Anda di halaman 1dari 43

1.

Bahan
- 1/2 kg tepung terigu
- 1/2 bungkus ragi instan 11 gram
- 200 cc air
- 4 sendok makan gula pasir
- 3 sendok makan mentega
- 3 sendok makan susu bubuk/susu kental
- 2 sendok teh garam
- 2 butir telur

2. Pembuatan
a.Kocok 2 butir telur dengan sendok, setelah itu masukkan gula pasir, garam, susu, mentega dan
tepung terigu. Lalu aduk hingga rata.
b.Campurkan ragi ke dalam air, kemudian aduk rata dan masukkan ke dalam adonan tersebut.
Setelah itu uleni hingga kalis dan diamkan dalam wadah tertutup sekitar 20 menit hingga adonan
mengembang.
c.Ambil adonan 1 sendok makan dan bulatkan, kemdian simpan dalam wadah yang telah ditaburi
dengan tepung terigu agar adonan tidak lengket. Lakukan cara tersebut hingga adonan habis dan
siamkan selama 20 menit hingga bulatan adonan terlihat mengembang.
d. Panaskan minyak goreng, lubangi tengah bulatan adonan tersebut, lalu goreng dengan api kecil
dan tunggu hingga warnanya berubah kecoklatan, kemudian angkat dan diamkan donat hingga
dingin. Setelah itu taburi donat dengan gula halus, atau sesuai selera
Donut

.
Sebenernya ini donut nya ada banyak 1 resep bisa jadi 35-40 donuts. Tapi dari siang udah abis
duluan di makanin adik2, dibagiin ke tetangga juga, lumayan kan icip2 masing-masing dapet 2 donut,
mumpung gratisan hehe
.
Biasanya kalo kepingin donutnya empuk banget ditambahin kentang, tapi kali ini ngga bikin yang
pake kentang, tapi hasilnya tetep empuk kok. Saya ambil resep Glazed American Donut, cuma
toppingnya saya ganti coklat.
.
Ini dia resepnya ya
Bahan :
• 50 gr gula pasir
• 280 ml susu cair, hangatkan
• 3 sdt ragi instan
• 2 butir telur
• 150 gr unsalted butter, lelehkan ( bisa ganti mentega tawar biasa )
• 600 gr tepung terigu protein tinggi
• 1/2 sdt garam
• Minyak, utk menggoreng
.
Cara membuat :
• Campur gula & susu cair hangat dlm mangkuk, aduk hingga gula larut. Tambahkan ragi instan,
tutup pakai plastik (jgn rapat2), diamkan (5-10 menit) hingga ragi membentuk gelembung-
gelembung.
• Kocok telur dlm mangkuk, masukkan mentega leleh, aduk rata. Masukkan campuran telur ke dlm
wadah, tambahkan adonan susu-ragi. Aduk pake mikser dg kecepatan rendah
• Campur tepung & garam, lalu masukkan ke dlm wadah adonan separuh2 (bagi 4 aja), aduk hingga
tercampur rata dg cairan. Proses selama 10 menit hingga kalis ( tdk melekat dimangkuk ). Angkat
• Bulatkan adonan, masukkan ke dlm wadah, tutup rapat dg plastik. Simpan hingga mengembang 2x
semula ( 45-60 menit ). Kempiskan adonan, taruh diatas wadah datar yg ditaburi sedikit tepung.
• Gilas adonan setebal kurleb 3/4-1cm. Cetak dg ring cutter ( blm punya cetakannya jd asal dibuletin
aja pake tutup toples ). Lalu simpan diatas kertas roti ( biar ga lengket pas mau di goreng )
• Panaskan minyak dg api kecil. Lalu goreng sampai kecoklatan. Tiap di goreng kl minyaknya udh
terlalu panas matikan dulu api, nyalakan lagi kecil baru goreng lagi.
• Toppingnya bisa macem2, kl mau pake coklat putih lelehkan lalu beri pewarna makanan. Celupkan
donut ke dlm coklat leleh.
.
#nisacooking

Dutch Croquet

Ini enak banget dimakan anget-anget. Di colekin ke mayo+mustard+saos


sambel. Rasanya mantappp!

Disimpan dikulkas kl blm mau di goreng, saya sih awet sampai 2hari, karna 2
hari langsung habis

Bahan :

3 sdm margarin (sy pake 2sdm margarin + 1sdm butter)

150 gr bawang bombay, cincang halus

50 gr tepung terigu

200 ml susu cair

100 ml krim kental

200 gr dada ayam, rebus lalu potong dadu kecil / cincang


100 gr wortel, potong dadu kecil2,rebus sampai aga lunak.

2 batang seledri lokal

1 1/2 sdt mustard

1 sdt garam

1/4 sdt merica bubuk

1/4 sdt pala bubuk

1 sdt gula pasir

100 gr tepung terigu, untuk lumuran

2 btr telur, kocok lepas

100 gr tepung roti kasar

Minyak goreng

Cara membuat :

• Panaskan margarin dlm wajan, tumis bawang bombay hingga layu dan
bening, masukkan tepung terigu sekaligus ke dalamnya. Aduk hingga
berbutir2, tuangi susu sedikit2 sambil di aduk. Tambahkan krim kental,
aduk2 lagi sampai licin.

• Masukkan ayam, wortel, seledri, mustard, garam, merica, pala & gula.
Aduk rata, angkat & sisihkan hingga dingin.

• Ambil adonan hingga beberapa bagian, bentuk lonjong. Gulingkan ke dalam


tepung terigu, celupkan ke dalam telur kocok, lalu gulingkan ke dlm tepung
roti hingga rata.

• Taruh kroket dalam nampan/ wadah datar, simpan dlm lemari es agar
tekstur lebih kencang saat akan di goreng.

• Panaskan minyak yg banyak. Goreng kroket hingga kecoklatan. Angkat.


