Anda di halaman 1dari 17

PROPOSAL PENELITIAN

GAMBARAN PENGETAHUAN MENYIKAT GIGI YANG BAIK


DAN BENAR TERHADAP PENURUNAN INDEKS
PLAK PADA SISWA SDN 060811
MEDAN AREA

DIENIE ALIEFYANTI PUTRI SALSABILA


P07525020047

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MEDAN


JURUSAN KESEHATAN GIGI
TAHUN 2023
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ................................................................................. i

BAB I PENDAHULUAN........................................................................ 1
A. Latar Belakang...................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ............................................................... 3
C. Tujuan Penelitian.................................................................. 3
C.1 Tujuan Umum................................................................. 3
C.2 Tujuan Khusus............................................................... 3
D. Manfaat Penelitian................................................................ 3

BAB II TINJAUAN PUSTAKA .............................................................. 4


A. Pengetahuan.......................................................................... 4
A.1. Pengertian Pengetahuan.............................................. 4
B. Menyikat Gigi.......................................................................... 4
B.1. Pengertian Menyikat Gigi.............................................. 4
B.2.Tujuan Menyikat Gigi...................................................... 4
B.3.Teknik Menyikat Gigi...................................................... 4
C. Plak ................................................................................. 5
C.1.Pengertian Plak.............................................................. 5
C.2.Komposisi Plak.............................................................. 5
C.3.Cara memeriksa indeks plak......................................... 5
D. Kerangka Konsep.................................................................. 7
E. Definisi Operasional.............................................................. 7

BAB III METODE PENELITIAN........................................................... 8


A. Desain Penelitian........................................................................ 8
B. Waktu dan Tempat...................................................................... 8
B.1 Lokasi Penelitian................................................................. 8
B.2 Waktu Penelitian.................................................................. 8
C. Populasi dan Sampel.................................................................. 8
C.1 Populasi Penelitian.............................................................. 8
C.2 Sample Penelitian............................................................... 8
D. Jenis dan Cara Pengumpulan Data............................................ 8
E. Pengolahan Data ....................................................................... 10
F. Analisis Data............................................................................... 11

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

i
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Kesehatan gigi dan mulut seringkali diabaikan oleh sebagian orang,
padahal gigi dan mulut merupakan alat pencernaan yang membantu
dalam proses mengunyah makanan. Keadaan gigi dan mulut yang tidak
terawat dapat memberikan bakteri didalam mulut keleluasaan untuk
berkembang biak sehingga memungkinkan karies gigi yang dapat
mengganggu kesehatan organ tubuh lainnya (Hidayat, 2016).
Hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2018, bahwa menyikat
gigi adalah kegiatan membersihkan gigi menggunakan sikat gigi dengan
atau tanpa pasta gigi. Perilaku benar dalam menyikat gigi mengacu pada
kebiasaan menyikat gigi setiap hari, minimal dua kali sehari, sesudah
makan pagi dan sebelum tidur malam. Menurut RISKESDAS pada
kelompok umur 5-9 tahun terdapat sebanyak 93,2% yang melakukan
perilaku sikat gigi setiap hari, namun hanya 1,4% yang melakukan
perilaku sikat gigi dengan waktu sikat gigi yang baik dan benar.
Plak gigi adalah suatu lapisan lunak yang tidak berwarna terdiri
dari kumpulan mikroorganisme yang berkembang biak diatas suatu
matriks yang terbentuk dan melekat erat pada permukaan gigi, tumpatan
maupun kalkulus yang tidak dibersihkan.
Usaha untuk mengontrol dan mencegah pembentukan plak dapat
dilakukan secara sederhana, efektif dan praktis yaitu dengan cara
menggosok gigi secara teliti dan teratur dapat menghilangkan plak dari
seluruh permukaan gigi,terutama permukaan interproksimal sangat
penting untuk pemeliharaan kesehatan gigi danmulut. Ketebalan plak
berada di interproksimal,restorasi yang kasar, pit dan fisur gigi dan
gigiyang berjejal. ( Wiradona I,2013)
Menurut Silvia Prasetyowati dkk,tentang efektifitas cara menyikat
gigi teknik kombinasi terhadap plak indeks pada murid kelas V SDN 1

