Anda di halaman 1dari 48

2.

MANAJEMEN ASET FASILITAS


OPERASI

TUJUAN PELAJARAN : Setelah mengikuti pelajaran ini peserta


memahami dan mampu mensupervisi
penyusunan perencanaan pengelolaan aset
fasilitas operasi sesuai dengan standard Aset
Manajemen

DURASI : 2 JP

PENYUSUN : 1. Agus Harya(P3B JB)


2. Erwan Herdianto

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal i


DAFTAR ISI

DAFTAR ISI .............................................................................................................................. ii


DAFTAR GAMBAR .................................................................................................................. iv
DAFTAR TABEL ....................................................................................................................... v
1. PENGERTIAN ASET ........................................................................................................... 1
1.1. Definisi Aset menurut PAS55 ........................................................................................1
1.2. Siklus hidup asset .........................................................................................................2
2. MANAJEMEN ASET SESUAI REGULASI PLN ................................................................ 11
2.1. Sistem Manajemen Aset sesuai PAS 55 ..................................................................... 11
2.1.1. Kebijakan Manajemen Aset (Asset Management Policy/ AMP) ........................ 12
2.1.2. Asset Management Strategy, Objectives & Plans ............................................. 13
2.1.3. Implementasi Rencana Manajemen Aset.......................................................... 13
2.1.4. Asset Management Enablers &Controls ........................................................... 13
2.2. Persyaratan Manajemen Aset sesuai PAS 55 ............................................................. 14
2.3. Sistem Manajemen Aset sesuai ISO 55000 ................................................................ 16
3. SAP PM UNTUK MANAJEMEN PEMELIHARAAN DI PLN .............................................. 22
3.1. Design SAP PM ................................................................................................. 24
3.2. Struktur Organisasi............................................................................................. 24
3.2.1. Maintenance Plant .......................................................................................... 24
3.2.2. Maintenance Planning Plant ............................................................................ 24
3.2.3. Maintenance Planner Group ........................................................................... 24
3.2.4. Design Maintenance Work Center ................................................................... 25
3.2.5. Business Area ................................................................................................. 25
3.2.6. Logistic Plant ................................................................................................... 25
3.2.7. Storage Location ............................................................................................. 25
3.2.8. Purchasing Organization ................................................................................. 25
3.3. Master Data ....................................................................................................... 26
3.3.1. Functional Location........................................................................................ 26
3.3.2. Equipment ..................................................................................................... 27
3.3.3. Bill of Material ................................................................................................ 27
3.3.4. Task List ........................................................................................................ 27
3.3.5. Maintenance Plan .......................................................................................... 28
3.3.6. Object Link..................................................................................................... 28
Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal ii
3.3.7. Catalog .......................................................................................................... 28
3.3.8. Role Assigment Berdasarkan Struktur Organisasi ......................................... 28
3.3.9. Data Requester: ............................................................................................ 28
3.3.10. Data Reviewer: .............................................................................................. 28
3.3.11. Data Reviewer 1: ........................................................................................... 28
3.3.12. Data Reviewer 2: ........................................................................................... 28
3.3.13. Data Approver: .............................................................................................. 28
3.3.14. Data Administrator: ........................................................................................ 29
3.4. Proses Bisnis SAP PM ....................................................................................... 29
3.4.1. Flow Proses Bisnis SAP PM .......................................................................... 29
3.4.2. SAP Notification Proses ................................................................................. 30
3.4.3. SAP Notification Type .................................................................................... 30
3.4.4. SAP Work Order Proses ................................................................................ 33
3.4.5. SAP Work Order Type ................................................................................... 33
4. HUBUNGAN ANTARA NOTIFICATION TYPE DENGAN WORK ORDER TYPE ............. 37
5. APLIKASI PENUNJANG ................................................................................................... 37
5.1. Condition Based Maintenance (CBM) ...................................................................... 38
5.2. Peralatan Sistem Tenaga (PST) .............................................................................. 39
5.3. Jadwal Penyaluran (JALUR) .................................................................................... 40
5.4. Forced Outage Information System (FOIS) .............................................................. 42

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal iii


DAFTAR GAMBAR

Gambar. 1. Komposisi biaya sepanjang siklus hidup aset......................................................... 3


Gambar. 2. Overview Siatem Manajemen Aset PAS 55 ......................................................... 12
Gambar. 3. Elemen Sistem Manajemen Aset ......................................................................... 14
Gambar. 4. Elemen Sistem manajemen aset sesuai ISO 55000 ............................................. 16
Gambar. 5. Modul SAP ........................................................................................................... 23
Gambar. 6. Diagram Alur Proses Bisnis SAP PM ................................................................... 29
Gambar. 7. Proses Bisnis SAP PM ......................................................................................... 30
Gambar. 8. Umum Integrasi SAP dengan Aplikasi Legacy ..................................................... 38
Gambar. 9. Interaksi SAP PM – JALUR untuk Pekerjaan Preventive Maintenance................. 41
Gambar. 10. Integrasi SAP PM dengan Aplikasi JALUR untuk Pekerjaan Non Time Based ... 42

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal iv


DAFTAR TABEL

Table 1. Perbedaan Elemen sistem manajemen aset sesuai PAS 55 dengan ISO 55000 ....... 17
Table 2. Contoh Struktur Organisasi SAP PM.......................................................................... 26
Table 3. Role Assignment untuk SAP Notification .................................................................... 32
Table 4. Contoh Role Assignment untuk SAP Work order ....................................................... 36

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal v


MANAJEMEN ASET FASILITAS OPERASI

1. PENGERTIAN ASET
1.1. Definisi Aset menurut PAS55
Sesuai dengan definisi pada PAS 55, Aset secara umum adalah sesuatu yang bisa
memberikan nilai. Banyak jenis aset yang dikenal, antara lain aset fisik, aset SDM, aset
teknologi, aset intangibel dan lain-lain, namun dalam bahasan ini aset yang dibahas ditekankan
pada aset fisik, meskipun tidak bisa lepas dengan hubungannya terhadap aset jenis lain. Aset
perlu dikelola dengan baik agar memberikan nilai yang berperan dalam pencapaian tujuan
perusahaan.

Definisi Aset menurut ISO 55000

Asset adalah sesuatu item, barang, atau badan yang mempunyai nilai manfaat saat ini dan
akan datang pada sebuah organisasi. Sesuatu tersebut dapat berupa benda, badan, organisasi
dan lain-lain. Nilai manfaat yang dimaksud disini bisa berbeda-beda diantara organisasi-
organisasi dan stakeholdernya. Aset dapat berupa asset yang terlihat maupun tidak terlihat,
bermanfaat finansial atau non-finansial.

Masa hidup asset dihitung dari sejak pembuatan atau penciptaannya hingga hingga akhir
manfaatnya. Sebuah masa hidup asset tidak harus bergantung pada organisasi yang
memilikinya. Asset dapat memberikan potensi manfaat atau manfaat langsung untuk satu atau
lebih organisasi.

Sebuah organisasi dapat memilih manajemen asset sebagai sebuah kelompok atau individual
tergantung pada kebutuhan dan untuk mencapai manfaat. Asset dapat dikelompokkan
berdasarkan tipe asset, sistem asset, atau portofolio asset.

Manajemen asset menurut ISO 55000

Dalam sebuah organisasi, manajemen puncak, pegawai, dan stakeholder harus melakukan
perencanaan, pengendalian aktivitas, memantau aktivitas, untuk memanfaatkan peluang dan
mengurangi risiko pada level yang dapat diterima.

Manajemen asset memerlukan keseimbangan biaya, peluang dan risiko agar asset dapat
digunakan sebaik-baiknya untuk meraih tujuan organisasi.

Manajemen asset secara prinsip terdiri dari:

1. Nilai: keberadaan asset adalah untuk memberikan nilai atau manfaaat kepada organisasi
dan stakeholder nya.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 1


Manajemen asset tidak berfokus pada asset itu saja tetapi pada nilai atau manfaat yang
dapat diberikan pada organisasi. Nilai atau manfaat (dapat dilihat wujudnya atau tidak dapat
dilihat, finansial atau non-finansial) ditentukan oleh organisasi dan stakeholdernya yang
selaras dengan tujuan organisasi

2. Alignment: manajemen asset menerjemahkan tujuan organisasi ke kebijakan yang bersifat


teknis dan finansial, rencana dan kegiatan.

Seluruh kebijakan manajemen asset (teknis, finansial dan operasional) harus mendukung
pencapaian tujuan organisasi.

3. Kepemimpinan: kepemimpinan dan budaya kerja berperan penting dalam implementasi

Kepemimpinan dan komitmen seluruh tingkat manajerial sangat dibutuhkan dalam


membangun, mengoperasikan, dan perbaikan manajemen asset dalam organisasi.

4. Assurance: manajemen asset menjamin asset dapat memenuhi perannya dalam


pencapaian tujuan organisasi.

Kebutuhan jaminan diperlukan untuk menjalankan organisasi secara efektif yang berkaitan
dengan asset, manajemen asset, dan sistem manajemen aset

1.2. Siklus hidup asset


Untuk mendapatkan manfaat atau keuntungan yang maksimum dari suatu aset, maka aset
perlu dikelola dengan baik sepanjang masa hidupnya. Memaksimumkan keuntungan pada
dasarnya dapat dicapai apabila pengelolaan dilaksanakan dengan biaya rendah, unjuk kerja
tinggi dan masih dalam batas risiko yang bisa diterima. Manajemen aset yang baik harus
memperhitungkan keseluruhan manfaat tersebut sepanjang masa hidup aset, yaitu mulai dari
aset tersebut ada sampai dengan tidak difungsikan lagi (dihapuskan).

Secara umum, sepanjang masa hidupnya aset mengalami beberapa fase yang membentuk

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 2


suatu siklus yang disebut dengan Siklus hidup aset atau Asset Life Cycle. Berbagai konsep
tentang siklus hidup aset telah dikembangkan oleh para ahli dan menghadirkan bermacam-
acam konsep. Adapun apabila mengacu pada PAS 55, siklus hidup aset meliputi empat fase :

1. Akuisisi / asset acquisition/ asset creation

2. Operasi/ asset operation/ asset utilization

3. Pemeliharaan/ asset maintenance

4. Penghapusan/ asset disposal

Keempat fase tersebut saling berkaitan dan berpengaruh, sehingga dalam melakukan aktifitas
pada salah satu fase harus memperhatikan dampak terhadap fase yang lain. Sebagai contoh,
untuk menciptakan keandalan dalam pengoperasian aset memerlukan pemeliharaan yang baik.
Namun itu saja tidak cukup karena kondisi awal aset/ akuisisijuga mempengaruhi keandalan,
misalnya desain, kualitas peralatan, cara pemasangan, kesesuaian dengan lingkungan,
komisioning peralatan dan sebagainya. Fase disposal terpengaruh, karena apabila aset sudah
mencapai umurnya maka tidak bisa memberikan performansi yang bagus sehingga harus
dihapus atau diganti dengan peralatan yang baru.

Untuk mendapatkan keuntungan yang maksimum dari suatu aset selayaknya diperhitungkan
biaya yang akan timbul sepanjang siklus hidupnya. Memilih peralatan tidak
hanyamemperhitungkan biaya pengadaan saja, bisa jadi peralatan dengan biaya pengadaan
murah akanberdampakpada biaya pemeliharaan atau biaya pengoperasian menjadi mahal.
Untuk itu diperlukan perhitungan biaya sepanjang hidupnya yang dikenal dengan whole live
cost (WLC).

Komposisi biaya per fase berbeda antara satu jenis aset dengan yang lain. Salah satu contoh
WLC suatu aset disampaikan dalam gambar 2.2. Gambar tersebut menjelaskan perbandingan
besar biaya yang timbul selama masa hidup aset yang terdiri dari biaya perencanaan (planning
cost), biaya pengadaan (acquisition cost), biaya operasi dan pemeliharaan (Operation and
Maintenance Cost) serta biaya penghapusan (Disposal cost).

