Anda di halaman 1dari 40

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

DI KELURAHAN GEDONG PANJANG KECAMATAN CITAMIANG KOTA

SUKABUMI

“PENGARUH ADANYA PKK TERHADAP LINGKUNGAN MASYARAKAT ”

Disusun Oleh :

Nama : Oli Vianda Aditya


NIM : 20010008
Prodi : Ilmu Administrasi Negara

SEKOLAH TINGGI ILMU SOSIAL DAN POLITIK


SYAMSUL ‘ULUM
2023
LEMBAR PERNYATAAN LAPORAN INDIVIDU PPL

NAMA : Oli vianda aditya


NIM : 20010008
PRODI : ILMU ADMINISTRASI NEGARA
SEMESTER : V (LIMA)

Laporan PPL ini dibuat dengan sebenarnya hasil karya saya sendiri yang dilaksanakan sejak
tanggal 26 Desember 2022 sampai tanggal 25 Januari 2023 dilaksanakan di Keluarahan
Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi.

Sukabumi, 25 Januari 2023


Penyusun Laporan
Yang Membuat Pernyataan,

Oli vianda aditya


NIM : 20010008

SEKOLAH TINGGI ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK (STISIP)


SYAMSUL ‘ULUM KOTA SUKABUMI
TAHUN AKADEMIK 2022/ 2023

i
LEMBAR PENGESAHAN
Pengesahan Laporan Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Sekolah Tinggi Ilmu
Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Syamsul'Ulum Kota Sukabumi di Kelurahan Gedong
panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi

Nama : Oli Vianda Aditya

NIM : 20010008

Prodi : Ilmu Administrasi Negara

Telah melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Kelurahan Gedong


panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi mulai tanggal 26 Desember 2022 s/d 25
Januari 2023

Mengetahui Sukabumi, 20 Januari 2022


Lurah Gedong panjang Penyusun

Bunyamin, S.Sos Oli Vianda Aditya


NIP: 19670605 198902 1 004 NIM: 20010008

Mengetahui dan Mengesahkan


Dosen Pembimbing

Dr .Purwanto,S.Pd.I,.S.IP,.M,Si
NIDN. 0406078202

KATA PENGANTAR

ii
ِ ‫بِ ۡس ِم ٱهَّلل ِ ٱلر َّۡح ٰ َم ِن ٱلر‬
‫َّح ِيم‬
Alhamdulillahirabbil’alamin, banyak nikmat yang Allah berikan, tetapi sedikit sekali

yang kita ingat. Segala puji hanya layak untuk Allah Tuhan seluruh alam atas segala berkat,

rahmat, taufik, serta hidayah-Nya yang tiada terkira besarnya, sehingga penyusun dapat

menyelesaikan “Laporan Akhir individu Praktik Pengalaman lapangan (PPL) di Kelurahan

Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi”.

Laporan ini berisikan penjelasan tentang kondisi obyektif Kelurahan Gedong Panjang

Kota Sukabumi, rencana dan pelaksanaan PPL, partisipasi dalam kegiatan kelurahan, juga

analisis masalah administrasi dan pemerintahan. Penjelasan-penjelasan tersebut akan saya

bahas secara terperinci sesuai dengan sumber-sumber yang saya dapatkan.

Dalam pembuatannya, tentu saya memperoleh banyak bantuan baik moral maupun

material dari berbagai pihak, karena itu saya sebagai penyusun, mengucapkan terima kasih

yang sebesar-besarnya kepada :

1. Bapak Purwanto,S.Pd.I.,S.IP.,MM.,M.SI selaku dosen pembimbing yang selalu

memberikan arahan dan dukungan kepada kami.

2. Bapak Bunyamin, S.os selaku lurah Gedong Panjang yang telah bersedia

menerima kami melaksanakan PPL di Gedong Panjang

3. Seluruh Staff Gedong Panjang yang telah membimbing dan memberikan banyak

ilmu.

Meskipun saya berharap isi dari laporan ini bebas dari kekurangan dan kesalahan,

namun selalu ada yang kurang baik dari segi susunan kalimat maupun tata Bahasa nya. Oleh
iii
karena itu, dengan tangan terbuka saya menerima segala kritik dan saran yang membangun

agar laporan ini dapat lebih baik lagi. Akhir kata saya berharap agar laporan ini berguna dan

bermanfaat bagi semua pembaca.

Sukabumi, 20 Januari 2023

Penyusun

iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PERNYATAAN LAPORAN INDIVIDU PPL...................................i


LEMBAR PENGESAHAN...................................................................................ii
KATA PENGANTAR............................................................................................ii
DAFTAR ISI..........................................................................................................vi
ABSTRAK............................................................................................................vii
BAB 1.......................................................................................................................1
PENDAHULUAN...................................................................................................1
1.1.LATAR BELAKANG MASALAH....................................................................................1
1.2.TUJUAN DAN KEGUNAAN.........................................................................................2
1.3.WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN......................................................................3
BAB II.....................................................................................................................4
PELAKSANAAN PRAKTIK................................................................................4
2.1 Profil Lembaga..........................................................................................................4
2.2PELAKSANAAN PRAKTIK..........................................................................................16
2.3PERMASALAHAN DI LAPANGAN..............................................................................19
2.4 Tanggapan dari pihak terkait..................................................................................19
BAB III..................................................................................................................20
TEMUAN DAN PEMBAHASAN.......................................................................20
3.1 Temuan..................................................................................................................20
3.2 Analisis Hasil pelaksanaan...................................................................................20
BAB IV..................................................................................................................21
PENUTUP.............................................................................................................21
4.1 Kesimpulan.............................................................................................................21
4.2 Saran......................................................................................................................21
Daftar pustaka......................................................................................................22
LAMPIRAN – LAMPIRAN................................................................................22

