Anda di halaman 1dari 29

SISTEM INFORMASI AKUNTANSI

Perbandingan System Pengolahan Transaksi Marketplace


Shopee & Sorabel

Dosen Pengajar : Triyani Budyastuti, SE., M.Ak

Disusun oleh Kelompok 7 :


Ahmad Fuady 43219110142
Vibria Rezki Ananda 43219110149
Bunga Asia 43219110174
Tiara Maylia 43219110231

S1 Akuntansi
Fakultas Ekonomi & Bisnis
2021/2022
Page |2

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 3

BAB II LANDASAN TEORI


2.1 Internet . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 6
2.2 Fungsi atau Manfaat Internet . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7
2.3 Pengertian Sistem Informasi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

BAB III PEMBAHASAN


3.1 E-Commerce Shopee . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 13
3.2 E-Commerce Sorabel . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 18
3.3 KesimpulanAnalisis Shopee dan Sorabel . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 24

BAB IV PENUTUP
4.1 Kesimpulan dan Saran
4.1.1 E-Commerce Shopee . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 27
4.1.2 E-Commerce Sorabel . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 28
4.2 Penutup . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 28

DAFTAR PUSTAKA . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 29
Page |3

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Shopee adalah aplikasi Marketplace online untuk jual beli di ponsel dengan mudah
dan cepat. Shopee menawarkan berbagai macam produk-produk mulai dari produk
fashion sampai dengan produk untuk kebutuhan sehari-hari. Shopee hadir dalam bentuk
aplikasi mobile untuk memudahkan penggunanya dalam melakukan kegiatan belanja
online tanpa harus membuka website melalui perangkat komputer.

Shopee mulai masuk ke pasar Indonesia pada akhir bulan Mei 2015 dan Shopee baru
mulai beroperasi pada akhir Juni 2015 di Indonesia. Shopee merupakan anak perusahaan
dari Garena yang berbasis di Singapura. Shopee telah hadir di beberapa negara di
kawasan Asia Tenggara seperti Singapura, Malaysia, Vietnam, Thailand, Filipina, dan
Indonesia. Shopee Indonesia beralamat di Wisma 77 Tower 2, Jalan Letjen. S. Parman,
Palmerah, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11410, Indonesia.

Shopee hadir di Indonesia untuk membawa pengalaman berbelanja baru. Shopee


memfasilitasi penjual untuk berjualan dengan mudah serta membekali pembeli dengan
proses pembayaran yang aman dan pengaturan logistik yang terintegrasi. Saat ini, angka
unduhan Shopee telah mencapai satu juta unduhan di Google Play Store.

Sasaran pengguna Shopee adalah kalangan muda yang saat ini terbiasa melakukan
kegiatan dengan bantuan gadget termasuk kegiatan berbelanja. untuk itu Shopee hadir
dalam bentuk aplikasi mobile guna untuk menunjang kegiatan berbelanja yang mudah
dan cepat. Kategori produk yang ditawarkan Shopee lebih mengarah pada produk fashion
dan perlengkapan rumah tangga.

Pada halaman awal pengguna akan disambut dengan 21 kategori yang tersedia di
Shopee, yaitu Pakaian Wanita, Pakaian Pria, Sepatu Wanita, Sepatu Pria, Tas, Fashion
Muslim, Aksesoris Fashion, Kecantikan & Kesehatan, Jam Tangan, Gadget,
Perlengkapan Olahraga, Hobi & Mainan, Perlengkapan Bayi & Anak, Perlengkapan
Rumah, Elektronik, Komputer & Aksesoris, Makanan & Minuman, Voucher, Fotografi,
Otomotif, dan Serba Serbi yang di dalamnya terdapat camilan dan dekorasi rumah.
Page |4

Beberapa keunggulan Shopee menurut Chris Feng, CEO Shopee dalam acara peluncuran
Shopee di Jakarta adalah:

• Menjual barang dengan cukup cepat, dapat dilakukan hanya dalam waktu 30 detik.
• Memiliki tampilan yang sederhana dan dapat dengan mudah digunakan walaupun
oleh pengguna baru.
• Menawarkan fitur chatting dengan penjual sehingga dengan mudah bisa langsung
bertransaksi atau tawar menawar. Fitur ini sangat memudahkan pengguna aplikasi
shopee mengingat di aplikasi atau situs e-commerce lainnya pembeli harus
menyimpan nomer telepon terlebih dahulu untuk berhubungan langsung. Fitur
chatting pada aplikasi shopee juga berbeda karena selain bisa mengirim pesan tetapi
juga bisa mengirim tautan seperti foto.
• Memiliki fitur tawar yang memungkinkan pembeli untuk menawar harga yang sudah
ditetapkan oleh penjual.
• Memiliki fitur berbagi yang lengkap sehingga dengan mudah menyebarkan info ke
berbagai media social atau messenger, seperti Facebook, Instagram, Twitter, Line,
Pinterest, Whatsapp, Buzz, hingga Beetalk.
• Shopee mengintegrasikan fitur media sosial mencakup fungsi hashtag, yang
memungkinkan pengguna mencari barang atau produk yang sedang populer atau
untuk mengikuti tren produk terbaru dengan mudah. (Reza,2015)

Perkembangan teknologi informasi yang sedimikian cepatnya telah membawa


dunia memasuki era baru yang lebih cepat dari yang pernah dibayangkan sebelumnnya.
Setidak-tidaknya ada empat era penting sejak ditemukannya komputer sebagai alat
pengolah data sampai dengan era internet dimana komputer menjadi senjata utama dalam
berkompetisi. Penggabungan antara teknologi komputer dengan telekomunikasi telah
menghasilkan suatu revolusi di bidang sistem informasi. jumlah pengguna internet
sebesar 83,7 juta pengguna, dan diramalkan akan terus bertambah setiap tahunnya
(emarketer, 2014). Adapun data mengenai peramalan perkembangan pengguna internet di
Indonesia.

Jumlah pengguna internet yang mencapai 83,7 juta pengguna atau sekitar 30%
dari total penduduk di Indonesia, pasar e-commerce dapat menjadi tambang emas bagi
Page |5

sebagian orang yang akan menggeluti bisnis onlineshop (Mitra, 2014). Menurut
Menkominfo, nilai transaksi e-commerce mencapai Rp. 150 triliun pada tahun 2014
(Menkominfo, 2014). Berdasarkan dari data Boston Consulting Group (BCG),
diperkirakan pada tahun 2020 akan terjadi ledakan e-commerce di mana jumlah
masyarakat kelas menengah di Indonesia yang banyak melakukan ecommerce akan
mencapai 141 juta orang atau sekitar 54% penduduk Indonesia. Dilihat dari data ini,
sudah jelas dan bisa dipastikan bahwa potensi pasar ecommerce di Indonesia sangatlah
besar.