Tiriskan. Sajikan selagi hangat .

Selamat mencoba ^^
#nisacooking

Leche Frita ( Fried Custard )

Ayoo siapa yg udah pernah cicipin susu goreng? Crunchy di luar tapi lembut
dan lumer di dalam.

Ini adalah salah satu makanan khas Spanyol, biasanya disajikan untuk
dessert smile emotikon

Bikinnya gampang kok, suami saya sih bilangnya, kalo orang sunda mah
bikin begini kaya tape goreng

Bahan :

750 ml susu cair

100 gr gula pasir

130-140 gr tepung maizena

1 sdm mentega ( sy pakenya butter unsalted )

1 sdt kulit jeruk lemon, parut

1/4 sdt pala bubuk


2 btr telur, kocok lepas ( untuk lumuran )

Tepung roti secukupnya ( untuk lumuran)

Minyak goreng

Gula halus, sckpnya ( utk taburan )

Cara membuat :

• Siapkan loyang kue ( saya pake ukuran 20x20x5 cm ) alasi loyang dengan
plastik.

• Dlm mangkuk campurkan tepung maizena, gula pasir & pala bubuk, aduk
sampai tercampur.

• Panaskan susu cair ke dalam panci diatas api sedang, masukkan campuran
tepung maizena, aduk terus sampai mengental, licin & tdk menggumpal.
Angkat

• Masukkan mentega & kulit jeruk parut, aduk.

• Tuang adonan ke dlm loyang, ratakan. Masukkan ke dlm lemari es kurleb


3jam ( jgn ditutup ya supaya adonan jd padat )

• Keluarkan adonan dr lemari es. Potong2 adonan bentuk persegi ( besarnya


terserah aja ). Celupkan potongan ke dlm telur kocok, gulingkan ke dlm
tepung roti.

• Goreng adonan sampai agak kecoklatan ( gunakan api kecil, biar ga


gampang gosong ). Angkat, tiriskan. Taburkan gula halus. Sajikan selagi
hangat.

Selamat mencoba ^^

#nisacooking

.
Ayoo siapa yg udah pernah cicipin susu goreng? Crunchy di luar tapi lembut
dan lumer di dalam.

Ini adalah salah satu makanan khas Spanyol, biasanya disajikan untuk
dessert smile emotikon

Bikinnya gampang kok, suami saya sih bilangnya, kalo orang sunda mah
bikin begini kaya tape goreng

Bahan :

750 ml susu cair

100 gr gula pasir

130-140 gr tepung maizena

1 sdm mentega ( sy pakenya butter unsalted )

1 sdt kulit jeruk lemon, parut

1/4 sdt pala bubuk

2 btr telur, kocok lepas ( untuk lumuran )

Tepung roti secukupnya ( untuk lumuran)

Minyak goreng

Gula halus, sckpnya ( utk taburan )

Cara membuat :

• Siapkan loyang kue ( saya pake ukuran 20x20x5 cm ) alasi loyang dengan
plastik.

• Dlm mangkuk campurkan tepung maizena, gula pasir & pala bubuk, aduk
sampai tercampur.
• Panaskan susu cair ke dalam panci diatas api sedang, masukkan campuran
tepung maizena, aduk terus sampai mengental, licin & tdk menggumpal.
Angkat

• Masukkan mentega & kulit jeruk parut, aduk.

• Tuang adonan ke dlm loyang, ratakan. Masukkan ke dlm lemari es kurleb


3jam ( jgn ditutup ya supaya adonan jd padat )

• Keluarkan adonan dr lemari es. Potong2 adonan bentuk persegi ( besarnya


terserah aja ). Celupkan potongan ke dlm telur kocok, gulingkan ke dlm
tepung roti.

• Goreng adonan sampai agak kecoklatan ( gunakan api kecil, biar ga


gampang gosong ). Angkat, tiriskan. Taburkan gula halus. Sajikan selagi
hangat.

Selamat mencoba ^^

#nisacooking

Bola-Bola Tahu Goreng Nan Gurih


Saya pernah menulis resep mengenai sup bola-bola tahu sebelumnya, anda bisa klik
di Sup Bola-Bola Tahu, tapi terus-terang saya akui bola-bola tahu goreng yang saya
posting kali ini jauh lebih lezat dan mudah untuk dibuat. Resepnya berawal ketika
teman saya di kantor membawa bekal makan siang dengan lauk bola-bola tahu yang
sangat gurih. Kata Endah, teman saya ini, di pasar banyak yang menjualnya dan saat
ini sedang menjadi olahan tahu yang cukup nge-trend. Penasaran saya pun
mencarinya di pasar Blok A dekat rumah dan ternyata memang cukup banyak yang
jual. Ngobrol kesana kemari dengan si abang penjual tahu langganan, saya baru tahu
jika membuatnya pun sangat mudah. Wah, kalau tahu dari dulu resepnya seperti ini
saya pasti akan sering-sering membuatnya di rumah. Karena tahu dan tempe
merupakan salah satu lauk favorit saya dan Tedy. 
Bumbu bola-bola tahu ini sangat sederhana, kalau ada pepatah yang mengatakan
simple is beautiful maka bola-bola tahu ini masuk dalam kategori simple is delicious.
Nah, supaya lebih harum dan gurih maka saya menambahkan daun bawang yang
dirajang halus dan kaldu bubuk ke dalam adonan tahu. Untuk bola-bola tahu ini saya
menggunakan tahu kuning yang masih fresh karena baru saya beli kemarin. Baik
tahu kuning ataupun putih tetap bisa diolah menjadi makanan ini ya.

