Anda di halaman 1dari 57

PENERAPAN TERAPI MUSIK KLASIK PADA

PASIEN DENGAN MASALAH GANGGUAN


SENSORI HALUSINASI PENDENGARAN
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS
PERUMNAS LAHAT T A H U N 2 0 2 2

KARYA TULIS ILMIAH

OLEH :

INDAH NURUL LATIF


PO.71.20.5.19.014

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALEMBANG

PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN LAHAT

TAHUN 2022
PENERAPAN TERAPI MUSIK KLASIK PADA
PASIEN DENGAN MASALAH GANGGUAN
SENSORI HALUSINASI PENDENGARAN
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS
PERUMNAS LAHAT T A H U N 2 0 2 2

Diajukan Kepada Poltekkes Kemenkes Palembang


Untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan memperoleh
Gelar Ahli Madya Keperawatan

OLEH :

INDAH NURUL LATIF


PO.71.20.5.19.014

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALEMBANG

PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN LAHAT

TAHUN 2022
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :


Nama : Indah Nurul Latif
NIM : PO.71.20.5.19.014
Program Studi : D III Keperawatan Lahat
Institusi : Poltekkes Kemenkes Palembang
Menyatakan dengan sebenar benarnya bahwa Karya Tulis Ilmiah yang saya tulis
ini adalah benar – benar merupakan hasil karya sendiri dan bukan merupakan
pengambil alihan tulisan atau pikiran orang lain yang saya akui sebagai hasil
Tulisan atau pikiran saya sendiri. Apabila dikemudian hari terbukti atau dapat
dibuktikan Karya Tulis Ilmiah ini hasil jiplakan, maka saya bersedia menerima
sanki atas perbuatan tersebut.

10 januari 2022

Pembuat Pernyataan

Indah Nurul Latif


PO.71.20.5.19.014

Mengetahui :

Pembimbing utama Pembimbing Pendamping

A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes Sri Martini, S.Pd.,S.Kp,.M.Kes


NIP. 196609041989031003 NIP. 196303131988032003

i
LEMBAR PERSETUJUAN

Karya Tulis Ilmiah dengan judul Penerapan Terapi Musik Klasik Pada Pasien
Gangguan Sensori Halusinasi Pendengaran Diwilayah Kerja Puskesmas Perumnas
Lahat Tahun 2022
Oleh : Indah Nurul Latif
NIM : PO.71.20.5.19.014 “ Telah diperiksa dan disetujui serta layak untuk
dipertahankan di hadapan Tim Penguji Sidang Ujian Laporan Tugas Akhir Studi
Kasus pada Program Studi D3 Keperawatan Lahat Jurusan Keperawatan
Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Palembang. “

Lahat, Januari 2022

Pembimbing Utama Pembimbing Pendamping

A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes Sri Martini, S.Pd.S.Kp,.M.Kes


NIP. 196609041989031003 NIP. 196303131988032003

ii
LEMBAR PENGESAHAN

Karya Tulis Ilmiah dengan judul Penerapan Terapi Musik Klasik Pada Pasien
Gangguan Sensori Halusinasi Pendengaran Diwikayah Kerja Puskesmas
Perumnas Lahat 2022 Oleh : Indah Nurul Latif NIM : PO.71.20.5.19.014 telah
dipertahankan di depan dewan penguji pada tanggal ….

Dewan Penguji

Penguji Ketua Penguji Anggota 1 Penguji Anggota II

A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes Imelda Erman,S.Kep.,M.Kes Indra Febriani.,S.Kep.,M.Kes


NIP. 196609041989031003 NIP.19705292005012003 NIP.196202181985031002

Mengetahui

Ketua Program Studi Diploma III Keperawatan

A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes
NIP. 196609041989031003

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Karena atas
Berkat dan rahmat-Nya, saya dapat menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah. Penulisan
Karya Tulis Ilmiah ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk
mencapai gelar Ahli Madya Keperawatan pada Jurusan Keperawatan Poltekkes
Kemenkes Palembang.Saya sangat menyadari tanpa bantuan dari
pembimbing,teman teman sedepartemen dan teman teman seperjuangan saya
kesulitan untuk menyelesaikan laporan ini karena dari itu saya ucapkan terima
kasih banyak kepada :

1. Bapak Muhammad Taswin., S.Si., Apt.,M.Kes selaku Direktur Politeknik


Kesehatan Palembang
2. Ibu Devi Mediarti, S.Pd.,S.Kep.,M.Kes Selaku Ketua Jurusan
Keperawatan Politeknik Kesehatan Kemenkes Palembang
3. Bapak H.A.Gani., S.Pd, SKM,S.Kep, M.Kes selaku Ketua Prodi
Keperawatan Lahat dan selaku Pembimbing Utama yang telah
menyediakan Waktu,tenaga dan pikiran untuk mengarahkan saya dalam
penyusunan Karya Tulis Ilmiah Ini
4. Ibu Sri Martini, S.Pd, S.Kp, M.Kes selaku Pembimbing Kedua yang telah
menyediakan waktu, tenaga, dan pikiran untuk mengarahkan saya dalam
penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini
5. Ibu bapak dosen yang selalu memberikan support terbaik terutama kepada
ibu Eka Haryanti,S.Pd,M.Kes,Bapak Dodi Aflika Farama,SKM,M.Kes,
Ibu Sri Hatati,SKM,MM dan Ibu Detiana,S.Kep,Ners,M.Kes yang selalu
memberikan semangat dalam pembuatan LTA ini
6. Kedua orang tua dan saudara saya yang selalu memberikan semangat
dalam keadaan apapun

7. Teman sekaligus Sahabat saya angkatan 2019 yang telah membantu dalam
menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini

Lahat, Januari 2022


Penulis

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................i


HALAMAN SAMPUL .............................................................................................ii
HALAMAN PERSETUJUANiv
KATA PENGANTAR .............................................................................................vii

BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................................

1.1 Latar Belakang ................................................................................................................ 1

1.2 Rumusan Masalah .......................................................................................................... 4

1.3 Tujuan Studi Kasus ........................................................................................................ 4

1.3.1 Tujuan umum .......................................................................................................... 4

1.3.2 Tujuan Khusus ........................................................................................................ 4

1.4 Manfaat Studi Kasus ....................................................................................................... 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA......................................................................................... 5


2.1 Konsep dasar halusinasi .............................................................................................. 5
2.1.1 Definisi Halusinasi ................................................................................................. 5
a. Definisi ........................................................................................................... 5
b. Jenis jenis halusinasi.......................................................................................... 5
c. Batasan karakterisktik halusinasi ...................................................................... 6
d. Tahap halusinasi ................................................................................................ 7
e. Psikopotologi ................................................................................................... 8
f. Tanda dan gejala halusinasi pendengaran .......................................................... 9
g. Pohon masalah .................................................................................................. 9
h. Masalah keperawatan yang sering muncul ........................................................ 10
i. Rentang respon .................................................................................................. 10
j. Mekanisme koping ............................................................................................. 11
k. Penatalaksanaan ................................................................................................ 11
2.1.2 Terapi musik ............................................................................................................ 12
a. Definisi terapi musik .......................................................................................... 12
b. Jenis jenis Terapi music klasik ........................................................................... 12
c. Musik klasik sebagai terapi ................................................................................. 14
d. Manfaat music klasik .......................................................................................... 15
e. Mekanisme kerja music klasik ............................................................................ 15

v
2.2 Asuhan keperawatan ...................................................................................................... 15
2.2.1 Pengkajian ............................................................................................................ 15
2.2.2 Diagnosis .............................................................................................................. 25
2.2.3 Intervensi .............................................................................................................. 25
2.2.4 Implementasi ........................................................................................................ 27
2.2.5 Evaluasi ................................................................................................................ 28
2.3 penerapan terapi music klasik dengan masalah halusinasi pendengaran .................... 29
2.3.1 Penerapan terapi music klasik .............................................................................. 29
2.3.2 Metode.................................................................................................................. 29
BAB III METODE STUDI KASUS .................................................................................. 31
3.1 Rancangan studi kasus.................................................................................................. 31
3.2 Kerangka studi kasus .................................................................................................... 31
3.3 Definisi istilah .............................................................................................................. 32
3.4 Subyek studi kasus ....................................................................................................... 32
3.5 Fokus studi kasus.......................................................................................................... 32
3.6 Tempat dan waktu studi kasus...................................................................................... 32
3.7 Instrumen dan metode pengumulan data ...................................................................... 32
3.8 Analisis dan pengolaan data ......................................................................................... 33
3.9 Etika studi kasus .......................................................................................................... 34
Daftar Pustaka
Lampiran

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kesehatan jiwa menurut WHO (World Health Organization) adalah


ketika seseorang tersebut merasa sehat dan bahagia, mampu menghadapi
tantangan hidup serta dapat menerima orang lain sebagaimana seharusnya
serta mempunyai sikap positif terhadap diri sendiri dan orang lain.(Barus &
Siregar, 2020)
Kesehatan jiwa adalah kondisi dimana seorang individu dapat
berkembang secara fisik, mental, spiritual, dan sosial sehingga individu
tersebut menyadari kemampuan sendiri, dapat mengatasi tekanan, dapat
bekerja secara produktif, dan mampu memberikan kontribusi untuk
komunitasnya. Kondisi perkembangan yang tidak sesuai pada individu akan
menimbulkan gangguan jiwa (Aldam & Wardani, 2019)
Gangguan jiwa adalah perubahan pada fungsi jiwa yang menyebabkan
penderitaan atau hambatan dalam melaksanakan peran sosial (Keliat,
Akemat, Novy & Heni, 2012). Skizofrenia merupakan gangguan jiwa yang
termasuk berat. Menurut World Health Organization (WHO, 2016) bahwa
skizofrenia diderita lebih dari 21 juta orang di seluruh dunia. Laporan dari
New York City Department of Health and Mental (2015) sekitar 239.000
(4%) orang dewasa di New York tahun 2012 mengalami penyakit mental
yang serius seperti skizofrenia, gangguan bipolar atau depresi mayor disertai
penurunan fungsi substansi.(Palupi et al., 2019)
Berdasarkan Hasil Riset Kesehatan Dasar Tahun 2007, 2013 dan 2018
menunjukan di Indonesia gangguan jiwa dengan diagnosa skizofrenia
memiliki prevelensi yang fluktuatif. Dimana ditahun 2007 prevelensi
gangguan jiwa di indonesia sebesar 4,1 per mil, ditahun 2013 mengalami
penurunan menjadi 1,7 per mil dan rentang tahun 2013-2018 mengalami
peningkatan 4 kali lipat selama 5 tahun terakhir menjadi 7 per mil.

