Anda di halaman 1dari 3

TUGAS.

Nama Mahasiswa : NURBAITI


Nomor Induk Mahasiswa/ NIM: 856777131
Kode/ Nama Mata Kuliah:MKDK4005/PEROPESI KEGURUAAN
Kode/ Nama UPBJJ: 18/ Palembang

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. Salah satu tugas guru sebagai pendidik adalah mengenal peserta didiknya yang meliputi
kebutuhan, kemampuan, cara belajar, dan gaya belajar peserta didiknya. Pak Edwin sudah
menunjukkan perannya sebagai pendidik. Dimana dia telah mengenal gaya belajar peserta
didiknya yang auditori, sehingga dia lebih fokus dalam melatih kemampuan siswa melalui
rekaman suara dan video pembelajaran. Dengan menggunakan rekaman suara dan video
pembelajaran, diharapkan kemampuan siswa akan meningkatkan pemahamannya dalam
pembelajaran Bahasa Inggris. Selain itu, Pak Edwin juga sudah memiliki pengetahuan mengenai
media dan metode pembelajaran. Sehingga dia mampu menentukan media pembelajaran yang
cocok untuk siswa yang auditori. Ini juga menunjukkan bahwa Pak Edwin sudah melaksanakan
tugasnya sebagai pendidik dengan baik.

2. Dalam tugasnya sebagai pendidik, Bu Nety harus memahami kebutuhan, kemampuan, cera
belajar, dan gaya belajar peserta didiknya. Untuk siswa dengan kecenderungan gaya belajar
visual siswa harus lebih banyak diberikan kesempatan untuk membaca materi. Untuk
meningkatkan pembelajaran di kelas, sebaiknya Bu Nety menerapkan pembelajaran diferensiasi.
Siswa yang memiliki kecenderungan visual diberikan kesempatan belajar sesuai dengan gaya
belajarnya yaitu membaca materi secara langsung. Sedangkan siswa yang kecenderungan gaya
belajar audio-visual, diberikan kesempatan belajar dengan memanfaatkan video.

3. Dalam perannya sebagai pembimbing, guru bertugas memberikan bantuan kepada peserta didik
untuk mengatasi masalah yang dihadapinya. Termasuk permasalahan yang terjadi di luar kelas
seperti pada kasus banyak siswa yang memutuskan untuk membantu orangtuanya menjadi
penambang lepas, sehingga pendidikan mereka terbengkalai. Guru dapat melakukan kunjungan
rumah siswa (home visit) dan berbicara dan memberikan pemahaman orangtua siswa mengenai
pentingnya pendidikan.

4. Rencana kegiatan pembelajaran untuk meningkatkan potensi bahasa rani:


a. Rani diminta untuk mengamati sebuah gambar cerita.
b. Rani di ajak melakikan Tanya jawab mengenai isi gambar cerita.
c. Rani di ajak melakukan membuat sebuah gambar cerita.
d. Rani diminta untuk menceritakan gambar yang di buat
e. Rani diminta untuk menuliskan cerita tersebut di buku
f. Rani dimnta untuk membacakan cerita yang di buatnya.

5. Rencana pengembangan kemampuan professional guru agar dapat menerapkan pembelajaran


berbasisi IT dengan sukses:
a) Membuat program pengembangan diri untuk meningkatkan kompetensi dalam menerapkan
IT dalam pembelajaran.
b) Mencari informasi mengenai pelatihan pemanfaatan IT dalam pembelajaran.
c) Mengikuti pelatihan pemanfaatan IT dalam pembelajaran.
d) Merancang pembelajaran berbasis IT yang akan diterapkan di kelas.

Anda mungkin juga menyukai