Berikut resepnya. 
Bola-Bola Tahu Goreng
Resep diadaptasikan dari penjual tahu di Pasar Blok A

Untuk 12 butir bola tahu seukuran bola pingpong

Bahan:
- 5 buah tahu ukuran 5 x 5 cm, cuci bersih dan tiriskan
- 1 batang daun bawang rajang halus
- minyak untuk menggoreng

Bumbu:
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk (saya pakai Royco rasa sapi)

Cara membuat:
Anda memerlukan selembar kain bersih yang cukup tipis untuk memeras tahu, jika
anda membeli tahu yang masih dibungkus dengan kainnya, maka jangan buang kain
tersebut.
 

Letakkan 2 atau 3 buah tahu di kain, bungkus dan pegang ujung-ujung sudut
pertemuan kain, kemudian peras kain pembungkus tahu kuat-kuat hingga semua
airnya habis. Makin banyak air yang hilang maka makin ringan dan garing tahu
goreng yang dihasilkan. Letakkan tahu yang telah diperas di mangkuk. Lakukan
hingga semua tahu habis. 

Tambahkan daun bawang rajang, garam, kaldu bubuk dan bawang putih, aduk rata
menggunakan sendok makan sambil ditekan-tekan agar tahu memadat. Cicipi
rasanya.
Ambil 1 sendok makan adonan tahu, kepalkan hingga padat dan bentuk bulat
seukuran bola pingpong. Lakukan hingga semua adonan tahu habis. 

Goreng tahu di minyak panas yang agak banyak agar garing. Gunakan api sedang,
biarkan satu sisi bola tahu mengeras baru balikkan untuk menggoreng sisi lainnya
agar tahu tidak hancur. Goreng hingga tahu kecoklatan dan matang, angkat dan
tiriskan. Tahu siap untuk disantap bersama cabai rawit dan saus sambal atau
dimasukkan ke dalam sup sayuran. Mantap!

Cat : bisa dicelupkan ke teur kemudian gulingkan ke tepung panir dan goreng
Resep Rolade Tahu Daun Singkong

Bahan:
1 ikat daun singkong, rebus

Bahan isi (aduk rata): 200 gr tahu putih, haluskan


1 sdm tepung tapioka
2 siung bawang putih, haluskan
1/2 sdt ketumbar bubuk
1 batang daun bawang, iris halus
1 butir telur, kocok lepas
1/2 sdt garam
1/4 sdt gula pasir 

Bahan larutan tepung (aduk rata): 100 gr tepung terigu protein sedang
1 sdm tepung beras
200 ml air
1/4 sdt garam  

Resep Rolade Daging  


Resep Rolade Telur Kornet Ayam  
Resep Rolade Tempe Saus Coklat  
Resep Rolade Ikan Kakap Saus Kacang  
Resep Rolade Tahu Udang  
Resep Rolade Tahu 

Cara membuat:
1. Rebus daun singkong dengan garam dan air sampai lunak. Peras daun
singkong, sisihkan.
2. Tata daun singkong di atas selembar plastik. Beri bahan isi. Ratakan,
gulung, ikat kedua ujungnya.
3. Kukus 20 menit sampai matang. Dinginkan, potong-potong.
4. Celup potongan ke larutan tepung. Goreng sampai kuning kecokelatan.
5. Sajikan dengan saus sambal.

Untuk 20 potong

Saran pakar: daun singkong direbus sekadarnya, hanya asal bisa digulung.

Lumpia semarang

KULIT LUMPIA

Bahan:
200gr Tepung Terigu Cakra
1 putih telur
1sdt garam
+/- 500ml Air + 1 sdt kapur sirih (dicampur menjadi air kapur)
2sdm minyak goreng

Cara:

1. Campur tepung, putih telur, dan garam hingga merata.


2. Masukkan sedikit demi sedikit air kapur sirih ke dalam adonan kering, hingga tekstur
cair seperti adonan crepes.
3. Campurkan minyak goreng ke adonan.
4. Panaskan di atas pan dengan api kecil. Pan cukup diolesi dengan tisu yang sudah
diberi minyak ngoreng. Panaskan tipis-tipis seperti crepes.

ISI LUMPIA

Bahan:
200gr Bengkuang (iris seperti korek api)
5 siung bawang putih (cincang halus)
50gr Udang (cincang halus)
1 btr telur (kocok, orak arik lembut)
10gr Gula Jawa
1sdm Kecap Manis
1sdm Kecap Asin
1 sdt Garam
1 sdt Merica bubuk
3 sdm minyak goreng untuk menumis.

Cara:

1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang.
Masukkan orak arik telur. Masukkan irisan bengkuang. Tumis hingga merata.
2. Masukkan gula jawa, kecap asin, kecap manis, garam, dan merica. Aduk hingga rata.
3. Tumis hingga bengkuang layu.
4. Kalau isi sudah dingin, gulung kedalam kulit lumpia yang sudah dibuat.
5. Goreng (deep fry) hingga kuning ke-emasan.

SAOS LUMPIA

Bahan:
1 siung Bawang Putih
50gr Gula Jawa
300ml Air
1sdt Merica Bubuk
1/2 sdt Garam
1sdm tepung sagu + 3sdm air (campur)

Cara:

1. Bawang putih, gula jawa, air, merica, dan garam dimasukkan ke panci. Panaskan
dengan api sedang. Aduk hingga rata dan mendidih.
2. Masukkan campuran tepung sagu, aduk hingga mengental. Matikan api.

Lumpia semarang siap dihidangkan. Sangat lezat untuk kudapan di sore hari. Apalagi kalo
ditambah hujan. Duh.. Makin maknyusss deh...

Selamat mencoba yaa...


