Anda di halaman 1dari 8

RENCANA USULAN KEGIATAN (RUK)

PROGRAM IMUNISASI
TAHUN 2023

DISUSUN OLEH:
IKA PERWITASARI, Amd. Keb

PUSKESMAS NAWANGAN
DINAS KESEHATAN KABUPATEN PACITAN
TAHUN 2023

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami ucapkan atas kehadirat Allah SWT, karena dengan rahmat dan
karuniaNya kami masih diberi kesempatan untuk menyelesaikan RUK ini.Tidak lupa
kami ucapkan kami kepada Kepala Puskesmas Nawangan sebagai pembimbing dan
teman-teman yang telah memberikan dukungan dalam menyelesaikan RUK ini.
Kami menyadari bahwa dalam penyusunan RUK ini jauh dari sempurna dan masih
banyak kekurangan, oleh sebab itu kami sangat mengharapkan kritik dan saran
membangun dari pembaca.
Dan semoga dengan selesainya RUK ini dapat bermanfaat.

Pacitan, Januari 2021


Penyusun RUK
Penanggung Jawab Program Imunisasi

IKA PERWITASARI, A.Md.Keb.

2
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 1


A. Latar Belakang ...................................................................................... 1
B. Tujuan ................................................................................................... 2
C. Manfaat ................................................................................................. 2
D. Pengertian ............................................................................................. 2
E. Ruang Lingkup ...................................................................................... 2

BAB II ANALISA SITUASI ............................................................................... 3


I. Data Umum ........................................................................................... 3
A. Keadaan Geografi ............................................................................ 3
B. Keadaan Demografi .......................................................................... 4
C. Sumber Daya Kesehatan ................................................................. 5
D. Ketenagaan ...................................................................................... 5
E. Sarana Kesehatan ............................................................................ 5
II. Data Khusus ......................................................................................... 6

BAB III ANALISA PERMASALAHAN .............................................................. 7


A. Identifikasi Masalah .............................................................................. 7
B. Penetapan Urutan Prioritas Masalah .................................................... 7
C. Menetapkan Penyebab Masalah .......................................................... 8
D. Mencari Akar Penyebab Masalah ......................................................... 8
E. Menentukan prioritas Penyebab Masalah ............................................ 10
F. Menentukan Alternatif Pemecahan Masalah Dengan NGT.................. 11
G. Prioritas Pemecahan Masalah Dengan CARL ..................................... 12
H. Analisis Pemecahan Masalah .............................................................. 14

BAB IV RENCANA USULAN KEGIATAN UKM TAHUN 2023....................... 15

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN .............................................................. 18


A. Kesimpulan ........................................................................................... 18
B. Saran .................................................................................................... 18

BAB VI PENUTUP............................................................................................. 19

3
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Pengembangan Program Imunisasi (PPI) merupakan program pemerintah
dalam bidang imunisasi guna mencapai komitmen internasional Universal Child
Immunization (UCI) pada akhir 1990. Tujuan program imunisasi dalam komitmen
internasional (ultimate goal) adalah eradikasi polio (ERAPO), eliminasi tetanus
neonatorum (ETN), serta reduksi campak, yang akan dicapai pada tahun 2000.
Sedangkan target UCI 80-80-80 merupakan tujuan antara (intermediate goal)
berarti cakupan imunisasi untuk BCG, DPT, polio, campak dan hepatitis B, harus
mencapai 80% baik di tingkat nasional, propinsi, kabupaten bahkan di setiap desa
(Ismael, 2001).
Pada saat ini imunisasi sendiri sudah berkembang cukup pesat, ini terbukti
dengan menurunnya angka kesakitan dan angka kematian bayi. Angka kesakitan
bayi menurun 10% dari angka sebelumnya, sedangkan angka kematian bayi
menurun 5% dari angka sebelumnya menjadi 1,7 juta kematian setiap tahunnya di
Indonesia (Depkes RI/2009).
Apabila Imunisasi dasar belum pernah diberikan pada usia yang seharusnya
tetapi belum mencapai usia 8 tahun, perlu diberikan 4 dosis DPT (1-3 berselang 1-
2 bulan dan yang ke-4 diberikan enam bulan kemudian). Apabila umur anak sudah
menginjak lebih dari 8 tahun, dapat diberikan Td (ADT=adult),vaksin difteri untuk
dewasa), sebagai pengganti DT yang diberikan 3 dosis interval 1-2 bulan dengan
booster TD maupun TT sepuluh tahun kemudian (Ranuh, 2001).

