Anda di halaman 1dari 3

ORANG TUA

LEMBAR INFORMASI UNTUK MENJADI RESPONDEN PENELITIAN (WAWANCARA MENDALAM)

Kepada Yth. Ibu/Bapak rekan-rekan,

Nama saya Heribertus Rinto Wibowo, mewakili Tim Peneliti dari Tulodo Indonesia. Kami sedang
melakukan penelitian yang berjudul: Penelitian formatif untuk kampanye pemasaran sosial di Indonesia.
Kami akan mengundang putra dan putri Anda untuk menjadi responden wawancara pada penelitian ini.
Kami memohon izin kepada Anda untuk dapat memberikan izin kepada putra/putri Anda untuk menjadi
responden. Tanggapan putra/putri Anda terhadap penelitian ini akan bersifat anonim dan rahasia. Nama
putra/putri Anda tidak akan dikumpulkan atau muncul di mana pun pada penelitian dan kerahasiaan akan
dijamin. Kami juga tidak akan mendiskusikan dengan guru atau sekolah mereka.
Metode Pengumpulan Data
Pengumpulan data salah satunya dilakukan melalui wawancara mendalam. Jika Anda mengizinkan
putra/putri Anda turut berpartisipasi dalam wawancara, silakan melengkapi lembar persetujuan
responden yang terlampir dalam surat ini.

Informasi terkait Pengisian Kuesioner


● Tidak ada jawaban benar atau salah dalam jawaban wawancara mendalam yang disampaikan.
● Lama wawancara adalah kurang lebih 60-90 menit.
● Beberapa hal yang akan kami tanyakan dalam wawancara: (1) informasi umum (jenis kelamin,
usia, status), (2) pertanyaan terkait tema penelitian (gaya hidup dan perilaku remaja, penggunaan
media, pengetahuan dan sikap tentang rokok, pencegahan dan pengendalian rokok)
● Partisipasi putra/putri Anda bersifat sukarela dan mereka dapat memutuskan untuk tidak
melanjutkan pengumpulan data sewaktu-waktu.
● Kami akan menjaga kerahasiaan putra/putri Anda. Kami menjamin bahwa kami tidak akan
menginformasikan hasil wawancara kepada orang lain.
● Terkait dengan kerahasiaan penyimpanan, data, kami akan menyimpan hasil penelitian di Kantor
Tulodo Indonesia. Untuk data elektronik, akan disimpan dan hanya bisa diakses oleh pihak
internal Tulodo Indonesia. Data akan disimpan selama 3 tahun (hingga Februari 2026). Setelah
jangka waktu tersebut, kami akan memusnahkan data tersebut (untuk kertas, akan dimusnahkan
dengan penghancur kertas/shredder, dan untuk data elektronik akan dihapus).
● Tidak ada bahaya potensial yang ditimbulkan dari proses wawancara mendalam.
● Kami menyediakan kompensasi transportasi senilai Rp 100.000,00.
● Hasil wawancara ini hanya akan digunakan oleh pihak peneliti dan beberapa pihak yang terkait
dengan penelitian ini.

Ijin Penelitian
Penelitian ini telah mendapat persetujuan etik dari Komisi Etik LPPM Universitas Surabaya (No.
224/KE/XII/2022).

Kontak
Untuk informasi lebih lanjut terkait penelitian ini, silakan menghubungi Heribertus Rinto Wibowo, email:
heribertus@tulodo.com. Kami sangat mengharapkan agar putra/putri Anda dapat berpartisipasi dalam
penelitian ini. Terima kasih banyak atas perhatian dan kerjasamanya.

Hormat kami,
Heribertus Rinto Wibowo
Email: heribertus@tulodo.com
Telepon: +62-821-3638-8836
Tulodo Indonesia, 18 Office Park, Lt. 22, Suite E,F,G, Jl. TB Simatupang Kav 18, Jakarta Selatan, 12520
dalam penelitian ini. (Lembar ini diisi oleh peserta diskusi)

Hanny Handayani

Alamat Jalan Budi Mulya Jakarta Utara


085716858868

Dimas Fajar Pangestu


SMK ATTAQWA
Sekolah

Tanggal 19 Februari 2023

Anda mungkin juga menyukai