RESEP RISOLES ISI SAYUR

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
resep dasar risoles

Bahan Kulit:
100 gram tepung terigu protein sedang
1 butir telur
1/4 sendok teh garam
275 ml susu cair
1 sendok makan margarin, dilelehkan

Bahan Isi:
6 siung bawang putih, diiris tipis
100 gram ayam suwir
100 gram wortel, dipotong korek api
100 gram buncis, diiris miring
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
100 ml air kaldu ayam
1 batang daun bawang, diiris halus
1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Pencelup:
2 butir telur dan 1 sendok makan air, dikocok lepas
150 gram tepung panir kasar
minyak untuk menggoreng

Cara Pengolahan :
1. Isi: panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan ayam. Aduk
rata. Tambahkan wortel dan buncis. Aduk sampai layu.
2. Masukkan garam, merica bubuk, pala bubuk, gula pasir, dan kaldu ayam bubuk. Aduk
rata. Tuang air kaldu ayam. Masak sampai meresap. Tambahkan daun bawang. Aduk
rata.
3. Kulit: kocok lepas telur dan garam. Masukkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk
rata.
4. Tuang sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaduk sampai licin.
Tambahkan margarin leleh. Aduk rata.
5. Buat dadar tipis-tipis di wajan datar kecil. Lakukan sampai adonan habis.
6. Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat dan gulung. Celup ke telur. Gulingkan di tepung
panir kasar. Lakukan pelapisan sekali lagi.
7. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.

Untuk 24 buah

Cara Membuat Mie Goreng Tek Tek(Resep Mie Tek Tek)

BAHAN:
BUMBU DIHALUSKAN:
3 SIUNG BAWANG PUTIH
3 BUAH KEMIRI
100 GR EBI
_______________
5 BUAH BAKSO
100 GR UDANG KUPAS
3 BTNG SAWI HIJAU
2 LBR KOL
2 BUAH TELOR
2 SDM KALDU BUBUK SAPI
5 SDM KECAP BANGO
100ML AIR PANAS
1 SDT GARAM
1/2SDT MERICA
300 GR MIE BASAH(CUCI BERSIH ,SIRAM DGN AIR PANAS)
SEDIKIT MINYAK UNTK MENUMIS

CARA MEMBUAT:
LANGKAH PERTAMA:
TERLEBIH DAHULU,PANASKAN SEDIKIT MINYAK KOCOK TELOR TAMBAHKAN
SEDIKIT GARAM DAN TUANGKAN KEDALAM MINYAK, KITA MEMBUAT TELOR
ORAK ARIK,SISIHAKAN DAHULU

LANGKAH SELANJUTNYA:
TUMIS DENGAN SEDIKIT MINYAK BUMBU DIHALUSKAN,SAMPAI
HARUM,MASUKKAN UDANG,BAKSO,SAWI,KOL,MIE BASAH,AIR PANAS DAN
TAMBAHKAN KALDU BUBUK,GARAM MERICA ,BIARKAN AIR SEDIKIT
MENGERING LALU TAMBAHKAN KECAP BANGO,ADUK RATA BARU
MASUKKAN ORAK ARIK TELOR TADI.ANGKAT DAN SIAP DIHIDANGKAN
TABURKAN ATASNYA BAWANG GORENG DAN AYAM SUWIR.

Resep Lemon Tea Squash

Bahan:

4 sachet Teh celup

500 ml Air

200 gr Gula pasir

1 sdt Selasih, rendam air panas

2 sdm Air jeruk lemon

2 kaleng Soda tawar

200 gr Es batu

Cara Membuat:
Rebus air hingga mendidih. Masukkan teh. Diamkan 15 menit. Masukkan gula pasir. Masak dengan
api kecil hingga mendidih. Angkat dan dinginkan. Tambahkan selasih dan air jeruk lemon. Aduk
rata. Tuang es batu dalam gelas. Masukkan air lemon tea. Tuang soda tawar. Sajikan dingin.

Sumber: Resep Masakan

Resep Ayam Masak Merah

Ayam masak merah adalah salah satu masakan khas asia, dengan bumbu utamanya saus
tomat, cabai dan bawang. Biasa disajikan bersama nasi tomat atau nasi lemak.

Bahan Ayam Masak Merah :

 Pangkal sayap ayam, 6 potong


 Kacang polong, 3 sendok makan
 Minyak goreng, 750 ml
 Air kaldu ayam, 400 ml
 Minyak wijen, 2 sendok teh

Bumbu Ayam Masak Merah :

 Bawang putih, 3 siung, cincang


 Cabai merah, 3 buah, giling
 Saus tomat, 3 sendok makan
 Garam, secukupnya
 Gula pasir, 1 sendok teh
 Merica bubuk, 1/2 sendok teh
 Minyak wijen, 2 sendok teh

Cara membuat Ayam Masak Merah :

1. Panaskan minyak, goreng ayam hingga setengah matang, angkat dan tiriskan.
2. Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih dan cabai merah hingga harum.
3. Tambahkan bumbu yang lain kecuali minyak wijen, aduk rata.
4. Tambahkan ayam, aduk rata.
5. Tuang air kaldu, masak hingga bumbu meresap dan air habis.
6. Tambahkan kacang polong dan minyak wijen, aduk rata. Angkat dan sajikan.

Untuk 3 porsi
Ayam krg dari ½ kilo, rebus (ambil kaldunya) , suwir

Bwg putih 3-5 siung , cincang

Cabe merah 3 bh, haluskan/blender bersama tomat

Saus tomat delmonte 2-3 sdm

Kacang polong 3 sdm

1 sdm Gula pasir, merica ½ sdt, garam, royco, saus tiram secukupnya

Tumis bwg putih cincang dan bumbu cabai tomat hingga matang (tandanya
letupan hilang dan sampai berminyak) dan tambahkan sedikit air kaldu 100 ml

Masukan suwiran ayam, aduk sebentar

Kemudian masukkan sisa air kaldu 400 ml dan tambahkan 2 sdm saus tomat
delmonte, 1 sdm gula, garam , merica dan royco secukupnya

Kemudian masukkan kacang polong

Tunggu hingga air asat (wajan dlm keadaan terbuka agar cepat kering)