1
Sooko Mojokerto tahun 2018, diperoleh bahwa penurunan indeks plak
sebelum dan sesudah menyikat gigi dengan teknik non kombinasi (teknik
bebas) sebesar 0,73 dengan standart deviasi 0,303. Hasil uji paired
samples test diperoleh nilai signifikansi p=0,000 (p<0,05). Artinya ada
perubahan indeks plak antara sebelum dan sesudah menyikat gigi dengan
teknik non kombinasi (teknik bebas). Rata-rata indeks plak sesudah
menyikat gigi dengan teknik non kombinasi adalah 3,56 dan termasuk
dalam kategori buruk.
Menurut Dewa Gede Bracika Damma Prasada,tentang gambaran
perilaku menggosok gigi pada siswa sd kelas I dengan karies gigi wilayah
puskesmas rendang karang asem Bali tahun 2014,didapatkan 31%
responden tidak menggosok gigi setiap hari, 33% responden tidak
menggunakan sikat gigi sendiri, 10% responden tidak menggunakan pasta
gigi, dan 33% menggosok gigi hanya 1 kali dalam sehari. Hanya 3,7%
yang didapatkan menggosok gigi benar pagi yaitu setelah sarapan dan
menggosok malam benar yaitu sebelum tidur. Tidak responden yang
didapatkan menggosok gigi menggunakan metode menggosok gigi yang
benar.
Berdasarkan penelitian Yessi Yuzar, dkk tahun 2017 tentang
perbedaan indeks plak menyikat gigi teknik kombinasi pada murid sekolah
dasar di SDN 08 Kubang Duo Kabupaten Agam didapatkan bahwa,
terdapat perbedaan indeks plak sebelum dan sesudah menyikat gigi
menggunakan kombinasi teknik roll dan horizontal sebesar 1,57 dan
selisih rata-rata indeks plak sebelum dan sesudah menyikat gigi dengan
kombinasi teknik vertikal dan horizontal adalah 1,15.
Berdasarkan latar belakang diatas,peneliti tertarik melakukan
meneliti tentang “Gambaran pengetahuan Menyikat gigi yang baik dan
benar terhadap penurunan indek plak pada siswa SND 060811 Medan
Area Tahun 2023”

2
B. Rumusan Masalah
Bagaimana gambaran pengetahuan menyikat gigi yang baik dan
benar terhadap penurunan indeks plak pada siswa SDN 060811 Medan
Area Tahun 2023.

C. Tujuan Penelitian
C.1.Tujuan Umum
Adapun tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
gambaran pengetahuan menyikat gigi yang baik dan benar terhadap
penurunan indeks plak pada siswa SDN 060811 Medan Area Tahun 2023

C.2.Tujuan Khusus
1. Untuk Mengetahui gambaran pengetahuan sebelum dilakukan
penyuluhan cara menyikat gigi yang baik dan benar terhadap
penurunan indeks plak
2. Untuk Mengetahui gambaran pengetahuan sesudah dilakukan
penyuluhan cara menyikat gigi yang baik dan benar terhadap
penurunan indeks plak
3. Untuk Mengetahui teknik menyikat gigi siswa sudah benar atau
belum
4. Indeks plak sebelum dilakukan penyuluhan cara menyikat gigi yang
baik dan benar
5. Indeks plak sesudah dilakukan penyuluhan cara menyikat gigi yang
baik dan benar

D. Manfaat Penelitian
1. Menambah pengetahuan bagi peneliti mengenai gambaran
pengetahuan cara menyikat gigi yang baik dan benar terhadap
penurunan indeks plak pada siswa SD kelas IV
2. Sebagai sarana informasi untuk pengetahuan cara menyikat gigi
yang baik dan benar pada siswa SD kelas IV
3. Memberi informasi kepada pihak sekolah tentang pengetahuan
cara menyikat gigi yang baik dan benar

3
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengetahuan
A.1. Pengertian Pengetahuan
Menurut Notoatmodjo (2014), pengetahuan merupakan hasil tahu
terhadap objek melalui indera yang dimilikinya. Sebagian besar
pengetahuan diperoleh dari indera pendengaran (telinga) dan indera
penglihatan (mata).

B. Menyikat Gigi
B.1. Pengertian Menyikat Gigi
Menurut Arianto,dkk (2014) Menyikat gigi merupakan cara untuk
menghilangkan dan menghambat debris dan plak, membersihkan sisa
makanan yang menempel pada gigi, menstimulasi jaringan gingiva,
menghilangkan bau mulut.

B.2.Tujuan Menyikat Gigi


Membersihkan sisa makanan yang menempel pada gigi, mencegah
gigi berlubang,menyegarkan nafas dan menjaga kesehatan mulut.