Gambar. 1. Komposisi biaya sepanjang siklus hidup aset

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 3


Fase Akuisisi

Fase akuisisi juga disebut sebagai fase asset creation, yang berkaitan dengan seluruh proses
dalam pembentukan aset, mulai dari perencanaan, enjinering, pemilihan spesifikasi,
pengadaan, pemasangan atau konstruksi sampai dengan komisioning. Fase ini adalah fase
awal dari siklus hidup aset sehingga sangat berpengaruh terhadap fase-fase berikutnya. Oleh
karena itu, pemilihan aset yang dilaksanakan pada fase ini harus memperhitungkan pengaruh
jangka panjang yang akan dialami oleh aset sepanjang masa hidupnya.

Berbagai alternatif WLC dapat dipilih, namun masing-masing mempunyai konsekwensi


performansi dan tingkat risiko yang berbeda. Pemilihan WLC harus dipertimbangkan secara
komprehensif termasuk nilai uang terhadap waktu. Pada fase Akuisisi, apabila terjadi
keputusan yang tidak tepat, maka akan berdampak kerugian perusahaan dalam jangka
panjang, meskipun menguntungkan pada masa jangka pendek. Sebagai ilustrasi, pembelian
peralatan dengan harga yang murah adalah hal yang menguntungkan, namun hal tersebut bisa
berakibat pada biaya yang mahal pada fase berikutnya, contohnya biaya operasi yang tinggi
karena kurang efisien, atau biaya pemeliharaan yang tinggi karena interval waktu pemeliharaan
yang pendek atau umur peralatan yang relatif lebih pendek yang dikarenakan kualitas
peralatan yang kurang baik.

Alat bantu evaluasi biaya investasi yang digunakan PLN adalah Kajian Kelayakan Finansial,
Kajian Risiko, dan Kajian Kelayakan Operasi.

Kajian Kelayakan Finansial

Ada dua indikator dalam KKF yang digunakan yaitu IRR dan NPV.

NPV (Net Present Value) adalah menghitung nilai sekarang (present value) dari semua cash
flow proyek dengan menggunakan discount rate tertentu. Sebuah investasi atau akuisisi asset
dinilai layak bila nilai NPV lebih besar dari 0 (nol).

IRR (Internal Rate of Return) adalah perhitungan discount rate yang mengakibatkan present
value dari cash inflow proyek sama dengan nilai initial investment (NPV=0).IRR merupakan
indikator tingkat efisiensi dari suatu investasi. Suatu investasi atau akuisisi asset dinilai layak
bila laju pengembaliannya (rate of return) lebih besar dari pada laju pengembalian apabila
melakukan investasi di tempat lain (bunga deposito bank, reksadana dan lain-lain).

Kajian Risiko

Risiko adalah segala hal kejadian yang mempengaruhi pencapaian tujuan organisasi. Risiko
selalu ada dan harus dikendalikan. Kajian risiko diperlukan sebagai upaya mitigasi agar tujuan
organisasi tercapai. Tahapan penanganan risiko adalah

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 4


1. Konteks

2. Identifikasi risiko

3. Kriteria dan analisa

4. Analisa risiko

5. Kontrol eksisting

6. Level risiko

7. Penanganan risiko

8. Monitoring dan review

Penanganan risiko yang ada harus selalu dimonitor dan dikendalikan agar tujuan organisasi
terpenuhi.

Beberapa faktor yang terpengaruh oleh fase Akuisisi disampaikan dalam uraian berikut.

Proses yang dilaksanakan pada fase Akuisisi akan memberi dampak pada saat pengoperasian
aset setidaknya pada dua aspek sebagai berikut :

1. Biaya Operasi dan Sifat pengoperasian

2. Unjuk kerja

Besarnya biaya operasi yang meliputi input (bahan bakar) dan biaya tenaga kerja tergantung
pada karakter aset. Aset dengan efisiensi tinggi tentu memerlukan biaya bahan bakar yang
lebih rendah. Adapun biaya tenaga kerja tergantung pada sifat pengoperasian. Biaya tenaga
kerja akan lebih rendah pada aset yang dalam pengoperasiannya praktis, sederhana, dan
mudah, dikarenakan tidak memerlukan banyak orang, tidak memerlukan tenaga ahli khusus
dari luar, dan tidak memerlukan pelatihan yang spesial dan mahal. Sifat pengoperasian bukan
hanya berpengaruh pada biaya operasi, namun juga pada kontinuitas operasi aset. Bisa terjadi
dikarenakan kesulitan tenaga operasi khusus maka aset tidak bisa dioperasikan.

Adapun unjuk kerja aset sangat dipengaruhi oleh kualitas dan kesesuaian pada lingkungannya.
Hal ini ditentukan pada saat pemilihan pabrikan dan spesifikasi aset. Pemilihan aset untuk
keperluan ini dapat dilakukan dengan cara mengkaji spesifikasi dan desain pabrik pembuatnya,
dan hanya bisa dilakukan oleh para ahli. Hal lain yang dapat membantu dalam mengenali
kualitas aset bisa dilakukan dengan mempelajari referensi atau pengalaman operasi dari
pemakai terdahulu. Kesalahan dalam hal ini bisa mengakibatkan spesifikasi yang tidak
memadai sehingga aset tidak bisa berperan secara maksimum, atau kesalahan berupa
spesifikasi terlalu tinggi, dimana spesifikasi yang ditentukan berlebihan dan tidak diperlukan,
sehingga akan mengakibatkan pemborosan perusahaan.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 5


Proses yang dilaksanakan pada fase Akuisisi akan memberi dampak pada saat pemeliharaan
aset setidaknya pada dua aspek sebagai berikut :

1. Biaya Pemeliharaan

2. Efektifitas pemeliharaan

Kedua aspek tersebut berkaitan dengan faktor-faktor sebagai berikut :

1. Kemudahan pemeliharaan

2. Kebutuhan waktu pemeliharaan baik durasi maupun intervalnya

3. Kebutuhan peralatan khusus

4. Kebutuhan tenaga ahli khusus

5. Kebutuhan SDM

6. Kebutuhan suku cadang

Kemudahan pemeliharaan akan berpengaruh terhadap jaminan pelaksanaan pemeliharaan.


Hal ini perusahaan tidak memerlukan usaha yang tinggi dalam mempersiapkan tenaga
pemeliharaan termasuk pengkaderan tenaga pemeliharaan, juga kebutuhan jumlah tenaga
pemeliharaan serta tenaga ahli khusus yang akhirnya berpengaruh pada biaya pemeliharaan.

Kebutuhan waktu pemeliharaan sebenarnya berpengaruh pada fase Operasi maupun


Pemeliharaan. Waktu pemeliharaan yang sedikit akan meningkatkan kesiapan aset (disisi
operasi) dan menghemat biaya pemeliharaan.

Kebutuhan peralatan khusus perlu diperhitungkan karena berpengaruh pada pelaksanaan


pemeliharaan atau efektifitas pemeliharaan dan kebutuhan suku cadang pemeliharaan dari sisi
ketersediaan di pasaran serta kemudahan mendapatkannya.

Proses yang dilaksanakan pada fase Akuisisi akan memberi dampak pada saat penghapusan
aset meliputi kedua aspek sebagai berikut :

1. Umur peralatan

2. Kemudahan penggantian atau penghapusan

Masing-masing aset mempunyai karakteristik dan ketahanan hidup yang berbeda, karena
material komponen pembentuk aset dan proses pembuatannya berbeda-beda. Oleh karena itu
aset mempunyai umur operasi yang berbeda beda, maka pemilihan aset pada fase Akuisisi
sangat berpengaruh terhadap umur aset. Pemilihan aset juga harus memperhatikan
kemudahan pada saat penggantian aset terutama yang telah waktunya diganti dan perlu juga
mempertimbangkan penghapusannya.

Pengaruh kedua faktor tersebut harus diperhitungkan pada saat Akuisisi aset, yang bisa
berupa penyusunan kebijakan atau strategi atau implementasi lapangan, antara lain dalam hal :

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 6


1. Pemilihan standar terkait aset

2. Penentuan Spesifikasi peralatan dalam pemilihan aset baru/ penggantian

3. Perencanaan dan pelaksanaan pemasangan

4. Penentuan standar dan Pelaksanaan pengujian

Aset/ peralatan listrik diproduksi oleh banyak pabrikan diseluruh dunia dan dipakai oleh banyak
perusahaan listrik, sehingga aset tersebut diproduksi dengan mengacu pada standar
tertentu.Pemilihan standar menjadi hal yang penting agar aset dapat bermanfaat secara
maksimum dan tidak berlebihan. Pemilihan standar akan berpengaruh pula pada penentuan
spesifikasi peralatan. PT PLN (Persero) telah menyusun beberapa standar tentang aset berupa
Standar PLN (SPLN), dan apabila belum ada standarnya menggunakan standar internasional
yang sesuai dengan kebutuhan contohnya IEC, dan lain-lain.

Aktifitasselanjutnya setelah desain atau pemilihan spesifikasi adalah pemasangan atau


konstruksi. Banyak contoh akibat konstruksi yang kurang baik sehingga berdampak aset
beroperasi tidak normalbahkan berumur pendek. Untuk itu pada masa konstruksi perlu
distandarkan cara/ metode maupun kualifikasi tenaganya, khususnya untuk pekerjaan-
pekerjaan kritis. Keberadaan dan kebenaran dokumen juga perlu diwajibkan karena hal ini
akan sangat bermanfaat pada fase pemeliharaan.

Aktifitas terakhir sebelum aset dioperasikan adalah pengujian/ komisioning. Rencana


pengujian/ komisioning harus memenuhi persyaratan valid dan memadai/ mencukupi. Valid
artinya sesuai dengan yang dibutuhkan, sehingga dengan melaksanakan item pengujian
direncanakan maka kondisi peralatan dapat terwakili. Rencana pengujian dibuat dengan
mengacu pada standar (SPLN, IEC,dll) yang telah ditetapkan. Dalam pelaksanaan pengujian
diperlukan metode dan kompetensi personil, sehingga pegujian yang dilaksanakan sesuai dan
memberikan hasil yang benar.

Perlu diketahui bahwa pada fase Akuisisi ini pengaruh stakeholder dalam pembuatan kebijakan
perusahaan cukup tinggi karena fase Akuisisi banyak terkait dengan pihak luar yang masing-
masing mempunyai aturan atau regulasi. Sebagai contoh kegiatan pengadaan yang harus
memperhatikan regulasi pemerintah dalam penggunaan produk dalam negeri, regulasi
pemerintah tentang persaingan usaha, tentang pengadaan barang/jasa dan sebagainya. Ada
kalanya kepentingan stakeholder sulit dipenuhi oleh perusahaan atau berpotensi merugikan.
Apabila terjadi hal seperti ini maka manajemen perusahaan perlu membuat strategi yang
memadai untuk bisa melaksanakan hal tersebut.

Fase Operasi

Fase Operasi juga disebut fase Asset Utilization (fase pemanfaatan aset), pada fase ini pemilik
aset mendapatkan manfaat dari aset yang dikelolanya. Oleh karena itu pengaruh dari pemilik
perusahaan atau stakeholder sangat terasa. Keinginan stakeholder dalam pemanfaatan aset

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 7


pada dasarnya terdiri atas dua kategori yaitu Regulasi Operasi (di PLN misalnya Gridcode)
untuk menjamin kualitas output, dan Target Operasional. Keduanya merupakan kewajiban
perusahaan untuk mengupayakan pemenuhannya.