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Untuk meningkatkan kemampuan manajemen bagi petugas dalam menyusun
perencanaan kegiatan tahunan berdasarkan fungsi dan azas
penyelenggaraannya.
2. Tujuan Khusus
a. Tersusunnya Rencana Usulan Kegiatan( RUK ) program imunisasi untuk
tahun berikutnya dalam upaya mengatasi masalah kesehatan di masyarakat.
b. Tersusunnya Rencana Pelaksanaan Kegiatan( RPK ) setelah diterimanya
alokasi sumber daya untuk kegiatan tahun berjalan dari berbagai sumber.

4
C. MANFAAT
1. Perencanaan dapat memberikan petunjuk untuk menyelenggarakan upaya
program imunisasi secara efektif dan efisien demi mencapai tujuan yang telah
ditetapkan
2. Perencanaan memudahkan pengawasan dan pertanggungjawaban
3. Perencanaan dapat mempertimbangkan hambatan, dukungan dan potensi yang
ada

D. PENGERTIAN
Perencanaan adalah suatu proses kegiatan yang urut yang harus dilakukan
untuk mengatasi permasalahan dalam rangka mencapai tujuan yang telah
ditentukan dengan memanfaatkan sumberdaya yang tersedia secara berhasil
guna dan berdaya guna.
Perencanaan Tingkat Puskesmas diartikan sebagai proses penyusunan
rencana kegiatan Puskesmas pada tahun yang akan datang yang dilakukan
secara sistematis untuk mengatasi masalah atau sebagian masalah kesehatan
masyarakat di wilayah kerjanya.

E. RUANG LINGKUP
Perencanaan program tingkat puskesmas mencakup semua kegiatan yang
termasuk dalam Upaya kesehatan Wajib, Upaya Kesehatan Pengembangan dan
Upaya Kesehatan Penunjang. Perencanaan ini disusun oleh Puskesmas sebagai
Rencana Tahunan Puskesmas yang dibiayai oleh Pemerintah Daerah,
Pemerintah Pusat serta sumber dana lainnya.
Perencanaan program Tingkat Puskesmas disusun melalui 4 tahap yaitu:
1. Tahap Persiapan
2. Tahap Analisa Situasi
3. Tahap penyusunan Rencana Usulan Kegiatan
4. Tahap penyusunan Rencana Pelaksanaan Kegiatan

5
BAB III
ANALISA SITUASI

A. KEADAAN GEOGRAFI

Wilayah Puskesmas Nawangan termasuk dalam kecamatan Nawangan


mempunyai batas-batas sebagai berikut:
a. Sebelah Utara : Wilayah Kerja UPT Puskesmas Pakisbaru Desa Pakisbaru
b. Sebelah Barat : Wilayah Kerja UPT Puskesmas Pakisbaru Desa Tokawi
c. Sebelah Selatan : Wilayah Kerja UPT Puskesmas Arjosari Desa Temon
d. Sebelah Timur : Wilayah Kerja UPT Puskesmas Nawangan Desa Ngunut
Luas wilayah puskesmas Nawangan seluruhnya adalah ± 62,50 Km2,
sebagaian berupa bukit, gunung, jurang terjal yang termasuk deretan pegunungan
seribu yang membujur sepanjang Pulau Jawa.
Keadaan dataran wilayah puskesmas Nawangan dengan rincian luas dan
tingkat kelerengan sebagai berikut:
a. Datar : 1,25 %
b. Bergunung : 98,75 %
Curah hujan tahunan di wilayah puskesmas Nawangan rata-rata sebesar 3420
mm, suhu udara berkisar antara 22,7 C sampai dengan 32,2 C, dengan
kelembapan udara tahunan rata-rata 89 %.
Puskesmas Nawangan sebagai salah satu Puskesmas di Kecamatan
Nawangan kabupaten Pacitan Propinsi Jawa Timur mempunyai sistem yang sama
dengan puskesmas-puskesmas lain yang ada di kabupaten Pacitan. Secara
administratif wilayah puskesmas Nawangan terbagi atas 5 desa yaitu :
a. Desa Mujing : 7 Dusun 58 RT 18 RW
b. Desa Nawangan : 7 Dusun 59 RT 14 RW
c. Desa Sempu : 7 Dusun 53 RT 17 RW
6
d. Desa Gondang : 6 Dusun 36 RT 14 RW
e. Desa Jetislor : 6 Dusun 32 RT 12 RW

