Anda di halaman 1dari 18

MAKALAH

PEMBUATAN WEBSITE PENJUALAN TEESHIRT

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Pemograman Berorientasi


Objek
Dosen Pembimbing : Meta Meysawati

Kelas : 3KA08
Disusun oleh :
Abiyyu Adianto 10120008
Alif Shalahudin 10120113
Bevan Pratita 10120238
Gesen Abiyoga Soerfaz 10120469
Felicia Hermansyah 10120433

Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Universal


Gunadarma 2022/2023
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................................................i
BAB I................................................................................................................................1
PENDAHULUAN............................................................................................................1
1.1 Latar Belakang......................................................................................................1
1.2 Batasan Masalah....................................................................................................1
1.3 Tujuan....................................................................................................................1
1.4 Manfaat..................................................................................................................2
BAB II..............................................................................................................................3
TINJAUAN PUSTAKA...................................................................................................3
2.1 Objek......................................................................................................................3
2.2 Pengenalan Mockup.............................................................................................3
BAB III.............................................................................................................................5
PERANCANGAN WEBSITE..........................................................................................5
3.1 Alur ( Flowchart )............................................................................................5
3.2 Data....................................................................................................................6
3.3 Rancangan.........................................................................................................6
3.3.1 Implementasi Desain dan Perancangan.......................................................6
3.3.2 Halaman Index............................................................................................6
3.3.3 Halaman Login............................................................................................7
3.3.4 Halaman Register........................................................................................7
3.3.5 Halaman Kategori...........................................................................................8
3.3.6 Halaman Produk..........................................................................................8
3.3.7 Halaman Cart..................................................................................................9
3.3.8 Halaman Cart Check out.............................................................................9
3.3.10 Halaman Detail Transaksi.........................................................................10
3.3.11 Halaman Transaksi Upload Bukti Bayar..................................................11
3.4 UML......................................................................................................................11
3.5 Ganchart...............................................................................................................13
BAB IV...........................................................................................................................14
KESIMPULAN DAN SARAN.......................................................................................14
4.1 Kesimpulan..........................................................................................................14
4.2 Saran.....................................................................................................................14
4.3 Formulir Kritik dan Saran.................................................................................14
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa dengan segala kerahmatan nya kami
masih diberikan kesehatan serta kesempatan dalam menyusun tugas makalah website
Penjualan . Dalam hal ini kami sangat puas dengan hasil dan bahan yang sudah kami siapkan
sebelumnya. Makalah ini membahas tentang proses, rancangan, serta website Penjualan yang
kami buat.

Pembuatan website Penjualan merupakan tugas mata kuliah yang fundamental dalam
pendidikan ilmu komputer. Saat ini website Penjualan merupakan hal yang harus di ketahui
dan di pelajari, mengingat dunia bisnis elektronik sudah banyak merambah di internet.
Meningkatkan pengetahuan serta kinerja dalam hal Penjualan pada program pendidikan yang
termasuk ke dalam kelompok teknologi informasi.

Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam
penulisan makalah ini. Penulis menyadari bahwa dalam penulisan makalah ini masih banyak
kekurangan. Oleh karena itu kami mengharapkan saran dan kritik yang membangun untuk
perbaikan penulisan selanjutnya. Mudah-mudahan makalah ini bermanfaat bagi kita semua.