Terdapat 5 model bisnis e-commerce di Indonesia, yaitu Iklan Baris, Marketplace


C2C, Shopping mall, Toko online B2C, Toko online social media. Salah satu model
bisnis e-commerce yang banyak digunakan adalah Marketplace C2C. Hal ini dikarenakan
pada model Marketplace C2C kegiatan jual beli harus menggunakan fasilitas transaksi
online seperti layanan escrow atau rekening pihak ketiga untuk menjamin keamanan
transaksi. Penjual hanya akan menerima uang pembayaran setelah barang diterima oleh
pembeli. Selama barang belum sampai, uang akan disimpan di rekening pihak ketiga.
Apabila transaksi gagal, maka uang akan dikembalikan ke tangan pembeli. Fasilitas ini
memberikan kenyamanan bertransaksi bagi penjual maupun pembeli.

Salah satu aplikasi Marketplace yang sedang marak digunakan adalah Shopee.
CEO Shopee, Chris Feng mengatakan Shopee adalah satu dari banyak pihak yang
memanfaatkan peluang bisnis E-Commerce dengan meramaikan segmen mobile
Marketplace melalui aplikasi mobile mereka untuk mempermudah transaksi jual beli
melalui perangkat ponsel. Secara general, Shopee sendiri memposisikan dirinya sebagai
aplikasi Marketplace. Pendekatan sosial tersebut dipilih karena Asia Tenggara merupakan
kawasan yang gemar bermain media sosial. Bukan rahasia lagi bila Indonesia adalah
negara yang paling aktif bermain di ranah media sosial. (Priambada, 2015) Bahkan di
Indonesia penggunaan media sosial bukan hanya untuk berkomunikasi tetapi juga sudah
merambah ke kegiatan jual beli.
Page |6

BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Internet

Kemajuan di bidang teknologi, komputer, dan telekomunikasi mendukung perkembangan


teknologi internet. Dengan internet pelaku bisnis tidak lagi mengalami kesulitan dalam
memperoleh informasi apapun untuk menunjang aktivitas bisnisnya, bahkan sekarang
cenderung dapat diperoleh berbagai macam informasi, sehingga informasi harus disaring
untuk mendapatkan informasi yang tepat dan relevan. Hal tersebut mengubah abad informasi
menjadi abad internet.

Penggunaan internet dalam bisnis berubah dari fungsi sebagai alat untuk pertukaran
informasi secara elektronik menjadi alat untuk aplikasi strategi bisnis, seperti : pemasaran,
penjualan, dan pelayanan pelanggan. Pemasaran di internet cenderung menembus berbagai
rintangan, batas bangsa, dan tanpa aturan-aturan yang baku. Sedangkan pemasaran
konvensional, barang mengalir dalam partai-partai besar, melalui pelabuhan laut, pakai
kontainer, distributor, lembaga penjamin, importer, dan lembaga bank. Pemasaran
konvensional lebih banyak yang terlibat dibandingkan pemasaran lewat internet. Pemasaran
di internet sama dengan direct marketing, dimana konsumen berhubungan langsung dengan
penjual, walaupun penjualannya berada di luar negri.

Pengguna internet di seluruh dunia berkisar 200 juta, 67 juta diantaranya berada di
Amerika Serikat, internet di Indonesia berlipat dua kali setiap 100 hari. Penggunaan internet
untuk aplikasi strategi bisnis di Indonesia peluangnya cukup besar, tapi banyak orang tidak
menyadari, karena pemain bisnis di Indonesia masih banyak kalangan tua.

Setiap yang kita ketahui bahwa internet telah menciptakan revolusi yang sangat tidak
terduga dalam dunia teknologi, informasi maupun komunikasi. Pengertian internet
(interconnection networking) sendiri adalah jaringan komunikasi global yang terbuka dan
menghubungkan jutaan bahkan milyaran jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis,
dengan menggunakan tipe komunikasi seperti telepon, satelit dan lain sebagainya. Awalnya
internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika
Serikat pada tahun 1969 melalui sebuah proyek yang disebut dengan ARPANET. Misi awal
Page |7

dari proyek ini awalnya hanya untuk keperluan militer saja, tetapi lambat laun terus
berkembang dan bisa dinikmati oleh semua kalangan. Terciptanya internet telah membawa
perubahan yang sangat berarti dalam berbagai aspek kehidupan manusia. Selain itu, internet
juga telah melahirkan dunia baru yang memiliki pola, corak sekaligus karakteristik yang
berbeda dengan dunia nyata.

2.2 Fungsi atau Manfaat Internet

Berikut beberapa fungsi atau manfaat dari penggunaan internet :

a. Menambah Wawasan dan Pengetahuan


Dengan adanya internet, kita jadi lebih tahu mengenai bebagai wawasan dan
pengetahuan dari berbagai bidang dari seluruh dunia. Terutama bagi pelajar, internet
mempermudah mereka dalam mencari informasi yang berkaitan dengan pelajaran
mereka.

b. Komunikasi Menjadi Lebih Cepat


Perkembangan internet yang semakin menjadi-jadi membuat komunikasi antar
individu menjadi sangat mudah dan cepat. Kita juga dapat berkomunikasi dengan orang
luar negeri sekalipun dengan biaya yang relative murah. Selain itu, sudah banyak jejaring
sosial seperti Facebook yang digunakan pengguna internet untuk berkenalan dan
menemukan teman bari di sana. Tidak sedikit juga dari mereka yang ngobrol atau
chatting dengan kerabat mereka menggunakan jejaring sosial ini.

c. Mudahnya Belanja di Internet


Dengan meledaknya penggunaan internet, semakin banyak orang yang tertarik
melakukan belanja online. Saat ini, banyak orang yang lebih suka belanja online karena
sangat mudah dan efisien. Salah satu keuntungan dari belanja online adalah kita tidak
perlu keluar rumah untuk membeli item yang kita butuhkan. Selain itu, ketika jam kerja
sangat sibuk atau tidak teratur, belanja online merupakan pilihan yang terbaik untuk
membeli barang tanpa harus menyita banyak waktu.
Page |8

d. Internet Sebagai Wahana Hiburan


Internet juga berperan sebagai “Penghibur” bagi anda yang sedang gelisah atau
galau memikirkan sesuatu. Anda bisa menghibur diri dengan mengakses jejaring sosial,
mendengarkan musik, menonton video atau main game.

e. Berbagi Apapun Menjadi Lebih Mudah


Dengan adanya internet, kita bisa berbagi apapun yang kita punya, seperti
pengalaman, tutorial, resep, dan lain sebagainya melalui akun media sosial atau blog
pribadi. Saat ini banyak orang yang lebih suka menggunakan blog pribadi untuk berbagi
hal yang mereka punya. Terdapat puluhan platform yang bisa anda gunakan untuk
membuat blog gratis, seperti blogger dan wordpress.

f. Pentingnya Internet Dalam Dunia Bisnis


Ilustrasi internet untuk bisnis mengingat internet dapat dimanfaatkan dalam segala
bidang termasuk dalam bidang bisnis, maka tak sedikit para pelaku bisnis menggunakan
internet demi meunjang bisnis mereka. Banyak orang yang telah menemukan berbagai
manfaat internet untuk bisnis mereka. Bahkan ada yang dinamakan bisnis online dimana
peran internet sebagai bisnis utama.

