Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH

PENATAAN DAN PENGELOLAAN APE INDOOR


Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas Mata Kuliah
"Pengembangan Program Kelompok Bermain"
Dosen Pengampu : H. Edi Junaedi M.Pd

Disusun oleh :
Kelompok 1
1. Elita : 2021.01.08.0024
2. Siti Aisyah : 2021.01.08.0049
3. Lida Maulidia : 2021.01.08.0002
4. Patimah : 2021.01.08.0074
5. Balqis Udaimatunur : 2021.01.08.0026

SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


BABUNNAJAH
PANDEGLANG BANTEN

2023
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah segala puji bagi Allah Pencipta dan Pemelihara Alam Semesta
dan berkat rahmat karuniaNya. Sehingga dapat menyelesaikan tugas pembuatan makalah
dengan judul “Penataan dan Pengelolaan APE Indoor” dengan materi yang terkait ”
Pengembangan Program Kelompok Bermain”.
Terimakasih penulis ucapakan kepada Dosen dan teman- teman yang telah
memotivasi dan membantu dalam pembuatan makalah ini. Penulis menyadari, bahwa
makalah ini masih banyak kekurangan. oleh karena itu perlu kritik dan saran yang
membangun agar makalah ini optimal. Akhir dari penutupan , saya berharap semoga
makalah ini dapat bermanfaat khususnya pada diri saya pribadi dan umumnya bagi para
pembaca. Amiiin

Pandeglang, 23 Mei 2023


Tim Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..............................................................................................i
DAFTAR ISI...........................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1
Latar Belakang................................................................................................1
Rumusan Masalah...........................................................................................1
Tujuan Pembahasan........................................................................................1
BAB II PEMBAHASAN.........................................................................................3
Pengertian APE Indoor....................................................................................3
Ruang Lingkup Sarana Bermain Dalam Ruangan.......................................3
Pemilihan Sarana Bermain Dalam Ruang (Indoor)......................................4
Prinsip Penataan Sarana Bermain Dalam Ruang (Indoor).........................4
Tips Menata Sarana Bermain APE Dalam Ruang/ Indoor PAUD..............5
BAB III PENUTUP.................................................................................................8
Kesimpulan.......................................................................................................8
Saran.................................................................................................................8
DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................9

ii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) pada hakikatnya ialah pendidikan yang di
selenggarakan dengan tujuan untuk memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan an
ak secara menyeluruh atau menekankan pada pengembangan seluruh aspek kepribadia
n anak dan potensi secara maksimal. Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini (P
AUD) di Indonesia telah diatur menurut Permendikbud dan dalam undang-undang. Sa
lah satunya tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan Anak Usia Dini dan Kebuda
yaan Republik Indonesia No. 137 tahun 2014 pada Bab ke-VII yaitu tentang standar s
arana dan prasarana PAUD. Dalam peraturan tersebut dipaparkan bagaimana suatu le
mbaga PAUD mampu memberikan layanan kepada para peserta didiknya secara ideal
dengan memenuhi sarana dan prasarana sesuai dengan standar yang ada.
Peran pendidik sebagai fasilitator dalam pelaksanaan proses pendidikan pada a
nak usia dini penting untuk memberikan kemudahan yaitu berkaitan saat anak mempe
lajari berbagai hal yang ada di lingkungan sekitar. Anak usia dini cenderung memiliki
rasa ingin tahu yang tinggi terhadap suatu hal yang ingin dipelajarinya. Langkah untu
k mempermudah pencapaian kemampuan anak tersebut, pendidik perlu menyajikan li
ngkungan yang dapat dimanfaatkan untuk kepentingan belajar anak.
B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian APE Indoor?
2. Apa saja ruang lingkup sarana bermain dalam ruangan?
3. Apa saja pemilihan sarana bermain dalam ruang (Indoor)?
4. Apa saja prinsip penataan sarana bermain dalam ruang (Indoor)?
5. Apa saja tips menata sarana bermain APE dalam ruang/ indoor PAUD?
6. Apa saja contoh APE dalam ruang (Indoor) PAUD?
C. Tujuan Pembahasan
1. Untuk mengetahui pengertian APE Indoor
2. Untuk mengetahui ruang lingkup sarana bermain dalam ruangan
3. Untuk mengetahui pemilihan sarana bermain dalam ruang (Indoor)
4. Untuk mengetahui prinsip penataan sarana bermain dalam ruang (Indoor)
5. Untuk mengetahui tips menata sarana bermain APE dalam ruang/ indoor PAU
D
6. Untuk mengetahui contoh APE dalam ruang (Indoor) PAUD


BAB II


PEMBAHASAN

A. Pengertian APE Indoor


Definisi atau Pengertian APE Dalam Ruang/ Indoor -Sarana Bermain Anak. A
PE Indoor atau biasa disebut sarana bermain di dalam ruangan (indoor) anak usia din
i adalah seperangkat alat dan bahan bermain yang pada umumnya ditempatkan di dala
m ruangan bagi anak PAUD yang dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan a
nak didik.

