Anda di halaman 1dari 12

STRATEGI PELAKSANAAN

TINDAKAN KEPERAWATAN

Pertemuan : 1 Inisial Klien : Ny. N

Hari / Tanggal : Kamis /23/september/2021 Ruangan : Mawar I

================================================================
Proses Keperawatan

1. Kondisi Klien
DS : Klien Mengatakan
 Klien mengatakan nyeri perut dibagian kanan
 Klien mengatakan mual muntah
 Klien mengatakan tidak napsu makan
DO : Klien Tampak

 Klien tampak meringis kesakitan dibagian abdomen kanan


 Klien tampak lemas
 Klien mengalami penurunan Berat Badan
 TTV: TD: 120/80, S: 36,5, RR: 18x/menit, N: 80x/menit

2. Diagnosa Keperawatan : Apendisitis

3. Tujuan Khusus :
 Dapat melakukan pengkajian terhadap klien dengan diagnosa apendisitis
 Dapat membuat rencana tindakan keperawatan dengan masalah apendisitis
 Dapat melaksanakan intervensi keperawatanpada klien apendisitis
 Dapat membuat evaluasi pelaksanaan tindakan keperawatan

4. Rencana Tindakan Keperawatan


a. Identifikasi penyebab terjadinya apendisitis
b. Mengajarkan klien untuk mengatur pola makan yang sehat
A. Strategi Komunikasi
1. Orientasi
a. Salam Terapeutik :
“selamat pagi bu” saya perawat rendi , nama ibu siapa dan biasa dipanggil apa?.
Saya mahasiswa STIKES ABNUS Jakarta nah bu saya disini akan merawat ibu
selama 3 hari dari tanggal 23 – 25 September 2021 dan kebetulan saya dinas pagi
bu”.
b. Evaluasi/Validasi :
“ Bagaimana keadaan ibu hari ini ?”
“ Bagaimana perasaan ibu setelah dilakukan tindakan oprasi kemarin?”

c. Kontrak :
Topik : “ibu hari ini saya akan berbincang-bincang dengan ibu tentang masalah
yang ibu hadapi terkait penyakit yang ibu alami dan juga nanti saya akan
membantu aktivitas ibu setelah menjalani oprasi, apakah ibu bersedia“
Waktu : “ibu maunya kita berbincang-bincang berapa lama?”
Tempat : tempatnya dimana bu“

d. Tujuan :
Tujuan kita berbincang bincang hari ini agar kita dapat saling mengenal dan dapat
menemukan solusi dalam permasalahan yang ibu hadapi

2. Kerja ( Sesuaikan dengan Prosedur tindakan yang akan dilakukan


“Bagaimana perasaan ibu setelah tau akan dilakukan tindakan oprasi besok”
“Saya perhatikan ibu terlihat sedikit cemas”
“ibu tahu tidak bahaya dari kecemasan berlebih pasca oprasi”
“bagus kalau ibu tahu”
“nah itu ibu tahu, jadi ibu tidak boleh terlalu cemas karena itu akan sangat berbahaya
untuk kondisi ibu saat ini
“nah saya akan mengajarkan ibu agar tetap tenang sebelum dilakukan tindakan oprasi,
pertama-tama ibu jangan berpikir negative, karena itu dapat mempengaruhi tekanan
darah ibu, jika tekanan tekanan darah ibu tinggi maka proses tindakan oprasi dapat
dihentikan, jadi diharapkan agar ibu tetap relax.”
3. Terminasi
Evaluasi
Evaluasi subjektif : “Ibu bagaimana perasaannnya sekarang setalah dilakukan
tindakan oprasi”

Evaluasi Objektif : “Tadikan sudah dilakukan tindakan oprasi ya bu? Apakah


ada keluhan lain yang ibu rasa”
“baik kalau tidak ada keluhan”

Rencana tindakan lanjut


“ Ibu saya harap ibu dapat lebih memeperhatikan pola makan yang lebih sehat.