2.3 Pengertian Sistem Informasi


Pada umumnya sistem informasi merupakan sebuah sistem yang ada pada sebuah
organisasi dimana didalamnya terdapat kombinasi yang terdiri dari kumpulan orang, fasilitas,
teknologi bahkan cara kerja atau metode sehingga menciptakan alur sebuah komunikasi serta
pemprosesan beragam tipe kejadian internal maupun eksternal yang dapat dijadikan sebagai
sebuah dasar dalam penentuan keputusan berdasarkan informasi yang terdapat pada sistem
tersebut.
Sebuah sistem tidak dapat berjalan tanpa adanya support atau dukungan operasi dan
managemen yag meliputi kombinasi teknologi informasi dan beragam aktivitas manusia yang
berperan sebagai pengguna teknologi itu sendiri. Berikut beragam pengertian sistem
informasi menurut beberapa ahli :
Page |9

1. Menurut Gordon B. Davis (1991: 91)


Sistem informasi adalah suatu sistem yang menerima input atau masukan data dan
instruksi, mengolah data sesuai dengan instruksi dan mengeluarkan hasilnya.

2. Menurut John F. Nash (1995: 8)


Sistem informasi adalah Sistem Informasi adalah kombinasi dari manusia,
fasilitas atau alat teknologi, media, prosedur dan pengendalian yang ditujukan untuk
mengatur jaringan komunikasi yang penting, proses transaksi tertentu dan rutin,
membantu manajemen dan pemakai intern dan ekstern dan menyediakan dasar untuk
pengambilan keputusan yang tepat.

3. Menurut Kertahadi (2007)


Sistem informasi adalah alat untuk menyajikan informasi sedemikian rupa
sehingga bermanfaat bagi penerimanya. Tujuannya adalah untuk memberikan
informasi dalam perencanaan, memulai, pengorganisasian, operasional sebuah
perusahaan yang melayani sinergi organisasi dalam proses mengendalikan
pengambilan keputusan.

4. Menurut Rommey (1997: 16)


Sistem informasi yang diselenggarakan cara untuk mengumpulkan, memasukkan,
mengolah, dan menyimpan data dan terorganisir cara untuk menyimpan, mengelola,
mengendalikan dan melaporkan informasi dengan cara yang suatu organisasi dapat
mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

5. Menurut Mc leod
Sistem Informasi merupakan sistem yang mempunyai kemampuan untuk
mengumpulkan informasi dari semua sumber dan menggunakan berbagai media
untuk menampilkan informasi
P a g e | 10

6. Menurut Tata Sutabri, S.Kom., MM, 2005:36


Sistem informasi merupakan suatu sistem di dalam suatu organisasi yang
mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian yang mendukung fungsi
organisasi yang bersifat manajerial dalam kegiatan strategi dari suatu organisasi untuk
dapat menyediakan kepada pihak luar tertentu dengan laporan – laporan yang
diperlukan.

7. Menurut Erwan Arbie, 2000, 35


Sistem informasi adalahsistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan
kebutuhan pengolahan transaksi harian, membantu dan mendukung kegiatan operasi,
bersifat manajerial dari suatu organisasi dan membantu mempermudah penyediaan
laporan yang diperlukan.

8. Menurut Tafri D. Muhyuzir, 2001, 8


Sistem informasi adalah data yang dikumpulkan, dikelompokkan dan diolah
sedemikian rupa sehingga menjadi suatu informasi yang berharga bagi yang
menerimanya.

9. Menurut O’Brien 2005, 5


Sistem informasi adalah suatu kombinasi terartur apapun dari people (orang),
hardware (perangkat keras), software (piranti lunak), computer networks and data
communications (jaringan komunikasi), dan database (basis data) yang
mengumpulkan, mengubah dan menyebarkan informasi di dalam suatu bentuk
organisasi.

10. Menurut Leitch Rosses (dalam Jugiyanto, 2005 : 11)


Sistem informasi adalah suatu sistem didalam organisasi yang mempertemukan
kebutuhan pengelolah transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial dan
kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan
laporan-laporan yang diperlukan.
P a g e | 11

11. Menurut Lani Sidharta (1995: 11)


“Sebuah sistem informasi adalah sistem buatan manusia yang berisi himpunan
terintegrasi dari komponen – komponen manual dan komponen – komponen
terkomputerisasi yang bertujuan untuk mengumpulkan data, memproses data, dan
menghasilkan informasi untuk pemakai”

12. Menurut Robert A. Leitch dan K. Roscoe Davis dalam buku Jogiyanto
“Sistem informasi adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang
mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat
manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar
tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan.”

13. Menuruut Hanif Al Fatta, 2009:9


Sistem informasi merupakan suatu perkumpulan data yang terorganisasi beserta
tatacara penggunaanya yang mencangkup lebih jauh dari pada sekedar
penyajian.Istilah tersebut menyir atkan suatu maksud yang ingin dicapai dengan jalan
memilih dan mengatur data serta menyusun tatacara penggunaanya.

Keberhasilan suatu sistem informasi yang diukur berdasarkan maksud


pembuatanya tergantung pada tiga faktor utama, yaitu : keserasian dan mutu data,
pengorganisasian data, dan tatacara penggunaanya.untuk memenuhi permintaan
penggunaan tertentu, maka struktur dan cara kerja sistem informasi berbeda-beda ber
gantung pada macam keperluan atau macam permintaan yang harus dipenuhi. Suatu
persamaan yang menonjol ialah suatu sistem informasi menggabungkan berbagai
ragam data yang dikumpulkan dari berbagai sumber.

Untuk dapat menggabungkan data yang berasal dari berbagai sumber suatu sistem
alih rupa (transformation) data sehingga jadi tergabungkan (compatible). Berapa pun
ukurannya dan apapun ruang lingkupnya suatu sistem informasi perlu memiliki
ketergabungan (compatibility) data yang disimpannya.
P a g e | 12

14. Menurut Sutabri (2005:42)


“sistem informasi adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang
mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian yang mendukung fungsi
operasi organisasi yang bersifat manajerial dengan kegiatan strategi dari suatu
organisasi untuk dapat menyediakan kepada pihak luar tertentu dengan laporan-
laporan yang diperlukan”

Sistem Informasi pada umumnya dapat terbentuk dengan beberapa kegiatan


operasi tetap berikur ini :

• Pengumpulan data
• Pengelompokan data
• Penghitungan data
• Analisa topik masalah
• Penyajian laporan

Sedangkan sasaran dari suatu sistem informasi yakni :