B.3.Teknik Menyikat Gigi


Teknik menyikat gigi secara horizontal merupakan semua
permukaan gigi disikat Paired Samples Correlations N Correlation Sig.
Pair 1 Teknik Meyikat Gigi &Kejadian Abrasi dengan gerakan ke kiri dan ke
kanan. Sedangkan untuk teknik menyikat gigi secara vertikal adalah untuk
menyikat bagian depan gigi kedua rahang tertutup lalu gigi disikat dengan
gerakan ke atas dan ke bawah. Untuk permukaan gigi belakang,gerakan
dilakukan sama tetapi mulut dalam keadaan terbuka.( Rini i. Sitanaya
2017 ).

4
C. Plak
C.1.Pengertian Plak
Plak gigi adalah suatu lapisan lunak yang tidak berwarna terdiri
dari kumpulan mikroorganisme yang berkembang biak diatas suatu
matriks yang terbentuk dan melekat erat pada permukaan gigi, tumpatan
maupun kalkulus yang tidak dibersihkan.
Plak merupakan penyebab utama terjadinya penyakit gigi maupun
penyakit gusi. Lapisan plak sebagian besar terdiri dari kuman. Pada gigi
lapisan plak dapat menyebabkan gigi berlubang atau karies, sedangkan
pada gusi lapisan plak dapat menyebabkan radang gusi atau gingivitis.
( Wiradona I, 2013).

C.2.Komposisi Plak
Plak sebagian besar terdiri dari air dan berbagai macam mikro
organisme yang berkembang biak dalam suatu matriks interseluler yang
terdiri dari polisakarida ekstrasesuler dan protein saliva.Sekitar 80% dari
berat plak adalah air,sementara jumlah mikro orgamisme kurang lebih 250
juta per mg berat basah.Selain terdiri atas mikro organisme,juga terdapat
sel-sel epitel lepas,leukosit,partikel-partikel sisa makanan,garam
anorganik yang terutama terdiri dari kalsium,fosfat dan flour (Dinas. ID,
2022).

C.3.Cara memeriksa indeks plak


Podshadley dan Haley dalam Pintaulli dan Hamada,menjelaskan
bagaimana cara pemeriksaan indeks plak Personal Hygiene Performance
(PHP),(Tambun 2020 ) sebagai berikut:
1. Untuk memeriksa plak yang terbentuk pada permukaan gigi bisa
dengan menggunakan larutan disclosing solution.
2. Lakukan pemeriksaan mahkota gigi pada bagian fasial atau lingual
dengan membagi tiap permukaan mahkota menjadi lima bagian, yaitu

5
D (distal), G (sepertiga tengah gingiva), M (mesial), C (sepertiga
tengah), I/O (sepertiga tengah insisal atau oklusal).
3. Pemeriksaan secara sistematis:
a) Pemeriksaan pada permukaan labial gigi incisivus satu kanan
atas.
b) Pemeriksaan pada permukaan labial gigi incisivus satu kiri
bawah.
c) Pemeriksaan pada permukaan bukal gigi molar satu kanan atas.
d) Pemeriksaan pada permukaan bukal gigi molar satu kiri atas.
e) Pemeriksaan pada permukaan lingual gigi molar satu kiri
bawah.
f) Pemeriksaan pada permukaan lingual gigi molar satu kanan
bawah.

Gambar 1.pembagian pemeriksaan gigi

Kode Kriteria Indeks Plak


0 Tidak ada plak pada gingival
1 Di jumpai lapisan tipis plak yang melekat pada margin gingiva
di daerah yang berbatasan dengan gigi tetangga
2 Di jumpai tumpukan sedang deposit lunak pada saku gingiva
dan pada margin gingiva atau pada permukaan gigi tetangga
3 Terdapat deposit lunak yang banyak pada saku gusi dan atau
pada margin dan gigi tetangga
Tabel .1 Kriteria Indeks Plak

6
D. Kerangka Konsep
Kerangka konsep penelitian adalah suatu hubungan antara konsep-
konsep atau variabel yang diukur melalui penelitian.
1. Variabel Bebas (Independen) adalah variable yang akan menentukan
atau berpengaruh terhadap variable dependen. Dalam penelitian ini
yang menjadi variable independennya adalah gambaran pengetahuan
siswa tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar
2. Variabel Terikat (Dependen) adalah variable yang nilai atau kondisinya
dipengaruhi oleh variable bebas. Variabel dependen dalam penelitian
ini adalah penurunan indeks plak.

