Anda di halaman 1dari 15

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Tanaman yang mempunyai keindahan dan dapat dinikmati keindahannya berupa


daun, bunga, batang , sehingga orang merasa nyaman. Tujuan adanya tanaman hias
Agar dapat di kembangkan sehingga laku di pasaran. Budi daya tanaman hias tidak
hanya menjadi hobi semata, tapi juga dapat menjadi peluang usaha. Bagi yang memiliki
hobi bercocok tanaman mungkin akan tertarik dengan usaha ini. Tidak sulit untuk
memulai usaha ini, dengan keuletan dan ketekunan bisa menghasilkan penghasilan
yang cukup lumayan. Tentu saja tidak dalam waktu yang singkat, diperlukan proses
yang cukup lama. Tapi jika hasil budi daya tanaman hias yang anda tanam bagus maka
cukuplah untuk anda merasa puas. Yang perlu anda lakukan adalah mempelajari cara
budidaya tanaman hiasagar tidak salah dalam penerapannya.

Pengertian tanaman hias adalah semua jenis tanaman yang bermanfaat untuk
menambah keindahan dan kecantikan baik itu tanaman hias bunga, daun, batang
maupun akar. Dari penjelasan ini jelas tanaman hias adalah segala tanaman yang di
tanam untuk estetika keindahan sehingga jenis jenisnyapun ada beraneka ragam. Bisa
berupa tanaman bunga, phon bahkan buash buahan dan sayuranpun dapat digolongkan
sebagai tanaman hias selama mereka memberikan unsure keindahan.

1.2 Rumusan Masalah

Adapun tujuan penulisan makalah ini adalah:


1. Apa Pengertian Tanaman Hias?

2. Apa Pengertian Budidaya Tanaman Hias?

3. Bagaimana cara budidaya tanaman hias?

4. Apa Contoh tanaman hias?

5. Apa Penjelasan Bunga Euphorbia?

1
1.3 Tujuan

Adapun tujuan penulisan makalah ini adalah:

1. Untuk Mengetahui Apa Pengertian Tanaman Hias.


2. Untuk Mengetahui Apa Pengertian Budidaya Tanaman Hias.
3. Untuk Mengetahui Bagaimana cara budidaya tanaman hias.
4. Untuk Mengetahui Apa Contoh tanaman hias.
5. Untuk Mengetahui Apa Penjelasan Bunga Euphorbia.

2
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Tanaman Hias

Pengertian tanaman hias adalah semua jenis tanaman yang bermanfaat untuk
menambah keindahan dan kecantikan baik itu tanaman hias bunga, daun, batang maupun
akar. Dari penjelasan ini jelas tanaman hias adalah segala tanaman yang di tanam untuk
estetika keindahan sehingga jenis jenisnyapun ada beraneka ragam. Bisa berupa tanaman
bunga, phon bahkan buash buahan dan sayuranpun dapat digolongkan sebagai tanaman
hias selama mereka memberikan unsure keindahan.

Tanaman hias umumnya sengaja ditanam dengan tujuan untuk memberikan kesan
indah baik untuk dalam ruangan maupun untuk dluar ruangan. Tanaman hias tidak hanya
memberikan unsure keindahan saja namun juga memberikan berbagai manfaat bagi anda.
Manfaat yang anda dapatkan ini akan tergantung dari jenis tanaman yang anda pilih.

2.2 Budidaya Tanaman Hias


Budidaya tanaman adalah usaha pengembangan tanaman dengan memanfaatkan
media tumbuhan. Budidaya tanaman saat ini banyak macamnya, salah satunya
adalah budidaya tanaman hias. Tanaman hias mencakup semua tanaman yang memiliki
bentuk dan kesan indah yang sengaja di tanam dengan maksud dan tujuan tertentu.
Pemanfaatan tanaman hias tidak hanya terpaku pada bunga saja, tapi juga mencakup
buah, daun dan tangkai/ranting dapat menjadi faktor keindahan tanaman hias.
Budi daya tanaman hias tidak hanya menjadi hobi semata, tapi juga dapat menjadi
peluang usaha. Bagi yang memiliki hobi bercocok tanaman mungkin akan tertarik
dengan usaha ini. Tidak sulit untuk memulai usaha ini, dengan keuletan dan ketekunan
bisa menghasilkan penghasilan yang cukup lumayan. Tentu saja tidak dalam waktu yang
singkat, diperlukan proses yang cukup lama. Tapi jika hasil budi daya tanaman hias yang
anda tanam bagus maka cukuplah untuk anda merasa puas. Yang perlu anda lakukan
adalah mempelajari cara budidaya tanaman hiasagar tidak salah dalam penerapannya.