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Kelurahan Gedong Panjang.................................................................................................4


Gambar 2. 2 Peta Wilayah Kelurahan Gedong Panjang...........................................................................7
Gambar 2. 3 Struktur Organisasi Kelurahan Gedong Panjang...............................................................15

DAFTAR TABEL

Tabel 2. 1 Jadwal Operasional dan Seragam Staf/Karyawan Kelurahan Gedong Panjang.......................5


Tabel 2. 2 Luas wilayah Administratif Kelurahan Gedong Panjang........................................................6
Tabel 2. 3 Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin di Wilayah Kelurahan Gedong Panjang.........8
Tabel 2. 4 Jumlah Penduduk Berdasarkan Kelompok Umur....................................................................8
Tabel 2. 5 Jumlah penduduk Berdasarkan Agama...................................................................................9
Tabel 2. 6 Mortalitas Penduduk...............................................................................................................9
Tabel 2. 7 Jumlah Penduduk Berdasarkan Tingkat Pendidikan.............................................................10
Tabel 2. 8 Data Keuangan Kelurahan Gedong Panjang.........................................................................11
Tabel 2. 9 Mata Pencaharian Penduduk di Gedong Panjang..................................................................11
Tabel 2. 10 Nama-Nama Karyawan/Karyawati Kelurahan Gedong Panjang.........................................13

vi
ABSTRAK

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu kegiatan integral dari

program perkuliahan Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Syamsul ’Ulum

Sukabumi untuk Mahasiswa, kegiatan ini juga merupakan penerepan proses pembelajaran

menjelang akhir masa perkuliahan untuk mengimplementasikan teori yang diproleh selama

mengikuti proses perkuliahan di kampus dengan kenyataan di lapangan.

Tujuan dari kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) ini, yaitu: (a) Membentuk

kompetensi keperibadian, professional dan sosial melalui pengalaman PPL; (b) Melatih

keterampilan mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan di instansi/lembaga. Selain dari tujuan

juga diharapkan mempunyai kegunaan, diantaranya: (a) Bagi penulis dapat meningkatkan dan

memperluas wawasan melalui pemahaman dan penghayatan visi, misi dan tugas serta

tanggung jawab tempat/obyek tempat dilaksanakannya PPL, untuk kemudian dapat

mengidentifikasi standar, pelaksanaan kegiatan, hasil serta menemukan masalah dan upaya

pemecahannya; dan (b) Bagi instansi tempat penulis melaksanakan kegiatan PPL, selain

membantu dan ikut berpartisipasi aktif dalam segala kegiatan yang ada di juga diharapkan

dapat membantu memberikan masukan bagi instansi.

vii
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1.LATAR BELAKANG MASALAH

PKK adalah gerakan nasional di dalam pembangunan masyarakat, yang tumbuh dari

bawah, yang mengaturnya dari, oleh dan untuk masyarakat. Pemberdayaan keluarga mencakup

segala upaya bimbingan, pembinaan dan pemberdayaan agar keluarga bisa hidup sejahtera,

maju dan juga mandiri. Tim penggerak PKK merupakan mitra kerja organisasi

kemasyarakatan yang fungsinya adalah sebagai fasilitator, perencana, pelaksana, pengendali

dan penggerak di masing-masing episode. Demi terciptanya program PKK tersebut. tim

penggerak PKK ini meliputi warga masyarakat baik laki-laki maupun perempuan,

perseorangan, bersifat sukarela, tidak mewakili organisasi, golongan, parpol, lembaga atau

instansi. Dan fungsinya adalah sebagai perencana, pelaksana, serta pengendali gerak PKK.

Sesuai amanat Permendagri Nomor 5 tahun 2007, PKK adalah salah satu lembaga

kemasyarakatan. Desa dan kelurahan juga merupakan mitra dari pemerintah dan organisasi

kemasyarakatan. PKK memiliki peran dalam membantu pemerintah Desa dan Kelurahan,

dalam rangka meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang berbudaya,

sejahtera, maju dan mandiri, harmonis serta memiliki peran dalam menumbuhkan potensi serta

peran perempuan. Untuk meningkatkan pendapatan dalam keluarga. Peran lainnya dari PKK

juga adalah sebagai penggali, pengembang potensi masyarakat terutama keluarga, pembina,

motivator dan penggerak prakarsa, gotong royong dan swadaya perempuan di dalam

pembangunan. Sebagai bagian yang integral dalam mewujudkan pembangunan yang

partisipatif.

1
1.2.TUJUAN DAN KEGUNAAN

1. Tujuan dari Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) adalah sebagai berikut:

a. Untuk Membekali mahasiswa dengan pengalaman kerja sebenarnya di suatu

Lembaga Pemerintahan.

b. Untuk meningkatkan dan memperluas wawasan melalui pemahaman dan

penghayatan visi, misi dan tugas serta tanggung jawab tempat/objek

pengamatan yaitu kelurahan Gedong Panjang.

c. Untuk mengidentifikasi standar operasional, pelaksana kegiatan, hasil serta

menemukan masalah di Kelurahan Gedong Panjang dan upaya pemecahannya.

2. Kegunaan Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

a. Kegunaan Bagi Mahasiswa,

1.) Untuk memenuhi persyaratan menuju perkuliahan jenjang S1.

