Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN ACEH TIMUR

DINAS KESEHATAN
UPTD.PUSKESMAS PEUREULAK TIMUR
Jln. Medan - Banda Aceh AlueLhokKodePos 24440
Email :puskesmaspeureulaktimur@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS PEUREULAK TIMUR

TENTANG
PENETAPAN ISI REKAM MEDIS
DI UPTD PUSKESMAS PEUREULAK TIMUR
Nomor : 800/ /PKM-PT/2022

DENGAN RAHMAT ALLAH SUBHANAHUWATA’ALA


KEPALA UPTD PUSKESMAS PEUREULAK TIMUR,

Menimbang : a. bahwa untuk ketertiban dan kelancaran pengisisan rekam medis


pasien di puskesmas sebagaimana dmaksud Pasal 3 Peraturan
Menteri Kesehatan Nomor 269 / MENKES / PER /III / 2008 tentang
Rekam Medis;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam
huruf a, perlu menetapkan keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Peureulak Timur tentang penetapan isi rekam medis pada UPTD
Puskesmas Peureulak Timur;

Mengingat : 1. Undang-Undang no.25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik


( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
112,tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia 5038 );
2. Undang-Undang No. 36 Tahun 2009 tentang kesehatan ( Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5063 );
3. Peraturan pemerintah Nomor 10 Tahun 1966 tentang wajib simpan
rahasia Dokter ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1966
Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
2803 );
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 269 tahun 2008 Tentang
Rekam Medis;
5. Peraturan Pemerintah No. 96 Tahun 2012 Tentang Pelayanan
Publik;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun
2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2016 Tentang
Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor 44 Tahun
2016 Tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS PEUREULAK TIMUR


TENTANG PENETAPAN ISI REKAM MEDIS DI UPTD PUSKESMAS
PEUREULAK TIMUR;

Kesatu : Isi rekam medis pada UPTD Puskesmas Peureulak Timur Kabupaten
aceh Timur.
Kedua : Isi rekam medis sebagaimana dimaksud pada dictum Kesatu
dilaksanakan sesuai dengan jenis pelayanan medis yang diberikan
kepada pasien di UPTD Puskesmas Peureulak Timur, yaitu :
a. Pelayanan rawat jalan;
b. Pelayanan gawat darurat;
c. Pelayanan dalam keadaan bencana;
Ketiga : Pengisian rekam medis untuk pasien sekurang kurangnya memuat data
rekam medis pasien,tenaga kesehatan yang memberikan pelayanan
kesehatan bagi pasien dan dapat dikembangkan sesuai dengan
kebutuhan sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Kesehatan
Nomor 269/MENKES/PER/III/2008 tentang rekam medis sebagaimana
tercantum dalam lampiran keputusan ini.
Keempat : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dengan
ketentuan apabila ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini
akan diperbaiki kembali sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Peureulak Timur


pada tanggal : 30 Mei 2022
KEPALA UPTD PUSKESMAS
PEUREULAK TIMUR,

SYARIFAH FAUZIATI
LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS
PEUREULAK TIMUR
NOMOR : 800/ /2022
TANGGAL : 30 Mei 2022

PENETAPAN ISI REKAM MEDIS


DI UPTD PUSKESMAS PEUREULAK TIMUR

No JENIS PELAYANAN ISI REKAM MEDIS

1 2 3

1 Rawat Jalan a. Identitas Pasien

b. Tanggal dan waktu

c. Hasil anamnesis,mencakup sekurang kurangnya


keluahan dan riwayat penyakit

d. Hasil pemeriksaan fisik dan penunjang medik

e. Diagnosis

f. Rencana penatalaksanaan

g. Pengobatan atau tindakan

h. Pelayanan yang telah diberikan pada pasien

i. Nama dan tanda tangan dokter dan tenaga keehatan


tertentu yang memberikan pelayanan kesehatan

j. Persetujuan tindaan bila perlu


2. Gawat Darurat a. Identitas Pasien

b. Kondisi saat pasien tiba disarana pelayanan kesehatan

c. Identitas pengantar pasien

d. Tanggal dan waktu

e. Hasil anamnesis,mencakup sekurang kurangnya


keluahan dan riwayat penyakit

f. Hasil pemeriksaan fisik dan penunjang medik

g. Diagnosis

h. Rencana penatalaksanaan

i. Pengobatan atau tindakan

j. Ringkasan kondisi pasien sebelum meninggalkan


pelayanan unit gawat darurat dan rencana tindak lanjut

k. Nama dan tanda tangan dokter dan tenaga keehatan


tertentu yang memberikan pelayanan kesehatan

l. sarana transportasi yang digunakan bagi pasien yang


akan dipindahkan kesarana pelayanan kesehatan
lainnya

m. Pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien

n. Persetujuan tindakan bila diperlukan

3. Keadaan Bencana a. Jenis bencana dan lokasi dimana pasien ditemukan

b. Kategori kegawatan dan nomor pasien bencana masal

c. Identitas yang menemukan pasien

4. Ambulance / a. Identitas Pasien


pengobatan masal
b. Kondisi saat pasien tiba di sarana pelayanan kesehatan

c. Identitas pengantar pasien

d. Tanggal dan waktu

e. Hasil anamnesis,mencakup sekurang kurangnya


keluahan dan riwayat penyakit

f. Hasil pemeriksaan fisik dan penunjang medic

g. Diagnosis
h. Pengobatan atau tindakan

i. Ringkasan kondisi pasien sebelum meninggalkan


pelayanan unit gawat darurat dan rencana tindak lanjut

j. Nama dan tanda tangan dokter dan tenaga keehatan


tertentu yang memberikan pelayanan kesehatan

k. sarana transportasi yang digunakan bagi pasien yang


akan dipindahkan kesarana pelayanan kesehatan
lainnya

l. Pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien dan


hasil rekam medis disimpan pada pelayanan kesehatan
yang merawatnya

Ditetapkan di : Peureulak Timur


pada tanggal : 30 Mei 2022
KEPALA UPTD PUSKESMAS
PEUREULAK TIMUR,

SYARIFAH FAUZIATI

Anda mungkin juga menyukai