3
Fungsi tanaman hias
-sebagai keindahan
-memupuk hobi  
-mengurangi polusi udara
- menyerap racun  
-melestarikan SDA
-bahan baku kosmetik/industri
-menambah lapangan kerja
-menambah penghasilan
-menghilangkan stres  

Faktor – faktor yang mempengaruhi perputaran produk tanaman hias


-jenis tanaman hias yang diusahakan
-penambahan konsumen
-inovasi jenis tanaman hias
-tingkat pengetahuan

Jenis – jenis tanaman hias dilihat dari segi


-daun
-bunga
-batang

Manfaat tanaman hias di bidang ekonomi

 Membuka peluang usaha baru sehingga bisa menyediakan lapangan pekerjaan di


berbagai wilayah di Indonesia.
 Menghasilkan tanaman hias yang berkualitas dan bermutu.
 Menjadi salah satu komoditas yang diperjual belikan dengan nilai jual yang cukup
tinggi.

Manfaat tanaman hias di bidang seni

 Meningkatkan keindahan lingkungan di sekitar tempat tinggal.


 Memanfaatkan lahan kosong untuk ditanami tanaman hias agar terlihat lebih indah.
 Meningkatkan penghijauan di lingkungan hidup.

4
Manfaat tanaman hias di bidang lingkungan

 Menjaga dan meningkatkan kebersihan udara.


 Menyerap air sehingga bisa mencegah terjadinya erosi.
 Mengemburkan tanah, sehingga lahan akan menjadi lebih subur.
 Menjadikan lingkungan sekitar menjadi lebih teduh dan segar.

2.3 CARA MEMBUDIDAYAKAN TANAMAN HIAS


Budidaya tanaman adalah usaha pengembangan tanaman dengan memanfaatkan
media tumbuhan. Budidaya tanaman saat ini banyak macamnya, salah satunya
adalah budidaya tanaman hias. Tanaman hias mencakup semua tanaman yang memiliki
bentuk dan kesan indah yang sengaja di tanam dengan maksud dan tujuan tertentu.
Pemanfaatan tanaman hias tidak hanya terpaku pada bunga saja, tapi juga mencakup
buah, daun dan tangkai/ranting dapat menjadi faktor keindahan tanaman hias.
Budi daya tanaman hias tidak hanya menjadi hobi semata, tapi juga dapat menjadi
peluang usaha. Bagi yang memiliki hobi bercocok tanaman mungkin akan tertarik dengan
usaha ini. Tidak sulit untuk memulai usaha ini, dengan keuletan dan ketekunan bisa
menghasilkan penghasilan yang cukup lumayan. Tentu saja tidak dalam waktu yang
singkat, diperlukan proses yang cukup lama. Tapi jika hasil budi daya tanaman hias yang
anda tanam bagus maka cukuplah untuk anda merasa puas. Yang perlu anda lakukan
adalah mempelajari cara budidaya tanaman hiasagar tidak salah dalam penerapannya.

Hal-hal yang harus di perhatikan dalam budidaya tanaman hias adalah:


1. Media Tanam: yang terdiri dari wadah atau pot tanaman dan juga tanah yang
merupakan unsur pokok dalam penanaman. Jenis tanah sangat berpengaruh terhadap
tanaman, jadi sebaiknya perhatikan kesesuaian antara media tanam dengan jenis
tanaman yang yang akan di tanam.
2. Pemilihan tanaman: Pilihlah tanaman yang cukup mudah dalam perawatannya agar
memudahkan pekerjaan anda. Setiap tanaman memiliki karakterisik yang berbeda
dalam perawatan dan juga bisa sangat sensitife.
3. Perawatan: perawatan tanaman hias terdiri dari penyiraman dan pemupukan
tanaman. Siram tanaman secukupnya untuk menhindari pembusukan pada akar
tanaman. Gunakan pupuk kompos untuk pemupukan, bila sulit anda juga bisa
menggunakan pupuk buatan pabrik.

