Anda di halaman 1dari 5

BAR ORGANIZATION

1. Manajemen Organisasi Bar

Organisasi adalah salah satu unsur manajemen dalam proses


pencapaian tujuan sesuai yang diharapkan serta ditargetkan oleh
perusahaan. Organisasi mendukung dan menciptakan setiap kegiatan
operasional perusahaan dapat berjalan dengan baik, benar dan lancar,
serta semua tugas dapat dilaksanakan sesuai dengan aturan SOP
(standard operating procedures), Petunjuk pelaksanan (juklak) atau
Petunjuk teknis (juknis).
Organisasi juga menghindarkan pekerjaan yang tumpang tindih,
bahkan menciptakan pekerjaan dapat dilaksanakan dengan efektif dan
efisien. Organisasi disusun melalui bagan organisasi (organizational
chart) dan pelaksanan tugas dan tanggung jawab setiap petugas dengan
job description.
Susunan organisasi dari staf bar pada umumnya disesuaikan dengan
besar kecilnya aktivitas usaha bar atau hotel itu sendiri. Apabila bar
yang ada dihotel dilihat dari jumlah bar yang ada
tidak banyak, maka susunan organisasi tersebut dikemas menyesuaikan,
kebutuhannya atau menurut besarnya aktivitas operasional bar itu
sendiri. Dengan demikian tidak disemua bar memiliki susunan dan
jumlah staf yang sama.
2. Bagan ORGANISASI BAR :

Bagan organisasi dibawah ini menunjukan jabatan, kedudukan serta


wewenang serta tanggung jawab staff di dalam struktur organisasi
perusahaan.
BAR MANAGER
CHIEF BARTENDER

ASST BAR MANAGER


ASST CHIEF BARTENDER

BAR SUPERVISOR/ BAR CAPTAIN

BARTENDER

BAR WAITRESS/WAITER

BAR BOY

Struktur Organisasi di Bar disesuaikan dengan selain jumlah Bar


yang ada, juga dilihat besar kecil kegiatan operasionalnya atau aktivitas
yang dilaksanakan. Dengan demikian kadangkala di Hotel bintang 3-4
pun bisa terjadi tidak menggunakan jabatan Bar Manager sebagai
pimpinan di Bar, tetapi cukup dengan jabatan Chief Bartender.
3. Pengertian Job Description

Adalah tugas dan tanggung jawab seluruh bar staf secara umum yang
harus dilaksanakan dalam operasional Bar hotel yaitu antara lain :
 Bertanggung jawab dan menjaga kepentingan manajemen perusahaan.
 Menjaga kebersihan dan kerapihan bar.
 Menjaga kebersihan dan penataan peralatan bar.
 Melengkapi persediaan minuman dan snacks serta garnish
pendukungnya.
 Menyiapkan supplies dan pelengkap lainnya.
 Menyiapkan pesanan tamu.
 Membuat minuman campuran (cocktail) sesuai standar.
 Menangani pembayaran tamu.
 Menerima keluhan tamu pengunjung.
 Menerima saran dari tamu dan menyampaikannya pada pimpinan.
 Ikut membantu pimpinan dalam rangka pengembangan barnya.
 Menutup bar menurut waktu yang ditentukan.

4. Tugas dan tanggung jawab Bar staf


Sesuai dengan jenjang jabatan yang dibebankan sbb :
• Bar Manager bertanggung jawab atas operation dan kelancaran
Bar; Target penjualan (Sales), Beverage Cost; ketepatan laporan
administrasi, menentukan menu drink list, harga beverages ,
mengkoordinir, memotivasi, menilai dan menaikan pangkat
bawahan.
• Asst Bar Manager membantu Bar Manager dalam menciptakan
kelancaran operasional Bar, handling complaint, meyusun schedule
kerja, membriefing staf.
• Bar Supervisor bertanggung jawab memberikan supervisi,
pelaksanaan jadwal kerja, job description dan kelancaran pelayanan
kepada tamu, taking order, dan juga handling complaint
• Bartender bertanggung jawab terhadap kelancaran Bar area, stock
minuman, Beverage inventory accurate, pembuatan mixed drinks
, show man ship (juggling/ Flaring), laporan administrasi, stock
minuman, menciptakan kreasi minuman ciptaan yang baru.

• Bar Waiter/s bertanggung jawab dalam pelayanan minuman kepada


tamu-tamu langganan, tanpa complaint yg berarti, pelayanan kepada
tamu prima, up selling kepada tamu demi tercipnya kepuasan tamu
(customer satisfaction), serving, clear up dan set-up kelengkapan
meja Bar.
• Bar Boy bertanggung jawab kebersihan area Bar, fasilitas bar, clear- up
kotoran, membersihkan, membantu bartender demi kelancaran
operational Bar outlets, membantu waiter utk service tamu.

Anda mungkin juga menyukai