Teknik a. Tingkat pengetahuan cara


Menyikat gigi menyikat
b. Penurunan indeks Plak

Variabel Independen Variabel Depanden

E. Defenisi Operasional
Untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini
penulis ingin menentukan defenisi operasional sebagai berikut :
1. Pengetahuan adalah hasil dari tahu dan ini setelah orang
melakukan penginderaan terhadap obyek tertentu.
2. Teknik menyikat gigi adalah pemahaman seseorang tentang cara
menyikat gigi yang dilakukan sehari-hari.
3. Penurunan indeks plak adalah skor plak sebelum dan sesudah
diberikan pendidikan tentang cara menyikat gigi

7
BAB III
METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Desain Penelitian


Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan
metode survei untuk mengetahui Gambaran pengetahuan menyikat gigi
yang baik dan benar terhadap penurunan indeks plak pada anak SD di
SDN 060811 Medan Area.

B. Lokasi dan Waktu Penelitian


B.1. Lokasi Penelitian
Lokasi penelitian dilakukan di SDN 060811 Medan Area.
B.2. Waktu Penelitian
Waktu penelitian dilakukan pada bulan Januari sampai Mei 2023.

C.Populasi dan Sampel Penelitian


C.1. Populasi
Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa siswa kelas III
SDN 060811 Medan Area yang berjumlah 30 orang.
C.2. Sampel
Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti. apabila
jumlah responden kurang dari 100,sampel diambil semua. Sehingga
penelitian merupakan penelitian populasi. Dalam penelitian ini yang
menjadi sampel adalah siswa kelas III SDN 060811 Medan Area yang
berjumlah 30 orang.

D. Jenis dan Cara Pengumpulan Data


Jenis pengumpulan data yang digunakan adalah data primer dan
data sekunder . Data primer berupa pengetahuan siswa tentang teknik
menyikat gigi dengan menggunakan alat bantu kuesioner dan untuk plak
gigi dilakukan dengan cara pemeriksaan langsung dengan menggunakan

8
format pemeriksaan gigi dan data sekunder berupa nama ,umur,dan jenis
kelamin siswa yang akan menjadi sampel penelitian.(Setiawan.2021)
Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu
dengan membagikan kuesioner yang berisi 12 pertanyaan dan melakukan
pemeriksaan kepada siswa sd.setelah seluruh pertanyaan dalam
kuesioner dijawab oleh masyarakat maka data yang telah diisi akan
disederhanakan untuk mempermudah pengolah data.setelah kuesioner di
isi oleh siswa peneliti mengumpulkan dan memberitahukan jawaban yang
benar dari seluruh pertanyaan.
1. Untuk jawaban yang benar, diberikan skor 1 ( satu )
2. Untuk jawaban yang salah, diberikan skor 0 ( nol )
Untuk mempermudah kriteria tingkat pengetahuan digunakan
rumus sebagai berikut :

Rumus =

Kriteria pengetahuan yang digunakan adalah :


a. Baik : 9 - 12
b. Sedang :5-8
c. Buruk :0-4
Setelah semuanya terkumpul, selanjutnya peneliti memeriksa
keadaan kesehatan gigi dan mulut responden dengan menggunakan alat
dan bahan yaitu :
Alat yang digunakan Bahan yang digunakan
a.kaca mulut a.kapas
b.sonde b.tisue
c.nierbeken c.Detol
d.handscoon d.Disclosing
e.masker
Dalam pemeriksaan plak gigi responden, peneliti membentuk
tim.Tim terdiri dari 2 orang, dimana kegiatan ini terdiri dari :

9
1. Orang pertama bertugas untuk menyediakan alat dan bahan
yang digunakan dalam melakukan pemeriksaan sampel.
2. Orang kedua bertugas mencatat hasil pemeriksaan dan
mencatat di formulir pemeriksaan.
Selanjutnya peneliti melakukan tahapan pengumpulan data dengan
melakukan pemeriksaan gigi dan memberi kuesioner kepada responden :
1. Pelaksanaan penelitian dilakukan dengan mengundang kembali
responden yang sudah disiapkan. Sebelumnya dilakukan
obeservasi dan pemeriksaan peneliti menjelaskan maksud dan
tujuan kepada calon responden dengan memberikan informed
consent.
2. peneliti melakukan pengamatan langsung terhadap responden
dengan menggunakan alat standart yaitu kaca mulut untuk melihat
adanya plak gigi,kemudian peneliti memberi tanda di lembar nama
responden yang diperiksa.
3. Setelah selesai penelitian,peneliti mengucapkan terima kasih
kepada siswa di SDN 060811 Medan Area yang telah membantu
dan berkerja sama dalam penelitian.

E. Pengolahan Data
Data yang dikumpulkan diolah secara manual dengan langkah
sebagai berikut :
1. Proses editing
Proses editing dilakukan dengan memeriksa kuesioner yang telah diisi
dengan tujuan data yang masuk dapat diolah secara benar sehingga
pengolahan data memberikan hasil yang menggambarkan masalah
yang diteliti. Kemudian data dikelompokan dengan menggunakan
aspek pengukuran.