2.) Untuk menambah wawasan dalam dunia kerja di suatu Lembaga

pemerintahan,

3.) Sebagai sarana pengembangan potensi dan kreatifitas yang dimiliki

Mahasiswa.

b. Bagi STISIP Syamsul ‘Ulum.

1.) Bisa menjalani hubungan kerjasama antara lembaga Pendidikan STISIP

Syamsul ‘Ulum dengan Kantor Kelurahan Gedong Panjang.

2.) Dapat dijadikan sebagai sarana untuk melihat kesiapan Mahasiswa sebagai

anak didik yang akan memasuki dunia kerja.

c. Bagi Lembaga Pemerintahan.

1.) Lembaga dapat membantu meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

2.) Lembaga bisa memberikan informasi dan pengetahuan kepada

mahasiswa
2
1.3.WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Sebelum dilaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), mahasiswa

terlebih dahulu mengikuti Pendidikan dan Latihan (Diklat) sekaligus pembukaan dan

pembekalan PPL. Waktu Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

dilaksanakan dari tanggal 26 Desember s.d. tanggal 25 Januari 2023, sebagaimana

yang tertera pada Surat Pemberitahuan Pelaksanaan PPL Tahun Akademik 2022/2023

Nomor : 083/MHS.EDR/STISIP-SU/XII/2022 Tanggal 15 Desember 2022.

Kaitannya dengan tempat pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL),

maka Ketua Pelaksana membagi kelompok serta menentukan tempat untuk dijadikan

sebagai tempat PPL. Adapun tempat pelaksanaan PPL kami adalah bertempat di

Kantor Kelurahan Gedong Panjang, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi.

3
BAB II

PELAKSANAAN PRAKTIK

2.1 Profil Lembaga


Kelurahan Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi adalah
obyek praktik yang di tunjukan oleh kampus STISIP Syamsul ’Ulum Kota
Sukabumi untuk mahasiswa yang melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan
(PPL) dalam waktu yang sudah di tentukan, kelurahan sebagai obyek praktik
untuk mahasiswa memiliki nilai edukatif untuk nanti membentuk keprofesionalan
mahasiswa setelah lulus menjadi sarjana.
Jumlah Pegawai yang melaksanakan tugas sangat cukup untuk membantu
laju gerak organisasi pemerintah, akan tetapi di era yang semakin maju ini
menuntut Kelurahan Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi
untuk melakukan berbagai pengembangan dan pembenahan serta inovasi
sehingga kelurahan ini memiliki kualitas yang mampu melaksanakan setiap
program dari pemerintah daerah atau pun pemerintah pusat dan dapat menjadi
kelurahan percontohan di tingkat daerah, provinsi dan nasional.
Usaha pengembangan dan pembenahan yang dilakukan melalui berbagai
cara, baik dengan pembenahan sarana dan prasarana maupun kualitas pelayanan.
Jumlah masyarakat yang cukup banyak yang ada di kelurahan Gedong Panjang,
menjadi peluang sekaligus tantangan yang harus dihadapi oleh kelurahan demi
mewujudkan misi pemerintah kota sukabumi yang RENYAH (Religius, Aman
dan Sejahtera).

Gambar 2. 1 Kelurahan Gedong Panjang

4
1. Sejarah Kelurahan Gedong Panjang
Kantor Kelurahan Gedong Panjang merupakan salah satu kantor Kelurahan
yang berada di kawasan Kecamatan Citamiang tepatnya di Jalan Pramuka No 2,
berdiri sejak tahun 1977. Dahulu bernama kota kidul, namun setelah perluasan
Kota Sukabumi pada tahun 1976 dilakukan pembagian wilayah menjadi 7
Kecamatan dari 33 kelurahan. Lalu kantor Kelurahan Gedong Panjang mengalami
pembangunan pada tahun 2014.

Nama Gedong Panjang berasal dari tahun 1945 tepatnya di jalan Baros Otista
yang sekarang Jl. RH. Didi Sukardi, terdapat rumah yang besar dan panjang.
Rumah tersebut didiami oleh Tuan Jalosi yang berkebangsaan Belanda, pada saat
itu jarang sekali orang yang mempunyai rumah yang berukuran besar dan panjang.
Menurut orang sunda rumah besar dan panjang diistilahkan sebagai Gedong
Panjang, dari situlah sepanjang daerah tersebut dikenal/dinamai wilayah Gedong
Panjang.

Tabel 2. 1 Jadwal Operasional dan Seragam Staf/Karyawan Kelurahan Gedong Panjang

NO HARI JAM DC JAM ISTIRAHAT


1 Senin 08.00-16.00 WIB Gading 12.00 s/d 13.00 WIB
2 Selasa 08.00-16.00 WIB Gading 12.00 s/d 13.00 WIB
3 Rabu 08.00-16.00 WIB Hitam Putih 12.00 s/d 13.00 WIB
4 Kamis 08.00-16.00 WIB Batik 12.00 s/d 13.00 WIB
5 Jumat 08.00-16.30 WIB Bebas 12.00 s/d 13.00 WIB
6 Sabtu Libur - -
7 Mingu Libur - -

2. Gambaran Umum Kelurahan Gedong Panjang


a. Kondisi Geografis
Kelurahan Gedong Panjang merupakan bagian dari wilayah administrasi
Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi yang terdiri dari 30 RT dan 6 RW

5
dengan jumlah penduduk 8.933 jiwa, dengan jumlah penduduk Laki-Laki 4.478
jiwa dan jumlah penduduk Perempuan 4.455 jiwa, dengan luas tanah 99,52 Ha
yang terdiri dari lahan :