• Dengan adannya sistem informasi maka penyelesaian tugas atau pekerjaan akan
semakin meningkat
• Proses pengerjaan tugas atau pekerjaan akan mempunyai nilai efektivitas yang
tinggi secara keseluruhan
• User dituntut untuk lebih produktif supaya memperoleh output yang berkualitas
• Sistem yang dibuat harus bersifat “easy to use” atau mudah penggunaannya
• Out yang berkualitas akan mendatangkan pendapatan atau keuntungan yang lebih
besar daripada biaya pembuatan dan maintenance (perawatan) sistem itu sendiri
• Efektifitas ekonomi dapat meningkat.
Secara garis besar, sistem informasi bisa diartikan sebagai sistem yang saling
terintegrasi satu sama lain secara penuh atau optimal sehingga pengolahan,
penyimpanan, pengelolaan, pemprosesan dan penyajian informasi suatu perusahaan
atau organisasi dapat tersaji dalam berbagai jenis informasi yang akurat sehingga
nantinya dapat dijadikan sebagai acuan penentu keputusan guna berhasil mencapai
tujuan yang telah disepakati bersama.
P a g e | 13

BAB III

PEMBAHASAN

3.1 E-Commerce Shopee

Aplikasi ini diklaim sebagai aplikasi mobile marketplace pertama bagi konsumen-
ke-konsumen (C2C). Aplikasi ini merupakan wadah belanja online yang lebih focus
pada platform mobile sehingga orang lebih mudah mencari, berbelanja, dan berjualan
langsung di ponselnya saja.

Shopee sendiri telah diluncurkan secara terbatas pada awal 2015 di kawasan Asia
Tenggara, termasuk Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, Filipina dan Taiwan.
Platform ini menawarkan berbagai macam produk dilengkapi dengan metode
pembayaran yang aman, layanan pengiriman yang terintegrasi dan fitur social yang
inovatif untuk menjadikan jual beli menjadi lebih menyenangkan aman dan praktis.
Selain itu, Shopee juga berkomitmen untuk mengembangkan 'jiwa' kewirausahaan bagi
para penjualnya. Sebagai informasi, para pengusaha diberdayakan untuk menjadi penjual
yang lebih efektif dengan menyediakan akses kepada jutaan konsumen tanpa biaya dan
dapat mengelola ketersediaan barang dan hubungan dengan pelanggan lebih baik. Saat ini
shopee telah diunduh lebih dari 4 juta kali dan memiliki lebih dari 600 ribu pengikut.

Shopee merupakan salah satu aplikasi marketplace online yang mulai masuk
Indonesia pada akhir bulan Mei 2015 dan baru mulai beroperasi pada akhir Juni 2015.
Shopee memiliki guna untuk jual beli yang dilakukan melalui ponsel agar lebih mudah
dan cepat. Shopee juga sama dengan e-commerce lainnya yang dimana Shopee banyak
sekali menawarkan berbagai macam produk-produk seperti produk fashion sampai
dengan produk untuk kebutuhan sehari-hari.

Di dalam Shopee sangat banyak sekali fitur-fitur yang disediakan untuk


memudahkan pengguna melakukan transaksi, tidak hanya fitur tetapi Shopee juga banyak
sekali menawarkan program seperti promosi gratis ongkir (ongkos kirim).
P a g e | 14

Program atau promosi gratis ongkir menyebabkan Shopee banyak sekali


dikunjungi oleh para pengguna aplikasi e-commerce khususnya untuk belanja online
dikarenakan program tersebut sangatlah diminati dan meringankan biaya pembelanjaan
oleh pembeli. Dengan cara untuk mendapatkan program gratis ongkir sangat mudah
cukup dengan mengikuti syarat-syarat yang diberikan oleh pihak Shopee ataupun dari
pihak toko online shop yang bekerja sama dengan Shopee sendiri.

Shopee merupakan salah satu e-commerce yang cukup populer digunakan. Sejak
meluncur resmi pada Desember 2015 di Indonesia, Shopee telah menghadirkan layanan
free ongkir sebagai taktik untuk bersaing dengan beberapa kompetitor lokal seperti
Tokopedia, BukaLapak, elevenia, dan MatahariMall. Setiap harinya, Shopee rata-rata
melayani lebih dari 250.000 transaksi, dengan sekitar 100.000 di antaranya berasal dari
Indonesia. Di tanah air sendiri, mereka telah berhasil menjangkau 515 kota dan menggaet
ribuan pengguna aktif.

Pada tanggal 9 November 2017, marketplace jual beli online Shopee telah
meresmikan kehadiran Shopee Mall sebagai direktori belanja terbaru di dalam platform
mobile e-commerce mereka.shopee mall ini berhasil diimplementasikan dan dapat
membuat pengunjung yakin keaslian produknya.

Shopee bisa bertahan karena strategi marketing yang baik, dan populer dikalangan
remaja khususnya wanita. dan berhasilnya layanan yang diberikan meliputi garansi
barang selama tujuh hari, flash sales, dan pengiriman gratis sama penerapan shopee mall.

Berikut adalah keuntungan jualan di Shopee yang bisa jadi pertimbangan Anda
untuk bergabung di marketplace ini:

1. Fitur live chat


Shopee menyediakan fitur live chat yang bisa digunakan oleh penjual berkomunikasi
secara langsung kepada konsumennya. Misalnya ketika stok barang yang dipesan sudah
habis atau sedang menunggu stok yang baru. Anda bisa menanyakan langsung ke
pembeli apakah ingin menunggu barang atau mengganti varian barang, jadi tidak
langsung cancel. Dengan demikian resiko mendapatkan rating jelek dari pembeli bisa
dikurangi karena adanya komunikasi yang baik.
P a g e | 15

2. Produk bisa di “up”


Shopee menyediakan fitur beriklan bagi para penjualnya agar produknya bisa muncul
pada urutan teratas ketika ada calon pembeli yang mencari produk dengan kata kunci
tertentu. Anda bisa memanfaatkan fitur ini untuk meningkatkan penjualan produk
Anda.Tapi ada juga yang gratis. Shopee menyediakan fitur sundulan untuk maksimal 5
produk Anda sesuai dengan kategorinya setiap 4 jam sekali. Dengan begitu makin banyak
calon pembeli yang melihat produk Anda.

3. Dukungan sistem yang memudahkan dan menguntungkan penjual


Shopee banyak menyediakan panduan untuk penjual yang bisa Anda dapatkan
di https://help.shopee.co.id/ untuk menjawab segala macam pertanyaan yang berkaitan
dengan fitur, promo, dan juga tips berjualan.

4. Potensi transaksi yang besar


Data yang didatakan dari event Harbolnas Shopee tahun 2017 menunjukkan hampir 3 juta
barang terjual, yang meningkat sekitar 6x dibandingkan dari tahun 2016. Produk yang
paling banyak dijual adalah produk perawatan, kosmetik, dan juga aksesoris gadget.
Anda bisa menjadi bagian dari transaksi yang luar biasa ini dengan menjadi penjual di
Shopee sekarang.

