Anda di halaman 1dari 13

See discussions, stats, and author profiles for this publication at: https://www.researchgate.

net/publication/352559979

ANALISIS GAYA KEPEMIMPINAN CHAIRUL TANJUNG DENGAN BERBAGAI


KEBIJAKAN DAN KEPRIBADIANNYA

Research · June 2021

CITATIONS READS

0 5,638

1 author:

Siska Ningrum
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
1 PUBLICATION   0 CITATIONS   

SEE PROFILE

Some of the authors of this publication are also working on these related projects:

ANALISIS GAYA KEPEMIMPINAN CHAIRUL TANJUNG DENGAN BERBAGAI KEBIJAKAN DAN KEPRIBADIANNYA View project

All content following this page was uploaded by Siska Ningrum on 21 June 2021.

The user has requested enhancement of the downloaded file.


ANALISIS GAYA KEPEMIMPINAN CHAIRUL TANJUNG DENGAN
BERBAGAI KEBIJAKAN DAN KEPRIBADIANNYA

Siska Purba Ningrum


Fakultas Hukum, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Jln.Ring Road Barat, Tamantirto, Bantul, Yogyakarta 55183, Indonesia
E-mail : siska.purba.law20@mail.umy.ac.id

ABSTRAK
Negara sangat membutuhkan pemimpin yang dapat memberikan
pengarahan, menggerakkan, dan pengawasan rakyatnya untuk membangun negara
yang lebih unggul. Menjadi seorang pemimpin tidaklah mudah dalam menentukan
bagaimana organisasi itu dapat bergerak dengan baik. Kepemimpinan adalah
kemampuan atau kekuatan yang dimiliki seseorang untuk memimpin dan
mempengaruhi orang lain untuk mencapai target atau tujuan yang telah ditentukan.
Seorang Chairul Tanjung pun demikian, beliau membuat kebijakan untuk negara
ini agar lebih baik. Sebagai Menteri Koordinasi Perekonomian pada tahun 2014,
Chairul Tanjung memiliki gaya kepemimpinan, kelebihan, dan kelemahan dalam
memimpin. Chairul Tanjung dikenal mempunyai kepribadian yang sederhana,
disiplin, pekerja keras, berani mengambil resiko, dan bertanggung jawab.
Kebijakan yang digunakan oleh Chairul Tanjung yaitu : (1) Mengurangi Anggaran
Pengeluaran Belanja Negara yang tidak mempengaruhipertumbuhan ekonomi dan
kesejahteraan rakyat. (2) Menjaga harga sembako agar tidak melonjak saat lebaran.
(3) Adanya kebijakan mengenai bea keluar mineral dan investasi dalam sektor gas
bumi dan tambang.
Kata Kunci : Kepemimpinan, Chairul Tanjung, Gaya Kepemimpinan, kebijakan.

A. PENDAHULUAN

Negara adalah subyek terpenting dan memiliki keistimewaan daripada

subyek yang lainnya (par excellence) hukum internasional. Hal ini tidak hanya

disebabkan karena negara mampu memenuhi unsur-unsur kriteria sebagai

“internasional legal personalities”, namun juga karena disebabkan karena hak


dan kewajiban yang diterima negara jauh lebih besar daripada subyek hukum

internasional setelah negara.1

Konvensi Montevideo tentang Hak dan Kewajiban Negara, 1933 adalah

sebagai berikut : 1) Penduduk yang menetap 2) Wilayah definitive 3)

Pemerintah Berdaulat 4) Kapasitas untuk memiliki hubungan dengan negara

lain. Kriteria yang ada dalam Konvensi Montevideo 1933 ini umumnya diterima

sebagai persyaratan yang secara umum mencerminkan persyaratan kenegaraan

pada hukum kebiasaan internasional.2

Indonesia mempunyai figur yang bisa menjadi panutan atau inspirasi orang

lain untuk mencapai kesuksesan. Namun, tokoh figur itu dalam kenyataannya

untuk mendapat kesuksesan tidak semudah membalikkan telapak tangan. Jika

melihat dari pencapaian tokoh figur tersebut untuk mendapatkan

kesuksesannya, mereka memulainya dengan kemauan dan niat serta kerja keras

yang maksimal. Dalam penelitian ini akan membahas mengenai tokoh figur

sukses yang bernama Chairul Tanjung.3

Chairul Tanjung adalah seorang pengusaha sukses yang berasal dari desa

dan tidak pernah patah semangat untuk selalu belajar dan berusaha.