Depok, Januari 2023

Penulis

i
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kemajuan teknologi menuntut suatu pekerjaan manusia yang masih manual serta kurang
efektif bisa dilakukan dengan teknologi. Sebaiknya lebih ditingkatkan lagi memanfaatkan
sistem yang modern. Sistem komputerisasi tersebut bisa menolong memesatkan
menuntaskan pekerjaan. Sistem manual masih kerap digunakan dalam dunia pekerjaan.
Apabila diamati sistem yang belum memakai komputerisasi masih sangat kurang efisien
dalam proses kerjanya.
Tidak hanya itu pertumbuhan internet menimbulkan terjadinya dunia baru yang disebut
dunia maya. Di dunia maya, tiap orang mempunyai hak serta kemampuan buat
berhubungan dengan orang lain tanpa batas apapun yang menghalanginya. Globalisasi
yang sempurna sebenarnya sudah berjalan di dunia maya yang menghubungkan seluruh
komunitas digital.
Dari segala aspek kehidupan manusia yang terkena imbas kehadiran internet, bagian bisnis
ialah zona yang sangat terserang akibat dari pertumbuhan teknologi informasi serta
telekomunikasi dan sangat cepat tumbuh. Mobilitas manusia yang tinggi menuntut dunia
perdagangan sanggup sediakan layanan barang serta jasa dengan cepat sesuai permintaan
konsumen. Guna mengatasi permasalahan tersebut, saat ini muncul transaksi
memanfaatkan media internet untuk menghubungkan pihak produsen serta konsumen.
Penggunaan penjualan merupakan merupakan salah satu kebutuhan bagi sebuah usaha
atau perusahaan agar dapat bersaing secara global. TeeShirt merupakan distributor dan
toko yang menjual berbagai jenis produk pakaian di Kota Depok. Mengunakan website
penjualan sebagai salah satu media penjualan dan promosi, maka akan memperluas daerah
pemasaran produk dan memudahkan pembeli untuk memilih dan memesan produk
tersebut sehingga dapat meningkatkan omzet penjualan toko tersebut. Selain itu pengguna
dapat melihat kategori dan prodak tanpa harus melakukan log in terlebih dahulu. Ketika
pengguna menambahkan prodak kedalam keranjang jumlah stok produk belum berkurang.
Berdasarkan uraian latar belakang diatas penulis tertarik dan bermasksud untuk menyusun
Tugas Makalah dengan tema Pembuatan website penjualan TeeShirt .

1.2 Batasan Masalah


Sistem informasi penjualan barang di website penjualan TeeShirt meliputi: pendaftaran
pelanggan, pemesanan, penjualan dan data produk.

1.3 Tujuan
Tujuan disusunnya makalah ini adalah untuk memenuhi tugas matakuliah Pemograman
Berorientasi Objek semester ganjil tahun 2022. Selain itu juga untuk merancang database
yang akan digunakan dalam website penjualan TeeShirt dan mendesain website penjualan
TeeShirt yang dapat digunakan sebagai media transaksi penjualan online.

1
1.4 Manfaat
Terdapat manfaat dari website TeeShirt ini baik dari sisi pengguna dan penjual. Dari sisi
penjual dapat membantu utnuk melakukan transaksi

2
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Objek
Website TeeShirt menjual kaos dengan motif yang beragam dari beberapa negara yang
dapat menarik konsumen untuk membeli prodak. Selain itu TeeShirt menyediakan
kaos dengan kualitas terbaik dengan harga yang terjangkau.

2.2 Pengenalan Mockup


Mock up adalah sebuah rancangan ataupun model desain produk yang dibuat sebagai
acuan sebelum direalisasikan. Dengan kata lain, mock up adalah visualisasi untuk
memudahkan desainer dalam mengeksekusi produk jadi.

Mockup sendiri memiliki beberapa fungsi sebagai berikut :