Ayam suwir siap dihidangkan


Resep Sambal Cabai Hijau

Sahabat Seputar Dunia Kuliner, kali ini kita akan melengkapi masakan khas Padang dengan sambal
cabai hijau. Siapa yang tidak tergoda melihat sambal khas Padang yang satu ini. Untuk melengkapi
masakan sebelumnya kita telah membuat Rendang Khas Padang. Berikut adalah resep cara
membuat sambal cabai hijau :

Bahan :

 100 gr cabai hijau besar, buang tangkainya


 5 butir bawang merah
 1 sdt garam/royco
 1 sdm air jeruk nipis
 2 sdm minyak sayur
 3 buah tomat hijau, iris tipis
 1/2 sdt gula pasir
 50 g teri jengki/teri tawar, goreng

Cara membuat sambal cabai hijau padang : 

1. Kukus cabai hijau hingga lunak. Angkat.


2. Tumbuk kasar-kasar cabai hijau bersama bawang merah, dan garam.
3. Perciki air jeruk nipis, aduk rata.
4. Panaskan minyak, tumis cabai hijau tumbuk, aduk hingga harum.
5. Masukkan tomat hijau dan gula pasir, aduk rata. Angkat.
6. Masukkan teri , aduk rata. Sajikan.
Ikan Mas Kuah Kuning

Alhamdulillah kantor dengan


rumah walaupun lumayan jauh secara jarak tapi termasuk dekat secara waktu, jadi pagi hari
sempet deh masak, seperti hari ini, menu nya Ikan Mas Kuah Kuning.
yang mau coba silakan ya, resep dibawah.
Cheers,

Resep Ikan Mas Kuah Kuning


Bahan:
1 kg ikan mas, bersihkan lumuri dengan jeruk nipis, sisihkan
4 lembar daun salam
2 buah dauh sereh, memarkan
2 buah tomat (hijau atau merah gak masalah) masing2 potong 4
garam secukupnya
penyedap rasa secukupnya
4 tangkai daun kemangi, ambil daunnya aja
10 biji rawit (merah atau hijau)
900 ml air

bumbu yang dihaluskan:


5 butir bawang merah
3 butih bawang putih
5 butir kemiri
5 cm kunyit
5 cm jahe
10 buah cabe merah (opsi aja, boleh dikurangi)

Cara Membuat:
- tumis bumbu halus masukkan daun salam, sereh dan tomat, tumis hingga matang dan harum
- tuang air, aduk rata, biarkan hingga mendidih
- masukkan ikan, tambahkan garam, penyedap dan cabai rawit, aduk sebentar
- masak ikan dengan api besar hingga mendidih
- aduk perlahan, kecilkan api, masak hingga air agak menyusut (bukan airnya habis ya)
- masukkan kemangi, aduk sebentar, matikan api

Resep Lempah Nanas Ikan Tenggiri


Posted on November 6, 2012 by 3plets

Semuanya udah nonton dong episode gabus di MasterChef Indonesia Season 2? Di tantangan
gabus, Desi masak Ikan Gabus Lempah Nanas yang menurut Chef Marinka Lempah Ikan
terenak yang pernah dia cobain. Nah, ini dia resep nya! Cuma di ganti jenis ikannya and
ditambahin Cherry Tomatoes. Cobain yah!

Di poto Gabus Lempah Nanas, koq ga keliatan ada nenas yah? Ternyata kata Desi, nenas nya
dia umpetin buat ganjel ikannya biar ga miring!!!  :)

Ikan Gabus Lempah Nanas ala Desi

Lempah Nanas Ikan Tenggiri

Bahan:
 300 gr ikan tenggiri
 Nanas 500 gr
 5 Belimbing wuluh
 Tomat cherry
 2 Sereh
 Lengkuas
 Daun salam
 Asam jawa
 Gula merah
 Cabe rawit
 Air

Bumbu yang dihaluskan:

 2 siung bawang putih


 7 siung bawang merah
 1 sdm terasi bangka
 3 cabe merah besar
 3 cabe rawit merah
 1 siung kunyit tua (3 cm)
 3 kemiri
 2 cm lengkuas

Cara memasak:

Masukan nanas, gula merah, belimbing wuluh dan asam jawa ke dalam panci, tambahkan air,
lalu masak perlahan dengan api kecil hingga mendidih dan aroma nanas dan rasa meyatuh!
Masukkan lengkuas dan sereh, biarkan hingga mendidih.

Tumis bumbu yang dihaluskan dengan sedikit minyak, setelah matang masukkan ke dalam
panci berisi kuah nanas.
Tambahkan garam dan gula sesuai selera. Untuk mendapatkan kuah yang bening dan bersih,
bisa di saring.
Setelah rasanya pas, masukkan ikan dan masak hingga ikan matang, sajikan panas-panas.
Tambahkan nanas potongan dan tomat cherry segar untuk memperkuat rasa dan untuk
garnish.
Es Setup Pisang
Published February 15, 2013

Bahan :

 10 buah pisang kepok matang, potong sesuai selera


 2 batang kayumanis
 3 butir cengkeh
 150 gram gula merah, iris tipis supaya mudah larut
 50 gram gula pasir
 1/4 sendok teh garam
 1.500 ml air
 es batu untuk penyajian

Cara Pengolahan :

1. Rebus air, kayumanis, cengkeh, gula merah, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai
mendidih dan harum.
2. Masukkapisang. Rebus di atas api sedang sampai matang dan meresap.
3. Biarkan dingin.
4. Sajikan bersama es batu.
Emang si ahsan pinter masak ya ?
Ayuh kalau mau lomba masak sama ahsan, dijamin dah pokoknya…

Kalau biasanya aku makan cap cay cuma beli, kali ini aku mau nyobain sendiri. Sambil lihat
pedagangnya meracik bahan-bahannya, aku catat tuh dari awal sampai akhir. Dan akhirnya
dengan bekal mencontek dari tukang cap-cay, jadilah resep cap cay yang aku karang sendiri
prosesnya. Entah bener atau tidak, kini masakan ini sering jadi lauk istimewa saat makan
bareng. Yuk kita lihat bagaimana si ahsan masak cap cay.