Semangatnya untuk menempuh pendidikan karena motivasi dari ayahnya yang

mengatakan bahwa yang dapat mengubah keadaan ekonomi dalam keluarganya

itu adalah pendidikan, dengan pendidikan yang tinggi, dia bisa mendapatkan

pekerjaan yang lebih tinggi dengan penghasilan yang lebih layak.

1
Yordan Gunawan, 2021, Hukum Internasional: Sebuah Pendekatan Modern, LP3M UMY hlm.
58.
2
Yordan Gunawan, 2014, Transboundary Haze Pollution in the Perspective of International Law
of State Responsibility, Jurnal Media Hukum, Vol.21, No.2, Yogyakarta.
3
Qurrata A’yuin, 2017, Nilai Moral Dalam Biografi Chairul Tanjung Si Anak Singkong, Bahtera,
Vol 16, no 2, hlm 5.
Terbukti dengan pantang menyerahnya dalam memulai usahanya yang tidak

pernah putus asa, maka Chairul Tanjung menjadi pengusaha ke 648 yang

terkaya di dunia. Chairul Tanjung adalah pemilik dari CT Corp yang

diantaranya yaitu The Trans Luxury Hotel Bandung, CT Agro, Transmedia,

Trans resort Bali, PT Asuransi Mega, PT Mega Finance, PT Mega Capital

Sekuritas, PT Mega Asset Management, PT Bank Mega Tbk (MEGA), PT Bank

Mega Syariah, PT Asurasnsi Umum Mega, PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA),

dan Trans Resort Bali. Dengan memiliki perusahaan-perusahaan di atas, maka

Chairul Tanjung dinobatkan menjadi orang terkaya ke 6 di Indonesia dengan

jumlah kekayaan sebesar Rp53,1 triliun.4

B. RUMUSAN MASALAH

Dari pendahuluan tersebut,maka rumusan masalah yang dapat diambil

adalah bagaimana gaya kepemimpinan yang digunakan oleh Chairul Tanjung?

C. TUJUAN PENULISAN

Dengan adanya rumusan masalah tersebut, maka tujuan penulisan penelitian

ini adalah untuk mengetahui gaya kepemimpinan yang digunakan oleh Chairul

Tanjung.

D. BIOGRAFI

Chairul Tanjung lahir di Jakarta, 16 Juni 1962 yang dilahirkan oleh seorang

wanita bernama Halimah yang keturunan dari Cibadak, Jawa Barat dan ayahnya

bernama Abdul Ghafar Tanjung yang keturunan dari Sibolga, Sumatera Utara.

Riwayat pendidikan yang ditempuh oleh Chairul Tanjung yaitu Chairul Tanjung

4
M. Nurhadi Pratomo dan Haffiyyan, 2020, Kekayaan Chairul Tanjung Capai Rp53,1 Triliun, Kok
Transmart Digugat PKPU?, Jakarta: Market Bisnis 08 oktober 2020, diakses dari:
https://market.bisnis.com/read/20201008/192/1302414/kekayaan-chairul-tanjung-capai-rp531-
triliun-kok-transmart-digugat-pkpu , pada 19 Juni 202.
pernah bersekolah di SD Van Lith di Jakarta tahun 1975, SMP Van Lith di

Jakarta tahun 1978, SMA Negeri 1 Boedi Oetomo di Jakarta tahun 1981, kuliah

di Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Indonesia tahun 1987, dan study di

IPPM tahun 1993.

Chairul Tanjung hidup dalam keluarga yang sederhana dengan ibunya yang

menjadi ibu rumah tangga dan ayahnya bekerja menjadi wartawan pada saat

orde lama yang menerbitkan surat kabar beroplah kecil. Namun, saat mulai orde

baru ayahnya dipaksa tutup dan membuat mereka berada di kamar losmen

sempit. Sejak saat itu, Chairul Tanjung memulai mencoba segala usaha untuk

menghasilkan uang. Selama kuliah, Chairul Tanjung menjalankan usahanya

berjualan kaos, membuka jasa fotokopi di kampus, buku kuliah stensilan, dan

pernah mendirikan toko yang menjual peralatan khusus untuk kedokteran dan

laboratorium di daerah Senen, Jakarta Pusat.

Setelah lulus kuliah, Chairul Tanjung tidak mengambil pekerjaan yang

sejalan dengan pendidikannya. Namun, Chairul Tanjung memilih untuk

menjadi pengusaha yang dimulai dari membangun sebuah perusahaan bersama

dengan tiga orang temannya yang bernama PT Pariarti Shindutama pada tahun

1987 dengan modal Rp150.000.000 yang didapatkan dari pinjaman Bank Exim,

untuk membuat usaha sepatu anak untuk diekspor. Bisnis ini berjalan dengan

lancar, namun Chairul Tanjung memutuskan untuk mendirikan usahanya

sendiri dikarenakan berbeda visi dengan temannya.