Ada dua faktor dalam pengoperasian asetyang perludiperhatikan yaitu pemanfaatan peralatan
itu sendiri (misal pembebanan), dan pengoperasian peralatan itu sendiri. Pengoperasian untuk
pemanfaatan tergantung kondisi sistem, sedangkan pengoperasian peralatan harus sesuai
dengan manual book(petunjuk pengoperasian).

Kegiatan dalam fase ini pada dasarnya adalah memanfaatkan aset secara optimal sehingga
memberi manfaat pada perusahaan. Manfaat optimal harus ditinjau siklus hidupnya, artinya
dengan memperhatikan pengaruhsiklus hidup aset yang lain. Contoh sederhana, aset bisa
dioperasikan dengan beban penuh atau lebih, namun akan berdampak pada pemeliharaan
yang lebih dan juga mengurangi umur teknik. Dalam hal ini harus diperhitungan opsi mana
yang paling menguntungkan bagi perusahaan. Beberapa faktor yang dipengaruhi oleh fase
Operasi disampaikan dalam uraian berikut.

Proses yang dilaksanakan pada fase Operasi akan memberi dampak pada fase Pemeliharaan
meliputi dua aspek yaitu :

1. Frekuensi pemeliharaan

2. Biaya pemeliharaan

Pengoperasian peralatan akan berakibat pada kondisi peralatan itu sendiri dikarenakan banyak
parameter peralatan yang terpengaruh oleh variabel operasi, misalnya panas akan
mengakibatkan penuaan isolasi, pengeringan grease, dll. Kondisi seperti itu akan berakibat
pada kebutuhan pemeliharaan yang berbeda. Oleh karena itu pengoperasian peralatan harus
memperhitungkan dampakterhadap pemeliharaan. Secara umum pengoperasian yang lebih
tinggi (contoh : waktu maupun kapasitas) akan berakibat pada frekuensi pemeliharaan yang
semakin tinggi.

Biaya pemeliharaan akan sebanding dengan frekuensi pemeliharaan dan kebutuhan


material/jasa pemeliharaan. Penundaan waktu pemeliharaan dengan alasan operasional
sistem, akan berdampak penurunan kondisi peralatan yang lebih jelek sehingga akan
meningkatkan biaya pemeliharaan.

Penurunan kondisi peralatan terkait akibat dioperasikan seperti yang diuraikan diatas, tidak
selamanya bisa diatasi dengan pemeliharaan. Apabila kondisi yang dimaksud adalah kondisi
komponen yang bisa diganti, maka pemeliharaan bisa dilakukan dengan penggantian
komponen terkait. Namun apabila kondisi yang turun adalah pada komponen utama, maka
tidak bisa diatasi dengan pemeliharaan, karena tidak bisa dilakukan penggantian. Sebagai
contoh penurunan kondisi isolasi trafo, apabila diganti harus dilakukan dengan rewindingdan
memerlukan biaya yang sangat tinggi. Kondisi isolasi trafo ini sangat dipengaruhi oleh pola
operasi, karena isolasi akan memburuk seiring dengan panas yang terjadi akibat pembebanan.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 8


Untuk optimasifase operasi, perusahaan perlu menentukan kebijakan pengoperasian aset yang
bisa memberikan kinerja operasi tinggi namun tidak berdampak merugikan pada fase lain
khususnya fase Pemeliharaan dan fase Penghapusan setidaknya pada aspek umur peralatan.

Selain pertimbangan pengaruh pada fase lain, fase Operasi juga perlu dimanfaatkan untuk
memberikan umpan balik kepada fase lain. Hal ini dikarenakan monitoring unjuk kerja aset
pada fase Operasi.

Fase Pemeliharaan

Periode Fase Pemeliharaansebenarnya bersamaan dengan periode fase Operasi.


Pelaksanaanpemeliharaan bisa dilaksanakan disela waktu Operasi. Pemeliharaan pada
dasarnya berfungsi untuk mengembalikan kondisi aset agar berkinerja seperti desain. Namun
hal ini tentu tidak bisa dicapai selamanya, mengingat aset mempunyai sifat penuaan yang
sebanding dengan masa pakai dan tidak semua material yang mengalami penuaan bisa
diganti. Kebijakan dalam pemeliharaan harus mempertimbangkan sifat dasar tersebut.

Fase Pemeliharaan tidak banyak dipengaruhi oleh stakeholder karena pada dasarnya yang
dilakukan pada fase ini adalah untuk aset itu sendiri. Apalagi biaya pemeliharaan instalasi
penyaluran tergolong lebih rendah dibandingkan dengan instalasi pembangkit.

Kebijakan Perusahaan pada fase ini adalah melakukan pemeliharaan sehingga aset terjamin
unjuk kerjanya. Strategi pemeliharaan yang diperlukan adalah menentukan pola pemeliharaan
yang sesuai dengan kebutuhan aset dan hasilnya. Strategi pemeliharaan dapat merupakan
kombinasi dari berbagai macam pemeliharaan. Macam-macam pemeliharaan yang dikenal
secara umum adalah sebagai berikut :

Pemeliharaan untuk mempertahankan atau untuk mencegah penurunan performansi peralatan


yang dikategorikan sebagai Pemeliharaan Preventif :

1. Pemeliharaan berdasarkan waktu

2. Pemeliharaan berdasarkan jumlah kerja peralatan

Pemeliharaan untuk mengembalikan kondisi peralatan yang telah mengalami penurunan atau
kerusakan dikategorikan sebagai Pemeliharaan Korektif:

1. Pemeliharaan berdasarkan kondisi

2. Pemeliharaan berdasarkan kerusakan

3. Pemeliharaan khusus berdasarkan kebutuhan keandalan

Pemeliharaan preventif bertujuanmengantisipasi menurunnyafungsi material komponen


peralatan, material secara alami mengalami penuaan terkait dengan faktor lingkungan dan
pengoperasian. Oleh karena itu aturan pemeliharaan ini mengacu pada pabrikan yang
mengetahui karakteristik material peralatan. Penyesuaian diperlukan apabila peralatan
dioperasikan pada lingkungan yang berbeda dengan desain pabrikan. Mengingat penurunan

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 9


fungsi material bisa sebanding dengan waktu operasi (misal seal, grease) dan sebanding
dengan jumlah operasi (misal peralatan mekanik yang bisa aus), maka pemeliharaan preventif
dapat dilakukan berdasarkan waktu dan jumlah operasi.

Pemeliharaan korektif bersifat lagging, sehingga dilaksanakan bila sudah terjadi kelainan pada
peralatan atau komponen peralatan. Apabila kelainan bisa dideteksi oleh instrumen kondisi,
maka menjadi pemeliharaan berbasis kondisi.

Dalam strategi pemeliharaan juga perlu ditentukan infrastruktur pemeliharaan antara lain
standar, proses dan metode yang sesuai untuk masing-masing portofolio aset. Proses dalam
hal ini adalah tatakelola pelaksanaan pemeliharaan, termasuk keterkaitannya dengan kegiatan
lain yang mendukung pemeliharaan misalnya sistem penyediaan material.

Hasil pemeliharaan pada fase Pemeliharaan berdampak pada fase Operasi dan fase
Penghapusan. Pemeliharaan yang memadai berdampak pada performance aset yang bagus
dan dalam hal tertentu berpengaruh pada umur peralatan. Dalam kaitannya dengan fase
Operasi, penentuan strategi dan metode pemeliharaan harus juga mempertimbangkan faktor
kemudahan eksekusi terkait dengan pembebasan peralatan dari sistem.

Operasi dan pemeliharaan merupakan fase terlama dalam siklus hidup asset. Operasi dan
pemeliharaan dikendalikan secara efektif. Efektif yang dimaksud adalah umur asset panjang
dan manfaat finansial maksimal. Agar umur asset panjang dan terus menghasilkan manfaat
untuk organisasi, diperlukan manajemen pemeliharaan yang baik.

Fase Penghapusan

Sering juga disebut fase Disposal atau refurbish. Selain aktifitas mengeluarkan aset dari
operasi, fase Penghapusan juga selalu dikaitkan dengan aktifitas penggantian setelah aset
yang ada di keluarkan dari sistem. Sering juga suatu aset yang sudah habis umurnya tidak
dihapus melainkan dibarukan (di-refurbish) sehingga umurnya diperpanjang.

Dalam proses Penghapusan, pertimbangan korporatnya lebih dominan mengingat aset tidak
dipakai lagi. Oleh karena itu terkait dengan regulasi stakeholder dan kebijakan perusahaan.
Penentuan kebijakan Penghapusan perlu dilengkapi dengan penetapan standar dan metode
asesmen yang sesuai, sehingga aset yang dikeluarkan dari sistem tidak akan merugikan
(misalnya sangat berpotensi rusak mendadak), atau dengan kata lain tidak mengeluarkan aset
dari sistem selama masih menguntungkan. Adakalanya suatu aset masih bisa berfungsi
dengan baik dan aman, namun harus keluar dari sistem dikarenakan secara sistem sudah tidak
berfungsi lagi, contohnya peralatan elekronika dan komunikasi.

Fase Penghapusan akan berpengaruh pada fase Operasi dan Pemeliharaan. Dengan
melakukan pengeluaran aset dari sistem secara tepat maka pengaruh terhadap operasi sangat
positif karena akan terhindar dari kerusakan secara mendadak. Dengan peralatan yang
mempunyai kondisi baik (baru), maka biaya pemeliharaan secara umum akan menurun.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 10


Namun demikian, tidak semua aset perlu dikeluarkan dari sistem sebelum rusak, tergantung
pada kebijakan perusahaan. Pada portofolio aset tertentu, aset bisa dioperasikan sampai rusak
baru diganti atau biasa disebut run tofail. Hal seperti ini bisa dilakukan untuk aset yang tidak
mempengaruhi kelangsungan suplai dan tidak kritis, misalnya lampu penerangan tertentu.

2. Manajemen Aset sesuai Regulasi PLN


Pada dasarnya, setiap perusahaan yang memiliki aset pasti melakukan manajemen aset, yang
menjadi perbedaan adalah sistem yang diterapkan. Menurut sejarah, PAS 55 timbul setelah
terjadi beberapa masalah pada perusahaan pemilik aset antara lain pengelolaan aset
perusahaan dalam jangka panjang. Definisi manajeman aset menurut PAS 55 dalam bahasa
aslinya sebagai berikut :

“systematic and coordinated activities and practicesthrough which an organization optimally


andsustainably manages its assets and asset systems,their associated performance, risks
andexpenditures over their life cycles for the purposeof achieving its organizational strategic
plan”

Pokok-pokok pengertian Manajemen Aset sesuai PAS 55 dalam definisi tersebut adalah :

1. Berupa aktifitas dan praktek pengelolaan aset dan sistem aset


2. Sifatnya sistematis dan terkoordinir
3. Secara Optimal dan berkesinambungan
4. Parameter yang dikelola Performans, Risiko, dan Biaya
5. Cakupan meliputi (seluruh fase) siklus hidup aset
6. Bertugas untuk mencapai tujuan stratejik perusahaan

2.1. Sistem Manajemen Aset sesuai PAS 55


Mengacu pada definisi diatas, PAS 55 membuat Sistem Manajemen Aset yang secara garis
besar disampaikan dalam gambar 3.1.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 11


Gambar. 2. Overview Siatem Manajemen Aset PAS 55

Dalam gambar 3.1 dijelaskan bahwa sistem manajemen aset berperan untuk mendukung
terlaksananya Rencana strategis perusahaan (Organization Strategic Plan/ OSP). OSP sendiri
tidak termasuk bagian dari sistem manajemen aset. Rencana strategis perusahaan dengan
tujuan memenuhi kebutuhan dan harapan stakeholder yang terdiri atas konsumen, pemegang
saham, regulator, pegawai, dan juga lingkungan terkait lainnya serta pencapaian tujuan
perusahaan. Rencana strategis perusahaan bisa diperbaharui sesuai dengan perubahan
faktorinternal dan eksternalserta menerima masukan atau umpan balik dari sistem manajeman
aset yang mempunyai kemampuan monitoring, analisa dan evaluasi berdasarkan kondisi
lapangan.