Oh iya sebelumnya sediakan tisu buat ngelap iler yang pada ngalir saking kepenginnya sama
masakanku ini ya…

Pertama yang ahsan siapkan adalah bahan-bahannya seperti ini :

Ighhh… itu koq bunga kol ama jagung mudanya udah nggak seger sih ?
(Iya keluargaku kalau belanja itu milih yang ada rusak karena ulat atau busuk dikit, itu
menjamin bahwa sayuran itu sudah tidak ada pestisidanya, soalnya kalau yang mulus berarti
tak ada mahluk hidup yang memakannya yang artinya kandungan pestisidanya tinggi banget
dan ini membahayakan bagi tubuh manusia)
Kedua, ulek bawang merah  dan bawang putih kemudian tumis ke dalam wajan dengan
minyak goreng secukupnya

Ketiga setelah tumisan harum, ceplok 2 telur ke tumisan dan aduk-aduk agar merata sampai
telurnya mateng.
Setelah telornya mateng, tambahkan air secukupnya untuk merebus sayurannya, kemudian
masukan cabe, batang sawi ijo, wortel dan jagung mudan (putren) yang udah dipotong-
potong

Woiiii garam dan bumbu lain kapan ?


Nanti kalau udah mau mateng, yang sabar yah jadi pembaca

Setelah ini, mulailah masukan sayur-sayurnya dari mulai yang keras (matengnya lama)
sampai yang cepet mateng !, kalau mau bahan-bahan lain kayak ayam, baso sekarang ini
waktu yang paling tepat untuk memasukannya… Gambar dibawah ini yang dimasukan
pertama adalah kembang kol, wortel dan putren.

Kemudian batang sawi ijo


Yang terakhir masukan sayur yang cepet mateng yaitu daun sawinya,
Setelah ini aduk-aduk sambil masukan garam, gula dan atau penyedap rasa seperti
masako/royco, saus tiram. Yang penting jangan vetsin yah, soale ternyata nggak baik. Dan
hasilnya seperti ini :
He he he… dah mateng, tinggal makan bareng-bareng ama keluarga… itu cabe merahnya
kemletus banget kalo di gigit. Yaah sengaja aku biarin bulet gitu agar si kecil yang belum
kuat pedes juga doyan…  Setelah ini yuk kita makan
Bahan bahan untuk membuat Resep Capcay Goreng Seafood Sederhana

1. Udang segar yang sudah dibersihkan dan dibuang kulitnya sebanyak 100 gram.
2. Daging ayam segar bagian dada sebanyak 100 gram. Potong kecil kecil.
3. Pentol bakso sapi sebanyak 5 buah. Iris tipis tipis atau sesual selera.
4. Bawang merah lokal ukuran sedang sebanyak 4 pcs. Kupas kulitnya dan potong kecil kecil
untuk tumisan.
5. Bawang bombay ukuran sedang sebanyak 1 pcs. Kupas kulitnya dan potong tipis dengan
arah agak melintang.
6. Bawang putih lokal ukuran besar sebanyak 4 pcs. Bersihkan kulitnya dan potong tipis tipis
juga.
7. Jahe yang sudah dikupas kulitnya sebanyak 2 cm. Memarkan atau di geprak untuk bumbu.
8. Wortel segar ukuran sedang sebanyak 1 pcs. Cuci bersih dan kupas kulitnta. Potong kecil
kecil sesuai selera.
9. Tomat merah segar ukuran sedang sebanyak 1 pcs. Cuci bersih dan potong agak menyerong.
10. Kapri sebanyak kurang lebih sebanyak 40 gram.
11. Buncis kualitas baagus kurang lebih sebanyak 7 pcs. Cuci bersih dan potong kecil kecil.
12. Brokoli segar kurang lebih 100 gram. Potong kecil seusai selera.
13. Sayuran Sawi Hijau 1 ikat. Cuci bersih dan potong kecil kecil.
14. Jagung Muda Putren segar sebanyak 5 pcs. Potong kecil kecil agak menyerong.
15. Daun bawang 2 pcs. Cuci bersih dan potong agak besar.
16. Kecap ikan sebanyak kurang lebih 2 sendok makan.
17. Saus Tiram kurang lebih sebanyak 2 sendok makan.
18. Gula pasir putih sebanyak satu sendok teh atau sesuai selera.
19. Merica halus atau bubuk sebanyak satu sendok kecil. Bisa dihilangkan kalau membuat Resep
Capcay Goreng buat anak kecil yang tidak suka pedas.
20. Garam dapur beryodium kurang lebih satu sendok kecil atau sendok teh.
21. Air bersih matang kurang lebih 50 ml.
22. Penyedap rasa secukupnya (atau tidak, tergantung selera).
23. Tepung maizena kurang lebih satu sendok makan.
24. Minyak goreng secupunya untuk menumis.