Chairul Tanjung setelah mendirikan usahanya sendiri menjadi konglomerat

memiliki bisnis dibidang layanan finansial, media, ritel, gaya hidup, hiburan,

dan sumber daya alam. Bisnis Chairul Tanjung dibidang layanan finansial
seperti Asuransi Jiwa Mega Life, Bank Mega, Mega Finance, Bank Mega

Syariah, Para Multi Finance, Asuransi Umum Mega, Para Multi Finance, dan

Mega Capital Indonesia. Chairul Tanjung juga memiliki bisnis dibidang

penyiaran dan multimedia seperti Trans Studio, Trans Lifestyle, Trans 7, Trans

TV, Trans Fashion, dan Mahagaya Perdana.

Chairul Tanjung memiliki perusahaan seperti CT Global Resources, Trans

Corp, dan Mega Corp. Investasi dan bisnis yang dimiliki oleh Chairul Tanjung

yaitu membeli saham Carrefour Indonesia sebesar 40% melalui MoU

(Memorandum of Understanding). CT Corp itu mempunyai Trans Studio Mall

yang dilaunching oleh Central Bussiness District tahun 1999.5

Dengan keberhasilannya Chairul Tanjung dalam dunia bisnis, maka Susilo

Bambang Yudhoyono memberikan Chairul Tanjung kepercayaan untuk

mengemban amanah untuk menjadi Menteri Koordinasi Perekonomian pada

tahun 2014 untuk menggantikan Hatta Rajasa yang saat itu mencalonkan diri

untuk menjadi Wakil Presiden mendampingi Prabowo Subiyanto yang

mencalonkan diri menjadi Presiden. Kemudian, Chairul Tanjung juga

merangkap menjadi Menteri ESDM dan Menteri Kehutanan yang disebabkan

ditangkapnya menteri yang menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR)

dan ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 6

5
Kriswangsa Bagus Kusuma Yudha, 2021, Biografi Chairul Tanjung Si Anak Singkong, Pemilik
CT Corp, finansialku April 2021, diakses dari : https://www.finansialku.com/biografi-chairul-
tanjung/amp/ , pada 18 Juni 2021.
6
Agustina Melani,2014, Kaleidoskop Bisnis Mei: Akhirnya Chairul Tanjung Jadi Menteri,
Jakarta: Liputan 6 24 Desember 2014, diakses dari :
https://www.liputan6.com/bisnis/read/2151178/kaleidoskop-bisnis-mei-akhirnya-chairul-tanjung-
jadi-menteri , pada tanggal 17 Juni 202.
E. PEMBAHASAN

1. Gaya Kepemimpinan Chairul Tanjung

Menurut Busyro, Kepemimpinan yaitu suatu proses yang dapat

mempengaruhi orang lain sehingga orang lain dapat melakukan kegiatan

dalam rangka untuk mencapai tujuan yang telah direncanakan. Gaya

kepemimpinan adalah cara seseorang dalam memimpin sebuah organisasi.

Pemimpin sangat memegang peranan penting dalam sebuah hal yang

mereka pimpin terhadap kesuksesan dan kegagalan.

Menurut Robinss (2006) terdapat empat gaya kepemimpinan yaitu: (1)

Gaya kepemimpinan kharismatik yaitu pengikutnya termotivasi untuk

menjadi pemimpin yang luar biasa saat melihat perilaku tertentu dari

pemimpin mereka. (2) Gaya kepemimpinan transaksional yaitu pemimpin

yang memberikan pengarahan atau motivasi kepada pengikutnya untuk

mencapai tujuannya dengan memberi tahu peran dan tugas yang mereka

harus lakukan. (3) Gaya kepemimpinan transformasi yaitu pemimpin yang

memberikan segala perhatiannya untuk hal-hal dan segala hal yang

berkaitan dengan kebutuhan pengembangan dari pengikutnya. (4) Gaya

kepemimpinan visioner yaitu pemimpin yang memiliki ide untuk

menciptakan visi yang realistis, kredible, dan menarik tentang masa depan

suatu organisasi tersebut untuk menjadi lebih baik daripada sekarang.