2.1.1. Kebijakan Manajemen Aset (Asset Management Policy/ AMP)

Sesuai harapan dan kebutuhan para stakeholder yang dituangkan dalam OSP, selanjutnya
manajemen membuat AMP/ kebijakan manajemen aset. AMP berfungsi untuk menentukan
garis-garis besar perusahaan dalam melaksanakan OSP yang dapat berwujud kebijakan atau
keputusan manajemen puncak dan dicantumkan dalam AMP antara lain:

1. Penetapan sistem manajemen aset yang dipilih (misal PAS 55)


2. Penetapan standar-standar manajemen yang akan diterapkan (SMK3, Malcolm Baldrige,
dll)
3. Penetapan bisnis value perusahaan
4. Penetapan kerangka rencana global operasional (roadmap operasional)
5. Kriteria global pengelolaan aset, misal pola perencanaan, pola operasi, kriteria disposal

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 12


2.1.2. Asset Management Strategy, Objectives & Plans

AM Policy adalah garis besar sistem manajemen aset, maka untuk dapat terlaksana harus
dibuat suatu strategi, pencapaian yang diharapkan, dan membuat rencana kerja. Strategi
tersebut dapat berupa pembuatan program khusus beserta target pencapaiannya, bisa juga
berupa penetapan prioritas alokasi anggaran. Selanjutnya berdasarkan strategi tersebut maka
dibuatlah rencana kerja terhadap aset yaitu apa yang akan dilakukan terhadap aset secara
komprehensif sepanjang siklus hidupnya.

Sebagai contoh, harapanstakeholder untuk mendapatkan unjuk kerja tertentu harus


diterjemahkan oleh manajemen dalam kebijakan dan strategi operasi serta rencana kerja yang
sesuai. Tuntutan stakeholder dapat juga diwujudkan dalam target operasional teknis dan
finansial yang harus dicapai oleh perusahaan. Untuk mencapai target ini, manajemen juga
harus membuat strategi misalnya dengan menetapkan program tertentu atau dengan mengolah
menjadi target operasional dengan tujuan yang jelas serta membuat rencana kerja pengelolaan
aset.

2.1.3. Implementasi Rencana Manajemen Aset

Dalam implementasi rencana manajemen aset, diperlukan penetapan nilai-nilai perusahaan,


standar operasional, dan tatalaksana (alur proses). Ketiga hal ini merupakan pedoman atau
batasan operasional dalam kegiatan pengelolaan aset. Nilai-nilai perusahaan secara jelas
harus mendeskripsikan apa yang menjadi fokus, misalnya keselamatan kerja, keandalan, profit,
atau lainnya yang bisa diurutkan sesuai prioritas berdasarkan pandangan perusahaan. Oleh
karena itu nilai-nilai ini harus mewarnai kebijakan tingkat atas yaitu OSP dan AMP. Demikian
juga penentuan dan pemilihan standar operasional, metode atau pedoman operasi dan
pemeliharaan, alur proses pelaksanaan pengelolaan aset.

Selama aset beroperasi, sistem manajemen aset melakukan monitoring unjuk kerja dan kondisi
aset. Hasil monitoring dipergunakan untuk melakukan analisa dan evaluasi sehingga diperoleh
rekomendasi perbaikan berkesinambungan (continual improvement). Umpan balik untuk
perbaikan ditujukan pada tataran sampai dengan Kebijakan, Strategi dan OSP.Perbaikan pada
level tersebut bersifat luas dan akan diwujudkan pada tahap implementasi sesuai dengan
logika sistem manajemen aset. Impovement juga direkomendasikan ke stakeholder mengingat
kondisi aset bisa memerlukan perubahan pada aspek legal atau yang terkait dengan pihak
luar.

2.1.4. Asset Management Enablers &Controls

Hal penting lainnya dalam sistem manajemen aset adalah ketersediaan enabler dan control
yang memadai yang sesuai. Enabler dan control bisa berupa Sumber Daya Manusia, Teknologi
Informasi, dan infrastruktur organisasi sertasegala sesuatu yang mendukung sistem
manajemen aset.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 13


Ruang lingkup keseluruhan aktifitas dalam manajemen aset sebagaimana disampaikan diatas
meliputi seluruh fase dalam siklus hidup aset. Sebagai contoh, kebijakan dan strategi
perusahaan harus mencakup bidang akuisisi, operasi, pemeliharaan dan disposal. Demikian
juga aktifitas perencanaan, aktifitas riil,informasi lapangan dan juga sarana pendukung
(enabler), selanjutnya semua harus mencakup seluruh fase dalam siklus hidup aset.

PLN memiliki enabler yang disebut dengan Transmission Enterprise Asset Mangement
(TEAM). TEAM ini mengaktifkan modul Plant Management (PM) dalam sistem SAP yang sudah
lebih dulu berjalan.

2.2. Persyaratan Manajemen Aset sesuai PAS 55


Untuk memperjelas bagaimana sistem Manajemen Aset berjalan, maka pada gambar 3.2
disampaikan penggambaran elemen-elemen sistem serta saling keterkaitannya.

Gambar. 3. Elemen Sistem Manajemen Aset

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 14


PAS 55 telah menetapkan persyaratan (requirements) pada setiap elemen tersebut yang bisa
dipakai untuk mengukur tingkat kematangan perusahaan dalam melaksanakan aset
manajemen. Dengan demikian, untuk mengimplementasikan manajeman aset dengan baik,
perusahaan perlu memenuhi seluruh persyaratan, yang terdiri atas 7 kelompok sebagai berikut
:

1. General requirement
2. Asset management Policy
3. Asset management strategy, objectives and plans
a. AM Strategy
b. AM Objectives
c. AM Plans
d. Contingency planning
4. Asset management enablers and controls
a. Structure, authority and responsibilities
b. Outsourcing of asset management activities
c. Training, awareness and competence
d. Communication, participation and consultation
e. Asset management system documentation
f. Information management
g. Risk Management
h. Legal and other requirements
i. Management of change
5. Implementation of asset management plan(s)
a. Life cycle activities
b. Tools, facilities and equipment
6. Performance assessment and improvement
a. Performance and condition monitoring
b. Investigation of asset related failures, incidents and nonconformities
c. Evaluation of compliance
d. Audit
e. Improvements actions
f. Records
7. Asset management review

Adapun uraian persyaratan untuk masing-masing item diatas secara ringkas disampaikan pada
lampiran 1.1, dan secara lengkap dapat dilihat dalam publikasi PAS 55-1 bab 4.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 15


2.3. Sistem Manajemen Aset sesuai ISO 55000
Standar Manajemen Aset telah diterbitkan oleh British Standard Institution (BSI) pada tahun
2014, yang terdiri atas tiga buku, yaitu :

1. ISO 55000 : Overview, principal and terminology


2. ISO 55001 : Management systems - Requirements
3. ISO 55002 : Management systems – Guidelines for the application of ISO 55001

Sesuai dengan Iso 55000, sistem manajemen aset digambarkan dalam hubungan antar
elemen kunci manajemen aset sebagaimana gambar 3.3 . Gambar dengan arsiran abu-abu
merupakan lingkup Sistem Manajemen Aset.

Gambar. 4. Elemen Sistem manajemen aset sesuai ISO 55000

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 16


Banyak hal yang sejalan antara ISO 55000 seriesdengan PAS 55, namun ada juga
perbedaannya. Pada persyaratan, PAS lebih dominan pada sisi teknis sedangkan ISO
memberikan porsi yang lebih meluas dari suatu organisasi. Dalam hal elemen sistem
manajemen aset, perbedaan antara PAS dengan ISO dapat diringkaskan dalam tabel 3.1.
Perubahan tersebut tampak untuk memberikan penjelasan yang lebih tegas.
Table 1. Perbedaan Elemen sistem manajemen aset sesuai PAS 55 dengan ISO 55000

PAS 55 ISO 5000 Keterangan

Organizational Organizational plans and


Strategic Plan organizational objectives

Asset Management Asset management policy sama


Policy

Asset management Strategic asset management


strategy plan (SAMP)

Asset Management Asset Management objectives sama


objectives

Asset management Asset mangement plans sama


plans

Plan for developing asset Pada ISO 55000


management system +relevant enablers dibuat lebih
Asset management
support detil sehingga menjadi
enablers and controls
2 elemen
Asset management system
+relevant support

Implementation of Implementation of asset sama


asset management management plan
plan

Performance Performance evaluation and Pada ISO 55000


assesment and improvements management review
improvement menjadi bagian dari
(termasuk management review)
performance
Management review
evaluation dan
improvements

Perbedaan lain yang perlu diperhatikan adalah dalam hal persyaratan sistem manajemen aset.
Dalam PAS 55, persyaratan dibuat dalam 7 kelompok yang sesuai dengan elemen aset

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 17


manajemen. Adapun dalam ISO 55001 pengelompokan persyaratan berbeda dengan PAS
namun juga dalam 7 kelompok sebagai berikut :

1. Context of the organization


a. Understanding the organization and its context
b. Understanding the needs and expectations of stakeholder
c. Determining the scope of the asset management system
d. Asset management system
2. Leadership
a. Leadership and commitment
b. Policy
c. Organizational roles, responsibilities and authorities
3. Planning
a. Actions to address risks and opportunities for the asset management system
b. Asset management objectives and planning to achieve them
4. Support
a. Resources
b. Competence
c. Awarness
d. Communication
e. Information requirements
f. Documented information
5. Operation
a. Operation planning and control
b. Management of change
c. Outsourcing
6. Performance evaluation
a. Monitoring, measurement, analysis and evaluation
b. Internal audit
c. Management review
7. Improvement
a. Noncomformity and corrective action
b. Preventive action
c. Continual improvement

Dalam kaitannya dengan manajemen asset peralatan fasilitas operasi , terdapat beberapa
regulasi sebagaimana digambarkan dibawah ini:

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 18


SPLN
Master Station: Spesifikasi Teknis Fungsi
SCADA
Master Station: Spesifikasi Teknis Fungsi
EMS dan DMS
Spesifikasi Remote Station
SPLN Spesifikasi telekomunikasi
Operasi dan Pemeliharaan Pengujian sistem SCADA
Sistem SCADA Interoperability protokol
KEPDIR No.0520-3.K DIR SPLN
2014 Operasi dan Pemeliharaann Sistem SCADA
Himpunan Buku Pedoman KEPDIR No.0520-3.K DIR 2014
Pemeliharaan Peralatan Himpunan Buku Pedoman Pemeliharaan
Sekunder GI Peralatan Sekunder GI

SPLN S3.001-2:2012 Master Station: Spesifikasi Teknis Fungsi EMS dan DMS

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam
dalampenerapan standar spesifikasi teknis master station SCADA yang mengutamakan mutu,
keandalan dan ekonomi. Standar ini merupakan acuan dalam pembangunan sistem
SCADA baru, pengembangan sistem SCADA yang telah ada, dan penggantian sistem
SCADA. Kebutuhan kelengkapan fitur EMS dan DMS di tiap Control Center harus
disesuaikan dengan Level Master Station sebagaimana diatur dalam SPLN S3.001:2008
tentang Peralatan SCADA Sistem Tenaga Listrik butir 6.3.30 (Perangkat Lunak RCC &
IRCC, Tabel 2) dan butir 6.3.31 (Perangkat Lunak DCC & IDCC Tabel 3).

