Anda di halaman 1dari 3

TUGAS RUTIN

“Jawaban 3 Pertanyaan mengenai Bisnis Digital”

D
I
S
U
S
U
N
OLEH:
Ginonggom Rambe (3203122035)

Dosen Pengampu:
Zulkarnair Siregar

PRODI BISNIS DIGITAL


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2022
Soal:
1. Sebutkan dan jelaskan Peran dan Fungsi Sosial Media!
2. Jelaskan strategi menggunakan Social Media Marketing!
3. Bagaimana Mengukur Efektivitas Social Media Marketing dalam bisnis?

Jawaban:

1. Media sosial adalah sebuah media online, dengan para penggunanya bisa dengan mudah
berpartisipasi,berbagi,dan menciptakan isi meliputi blog, jejaring sosial, wiki,forum dan dunia
virtual.
 Peran media sosial sebagai berikut:
 Jendela pengalaman yang meluaskan pandangan dan memungkinkan kita mampu memahami
apa yang terjadi di sekitar kita, tanpa campur tangan pihak lain atau sikap memihak.
 “Juru bahas” yang menjelaskan dan memberi makna terhadap peristiwa atau hal yang terpisah
dan kurang jelas.
 “Pembawa atau penghantar” informasi dan pendapat.
 “Jaringan interaktif” yang menghubungkan pengirim dengan penerima melalui berbagai
macam umpan balik.
 “Petunjuk jalan” yang secara aktif menunjukkan arah, memberikan bimbingan atau instruksi.
Penyaring yang memilih bagian pengalaman yang perlu diberi perhatian khusus dan
menyisihkan aspek pengalaman lainnya baik secara sadar dan sistematis atau tidak.
 “Tirai” atau penutup yang menutupi kebenaran demi pencapaian tujuan propaganda atau
pelarian dari suatu kenyataan (escapism).
 Fungsi Media Sosial sebagai berikut:
 Fungsi informasi merupakan fungsi paling penting yang terdapat dalam komunikasi massa.
 Fungsi pendidikan Media massa merupakan sarana pendidikan bagi khalayak (mass
education), karena banyak menyajikan hal-hal yang sifatnya mendidik. Salah satu cara
mendidik yang dilakukan media massa adalah melalui pengajaran nilai, etika serta aturan-
aturan yang berlaku kepada pemirsa atau pembaca.
 Fungsi Memengaruhi Fungsi memengaruhi dari media massa terdapat pada tajuk atau
editorial, features, iklan artikel, dan sebagainya.
 Fungsi Hiburan Fungsi hiburan ppada media elektronik menduduki posisi yang paling tinggi
dibandingkan dengan fungsi-fungsi yang lain karena masyarakat kebanyakan menggunakan
menggunakan televisi sebagai media hiburan.

2. STRATEGY SOSIAL MEDIA MARKETING:


1. Jalankan Audit Media Sosial
Kunjungi bagian analitik / wawasan dari akun media sosial dan perhatikan
karakteristik demografis audiens, lokasi, jenis konten apa yang telah berfungsi, dan
sebagainya.
2. Tetapkan Sasaran dan Tentukan Metrik
Misalnya, jika ingin meningkatkan kesadaran merek, metrik idealnya adalah
followers yang akan Anda kumpulkan dalam jangka waktu tertentu. Beri angka dan
kerangka waktu.Mengadopsi filosofi SMART (Specific, Measurable, Achievable,
Realistic and Time Bound) adalah cara ideal untuk menentukan tujuan dan metrik dan
Tentukan MetrikU Tentukan metrik yang dapat mengidentifikasi apakah telah mencapai
tujuan Anda atau tidak.
3. Telliti Target Audiens
Langkah selanjutnya adalah menentukan persona audiens yang mewakili ciri khas
pengguna seperti industri mereka, penunjukan pekerjaan, preferensi konten, demografis,
karakteristik psikografis, dll.

4. Tentukan Strategi konten


Strategy Konten harus didasarkan pada tujuan dan target pasar Anda. Identifikasi
tantangan utama audiens dan prospek dan cari tahu bagaimana dapat menyelesaikannya
melalui konten.Pahami Algoritma pada Sosial Media: Untuk meningkatkan jangkauan
konten secara organik, Anda perlu mencari cara untuk mengetahui algoritma dari media
sosial tempat konten dipublikasi,dan strategi konten.
5. Tentukan Strategy Media Sosial Berbayar
Iklan media sosial membantu Anda mengarahkan lalu lintas ke situs web Anda,
meningkatkan unduhan aplikasi, menghasilkan arahan, meningkatkan kesadaran dan
keterlibatan, dan secara langsung menghasilkan penjualan melalui berbagai jenis iklan.
6. Pantau, Ukur, dan Optimalkan
Setelah roda berputar,perlu memantau aktivitas media sosial secara konstan. Lacak
apa yang berhasil dan fokus untuk melakukan lebih dari itu. Hentikan aktivitas yang tidak
berfungsi atau hanya membuang buang waktu.
3. Ada dua tipe pengukuran Efesiensi pemasaran lewat media sosial, yaitu:
1. Ongoing Analytics
Ongoing analytics berguna bagi brand agar selalu dapat mengikuti perkembangan dan
pembicaraan audiens di media sosial.
2. Campaign-Focused Metrics
Campaign-Focused Metrics berguna bagi brand dalam memahami dampak dari
kampanye pemasaran yang dilakukan. Dengan melakukan metode ini, membuat para
pemasar dapat mengetahui apakah campaign yang mereka jalankan tersebut berhasil
mencapai objektif yang telah ditentukan atau tidak.
Dan agar brand dapat mengukur secara efektif keberhasilan dari kampanye marketing yang
mereka jalankan, maka mereka perlu untuk menggabungkan kedua metode pengukuran ini.

 5 langkah untuk mengukur keberhasilan


1. Tentukan tujuan yang ingin dicapai
Sebelum memulai segala aktivitas kampanye pemasaran lewat media sosial,
sebaiknya brand terlebih dahulu menentukan tujuan-tujuan apa yang ingin dicapai.
2. Menentukan ukuran
Setelah menentukan tujuan, langkah berikutnya adalah menentukan keberhasilan
pencapaian objektif.
3. Melakukan pengukuran
Dalam melakukan pengukuran ini, brand dapat melihatnya dengananalytics tools
yang telah disediakan secara gratis oleh masing-masing platform media sosial yang
digunakan.
4. Melakukan pengawasan dan pelaporan
Hal yang perlu dilakukan oleh brand dalam mengukur efektivitas kampanye
pemasaran ini adalah dengan rutin melakukan pengawasan dan pelaporan.
5. Melakukan penyesuaian dan kembali ke langkah pertama
Langkah terakhir yang penting dilakukan adalah melakukan identifikasi dan
menganalisis kampanye pemasaran yang dijalankan. Sehingga dapat mengetahui hal-hal
apa yang membuat kampanye tersebut berhasil dan bagian mana dari kampanye tersebut
yang tidak memiliki performa yang baik.

Anda mungkin juga menyukai