Gaya kepemimpinan yang digunakan oleh Chairul Tanjung adalah gaya

kepemimpinan visioner karena dalam kebijakan-kebijakan yang ditetapkan

yaitu sangat realistis atau kebijakannya bisa dilakukan secara kenyataan dan

tidak hanya sekedar angan-angan saja, kredible yaitu dapat dipercaya, dan
menarik untuk masa depan Negara Indonesia. Chairul Tanjung ini adalah

orang yang sangat visioner dengan visi yang sudah matang atau sudah

sangat jelas dengan parameternya.7

Chairul Tanjung dalam memimpin pun telah memberikan contoh atau

panutan yang baik untuk staff atau karyawan atau anak buahnya. Hal ini

sangat baik untuk mencontohkan nilai kerja keras maka staff atau karyawan

atau anak buahnya juga akan mencontoh pemimpinnya dengan bekerja

keras juga. Menurutnya, kepemimpinan itu memiliki kunci yaitu ahli

eksekutor, strategi, pengembangan sumber daya manusia yang ada, dan

menjadi orang yang mampu menjaga emosionalnya.

2. Bukti dan Kerja Nyata

Chairul Tanjung saat menjadi Menteri Koordinasi Perekonomian telah

membuat kebijakan untuk menghemat anggaran pengeluaran belanja negara

dengan cara mengurangi pengeluaran belanja negara yang tidak berdampak

pada pertumbuhan perekonomian dan kesejahteraan rakyat itu dihilangkan

atau dihapuskan seperti pemotongan biaya perjalanan dinas, biaya seminar,

dan pengadaan kendaraan dinas. Dengan pemotongan atau penghapusan

anggaran belanja ini dapat menghemat 10% dari total anggaran

pembangunan pada tahun 2014 dan mempersempit defisit anggaran

sehingga saat itu memiliki ruang yang lebih besar ruang fiskal.

Kemudian kebijakan yang telah dibuat oleh Chairul Tanjung adalah

menjaga harga pangan saat menjelang lebaran 2014 dengan cara Chairul

7
Melda Syovina dan Fuji Fasisca Efitria, 2016, Teori kepemimpinan & Gaya Kepemimpinan
Chairul Tanjung, Makalah Program Study Magister Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas
Andalas, hlm 2-5.
Tanjung dengan sigap langsung berkoordinasi dengan Menteri Perdagangan

untuk menjaga harga pangan. Setelah berkoordinasi, sejumlah menteri dan

Chairul Tanjung melakukan operasi pasar di sejumlah pasar daerah Jakarta

untuk melihat langsung harga-harga pangan di sana.

Dengan usaha ini sangat membuahkan hasil dan mendapat apresiasi dari

masyarakat karena pemerintah dapat menekan harga-harga pangan.

Menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS) telah tercatat bahwa inflasi

pada Bulan Juli 2014 itu sekitar 0,93% dan angka ini masih rendah

dibandingkan saat Bulan Juli 2013 berada dikisaran 3%.

Untuk membuka usaha industri kecil dan menengah, di masa

pemerintahan Chairul Tanjung dipermudah izin membuat usaha dan pada

saat itu pemerintahan Chairul Tanjung juga mengurangi perizinan mengenai

beberapa sektor seperti perhubungan, perkebunan, dan industi dengan

pertimbangan karena lamanya proses perizinan dan tumpang tindih di

kementerian maka perlunya penyederhanaan perizinan.8

3. Kelebihan dan Kelemahan Gaya Kepemimpinan Chairul Tanjung

Kelebihan yang ada dalam kepemimpinan Chairul Tanjung itu

mengedepankan moral intelektual yaitu Chairul Tanjung orang yang

sederhana dan lebih mengutamakan moral intelektual. Cara pandang

Chairul Tanjung mengenai kepemimpinan dalam lembaga atau Negara

menjadi penentu investor untuk melakukan investasi.

8
R.Adhi Kusumaputra, 2012, Chairul Tanjung Si Anak Singkong, Jakarta: Kompas 2 Juli 2012,
diakses dari :
https://www.google.com/amp/s/amp.kompas.com/nasional/read/2012/07/02/04382755/chairul.tanj
ung.si.anak.singkong pada tanggal 18 Juni 2021.
Kelemahan dari kepemimpinan Chairul Tanjung saat merangkap

jabatan menjadi Menteri Koordinasi Perekonomian, Menteri ESDM, dan

Menteri Kehutanan menjadikan Chairul Tanjung tidak fokus atau kurang

maksimal melaksanakan tanggung jawabnya. Karena Chairul Tanjung

hanya lima bulan saja menjadi Menteri, menjadikannya tidak maksimal

dalam menjalankan kebijakan yang telah direncanakannya.