Sarana bermain adalah seperangkat alat dan bahan yang menunjang program b
elajar anak didik, meliputi bahan belajar, media belajar, alat-alat main serta alat perag
a. APE Indoor dan outdoor juga termasuk ke dalam sarana bermain anak usia dini ini.

B. Ruang Lingkup Sarana Bermain Dalam Ruangan

Ruang lingkup sarana bermain anak di dalam ruangan ditinjau dari beberapa a
spek sebagai berikut:

1. Fungsi alat bermain mengacu pada PERMENDIKBUD


 Kemampuan nilai agama dan moral
 Keterampilan motorik kasar dan halus (sensori motor)
 Kesehatan fisik dan proses tumbuh kembang anak didik
 Kemampuan kognitif, pengetahuan umum dan sain, mengenal konsep
ukuran, bentuk, pola, konsep bilangan, lambang bilangan dan huruf
 Kemampuan memahami, menerima, mengungkap bahasa dan keaksara
an.
 Kemampuan seni dan kreativitas
 Kemampuan sosial emosional
2. Alat bermain berdasarkan 3 jenis main, yakni, main sensorimotor, main peran,
dan main pembangunan.
 Main sensorimotor adalah permainan yang memfungsikan kelima panc
a indera anak didik seperti perabaan, pengecapan, pendengaran, pengli
hatan, dan penciuman
 Main peran atau main simbolik adalah permainan yang meningkatkan
kemampuan anak didik untuk berimajinasi, berinteraksi sosial dan men
gekspresikan pengalamannya dalam main peran mikro dan makro


 Main pembangunan adalah permainan yang mendukung anak didik u
ntuk mengembangkan dan mewujudkan gagasan/ide yang ada dalam pi
kirannya menjadi hasil karya
C. Pemilihan Sarana Bermain Dalam Ruang (Indoor)
 Pilihlah alat main anak berdasarkan dengan usia anak.
 Pilihlah alat main yang memiliki label yang terdapat pada kemasan / rak yang
tersedia.
 Bacalah buku manual yang ada pada mainan jika ada.
 Pilihlah alat main yang tidak berbau tajam, tidak luntur, dan tidak mudah han
cur jika dimainkan oleh anak didik
 Pilihlah mainan yang mendukung perkembangan dan membantu membangun
pegetahuan anak didik
D. Prinsip Penataan Sarana Bermain Dalam Ruang (Indoor)
Hal-hal umum yang harus diperhatikan dalam penataan sarana :
1. Kesesuaian dengan kebutuhan dan perkembangan anak didik
Penataan sarana bermain dalam ruang (indoor) tidak harus mewah tetapi cuku
p lengkap dan sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan anak didik. Kebutuhan
dan perkembangan anak didik dapat dikelompokkan berdasarkan kebutuhan secar
a umum, kelompok, dan individual.
2. Tipe atau jenis program
Penataan sarana bermain dalam ruang (indoor) harus memperhatikan tipe dan j
enis program sesuai dengan kurikulum dan model pendidikan yang disepakati sert
a berbagai kebutuhan dan perkembangan anak didik. Penataan sarana bermain aka
n berbeda untuk berbagai kebutuhan program tersebut seperti penataan sarana unt
uk pembelajaran sains, seni, matematika, studi sosial, dan Bahasa.
3. Keselamatan dan Kenyamanan

Penataan sarana bermain dalam ruang (indoor) harus memperhatikan fakto


r keselamatan terutama dari segi pengaturan tempat. Faktor keselamatan anak didi
k ini sangat penting diperhatikan mengingat anak didik usia dini sedang berada dal
am masa kelebihan aktivitas (over activity) dan masa eksplorasi sehingga anak did
ik cenderung tidak mau diam dan senang menjelajahi dan mencoba berbagai hal y
ang ada di lingkungan sekitarnya.


Faktor keselamatan harus diperhatikan ketika tenaga pendidik menata sara
na pembelajaran dalam bentuk tata ruang (site plan). Tenaga pendidik bersama pe
ngelola harus memperhitungkan berbagai kemungkinan ketika anak didik berada p
ada tempat tertentu dan menggunakan berbagai sarana yang ada.

4. Kelenturan

Penataan sarana bermain dalam ruang (indoor) harus lentur atau fleksibel u
ntuk ditukar, dipindah, dimodifikasi atau diganti pada setiap periode tertentu. Das
ar pertimbangan ini untuk menyesuaikan dengan tema pembelajaran dan menghin
dari kebosanan.