SPLN S3.001-1:2011 Master Station: Spesifikasi Teknis Fungsi SCADA

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam dalam penerapan
standar master station: spesifikasi teknis fungsi SCADA yang mengutamakan mutu, keandalan
dan ekonomis. Standar ini merupakan acuan dalam pembangunan sistem SCADA yang baru,
pengembangan sistem SCADA yang telah ada, dan penggantian sistem SCADA.

SPLN S3.001-3:2012 Spesifikasi Remote Station

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam dalam
penerapan standar spesifikasi remote station yang mengutamakan mutu, keandalan dan
ekonomis. Standar ini merupakan acuan dalam perencanaan remote station,
pembangunan remote station yang baru, pengembangan remote station yang telah ada dan
penggantian remote station.

SPLN S3.002-1:2013 Spesifikasi Telekomunikasi bagian 1 Media Serat Optik

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam mengenai
spesifikasi peralatan dan layanan informasi telekomunikasi yang digunakan untuk
pengoperasian sistem tenaga listrik. Peralatan telekomunikasi pada bagian 1 ini meliputi

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 19


standar untuk kinerja dan layanan, transmisi telekomunikasi, media serat optic, dan sertifikasi
peralatan

SPLN S3.002-2:2013 Spesifikasi Telekomunikasi bagian 2 Perangkat Radio dan


Microwave

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam mengenai
spesifikasi peralatan dan layanan informasi telekomunikasi yang menggunakan perangkat
radio dan microwave yang digunakan untuk pengoperasian sistem tenaga listrik di lingkungan
PT PLN (Persero). Peralatan telekomunikasi pada bagian 2 ini meliputi standar untuk kinerja
dan layanan, transmisi telekomunikasi, sistem dan perangkat radio voice, microwave, dan
sertifikasi peralatan

SPLN S3.002-3:2013 Spesifikasi Telekomunikasi bagian 3 Perangkat Multiplekser dan


Interface

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam mengenai
spesifikasi peralatan dan layanan informasi telekomunikasi yang menggunakan perangkat
multiplekser yang digunakan untuk pengoperasian sistem tenaga listrik di lingkungan PT PLN
(Persero). Peralatan telekomunikasi pada bagian 3 ini meliputi standar untuk kinerja dan
layanan, transmisi telekomunikasi, peralatan multiplekser PDH dan SDH, interface G703,
interface E1, interface analog, dan sertifikasi peralatan

SPLN S3.002-4:2013 Spesifikasi Telekomunikasi bagian 4 Power Line Carrier dan


Teleproteksi Frekuensi Audio

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam mengenai
spesifikasi peralatan dan layanan informasi telekomunikasi yang menggunakan perangkat
PLC dan teleproteksi yang digunakan untuk pengoperasian dan pengamanan sistem tenaga
listrik di lingkungan PT PLN (Persero). Peralatan telekomunikasi pada bagian 4 ini meliputi
standar untuk kinerja dan layanan, transmisi telekomunikasi, perangkat outdoor dan indoor
sistem PLC, standar kinerja teleproteksi, dan sertifikasi peralatan

SPLN S3.002-5:2013 Spesifikasi Telekomunikasi bagian 5 PABX, Router, Modem, dan


Catu Daya

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam mengenai
spesifikasi peralatan dan layanan informasi telekomunikasi yang menggunakan perangkat
PABX router, modem, dan converter yang digunakan untuk pengoperasian sistem tenaga
listrik di lingkungan PT PLN (Persero). Peralatan telekomunikasi pada bagian 4 ini meliputi
standar untuk kinerja dan layanan, transmisi telekomunikasi, PABX, router, modem, DC to DC
converter, dan sertifikasi peralatan

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 20


SPLN S4.001:2008 Pengujian Sistem SCADA

Standar ini ditujukan untuk memberikan pedoman yang terarah dan seragam untuk pengujian
sistem SCADA dalam pembangunan dan pengembangannya. Pengujian yang diatur dalam
SPLN ini meliputi acceptance test di pabrik, di lapangan, point to point, pengujian protocol
komunikasi, pemeriksaan kelengkapan dokumentasi peralatan, pengujian hardware dan
software master station, pengujian telekomunikasi data dan suara, pengujian interface SCADA
dan pengujian catu daya

SPLN S4.002:2011 Interoperability Protokol IEC 101

Standar ini ditujukan untuk memberika pedoman yang terarah dan seragam untuk
implementasi protocol IEC 60870-5-101 sebagai protocol komunikasi antara master station dan
remote station. Standar ini mencakup definisi, prosedur, fungsi dan parameter dari protocol IEC
60870-5-101 yang harus dipenuhi untuk membangun sistem telekontrol. Standar ini adalah
acuan dalam setiap perencanaan, pembangunan, operasi dan pemeliharaan sistem SCADA di
PLN. Standar ini meliputi format telegram layer aplikasi, prosedur komunikasi, dan fungsi-fungsi
spesifik (event handling, komunikasi redundant, addressing, event internal, panjang frame,
penanganan database, scaling).

SPLN S4.003:2011 Interoperability Protokol IEC 104

Standar ini ditujukan untuk memberika pedoman yang terarah dan seragam untuk
implementasi protocol IEC 60870-5-101 sebagai protocol komunikasi antara master station dan
remote station. Standar ini merupakan penjelasan yang terperinci mengenai penerapan
protocol IEC 60870-5-104 pada sistem SCADA. Standar ini mencakup definisi, prosedur, fungsi
dan parameter dari protocol IEC 60870-5-101 yang harus dipenuhi untuk membangun sistem
telekontrol. Standar ini adalah acuan dalam setiap perencanaan, pembangunan, operasi dan
pemeliharaan sistem SCADA di PLN. Standar ini meliputi format telegram layer aplikasi,
prosedur komunikasi, dan fungsi-fungsi spesifik (event handling, komunikasi redundant,
addressing, event internal, panjang frame, penanganan database, scaling).

SPLN S6.001:2008 Perencanaan dan Pembangunan Sistem SCADA

Standar ini meliputi tahapan pembangunan sistem SCADA, perencanaan sistem SCADA,
perencanaan personil, proses pengadaan, training dan pelaksanaan pembangunan sistem
SCADA

SPLN S3.001:2008 Peralatan SCADA Sistem Tenaga Listrik

Standar ini merupakan pengganti dari Pola SCADA SPLN no 109 tahun 1996 dalam rangka
mengikuti perkembangan teknologi SCADA. Standar ini menjelaskan mengenai master station,
komunikasi, dan remote station, levelisasi konfigurasi master station

SPLN S7.001:2008 Operasi dan Pemeliharaan Sistem SCADA

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 21


Standar ini merupakan pengganti dari Pola SCADA SPLN no 109 tahun 1996 dalam rangka
mengikuti perkembangan teknologi SCADA. Standar ini meliputi operasi dan pemeliharaan
master station, remote station, telekomunikasi, interface, catudaya, peralatan pendukung,
tahapan pemeliharaan

Kepdir No 0520-3.K DIR tahun 2014 Himpunan Buku Pedoman Pemeliharaan Peralatan
Sekunder GI

Keputusan direksi ini berisi buku pedoman pemeliharaan peralatan sekunder GI. Peralatan
Fasilitas Operasi yang merupakan peralatan sekunder GI adalah peralatan perekam (DFR,
TWS, FL), master station SCADA, peralatan telekomunikasi, remote station SCADA, dan
sistem otomasi GI.

3. SAP PM untuk Manajemen Pemeliharaan di PLN


PT PLN (Persero) sudah mengimplementasikan beberapa modul SAP yang lain seperti modul
Financial Management (FM), Human Resources (HR), dan Material Management(MM).
Penggunaan SAP PM untuk pemeliharaan dalam manajemen pemeliharaan diharapkan dapat
membangun suatu sistem manajemen aset yang utuh dalam pengelolaan aset fisik di PLN
dimana antara modul SAP dapat terintegrasi sehingga sekaligus terimplementasi manajemen
aset fisik.

Titik integrasi antara Modul SAP PM denganModul SAP yang lain dapat dilihat pada Gambar 5
Modul SAP dengan penjelasan sebagai berikut:

a. Automatic Reservation Generation, integrasi dengan SAP MM.


Apabila pada saatwork ordermembutuhkanspare partatau materialstock, maka sistem akan
membuat dokumen reservationsecara otomatis dan melakukan reservasi atas material dengan
kuantitas tertentu sehingga dapat diperhitungkan oleh sistem penggunaan dan pengeluaran
material stockdari gudang (goods issue).

b. Automatic Purchase requisition (PR), integrasi dengan SAP MM


Apabila pada saatwork ordermembutuhkan spare part, material non-stockatau jasa eksternal,
maka sistem akan membuat dokumen purchase requisitionyang akan menjadi dokumen
purchase orderuntuk melakukan pembelian ke pihak eksternal atau vendor baik untuk
pembelian material maupun jasa. Pada akhirnya proses ini akan dilanjutkan dengan
prosesgoods receiptatas pembelian material atau service entry sheetatas pembelian jasa.

c. Planned and Actual Cost, integrasi dengan SAP FM


Biaya dalamwork orderakan langsung dapat terlihat, seperti biaya-biaya jasa internal, jasa
eksternal, materialstockdan material non-stock. Planned costmenjelaskan biaya yang terbentuk
berdasarkan rencana, sedangkanactual costmenjelaskan biaya aktual yang sebenarnya terjadi.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 22


Hasil keduacost figureini bisa sama dan bisa juga berbeda, yang berarti biaya aktual yang
terjadi berbeda dengan planned cost-nya.

d. Cost Allocation, integrasi dengan SAP FM


Pada saat dokumenwork orderini dibuat, alokasi biaya sudah jelas akan dibebankan
kepadacost objecttertentu, sehingga dalam hal kontrol dan kepastian pembebanan biaya yang
terjadi menjadi lebih akurat dan pasti.

e. Personal Responsible, Integrasi dengan SAP HR


Kemampuan untuk menghubungkan skills/ kualifikasi dalam kegiatan perencanaan dan
pelaksanaanmaintenanceserta menghubungkan informasi personil pada Work Centeruntuk
menghitung jumlah personil dan jam kerja terkait kegiatan maintenancedan sebagai dasar input
penghitung biaya.

Gambar. 5. Modul SAP

Manfaat yang dapat tercapai setelah implementasi SAP PM

a. Perencanaan dan pengelolaan aset secara integrasi


b. Monitor status pekerjaan pemeliharaan
c. Pelaksanaan pemeliharaan terkendali dan terstandarisasi.
d. Semua laporan gangguan tercatat secara sistem SAP PM (notifikasi)
e. Laporan biaya setiap aktifitas pemeliharaan.
f. Laporan biaya aktual versus biaya estimasi.
g. Laporan biaya aset yang terpakai setiap unit.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 23


h. Laporan histori pelaksanaan pemeliharaan setiap peralatan tercatat secara lengkap,
mempermudah analisa kondisi peralatan.
i. Meningkatkan kualitas pengambilan keputusan dan perencanaan untuk meningkatkan
kinerja dan mengurangi resiko.

3.1. Design SAP PM


Implementasi suatu aplikasi pada suatu perusahaan didasarkan pada kebutuhan suatu
perusahaan tersebut sehingga suatu aplikasi yang diimplementasikan di design agar inline
dengan perusahaan tersebut. Oleh karena itu harus didefinisikan terlebih dahulu antara lain :

1. Struktur Organisasi

2. Master Data

3. Role assignment berdasarkan Struktur Organisasi

3.2. Struktur Organisasi


Pendefinisian struktur organisasi merupakan cara memappingkan struktur organisasi ke dalam
suatu aplikasi yang akan diimplementasikan. Pada Tabel 1.2.1.1 Contoh Struktur Organisasi
SAP PM yang pendefinsian struktur organisasi dalam SAP PM meliputi :

3.2.1. Maintenance Plant

Maintenance Plantadalah unit organisasi di dalam sistem SAP Plant Maintenance (PM) yang
mewakili organisasi di dalam suatu perusahaan yang melakukan kegiatan pemeliharaan.
Seluruh biaya yang terjadi atas kegiatan pemeliharaan pada suatu Maintenance Plantdapat
dicatat dan dimonitor historinya.Maintenance Plantyang digunakan pada SAP PM
menggunakan definisi logistic plantyang ada pada SAPMaterial Management (MM).