STRATEGI SHOPEE
Tak lepas dari strategi Garansi Shopee, Gratis Biaya Pengiriman, dan Garansi
Harga Termurah. Kini, Shopee optimistis bertumbuh double digit dengan menambah
strategi binis mereka. Seperti apa strategi bisnis baru dari Shopee?Menyusul strategi
terdahulu Shopee yang berhasil menyumbang pertumbuhan SEA mencapai 4.7% atau dua
kali lipat lebih besar dibandingkan market Eropa (1.7%), dan USA (1.6%), Shopee kini
berinovasi melalui tiga strategi bisnis terbaru.
“Seller Empowerment, Expand Market Segments, dan Official Shops adalah tiga
strategi tambahan yang akan kami gunakan untuk meningkatkan pertumbuhan Shopee
hingga double digit,” kata Junjie.
P a g e | 16

Seller Empowerment dilakukan Shopee dengan meningkatkan kualitas penjual. Junjie


menerangkan, Shopee berupaya membangun komunitas penjual yang kuat dengan
beragam aktivitas, diantaranya Kampus Shopee yang diadakan di Indonesia.

“Kampus Shopee merupakan kegiatan yang kami inisiasi dalam bentuk edukasi
yang dapat mendukung penjual mengembangkan kemampuan bisnis mereka,” terang
Junjie. Aktivitas yang dilakukan Shopee sejak tahun 2016 ini tengah berlangsung di 13
kota di Indonesia, dan berhasil menjangkau 900 peserta. Tidak sebatas itu, Shopee pun
menggandeng partner strategis yang dapat menginspirasi para penjual Shopee,
diantaranya Facebook. Strategi tambahan berikutnya adalah Expand Market
Segments. Junjie menjelaskan, tingginya aktivitas belanja online di Asia Tenggara
mendorong Shopee untuk menumbuhkan portofolio produk bagi pembeli
Shopee. Indonesia sebagai penyumbang terbesar pada bisnis Shopee (40%) telah
menerapkan strategi ini melalui kerja sama dengan beberapa brand seperti L’Oreal dan
Oppo. Cara ini sekaligus menjadi implementasi dari strategi bisnis Shopee
berikutnya, Official Shops Shopee. Strategi ekspansi Official Shops Shopee pada dasarnya
memiliki kesamaan dengan Expand Market Segments. Keduanya saling bersinergi untuk
menjangkau lebih banyak segmen pembeli melalui penambahan angka portofolio penjual
dan produk.

Adapun keunggulan dan kelemahan Shopee sebagai berikut:


Keunggulan Shopee:
• Banyak kategori yang disediakan
• Respon website yang cepat
• Tampilannya simple dan menarik
• Tersedia penjelasan spesifik barang
• Tersedia fitur chat dengan penjual untuk menawar barang
• Adanya pengiriman gratis tanpa ongkos kirim
• Adanya pilihan gratis ongkir
P a g e | 17

Kelemahan Shopee:
• Ongkos kirim rusak ditanggung pembeli
• Untuk promo ongkoskirim gratis syarat yang
harus di penuhi terkesan sulitdan merepotkan
• Terkadang situs sulit di akses atau bahkan lambat pada jam-jam tertentu
• Tidak adanya layanan belanja dengan cicilan
(pembeli harus membayarbarang secara cash)
• Terkadang jika membeli dua barang ditoko yang sama ada salah satubarang yang
tidak sampai pada pelanggan

ANALISIS MASALAH

Tantangan yang Dihadapi E-Commerce Shopee:


• Menjaga konsistensi dan komunikasi yang lancar di media sosial, melalui konten unik
yang merefleksikan nilai-nilai dan personality perusahaan serta memastikan jalur
komunikasi dua arah dengan pengguna
• Menyelesaikan permasalahan yang muncul dari hasil komunikasi dengan pengguna
secara strategis dan cepat. Tim media sosial Shopee juga bertanggung jawab untuk
memonitor percakapan serta menanggapi pengguna secara cepat
• Menciptakan konten yang atraktif untuk menarik pengguna mengunjungi iklan
Shopee. Shopee secara konsisten menghadirkan berbagai festival belanja, serta
inisiatif terbaru yang dapat memberikan keuntungan lebih bagi pengguna seperti
diskon hingga 95 persen, flash sale, dan sebagainya.
• Dengan populernya e-commerce saat ini,kemungkinan akan ada orang yang
membuka e-commerce lainnya dengan fitur yang lebih baik dan lebih unggul, untuk
menghindari pembeli dan penjual pindah ke online shop lain shopee harus
meningkatkan fitur dan layanan yang lebih baik lagi.
• Akses yang tidak sah oleh seseorang terhadap data milik orang lain
• Kecurangan yang dilakukan oleh seseorang yang identitasnya tidak di ketahui
• Pencurian data oleh orang yang tidak bertanggung jawab
P a g e | 18

3.2 E-Commerce Sorabel


Latar Belakang Sorabel
Sorabel adalah e-commerce yang bergerak di bidang penjualan produk-produk
fashion. Awal mula didirikan, e-commerceini bernama Sale StockIndonesia, namun
mulai tanggal 14 Januari 2019 melakukan rebranding menjadi Sorabel. Hal ini dilakukan
untuk meningkatkan nilai marketing ke masyarakat agar Sale Stock tidak hanya
menyediakan fungsionalitas tetapi juga nilai emosi, dengan mengusung slogan empower
is fire, make it happy. Sorabel sendiri adalah singkatan dari Soraya dan Belle. Soraya
adalah nama dari customer service Sale Stock,sedangkan Belle menggambarkan wanita
yang populer dan atraktif.

Sorabel didirikan pada tahun 2014 oleh pasangan suami istri Lingga Madu dan
Ariza Novianti. Salah satu alasan didirikannya Sorabel adalah ketika founder merasa baju
yang dijual di pasaran sangat mahal dan berkali-kali lipat dari harga produksinya.
Padahal, sandang adalah salah satu kebutuhan primer/pokok manusia yang dipakai
sehari-hari. Oleh karena itu, muncul ide untuk menjual sandang dengan harga ‘jujur’
lewat sebuah e-commerce Dibuatlah e-commerce yang dapat menganalisa produk yang
diminati pasaran dengan bantuan teknologi Artificial Intelligence (AI) serta Machine
Learning. Penggunaan teknologi tersebut dapat meminimalisir kerugian karena Sorabel
hanya menjual produk yang sudah di-analisis akan terserap di pasaran. Tujuan dari
Sorabel adalah menjual fashion dengan harga terjangkau untuk seluruh masyarakat
Indonesia.
Sorabel by Sales Stock merupakan sebuah usaha startup m- commerce yang
memiliki prinsip-prinsip cost-leadership dan memanfaatkan kekuatan media sosial.
Sorabel by Sale Stock mengungguli aplikasi milik e- commerce besar lainnya seperti
Alfacart, Zalora, Berrybenka dan Matahari Mall. Pada kuartal III 2018, Sorabel by Sale
Stock berada di peringkat ke tujuh dari sepuluh e-commerce yang paling banyak
dikunjungi di Indonesia dengan rata-rata pengunjung situs sebanyak 4,33 juta per bulan.
Sorabel by Sales Stock yang telah berdiri 5 tahun sejak tahun 2013 ini masih
memiliki pengunjung yang lebih sedikit dibanding m-commers lainnya disebabkan
Sorabel by Sale Stock sendiri merupakan startup yang cenderung “pemalu” dengan
P a g e | 19