Kontak yang akan datang :


Topik : “ Ibu besok kita akan berbincang-bincang kembali,setelah proses oprasi
ini selesai”
Waktu : “ besok siang ya bu”
Tempat : “ diruang rawat inap ibu“

Nah bu waktu berbincang-bincang kita sudah selesai, sekarang ibu istirahat ya,
Sampai ketemu besok ya bu. Selamat siang .
STRATEGI PELAKSANAAN

TINDAKAN KEPERAWATAN

Pertemuan : 1 Inisial Klien : Ny. S

Hari / Tanggal : Sabtu/25/september/2021 Ruangan : Tulip I

================================================================
Proses Keperawatan

5. Kondisi Klien
DS : Klien Mengatakan
 Klien mengatakan keluar lendir darah dari kemaluan
 Klien mengatakan kemungkinan ketuban sudah pecah
 Klien mengatakan gerakan janin tidak teratur

DO : Klien Tampak

 Klien tampak pucat


 Klien meringis kesakitan
 TTV: TD: 130/80, S: 36,8, RR: 20x/menit, N: 89x/menit.

6. Diagnosa Keperawatan : Nyeri berhubungan dengan kontraksi uterus ditandai dengan nyeri
perut dibagian bawah

7. Tujuan Khusus :
 Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 2 jam klien dapat beradaptasi
dengan nyeri yang timbul.

8. Rencana Tindakan Keperawatan


c. Melakukan observasi tanda-tanda vital
d. Melakukan observasi tindakan persalinan
B. Strategi Komunikasi
4. Orientasi
e. Salam Terapeutik :
“Selamat pagi ibu” saya perawat rendi , nama ibu siapa dan biasa dipanggil apa?.
Saya mahasiswa STIKES ABNUS Jakarta, nah saya disini akan merawat ibu
selama proses persalinan berlangsung 3 hari dari tanggal 25 – 28 September 2021
dan kebetulan saya dinas pagi ya bu”.

f. Evaluasi/Validasi :
“ Bagaimana keadaan ibu hari ini ?”
“ Bagaimana perasaan ibu setelah dilakukan tindakan persalinan normal?”

g. Kontrak :
Topik : “Ibu hari ini saya akan berbincang-bincang dengan ibu terkait proses
persalinan dan juga nanti saya akan membantu aktivitas ibu setelah dilakukan
tindakan persalinan, apakah ibu bersedia“
Waktu : “Ibu maunya kita berbincang-bincang berapa lama?”
Tempat : tempatnya dimana ya bu“

h. Tujuan :
Tujuan kita berbincang bincang hari ini agar kita dapat saling mengenal dan dapat
menemukan solusi terkait proses persalinan yang nantinya ibu alami.

5. Kerja
“Bagaimana perasaan ibu setelah tau akan dilakukan proses persalinan besok”
“Saya perhatikan ibu terlihat sedikit cemas”
“ibu tahu tidak bahaya dari kecemasan berlebih saat dilakukan proses persalinan”
“bagus kalau ibu tahu”
“nah itu ibu tahu, jadi ibu tidak boleh terlalu cemas karena itu dapat menggangu proses
persalinan ibu”
“nah saya akan mengajarkan ibu agar tetap tenang, pertama-tama ibu jangan berpikir
negative, karena itu dapat mempengaruhi tekanan darah ibu, jika tekanan tekanan darah
tinggi maka itu akan membuat proses persalinan ibu terhambat dan dapat terjadinya
perdarahan”
6. Terminasi
Evaluasi
Evaluasi subjektif : “Ibu bagaimana perasaannnya sekarang setalah dilakukan
proses persalinan”

Evaluasi Objektif : “Tadikan sudah melakukan proses persalinan? Apakah ada


keluhan lain yang dirasa”
“baik kalau tidak ada”

Rencana tindakan lanjut


“Ibu saya harap dapat lebih memeperhatikan kebersihan tubuh ibu, agar terhindar
dari bakteri semasa nifas”

Kontak yang akan datang :


