan
Pengawasan Pertambangan Mineral Dan Batubara

7. LAMPIRAN

Nil.

Anda mungkin juga menyukai