1
2

Berdasarkan data Riskesdas 2018 menunjukan yang terkena depresi


mencapai sekitar 6,1% dari jumlah penduduk di Indonesia. Sedangkan
prevelensi gangguan jiwa berat, seperti Skizofrenia mencapai sekitar
400.000 orang atau sebanyak 1,7 per 1.000 penduduk. Prevelensi skizofrenia
tertinggi di Indonesia terdapat di Provinsi DIY (10%), di ikuti NTB
(10,1%), Jateng (8,2%), Sumsel (8,2%), Sumbar (8,1%) dan Aceh (8%),
didapatkan data yang terdapat di Sumsel sebanyak 7.265 ODGJ yang ada di
(Musi Banyuasin, Musi Rawas, dan Empat Lawang). Sedangkan prevelensi
gangguan jiwa berat, seperti skizofrenia mencapai sekitar 400.000 orang
sebanyak 11 per 1.000 penduduk.
Menurut Prevalensi gangguan jiwa berat di Indonesia yakni sebanyak
7 per mil (Riskesdas, 2018). Gangguan jiwa berat adalah gangguan jiwa
yang ditandai dengan kemampuan menilai realitas yang buruk. Gangguan
jiwa berat dikenal dengan sebutan psikosis dan salah satu contoh psikosis
adalah skizofrenia. Gejala yang menyertai pada gangguan jiwa berat yaitu
waham, ilusi, gangguan proses pikir, agresivitas, dan halusinasi.
Berdasarkan fenomena gangguan jiwa yang semakin meningkat salah
satunya adalah halusinasi. Halusinasi merupakan suatu bentuk persepsi atau
pengalaman indera yang tidak terdapat stimulasi terhadap reseptornya.
Dampak yang terjadi apabila pasien halusinasi tidak segera ditangani yaitu
munculnya histeria, rasa lemah, dan tidak mampu mencapai tujuan,
ketakutan yang berlebihan, pikiran yang buruk, dan tindak kekerasan
(Nugroho, 2017). Akibatnya akan menyebabkan timbulnya respon
maladaptif seperti mencederai diri sendiri, orang lain, dan lingkungan,
perilaku kekerasan serta bunuh diri (Keliat, 2011).
Berdasarkan hal tersebut, pemerintah melakukan upaya untuk
mengatasi masalah gangguan jiwa antara lain: 1) Menerapkan sistem
pelayanan kesehatan jiwa yang komprehensif, terintegrasi, dan
berkesinambungan di masyarakat; 2) Menyediakan sarana prasarana, dan
sumber daya yang diperlukan untuk pelayanan kesehatan jiwa di seluruh
wilayah Indonesia, termasuk obat, alat kesehatan, dan tenaga kesehatan dan
non-kesehatan terlatih; 3) Menggerakkan masyarakat untuk melakukan
3

upaya prevenif dan promotif serta deteksi dini gangguan jiwa dan
melakukan upaya rehabilitasi (Miftachul, 2017).
Upaya pemerintah yang sudah dilakukan dalam penanganan orang
gangguan jiwa belum mengalami keberhasilan yang maksimal. Upaya
tersebut adalah melakukan pendekatan manajemen pelayanan kesehatan
jiwa berbasis komunitas melalui pemberdayaan masyarakat (Miftachul,
2017). Selanjutnya, upaya lain yang ingin saya terapkan agar berkurangnya
masalah gangguan jiwa dengan halusinasi menggunakan metode terapi
musik. Terapi musik merupakan salah satu bentuk dari teknik relaksasi yang
bertujuan untuk memberikan rasa tenang, mengendalikan emosi dan
menyembuhkan gangguan psikologi (Purnama, 2016).
Metode ini sudah dibuktikan dapat menurunkan tingkat halusinasi.
Salah satu hasil penelitian (Damayanti, 2014) didapatkan jumlah responden
dengan tingkat halusinasi sedang sebelum diberikan terapi musik adalah 11
orang (73,3%), setelah diberikan terapi musik klasik tingkat halusinasi
sedang menjadi 3 orang (20%) dengan total responden 15 orang. Hal ini
menunjukkan hasil bahwa terapi musik sangat efektif bagi penderita
skizofrenia untuk mengatasi tangka halusinasi.
(Aldam & Wardani, 2019) Terapi musik merupakan salah satu
intervensi nonfarmakologis yang memiliki kekuatan untuk meningkatkan,
memulihkan, dan memelihara kesehatan fisik, mental, emosional, sosial dan
spiritual. (Apriliani et al., 2021) terapi musik merupakan salah satu bentuk
dari teknik relaksasi yang tujuannya untuk memberikan rasa tenang,
membantu mengendalikan emosi, serta menyembuhkan gangguan psikologi.
Terapi musik juga digunakan oleh psikolog dan psikiater dalam mengatasi
berbagai macam gangguan jiwa dan juga gangguan psikologis. Tujuan terapi
musik adalah memberikan relaksasi pada tubuh dan pikiran penderita,
sehingga berpengaruh terhadap pengembangan diri, dan menyembuhkan
gangguan psikososialnya.
(Aldam & Wardani, 2019) Menurut penelitian dari (Try Wijayanto &
Agustina, 2017) pasien yang sudah diberikan terapi musik klasik tampak
fokus saat di ajak berbicara, menjawab pertanyaan dengan benar, jarang
4

berbicara sendiri dan nyaman saat berinteraksi dengan orang lain.


Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulkan bahwa terapi musik klasik
pada pasien halusinasi pendengaran dapat membantu memperbaiki
konsentrasi ingatan dan menurunkan halusinasi pendengaran(Apriliani et al.,
2021) mengatakan bahwa terapi musik memiliki keunggulan diantaranya
musik lebih ekonomis, bersifat naluriah, dapat diaplikasikan pada semua
pasien tanpa memperhatikan latar belakang pendidikan.
Dari data Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan, terhitung dari
tahun 2017-2019, jumlah pasien dengan gangguan jiwa berat, terus
mengalami peningkatan (Profil Data Dinas Kesehatan Sumatera Selatan)
(Indra Maulana, dkk. 2019). Pada tahun 2017 pasien dengan gangguan jiwa
berat berjumlah 7285 orang, tahun 2018 naik menjadi 9577 orang, dan
ditahun 2019 naik lagi menjadi 10175 orang.
Berdasarkan data di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lahat,
mencatat ada 1086 jumlah Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) tersebar di
wilayah Kabupaten Lahat. Hal ini disampaikan langsung Kepala Dinas
Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Lahat Taufik M Putra SKM, MKes
melalui Kasi P2 PTM, Keswa dan Napza Farlian Fardan SKM
menyampaikan, kalau berdasarkan data nama nama Yang tercatat pada
tahun 2020 angka ODGJ terdata 1086 sesuai BNBA, namun dirinya sendiri
memprediksi pada tahun ini (2021) mengalami penurunan.
( Sumsel.relasipublik.com | Lahat, )
Berdasarkan data kunjungan Puskesmas Perumnas Lahat tahun 2021
pasien dengan gangguan jiwa sebanyak 32 orang dari 10 desa yang
mengalami Gangguan Sensori Halusinasi dan belum pernah dilakukan
Penerapan Terapi Musik Klasik di Puskesmas Perumnas Lahat. Berdasarkan
penjelasan di atas bahwa penulis tertarik melakukan Penerapan Terapi
Musik Klasik untuk mengurangi gangguan halusinasi di Puskesmas
Perumnas Lahat tahun 2022
5

1.2. Rumusan masalah


Dari uraian diatas menyatakan belum pernah ada yang melakukan Penerapan
Terapi Musik Klasik sebagai Terapi untuk mengontrol halusinasi
pendengaran
1.3. Tujuan Studi Kasus
1.3.1 Tujuan umum
Untuk mengetahui bagaimana cara Penerapan Terapi Musik Klasik
Pada Pasien Gangguan Sensori Halusinasi Pendengaran di Puskesmas
Perumnas Lahat Tahun 2022
1.3.2 Tujuan Khusus
1. Mendeskripsikan pelaksanaan penerapan terapi music klasik pada
pasien gangguan sensori halusinasi pendengaran di puskesmas
Perumnas Lahat secara mandiri
2. Menganalisis hasil penerapan terapi musik klasik pada psien
gangguan sensori halusinasi pendengaran
1.4. Manfaat studi kasus
1.4.1 Bagi pasien
Menambah ilmu wawasan pengetahuan pada pasin bagaimana cara
penerapan terapi music klasik pada pasien gangguan sensori
1.4.2 Bagi Perkembangan ilmu keperawatan
Menambah informasi dan pembelajaran mengenai penerapan latihan
cara terapi music dengan maslah gangguan sensori halusinasi
pendengaran
1.4.3 Bagi Puskesmas Perumnas Lahat
Memberikan informasi serta memeberikan ide mengenai cara penerapn
terapi musik klasik dengan masalah Gangguan Sensori Halusinasi
Pendengaran.
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Konsep Dasar Halusinasi


2.1.1 Definisi Halusinasi
gangguan persepsi sensori : halusinasi pendengaran
a. Definisi
Halusinasi adalah salah satu gangguan jiwa di mana klien
mengalami perubahan sensori persepsi, merasakan sensasi palsu
berupa suara, penglihatan, pengecapan, perabaan atau penghinduan,
Klien merasakan stimulus yang sebetulknya tidak ada.
(Apriliani et al., 2021) Halusinasi adalah persepsi yang tanpa di
jumpai adanya rangsangan dari luar, walaupun dampak sebagai
sesuatu yang khayal halusinasi sebenarnya merupakan bagian dari
kehidupan mental penderita yang teresepsi (Try Wijayanto &
Agustina, 2017)
Halusinasi adalah perubahan dalamjumlah atau pola stimulus yang
datang di sertai gangguan respon yang kurang, berlebihan, atau
distorsi terhadap stimulus tersebut (nanda-1 2012)
Halusinasi adalah suatu gangguan persepsi panca indra tanpa di
sertai dengan adanya rangsangan dari luar yang dapat terjadi pada
sistem pengindraan di mana pada saat kesadaran individu itu penuh
dan baik.(Aldam & Wardani, 2019)
b. Jenis-jenis halusinasi
Menurut.(Try Wijayanto & Agustina, 2017) membagi
halusinasi menjadi 7 jenis yang meliputi : Halusinasi pendengaran
(auditoriy) 70 %, Halusinasi penglihatan (Visual) 20 %, Halusinasi
penghidu (olfactory), Halusinasi peraba (tactile), Halusinasi
pengecap (gustatory), Halusinasi sinestetik, Halusinasi Kinesthetic.
Halusinasi yang paling banyak di derita adalah halusinasi
pendengaran yaitu mencapai 70%, sedangkan halusinasi penglihatan
mencapai urutan kedua dengan rata-rata 20%, sedangkan halusinasi