1. Memberikan Gambaran Nyata Produk
Dengan adanya mockup membantu para pihak terkait, seperti misalnya UI/UX
designer untuk mengamati setiap elemen yang ada di dalam produk.
Rancangan tersebut bisa menjadi acuan untuk memperoleh hasil yang sesuai
dan tepat.
2. Menghemat Biaya
Dengan adanya mockup dapat menghemat anggaran untuk perilisan suatu
produk karena setiap kekurangan atau kesalahan yang mungkin saja terjadi
bisa diatasi dalam proses presentasi mock up ini.
3. Efektivitas Waktu
Dengan adanya mockup dapat meningkatkan efektivitas waktu pengerjaan.
Apabila kesalahan bisa diminimalisir ketika proses perancangan mock up,
maka waktu yang diperlukan juga akan lebih cepat untuk memperbaiki
kesalahan.
4. Media Untuk Presentasi
Dengan adanya mockup dapat dijadikan sebagai media visualisasi yang
dipakai desainer untuk menyampaikan rancangan desain mereka. Tanpa
adanya mock up, penyampaian ide ataupun informasi akan jauh lebih sulit
karena gambaran setiap orang pasti akan berbeda.
5. Memudahkan Proses Revisi
Dengan adanya mockup dapat memudahkan dalam melakukan perbaikan
produk. Seperti yang kita pahami bahwa di dunia desain, revisi merupakan hal
yang cukup umum dilakukan. Saat ingin memperbaiki website yang sudah
melalui proses penulisan kode, maka dibutuhkan anggaran dan juga waktu

3
yang lebih untuk melakukannya. Perbaikan mock up dari awal akan lebih
mudah untuk dilakukan jika dibandingkan dengan harus memperbaiki produk
yang sudah dalam tahap final.

2.2.1 Mockup website

Gambar 2.1 Mockup Website

2.2.1 Mockup Produk

Gambar 2.2 Mockup Produk

4
BAB III
PERANCANGAN WEBSITE

3.1 Alur ( Flowchart )

Gambar 3.1 Flowchart

3.2
3.2
Data
Dalam data terdiri dari beberapa class yang berisikan 3 bagian yaitu nama class,
atribut, dan method.

5
1. Pada class user terdapat atribut id yang bertipe integer, username, password,
alamat, dan no hp dengan tipe string. Dengan detail classnya login, logout,
add, update, dan delete.
2. Pada class produk terdapat atribut id yang bertipe integer dan deskripsi yang
bertipe string. Dengan detail classnya update dan delete.
3. Pada class pengiriman terdapat atribut id yang bertipe integer, username,
alamat, dan resi dengan tipe string. Dengan detail classnya update.
4. Pada class pembayaran terdapat atribut id yang bertipe integer dan gambar
bayar dengan tipe string. Dengan detail classnya insert.
5. Pada class order terdapat atribut id yang bertipe integer dan detail dengan tipe
string. Dengan detail classnya update dan delete.
6. Pada class admin terdapat atribut id yang bertipe integer, username dan
password dengan tipe string. Dengan detail classnya login, logout, insert,
update, dan delete.

3.3 Rancangan
3.3.1 Implementasi Desain dan Perancangan
Desain dan perancangan yang telah dibuat kemudian di realisasikan ke dalam
pembuatan website penjualan . Berikut adalah tampilan dari hasil desain dan
perancangan website.

3.3.2 Halaman Index


Halaman ini merupakan halaman yang pertama kali diakses oleh pembeli.
Halaman ini berisi informasi beberapa produk yang dijual oleh TeeShirt, halaman
ini ditunjukan pada Gambar 3.2

Gambar 3.2 Halaman Index

3.3.3 Halaman Login


Pembeli yang sudah terdaftar harus login terlebih dahulu untuk dapat masuk ke
halaman pemesanan produk,halaman ini ditunjukkan pada Gambar 3.3

6
Gambar 3.3 Halaman Login

3.3.4 Halaman Register


Untuk dapat memesan barang pada website penjualan ini, pembeli yang belum
terdaftar harus registasi terlebih dahulu melalui halaman registrasi. Data pembeli
yang tersimpan digunakan sebagai data untuk login masuk halaman website dan
sebagai informasi acuan bagi administrator tentang pemesanan barang yang
dilakukan pembeli, halaman ini ditunjukkan pada Gambar 3.4

Gambar 3.4 Registrasi

3.3.5 Halaman Kategori


Halaman ini berisi tentang kategori produk yang dijual di TeeShirt, halama ini
ditunjukan pada Gambar 3.5