3.2.2. Maintenance Planning Plant

Maintenance planning plant adalah unit organisasi di dalam sistem SAP PM yang mewakili
organisasi di dalam suatu perusahaan yang melakukan kegiatan pemeliharaan sekaligus
melakukan kegiatan perencanaan pemeliharaan. Dalam implementasi EAM Transmisi ini, yang
didefinisikan sebagaimaintenance planning plantadalah hanya yang mewakili organisasi di
Kantor Induk dan Kantor Wilayah.

3.2.3. Maintenance Planner Group

Maintenance planner groupadalah unit yang mewakili orang atau sekumpulan orang yang
melakukan kegiatan perencanaan pemeliharaan di dalam sebuah unit organisasi maintenance
planning plant.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 24


3.2.4. Design Maintenance Work Center

Maintenance work centermerupakan unit organisasi yang mewakili orang atau sekelompok
orang yang melakukan kegiatan pemeliharaan. Durasi yang digunakan olehmaintenance work
centeruntuk melakukan kegiatan pemeliharaan akan dihitung sebagai biaya internal (biaya
pekerjaan pemeliharaan yang dilakukan) di dalam dokumenwork order. Maintenance work
centeryang digunakan dalam implementasi EAM Transmisi yaitu Tragi, UPT, UPB, APP, APB
dan Kantor Wilayah Sulselrabar.

3.2.5. Business Area

Business areaadalah suatu unit organisasi dalam sistem SAP FM yang mewakili suatu bagian
untuk mencatat transaksi nilai pergerakan aset dalamfinancial accounting. Adapunbusiness
areayang digunakan dalam implementasi EAM Transmisi Kantor Wilayah Sulselrabar.

3.2.6. Logistic Plant

Logistic plantmerupakan unit organisasi yang digunakan untuk membagi perusahaan


(enterprise) berdasarkan bagian produksi, bagian pengadaan dan bagian pemeliharaan dan
aspek perencanaan material.Logistic plantjuga mewakili suatu tempat penyimpanan material
atau tempat yang menyediakan pelayanan jasa.

3.2.7. Storage Location

Storage locationmerupakan struktur di bawahlogistics plantyang berfungsi sebagai tempat


penyimpan material dan mampu membedakan jenis dan tipe material yang disimpan. Dalam
implementasi EAM Transmisi maka diterapkan desentralisasi material
stockmanagementsehingga pada setiaplogistics plantharus terdapat minimal 1 (satu)storage
location.

3.2.8. Purchasing Organization

Purrchasing organizationmerupakan unit organisasi yang bertanggung jawab dalam proses dan
aktivitas pembelian yang dilakukan (termasuk menangani penawaran dan permintaan
pembelian).

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 25


Table 2. Contoh Struktur Organisasi SAP PM

Struktur Organisasi
No P3BJB P3BS Wil.Sulselabar
SAP

3124:APP 3211:UPT 7425:UPT


1 Maintenance Plant Cawang Padang Sulselabar

3144:APB Jabar 3219:UPB SBU


7426:UPB
2 Maintenance Planning 3100:KI P3B JB 7401:Kantor
3201: KI P3BS
Sulselabar
Plant Wilayah
3 Maintenance Planner 124:Planner APP 211:Planner UPT 425: Planner UPT
Group Cawang Padang Sulselabar
4 Design Maintenance P3BJB1000:BC P3BS1100:Har SSTB2500:Har
Work Center Cawang Jaringan Jaringan UPT Transmisi
Pdng 7425:UPT
Sulselabar
3124:APP 3211:UPT
Sulselabar
5 Business Area Cawang Padang
7426:UPB
3144:APB Jabar 3219:UPB SBU
Sulselabar

6 Logistic Plant 3124:APP 3211:UPT 7425:UPT


Cawang Padang Sulselabar
7 Storage Location 1113:Gudang 2000:Gudang 2160:Gudang UPB
3144:APB Jabar 3219:UPB SBU 7426:UPB
APP Cawang- Simpang Haru Sumbagsel
8 Purchasing 32A : Purchasing 34A : Purchasing Sulselabar
70G : Wilayah
Cawang
Organization Grp APP Cawang Grp P3BS Transmisi &
Padang Distribusi
3.3. Master Data
Master data digunakan untuk mendefinsikan object yang dianggap nantinya sebagai data
acuan terkait pemeliharaan agar dapat dikenali dalam sistem aplikasi. Master data yang akan
digunakan dalam sistem SAP Plant Maintenance adalah:

3.3.1. Functional Location

Functional Location merepresentasikan tempat proses pemeliharaan akan dilakukan. Adapun


struktur cara pendefinisian functional location dengan stuktur sebagai berikut:

PLNT : Substation : XXX(1)-XXXX(2)-XXX.XXX(3)-XXXXX(4)

Level 1 : EAM Transmisi

Level 2 : MaintenancePlant

Level 3 : MasterStation/ Server/ Pembangkit/ Control


System/Gudang/ LAB/ Shelter/
Incomer/GI/GIS/GITET/Transmisi/PDKB

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 26


Level 4 : Bay/ Sub Transmisi/ Pondasi Tower/ Joint/ Kontrol Sistem
Bay/ Gedung/Pondasi Tower/ Joint/Span

3.3.2. Equipment

Sebuah objek individual yang akan dipelihara.Equipmentdapat dipasang ke suatu functional


location. Denganequipment, maka data histori biaya pemeliharaan terhadap objek tersebut
dapat diperoleh. Jenis peralatan transmisi yang dikategorikan sebagaiequipmentpada
implementasi SAP PM sesuai dengan PER DIR No 0053.K/DIR/2014
Jenis peralatan transmisi agar dapat dikenali di dalam aplikasi dikodekan dengan object type.

3.3.3. Bill of Material

Sebuah daftar komponen terstruktur yang merupakan bagian dari objek pemeliharaan tertentu.

3.3.4. Task List

Urutan pekerjaan yang digunakan dalam pemeliharaan dan dilakukan berulang-ulang sehingga
dapat mempercepat proses perencanaan pemeliharaan.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 27


3.3.5. Maintenance Plan

Komponen dalampreventive maintenanceyang digunakan untuk menentukan waktu


pelaksanaan dan cakupan pekerjaan pemeliharaan yang akan dilakukan.

3.3.6. Object Link

Object linkmerupakan master data yang akan disertakan untuk menggambarkan arah/ sirkit,
sehingga saat ada pekerjaan atasfunctional locationtertentu, pelaksana lapangan dapat
mengetahui sirkit mana yang akan mengalami pemeliharaan.

3.3.7. Catalog

Catalogdigunakan untuk menyimpan informasi histori teknikal yang terkait dengan perbaikan
dan pemeliharaan suatuequipment.Catalogdapat juga digunakan untuk menganalisa dan
memperbaiki kerusakan suatuequipment.

3.3.8. Role Assigment Berdasarkan Struktur Organisasi

Role atau fungsi yang berperan dalam proses master data terdiri dari 6 (enam) role atau fungsi,
diantaranya:

3.3.9. Data Requester:

Orang yang bertanggung jawab dalam mengajukan permohonan untuk membuat, mengubah
atau menghapus master data yang telah didefinisikan sebelumnya.

3.3.10. Data Reviewer:

Orang yang bertanggung jawab untuk memeriksa dokumen atas pengajuan permohonan untuk
pembuatan, pengubahan atau penghapusan master data oleh data requester.

3.3.11. Data Reviewer 1:

Orang yang bertanggung jawab untuk memeriksa dokumen pengajuan permohonan di


tingkatan pertama atas pembuatan, pengubahan atau penghapusan master data oleh data
requester.

3.3.12. Data Reviewer 2:

Orang yang bertanggung jawab untuk memeriksa dokumen pengajuan permohonan di


tingkatan kedua atas pembuatan, pengubahan atau penghapusan master data oleh data
reviewer 1.

3.3.13. Data Approver:

Orang yang bertanggung jawab untuk menyetujui dokumen pengajuan permohonan atas
pembuatan, pengubahan atau penghapusan master data yang telah diperiksa oleh data
revieweratau datareviewer 2.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 28


3.3.14. Data Administrator:

Orang yang bertanggung jawab untuk melakukan input ke sistem SAP dan legacy baik berupa
pembuatan, pengubahan, atau penghapusan yang telah disetujui oleh data approver.

3.4. Proses Bisnis SAP PM


Proses bisnis memiliki peranan penting dalam menggerakkan, mengarahkan, serta
mempercepat laju roda suatu organisasi. Kinerja suatu organisasi sangat bergantung pada
efektivitas dan efisiensi proses bisnisnya. Proses bisnis dinilai bagus jika berhasil mencapai
tujuan secara efektif dengan mensinergikan seluruh sumber daya yang dimiliki secara efisien.

Berikut ini akan membahas mengenai penjelasan dari proses bisnis yang digunakan sebagai
dasar untuk implementasi SAP PM, dimana aplikasi tersebut digunakan untuk mendukung
manajemen pemeliharaan yang diterapkan di PT PLN (Persero) khususnya pada Transmisi

3.4.1. Flow Proses Bisnis SAP PM

Gambar. 6. Diagram Alur Proses Bisnis SAP PM

Berdasarkan Gambar 1.3.1.1 Diagram Alur Proses Bisnis SAP PM diatas maka implementasi
yang terjadi di lingkungan PT PLN (Persero) dapat digambarkan pada Gambar 1.3.1.2 Proses
Bisnis SAP PM sebagai berikut:

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 29


Gambar. 7. Proses Bisnis SAP PM

3.4.2. SAP Notification Proses

SAP Notification adalah suatu proses transaksi di dalam sistem SAP PM yang digunakan untuk
memberitahukan suatu kebutuhan perbaikan atas suatu peralatan atau technical object
(functional location atau equipment), proses transaksi ini akan menghasilkan sebuah dokumen
yang disebut dokumen SAP Notification yang akan berfungsi untuk mencatat history dari
transaksi kebutuhan perbaikan atas suatu peralatan tersebut di dalam sistem SAP PM. SAP
Notification ini dapat dibuat oleh user manapun yang diberi akses dan otorisasi untuk dapat
melakukan pembuatan dokumen SAP Notification di sistem SAP PM. Permintaan perbaikan ini
ditujukan kepada maintenance planner yang terkait langsung dengan peralatan yang
mengalami masalah atau membutuhkan perbaikan. Dokumen maintenance notification ini
digunakan untuk:

a. Mencatat dan menjelaskan kondisi kegagalan atau kerusakan pada suatu peralatan disertai
dengan keterangan perbaikan yang dibutuhkan.
b. Permintaan kepada bidang pemeliharaan untuk melaksanakan pekerjaan perbaikan yang
diperlukan.
c. Sebagai dokumentasi atas pekerjaan pemeliharaan yang terjadi.

