Anda di halaman 1dari 3

Nama : Angreza Gigih Yoga Pamugkas

NRP : 2104019
Kelas : 2G
Prodi : Pekerjaan Sosial
Tanggal : 07 Febuari 2023

TUGAS LITERATUR 2
Pengertian dan Tujuan Manajemen Kasus
Mata Kuliah Manajeman Kasus untuk Pekerjaan Sosial

Manajemen kasus adalah pelayanan yang diberikan pada klien yang rentan
agar mereka memperoleh bantuan yang dibutuhkan dalam sistem pemberian
pelayanan yang terfragmentasi di Amerika. Frankel dan Gelman (1988)
mengatakan bahwa “tujuannya adalah akses pelayanan dan kordinasi”, yang
berkaitan dengan bantuan berbasis masyarakat untuk memampukan orang-orang
menjalani kehidupannya dalam lingkungan biasa dan bukan lembaga. Klien-klien
rentan ini, termasuk yang menderita gangguan kejiwaan, orang lanjut usia terlantar,
dan penyandang cacat mempunyai kebutuhan yang beraneka ragam yang terus
membutuhkan perawatan.
Definisi lain menyebutkan bahwa manajemen kasus adalah proses
pengelolaan tindakan penanganan kasus yang meliputi assesment, perencanaan,
pelaksanaan pelayanan, pemantauan atau monitoring dan evaluasi untuk menangani
masalah secara sistematis dengan berkordinasi dan melibatkan sumber-sumber
yang dibutuhkan.
Adapun tujuan manajemen kasus dalam modul intervensi pekerjaan sosial
profesional sebagai berikut (2001, 100):

a. Menjamin kontinuitas pelayanan lintas bidang pada kurun waktu tertentu.


b. Menjamin responsibilitas pelayanan terhadap berbagai kebutuhan klien
termasuk perubahan pelayanan, jika perlu seumur hidup klien.
c. Membantu klien dalam memperoleh akses terhadap pelayanan-pelayanan
yang dibutuhkan, memecahkan hambatan aksesibilitas yang disebabkan
oleh kriteria persyaratan, peraturan dan kewajiban.
d. Menjamin bahwa pelayanan yang disediakan sesuai dengan kebutuhan
klien, diberikan dengan cara yang tepat dan tidak duplikatif.

Sumber :

Kurniyawati, D. (2017). Manajemen Kasus Dalam Menangani Orang Dengan HIV/AIDS


(ODHA) oleh Pekerja Sosial Pada Yayasan Pelayanan Anak dan Keluarga
(Layak) Di Citayam 3 Depok.

Wahyuni, S. (2019). Peran Case Worker Dalam Manajemen Kasus Terhadap Recovery
Trauma Anak Korban Kekerasan Seksual Di Brsampk Handayani.

Anda mungkin juga menyukai