1 Pemukiman : 66,10 Ha
2 Pertanian : 25,04 Ha
3 Sekolah/Perkantoran : 1,30 Ha
4 Perusahaan : 2,50 Ha
5 Perkuburan : 4,23 Ha
6 Prasarana Umum Lainnya : 0,35 Ha

Tabel 2. 2 Luas wilayah Administratif Kelurahan Gedong Panjang


PEMBAGIAN

NO RW LUAS TANAH RW DAN RT

RW RT

1 01 10,7 1 3

2 02 18,4 1 6

3 03 8,6 1 4

4 04 25,5 1 5

5 05 24,3 1 7

6 06 12,2 1 5

JUMLAH 99,52 6 30

Kelurahan Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi memiliki Batasan


wilayah sebagai berikut :

1 Sebelah Utara : Kelurahan Nanggeleng


2 Sebelah Selatan : Kelurahan Jaya Raksa
3 Sebelah Timur : Kelurahan Limus Nunggal
4 Sebelah Barat : Kelurahan Citamiang

Topografi wilayah berupa dataran rendah. Berdasarkan iklim dan curah hujan,
Kelurahan Gedong Panjang dipengaruhi oleh perubahan arah angin. Curah hujan di
6
Kelurahan Gedong Panjang rata-rata setahun berkisar 144,00 mm dengan suhu rata-
rata 32’C. Adapun jarak antara Pusat Pemerintahan dari ke Kelurahan Gedong
Panjang adalah sebagai berikut :

 Jarak dari Pusat Pemerintahan Kecamatan ± 1,50 KM


 Jarak dari Pusat Pemerintahan Kota ± 3,00 KM
 Jarak dari Pusat Pemerintahan Provinsi ± 96,00 KM

Secara visualisasi, wilayah administratif dapat dilihat pada Peta Wilayah


Kelurahan Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi sebagai berikut :

Gambar 2. 2 Peta Wilayah Kelurahan Gedong Panjang


(a) Peta Wilayah Kelurahan Gedong Panjang

7
b. Kondisi Demografis
Jumlah kepala keluarga di Kelurahan Gedong Panjang posisi bulan Januari
2022 adalah sebanyak 2.707 kepala keluarga dengan jumlah penduduk sebanyak
8.933 jiwa dengan rincian sebagai berikut :
 Jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin

Tabel 2. 3 Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin di Wilayah Kelurahan Gedong


Panjang
JUMLAH PENDUDUK
NO KELURAHAN
L P JUMLAH

1 Gedong Panjang 4478 4455 8933

Berdasarkan tabel diatas jumlah penduduk laki-laki mendominasi


sebanyak 4.478 jiwa dibandingkan dengan jumlah penduduk perempuan
sebanyak 4.455 jiwa.

 Jumlah penduduk berdasarkan usia

Tabel 2. 4 Jumlah Penduduk Berdasarkan Kelompok Umur

KELOMPOK LAKI-LAKI PEREMPUAN JUMLAH


UMUR

00 – 04 377 326 703

05 – 09 398 404 802

10 – 14 387 373 760

15 – 19 357 380 737

20 – 24 365 381 746

25 – 29 391 386 777

30 – 34 361 306 667

35 – 39 330 317 647

40 – 44 324 316 640

8
45 – 49 297 296 593

50 – 54 268 296 564

55 – 59 222 226 448

60 – 64 177 155 332

65 – 69 101 116 217

70 – 74 57 78 135

75 ke atas 66 99 165

JUMLAH 4.478 4.455 8.933

Berdasarkan tabel diatas jumlah penduduk kelompok usia 05-09 tahun


mendominasi jumlah penduduk yang ada di Kelurahan Gedong Panjang
Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi sebanyak 802 jiwa.
 Jumlah penduduk berdasarkan agama

Tabel 2. 5 Jumlah penduduk Berdasarkan Agama

PEMELUK AGAMA
KEL JML
ISLAM KHATOLIK PROTESTAN HINDU BUDHA

Gedong 8859 11 61 0 2 8933


Panjan
g

 Mortalitas penduduk

Tabel 2. 6 Mortalitas Penduduk

No RW Lahir Mati Pindah Datang

1 01 3 5 6 0

2 02 18 22 19 2

3 03 0 6 6 0

9
4 04 7 12 16 4

5 05 4 13 11 1

6 06 3 6 6 0

JUMLAH 35 64 64 7

c. Kondisi Pendidikan
Mayoritas penduduk Kelurahan Gedong Panjang saat ini masih bersekolah
dengan jumlah 2.076 jiwa, sedangkan untuk lulusan di dominasi oleh lulusan
Sekolah Menengah Atas (SMA/Sederajat) dengan jumlah 1.376 jiwa. Lulusan
Sekolah Menengah Pertama (SMP/Sederajat) sebanyak 701 jiwa. Adapun secara
lengkap tertuang dalam tabel sebagai berikut :

Tabel 2. 7 Jumlah Penduduk Berdasarkan Tingkat Pendidikan

NO TINGKAT PENDIDIKAN JIWA


1 Lulusan Pendidikan Umum
- SD/Sederajat 613
- SMP/Sederajat 701
- SMA Sederajat 1.376
- Akademi/D1-D3 229
- Sarjana/S1 124
- Sarjana/S2 132
- Sarjana/S3 0
Jumlah 3.175
2 Lainnya
- Belum Masuk TK 242
- Tidak Pernah Sekolah 13
- Tidak Tamat SD/Sederajat 162
- Tidak Tamat SMP/Sederajat 876
- Tidak Tamat SMA/Sederajat 388
10
Jumlah 1.681

d. Data Keuangan
Sumber keuangan Kelurahan Gedong Panjang Kecamatan Citamiang Kota
Sukabumi berasal dari P2RW dan swadaya masyarakat dengan tabel rincian
sebagai berikut :