Topik : “Ibu besok kita akan berbincang-bincang kembali, setelah proses
persalinan selesai”
Waktu : “ Besok siang ya bu”
Tempat : “diruangan rawat inap ibu“

Nah ibu waktu berbincang-bincang kita sudah selesai, sekarang bapak istirahat ya,
Sampai ketemu besok ya bu. Selamat siang.
STRATEGI PELAKSANAAN

TINDAKAN KEPERAWATAN

Pertemuan : 1 Inisial Klien : Tn. F

Hari / Tanggal : Senin/27/september/2021 Ruangan : Anggrek I

================================================================
Proses Keperawatan

9. Kondisi Klien
DS : Klien Mengatakan
 Klien mengeluh nyeri dada
 Klien mengatakan sulit bernapas setelah beraktivitas
 Pasien mengeluh lelah

DO : Klien Tampak

 Klien tampak meringis


 Klien tampak gelisah
 Klien sulit tidur
 TTV: TD: 140/90, S: 36,8, RR: 20x/menit, N: 110x/menit.

10. Diagnosa Keperawatan : Penurunan curah jantung

11. Tujuan Khusus :


 Setelah dilakukan tindakan keperawatan diharapkan curah jantung meningkat.

12. Rencana Tindakan Keperawatan


e. Melakukan observasi tanda-tanda vital
f. Memonitor auskultasi bunyi napas
g. Melakukan observasi cara kerja jantung
h. Memonitor keluhan nyeri dada
C. Strategi Komunikasi
7. Orientasi
i. Salam Terapeutik :
“Selamat pagi Pak” saya perawat rendi , nama Bapak siapa dan biasa dipanggil
apa?. Saya mahasiswa STIKES ABNUS Jakarta, nah saya disini akan merawat
Bapak selama proses pengobatan selama 3 hari dari tanggal 26 – 289September
2021 dan kebetulan saya dinas pagi ya pak”.

j. Evaluasi/Validasi :
“ Bagaimana keadaan pak hari ini ?”
“ Bagaimana perasaan bapak setelah dilakukan perawatan di HCU?”

k. Kontrak :
Topik : “Bapak hari ini saya akan berbincang-bincang dengan Bapak terkait
bagaimana proses terjadinya gagal jantung yang terjadi pada bapak apakah bapak
bersedia“
Waktu : “Bapak maunya kita berbincang-bincang berapa lama?”
Tempat : Tempatnya dimana ya pak“

l. Tujuan :
Tujuan kita berbincang bincang hari ini agar kita dapat saling mengenal dan dapat
mengetahui penyebab terjadinya gagal jantung pada bapak.

8. Kerja
“Bagaimana perasaan bapak setelah tau bapak terkena gagal jantung”
“Saya perhatikan bapak terlihat lelah”
“Bapak tahu tidak bahaya dari gagal jantung itu seperti apa jika tidak ditangani dengan
cepat”
“Bagus kalau bapak tahu”
“Nah itu bapak tahu, jadi bapak harus jaga pola makan yang sehat ya”
“nah saya akan mengajarkan bapak untuk melakukan pola hidup sehat untuk menghindari
terjadinya gagal jantung, pertama-tama bapak menghindari pola makan yang berlemak
dan jangan merokok serta tidak melakukan aktivitas berlebih”

9. Terminasi
Evaluasi
Evaluasi subjektif : “Bapak bagaimana perasaannnya sekarang setalah
mendapatkan perawatan di ruang HCU”

Evaluasi Objektif : “Setelah bapak mendapatkan perawatan diruang HCU apakah


ada keluhan lain yang dirasa”
“baik kalau tidak ada”

Rencana tindakan lanjut


“Bapak saya harap dapat lebih memeperhatikan pola hidup sehat agar terhindar
dari penyakit”

Kontak yang akan datang :


Topik : “Bapak besok kita akan berbincang-bincang kembali, setelah bapak
keadaannya sudah membaik”
Waktu : “ Besok siang ya pak”
Tempat : “diruangan rawat inap bapak“