media sehingga tak heran jika banyak masayarakat yang belum mengetahuinya. Hal ini
menyebabkan presepsi resiko yang akan muncul ketika konsumen merasa ketidakpastian
serta kemungkinan yang tidak diharapkan jika ingin berbelanja menggunakan aplikasi
mobile. Rangkaian koleksi fashion yang kami tawarkan di Sorabel by Sale Stock dapat
dinikmati oleh seluruh konsumen di Indonesia. Ragam koleksi kekinian di aplikasi
Sorabel by Sales Stock. Asosiasi Pengguna Internet Indonesia (APJII) memberikan hasil
survey mereka untuk jumlah konsumen online yang mengakses kategori fashion di
Indonesia sebesar 58% konsumen wanita. Mengacu pada survey ini, Sorabel by Sale
Stock berupaya untuk menghadirkan koleksi fashion secara lengkap dari mulai Dress,
Blouse, Atasan, Bawahan, Tas, Sepatu sampai dengan Aksesoris.
Sorabel by Sale Stock saat ini memiliki kampanye Be Fashionable Forever
dengan mengajak konsumen agar tampil fresh, fun, dan percaya diri. Sorabel by Sale
Stock mempunyai 29 kategori produk fashion meliputi kebutuhan fashion perempuan,
laki-laki, baju hamil dan menyusui, big size, bahkan balita yang berkualitas dengan harga
yang sangat terjangkau. Sebagai e-commerce yang fokus di perangkat mobile, Sorabel by
Sale Stock harus berhadapan dengan layanan e-commerce lain seperti Shopee, Carousell,
dan Lyke. Namun berbeda dengan para pesaing mereka, Sorabel by Sale Stock
menyediakan produk-produk mereka sendiri, dan tidak bertindak sebagai marketplace
yang hanya menyalurkan barang dari penjual ke pembeli.
Sorabel memberikan penawaran Harga Jujur yang diberikan kepada pelanggan di
seluruh Indonesia, diharapkan dapat menjadi pilihan terbaik untuk mereka mengakses
ragam fashion terkini. Sorabel by Sale Stock memiliki keunggulan dengan memberikan
kemudahan dalam penggunaan aplikasinya serta kemudahan melalui fasilitas bayar di
tempat, gratis ongkos kirim tanpa adanya minimum pembelian dan pelayanan tim
customer service kami yang hadir selama 24 jam 7 hari seminggu. Sebagai bagian dari
visi Sorabel untuk terus memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk memiliki
fashion favoritnya. Sorabel aplikasinya dengan berbagai macam gambar fashion dan
memiliki keunggulan yang tidak terdapat pada aplikasi lain yaitu CDBB (Coba Dulu
Baru Beli) maksimal 15 menit sebelum memutuskan membeli produk yang diinginkan.
Hal ini membuat konsumen menikmati penggunaannya sehingga membuat konsumen
menjadi nyaman dan meminimkan resiko yang ditakuti oleh konsumen. Resiko yang
P a g e | 20

dirasakan, kemudahan dalam pemakaian, kenikmatan yang dirasakan serta kepercayaan


mempengaruhi kepuasan tersendiri. Kepuasan adalah kunci utama untuk membuat niat
penggunaan aplikasi kembali dalam berbelanja di aplikasi Sale Stock. Menurut Kotler,
Kepuasan adalah perasaan (emosi) senang atau kecewa seseorang yang muncul setelah
membandingkan antara persepsi atau kesan terhadap kinerja atau hasil suatu produk dan
harapan-harapannya setelah berbelanja.

Cara Sale Stock Mendapatkan Pelanggan


Sale Stock Tingkatkan Pelanggan Baru Gunakan Teknologi Retargeting. Sale
Stock menantang RTB House untuk meraih efisiensi yang lebih besar dalam
mengakuisisi pelanggan baru di website mereka. Pelanggan baru didefinisikan sebagai
pengunjung unik yang pernah berkunjung ke website namun belum pernah melakukan
pembelanjaan sebelumnya. Selain menjadi sebuah tantangan, hal ini merupakan sebuah
hal yang sangat umum terjadi di dunia bisnis berbasis daring di Indonesia. Dengan
tingkat penetrasi internet yang meningkat setiap tahunnya, dipastikan akan terdapat lebih
banyak pengguna internet yang cukup potensial untuk menjadi pelanggan. RTB House
siap menjawab tantangan ini.
Solusi dari tantangan tersebut adalah RTB House, sebuah perusahaan yang sarat
pengalaman di lebih dari 40 negara di seluruh dunia, mampu menjawab tantangan para
pebisnis online dengan solusi dan teknologi yang dikembangkan secara menyeluruh dan
disesuaikan dengan kondisi pasar. Untuk menghadapi tantangan dari Sale Stock, RTB
House kemudian membagi pengunjung situs Sale Stock ke dalam 3 segmentasi
pengunjung. Pertama, Customer, dengan definisi sebagai pelanggan yang pernah
membeli sebelumnya. Kedua, Shoppers yang merupakan pengunjung yang sudah
melihat-lihat dan memasukkan barang ke dalam keranjang belanjaan namun kemudian
memutuskan untuk tidak melakukan pembelian. Ketiga, Visitor, pengunjung yang hanya
melihat-lihat barang di dalam situs. Dengan teknologi retargeting yang dimiliki, RTB
House mampu mengoptimalkan anggaran belanja iklan secara dinamis untuk
mengakuisisi pelanggan baru
Hasil yang diperoleh Dari kampanye tersebut, RTB House mampu membukukan
persentase peningkatan pelanggan baru hingga 50%, dibandingkan dengan kampanye
P a g e | 21

retargeting lainnya yang menyentuh angka 26%. Selain itu, RTB House juga mampu
meningkatkan konversi sekitar 22%. Uniknya, kampanye oleh RTB House juga
menghasilkan konversi yang lebih efisien, hal tersebut dapat diukur dari nilai CPO (Cost
Per Order) dan ROAS (Return On Advertising Spending) untuk tiap pelanggan baru
tanpa mengurangi jumlah penjualan rata-rata.
Dengan demikian, ada beberapa poin yang bisa dijadikan acuan dalam
keberhasilan RTB House untuk meningkatkan efisiensi biaya iklan untuk Sale Stock.
Yang pertama, pencapaian CPO 19,9% lebih rendah untuk pelanggan baru, sementara
inflasi CPO untuk pelanggan yang sudah ada hanya 0,8% selama 4 bulan kampanye aktif
dibandingkan dengan retargeter lain. Kedua, pencapaian ROAS lebih tinggi 35,5% dan
4,6% ROAS yang lebih tinggi untuk pelanggan baru dalam 4 bulan kampanye aktif
dibandingkan dengan retargeter lain. Ketiga, RTB House mengalahkan retargeter
terdepan dalam 2 bulan pertama dengan ROAS untuk pelanggan baru yang selalu
mengungguli kompetisi setiap bulannya.