6
7

pengecapan, penghidu, perabaan, kinestetik dan cenesthetik hanya


10%. Tabel di bawah ini merupakan karakteristik tiap-tiap
halusinasi.
Tabel 2.1
Karakteristik Halusinasi (Muhith, 2015)

No Jenis Halusinasi Karakteristik


1. Pendengaran Ditandai dengan mendengar suara,
teruatama suara – suara orang,
biasanya klien mendengar suara orang
yang sedang membicarakan apa yang
sedang dipikirkannya dan
memerintahkan untuk melakukan
sesuatu
2. Penglihatan Dengan adanya stimulus penglihatan
dalam bentuk pancaran cahaya,
gambaran geometrik, gambar kartun
dan / atau panorama yang luas dan
kompleks. Penglihatan bisa
menyenangkan atau menakutkan
3. Penghidu Ditandai dengan adanya bau busuk,
amis dan bau yang menjijikkan seperti
: darah, urine atau feses. Kadang –
kadang terhidu bau harum. Biasanya
berhubungan dengan stroke, tumor,
4. Peraba Ditandai dengan adanya rasa sakit
atau tidak enak tanpa stimulus yang
terlihat. kejang dan dementia
5. Pengecap Ditandai dengan merasakan sesuatu
yang busuk, amis dan menjijikkan,
merasa mengecap rasa seperti rasa
darah, urin atau feses
6. Sinestetik Ditandai dengan merasakan fungsi
tubuh seperti darah mengalir melalui
vena atau arteri, makanan dicerna atau
pembentukan urine.
7. Kinestetik Merasakan pergerakan sementara
berdiri tanpa bergera
Sumber : Stuart 2007

c. Batasan Karakteristik Gangguan Persepsi Sensori Halusinasi


Batasan karakteristik klien dengan gangguan persepsi sensori:
Halusinasi Menurut Nanda-1 (2012) yaitu:
8

1. Perubahan dalam pola perilaku


2. Perubahan dalam kemampuan menyelesaikan masalah
3. Perubahan dalam ketajaman sensori
4. Perubahan dalam respon yang terbiasa terhadap stimulus
5. Disorientasi
6. Halusinasi
7. Hambatan Komunikasi
8. Iritabilitas
9. Konsentrasiburuk
10. Gelisah
11. Distorsi sensori

d. Tahap halusinasi

Tabel 2.2
Tahapan Halusinasi

Tahap Halusinasi Krakteristik


Stage I Klien mengalami emosi yang
Comfortingansietas sedang, berlanjut seperti adanya
Halusinasi menyenangkan perasaan cemas, kesepian,
perasaan berdosa, ketakutan
dan mencoba memusatkan
pemikiran pada timbulnya
kecemasan. Ia beranggapan
bahwa pengalaman pikiran dan
sensorinya dapat dia kontrol
bila kecemassannya di atur,
dalam tahap ini ada
kecenderungan klien merasa
nyaman
Stage II Pengalaman sensori klien
Condemning Secara umum menjadi sering datang dan
halusinasi sering mendatangi mengalami bias, klien mulai
klien merasa tidak mampu lagi
mengontrolnya dan mulai
berupaya menjaga jarak antara
dirinya dengan objek yang di
persepsikan klien mulai
menarik diri dari orang lain,
dengan intesitas waktu yang
lama
9

StageIII Klien mencoba melawan suara


Controlling severe level of suara atau sensori abnormal
anxiety Fungsi sensori menjadi yang datang, klien dapat
tidak relavan dengan kenyataan merasakan kesepian bila
halusinasinya berakhir. Dari
sinilah di mulai fase gangguan
psikotik
Stage IV Pengalaman sensorinya
Conquering panic level of terganggu, klien mulai terasa
terancam dengan datangnya
suara suara terutama bila klien
tidak dapat bmenuruti ancaman
/ perintah yang ia dengar dari
halusinasi nya, halusinasi
dapat berlangsung selama
minimal empat jam atau
seharian bila klien tidak
mendapatkan komunikasi
terapeutik, terjadi gangguan
spikotik berat.
Sumber : Yosep 2015

e. Psikopatologi
Psikopatologi dari halusinasi yang belum di ketahui. Banyak teori
yang di ajukan yang menekankan pentingnya faktor-faktor
psikologik, fisiologik dan lain-lain. Beberapa orang mengatakan
bahwa situasi keamanan di otak normal di bombardier oleh aliran
stimulus yang bersal dari tubuh, jika masuk an akan terganggu
atau tidak ada sama sekali saat bertemu dalam keadaan normal
atau patologis, materi berada dalam prasadar dapat unconsicious
atau di lepaskan dalam bentuk halusinasi, pendapat lain
mengatakan bahwa halusinasi dimulai dengan keinginan yang di
represike unconsicious dan kemudian karena kepribadian rusak
dan kerusakan pada realitas tingkat kekuatan keinginan
sebelumnya di proyeksikan keluar dalam bentuk stimulus
eksternal.(Mulia & Damayanti, 2021)
10

f. Tanda dan gejala halusinasi pendengaran. Menurut (Try Wijayanto


& Agustina, 2017) yaitu sebagai berikut:
1. Data Subjektif
Mendengarkan suara atau kegaduhan mendengar suara yang
mengajak bercakap-cakap, mendengarkan suara yang
menyuruh melakukan sesuatu yang berbahaya.
2. Data Objektif
Bicara atau tertawa sendiri, marah-marah tanpa sebab,
mengarahkan telinga ke arah tertentu . Adapun gejala-gejala
yang dapat di amati pada pasien halusinasi diantaranya bicara
atau tertawa sendiri, marah-marah tanpa sebab, menunjuk ke
arah tertentu, ketakutan pada sesuatu yang tidak jelas,
mencium seperti sedang membau-baui sesuatu, menutup
hidung, sering meludah atau muntah, serta menggaruk-garuk
permukaan kulit (Yusuf, dkk, 2015).

g. Pohon Masalah

Bagan 2.1.
Pohon Masalah

Resiko Perilaku Kekerasan ( Effec )

Gangguan Persepsi Sensori : Halusinasi ( Core Problem )

( causa )
Isolasi sosial

Sumber : Satrio,dkk 2015


11

h. Masalah keperawatan yang sering muncul


Masalah keperawatan yang terdapat pada klien dengan gangguan
persepsi sensori halusinasi adalah sebagai berikut (Barus & Siregar,
2020) :
a. Resiko perilaku kekerasan
b. Gangguan persepsi sensori halusinasi
c. Isolasi sosial

i. Rentang Respon
Menurut Halusinasi merupakan gangguan dari persepsi
sensori, sehingga halusinasi merupakan gangguan dari respons
neurobiologi. Oleh karenanya, secara keseluruhan, rentang
respons halusinasi mengikuti kaidah rentang respons
neurobiologi.
Rentang respons neurobiologi yang paling adaptif adalah
adanya pikiran logis, persepsi akurat, emosi yang konsisten
dengan pengalaman, perilaku cocok, dan terciptanya hubungan
sosial yang harmonis. Sementara itu, respons maladaptif meliputi
adanya waham, halusinasi, kesuakaran proses emosi, perilaku
tidak terorganisasi, dan isolasi sosial : menarik diri

Gambar 2.1
Rentang Rentang Respons Neurobiologi Halusinasi

Adaptif Maladaptif
a. Pikiran logis a. Pikiran kadang a. Gangguan proses
b. Persepsi akurat menyimpang pikir:waham
c. Emosi konsisten b. Ilusi b. Halusinasi
dengan c. Emosi tidak stabil c. Ketidakmampuan
pengalaman d. Perilaku aneh untuk mengalami
d. Perilaku sesuai e. Menarik diri emosi
e. Hubungan social d. Ketidakteraturan
isolasi social

( Sumber : Stuart,2013 )
12

j. Mekanisme Koping
Mekanisme koping merupakan perilaku yang mewakili
upaya untuk melindungi diri sendiri, mekanisme koping
halusinasi menurut Yosep (2016), diantaranya:
1. Regresi
Proses untuk menghindari stress, kecemasan dan
menampilkan perilaku kembali pada perilaku perkembangan
anak atau berhubungan dengan masalah proses informasi dan
upaya untuk menanggulangi ansietas.
2. Proyeksi
Keinginan yang tidak dapat di toleransi, mencurahkan emosi
pada orang lain karena kesalahan yang dilakukan diri sendiri
(sebagai upaya untuk menjelaskan kerancuan identitas).
3. Menarik diri
Reaksi yang ditampilkan dapat berupa reaksi fisik maupun
psikologis. Reaksi fisik yaitu individu pergi atau lari
menghindar sumber stressor, sedangkan reaksi psikologis
yaitu menunjukkan perilaku apatis, mengisolasi diri, tidak
berminat, sering disertai rasa takut dan bermusuhan.

k. Penatalaksanaan
Gangguan halusinasi dapat diatasi dengan terapi
farmakologi dan non farmakologi Menurut Keliat,, Wiyono dan
Susanti (2011) terapi farmakologi dan non farmakologi dapat
mengatasi gangguan halusinasi. Terapi farmakologi dengan
menggunakan obat antipsikotik. Terapi non farmakologi
mengginakan proses fisiologi karena lebih aman digunakan
sehingga tidak menimbulkan efek samping seperti obat- obatan.
Salah satu terapi non farmakologis yang efektif adalah
mendengarkan musik.
13