2. Proses coding

10
Dilakukan dengan mengubah jawaban responden ke dalam bentuk
angka-angka sehingga mempermudah dalam pengolahan data.
3. Proses tabulating
Memasukan data penelitian kedalam tabel untuk mempermudah
analisa data pengolahan data serta pengambilan kesimpulan.

F. Analisa Data
Data yang dikumpulkan diolah secara manual, kuesionernya yang
telah diberikan dikumpulkan, diperiksa kelengkapan ada tidaknya jawaban
yang tidak dijawab untuk memberikan informasi mengenai gambaran
pengetahuan menyikat gigi yang baik dan benar terhadap penurunan
indeks plak pada siswa SDN 060811 Medan Area.

11
DAFTAR PUSAKA

Arfatin Nurrahmah, M.Pd,(2021). Pengantar Statistika I.Bandung : CV.


Media Sains Indonesia

Arianto, Zhaluhilayah,Z, Nugraha, P.(2014). Perilaku Menggosok Gigi


pada siswa Sekolah Dasar Kelas V dan VI di Kecamatan
Sumberejo. Jurnal Promosi Kesehatan 9(2): 127-135.

Dinas.ID, https://dinas.id/plak-gigi/#1_Komposisi_Secara_Keseluruhan

Notoatmodjo,S.2014. Kesehatan Masyarakat Ilmu dan Seni. Jakarta : PT


Rineka Cipta.

Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS). Badan Penelitian dan


Pengembangan Kese-hatan Kementerian Kesehatan RI.
Jakarta, 2018.

Tambun D, Gambaran Status Kebersihan Gigi Volume 3 No. 2 November


2020

Wiradona I, Bagoes W, Syamsulhuda B.M.Pengaruh perilaku


menggosok gigi terhadap plak gigi pada siswa kelasIV dan V
di SDN Wilayah Kecamatan Gajahmungkur Semarang. Jurnal
Pro-mosi Kesehatan Indonesia. 2013;8(1):59-68.

Yuzar,Y, Lisnayetti, Amelia,N.2018.Perbedaan Indek Plak Menyikat Gigi


Teknik Kombinasi Pada Murid Sekolah.

12
KUESIONER
PENGETAHUAN MENYIKAT GIGI SISWA SD 060811

I. Data Responden
Nama :
Umur :
Jenis Kelamin :
II. Petunjuk Pengisian
Jawablah pertanyaan dengan memberikan tanda silang ( x ) pada
jawaban yang sesuai dengan diri Anda.

1. Berapa kali dalam sehari menyikat gigi ?


a. 1 kali sehari
b. 2 kali sehari
c. 3 kali sehari
2. Kapan kah waktu menyikat gigi yang tepat ?
a. Pagi hari sekalian mandi,dan malam setelah makan malam
b. Pagi hari setelah sarapan,dan malam sebelum tidur
c. Pagi hari saja
3. Berapa menitkah waktu yang dibutuhkan untuk menyikat gigi ?
a. 2 menit
b. 5 menit
c. 7 menit
4. Makana yang dapat merusak gigi adalah ?
a. Buah – buahan
b. Coklat
c. Sayuran
5. Makanan yang sehat untuk gigi ?
a. Buah dan sayuran yang berserat
b. Permen
c. coklat
6. Menurut kamu apa itu plak ?
a. Sisa makanan yang tertinggal di mulut
b. Bercak yang berwarna putih yang berada di gigi
c. Gigi berlubang
7. Plak terbentuk dikarenakan kita tidak ?
a. Tidak rajin sikat gigi
b. Berkumur – kumur setelah makan
c. Rajin menyikat gigi dengan baik dan benar
8. Bagaimana cara menghilangkan plak ?
a. Menyikat gigi
b. Berkumur – kumur
c. Minum air putih
9. Bagaimana cara menyikat gigi bagian belakang ?
a. Dengan cara memutar
b. Dengan cara maju mundur
c. Dengan cara mencungkil
10. Bagaimana cara menyikat gigi bagian depan ?
a. Dengan cara memutar
b. Dengan cara atas bawah
c. Dengan cara maju mundur
11. Bagaimana cara menyikat gigi bagian dalam ?
a. Dengan cara mengcungkil
b. Dengan cara maju mundur
c. Dengan cara atas bawah
12. Bagaimana cara menyikat gigi bagian lidah ?
a. Dengan cara maju mundur
b. Dengan cara ke kiri dan kanan
c. Dengan cara menyikat satu arah
DENAH

Anda mungkin juga menyukai