Tabel 2. 8 Data Keuangan Kelurahan Gedong Panjang


No. RW P2RW SWADAYA MASYARAKAT
1 001 Rp. 25.000.000,- Rp. 741.000,-
2 002 Rp. 25.000.000,- Rp. 6.150.000,-
3 003 Rp. 25.000.000,- Rp. 8.000.000,-
4 004 Rp. 25.000.000,- Rp. 4.250.000,-
5 005 Rp. 25.000.000,- Rp. 34.280.000,-
6 006 Rp. 25.000.000,- Rp. 48.000.000,-
Jumlah Rp. 150.000.000 Rp. 101.421.000

e. Kondisi Perekonomian
Perekonomian merupakan salah satu indikator yang berkontribusi terhadap
suatu keberhasilan pembangunan di suatu daerah. Untuk mengetahui tingkat
perekonomian di suatu daerah, dapat dilihat dari tingkat mata pencaharian yang ada
di daerah tersebut. Adapun komposisi penduduk berdasarkan mata pencaharian di
Kelurahan Gedong Panjang adalah sebagai berikut :

Tabel 2. 9 Mata Pencaharian Penduduk di Gedong Panjang

No. PEKERJAAN/MATA PENCAHARIAN JIWA


1 Perawat Swasta 3
2 TNI 54
3 Pengusaha Kecil, Menengah dan Besar 80
4 Seniman/Artis 1
5 Tukang Kayu 4
6 Tukang Batu 2
7 Dukun Tradisional 1
8 Karyawan Perusahaan Pemerintah 13
11
9 Wiraswasta 341
10 Belum Bekerja 2.154
11 Pemilik Usaha Jasa Transportasi dan Perhubungan 6
12 Sopir 75
13 Tukang Jahit 6
14 Tukang Rias 1
15 Wartawan 2
16 Tukang Cukur 1
17 Tukang Las 13
18 Apoteker 2
19 Penyiar Radio 1
Jumlah 2.760

3. Visi Kelurahan Gedong Panjang


Visi Kelurahan Gedong Panjang yaitu “Mewujudkan masyarakat Gedong
Panjang yang rukun, damai, maju dan sejahtera”.

4. Misi Kelurahan Gedong Panjang


Misi Kelurahan Gedong Panjang yaitu :
 Melaksanakan pelayanan yang prima dengan berdasar pada prinsip tata
kepemerintahan yang baik.
 Memelihara stabilitas keamanan, ketertiban dan kenyamanan di dalam
masyarakat.
 Melaksanakan pemberdayaan masyarakat sesuai dengan potensi local yang ada.
 Mengoptimalkan tugas pokok dan fungsi aparatur kelurahan dalam
pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.
 Penguatan kelembagaan organisasi kemasyarakatan sebagai mitra kelurahan.

5. Nilai-Nilai Organisasi
Nilai-nilai organisasi yang ada di Kelurahan Gedong Panjang adalah sebagai
berikut :
- Gotong Royong
- Partisipatif
- Religius
12
- Rukun
- Damai

6. Struktur Organisasi
Kelurahan Gedong Panjang dipimpin oleh Bunyamin, S.Sos dan Sekretaris
Kelurahan Wenny Nopriani, SE. Adapun daftar Karyawan dan karyawati PNS dan
Non PNS ditampilkan pada tabel sebagai berikut :

Tabel 2. 10 Nama-Nama Karyawan/Karyawati Kelurahan Gedong Panjang

NO NAMA/NIP/NUP JABATAN
1 Bunyamin, S.Sos Lurah
NIP. 19670605 198902 1 004
2 Wenny Nopriani, SE Sekretaris
NIP. 19731119 200212 2 001
3 Hermina Sulistiawati, AMG,S;M.A.D Kasi Kesejateraan Sosial
NIP. 19820226 200312 2 002
4 Ade Supiana Kasi Pemerintahan,
NIP. 19731022 200701 1 004 Ketentraman dan Ketertiban
Umum
5 Tati Haryati Kasi Pembangunan dan
NIP. 19841114 200801 2 001 Pemberdayaan Masyarakat
6 Yayu Nur Imaniawati, A.M.d Bendahara
NIP. 19900718 202012 2 006
7 Eggie Ramdhani Pelaksana
NIP. 19860604 201001 1 005
8 Dindin Saepudin Pelaksana
NIP. 19700212 200801 1 007
9 Duduh Syahidi Pelaksana
NIP. 19660613 200801 1 002
10 Irman Kurniawan Pelaksana
11 Agus Adi Santika Pelaksana
NUP. 201303011.872
12 Siska Amalia, S.Pd

13
NUP. 20200203.1063
13 Fawwar Fauzan Pelaksana
NUP. 202205011.1244
14 Rivan Maulana Pelaksana
NUP. 202207011.1259
15 Yulia Kebersihan
16 Saepul Miftah Keamanan

Susunan organisasi Kelurahan Gedong Panjang mengacu pada Peraturan


Walikota No. 50 Tahun 2016 pasal 3 (tiga) terdiri atas :
 Lurah.
 Sekretariat.
 Seksi pemerintahan, ketenteraman, dan ketertiban umum.
 Seksi pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.
 Seksi kesejahteraan sosial.