4. KESIMPULAN

Chairul Tanjung adalah seorang pengusaha sukses dengan awal

membuka usahanya tidak semulus yang dibayangkan tetapi Chairul Tanjung

tidak pernah sedikitpun terlintas dipikirannya untuk menyerah. Telah

dibuktikan dengan hasil yang sekarang dinikmatinya yaitu dengan memiliki

beberapa perusahaan ternama di negeri ini. Dengan begitu tidak mudah bagi

Chairul Tanjung untuk membagi waktunya untuk membersamai

bawahannya.9

Chairul Tanjung menjadi Menteri Koordinasi Perekonomian pada

tahun 2014 menggantikan Hatta Rajasa selama lima bulan. Gaya

kepemimpinan yang digunakan oleh Chairul Tanjung ini adalah gaya

kepemimpinan visioner, yaitu kepemimpinan yang menetapkan setiap

kebijakannya dengan visioner, realistis, kredible, dan menarik untuk masa

depan. Dengan karakter Chairul Tanjung yang kerja keras, ambisi, dan

mengembangkan sumber daya manusia menjadikan bisnis-bisnisnya yang

telah dibangun akan berkembang dengan baik.

9
Tjahja Gunawan Diredja, 2012, Chairul Tanjung, Kompas, hlm 177.
REFERENSI

Gunawan Y, 2021, Hukum Internasional: Sebuah Pendekatan Modern, LP3M

UMY hlm. 58.

Gunawan Y, 2014, Transboundary Haze Pollution in the Perspective of

International Law of State Responsibility, Jurnal Media Hukum, Vol 21, No

2, Yogyakarta.

Melani Agustina, 2014, “Kaleideskop Bisnis Mei: Akhirnya Chairul Tanjung Jadi

Menteri”, Jakarta : Liputan 6 24 Desember 2014

https://www.liputan6.com/bisnis/read/2151178/kaleidoskop-bisnis-mei-

akhirnya-chairul-tanjung-jadi-menteri (diakses 17 Juni 2021).

Melda Syovina dan Fuji Fasisca Efitria, 2016, Teori kepemimpinan & Gaya Kepemimpinan

Chairul Tanjung, Makalah Program Study Magister Manajemen Fakultas

Ekonomi Universitas Andalas, hlm 2-5.

Pratomo M.Nurhadi dan Haffiyyan, 2020, “Kekayaan Chairul Tanjung Capai Rp53,1

Triliun,Kok Transmart Digugat PKPU?” Jakarta : MarketBisnis 08 Oktober

2020, https://market.bisnis.com/read/20201008/192/1302414/kekayaan-

chairul-tanjung-capai-rp531-triliun-kok-transmart-digugat-pkpu (diakses

19 Juni 2021) .

Putra Idris Rusadi, 2014, “jadi menko perekonomian,kebijakan Chairul Tanjung

bisa mentah”, Merdeka 13 Mei 2014 https://www.merdeka.com/uang/jadi-

menko-perekonomian-kebijakan-chairul-tanjung-bisa-mentah.html

(diakses 8 Juni 2021).


Qurrata A’yuin,2017, “Nilai Moral Dalam Biografi Chairul Tanjung Si Anak

Singkong”,Bahtera, vol 16, no 2, hlm 5.

R.Adhi Kusumaputra, 2012, Chairul Tanjung Si Anak Singkong, Jakarta: Kompas

2 Juli 2012, diakses dari :

https://www.google.com/amp/s/amp.kompas.com/nasional/read/2012/07/0

2/04382755/chairul.tanjung.si.anak.singkong pada tanggal 18 Juni 2021.

Tjahja Gunawan Diredja, 2012, Chairul Tanjung, Kompas, hlm 177.

Yudha Kriswangsa Bagus Kusuma, 2021, “Biografi Chairul Tanjung Si Anak

Singkong Pemilik CT Corp” finansialku April 2021

https://www.finansialku.com/biografi-chairul-tanjung/amp/ (diakses 18 Juni

2021).
LEMBAR PENILAIAN PRIBADI

Nilai yang
seharusny
No. Jumlah a saya
Mahasis Nama Kehadi UK 1 UK 2 UK 3 dapat (A,
wa ran AB, B,
BC, C, D,
E, atau 0)
A, karena
saya
mengikuti
16 kali
Siska 16 dari
Ya, Ya, Ya, pertemuan
2020061 Purba 16
mengump mengump mengump dan saya
0219 Ningr pertem
ulkan ulkan ulkan mengump
um uan
ulkan
semua
tugas dan
UK.

View publication stats

Anda mungkin juga menyukai