Produk – Produk yang di jual di Sale Stock


Selain Pakaian, kami juga menyediakan berbagai jenis penjualan lain yaitu
berbagai kebutuhan peralatan pokok maupun perlengkapan pokok, diantaranya sebagai
berikut :
• Pakaian wanita / pria / bayi / anak – anak.
• Aksesoris wanita / pria.
• Kosmetik
• Sepatu / sandal
• Tas
• Hijab
P a g e | 22

Keunggulan Sale Stock:


• Coba Dulu Baru Bayar.
Belanja fashion online yang paling mengkhawatirkan itu ukurannya pas atau
ngga, dan Sale Stock mengerti customer yang masih takut belanja online karena
ukurannya kekecilan / kebesaran. karena di Sale Stock sekarang bisa Coba Dulu, Baru
Bayar! jika tidak cocok, Customer bisa mengembalikan langsung ke Pak Kurir, dan
hanya bayar baju yang cocok saja. Layanan ini gratis, tanpa biaya tambahan.
• Gratis Ongkos Kirim Se-Indonesia!
Saat ini cukup belanja minimal 200 ribu, customer bisa dapat Gratis Ongkir ke
SELURUH INDONESIA! Kenapa berbayar ? Karena kami sedang menyiapkan
layanan yang lebih baik Sis. Salah satunya sekarang sista bisa COD-an di seluruh
kecamatan di Indonesia & kami juga banyak kategori baru seperti aksesoris, make up,
sampai kaos kaki sehingga pilihan produk menjadi lebih banyak.
• Real Pict
Takut belanja online karena punya pengalaman barang berbeda dari foto?kami no
tipu-tipu! Semua barangnya dijamin 100% Foto Asli, Foto Sendiri. Pasti barang yang
dibeli sesuai dengan foto.
• Cash on Delivery (COD), Bayar Di Rumah
Belanja di Sale Stock, bisa pilih metode pembayaran Bayar Di Rumah / Cash On
Delivery (COD) yang berlaku di SELURUH INDONESIA. Tinggal duduk manis di
rumah, dan bayar belanjaan customer waktu terima barang dari kurir.
• Garansi 30 Hari Pengembalian
Hasil belanja online memang bisa aja mengecewakan. Tapi, kepuasan
customer terjamin di Sale Stock dengan GARANSI 30 HARI PENGEMBALIAN.
Jadi kalau baju yang customer beli kekecilan/kebesaran, customer bisa kembalikan ke
gudang sale stock. Uang customer beserta ongkos kirim pengembalian barang akan
kami kembalikan!
• CS 24 Jam, 7 hari dalam Seminggu
Kami mengerti bahwa hasrat belanja para wanita bisa datang kapan saja, di
mana saja. Untuk itu, Sale Stock menyedikan Tim Customer Service yang
didedikasikan khusus untuk melayani customer 24 jam, 7 hari dalam Seminggu.
P a g e | 23

Dijamin, Customer Service Sale Stock siap membantu dan menjawab semua
pertanyaan customer kapanpun!

Kelemahan Sale Stock:


• Persiapan gudang yang lama mungkin dikarenakan pesanan dilakukan pada momen-
momen tertentu .
• Keterlambatan pengiriman karena kurang profesionalnya ekspedisi pengiriman Sering
double resi ( Tujuan bukan seperti yang kita maksud.. kita mau dikirim ke A malah
kirim ke B).
• Terkadang suka PHP produk yang sudah kita pesan dan dalam proses persiapan
gudang tiba-tiba produknya tidak tersedia.
P a g e | 24

3.3 Kesimpulan Analisis perbandingan perbandingan antara Shopee dan Sorabel

• Tabel Perbandingan Shopee dan Sorabel

Keunggulan Kelemahan
o Ongkos kirim rusak ditanggung pembeli
o Banyak kategori yang disediakan
o Untuk promo ongkoskirim gratis syarat yang
o Respon website yang cepat
harus di penuhi terkesan sulit dan merepotkan
o Tampilannya simple dan menarik
o Terkadang situs sulit di akses atau bahkan lambat
o Tersedia penjelasan spesifik barang
pada jam-jam tertentu
Shopee o Tersedia fitur chat dengan penjual untuk
o Tidak adanya layanan belanja dengan cicilan
menawar barang
(pembeli harus membayarbarang secara cash)
o Adanya pengiriman gratis tanpa ongkos
o Terkadang jika membeli dua barang ditoko yang
kirim
sama ada salah satubarang yang tidak sampai pada
o Adanya pilihan gratis ongkir
pelanggan
o Terdapat banyak kategori yang di pilih, dan
produk yang beragam.
o Harga pada sale stock juga terjangkau
o Keterangan untuk produk juga lengkap, baik
warna, serta ukuran yang detail. Sehingga kita o Pembayaran yang hanya lewat transfer, COD,
bisa tau dan dapat menentukan barang mana dan internet banking
Sorabel yang akan di ambil, tampa harus takut o Event dan promo yang sangat jarang.
kekecilan dan kebesaran. o Jika akan membeli sesuatu maka kita harus login
o Apabila terjadi kekecilan ataupun kebesaran atau registrasi terlebih dahulu.
bisa di kembalikan.
o Bisa juga di bayar di rumah, dan juga bisa
transfer.
o Customer service yang ramahoramah.
P a g e | 25

• Perbandingan keunggulan Shopee dan Sorabel

Coba
Keunggulan Sistem Subsidi Gambar Garansi 30 Customer Banyak Respon Tersedia
Dulu
yang Pembayaran Ongkos Asli dari Hari Service brand yang Website Fitur Tawar
Baru
dimiliki COD Kirim Penjual Pengembalian 24/7 tersedia Cepat Barang
Bayar
Shopee X X X X X X
Sorabel X X X X X X

Dari table diatas dapat disimpulkan bahwa Shopee dan Sorabel memiliki
keunggulan dan ciri khasnya masing-masing dimana terdapat beberapa fitur yang hanya
dimiliki oleh e-commerce mereka sendiri tetapi tidak dimiliki oleh satu sama lain.
Adapun ciri khas tersebut terletak pada layanan tersedianya banyak brand yang
ditawarkan oleh shopee dan layanan coba dulu baru beli yang tersedia pada Sorabel.