Nah Bapak waktu berbincang-bincang kita sudah selesai, sekarang bapak istirahat
ya, Sampai ketemu besok siang ya pak. Selamat siang.
STRATEGI PELAKSANAAN

TINDAKAN KEPERAWATAN

Pertemuan : 1 Inisial Klien : Ny. M

Hari / Tanggal : Sabtu/28/september/2021 Ruangan : Tulip I

================================================================
Proses Keperawatan

13. Kondisi Klien


DS : Klien Mengatakan
 Klien mengatakan terdapat luka basah di kaki kiri
 Klien mengatakan badannya lemas

DO : Klien Tampak

 Klien terdapat luka basah di kaki sebelah kiri


 Klien meringis kesakitan
 TTV: TD: 130/80, S: 36,8, RR: 20x/menit, N: 89x/menit. GDS: 300

14. Diagnosa Keperawatan : Kerusakan integritas jaringan berhubungan dengan agen


cedera kimiawi gangguan metabolisme
15. Tujuan Khusus :
 Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 1x24 jam. Maka luka akan
membaik
 Kodisi jaringan kulit membaik

16. Rencana Tindakan Keperawatan


i. Melakukan observasi tanda-tanda vital
j. Melakukan pembersihan luka pada kaki sebelah kanan
D. Strategi Komunikasi
10. Orientasi
m. Salam Terapeutik :
“Selamat pagi ibu” saya perawat rendi , nama ibu siapa dan biasa dipanggil apa?.
Saya mahasiswa STIKES ABNUS Jakarta, nah saya disini akan merawat ibu
selama proses pengobatan luka berlangsung 3 hari dari tanggal 28–31 September
2021 dan kebetulan saya dinas pagi ya bu”.

n. Evaluasi/Validasi :
“ Bagaimana keadaan ibu hari ini ?”
“ Bagaimana perasaan ibu setelah dilakukan pengobatan luka?”

o. Kontrak :
Topik : “Ibu hari ini saya akan berbincang-bincang dengan ibu terkait proses
pengobatan luka dan juga nanti saya akan membantu aktivitas ibu setelah
dilakukan proses pembersihan luka“
Waktu : “Ibu maunya kita berbincang-bincang berapa lama?”
Tempat : tempatnya dimana ya bu“

p. Tujuan :
Tujuan kita berbincang bincang hari ini agar kita dapat saling mengenal dan dapat
menemukan solusi terkait penyembuhan luka pada ibu.

11. Kerja
“Bagaimana perasaan ibu setelah tau akan dilakukan proses pebersihan luka besok”
“Saya perhatikan ibu terlihat sedikit cemas”
“ibu tahu tidak bahaya dari kecemasan berlebih”
“bagus kalau ibu tahu”
“nah itu ibu tahu, jadi ibu tidak boleh terlalu cemas karena itu dapat membuat kadar gula
ibu semakin tinggi”
“nah saya akan mengajarkan ibu agar tetap tenang, pertama-tama ibu jangan berpikir
negative, karena itu dapat mempengaruhi tekanan darah ibu, jika tekanan tekanan darah
tinggi maka itu akan membuat kadar gula ibu meningkat”
12. Terminasi
Evaluasi
Evaluasi subjektif : “ibu bagaimana perasaannnya sekarang setalah dilakukan
proses pembersihan luka”

Evaluasi Objektif : “Tadikan sudah melakukan proses pembersihan luka apakah


ada keluhan lain”
“baik kalau tidak ada”

Rencana tindakan lanjut


“Ibu saya harap dapat lebih memeperhatikan pola makan yang sehat dan
mengurangi makanan dan minuman yang mengandung gula berlebih”

Kontak yang akan datang :


Topik : “Ibu besok kita akan berbincang-bincang kembali, setelah proses
pembersihan luka selesai”
Waktu : “ Besok siang ya bu”
Tempat : “diruang rawat inap ibu“

Nah ibu waktu berbincang-bincang kita sudah selesai, sekarang ibu istirahat ya,
Sampai ketemu besok ya bu. Selamat siang.

Anda mungkin juga menyukai