B. KEADAAN DEMOGRAFI
Jumlah penduduk di wilayah puskesmas Nawangan mengalami kenaikan dari
tahun ke tahun, disebabkan oleh adanya kelahiran dan migrasi dari wilayah lain.
Berdasarkan proyeksi penduduk, jumlah penduduk di wilayah kerja Puskesmas
Nawangan terdistribusi sebagai berikut :

TABEL II.1
JUMLAH PENDUDUK MENURUT DESA DI
PUSKESMAS NAWANGAN TAHUN 2021

N JUMLAH PENDUDUK
NAMA DESA
O
LAKI - LAKI PEREMPUAN TOTAL

1 GONDANG 2.116 2.206 4.322


2 MUJING 3.321 3.498 6.819
3 SEMPU 2.709 2.948 5.657
4 NAWANGAN 2.791 2.952 5.743
4 JETISLOR 1.978 2.183 4.161
JUMLAH 12.915 13.787 26.702
Sumber : Profil Dinas Kesehatan Kabupaten Pacitan Tahun 2021

C. SUMBER DAYA KESEHATAN


Kinerja puskesmas yang baik akan menghasilkan kualitas mutu pelayanan
kesehatan yang baik pula, tetapi hal tersebut tidak bisa terjadi jika tidak didukung
dengan manajemen puskesmas yang baik pula.
Manajemen puskesmas meliputi manajemen operasional dan sumber daya.
Manajemen operasional puskesmas mencakup penyusunan rencana kegiatan,
pemantauan proses pelaksanaan dan hasil kegiatan puskesmas melalui pertemuan
mini lokakarya tiap bulan dan pertemuan lintas sektor tiap enam bulan sekali dan
evaluasi hasi pelaksanaan yang dilakukan salah satunya melalui penilaian kinerja
puskesmas. Sedangkan manajemen sumber daya mencakup manajemen peralatan
(medik/non medik), manajemen obat, manajemen keuangan dan tenaga di
puskesmas.

7
D. KETENAGAAN
Puskesmas Nawangan mempunyai 41 karyawan pada tahun 2021,
sebagaimana pada tabel berikut ini:
TABEL II.2
DAFTAR KARYAWAN
PUSKESMAS NAWANGAN TAHUN 2021
Kualifikasi Jumlah Tenaga
Kepala Puskemas 1
Dokter Umum 1
Perawat 12
Perawat gigi 1
Bidan 9
Asisten Apoteker 1
Gizi 2
Promkes 1
Rekam Medis 0
Kesling 1
Laborat 2
Tenaga Administrasi 4
Tenaga Cleaning service 3
Tenaga supir 1
Juru Masak 2
Jumlah 41

E. SARANA KESEHATAN
Puskesmas Nawangan mempunyai 5 Polindes yang terletak di desa Gondang,
Nawangan,Mujing,Sempu,Jetislor,1 Pustu yang terletak di desa Gondang dan 2
Ponkesdes di Desa Mujing dan Sempu. Puskesmas Nawangan juga mempunyai 35
posyandu yang tersebar di 5 desa, dengan jumlah Kader 186 orang.

Anda mungkin juga menyukai