Amelia & Trisyani (2015) mengatakan bahwa terapi musik


memiliki keunggulan diantaranya music lebih ekonomis ,bersifat
naluria, dapat diaplikasikan pada semua pasien tanpa
memperhatikan latar belakang Pendidikan. Pemberian terapi
musik menjadi salah satu pengobatan non farmakologi yang dapat
membantu penderitanya untuk menurunkan tanda dan gejala yag
biasa terjadi (Purnama & Rahmanisa,2016) Musik mempunyai
banyak fungsi yaitu menyembuhkan penyakit dan meningkatkan
daya ingat serta meningkatkan Kesehatan serta holistic. (Aldridge,
D & Aldridge, G, 2008)
2.1.2 Terapi Musik
a. Definisi Terapi Musik Terapi musik merupakan salah satu bentuk
dari teknik relaksasi yang bertujuan untuk mengurangi perilaku
agresif, memberikan rasa tenang, sebagai pendidikan moral,
mengendalikan emosi, mengembangkan spritual dan
menyembuhkan gangguan psikologi (Purnama, 2016).
Terapi musik juga digunakan oleh psikolog maupun psikiater
yang mengatasi berbagai macam gangguan jiwa dan gangguan
psikologis. Tujuan dari terapi musik diantaranya memberikan
relaksasi pada tubuh dan pikiran, mengendalikan emosi,
berpengaruh terhadap pengembangan diri, dan menyembuhkan
gangguan psikososial.
Metode yang digunakan untuk mengetahui efektifitas terapi musik
menggunakan quasi eksperimental design berupa rancangan
pretest-posttest (Damayanti, 2014). Metode ini sudah dibuktikan
dapat menurunkan tingkat halusinasi. Hasil penelitian
(Damayanti, 2014) didapatkan jumlah responden dengan tingkat
halusinasi sedang sebelum diberikan terapi musik klasik adalah 11
orang (73,3%), setelah diberikan terapi musik tingkat halusinasi
sedang menjadi 3 orang (20%) dengan total responden 15 orang.
Pemberian terapi musik sebanyak 7 kali dengan durasi 30 menit.
Penelitian yang lain menyebutkan, didapatkan jumlah responden
14

pada kelompok eksperimen sebelum diberikan terapi musik klasik


dengan tingkat halusinasi sedang adalah 15 orang (88,2%), setelah
dilakukan terapi musik tingkat halusinasi sedang menjadi 8 orang
(47,1%). Pemberian terapi dilakukan sebanyak 5 kali selama 5
hari dengan durasi 10-15 menit (Rosiana, 2013).
Musik klasik adalah komposisi musik yang lahir dari
budaya Eropa sekitar tahun 1750-1825. Musik klasik bermanfaat
untuk membuat seseorang menjadi rileks, menimbulkan rasa
aman, dan sejahtera, melepaskan rasa gembira, dan sedih,
menurunkan tingkat kecemasan pasien pre operasi dan
melepaskan rasa sakit dan menurunkan tingkat stress (Musbikin,
2009 dalam Pratiwi 2014).
Musik klasik adalah sebuah musik yang dibuat dan ditampilkan
oleh orang yang terlatih secara profesional.
Musik klasik mozart merupakan musik klasik hasil karya seorang
komponis Wolfgang Amadeus Mozart (bahasa Jerman) yang
bernama asli Johannes Chrysostomus Wolfgangus Gottlieb
Mozart. Wolfgang dianggap sebagai salah satu dari komponis
musik klasik Eropa yang terpenting dan paling terkenal dalam
sejarah (Tanjung, 2014).
b. jenis – jenis musik klasik
Musik klasik Mozart merupakan musik klasik hasil karya seorang
komponis Wolfgang Amadeus Mozart (bahasa Jerman) yang
bernama asli Johannes Chrysostomus Wolfgangus Gottlieb
Mozart. Wolfgang dianggap sebagai salah satu dari komponis
musik klasik Eropa yang terpenting dan paling terkenal dalam
sejarah (Tanjung, 2014).
Menurut Campbell (2012) musik karya mozart merupakan musik
klasik yang memiliki nada lembut. Nada-nada tersebut
menstimulasikan gelombang alfa yang memberikan efek
ketenangan, kenyamanan, ketentraman, dan memberikan energi
15

untuk menutupi, mengalihkan perhatian dan ketegangan maupun


rasa sakit.
c. Musik Klasik Sebagai Terapi
Terapi musik pada dasarnya merupakan suatu usaha untuk
meningkatkan kualitas fisik dan mental melalui rangsangan suara
yang terdiri dari ritme, melodi, harmoni, dan irama tertentu. Bisa
juga diartikan sebagai teknik penyembuhan suatu penyakit dengan
menggunakan bunyi atau irama tertentu (Hidayat, 2019).
Musik klasik Mozart mampu memperbaiki kosentrasi, ingatan dan
presepsi spasial. Pada gelombang otak ,gelombang otak
,gelombang alfa mencirikan perasaan ketenangan dan kesadaran
yag gelombangnya mulai 8 hinggan 13 hertz. Ssemakin lambat
gelombang otak, semakin santai,puas, dan damailah perasaan kita,
jika seseorang melamun atau merasa dirinya berada dalam
suasana hati yang emosional atau tidak terfokus, musik klasik
dapat membantu memperkuat kesadaran dan menimgkatkan
organisasi mental seseorang jika di dengarkan selama 10 – 15
menit.
Terapi musik terdiri dari dua kata yaitu, terapi dan musik. Kata
terapi berkaitan dengan upaya yang dirancang untuk membantu
atau menolong orang. Biasanya kata tersebut digunakan dalam
konteks masalah fisik dan mental (Wijayanto & Agustina, 2017).
Musik dibagi menjadi dua jenis yaitu musik “acid” (asam) dan
musik “alkaline” (basa). Musik yang menghasilkan acid adalah
musik hard rock dan rapp yang membuat seseorang menjadi
marah, bingung, mudah terkejut dan tidak fokus. Musik alkaline
adalah musik instrumental, musik meditatif dan musik yang dapat
membuat rileks dan tenang seperti musik klasik.
Tujuan terapi musik adalah memberikan relaksasi pada tubuh dan
pikiran penderita, sehingga berpengaruh terhadap pengembangan
diri, dan menyembuhkan gangguan psikososialnya (Purnama,
2016).
16

Pemberian terapi musik klasik merupakan salah satu teknik


relaksasi dan tepat diberikan pada pasien halusinasi pendengaran
yang dapat menjadikan pasien merasa tenang, mengurangi gejala
agresif, mengendalikan emosi, pendidikan moral, pengembangan
spritual dan menyembuhkan gangguan psikologis (Barus, Siregar,
2019)
d. Manfaat Musik Klasik
Terapi musik memberikan fasilitas pada individu yang menjalani
terapinya untuk masuk dalam proses yang emosional, bebas, dan
kreatif. Musik juga menyediakan media relaksasi dengan
komunikasi lewat ritme, mendengarkan musik, isyarat non-verbal,
eksplorasi, gerakan, dan improvisasi (Torres ML, Ramos V,
Suarez PC, Garcia S, & Mendoza M, 2016).
Hal ini didukung oleh Wijayanto & Marisca ( 2017 ) yang
menyatakan bahwa ada pengaruh terapi musik klasik terhadap
penurunan tanda dan gejala pada pasien pendengaran.
e. Mekanisme Kerja Musik Klasik
Musik klasik mampu memperbaiki konsentrasi, ingatan dan
presepsi spasial. Pada gelombang otak, gelombang alfa
mencirikan perasaan ketenangan dan kesadaran yang
gelombangnya mulai 8 hingga 13 hertz. Semakin lambat
gelombang otak, semakin santai, puas dan perasaan kita akan
terasa damai, jika seseorang melamun atau merasa dirinya berada
dalam suasana hati yang emosional atau tidak terfokus, musik
klasik dapat membantu memperkuat kesadaran dan
meningkatkan organisasi mental seseorang jika didengarkan
selama sepuluh hingga lima belas menit (Campbell, 2011).

2.2 Asuhan Keperawatan


2.2.1 Pengkajian
Pengkajian merupakan langkah pertama dari proses keperawatan
dengan mengumpulkan data yang akurat dari klien sehingga akan
17

diketahui permasalahan yang ada (Verayanti, 2016). Pengkajian yang


perlu dikaji pada klien gangguan jiwa halusinasi (Keliat, 2012)
antara lain:
1. Identitas pasien meliputi biodata pasien
2. Keluhan utama Perawat menanyakan pada keluarga/pasien hal
yang menyebabkan klien dan keluarga datang ke rumah sakit,
yang telah dilakukan keluarga untuk mengatasi masalah, dan
perkembangan yang dicapai
3. Faktor predisposisi Perawat menanyakan pada keluarga, apakah
klien pernah mengalami gangguan jiwa pada masa lalu, pernah
melakukan atau mengalami penganiayaan fisik, seksual,
penolakan dari lingkungan, kekerasan dalam keluarga dan
tindakan kriminal, dan pengkajiannya meliputi psikologis,
biologis, dan sosial budaya
4. Aspek fisik/biologis Hasil pengukuran tanda-tanda vital (TD,
suhu, respirasi, BB, TB) dan keluhan fisik yang dialami oleh
pasien
5. Aspek psikososial
a) Genogram yang menggambarkan tiga generasi
b) Konsep diri
a. Gambaran diri
Tanyakan persepsi pasien terhadap tubuhnya, bagian tubu
yang disukai, reaksi pasien terhadap bagian tubuh yang
tidak disukai dan bagian tubuh disukai
b. Identitas diri
Status dan posisi pasien sebelum pasien dirawat, kepuasan
pasien terhadap status dan posisinya, kepuasan pasien
sebagai laki- laki atau perempuan, keunikan yang dimiliki
sesuai dengan jenis kelaminnya dan posisinya.
c. Peran
Tugas atau peran pasien dalam keluarga/ pekerjaan/
kelompok masyarakat, kemampuan pasien dalam
18

melaksanakan fungsi atau perannya, perubahan yang terjadi


saat pasien sakit dan dirawat, bagaimana perasaan pasien
akibat perubahan tersebut.
d. Ideal diri
Harapan pasien terhadap keadaan tubuh yang ideal, posisi,
tugas, peran dalam keluarga, pekerjaan atau sekolah, harapan
pasien terhadap lingkungan, harapan pasien terhadap
penyakitnya, bagaimana jika kenyataan tidak sesuai dengan
harapannya
e. Harga diri
Hubungan pasien dengan orang lain sesuai dengan kondisi,
dampak pada pasien dalam berhubungan dengan orang lain,
harapan, identitas diri tidak sesuai harapan, fungsi peran tidak
sesuai harapan, ideal diri tidak sesuai harapan, penilaian pasien
terhadap pandangan/ penghargaan orang lain.
c) Hubungan sosial dengan orang lain yang terdekat dalam
kehidupan, kelompok, yang diikuti dalam masyarakat
d) Spiritual mengenai nilai, keyakinan dan kegiatan ibadah
6. Status mental Perawat menilai pasien rapi atau tidak, amati
pembicaraan pasien, aktivitas motorik pasien, interaksi selama
wawancara, persepsi, proses pikir, isi pikir, tingkat kesadaran,
memori, dan ting kat konsentrasi
Pengkajian pada pasien halusinasi berdasarkan (Keliat, 2012)
sebagai berikut:
1. Identitias pasien meliputi biodata pasien
2. Jenis dan isi halusinasi adalah jenis halusinasi menurut data
objektif dan subjektifnya. Data objektif dapat dikaji dengan
cara mengobservasi perilaku pasien, sedangkan data subjektif
dapat dikaji dengan melakukan wawancara dengan pasien.
Sehingga dapat mengetahui isi halusinasi pasien
3.Waktu, frekuensi, dan situasi yang menyebabkan halusinasi
Perawat juga perlu mengkaji waktu, frekuensi, dan situasi
19

munculnya halusinasi yang dialami oleh pasien. Kapan


halusinasi terjadi? Jika mungkin jam berapa? Frekuensi
terjadinya apakah terus menerus atau hanya sesekali? Situasi
terjadinya, apakah jika sedang sendiri, atau setelah terjadi
kejadian tertentu? Hal ini dilakukan untuk menentukan
intervensi khusus pada waktu terjadinya halusinasi dan untuk
menghindari situasi yang menyebabkan munculnya halusinasi
sehingga pasien tidak larut dengan halusinasinya. Dengan
mengetahui frekuensi terjadinya halusinasi, tindakan untuk
mencegah terjadinya halusinasi dapat direncanakan
4. Respon halusinasi Untuk mengetahui apa yang dilakukan pasien
ketika halusinasi itu muncul, perawat dapat menanyakan kepada
pasien tentang perasaan atau tindakan pasien saat halusinasi
terjadi. Perawat dapat juga menanyakan kepada keluarga atau
orang terdekat dengan pasien atau dengan mengobservasi
perilaku pasien saat halusinasi
5. Faktor Predisposisi Faktor predisposisi meliputi apakah pernah
mengalami gangguan jiwa dimasa lalu? Pengobatan apa yang
sudah dilakukan sebelumnya? Apakah pasien pernah mengalami
aniaya fisik? Adakah anggota keluarga yang mengalami
ganggguan jiwa?
6. Sosial Support Meliputi adakah dukungan keluarga pada pasien
dalam mengahapi masalah gangguan jiwa? Apakah selama
pasien mengalami ganggguan jiwa keluarga merawat keluarga
yang sedang sakit?