7
Gambar 3.5 Halaman Kategori

3.3.6 Halaman Produk


Pada halaman ini pembeli dapat melihat produk-produk yang ditampilkan ,
kemudian setelah mendapatkan produk yang sesuai dapat melakukan pemesanan
produk, halaman ini ditunjukkan pada Gambar 3.6

Gambar 3.6 Halaman Produk

3.3.7 Halaman Cart


Pada halaman ini pembeli dapat memasukan jumlah pesanan produk yang
dipilih sesuai dengan jenis produknya, halaman ini ditunjukan pada Gambar
3.7

8
Gambar 3.7 Halaman Cart

3.3.8 Halaman Cart Check out


Pada halaman ini pembeli harus memasukan Nama, Alamat, Nomor Hp untuk
melakukan finish pada halaman check out ini, halaman ini di tunjukan pada
Gambar 3.8

Gambar 3.8 Halaman Check Out

3.3.9 Halaman Profile


Pada halaman ini terdapat profile pembeli yang sudah di isi tadi di halam
sebelumnya, halaman ini di tunjukan pada Gambar 3.9

9
Gambar 3.9 Halaman Profile

3.3.10 Halaman Detail Transaksi


Pada halaman ini terdapat detail transaksi yang harus pembeli bayarkan
melalui No rekening Bank yang sudah tertara di halaman, halaman ini di
tunjukan pada Gambar 3.10

Gambar 3.10 Halaman Detail Transaksi

3.3.11 Halaman Transaksi Upload Bukti Bayar


Pada halaman ini pembeli dapat mengupload bukti pembayaran produk yang
sudah ia pesan, halaman ini di tunjukan pada Gambar 3.11

10
Gambar 3.11 Transaksi upload bukti pembayaran

3.4 UML
1. Bentuk Class Diagram

Gambar 3.12 Class Diagram

11
2. Bentuk Activity Diagram

Gambar 3.13 Activity Diagram

3. Bentuk Use Case

12
Gambar 3.42 Usecase Diagram

3.5 Ganchart

Gambar 3.15 Ganchart

Pada Minggu 1 & 2 bulan Oktober : Kami melakukan analisi kebutuhan berupa fitur apa saja yang
dibutuhkan pada website kami.
Pada Minggu 3 & 4 bulan Oktober : Kami melakukan perancangan storyboard website kami.
Pada Minggu 4 bulan Oktober sampai M2 bulan November : Kami melakukan perancangan UML berupa
Usecase diagram, activity diagram dan class diagram.
Pada Minggu 1 bulan oktober sampai M3 bulan Januari : Kami melakukan dokumentasi berupa pembuatan
makalah.

13
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 Kesimpulan
Kesimpulan dari uraian hasil dan pembahasan di atas, bahwa website ecommerce
TeeShirt sudah dapat dibuat menggunakan bahasa pemograman PHP dan database
MySQL. Kelebihan pemesanan produk pada website ini menghemat waktu dan biaya
dibandingkan dengan pemesanan secara langsung datang ke toko swalayan, dan
pembeli dapat melihat katalog produk yang dapat langsung dilihat di halaman website
ini.

4.2 Saran
Berdasarkan kesimpulan yang diperoleh maka penulis mempunyai saran-saran sebagai
berikut:
1. Konfirmasi pembayaran belum dapat ditangani oleh sistem secara otomatis, maka
perlu dibuat pengembangan sistem ini lebih lanjut untuk memudahkan transaksi
pembelian.
2. Stok produk yang digunakan merupakan stok produk sekarang, sehingga perlu
dikembangkan lebih lanjut.
3. Content website penjualan perlu ditambah untuk menarik lebih banyak pembeli.

4.3 Formulir Kritik dan Saran


https://forms.gle/Qf2FpZP2PGbDt8Ju7

14

Anda mungkin juga menyukai