3.4.3. SAP Notification Type

Proses pembuatan SAP Notification ini harus dimulai dengan memilih notification type yang
sesuai dengan permintaan pemeliharaan yang dipergunakan. Pemilihan notification type yang
benar saat membuat SAP Notification ini sangatlah penting dari sisi proses dikarenakan setiap
notification type mempunyai tujuan dan detail data informasi yang berbeda antara satu tipe
dengan tipe yang lainnya, sehingga apabila salah dalam memilih notification type akan

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 30


mengakibatkan salahnya tujuan pembuatan SAP Notification dan sekaligus salah juga data
detail yang dicatat di dalam SAP Notification tersebut.Pada Tabel 1.3.3.1 menunjukkan Role
Assignment untuk SAP Notification

Berikut penjelasan untuk notification type yang digunakan:

Preventive Notification (T1)


Digunakan untuk :
1. Mencatat histori pemeliharaan peralatan yang berkala
2. Dibuat otomatis oleh sistem SAP saat Work Order Preventive terbuat

Planned Corrective Notification (T2)


Digunakan untuk :
1. Permintaan pemeliharaan peralatan sebagai tindak lanjut hasil pengukuran/ pengujian
2. Dibuat otomatis dari interface dengan sistem legacy CBM
3. Dibuat manual semisal untuk penggantian Relay statik

Unplanned Corrective Notification (T3)


Digunakan untuk :
1. Mencatat gangguan yang terjadi serta meminta tindak lanjut perbaikannya
2. Dibuat otomatis dari interface dengan sistem legacy FOIS
3. Dibuat manual semisal untuk Trafo terbakar

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 31


Table 3. Role Assignment untuk SAP Notification

Notificarion NotificationReviewe Notification


No Unit
Requester r Approver

AN/AS/JA SPV Master Station DM Fasilitas Operasi


KI Infrastruktur SPV Infrastruktur DM Teknologi
Teknologi Informasi Teknologi Informasi Informasi

P3B AF/JF Administrasi


SPV Pemeliharaan
1. Jawa Teknik Pemeliharaan
APP (Jar/ GI/ Asman Enjiniring
Bali (Jar/ GI/ Proteksi
Proteksi&Meter)
&Meter)

SPV Pengendalian
AE/JE Hardware Asman Fasilitas
APB Pemeliharaan
Master Station Operasi
SCADA dan Otomasi

O/AO/JO Layanan DM Fasilitas Operasi


Informasi dan SPV Infrastruktur
KI DM Teknologi
Pengelolaan Data Teknologi Informasi
Operasi Realtime Informasi
P3B
2. Sumate SPV Pemeliharaan
Asman Perencanaan
ra UPT E/AE/JE Operasi (Jar/ GI/
dan Evaluasi
Proteksi&Meter)

AE/JE Hardware Asman Fasilitas


UPB SPV SCADA
Master Station Operasi

JA/AA/A Infrastruktur SPV Infrastuktur &


DM Teknologi
KW & Aplikasi Teknologi Aplikasi Teknologi
Informasi
Informasi Informasi

Wil.Sul Asman
SPV Pemeliharaan Pemeliharaan
3. selraba
UPT E/AE/JE Operasi (Jar/ GI/
r Asman Perencanan
Proteksi&Meter)
dan Evaluasi

AE/JE Hardware SPV SCADA & Asman Fasilitas


UPB
Master Station Telekomunikasi Operasi

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 32


3.4.4. SAP Work Order Proses

Proses work order adalah proses untuk mendetailkan perencanaan kegiatan pemeliharaan
yang akan dilakukan. Dengan work order dapat melakukan hal-hal berikut:

a. Melakukan perencanaan lebih detail dan melakukan schedulingkegiatan pemeliharaan


dengan mempertimbangkan ketersediaan material, toolsdan tenaga kerja.
b. Menentukan pelaksana kegiatan pemeliharaan sesuai sesuai dengan kapasitasnya.
c. Memonitor pelaksanaan kegiatan pemeliharaan.
d. Proses work orderdapat di-traceatau ditelusuri historinya dengan menggunakan
dokumenwork orderdi sistem SAP PM sebagai dasarnya.
e. Menentukan settlement biaya yang timbul akibat pelaksanaan kegiatan pemeliharaan.
f. Dengan work order, histori pemeliharaan dari technical object disimpan dalam sistem SAP
PM dan dapat dipergunakan untuk kebutuhan analisa atau evaluasi.
g. Menelusuri alasan keterlambatan waktu pekerjaan pemeliharaan selama pelaksanaannya
dengan cara membandingkan antara waktu aktual dengan waktu yang direncanakan.

3.4.5. SAP Work Order Type

Tipe work order dapat dibagi menjadi beberapa jenis tergantung kepada kebutuhan suatu
perusahaan dalam menjalankan kegiatan pemeliharaannya dan dalam menentukan bentuk
laporan yang dibutuhkan dalam rangka evaluasi dan analisa terhadap kegiatan pemeliharaan
yang sudah, sedang dan akan dilakukan.

Pada Tabel 1.3.5.1 Contoh Role Assignment untuk SAP Work order. Berikut ini adalah
penjelasan detail masing-masing work ordertype yang digunakan sesuai dengan kebutuhan
yang menjadi dasar pertimbangannya:

a. PreventiveWork order

Preventive Maintenance Order (TR01)


Digunakan untuk :
1. Perencanaan dan pelaksanaan pekerjaan pemeliharaan yang berkala dan terencana
2. Maintenance order akan dibuat secara otomatis oleh sistem SAP berdasarkan pada
“maintenance plan” yang direncanakan berdasarkan maintenance strategi “time-based”
3. Terintegrasi dengan Notification T1 (preventive notification)

Untuk dapat melakukanpreventive maintenance di dalam sistem SAP PM, maka beberapa hal
berikut ini harus dipersiapkan:

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 33


 Maintenance Strategy
Maintenance strategydigunakan untuk mendefinisikan siklus atau paket interval kapan
pelaksanaan preventive maintenanceitu dilakukan. Penentuan siklusnya dapat berdasarkan
waktu (time-based) atau kinerja peralatan (performance-based), contohnya setiap dua bulan
dan setiap 1000 jam beroperasi.
 Task List
Task list berguna untuk mendefinisikan set atau urutan jenis pekerjaan yang sifatnya secara
berulang sering digunakan untuk melakukan pekerjaan pemeliharaan. Di dalam data task listini
maintenance strategydi-assignuntuk menentukan siklus waktutask listdigunakan dalam
pelaksanaan kegiatan pemeliharaan.
 Maintain Maintenance Item
Maintenance itemberguna untuk menggabungkan dataequipment dengan datatask list-nya,
sehingga dengan demikian pada saatwork orderter-generate secara otomatis berdasarkan
maintenance plan scheduling, data equipment dantask listakan tercakup dalam dokumenwork
order.

 Maintenance Plan
Maintenance planberguna untuk menentukan jadwalwork orderter-generate secara otomatis
berdasarkan pada perhitungan siklus yang terdapatmaintenance strategyyang digunakan.

Di dalam implementasi EAM Transmisi ini, time-based strategy plan akan digunakan untuk
menentukan jadwal pelaksanaan pemeliharaan preventive untuk peralatan teknikal transmisi,
seperti overhaul, kalibrasi, pengujian dan pengukuran parameter peralatan taknikal transmisi.

b. Predictive Work order

Predictive Maintenance Order (TR02)

Digunakan untuk :

1. Pelaksanaan pekerjaan pemeliharaan yang bersifat predictive berdasarkan hasil pengujian


dan pengukuran parameter peralatan transmisi
2. Tindak lanjut dari Notification T2 (planned corrective) yang dibuat secara otomatis dari
interface dengan legacy CBM
3. Tindak lanjut dari Notification T2 (planned corrective) yang dibuat secara manual oleh user
seperti untuk pekerjaan penggantian relay static

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 34


c. Corrective Work order

Corrective Maintenance Order (TR03)

Digunakan untuk :

1. Pelaksanaan pekerjaan pemeliharaan yang bersifat corrective berdasarkan pada


gangguan atau kerusakan yang terjadi pada peralatan
2. Tindak lanjut dari Notification T3 (unplanned corrective) yang dibuat secara otomatis
dari interface dengan legacy FOIS
3. Tindak lanjut dari Notification T3 (unplanned corrective) yang dibuat secara manual oleh
user seperti untuk pekerjaan pada trafo yang terbakar

d. Capital Work order

Capital Maintenance Order (TR04)

Digunakan untuk :

1. Pelaksanaan pekerjaan pemeliharaan yang akan dikapitalisasi (investasi)


2. Pelaksaan pekerjaan yang berkaitan dengan project (supervisi, sertifikasi, enjiniring)
3. Pelaksanaan pekerjaan pemeliharaan yang bersifat refurbishment
4. Tindak lanjut dari Notification T2 (planned corrective) atau T3 (unplanned corrective)
yang dibuat secara manual oleh user

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 35


Table 4. Contoh Role Assignment untuk SAP Work order

WOSafety Maintenance
No Unit WO Requester WO Reviewer
Checker Manager

DM Fasilitas EG/AE/JE
SPV Master Station Manajer Operasi
Operasi Keselamatan
KI SPV Infrastruktur Sistem
DM Teknologi Ketenagalistrikan
Teknologi Informasi dan K3 Manajer
Informasi
Perencanaan
P3B
1. Jawa SPV Pemeliharaan SPV Lingkungan &
Bali APP (Jar / GI / Asman Enjiniring Keselamatan Manajer APP
Proteksi&Meter) Ketenagalistrikan

SPV Pengendalian
Pemeliharaan Asman Fasilitas EG Safety
APB Manajer APB
SCADA dan Operasi Engineer
Otomasi

DM Fasilitas E/AE/JE Manajer Operasi


SPV Master Station
Operasi Keselamatan Sistem
KI SPV Infrastruktur
DM Teknologi Ketenagalistrikan Manajer
Teknologi Informasi K3
Informasi Perencanaan

Asman E/AE/JE Sistem


P3B SPV Pemeliharaan Pemeliharaan Manajemen
2. Suma UPT (Jar / GI / Asman Keselamatan Manajer UPT
tera Proteksi&Meter) Ketenagalistrikan
Perencanaan dan
Evaluasi dan K3

E/AE/JE
Asman Fasilitas Lingkungan dan
UPB SPV SCADA Manajer UPB
Operasi Keselamatan
Ketenagalistrikan

SE/EG/AE
SPV Infrastuktur &
DM Teknologi Lingkungan & Manajer Bidang
KW Aplikasi Teknologi
Informasi Keselamatan Perencanaan
Wil.S Informasi
3. Ketenagalistrikan
ulsel

UPT EG/AE/JE Asman EG/AE/JE Sistem


Perencanaan & Perencanaan dan Manajemen Manajer UPT

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 36


WOSafety Maintenance
No Unit WO Requester WO Reviewer
Checker Manager

Evaluasi Jaringan & Evaluasi Keselamatan


GI Ketenagalistrikan
dan K3

E/AE/JE
SPV SCADA & Asman Fasilitas Lingkungan dan
UPB Manajer UPB
Telekomunikasi Operasi Keselamatan
Ketenagalistrikan

4. HUBUNGAN ANTARA NOTIFICATION TYPE DENGAN WORK ORDER


TYPE
Pembuatan work order dapat berasal lebih dari satu SAP Notification, namun satu SAP
Notification hanya dapat di-assign pada satu work order. Pada Tabel 1.3.6.1 menggambarkan
Hubungan antara NotificationType dengan Work Order Type.