Cara membuat Resep Capcay Goreng Enak

1. Siapkan penggorengan dengan api sedang dan beri sedikit minyak.


2. Masukkan bawang putih, bawang bomaby dan bawang merah yang sudah di iris tipis tipis.
Tumis sebentar sambil diaduk sampai tercium bau harum.
3. Masukkan daging ayam yang sudah di potong potong dan udang yang sudah dibersihkan.
Aduk aduk sebentar sampai setengah matang.
4. Tambahkan jahe yang sudah digeprak dan irisan tomatnya. Aduk sebentar sampai rata.
5. Tambahkan air sebanyak 50 ml. Aduk kembali semua bahan.
6. Masukkan semua sayurannya ke dalam penggorenga sambil diaduk aduk. Aduk aduk lagi
sampai semua bahan tercampur rata dan agak setengah matang.
7. Masukkan 2 sendok makan saus ikan dan saus tiramnya. Aduk sebentar.
8. Masukkan garam gula pasir dan penyedap rasa dan bubuk mericanya. Aduk kembali
sebentar sampai semua bahan tercampur rata.
9. Masukkan daun bawang yang sudah dipotong kecil kecil dan tepung maizenanya.
10. Aduk aduk lagi sampai semua bahan tercampur rata dan Capcay gorengnya sedikit
mengental.
11. Angkat dan letakkan di atas piring saji. Tambahkan bawang goreng diatasnya
Bahan bahan Resep Capcay Kuah Enak

1. Udang segar yang sudah dibersihkan sebanyak 100 gram.


2. Daging ayam segar suwir suwir sebanyak 200 gram.
3. Pentol bakso sapi sebanyak 5 buah. Iris tipis tipis atau sesual selera.
4. Kuah kaldu ayam sebanyak 750 ml. Bisa menggunakan bumbu kaldu ayam yang dicampur
dengan air.
5. Bawang merah lokal ukuran sedang besar sebanyak 4 pcs. Iris tipis tipis untuk tumisan.
6. Buah Tomat segar berwarna merah sebanyak 1 pcs. Iris tipis tipis untuk campuran sayur.
7. Sayuran Sawi Hijau segar 1 ikat ukuran sedang. Cuci bersih dan potong potong.
8. Sayuran Kembang Kol bagian kuntumnya saja sebanyak 75 gram.
9. Jagung Muda segar ukuran kecil sebanyak 90 gram. Potong sesuai selera dan belah
jagungnya menjadi 2.
10. Daun Kol kualitas bagus dan segar sebanyak 75 gram. Cuci bersih dan potong potong sesuai
selera.
11. Wortel segar 1 buah, cuci bersih dan potong kecil kecil.
12. Merica bubuk sebanyak 2 sendok kecil/ sendok teh.
13. Kapri hijau segar sebanyak 40 gram.
14. Garam dapur beryodium sebanyak kurang lebih satu sendok teh. Bisa ditambah sesuai
selera.
15. Saus tiram sebanyak kurang lebih 2 sendok makan.
16. Jahe segar, cuci dan kupas sebanyak 3 cm.
17. Sawi hijau segar sebanyak 1 ikat ukuran sedang. Cuci bersih dan potong kecil kecil.
18. Gula pasir putih sebanyak kurang lebih satu sendok teh. Bisa dikurangi atau ditambah sesuai
selera.
19. Daun bawang kurang lebih 1 batang besar. Cuci dan potong potong kecil kecil.
20. Minyak goreng secukupnya.

Cara mudah membuat Resep Caycay Kuah Seafood Sederhana

1. Siapkan penggorengan dengan api sedang kecil.


2. Beri minyak sedikit dan tumis 4 pcs bawang merah, bawang putih dan jahe nya. Aduk dan
goreng sebentar sampai tercium bau harum.
3. Tambah minyak sedikit dan masukkan suwiran daging ayam, udang dan pentol baksonya.
Aduk sebentar sampai udang setengah matang.
4. Masukkan tomat, aduk kembali sebentar.
5. Masukkan 750 ml kuah kaldu ayam nya. Aduk sebentar sampai semua bahan tercampur rata
dan hampir mendidih.
6. Masukkan sayuran sayuran diatas, seperti sawi hijau, jagung muda yang sudah di potong,
daun kol, kapri dan kembang kolnya.
7. Aduk sebentar dan tambahan saus tiram, satu sendok garam, gula and merica halusnya.
Aduk sebentar sampai mendidih sebentar dan semua bahan tercampur dengan rata.
8. Terakhir masukkan daun bawang yang sudah dipotong potong dan aduk sebentar sampai
semua bahan matang.
Bahan Ca Kangkung Belacan :

 2 ikat kangkung, siangi


 1 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris tipis
 1 cm lengkuas, memarkan
 1 lembar daun salam
 minyak untuk menumis

Bumbu halus Ca Kangkung Belacan :

 5 butir bawang merah


 3 siung bawang putih
 2 buah cabai merah keriting
 2 buah cabai rawit
 1 sdt terasi bakar
 1/4 sdt garam

Cara membuat dan memasak Ca Kangkung Belacan :

1. Panaskan minyak. Masukkan bumbu halus, cabai merah besar, lengkuas, dan daun salam.
Tumis hingga harum.
2. Masukan kangkung, aduk-aduk hingga matang.
3. Angkat, sajikan.

Bahan Tumis Kangkung Terasi :

 2 ikat kangkung, siangi


 1 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris serong
 1 buah tomat, buang isinya, iris memanjang
 50 ml air
 1/4 sdt garam
 1/4 sdt gula pasir
 minyak untuk menumis

Bumbu halus Tumis Kangkung Terasi :

 4 butir bawang merah


 2 siung bawang putih
 2 buah cabai merah keriting
 1 sdt terasi bakar

Cara membuat dan memasak Tumis Kangkung Terasi:

1. Pertama adna panaskan minyak, untuk tumis semua bumbu halus sampai harum.
2. Kemudian Anda tambahkan cabai merah besar dan juga tomat lalu aduk-aduk.
3. Selanjutnya masukkan kangkung dan aduk-aduk.
4. Setelah itu Anda tuang air, lalu bumbui dengan garam dan tambah juga gula pasir hingga
rasa pas.
5. Terakhir masak sampai matang, angkat, setelah itu resep Tumis Kangkung Terasi siap untuk
disajikan.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
2 bonggol kecil brokoli, potong perkuntum
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah bawang bombay, iris tipis
75 gram jamur kancing kaleng, potong 2 bagian
1/2 buah paprika hijau, potong panjang
1/2 buah paprika merah, potong panjang
1/2 sendok makan kecap inggris
1 sendok makan saus asam manis
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1 batang daun bawang, iris serong
100 ml kaldu ayam
2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat tumis brokoli jamur paprika:

1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.