14
Gambar 2. 3 Struktur Organisasi Kelurahan Gedong Panjang

LURAH

Bunyamin, S.Sos
NIP. 19670605 198902 1 004

SEKRETARIS

Wenny Nopriani, SE
Kelompok Jabatan
Fungsional NIP. 19731119 200212 2 001

KASI KESEJAHTERAAN KASI PEMBANGUNAN & KASI PEMERINTAHAN &


SOSIAL PEMBERDAYAAN TANTRIB
MASYARAKAT
Hermina Sulistiawati,
AMG,S;M.A.D Tati Haryati Ade Supiana
NIP. 19820226 200312 2 002 NIP. 19731022 200701 1 004 NIP. 19731022 200701 1 004

- Eggie Ramadhani, S.Kep.,


- Fawwar Fauzan - Dindin Saepudin, SE Ners
- Rivan Maulana - Irman Kurniawan, A.Md - Duduh Syamhidi
- Agus Adi Santika Sumardi,
SI

RW RW RW RW RW RW
01 02 03 04 05 06

15
2.2 PELAKSANAAN PRAKTIK

PELAKSANAAN PPL :

OLI VIANDA ADITYA NPM : 20010008

2.2.1 Bidang dan pelaksanaan kerja.

Adapun bidang dan pelaksanaan kerja yang menjadi tugas saya pada saat

melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Kantor Kelurahan Gedong

Panjang Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi, tidak di tentukan berdasarkan satu

bidang tertentu di kelurahan tersebut akan tetapi kondisional berdasarkan pekerjaan

yang ada.

Pekerjaan yang menjadi tugas saya selama pelaksanaan PPL di antara nya

diintruksikan oleh:

a. Seksi Trantib dan Pemerintahan.

Seksi trantib dan pemerintahan, mempunyai tugas membantu dan

bertanggung jawab kepada Lurah dalam hal melaksanakan urusan pemerintahan

umum,administrasi kependudukan dan pembinaan politik.

Tugas yang saya kerjakan di Kasi Trantib dan pemerintahan adalah

menginput sebagaian data dasawisma diantaranya :

1.) Menginput data dasawisma RW 001

2.) Menginput data dasawisma RW 003

3.) Menginput data dasawisma RW 004

4.) Menginput data dasawisma RW 005

5.) Menginput data dasawisma RW 006

16
Manfaat menginput data Dasawisma untuk mengetahui keluarga-keluarga

yang berada pada garis keterbelakangan, baik dari ekonomi, pendidikan,

kesehatan, sosial, dan agama, serta, dapat mengidentifikasi permasalahan

warga di suatu desa/kelurahan secara terinci sehingga, tim PKK dapat

mencari solusi dalam membantu masyarakat agar kehidupan lebih baik

b. Sekretaris Lurah

Sekretaris Lurah mempunyai tugas membantu lurah dalam

mengkoordinasikan pelaksanaan pembinaan administrasi yang meliputi

ketatausahaan, ketatalaksanaan, kerumahtangaan, hubungan masyarakat,

perlengkapan, kepegawaian, pengumpulan data, pelaporan, bahan perumusan

rencana program keuangan serta pemberian pelayanan kepada masyarakat.

c. Seksi Kesejahteraan Sosial

Seksi kesejahteraan sosial dipimpin oleh seorang kepala seksi, mempunyai

tugas membantu dan bertanggung jawab kepada Lurah dalam hal melaksanakan

program pembinaan kesejahteraan sosial. Tugas yang saya kerjakan dari kasi

kesos adalah:

1.) Ikut serta dalam kegiatan posyandu di salah satu posyandu yang ada di

wilayah kelurahan gedong panjang

2.) Kegiatan lain

Adapun kegiatan lain yang saya lakukan selama pelaksanaan PPL di Kelurahan

Gedong Panjang Kecamatan Citamiang antara lain:

a. Jum’at Bersih

Sesuai dengan agenda rutinan Kelurahan Gedong Panjang yaitu

melaksanakan Jumsih (Jum’at Bersih) maka dari itu saya beserta sanggota PPL

dan seluruh perangkat kelurahan melaksanakan bersih-bersih di sekitar

17
lingkungan kelurahan dari mulai halaman belakang kelurahan sampai halaman

depan kelurahan

b. Jalan santai sekaligus peninjauan taman sugema

Selain Jumsih, jalan satai juga merupakan salah satu kegiatan yang di

laksanakan sewaktu-waktu bersama staff kelurahan gedong panjang dan saya

bersama beberapa anggota PPL ikut dalam peninjauan taman sugema yang

terbengkalai di wilayah kelurahan gedong panjang sebagai upaya penataan

kembali taman sugema

c. Mendampingi Lurah melakukan berbagai kegiatan dan kunjungan

- mendampingi pak lurah mengunjungi umkm yang berada di wilayah

kelurahan gedong panjang

- Mendampingi pak lurah melakukan monitoring p2rw(testimoni) program

pemberdayaan rukun warga di RW 002 di kelurahan Gedong Panjang

- Ikut survei kegiatan posyandu

18
2.3PERMASALAHAN DI LAPANGAN

Selama pelaksanaan PPL di Kelurahan Gedong Panjang Kecamatan Citamiang

saya menemukan beberapa permasalahan dan salah satu dari permasalahan tersebut

adalah kurangnya kesadaran warga dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar dan

sarana kesehatan daerah (posyandu) yang bertepatan di daerah lamping RT 003/004

kelurahan gedong panjang kecamatan citamiang.