5
4. Tempat: Usahakan tanaman tidak terlalu seing terkena sinar matahari, buatlah
semacam peneduh dari jaring -jaring untuk atap tanaman anda.
Air sangat berperan penting terhadap tanaman, karena air berguna untuk mengontrol suhu
saat udara panas. Oleh karena itu penyiraman sangat berpengaruh terhadap kehidupan
tanaman, kekurangan dan bahkan terlambat menyiram tanaman berdampak layu pada
daun. Layu pada daun disebabkan oleh penguapan dalam sel tanaman akibat kekurangan
kadar air dan juga suhu udara di sekitar yang panas. Penyiraman terlalu banyak juga
berdampak buruk terhadap tanaman, apalagi tanaman dala pot. Ini akan membuat media
tanam menjadi lumpur lebih lama sehingga membuat akar tanaman membusuk.

Hal lain yang perlu di perhatikan dalam budi daya tanaman hias adalah:
1. Hama tanaman, seperti ulat, serangga, lalat dan juga jamur. Lakukan penyemprotan
anti hama terhadap jenis tanaman hias yang mudah terkena hama bila diperlukan.
2. Penataan dan pemangkasan, agar tanaman tumbuh rapi  dan teratur lakukan penataan
terhadap ranting dan tangkai tanaman agar hasilnya bagus seperti pada
tanaman bonsai. Pemangkasan tanaman juga penting agar memicu tunas dan daun
baru sehingga tumbuh bersamaan.
3. Penggantian media tanam, hal ini dilakukan terhadap tanaman dalam pot yang
disebabkan oleh penuhnya akar sehingga dapat menghambat pertumbuhan.
Penggantian media tanam tergantung pada jenis tanaman.
Memang tidak mudah melakukannya, tapi jika ditekuni dan terus menambah wawasan
tentang cara budidaya tanaman maka tidak ada yang tidak mungkin untuk anda dapat
berhasil.

ALAT DAN BAHAN


1.     Pot
2.    Tanah
3.    Pupuk Organik
4.    Sendok
5.    Bunga
6.    Air

6
2.4 Contoh Tanaman Hias

Setelah mengetahui manfaat dan pengertian tanaman hias, sekarang akan dibahas
beberapa contoh tanaman hias yang banyak dibudidayakan di Indonesia. Secara garis
besar, tanaman hias dibagi menjadi dua yakni tanaman hias daun dan tanaman hias
bunga. Perbedaan kedua tanaman hias tersebut bisa ditebak dari namanya, tanaman hias
daun mempunyai keindahan pada bentuk dan warna daunnya. Biasanya tanaman hias
daun tidak mempunyai bunga, sehingga pesona utamanya hanya pada warna dan bentuk
daunnya. Tanaman hias bunga merupakan tanaman hias yang memiliki keindahan pada
bunganya. Jenis tanaman inilah yang sering digunakan sebagai tanaman penghias taman
baik di dalam atau di luar ruangan.

2.5 Penjelasan Tanaman Bunga Euphorbia

Bunga Euphorbia (Euphorbia milii Ch.des Moulins)

Deskripsi Bunga Euphorbia

Bunga euphorbia adalah bunga yang indah dan cantik yang memiliki banyak duri pada
bagian batangnya. Nama latin bunga euphorbia adalah  Euphorbia milii Ch.des
Moulins.  Fungsi bunga euphorbia ini digunakan sebagai tanaman hias di sekitar
pekarangan kita kadang juga di taruh di dalam pot yang di letakkan di depan rumah.