7. Hubungan Sosial
a) Orang yang berarti
Tanyakan orang yang paling berarti dalam hidup pasien
b) Peran serta dalam kegiatan kelompok/masyarakat
Tanyakan kelompok apa saja yang diikuti dalam masyarakat,
keterlibatan atau peran serta dalam kegiatan
20

kelompok/masyarakat, hambatan dalam berhubungan dengan


orang lain, minat dalam berinteraksi dengan orang lain.
c) Hambatan dalam berhubungan dengan orang lain
Tanyakan hambatan apa saja dalam berhubungan dengan
orang lain, dan apa saja minat dalam berinteraksi dengan
orang lain
8. Spiritual
a) Nilai dan keyakinan
Pandangan dan keyakinan, terhadap gangguan jiwa sesuai
dengan norma budaya dan agama yang dianut. Pandangan
masyarakat setempat tentang gangguan jiwa
b) Kegiatan ibadah
Kegiatan ibadah di rumah secara individu dan kelompok.
Pendapat klien/keluarga tentang kegiatan ibadah
9. Status Mental
1) Penampilan
Melihat penampilan pasien dari ujung rambut sampai ujung
kaki apakah ada yang tidak rapih, penggunaan pakaian tidak
sesuai, cara berpakaian tidak seperti biasanya, kemampuan
pasien dalam berpakaian, dampak ketidakmampuan
berpenampilan baik/berpakaian terhadap status psikologis
pasien.
2) Pembicaraan
a) Amati pembicaraan pasien apakah cepat, keras, terburu-
buru, gagap, sering terhenti/bloking, apatis, lambat,
membisu, menghindar, tidak Agitasi: gerakan motorik
yang menunjukkan kegelisahan.
b) Tik: gerakan-gerakan kecil otot muka yang tidak
terkontrol.
c) Grimasem: gerakan otot muka yang berubah-ubah.
mampu memulai pembicaraan.
3) Aktivitas motorik
21

a) Lesu, tegang, gelisah.


b) Tremor: jari-jari yang bergetar ketika pasien menjulurkan
tangan dan merentangkan jari-jari
c) Kompulsif: kegiatan yang dilakukan berulang-ulang.
4) Alam perasaan
a) Sedih, putus asa, gembira yang berlebihan sudah jelas
b) Ketakutan = objek yang ditakuti sudah jelas
c) Kawatir = objeknya belum jelas
5) Afek
a) Datar = tidak ada perubahan roman muka pada saat ada
stimulus yang menyenangkan atau menyedihkan.
b) Tumpul = hanya bereaksi bila ada stimulus emosi yang
kuat.
c) Labil = emosi yang cepat berubah-ubah.
d) Tidak sesuai = emosi yang tidak sesuai atau bertentangan
dengan stimulus yang ada.
6) Interaksi selama wawancara
a) Bermusuhan, tidak kooperatif, mudah tersinggung sudah
jelas
b) Kontak mata kurang , tidak mau menatap lawan bicara
c) Defensif (selalu berusaha mempertahankan pendapat dan
kebenaran dirinya)
d) Curiga (menunjukan sikap/ perasaan tidak percaya pada
orang lain)
7) Persepsi
a) Halusinasi
Ditanyakan apakah pasien mengalami gangguan sensori
persepsi halusinasi diantaranya: pendengaran, penglihatan,
perabaan, pengecapan, penciuman.
(1) Jenis halusinasi:
Halusinasi pendengaran (akustik), halusinasi
penglihatan (visual, optik), halusinasi penciuman
22

(olfaktori), halusinasi pengecapan (gustatorik),


halusinasi perabaan (taktil).
(2) Isi
Dapat berupa suara yang mengancam, dapat berupa
klien melihat cahaya, bentuk geometris dan campuran.
(3) Waktu
perawat juga perlu mengkaji waktu munculnya
halusinasi yang di alami pasien. Kapan halusiansinya
terjadi. Apakah pagi, siang, sore, malam, dan jika
muncul pukul berapa.
(4) Frekuensi
frekuensi terjadinya apakah terus-menerus atau hanya
sekali- kali, kadang-kadang, jarang atau sudah tidak
muncul lagi.
(5) Situasi
Situasi yang menimbulkan halusinasi ( jika sendiri,
jengkel, atau sedih)
(6) Respon
Respon yang dirasakan jika terjadi halusinasi ( marah,
takut, sedih, dan senang).
8) Proses pikir
a) Sirkumstansial : pembicaraan yang berbelit-belit tapi
sampai pada tujuan pembicaraan.
b) Tangensial : pembicaraan yang berbelit-belit tapi tidak
sampai pada tujuan.
c) Kehilangan asosiasi : pembicaraan tak ada hubungan
antara satu kalimat dengan kalimat lainnya, dan klien
tidak menyadarinya.
d) Flight of ideas : pembicaraan yang meloncat dari satu
topik ke topik lainnya, masih ada hubungan yang tidak
logis dan tidak sampai pada tujuan.
23

e) Bloking : pembicaraan terhenti tiba-tiba tanpa gangguan


eksternal kemudian dilanjutkan kembali.
f) Perseverasi : pembicaraan yang diulang berkali-kali.
9) Isi pikir
a) Obsesi : pikiran yang selalu muncul walaupun klien
berusaha menghilangkannya.
b) Phobia : ketakutan yang phatologis/ tidak logis terhadap
objek/ situasi tertentu.
c) Hipokondria : keyakinan terhadap adanya gangguan
organ dalam tubuh yang sebenarnya tidak ada.
d) Depersonalisasi : perasaan klien yang asing terhadap
diri sendiri, orang atau lingkungan.
e) Ide yang terkait : keyakinan klien terhadap kejadian
yang terjadi lingkungan yang bermakna dan terkait
pada dirinya
f) Pikiran magis : keyakinan klien tentang kemampuannya
melakukan hal-hal yang mustahil/ diluar
kemampuannya.
10) Tingkat kesadaran
a) Bingung: tampak bingung dan kacau (perilaku yang tidak
mengarah pada tujuan).
b) Sedasi: mengatakan merasa melayang-layang antara
sadar atau tidak sadar.
c) Stupor: gangguan motorik seperti kekakuan, gerakan
yang diulang- ulang, anggota tubuh pasien dalam sikap
yang canggung dan dipertahankan pasien tapi pasien
mengerti semua yang terjadi di lingkungannya.
11) Memori
a) Gangguan mengingat jangka panjang: tidak dapat
mengingat kejadian lebih dari 1 bulan.
b) Gangguan mengingat jangka pendek: tidak dapat
mengingat kejadian dalam minggu terakhir.
24

c) Gangguan mengingat saat ini: tidak dapat mengingat


kejadian yang baru saja terjadi.
d) Konfabulasi: pembicaraan tidak sesuai dengan kenyataan
dengan memasukkan cerita yang tidak benar untuk
menutupi gangguan daya ingatnya.
12) Tingkat konsentrasi dan berhitung
a) Mudah beralih: perhatian mudah berganti dari satu objek
keobjek lainnya.
b) Tidak mampu berkonsentrasi: pasien selalu meminta agar
pertanyaan selalu diulang karena tidak menangkap apa
yang ditanyakan atau tidak dapat menjelaskan kembali
pembicaraan.
c) Tidak mampu berhitung: tidak dapat melakukan
penambahan atau pengurangan pada benca-benda yang
nyata.
13) Kemampuan penilaian
Kaji bagaimana kemampuan pasien dalam melakukan
penilaian terhadap situasi, kemudian dibandingkan dengan
yang seharusnya.
14) Daya tilik diri
a) Mengingkari penyakit yang diderita: pasien tidak
menyadari gejala penyakit (perubahan fisik dan emosi)
pada dirinya dan merasa tidak perlu minta
pertolongan/pasien menyangkal keadaan penyakitnya,
pasien tidak mau bercerita tentang penyakitnya.
b) Menyalahkan hal-hal diluar dirinya: menyalahkan orang
lain atau lingkungan yang menyebabkan timbulnya penyakit
atau masalah sekarang.
25

10. Kebutuhan persiapan pulang


a) Makan

Tanyakan frekuensi, jumlah, variasi, macam, dan cara makan,


observasi kemampuan pasien menyiapkan dan membersihkan
alat makan

b) Buang Air Besar/Kecil (BAB/BAK)


Obsevarsi kemampuan pasien untuk Buang Air Besar (BAB)
dan Buang Air Kecil (BAK), pergi menggunakan WC atau
membersihkan WC.
c) Mandi
Observasi dan tanyakan tentang frekuensi, cara mandi,
menyikat gigi, cuci rambut, gunting kuku, observasi
kebersihan tubuh dan bau badan pasien.
d) Berpakaian
e) Observasi kemampuan pasien dalam mengambil, memilih
dan mengenakan pakaian, observasi penampilan dandanan
pasien.
f) Istirahat dan Tidur
Observasi dan tanyakan lama dan waktu tidur siang atau tidur
malam, persiapan sebelum tidur dan aktivitas sesudah tidur.
g) Penggunaan Obat
Observasi penggunaan obat, frekuensi, jenis, dosis, waktu,
dan cara pemberian.
h) Pemeliharaan Kesehatan
Tanyakan kepada pasien tentang bagaimana, kapan perawatan
lanjut, siapa saja system pendukung yang dimiliki.
i) Aktivitas di Dalam Rumah
Tanyakan kemampuan pasien dalam mengolah dan
menyajikan makanan, merapikan rumah, mencuci pakaian
sendiri, mengatur kebutuhan biaya sehari-hari.
j) Aktivitas di Luar Rumah
26

Tanyakan kemampuan pasien dalam belanja untuk keperluan


sehari- hari, aktivitas lain yang dilakukan di luar rumah.