2.4 Tanggapan dari pihak terkait

Berdasarkan hasil wawancara dengan salah satu anggota pkk posyandu tersebut

mengenai masalah menjaga kebersihan lingkungan sekitar dan sarana kesehatan

daerah (posyandu) ini megakibatkan para anggota pkk di wilayah tersebut

mengalami kesulitan.

19
BAB III

TEMUAN DAN PEMBAHASAN


3.1 Temuan
Pada posyandu melati 1 yang ber-alamat di jl lamping RT 003/004 ini

belum mempunyai pintu pagar dan keamanan yang cukup sehingga warga

sekitar dengan mudah mengotori dan menggunakan tempat tersebut sesuka

hati.

3.2 Analisis Hasil pelaksanaan


Berdasarkan hasil wawancara dengan salah satu anggota pkk wilayah

tersebut terdapat masalah mengenai kurang nya pintu pagar,gembok,dan

alat kebersihan.

Para anggota pkk di wilayah tersebut beberapa kali sudah mengingatkan

warga sekitar posyandu untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar dan

area posyandu tapi tidak di lakukan oleh warga sekitar.

Menurut salah satu kader pkk yang saya wawancarai kurang nya sarana di

wilayah tersebut karena belum adanya dana untuk memenuhi sarana pada

posyandu tersebut.

Terlepas dari semua permasalahan yang terjadi posyandu tersebut tetap

aktif melakukan aktivitas nya sesuai dengan yang sudah ada.

20
BAB IV

PENUTUP
4.1 Kesimpulan
Proses pengelolaan kebersihan lingkungan sekitar posyandu

dan posyandu pada posyandu melati 1 belum terlaksana

secara baik karena sampai saat ini lingkungan tersebut masih

saja kumuh dan kotor begitupun dengan posyandu melati 1

4.2 Saran
1. Sebaiknya, Pihak kelurahan meninjau ulang tempat tinggal

warga yang berada disekitar posyandu melati 1dan segera

mngambil tindakan agar lingkungan tersebut tidak kumuh

dan kotor lagi, dan sebaiknya kelurahan khususnya bidang

pkk memberikan apresiasi kepada mereka yang bisa menjaga

lingkungan sekitarnya dengan baik karena sekecil apapun

apresiasi tersebut sangat berharga bagi warga sekitar dan

warga sekitar akan berloma-lomba untuk membersihkan

lingkungan nya sendiri, dan lebih baik jika kelurahan memiliki

jadwal untuk mengontrol setiap daerah yang termasuk

kedalam wilayah kelurahan tersebut guna mengontrol

sekaligus menciptakan lingkungan yang baik bagi masyarakat

sekitar.

2. Sebaiknya kelurahan meninjau ulang posyandu yang

ada di wilayah kelurahan dan mendata kembali apa saja yang

kurang di posyandu tersebut agar para kader pkk di wilyah

tersebut bsa nyaman dalam menlaksanakan tugasnya.

21
Daftar pustaka

LAMPIRAN – LAMPIRAN
Gambar 1
Struktur Organisasi Kelompok Gedong Panjang

DOSEN PEMBIMBING Purwanto,


S.Pd.I., S.IP., MM., M.Si

KETUA
Abdurrohman

BENDAHARA SEKRETARIS
Siti Murifah A Siti Rahmawati

ANGGOTA

Oli Vianda Yuni Azizatul Sandra


Syaira Febriani
Aditya Hadroh Kaniawati

M. Ravly Firdaus
Vardiawan
22
Gambar 2
Jurnal Kegiatan PPL di Kelurahan Gedong Panjang
NO HARI/TANGGAL NAMA KEGIATAN
Minggu Ke-1
1 Sabtu, 24-12-2022 - Pembekalan (diklat) PPL dan Pembagian
Kelompok
- Arahan dari Dosen Pembimbing
- Pemilihan Ketua, Sekretaris dan Bendahara
Kelompok
2 Senin, 26-12-2022 - Pembukaan PPL di Kecamatan Citamiang
- Pengenalan Lingkungan dan Monitoring
Lurah di Kelurahan Gedong Panjang
- Foto Bersama dengan Lurah Gedong Panjang
3 Selasa, 27-12-2022 - Menginput Data Dasawisma
- Menginput Data PKK dan LPJ PKK
4 Rabu, 28-12-2022 - Menginput Data Dasawisma
5 Kamis, 29-12-2022 - Mengeprint Data PKK dan LPJ PKK
- Mengontrol ke Salah Satu RT/RW di
Kelurahan Gedong Panjang
6 Jumat, 30-12-2022 - Mengolah Campedak
- Penggandaan Laporan
Minggu Ke-2
7 Senin, 02-01-2023 - Perekapan Laporan Kegiatan Posyandu
Tahun 2022
8 Selasa, 03-01-2023 - Perekapan Laporan Posyandu Tahun 2022
- Perekapan Laporan Tahunan 2022 Sekretaris
Kelurahan
9 Rabu, 04-01-2023 - Perekapan Laporan Tahunan 2022 Sekretaris
Kelurahan
- Laporan Kerja Harian
- Program Penilaian P2RW 006 (Rehab MCK
dan Renovasi Masjid)
10 Kamis, 05-01-2023 - Perekapan Laporan Tahunan 2022 Sekretaris
Kelurahan
- Donor Darah di Kecamatan Citamiang
11 Jumat, 06-01-2023 - Jumat Bersih (Jumsih) dan Ngeliwet
Minggu Ke-3
12 Senin, 09-01-2023 - Membuat dan Meregistrasi Surat NA
- Pembagian Seragam RT dan RW
- Laporan Kerja Harian Pegawai
- Membuat dan Meregistrasi SKU
- Membuat dan Meregistrasi Surat Pindah
- Membuat dan Meregistrasi Surat Domisili
13 Selasa, 10-01-2023 - Membuat dan Meregistrasi Surat NA
- Laporan Kerja Harian Pegawai
- Kunjungan ke Posyandu Tanjung RT/RW
004/002