7
Bunga euphorbia ini termasuk tanaman yang tidak menyukai banyak air dan
menyukai sinar matahari penuh. Sejarah dan asal muasal bunga Euphorbia ini berasal
dari pulau Madagaskar. Ciri bunga euphorbia ini memeliki banyak duri, kelopak
bunga yang kecil dan warna bunga euphorbia ada berbagai macam jenis warna dari
merah, pink, putih dan lain-lain. Perawatan bunga euphorbia ini adalah media
tanamnya jangan banyak berair contohnya seperti serbuk kulit kelapa (cocopeat),
Sekam bakar, kotoran kambing, dan pasir tembikar malang yang butirannya agak
besar, penyiramannya sebaiknya sekali sehari pada waktu sore atau pagi. Bunga
Euphorbia ini tidak hanya digunakan tanaman hiasa saja namun bisa juga di gunakan
sebagai obat herbal tetapi harus di perhatikan juga dosis penggunaannya karena
tanaman ini juga beracun.

Klasifikasi Bunga Euphorbia

Kingdom: Plantae (Tumbuhan)


Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Rosidae
Ordo: Euphorbiales
Famili: Euphorbiaceae
Genus: Euphorbia
Spesies: Euphorbia milii Ch.Des Moulins 

Nama Daerah Bunga Euphorbia 

1. Kaktus Pakis Giwang (Indonesia)


2. Tie hai tang (China),
3. Sudu-sudu, susurru, susudu (Jawa).

Anatomi dan Morfologi Bunga Euphorbia

Bunga Euphorbia ini termasuk dari family Euphorbiaceae memiliki batang berduri.

8
Jaringan xylemnya mengeluarkan eksudat putih disebut dengan getah susu putih agak
kental (milky sap). Daun tanaman Euphorbia berbentuk oval dengan ukuran bervariasi
menurut hibrida dan kultivar. Struktur Bunga Euphorbia kecil berwarna kuning
dengan bagian bunga euphorbia cyathia bewarna warni sebagai hasil dari hibridasi.
Umumnya bunga euphorbia ini memiliki bunga sejati yang sempurna dengan organ
seksual jantan dan betina yang lengkap. Namun, ada juga bunga euphorbia yang
memilki bunga yang tidak sempurna yang tidak memiliki organ seksual dan bersifat
steril, sehingga tidak dapat digunakan untuk perbanyakan generatif. Beberapa kultivar
memiliki bunga yang keseluruhannya merupakan bunga yang tidak sempurna.
Adapula bunga euphorbia yang sebagian bunganya merupakan bunga sempurna dan
beberapa kondisi tumbuh bunga yang tidak sempurna. Akar bunga euphorbia
merupakan akar serabut dangkal yang tumbuh menyebar. Habitat bunga euphorbia ini
dapat tumbuh pada kisaran temperatur 4-40° Celsius. dihabitat aslinya, tanaman ini
tumbuh dilahan terbuka (full sun) dan cukup toleran berada dilokasi sedikit ternaung
(part shade location) seperti di pulau madagaskar. Budidaya bunga euphorbia
menggunakan stek batang dan juga biji yang ada di tengah bunganya.

Kandungan Kimia Bunga Euphorbia

Bunga euphorbia mengandung : 

1. Batang: Taraxerol, taraxerone, friedelan-3 alfa-ol, friedelan-3 beta-ol, epifriedelanol,


sterol, progesterone, karbohidrat, asam amino, asam sitrat, asam malat, dan asam
fumarat. 
2. Daun: Peroxidase, calsium oksalat, peptic substance, kanji.
3. Getah: Euphorbol, euphol, cyeloartenol.

Manfaat dan Khasiat Bunga Euphorbia Untuk Kesehatan 

1. Diare akut.
2. Malaria, demam.
3. Membunuh serangga (insecticide).
4. Radang anak telinga.

9
5. Sakit gigi. 
6. Hepatitis
7. Bisul
8. Pendarahan pada menstruasi
9. Luka bakar 
10. Sesak napas (asmatis).
11. Rematik.
12. Sembelit.
13. Gigitan ular (akar)

Ciri dan Jenis Tanaman Hias Euphorbia

Lantas, apa-apa saja jenis dari euphorbia? Jenis-jenis tanaman hias euphorbia
diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Jade of bird. Ciri-cirinya adalah bunganya tampak menumpuk. Selain itu, bunganya
juga berbentuk menyilang. Warna dari euphorbia jenis ini adalah merah muda dengan
bercak-bercak hijau.
2. Give you luck. Ciri-cirinya adalah memiliki warna hijau lembut serta ada bercak hijau
tuanya.
3. Ace of heart. Ciri-cirinya adalah memiliki warna ping lembut serta ada bercak
merahnya.
4. Moon like. Ciri-cirinya adalah memiliki warna putih bercampur dengan ping serta
memiliki bunga yang menumpuk dan lebih dominan kecil bunganya.