2.2.2 Diagnosis
Diagnosis keperawatan merupakan suatu penilaian klinis
mengenai respons klien terhadap masalah kesehatan atau proses
kehidupan yang dialaminya baik yang berlangsung aktual maupun
potensial (Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia, 2017)
Diagnosis keperawatan adalah penilaian klinis tentang
respon aktual atau potensial dari individu, keluarga atau
masyarakat terhadap masalah kesehatan atau proses kehidupan.
Rumusan diagnosis yaitu permasalahan berhubungan dengan
etiologi dan keduanya ada hubungan sebab akibat secara ilmiah
(Carpenito dalam Yusuf, dkk, 2015).
Menurut (Barus & Siregar, 2020) diagnosa keperawatan
klien yang muncul klien dengan gangguan persepsi sensori :
halusinasi adalah sebagai berikut :
a. Gangguan persepsi sensori halusinasi pendengaran ( D.0085 )
a.) Definisi
perubahan persepsi terhadap stimulus baik internal maupun
eksternal yang disertai dnegan respon yang berkurang,
berlebihan atau terdistorsi
b.) Penyebab
1. Gangguaan penglihatan
2. Gangguan pendengaran
3. Gangguan penghiduan
4 gangguan perabaan
5. Hipoksa serebral
6. Penyalahgunaan zat
7. Usia lanjut
8. Pemanjanan toksi lingkungan
c.) Gejala dan tanda Mayor
27

1.) Subjektif
1.Mendengar suara bisikan atau melihat bayangan
2.Merasakan sesuatu melalui indera perabaan,penciuman,
perabaan,atau pengecapan
2.) Objektif
1. Distori sensori
2. Respon tidak sesuai bersikap seolah melihat,
mendengar,mengecap,meraba,atau mencium sesuatu

d.) Gejala dan tanda Minor


1.) Subjektif
1. menyatakan kesal
2.) Objektif
1. menyendiri
2. melamun
3. kosentrasi buruk
4. disorientasi waktu,tempat,orang atau situsi
5. curiga
6. melihat ke satu arah
7. mondar mandir
8. bicara sendiri
2.2.3 Intervensi
Intervensi keperawatan merupakan segala bentuk terapi yang
dikerjakan oleh perawat yang didasarkan pada pengetahuan dan
penilaian klinis untuk mencapai peningkatan, pencegahan dan
pemulihan kesehatan klien individu, keluarga, dan komunitas
(Standar Intervensi Keperawatan Indonesia, 2018).
1. Gangguan Persepsi Sensori ( D.0085 )
a. Tujuan Umum : setelah dilakukan intervensi keperawatan
selama waktu tertentu diharapkan tingkat halusinasi menurun
b. kriteria hasil :
1. Verbalisasi mendengar bisikan menurun
2. Distorsi sensori menurun
28

3. Perilaku halunasi menurun


4. Respom sesuai stimulus membaik
5. Kosentrasi membaik
Intervensi
Manajemen Halusinasi ( I.09288 )
Observasi
1. monitor perilaku yang mengindikasi halusinasi
2. monitor dan sesuaikan tingkat aktivitas dan stimulasi lingkungan
3. monitor isi halusinasi (mis.kekerasan atau membahayakan diri )
Terapeutik
1. Pertahankan lingkungan yang aman
2. Lakukan tindakan Ketika tidak dapat mengontrol perilaku
3. Diskusikan perasaan dan respon terhadap halusinasi
4. Hindari perdebatan tentang validitas halusinasi

Edukasi
1. Anjurkan memonitor sendiri situasi terjadinya halusinasi
2. Anjurkan bicara pada orang ynag dipercaya untuk memberi
dukungan dan umpan balik korektif terhadap halusinasi
3. Anjurkan melakukan distraksi ( mis.mendengarkan music,
melakukan aktivitas relaksasi )
4. Ajarkan pasien dan keluarga cara mengontrol halusinasi
Kolaborasi
Kolaborasi pemberian obat antipsikotik dan antiansietas,jika perlu

Menurut Keliat (2007) tindakan keperawatan yang dilakukan :


a) Membantu klien mengenali halusinasi
Membantu klien mengenali halusinasi dapat melakukan dengan
cara berdiskusi dengan klien tentang isi halusinasi (apa yang di
dengar atau dilihat), waktu terjadi halusinasi, frekuensi
terjadinya halusinasi, situasi yang menyebabkan halusinasi
muncul dan respon klien saat halusiansi muncul
29

b) Melatih klien mengontrol halusinasi


(1) Strategi Pelaksanaan 1 : Menghardik halusinasi
Upaya mengendalikan diri terhadap halusinasi dengan cara
menolak halusinasi yang muncul. Klien dilatih untuk
mengatakan tidak terhadap halusinasi yang muncul atau
tidak mempedulikan halusinasinya, ini dapat dilakukan
klien dan mampu mengendalikan diri dan tidak mengikuti
halusinasi yang muncul, mungkin halusinasi tetap ada
namun dengan kemampuan ini klien tidak akan larut untuk
menuruti apa yang ada dalam halusinasinya.Tahapan
tindakan meliputi : menjelaskan cara meghardik
halusinasi, memperagakan cara menghardik, meminta
klien memperagakan ulang, memantau penerapan cara ini,
menguatkan perilaku klien.
(2) Strategi Pelaksanaan 2 : menggunakan obat secara teratur
Mampu mengontrol halusinasi klien juga harus dilatih
untuk menggunakan obat secara teratur sesuai dengan
progam. Klien gangguan jiwa yang dirawat di rumah
seringkali mengalami putus obat sehingga akibatnya klien
mengalami kekambuhan. Bila kekambuhan terjadi maka
untuk itu klien perlu dilatih menggunakan obat sesuai
progam dan berkelanjutan.
(3) Strategi Pelaksanaan 3: bercakap-cakap dengan orang lain
Mengontrol halusinasi dapat juga dengan bercakap-cakap
dengan orang lain. Ketika klien bercakap-cakap dengan
orang lain maka terjadi distraksi fokus perhatian klien
akan beralih dari halusinasi ke percakapan yang dilakukan
dengan orang lain tersebut, sehingga salah satu cara yang
efektif untuk mengontrol halusinasi adalah dengan
bercakap-cakap dengan orang lain.
(4) Strategi Pelaksanaan 4 : melakukan aktivitas yang
terjadwal
30

Mengurangi risiko halusinasi muncul lagi adalah dengan


menyibukkan diri dengan aktivitas yang teratur.
Beraktivitas secara terjadwal klien tidak akan mengalami
banyak waktu luang sendiri yangs eringkali mencetuskan
halusinasi. Untuk itu klien yang mengalmai halusinasi bisa
dibantu untuk mengatasi halusinasi dengan cara
beraktivitas secara teratur dari bangun pagi sampai tidur
malam, tujuh hari dalam seminggu.
Salah satu intervensi asuhan keperawatan yang dapat
digunakan untuk mengontrol halusnasi pada pasien dengan
gangguan halusinasi pendengaran : Penerapan Terapi
Musik Klasik.
2.2.4 Implementasi
Implementasi keperawatan adalah serangkaian kegiatan
yang dilakukan oleh perawat guna membantu klien dari masalah
status kesehatan dan menggambarkan kriteria hasil yang
diharapkan (Dermawan, 2019).
a. Bina hubungan saling percaya
b. Identifikasi waktu, frekuensi, situasi, respon klien terhadap
halusinasi
c. Melatih klien mengontrol halusinasi dengan cara menghardik
d. Melatih klien mengontrol halusinasi dengan cara patuh minum
obat
e. Melatih klien mengontrol halusinasi dengan cara melakukan
penerapan terapi musik klasik
f. Melatih klien mengontrol halusinasi dengan cara melaksanakan
kegiatan terjadwal
Implementasi disesuaikan dengan rencana tindakan
keperawatan. Pada situasi nyata sering pelaksanaan jauh
berbeda dengan rencana. Sebelum melaksanakan tindakan
keperawatan yang sudah direncanakan, perawat perlu
memvalidasi dengan singkat apakah rencana tindakan masih
31

sesuai dan dibutuhkan klien sesuai dengan kondisinya (here


and now). Perawat juga menilai diri sendiri, apakah
kemampuan interpersonal, intelektual, teknikal sesuai dengan
tindakan yang akan dilaksanakan (Dalami, dkk, 2014).
2.2.5 Evaluasi
Evaluasi adalah penilaian terhadap tindakan keperawatan yang
dilakukan oleh perawat untuk mengetahui tujuan dari asuhan
keperawatan apakah hal- hal yang telah dilakukan oleh perawat
sudah terlaksana sesuai kriteria yang telah ditetapkan. Evaluasi
dibuat berdasarkan tujuan khusus yang telah dibuat:
SP 1 : Ekspresi wajah bersahabat, menunjukkan rasa senang, ada
kontak mata, mau berjabat tangan, mau menyebutkan
nama, mau menjawab salam, klien mau duduk
berdampingan dengan perawat, mau mengutarakan
masalah yang di hadapi.
SP 2 : Klien dapat menyebutkan waktu, isi, frekuensi timbulnya
halusinasi
SP 3 :Klien dapat tindakan yang biasa dilakukan untuk
mengendalikan halusinasinya.
SP 4 :klien dapat dukungan dari keluarga dalam mengontrol
halusinasi
SP 5 : Klien dan keluarga dapat menyebutkan manfaat, dosis dan
efek samping
32

2.3 Penerapan Terapi Musik Klasik Dengan Masalah Halusinasi Pendengaran


2.3.1 Penerapan Terapi Musik
Pengertian : Definisi Terapi Musik Terapi musik merupakan salah satu
bentuk dari teknik relaksasi yang bertujuan untuk mengurangi perilaku
agresif, memberikan rasa tenang, sebagai pendidikan moral,
mengendalikan emosi, mengembangkan spritual dan menyembuhkan
gangguan psikologi (Purnama, 2016).
Tujuan : Tujuan dari terapi musik diantaranya memberikan relaksasi pada
tubuh dan pikiran, mengendalikan emosi, berpengaruh terhadap
pengembangan diri, dan menyembuhkan gangguan psikososial.
Terapi musik juga digunakan oleh psikolog maupun psikiater yang
mengatasi berbagai macam gangguan jiwa dan gangguan psikologis.
2.3.2 Metode
Metode yang digunakan untuk mengetahui efektifitas terapi musik
menggunakan quasi eksperimental design berupa rancangan pretest-
posttest (Damayanti, 2014). Metode ini sudah dibuktikan dapat
menurunkan tingkat halusinasi
Langkah Terapi Musik
Terapis menjelaskan pengertian terapi musik, tujuan terapi musik, alat
yang digunakan, metode yang digunakan, langkah-langkah terapi musik
meliputi:
1) Mempersiapkan Alat;
2) Melakukan Salam Terapeutik, Memvalidasi Perasaan Saat Ini,
Melakukan Kontrak Waktu;
3) Terapis Memilih Tempat Yang Tenang Dan Bebas Dari Gangguan;
4) Mendiskusikan Terkait Halusinasi Yang Dialami, Berdiskusi Tentang
Terapi Yang Diberikan;
5) Mendiskusikan Terkait Material Aset Yang Pasien Miliki;
6) Sebelum Memulai Terapi Musik, Terapis Menanyakan Musik Yang
Disukaipasien;
7) Dekatkan Alat Musik Dengan Pasien;
8) Memposisikan Pasien Sesuai Kenyamanan Pasien;
33