2. Tambahkan paprika. Tumis sampai layu.
3. Masukkan brokoli, garam, merica, dan gula. Aduk rata.
4. Tuang kaldu ayam. Masak sampai matang. Menjelang diangkat, masukkan daun
bawang. Biarkan sebentar lalu angkat. 

Untuk 3 porsi
Bahan-bahan
Bahan:

 5 sdm minyak untuk menumis


 3 lembar daun jeruk
 2 batang serai, memarkan
 2 cm jahe, memarkan
 2 cm lengkuas, memarkan
 3 lembar daun salam
 200 gram kangkung, siangi
 1 ikat daun kemangi, petik daunnya
 Garam, merica bubuk, dan gula secukupnya

Tumbuk Kasar:

 8 buah cabai hijau besar


 10 buah cabai rawit hijau
 8 butir bawang merah
 5 siung bawang putih

Cara membuat

1. Panaskan minyak, tumis bumbu tumbuk bersama daun jeruk, serai, jahe, lengkuas,
dan daun salam hingga harum.
2. Masukan kangkung dan daun kemangi, aduk rata. Bubuhi garam, merica bubuk, dan
gula pasir, masak hingga kangkung layu. Angkat.
3. Sajikan

Resep Sup Lodeh Kacang Labu Jambal


 

Print
Waktu persiapan
25 minit
Waktu memasak
30 minit
Waktu total
55 minit
 
Penulis: Siska
Macam resep: Main
Cuisine: Indonesia
Saran penyajian: 4
Bahan-bahan
Bahan:

 1000 ml santan dari perasan santan kental


 1 buah labu siam, potong korek api besar
 10 batang kacang panjang, potong 3 cm
 2 buah cabai merah, potong miring
 2 buah cabai hijau, potong miring
 2 cm lengkuas, memarkan
 2 lembar daun salam
 150 gram ikan asin jambal, potong kotak 2 cm, seduh sebentar
 2 sdt garam
 1 sdt gula pasir

Bumbu yang dihaluskan:

 6 butir bawang merah


 3 siung bawang putih
 3 butir kemiri
 1 sdt terasi goreng

Cara membuat

1. Rebus santan, bumbu halus, daun salam, dan lengkuas hingga mendidih.
2. Masukkan labu siam, masak sampai lunak.
3. Tambahkan kacang panjang, cabai merah, dan cabai hijau.
4. Masukkan ikan jambal, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang. Angkat,
sajikan.

Resep Terong Bakar Bumbu Kemiri


Posted by trias nursanti Posted on 23.36

Bahan Terong Bakar Bumbu Kemiri

 Terong ungu ukuran besar 2 buah, cuci bersih


 Santan 250 ml dari 1/4 butir kelapa
 Daun kemangi 1 ikat, siangi
 Minyak goreng 2 sendok makan

Bumbu Halus:

 Bawang merah 3 butir


 Bawang putih 2 siung
 Kemiri 3 butir, sangrai
 Cabai merah 1 buah buang bijinya
 Cabai rawit 3 buah
 Terasi bakar 1/2 sendok teh
 Kencur 1 cm
 Gula pasir 1/2 sendok teh
 Garam secukupnya

Cara Membuat Terong Bakar Bumbu Kemiri

1. Bakar terong selama kurang lebih 15 menit hingga matang, angkat. Kupas kulinya, biarkan
dingin dan sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Angkat.
3. Rebus santan dengan bumbu halus sambil terus diaduk hingga mendidih. Angkat.
4. Potong-potong terong, letakan ke dalam mangkuk saji.
5. Tuang santan bumbu kemiri diatas terong. Tambahkan daun kemangi, sajikan.

Untuk 2 porsi

ahan sambal dabu-dabu

 Cabe merah besar 5 buah, dipotong serong


 Cabe rawit hijau 6 buah, dipotong serong
 Bawang merah 6 butir, diiris halus
 Tomat merah 2 buah, biji dibuang,setelah itu dipotong dadu
 Garam 1 sendok teh
 Gula pasir 3/4 sendok teh
 Air jeruk nipis 2 sendok teh
 Minyak goreng 6 sendok makan setelah itu dipanaskan
Cara membuat sambal dabu-dabu

1. Campurkan cabe merah, cabe rawit hijau, bawang merah, garam, gula pasir, dan air jeruk
nipis, kemudian aduk merata.
2. Tambahkan minyak aduk sambal hingga rata.
3. Sajikan.

Resep Balado Teri


 

Print
Waktu persiapan
15 minit
Waktu memasak
15 minit
Waktu total
30 minit
 
Penulis: Titi
Macam resep: Main
Cuisine: Indonesia
Saran penyajian: 5
Bahan-bahan
 250 gram ikan asin kipas
 5 cabai merah
 2 siung bawang putih
 4 siung bawang merah
 1 sdt garam
 2 sdm air asam jawa
 1 cm lengkuas, memarkan
 2 lembar daun salam
 2 sdm gula pasir
 200 ml minyak goreng

Cara membuat

1. Panaskan minyak goreng, goreng ikan asin kipas hingga kering dan berwarna
kecokelatan. Sisihkan.
2. Haluskan bawang merah, bawng putih, cabai merah dan garam. Tumis bumbu halus
hingga harum. Masukkan air asam jawa, lengkuas, daun salam. Masak hingga bumbu
mengental.
3. Masukkan ikan asin yang sudah di goreng. Aduk rata perlahan hingga bumbu
tercampur rata. Angkat, sajikan.

Anda mungkin juga menyukai