Itulah tadi beberapa jenis tanaman hias euphorbia. Yang telah dijelaskan di atas
bukanlah secara keseluruhan dari jenis euphorbia. Melainkan hanya segelintir saja.

Euphorbia memiliki nama lain yaitu delapan dewa. Mengapa disebut delapan dewa?
Karena tanaman hias ini memiliki bentuk bunga seperti angka delapan. Itu sebabnya,
tanaman ini disebut juga sebagai tanaman hias delapan dewa. Namun, nama yang
paling popule adalah euphorbia.

10
Membuat euphorbia rajin berbunga

Sebagian orang menganggap bahwa meletakkan euphorbia di depan atau di halaman


rumah akan membawa keberuntungan dan juga kesuksesan. Di Indonesia sendiri, tak
sulit mendapatkan euphorbia di halaman rumah seseorang.

Hal tersebut dikarenakan orang Indonesia telah menggangap bahwa meletakkan


tanaman ini pada halam rumah akan membawa keberuntungan tersendiri dan juga
kesuksesan.

Tanaman hias ini memiliki satu kelemahan. Kelemahannya adalah terletak pada
batang tubuhnya yang berduri. Batang tubuhnya yang berduri tersebut yang membuat
tanaman ini menjadi tidak aman. Jika tidak berhati-hati maka duri ini akan terkena
tangan Anda.

Namun, walaupun begitu, itu tidak menyurutkan para penggemarnya untuk


memelihara euphorbia. Untuk membuat tanaman hias yang satu ini rajin berbunga,
maka yang harus Anda lakukan adalah merawatnya dengan benar dan rutin.

Dengan begitu, euphorbia akan menjadi tanaman yang rajin berbunga. Menurut
sebagian orang, apabila euphorbia rajin berbunga maka itulah yang akan membawa
keberuntungan.

Sedangkan tanaman euphorbia yang tidak rajin berbunga, itu bukanlah euphorbia
yang akan membawa keberuntungan dan juga kesuksesan. Untuk itulah, rawat lah
secara rutin agar euphorbia Anda berbunga dengan rajin.

Cara merawat bunga euphorbia agar cepat berbunga

Bunga euphorbia yang mungil nan cantik ini tentu tetap memerlukan perawatan.
Perawatan yang diberikan pun sebenarnya tidak terlalu rumit. Hanya saja anda perlu
sangat telatn ketika melakukan perawatan untuk bunga yang tidak memiliki batang
kayu seperti bunga euphorbia ini.

Contohnya, jika anda memberikan terlalu banyak air pada bunga euphorbia, maka
batang maupun akarnya dapat membusuk.  Dalam jangka waktu satu minggu saja,

11
tanaman bunga euphorbia sudah dapat mengsalikan bunga-bunga. Bunga tersebut
memang masih dalam bentuk bakal bunga sebelum akhirnya mereka mencapai umur
satu bulan dan bakal bunga tersebut lalu mekar.

Bunga euphorbia bukanlah jenis bunga yang memiliki bau harum, namun bentuk
bunga serta daun dan ukurannya yang tidak terlalu besar menjadikan bunga ini favorit
di antara para pecinta bunga. Perhatikan hal-hal berikut ini:

Penyiraman

Menyiram bunga euphorbia tergolong sedikit susah. Ini dikarenakan sedikit saja air
menggenang di media tanam, maka akan menyebabkan batang bunga euphorbia busuk
atau yang paling ringan adalah daun-daunnya menguning dan layu. Dan, ketika
menyiram, jangan terlalu deras menyiramkan air pada tanaman euphorbia, salah-salah
anda dapat menggores daun tanaman ini pada duri-duri yang terletak pada batang.

