Anda di halaman 1dari 5

NOTA P E M B E L A A N

PLEDOI
Perkara Nomor: 80/Pid.B/2022/PN.Kpn
Dengan terdakwa Atas nama
Deva Oky

I. PENDAHULUAN
Majelis Hakim yang kami Muliakan,
Saudara Jaksa Penuntut Umum yang kami Hormati
Para Hadirin di Persidangan yang Kami Hormati

Alhamdulillah, proses persidangan yang ini sudah menjelang berakhir. Sesuai


dengan prosedur hukum acara pidana, setelah jaksa penuntut umum mengajukan
tuntutan/requisitor pada gilirannya kami, selaku Tim Penasehat Hukum Terdakwa
saudara Deva Oky, untuk mengajukan Nota Pembelaan (Pledoi), sebagaimana
diamanatkan dalam pasal 182 ayat (1) KUHAP
Pertama-tama kami menyampaikan terimakasih dan penghargaan serta hormat
kepada Majelis Hakim pada Pengadilan Negeri Kepanjen yang telah dengan tekun
memimpin pemeriksaan persidangan perkara ini, begitu pula kepada Jaksa Penuntut
Umum maupun terdakwa Deva Oky, yang atas kerjasamanya sehingga pemeriksaan
perkara ini telah berlangsung lancar sampai hari ini, tentu juga karena sikap para
pengunjung sidang yang tertib selama proses persidangan.

(SELEBIHNYA DIANGGAP TELAH DIBACAKAN)


II. TENTANG DAKWAAN DAN TUNTUTAN
Majelis Hakim yang kami muliakan,
Jaksa Penuntut Umum yang Kami hormati,
Hadirin sidang yang Kami hormati

Dakwaan

Bahwa dalam perkara ini, Terdakwa didakwakan melakukan tindak pidana


Pembunuhan sebagaimana yang diatur dan diancam pidana sebagai berikut: Pasal 338
Kitab Undang-Undang Hukum Pidana tentang pembunuhan berencana.

A. Tuntutan
Bahwa Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Negeri Kepanjen dengan surat
tuntutannya telah menuntut Terdakwa sebagai berikut:
1. Menyatakan terdakwa Deva Oky telah terbukti secara sah dan meyakinkan
bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam Pasal 338 Kitab
Undang-Undang Hukum Pidana Tentang Pembunuhan Berencana

2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa Deva Oky dengan pasal 338 yang
berbunyi “Barang siapa dengan sengaja merampas nyawa orang lain, diancam
karena pembunuhan dengan pidana penjara paling lama 15 tahun.”

III. TENTANG FAKTA-FAKTA DI PERSIDANGAN

 Keterangan Saksi-Saksi
1. Saksi I : Dita Dwi di bawah sumpah menerangkan yang pada pokoknya adalah
sebagai berikut:
 Bahwa benar saksi merupakan istri dari Deva
 Bahwa benar saksi mengetahui Deva ( suami dari saksi ) berhutang kepada Panji
 Bahwa benar saksi mengetahui Panji sempat mengamuk dan merusak beberapa
perabot rumah Deva

 Bahwa benar saksi sempat berseteru dengan Panji

 Bahwa benar saksi menyaksikan secara langsung pembunuhan yang dilakukan


oleh Deva terhadap Panji
2. Saksi II : Alexander Claudio di bawah sumpah menerangkan yang pada pokoknya
adalah sebagai berikut:
 Bahwa benar saksi mengenal korban

 Bahwa benar saksi merupakan teman dari Panji ( korban )

 Bahwa saksi benar mengetahui telah terjadi perjanjian hutang piutang antara Deva

( terdakwa ) dengan Panji ( korban )

 Bahwa benar jaminan yang diberikan Deva ( terdakwa ) merupakan sebidang tanah

Keterangan Terdakwa
Terdakwa menerangkan yang pada pokoknya sebagai berikut.
 Bahwa terdakwa mengenal Panji
 Bahwa benar terdakwa kenal dengan saksi Dita Dwi
 Bahwa benar terdakwa tahu dengan saksi Alexander Claudio
 Bahwa benar terdakwa berhutang kepada Panji
 Bahwa benar terdakwa menjaminkan sebidang tanah kepada Panji
 Bahwa terdakwa melakukan penyerangan hingga menewaskan korban karena tersulut
emosi
 Bahwa terdakwa tidak berniat dengan sengaja menghabisi nyawa korban
 Bahwa benar terdakwa menerangkan bahwa apa yang diterangkan oleh saksi
adalah sesuai dengan kronologi kejadian tersebut dan telah ia berikan keterangan
tersebut pula pada saat pembuatan BAP di tingkat penyidikan.

IV. ANALISA YURIDIS


Majelis Hakim yang kami muliakan,
Jaksa Penuntut Umum yang Kami hormati,
Hadirin sidang yang Kami hormati

Dari fakta-fakta yang terungkap dalam persidangan yaitu keterangan saksi-


saksi, keterangan Ahli dan keterangan Terdakwa sendiri, maka Kami Penasehat
Hukum Terdakwa telah menganalisa Dakwaan dan juga Tuntutan yang dibacakan oleh
Jaksa Penuntut Umum bertentangan dengan fakta-fakta peristiwa pidana yang
sesungguhnya telah terjadi.
Dakwaan dan Tuntutan yang dibacakan Jaksa Penuntut Umum, yang
mendakwa Terdakwa DEVA OKY dengan Primair : Pasal 388 Kitab Undang-
Undang Hukum Pidana tentang Pembunuhan, tidak rasional dengan unsur-unsur pasal
dan fakta di persidangan, dimana tidak terdapat unsur kesengajaan dan maksud
didalamnya.
Sehingga pasal-pasal yang didakwakan pada terdakwa tidak sesuai, dimana
terdakwa tidak ada unsur niat untuk melakukan pembunuhan sesuai pasal 340 KUHP
yang berbunyi bahwa “Barang siapa dengan sengaja dan direncanakan terlebih dahulu
merampas nyawa orang lain, diancam karena melakukan pembunuhan, dengan pidana
mati atau pidana penjara seumur hidup atau selama waktu tertentu, paling lama 15
tahun”.
V. PENUTUP
Majelis Hakim yang kami muliakan,
Jaksa Penuntut Umum yang Kami hormati,
Hadirin sidang yang Kami hormati
Dengan uraian tersebut diatas maka kami penasehat hukum terdakwa
memohon kepada Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini agar
menjadi bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan sesuai dengan peraturan
perundang- undangan yang berlaku dan rasa keadilan, akhirnya kami selaku Penasihat
Hukum terdakwa memohon kepada majelis hakim memutus sebagai berikut :

PRIMAIR
1. Menyatakan Terdakwa DEVA OKY Berhak diberikan keringanan hukuman;
2. Memulihkan nama baik DEVA OKY sesuai dengan harkat dan martabat
yang melekat pada dirinya seperti sediakala;
3. Membebankan seluruh biaya perkara kepada Negara;

SUBSIDAIR
Namun apabila Majelis Hakim berpendapat lain maka Kami para Penasehat Hukum
Terdakwa berikut Terdakwa memohon putusan yang seadil-adilnya (Ex Aequo et
Bono)
Kepanjen, 07 Desember 2022
Hormat kami,
TIM PENASIHAT HUKUM
TERDAKWA

Penasihat Hukum

Atmim Yamsasmi, S.H., M.H.

Anda mungkin juga menyukai