E. Tips Menata Sarana Bermain APE Dalam Ruang/ Indoor PAUD


Dalam penataan sarana bermain dalam ruang (indoor) atau APE PAUD Dalam
Ruangan yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut:
 Perbandingan antara besar ruangan dengan jumlah anak didik (3 m2 : 1 anak).
 Alat main disediakan dalam jumlah yang memadai, agar anak didik bisa terhin
dar dari perebutan dan bisa digunakan untuk bermain Bersama
 Alat main memiliki warna yang menarik dengan menggunakan pewarna yang
aman bagi anak didik
 Alat main ditata sesuai dengan jenis kegiatan main (sensori motor, bermain pe
ran, dan pembangunan).
 Alat main ditata pada tempat yang mudah dijangkau anak didik untuk menduk
ung pengembangan kemandirian dan rasa tanggungjawab pada anak didik
 Barang pribadi anak didik disimpan pada loker/ kotak/ keranjang khusus
 Tempat penyimpan alat main diberi label/nama.
 Seluruh alat main dalam ruang (indoor) ditempatkan sesuai dengan pusat pem
belajaran yang digunakan di lembaga.
 Sebelum ditata untuk dimainkan anak didik, perhatikan kondisi barang secara
umum, misalnya dari bau, warna, bentuk, dan tekstur.
 Tatalah mainan pada rak yang terjangkau oleh anak didik, hal ini dapat.
 Pastikan mainan tersebut layak untuk digunakan oleh anak didik.
1. Contoh APE Dalam Ruang (Indoor) PAUD: Main Pembangunan


Untuk contoh APE PAUD Indoor jenis main Main Pembangunan dapat dilihat
pada pola-acuan berikut

1. Nama APE: Puzzle Dengan Cetakan


Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengembangan ko
gnitif, Pengenalan warna + bentuk, Motorik halus, Sosial emosional

2. Nama APE: Puzzle Gambar


Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Motorik halus, Pen
gembangan kognitif, Pengembangan bahasa, Pengenalan bentuk geometri, Sos
ial emosional
3. Nama APE: TANGRAM
Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengembangan ko
gnitif, Pengenalan warna + bentuk, Motorik halus, Sosial emosional
4. Nama APE: Balok Natural
Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengenalan Bentu
k, Sosial emosional, Pengembangan Bahasa
5. Nama APE: Balok Warna


Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengenalan Bentu
k, Sosial emosional, Pengembangan bahasa
6. Nama APE: Balok Asesoris
Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengenalan Bentu
k, Sosial emosional, Pengembangan bahasa
7. Nama APE: Menara Balok
Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengenalan Bentu
k, Pengenalan Warna, Sosial emosional, Pengembangan Bahasa
8. Nama APE: Papan Pasak /PIN
Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengenalan Bentu
k, Pengenalan Warna, Sosial emosional, Pengembangan Bahasa
9. Nama APE: Balok Susun
Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Pengenalan Bentu
k, Pengenalan Warna, Sosial emosional, Pengembangan bahasa, Pengembanga
n Kognitif
10. Nama APE: Tanah Liat
Pengetahuan dan Keterampilan yg Dikembangkan : Motorik halus, Ko
ordinasi mata dan tangan.

BAB III


PENUTUP

A. Kesimpulan
 Definisi atau Pengertian APE Dalam Ruang/ Indoor -Sarana Bermain Anak. A
PE Indoor atau biasa disebut sarana bermain di dalam ruangan (indoor) anak
usia dini adalah seperangkat alat dan bahan bermain yang pada umumnya dite
mpatkan di dalam ruangan bagi anak PAUD yang dapat membantu pertumbuh
an dan perkembangan anak didik.
 Sarana bermain adalah seperangkat alat dan bahan yang menunjang program b
elajar anak didik, meliputi bahan belajar, media belajar, alat-alat main serta ala
t peraga. APE Indoor dan outdoor juga termasuk ke dalam sarana bermain ana
k usia dini ini.
 Contoh APE Indoor
Puzzle Dengan Cetakan, Puzzle Gambar, TANGRAM, Balok Natural, Balok
Warna, Balok Asesoris, Menara Balok, Papan Pasak /PIN, Balok Susun, dan T
anah Liat.
B. Saran
Dengan melalui makalah ini, kami mengharapkan khususnya semua
mahasiswa dapat memahami serta mengetahui tentang Penetapan dan
Pengelolaan Indoor

DAFTAR PUSTAKA


https://www.paud.id/menata-ruang-belajar-di-dalam-indoor/
https://www.paud.id/prinsip-penataan-sarana-bermain-indoor/
Asmawati, Luluk. 2014. Perencanaan Pembelajaran PAUD. Bandung: PT. Remaja Ro
sdakarya.

https://www.paud.id/tips-menata-sarana-bermain-ape-dalam/

Anda mungkin juga menyukai