Pembibitan

Pembibitan bunga euphorbia bisa dengan stek batang atau pemisahan tunas dari
akar. Caranya tinggal mencari batang bagian tengah atau tunas akar yang bagus.
Kemudian potong lalu tanam di media tanam yang sudah diolah terlebih dulu.
Sebaiknya cari batang atau tunas akar yang panjangnya 20 cm atau lebih.

Penanaman

Buat dan olah media tanam terlebih dahulu, yakni dari tanah dan pupuk
kandang/kompos (1:1) yang dicampur merata. Barulah setelah itu bibit ditanam

12
dalam media tanam dengan kedalaman minimal setengah panjang bibit. Timbun
kembali dan padatkan media tanamnya. Lakukan penyiraman yang cukup setiap hari
minimal sekali sehari.

Perawatan

Penyiraman dan pemupukan adalah hal utama dalam perawatan bunga ini. Berikan
siraman air seperlunya saja agar tidak busuk. Sisanya hanya tinggal pemupukan
sebagai nutrisi yang diberikan setiap 1-1,5 bulan sekali.

Cara Merawat Bunga Euphorbia – Cahaya matahari

Tanaman bunga euphorbia, dari asalnya bunga ini memang hidup di daerah panas.
Bahkan, ia juga dapat bertahan di iklim gurun, sehingga cahaya matahari sangat
dibutuhkan untuk membuat tanaman hias satu ini untuk tetap dapat bertahan hidup.
Biarkan tanaman ini ditanam ataupun ditempatkan di luar ruangan yang dapat terkena
cahaya matahari satu hari penuh.

Pemupukan

Menanam bunga euphorbia di dalam pot akan menyebabkan euphorbia sedikit


kekurangan unsur hara dari semestinya. Jadi, beri tanaman ini pupuk jenis majemuk
yakni campuran antara NPK, N dan PK. Untuk perbandingan takarannya, PK harus
lebih besar jumlahnya dari kedua unsur yang lain.

13
BAB III
PENUTUP
3.1    Kesimpulan
Hal-hal yang harus di perhatikan dalam budidaya TAMANAN HIAS BUNGA adalah:
1. Media Tanam: yang terdiri dari wadah atau pot tanaman dan juga tanah yang
merupakan unsur pokok dalam penanaman. Jenis tanah sangat berpengaruh terhadap
tanaman, jadi sebaiknya perhatikan kesesuaian antara media tanam dengan jenis
tanaman yang yang akan di tanam.
2. Pemilihan tanaman: Pilihlah tanaman yang cukup mudah dalam perawatannya agar
memudahkan pekerjaan anda. Setiap tanaman memiliki karakterisik yang berbeda
dalam perawatan dan juga bisa sangat sensitife.
3. Perawatan: perawatan tanaman hias terdiri dari penyiraman dan pemupukan tanaman.
Siram tanaman secukupnya untuk menhindari pembusukan pada akar tanaman.
Gunakan pupuk kompos untuk pemupukan, bila sulit anda juga bisa menggunakan
pupuk buatan pabrik.
4. Tempat: Usahakan tanaman tidak terlalu seing terkena sinar matahari, buatlah
semacam peneduh dari jaring -jaring untuk atap tanaman anda.
5. Air juga sangat berperan penting terhadap tanaman, karena air berguna untuk
mengontrol suhu saat udara panas. Oleh karena itu penyiraman sangat berpengaruh
terhadap kehidupan tanaman, kekurangan dan bahkan terlambat menyiram tanaman
berdampak layu.

3.2    Saran
Kita perlu mengetahui lebih banyak macam – macam tanaman hias dan manfaatnya .
dan dapat memperindah halaman rumah kita . Perlu adanya sosialisai  kepada masyarakat
luar mengenai hasil-hasil yang tepat kegunaannya. Para petani dan juga masyarakat
hendaknya dapat menjaga dan membudidayakan jenis TAMANAN HIAS BUNGA di
Indonesia tetap terjaga .

14
DAFTAR PUSTAKA

http://tanamanbunga.com/cara-budidaya-tanaman-hias.html
http://istono-girimulyo.blogspot.com/2012/11/cara-budidaya-tanaman-hias.html

15

Anda mungkin juga menyukai