Tabel 0.1 Hubungan antara NotificationType dengan Work Order Type

Aplikasi
NotificationType Description OrderType Description
Legacy

T1 Preventive TR01 Preventive Work


Notification order

TR02 Predictive Work


Planned Corrective order
CBM T2
Notification
TR04 Capital Work order

Unplanned TR03 Corrective Work


FOIS T3 Corrective order
Notification TR04 Capital Work order

5. APLIKASI PENUNJANG
Dalam rangka mendukung manajemen pemeliharaan di PT PLN (Persero), implementasi SAP
PM juga diintegrasikan dengan aplikasi legacy eksisting yang ada di PT PLN (Persero) yaitu
aplikasi database (PST), aplikasi CBM, aplikasi Jalur dan aplikasi FOIS serta dikembangkan
pula GIS. Pada Gambar 2.1 menunjukkan Gambaran Umum Integrasi SAP dengan Aplikasi
Legacy

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 37


Preventive SAP
LEGACY
MAINTENANCE
PLAN Financial Management
SCHEDULING

WBS Element untuk


Budgeting

JALUR WORK ORDER T

Budget
Mencukupi ?
Predictive
Y
REKOMENDASI
NOTIFICATION
CBM Butuh Butuh
Material ? Material ?
Y
Corrective
MASTER DATA
T
MANUAL
Y INVENTORY
Jasa
PROCUREMEN MANAGEMENT
External ?
FOIS T

Material
T
Management

MAINTENANCE
EXECUTION

Gambar. 8. Umum Integrasi SAP dengan Aplikasi Legacy

5.1. Condition Based Maintenance (CBM)


Condition Based Maintenance(CBM) adalah, aplikasi yang digunakan untuk melakukan fungsi
inspeksi (Inspeksi Level 1, 2 dan 3), pengujian dan analisa terhadap peralatan pada Gardu
Induk dan peralatan transmisi. Masukan aplikasi ini langsung dari Operator di Gardu Induk dan
apabila ditemukan adanya abnormalitas secara otomatis akan mengirimkan notifikasi ke SAP
PM untuk mendapatkan langkah pemeliharaan lebih lanjut.

Interface dari CBM ke SAPmenghasilkan notifikasi di SAP. Notifikasi ini akan terbentuk secara
otomatis di SAP berdasarkan data dari CBM, data yang di kirim dari CBM adalah hasil dari
rekomendasi untuk hasil inspeksi IL1, IL2, IL3, DL1 dan DL2(nilai 1 atau 6). Hasil dari inspeksi
harian akan diinput ke dalam sistem CBM di mana sistem CBM kemudian akan mengolah data
hasil inspeksi tersebut. Untuk IL1 jika hasil dari pengolahan data tersebut mendapatkan nilai 1
atau 6, maka sistem CBM akan memberikan rekomendasi agar ditindaklanjuti. Rekomendasi
inilah yang nantinya akan menjadi dasar untuk pembuatan Notifikasi secara otomatis di SAP.
Interface antara SAP dan CBM terdiri dari beberapa interface, yaitu:

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 38


1. Pengiriman data dari CBM ke SAP berupa data rekomendasi yang akan menjadi notifikasi,
yang nantinya dapat dilanjutkan menjadi work order di SAP.
2. Pengiriman status completework order dari SAP ke CBM.
3. Pengiriman data availability&reliability dari CBM ke SAP yang akan dipakai sebagai data
untuk kebutuhan laporan di SAP.

CBM akan mengirimkan data rekomendasi hasil dari pengolahan atau diagnosa data pengujian
atau inspeksi yang akan menjadi inputan SAP pada Notifikasi type T2 yaitu Planned
CorrectiveNotification.

Notificationdi sistem SAP yang berasal dari aplikasi CBM yang statusnya sudah complete akan
dikirimkan kembali ke aplikasi CBM sebagai konfirmasi untuk menutup dokumen rekomendasi
di aplikasi CBM supaya menjadi complete

5.2. Peralatan Sistem Tenaga (PST)


Peralatan Sistem Tenaga (PST) adalah aplikasi yang menjadi database utama semua aplikasi
Legacy, dimana didalam database tersebut berisi semua data aset gardu induk dan transmisi
ataupun aset pendukung lain. Dalam implementasi database ini merupakan titik entry awal
perubahan database di SAP PM.

Interface antara SAP dan PST terdiri dari beberapa proses interface, yaitu untuk data
equipment, functional location, relokasi asset, retairementasset, installasi, dan dismantle.

1. Pengiriman data dari PST ke SAP untuk pembuatan, perubahan, dan penghapusan
equipment.
2. Pengiriman data dari PST ke SAP untuk pembuatan, perubahan, dan penghapusan
functional location.
3. Pengiriman data dari PST ke SAP untuk relokasi asset pada proses relokasi
assetintracompany dan intercompany.
4. Pengiriman data dari SAP ke PST dan sebaliknya untuk proses retairementasset.
5. Pengiriman data dari PST ke SAP untuk installasi equipment.
6. Pengiriman data dari PST ke SAP untuk proses dismantle.

PST akan mentransfer data equipment dan functional locationke sistem SAP agar sinkronisasi
data di kedua sistem selalu terjaga. Penambahan dan perubahan terhadap data hanya akan
terjadi di aplikasi PST untuk kemudian data update dikirimkan ke sistem SAP.

SAP akan mentransfer data equipment dan functional location ke aplikasi PST agar
sinkronisasi data di kedua sistem selalu terjaga. Penambahan dan perubahan terhadap data
terjadi lebih dahulu di sistem SAPkhusus untuk proses asset retirement dan install & dismantle,
untuk kemudian data update dikirimkan ke aplikasi PST.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 39


5.3. Jadwal Penyaluran (JALUR)
Jadwal Penyaluran (JALUR) yaitu aplikasi yang digunakan untuk kebutuhan sistem operasi
dalam rangka merencanakan penjadwalan pekerjaan penyaluran pada sistem transmisi dan
gardu induk, yang terdiri dari atas penjadwalan ROT (Rencana Operasi Tahunan), ROB
(Rencana Operasi Bulanan), ROM (Rencana Operasi Mingguan) dan ROH (Rencana Operasi
Harian). Data inputan Aplikasi ini berasal dari modul SAP PM,dimana Aplikasi ini melibatkan
pengguna di Unit Pelayanan Transmisi (UPT) atau Area Pelayanan Pemeliharaan (APP)
maupun Unit Pengatur Beban (UPB) atau Area Pengatur Beban (APB)

Interface antara SAP dengan Jalur ini bertujuan untuk memberikan data ke Jalur sistem oleh
SAP atas data rencana perawatan (maintenance plan) yang telah ada di SAP dan juga data
notifikasi di SAP yang membutuhkan persetujuan Jalur. Data rencana perawatan dari SAP ini
akan dipakai oleh Jalur sebagai bahan dasar meeting untuk perencanaan perawatan. Meeting
di Jalur ini bisa merubah rencana awal yang diberikan SAP. Perubahan ini harus dilakukan di
sistem Jalur dan di kirimkan ke SAP oleh sistem Jalur, sehingga data maintenance plan di SAP
akan di sesuaikan. Pada Gambar 2.3.1 Interaksi SAP PM – JALUR untuk Pekerjaan
Preventive Maintenance dan pada Gambar 2.3.2 Integrasi SAP PM dengan Aplikasi JALUR
untuk Pekerjaan Non Time Based

Interface antara SAP dengan Jalur akan ada beberapa interface, yaitu:

1. Pengiriman data dari SAP berupa data Maintenance Plan dan Work order dalam setahun
ke Jalur sistem.
2. Pengiriman data dari Jalur ke SAP berupa data schedule yang sudah di rubah dari hasil
meeting Jalur, pengiriman data berupa ROT (rencana operasi tahunan), ROB (rencana
operasi bulanan), ROM (rencana operasi mingguan) dan ROH (rencana operasi harian).
3. Pengiriman data dari SAP ke Jalur berupa data notifikasi yang memerlukan approval Jalur
(Jalur Impacted).
4. Pengiriman data dari Jalur ke SAP berupa approval Jalur terhadap schedule notifikasi yang
telah dikirim ke Jalur.
5. Pengiriman data dari SAP ke Jalur untuk update status work order dari notif Jalur impacted
yang sudah complete.

Ada dua data yang dikirim dari sistem SAP ke aplikasi JALUR yaitu:

1. Jadwal pelaksanaan maintenance atas functional location atau equipment yang masih dalam
tahap perencanaan (maintenance plan) untuk di-review dan di-adjust apabila diperlukan
supaya pada saat menjadi work order nanti jadwalnya sudah sesuai dengan jadwal aplikasi
JALUR.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 40


2. Jadwal pelaksanaan maintenance atas functional location atau equipment yang masih dalam
tahap dokumen notification untuk di-review dan di-adjust apabila diperlukan supaya pada
saat menjadi work order nanti jadwalnya sudah sesuai dengan jadwal aplikasi JALUR.

Ada dua data yang dikirim dari aplikasi JALUR ke SAP yaitu:

1. Data perubahan jadwal maintenance plan yang sudah sesuai dengan jadwal aplikasi JALUR
dikirimkan ke sistem SAP supaya jadwal maintenance plan di sistem SAP ter-update sesuai
dengan jadwal aplikasi JALUR.
2. Data perubahan jadwal notification yang sudah sesuai dengan jadwal aplikasi JALUR
dikirimkan ke sistem SAP supaya jadwal notification di sistem SAP ter-update sesuai dengan
jadwal aplikasi JALUR.

SAP SAP JALUR


Manual
Manual
Work Order satu Trans
Maintenance Plan Start ROT
tahun fer

Revisi
bula
nan

JALUR
Update

ROB

Revisi
minggu
an

JALUR
Update
ROM

Revisi
harian

JALUR
Update
ROH

Gambar. 9. Interaksi SAP PM – JALUR untuk Pekerjaan Preventive Maintenance

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 41


INTERAKSI SAP – JALUR
UNTUK PEKERJAAN PEMELIHARAAN NON TIME BASED

Rencana Kerja Manual


Non Timebase Entry

Tidak
CBM SAP SAP
Perlu
Anomali Masuk
Notifikasi JALUR? Work Order
(Kondisi 1 atau 6)

Ya
FOIS
JALUR
Gangguan
(Main) Evaluasi dan
Persetujuan

Gambar. 10. Integrasi SAP PM dengan Aplikasi JALUR untuk Pekerjaan Non Time Based

5.4. Forced Outage Information System (FOIS)


Forced Outage Information System (FOIS) adalah aplikasi yang digunakan untuk mendata
gangguan–gangguan yang terjadi pada sistem jaringan tenaga listrik dan digunakan untuk
evaluasi sistem serta digunakan sebagai alat pengukur kinerja fungsi transmisi.

Notifikasi yang terbentuk secara otomatis dari aplikasi FOIS adalah laporan gangguan dengan
jenis outagetrip, finaltrip, tidak trip dan reclose gagal. Jika aplikasi FOIS menerima gangguan
utama (main) dengan jenis outage seperti di atas, maka aplikasi FOIS akan mengirimkan data
gangguan yang akan menjadi dasar untuk pembuatan notifikasi secara otomatis di sistem SAP.

Interface antara SAP dan FOIS terdiri dari beberapa interface, yaitu:

1. Pengiriman data dari FOIS ke SAP yang akan menjadi notifikasi dan dilanjutkan menjadi
work order di SAP.
2. Pengiriman status completework order dari SAP ke FOIS.
3. Pengiriman data dari FOIS ke SAP yang akan dipakai menjadi data laporan di SAP.

FOIS akan mengirimkan data gangguan ke SAP yang akan menjadi inputan pada Notifikasi
type T3 yaitu Unplanned CorrectiveNotification.

Setelah FOIS mengirimkan data-data gangguan ke SAP (yang akan menjadi notifikasi di SAP),
maka SAP akan mengirimkan data balikan ke FOIS. Data yang dikirimkan ke FOIS diantaranya
adalah status dari Work order di SAP yang telah selesai. Work order tersebut di buat
berdasarkan notifikasi yang merupakan hasil dari FOIS. Data balikan dari SAP yang statusnya
sudah complete ini di pergunakan untuk menutup dokumen gangguan di Aplikasi FOIS supaya
menjadi complete.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 42


Selain data gangguan, FOIS juga akan mengirimkan data yang akan dipakai untuk kebutuhan
laporan di SAP, seperti Laporan Performance Rate Transmisi, Laporan Performance Rate
Trafo, Laporan Realisasi Kinerja Transmisi, Laporan Realisasi Kinerja Trafo, Rasio Kerusakan
MTU.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 43

Anda mungkin juga menyukai