9) Mulai Menyalakan Musik, Pastikan Volume Musik Sesuai Dan Tidak


Terlalu Keras;
10) Musik Mulai Diperdengarkan Pada Pasien:
11) Setelah Selesai Mendengarkan Musik Pasien Ditanya Musik Asalnya
Dari Mana, Masih Terdengar Suara Bisikan Atau Tidak, Dan Berapa
Kali Suara Bisikan Itu Muncul;
12) Melakukan Evaluasi, Rencana Tindak Lanjut, Kontrak Waktu Yang
Akan Datang.
34

BAB III
METODE STUDI KASUS

3.1 Rancangan Studi Kasus


Desain studi kasus ini adalah deskriptif analitik dalam bentuk studi
kasus untuk mengeksplorasi Penerapan Terapi Musik Klasik Pada Pasien
Gangguan Sensori Halusinassi Pendengaran. Pendekatan yang digunakan
adalah penerapan terapi musik klasik yang meliputi pengkajian diagnosis
keperawatan, perencanaan, pelaksanaan, evaluasi serta dokumentasi.
3.2 Kerangka Studi Kasu
Hasil pengkajian yang menggambarkan pasien dengan
Pengkajian keperawatan masalah Gangguan Sensori Halusinasi Pendengaran di
dapatkan pasien berbicara sendiri

Diagnosis Keperawatan pada pasien Gangguan


Diagnosis Keperawatan sensori dengan masalah Halusinasi Pendengaran

Rencana Asuhan Masalah Gangguan Sensori


Rencana Keperawatan Halusinasi Pendengaran
a) Melakukan pengkajian keperawatan pada pasien
halusinasi pendengaran
b) Merumuskan diagnosa keperawatan pada pasien
halusinasi pendengaran

Pelaksanaan Keperawatan
Implementasi Keperawatan Gangguan Persepsi
Sensori engan Terapi Musik Klasik

( Observasi, Terapeutik, Edukasi,Kolaborasi )

Evaluasi Keperawatan Penerapan Terapi Musik Klasik Pada Pasien


Gangguan Sensori Halusinasi Pendengaran
Masalah Teratasi
Masalah Teratasi Sebagian
Masalah Tidak Teratasi
Kriteria hasil
1. Verbalisasi mendengar bisikan menurun
2. Distorsi sensori menurun
3. Perilaku halunasi menurun
4. Respom sesuai stimulus membaik
5. Kosentrasi membaik

Fokus Studi Kasus

34
35

3.3 Definisi Istilah

Halusinasi pendengaran (audotorik) Gangguan stimulus dimana


pasien mendengar suara-suara terutama suara orang. Biasanya mendengar
suara orang yang sedang membicarakan apa yang sedang dipikirkannya
dan memerintahkan untuk melakukan sesuatu.
Terapi musik klasik adalah penggunaan musik sebagai alat terapis
untuk memperbaiki, memelihara, mengembangkan mental, fisik dan
kesehatan emosi.
3.4 Subyek Studi Kasus
Subyek penelitian yang digunakan dalam penelitian keperawatan
adalah pasien Halusinasi dengan masalah Gangguan Sensori Hausinasi
Pendengaran . Adapun subyek penelitian yang telah diteliti minimal
berjumlah dua kasus dengan masalah keperawatan yang sama yaitu
Gangguan Sensori Halusinasi Pendengaran.Kriteria subjek sebagai berikut:
a. Pasien dengan halusinasi pendengaran yang sudah kooperatif
b. Pasien dengan jenis kelamin perempuan
c. Pasien dengan target umur 40 – 45 tahun
d. Pasien mampu diajak berinteraksi

3.5 Fokus Studi Kasus


Studi kasus penelitian ini berfokus pada pelaksanaan Penerapan
Terapi Musik Klasik Pada Pasien Gangguan Sensori Halusinasi
Pendengaran.Studi kasus tidak dikenal populasi dan sampel, namun lebih
mengarah kepada istilah subjek studi kasus oleh karena yang menjadi
subjek studi kasus sekurang kurangnya dua pasien yang diamati secara
mendalam. Subjek studi kasus perlu dirumuskan kriteria inklusi dan
esklusi.
a. Kriteria Inklusi
Kriteria Inklusi atau ciri -ciri yang perlu di penuhi oleh setiap anggota
populasi yang dapat diambil sebagai sampel ( Notoatdmojo,2018 )
Kriteria Inklusi pada penelitian ini adalah :
36

1. Pasien dengan Gangguan Persepsi Halusinasi Pendengaran


2. Pasien halusinasi pendegaran yang sudah kooperatif
3. Pasien berusia 25- 50 tahun
b. Kriteria Ekslusi
Kriteria Ekslusi adalah ciri – ciri anggota populasi yang tidak diambil
sebagai sample ( Notoatdmojo,2018 )
Kriteria Ekslusi pada pnelitian adalah :
1. Pasien tidak kooperatif
2. Pasien yang menolak penelitian
3. Pasien tidak mengalami tada dan gejala halusinasi

3.6 Tempat Dan Waktu Studi Kasus


Studi kasus ini akan dilakukan di Puskesmas Perumnas Lahat.
Penelitian di lakukan pada Mei 2022

3.7 Instrumen dan Metode Pengumpulan Data


Intrumen dan Model Pengumpulan Data yang digunakan pada
penelitian adalah berupa Wawancara secara langsung terhadap pasien yang
mengalami gangguan sensori halusinasi pendengaran dan mengobservasi
perilaku pasien sebelum dan setelah pemberian intervensi keperawatan
yaitu melakukan Penerapan Terapi Musik Klasik di dengarkan selama
10 – 15 menit.

3.8 Analisis dan penyajian Data


Menurut Sudjanan (2005) penyajian data yang telah dikumpulkan,
baik berasal dari populasi ataupun sampel, untuk keperluan laporan dan
analisis selanjutnya, perlu ditur, disusun, disajikan dalam bentuk yang
lebih jelas dan baik. Pengolaan data menggunakan analisi deskriptif.
Analisis deskriptif ialah untuk menganalisis data dengan cara
mendeskripsikan data yang terkumpul untuk membuat suatu kesimpulan
(Notoatmodjo,2010).
a. Pengolahan Data
37

Data dikumpulkan dari hasil WOD ( wawancara, observasi dan


Dokumentasi ) hasil studi di tempat pengambilan studi kasus. Hasil di
tulis dalam bentuk catatam kemudian disalin menjadi bentuk teks
narasi.
b. Penyajian Data
Penyajian data yang disajikan dengan table, bagan maupun teks naratif
c. Interpretasi Data
Dari data yang disajikan, untuk mengetahui kemampuan klien dalam
mengekspresikan marah.

3.9 Etika Studi Kasus

Menurut Notoadmodjo (2014) secara garis besar dalam


melaksanakan sebuah penelitian atau studi kasus ada empat prinsip yang
harus dipegang teguh yakni :
e. Informed consent ( persetujuan menjasi responden )
memberikan bentuk persetujuan antara penyaji dan responden studi
kasus dengan memberikan lembar persetujuan. Tujuan informed
consent adalah agar subjek mengerti maksud dan tujuan studi kasus.
f. Annonimity ( tanpa nama. )
Masalah stika studi merupakan masalah yang memberikan jaminan
dalam penggunaan subjek studi kasus dengan cara memberikan atau
menepatkan nama responden dan hanya menuliskan kode pada lembar
studi kasus yang di sajikan
g. Condidentiality ( kerahasiaan )
Semua informasi yang telah di kumpulkan dari responden akan dijamn
kerahasiaannya oleh peneliti pada studi kasus
DAFTAR PUSTAKA

Aldam, S. F. S., & Wardani, I. Y. (2019). Efektifitas penerapan standar asuhan


keperawatan jiwa generalis pada pasien skizofrenia dalam menurunkan
gejala halusinasi. Jurnal Keperawatan Jiwa, 7(2), 165.
https://doi.org/10.26714/jkj.7.2.2019.167-174
Apriliani, T. S. D., Fitriyah, E. T., & Kusyani, A. (2021). Pengaruh Terapi Musik
Terhadap Perubahan Perilaku Penderita Halusinasi Pendengaran Pada Pasien
Skizofrenia: Tinjauan Literatur. Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific
Journal of Nursing), 7(1), 60–69. https://doi.org/10.33023/jikep.v7i1.654
Barus, N. S., & Siregar, D. (2020). Literature Review: the Effectiveness of Classic
Music Therapy Towards Auditory Hallucination in Schizophrenia Patient
[Kajian Literatur: Efektivitas Terapi Musik Klasik Terhadap Halusinasi
Pendengaran Pada Pasien Skizofernia]. Nursing Current Jurnal
Keperawatan, 7(2), 48. https://doi.org/10.19166/nc.v7i2.2313
Muhith, A. (2015). pendidikan keperawatan jiwa.
Mulia, M., & Damayanti, D. (2021). Tabel 1 Tingkat Halusinasi Sebelum
Diberikan Terapi Musik Klasik Pada Pasien Skizofrenia dengan Diagnosa
Keperawatan Halusinasi ( n = 2 ) Klien Skor Tingkat Halusinasi Halusinasi
Tn . R Halusinasi Tingkat Sedang Tn . A Halusinasi Tingkat Sedang. 2(2), 9–
13.
Palupi, D. N., Ririanty, M., & Nafikadini, I. (2019). Karakteristik Keluarga ODGJ
dan Kepesertaan JKN Hubungannya dengan Tindakan Pencarian Pengobatan
bagi ODGJ. Jurnal Kesehatan, 7(2), 82–92. https://doi.org/10.25047/j-
kes.v7i2.81
Try Wijayanto, W., & Agustina, M. (2017). Efektivitas Terapi Musik Klasik
Terhadap Penurunan Tanda dan Gejala pada Pasien Halusinasi Pendengaran.
Jurnal Ilmu Keperawatan Indonesia, 7(1), 189–196.

http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/2581/4/Chapter%202.pdf
https://www.google.com/search?q=Berdasarkan+data+di+Dinas+Kesehatan+(Din
kes)+Kabupaten+Lahat%
http://eprints.undip.ac.id/43252/2/14._BAB_II.pdf
LAMPIRAN
Saya yang bertanda tangan dibawah ini ,dengan ini mengajukan Judul Karya Tulis
Ilmiah (KTI)
Nama : Indah Nurul Latif
NIM : PO.7120519014
Tingkat : III.A
Pembimbing I : A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes
Pembimbing II : Sri Martini, S.Pd.S.Kp,.M.Kes

JUDUL Keterangan
Penerapan terapi musik klasik pada pasien dengan masalah gangguan ACC
sensori halusinasi pendengaran di wilayah kerja puskesmas perumnas
lahat tahun 2022

Demikian atas bimbingan Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.