23
14 Rabu, 11-01-2023 - Membuat dan Meregistrasi SKU
- Membuat dan Meregistrasi Surat Keterangan
Status Perkawinan
15 Kamis, 12-01-2023 - Kunjungan ke Lapang Sugema
- Kunjungan ke UMKM Pembuatan Keripik
Singkong (Kripset)
- Makan-Makan (Pizza)
16 Jumat. 13-01-2023 - Proses Pembuatan Video Ucapan Terima
Kasih dari Kader Posyandu dan Ketua
RT/RW kepada Bapak Walikota Sukabumi di
Lapangan Sugema
Minggu Ke-4
17 Senin, 16-01-2023 - Apel Pagi di Kecamatan Citamiang
- Registrasi Surat Pindah
- Registrasi KK
- Membuat dan Meregistrasi Surat Keterangan
Status Perkawinan
- Registrasi Surat Beda Kependudukan
- Membuat dan Meregistrasi Surat Kematian
18 Selasa, 17-01-2023 - Meregistrasi Surat Masuk
- Membuat dan Meregistrasi Surat NA
- Kunjungan Dosen Pembimbing
19 Rabu, 18-01-2023 - Membuat dan Meregistrasi Surat NA
- Membuat dan Meregistrasi Surat
Kepemilikan Rumah
- Membuat dan Meregistrasi SKU
- Perbaikan KK
20 Kamis, 19-01-2023 - Membuat dan Meregistrasi Surat NA
- Membuat dan Meregistrasi SKU
- Peangarsipan Dokumen
21 Jumat, 20-01-2023 - Jalan Santai dengan Staf/Karywan
Kelurahan Gedong Panjang
- Membuat dan Meregistrasi Surat NA
Minggu Ke-5
22 Senin, 23-01-2023 - Cuti Bersama
23 Selasa, 24-01-2023 - Membuat dan Meregistrasi Surat NA
24 Rabu, 25-01-2023 - Masak (Ngeliwet)
- Penutupan di Kelurahan Sekaligus
Pemberian Plakat dari Mahasiswa/i PPL
kepada Kelurahan
- Foto Bersama dan Mushofahah
- Penutupan di Kecamatan Citamiang

24
Gambar 3
Absensi Peserta PPL di Kelurahan Gedong Panjang

1. Dokumentasi Minggu Ke-1


a. Senin, 26 Desember 2022
Gambar 4 Pembukaan PPL di Kecamatan Citamiang

Gambar 5 Pengenalan Lingkungan dan Monitoring Lurah di Gedong Panjang

Gambar 6 Foto Bersama Staf/Karyawan Kelurahan Gedong Panjang

25
b. Selasa, 27 Desember 2022
Gambar 7 Menginput Data Dasawisma Gambar 8 Menginput Data PKK & LPJ PKK

c. Rabu, 28 Desember 2022


Gambar 9 Menginput Data Dasawisma

d. Kamis, 29 Desember 2022


Gambar 10 Mengeprint Data PKK& LPJ PKK Gambar 11 Mengontrol ke Salah
Satu RT/RW

e. Jumat, 30 Desember 2022


Gambar 12 Mengolah Campedak Gambar 13 Penggandaan Laporan

26
2. Dokumentasi Minggu Ke-2
a. Senin, 02 Januari 2023
Gambar 14 Perekapan Laporan Posyandu

b. Selasa, 03 Januari 2023


Gambar 15 Perekapan Laporan Tahunan Seklur

c. Rabu, 04 Januari 2023


Gambar 16 Laporan Kerja Harian Gambar 17 Program Penilaian P2Rw 006

d. Kamis, 05 Januari 2023


Gambar 18 Donor Darah di Kecamatan Citamiang

27
e. Jumat, 06 Januari 2023
Gambar 19 Jumsih dan Ngeliwet

3. Dokumentasi Minggu Ke-3


a. Senin, 09 Januari 2023
Gambar 20 Membuat dan Meregistrasi Surat NA

28
b. Selasa, 10 Januari 2023
Gambar 21 Kunjungan ke Posyandu Tanjung RT/RW 004/002

c. Rabu, 11 Januari 2023


Gambar 22 Membuat dan Meregistrasi SKU

d. Kamis, 12 Januari 2023


Gambar 23 Kunjungan ke Lapang Sugema

Gambar 24 Kunjungan ke UMKM Kripset Gambar 25 Makan Pizza

29
e. Jumat, 13 Januari 2023
Gambar 26Proses Pembuatan Video Kader Posyandu & Ketua RT/RW

4. Dokumentasi Minggu Ke-4


a. Senin, 16 Januari 2023
Gambar 27 Apel Pagi di Kecamatan Citamiang

Gambar 28 Registrasi KK

Gambar 29 Membuat dan Meregistrasi Surat Status Perkawinan

30
b. Selasa, 17 Januari 2023
Gambar 30 Meregistrasi Surat Masuk

Gambar 31 Membuat dan Meregistrasi SKU

Gambar 32 Pengarsipan Dokumen

c. Jumat, 20 Januari 2023


Gambar 33 Jalan Santai

31
5. Dokumentasi Minggu Ke-5
Gambar 34 Plakat Gambar 35 Desain Name Tag Peserta PPL

32

Anda mungkin juga menyukai