Mengetahui

Pembimbing Utama Pembimbing Pendamping

A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes Sri Martini, S.Pd.S.Kp,.M.Kes


NIP :196609041989031003 NIP: 196303131988032003
LEMBAR KONSULTASI
BIMBINGAN KARYA TULIS ILMIAH

NAMA PEMBIMBING 1 : A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes


NIP : 196609041989031003

NO TANGGAL BAHAN KONSUL HASIL KONSUL PARAF


PENDAMBING

1 17 desember 2021 Pengajuan judul Revisi judul

2 18 dsember 2021 Pengajuan judul Acc judul

3 11 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Konsultasi bab 1 2 3

4 13 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Revisi bab 1 2 3

5 15 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Revisi bab 1 2 3

6 25 januari 2022 Konsultasi bab 1 Revisi bab 1

7 27 januari 2022 Konsultasi bab 1 Revisi bab 1

8 28 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Acc bab 1 2 3

Lahat Januari 2022


Pembimbing 1

A.Gani,S.P.d.SKM.K.Kep.M.Kes
NIP :196609041989031003
LEMBAR KONSULTASI
BIMBINGAN KARYA TULIS ILMIAH

NAMA PEMBIMBING 2 : Sri Martini, S.Pd.S.Kp,.M.Kes


NIP : 196303131988032003

NO TANGGAL BAHAN KONSUL HASIL KONSUL PARAF


PENDAMBING

1 17 desember 2021 Pengajuan judul Revisi judul

2 18 dsember 2021 Pengajuan judul Acc judul

3 11 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Konsultasi bab 1 2 3

4 13 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Revisi bab 1 2 3

5 15 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Revisi bab 1 2 3

6 25 januari 2022 Konsultasi bab 1 Revisi bab 1

7 27 januari 2022 Konsultasi bab 1 Revisi bab 1

8 28 januari 2022 Konsultasi bab 1 2 3 Acc bab 1 2 3

Lahat, Januari 2022


Pembimbing II

Sri Martini, S.Pd.S.Kp,.M.Kes


NIP: 19630313198803
INFORMED CONSENT
(Persetujuan menjadi Partisipan)

Saya yang bertanda tangan di bawah ini menyatakan bahwa saya telah
mendapat penjelasan secara rinci dan telah mengerti mengenai penelitian yang akan
dilakukan oleh dengan judul “Peneraoan Terapi Musik Klaisk Pada Pasien Gangguan
Ssensori Halusinasi Pendingaran di Wilayah Kerja Puskesmas Perumnas lahat
Tanhun 2022”.

Saya memutuskan setuju untuk ikut berpartisipasi pada penelitian ini secara
sukarela tanpa paksaan. Bila selama penelitian ini saya menginginkan mengundurkan
diri, maka saya dapat mengundurkan sewaktu – waktu tanpa sanksi apapun.

Palembang, Januari 2022

Peneliti Yang Memberi Persetujuan

Indah Nurul Latif


NIM: PO.71.20.5.19.014
STANDAR OPEASIONAL PROSEDUR
HALUSINASI PENDENGARAN

STANDAR OPEASIONAL PROSEDUR

Halusinasi adalah gangguan jiwa berupa respons panca indra, yaitu


PENGERTIAN penglihatan, pendengaran, penciuman, perabaan dan pengecapan
terhadap sumber yang tidak nyata ( Keliat,2019 )
Jenis jenis halusinasi :
a. Halusinasi pendengaran
b. Halusinasi penglihatan
c. Halusinasi penciuman
d. Halusinasi pengecapan
e. Halusinasi perabaan
Tujuan intrvensi kepada pasien agar pasien :
TUJUAN a. Mengenali halusinasi yang dialami
b. Dapat mengotrol halusinasinya
c. Dapat mengikuti program pengobatan secara optimal
d. Menilai kemampuan yang dapat digunakan.
KEBIJAKAN Dilakukan pada pasien yang terdiagnosa Halusinasi Pendengaran
Tindakan Keperawatan Pada Pasien
• Membina hubungan saling percaya dengan pasien (selamat
PROSEDUR pagi/siang bapak/ibu ...saya perawat… bagaimana perasaannya
PELAKSANAAN hari ini ? apakah ada keluhan? …)
• Perawat membantu pasien untuk mengenal halusinasinya
• Perawat mengkaji isi , waktu , frekuensi dan situasi munculnya
halusinasi ( apakah bapak/ibu mendengar atau melihat sesuatu ?
Apakah terus menerus terjadi atau sewaktu-waktu saja ? kapan
dan berapa kali sehari Bapak/Ibu menengarnya ? Apakah pada
saat sendiri ?..)
• Perawat melatih pasien untuk mengontrol halusinasinya dengan
4 cara yaitu menghardik halusinasi, bercakap-cakap dengan
orang lain , melakukan aktivitas harian dan mengkonsumsi obat
secara teratur
• Tindakan Keperawatan Pada Keluarga
• Perawat menjelaskan kepada keluarga tentang masalah yang di
hadapi oleh pasien
• Perawat menjelaskan kepada keluarga cara merawat pasien
( cara berkomunikasi, pemberian obat dan pemberian aktivitas
kepasa pasien ) Mencatat hasil kegiatan dalam buku konseling
Keliat, Budi Anna dll. (2001). Proses KeperawatanKesehatanJiwa. EGC:Jakarta

STRANDAR OPERASIONAL PROSEDUR


TERAPI MUSIK KLSIK PADA PASIEN HALUSINASI PENDENGARAN

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR


TERAPI MUSIK KLASIK

Usaha meningkatkan kualitas fisik dan mental dengan rangsangan


PENGERTIAN suara yang terdiri dari melodi, ritme, harmoni, timbre, bentuk, dan
gaya yang diorganisir sehingga tercipta musik yang bermanfaat
untuk kesehatan fisik dan otak
1. Untuk menimbulkan perasaan yang lebih tenang
TUJUAN 2. Untuk menjadikan emosi lebih terkendali
3. Agar mengurangi kegelisahan
Prosedur

A. Tahap Pra interaksi


1. Melihat data pasien
2. Mengkaji riwayat pasien
B. Tahap Orientasi
1. Mengucapkan salam dan menyapa nama pasien
2. Menjelaskan tujuan dan prosedur
3. Menanyakan persetujuan dan kesiapan pasien
4. Memberikan terapimussik klasik untuk menimbulkan
perasaan yang lebih tenang
C. Tahap Kerja
1. Menjaga privasi pasien
2. Mempersiapkan alat
3. Mengatur posisi yang nyaman dan menciptakan lingkungan
yang tenang
4. Memulai terapi musik klasik dengan menggunakan headset
dengan musik lantunan piano selama 10 menit.
5. Meminta pasien untuk selalu berpikir positif
D. TahapTerminasi
1. melakukan evaluasi
2. melanjutkan melakukan observasi
PENILAIAN KEMAMPUAN PASIEN DENGAN
MASALAH HALUSINASI PENDENGARAN

Nama Perawat : Indah Nurul Latif

Nama Pasien : Tn”R”

Hari/Tanggal : ( Responden I )

Nilai Kemampuan Berdasarkan


No Aspek Yang Dinilai Bobot Tingkat Kemampuan Jumlah
Mampu Sedang Tidak Mampu
1. Dapat Membina
Hubungan Saling 10
Percaya
Dapat Mengucapkan
2. Salam Dan Berjabat 10
Tangan
Mampu Menjelaskan
3. Tujuan Berinteraksi 10

4. Dapat Menerima Kontrak


Waktu, dan 10
Topik Interaksi
5. Mampu Menyebutkan 10
Penyebab Halusinasi
Mampu Menyebutkan
6. Keuntungan 10
Mendengarkan Terapi
Musik Klasik
Mampu Menyebutkan
7. Kerugian yang ditimbulkan
dari Halusinasi 10
Pendengarannya
Mampu Melakukan
8. 10
Penerapan Terapi Musik
Klasik dengan benar
Mampu Menyebutkan
Perasaan Ketika Sudah
9. 10
Melakukan Penerapan
Musik Klasik
Mampu Menerima Tehnik
Pukul Bantal masuk

10. kedalam kegiatan Latihan 10


Harian .

Jumlah 100

Keterangan :

Tingkat Kemampuan Bobot


Mampu 6
Sedang 3
Tidak Mampu 1
PENILAIAN KEMAMPUAN PASIEN DENGAN

MASALAH HALUSINASI PENDENGARAN

Nama Perawat : Indah Nurul Latif

Nama Pasien : Tn”A”

Hari/Tanggal :

( Responden II )

Nilai Kemampuan Berdasarkan


No Aspek Yang Dinilai Bobot Tingkat Kemampuan Jumlah
Mampu Sedang Tidak Mampu
Dapat Membina

1. Hubungan Saling 10
Percaya
Dapat Mengucapkan

2. Salam Dan Berjabat 10


Tangan
Mampu Menjelaskan
3. 10
Tujuan Berinteraksi
Dapat Menerima

4. Kontrak Waktu, dan 10


Topik Interaksi
Mampu Menyebutkan

5. Penyebab 10
Halusinasi
Mampu Menyebutkan

6. Keuntungan 10
Mendengarkan
Terapi Musik
Klasik
Mampu Menyebutkan
Kerugian yang
7. ditimbulkan dari 10
Halusinasi
Pendengarannya
Mampu Melakukan
8. Penerapan Terapi 10
Musik KLasik Dengan
Benar
Mampu Menyebutkan
Perasaan Ketika
9. 10
Sudah melakukan
Penerapan Terapi
Musik KLasik
Mampu Menerima
Penerapan Terapi

10. Musik KLasik 10


masuk kedalam
kegiatan Latihan
Harian .

Jumlah 100

Keterangan :

Tingkat Kemampuan Bobot


Mampu 6
Sedang 3
Tidak Mampu 1

Anda mungkin juga menyukai