Analisis ketertarikan pelanggan terhadap layanan e-commerce melalui kelebihan


yang ditawarkan

Dalam sebuah survey yang dilakukan oleh Snapchart pada tahun 2020
menunjukkan bahwa ketertarikan pelanggan terlebih dahulu didahului dengan iklan atas
suatu produk yang mereka dengar dan lihat. Sehingga memperkenalkan sebuah layanan
e-commerce ke sebanyak mungkin target pasar merupakan hal yang paling awal dari
berkembangnya sebuah e-commerce. Hal itulah yang dilakukan Shopee Indonesia.
Seperti yang kita ketahui bahwa e-commerce Shopee Indonesia merupakan sebuah situs
jual beli yang baru ada, bahkan sebelumnya telah didahului oleh beberapa e-commerce
seperti OLX dan BukaLapak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ketertarikan pasar yang
utama bukan disebabkan dari keunggulan yang ditawarkan oleh sebuah layanan e-
commerce, akan tetapi dari kenalnya calon pelanggan pada e-commerce tersebut terlebih
dahulu.
P a g e | 26

Jatuhnya Sorabel dan berkembangnya Shopee


Sementara itu, kualitas layanan website yang cepat memiliki pengaruh paling
besar terhadap berkembangnya sebuah layanan e-commerce. Semakin cepat dan jarang
errornya sebuah website, maka hal tersebut akan berbanding lurus dengan kepuasan
pemakai layanan, yang kemudian akan berpengaruh juga pada kesetiaan pengguna
layanan. Artinya, cepat atau lambatnya sebuah website maupun system yang digunakan
dalam sebuah e-commerce akan mempengaruhi jumlah pelanggan dan juga
perkembangan dari e-commerce itu sendiri.
Hal ini juga dibuktikan melalui perkembangan yang terjadi pada Shopee dan
Sorabel, dimana Sorabel mengalami pailit (kemunduran perkembangan) pada Juli 2020
sedangkan Shopee justru mengalami perkembangan (kemajuan) pesat selama dua tahun
terakhir (2020-2021). Adapun setelah dianalisis hal tersebut diakibatkan karena kepuasan
pelanggan yang tidak terpenuhi oleh Sorabel tetapi dapat dipenuhi dengan baik oleh
Shopee melalui system website yang cepat dan jarang terjadi error meskipun sedang
banyak pelanggan yang berkunjung di website tersebut.
P a g e | 27

BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan dan Saran

4.1.1 E-Commerce Shopee

Dari hasil pembahasan tentang studi kasus toko online “SHOPEE”, maka dapat diambil
Kesimpulan :

• Dengan adanya toko online shopee marketplace jadi lebih banyak dan terbuka luas untuk
UKM yang mau memulai menjalankan bisnis online
• Dengan adanya fitur-fitur yang ada di shopee meringankan penjual untuk meningkatkan
penjualannya
• Shopee membantu UKM ataupun Perusahaan besar memasarkan produknya ke
masyarakat luas
• Pembeli dimanjakan dengan adanya promo-promo yang ada di aplikasi shopee
• Pembeli bisa dengan mudah berkomunikasi langsung dengan penjual karena adanya fitur
chat langsung
• Pembeli bisa melihat review dari barang yang akan dibelinya.

Saran :

• Shopee harus meningkatkan servernya lagi agar tidak terjadi down server ketika sedang
banyaknya pengguna shopee yang mengunjungi aplikasi tersebut
• Shopee harus bisa lebih memberikan banyak promo promo menarik agar masyarakat
menjadi selalu tertarik dan bisa menjadi pelanggan yang loyal
• Shopee harus lebih memerhatikan penjual yang akan berjualan di aplikasi shopee agar
tidak terjadi kecurangan dan merugikan pembeli.
P a g e | 28

4.1.2 E-Commerce Sorabel

Dari hasil pembahasan tentang studi kasus toko online “SORABEL”, maka dapat diambil
Kesimpulan :

Sale Stock merupakan Sebuah startup mobile-commerce yang menerapkan prinsip-prinsip


cost-leadership dan memanfaatkan kekuatan media sosial. Sale Stock menjual pakaian wanita
berkualitas dengan harga yang sangat terjangkau. Dengan menghilangkan perantara,
memotong biaya overhead, dan fokus dengan berjualan secara online, kami meminimalkan
biaya dan menyimpan semua keuntungan ini untuk pelanggan kami.

Sekarang, Sale Stock merupakan salah satu tech start-up di Indonesia yang memiliki
perkembangan paling pesat. Didirikan di akhir 2014, perusahaan ini sekarang menjadi sebuah
rumah bagi keluarga yang berasal dari Indonesia, Jerman, Amerika Serikat dan banyak warga
negara lainnya yang pernah memiliki pengalaman bekerja di perusahaan teknologi terkenal
seperti : Facebook, Yahoo, Apple dan Sony.

Penggunaan E-commerce lebih efisien waktu, sebab dengan adanya e-commerce


pemesanan barang dapat melalui telephone atau situs internet dan dapat diantar. Pelanggan
tidak perlu repot datang langsung ke toko untuk membeli barang. Tetapi menggunakan e-
commerce tidak terlalu aman, sebab saat transaksi biasanya menggunakan kartu kredit atau
no rekening, itu dapat memungkinkan sesuatu yang tidak diinginkan terjadi.

Sedangkan cara sale stock untuk mendapatkan pelanggan yaitu RTB House sangat
fleksibel dalam hal pemilihan payment model berdasarkan goal dari pengiklan – bahkan Cost
Per Sales (CPS) dan ROAS untuk merchant pun termasuk dalam jaminan. Setelah 8 bulan
kampanye aktif, RTB House mampu menghasilkan jumlah pelanggan baru yang lebih tinggi
dengan biaya per akuisisi lebih rendah.

4.2 Penutup
Pembuatan makalah ini sangat jauh dari kata kesempurnaan, karena keterbatasan sumber
yang kami peroleh. Sehingga isi dari makalah ini masih bersifat umum. Oleh karena itu, kami
harapkan agar pembaca bisa mencari sumber yang lai guna membandingkan dengan
pembahasan yang kami buat, guna mengoreksi bila terjadi kesalahan dalam pembuatan
makalah ini
P a g e | 29

DAFTAR PUSTAKA

• Tata Sutabri, Sistem Informasi Manajemen, 2005, Yogyakarta, Andi Mcleod, Raymond,
2001, Sistem Informasi Manajemen, Jakarta, PT. Prenhallindo
• Arbie, E., 2000, Pengantar Sistem Informasi Manajemen, Edisi Ke-7, Jilid 1, Bina
Alumni Indonesia, Jakarta.
• Muhyuzir T.D., 2001, Analisa Perancangan Sistem Pengolahan Data, Cetakan Kedua,
PT. Elex Media Komputindo, Jakarta
• O’Brein, James A., (2005), ”Pengantar Sistem Informasi”, Penerbit : Salemba 4, Jakarta.
• Jogianto2 HM. 2005. Sistem Teknologi Informasi. Andi. Yogyakarta
• Lani Sidharta, Pengantar Sistem Informasi Bisnis, P.T. ELEX Media Komputindo,
Jakarta: 1995
• Jogiyanto HM., Analisis dan Disain Informasi: Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktek
Aplikasi Bisnis, Andi Offset, Yogyakarta: 1999
• Gordon B. Davis, Kerangka Dasar Sistem Informasi Manajemen Bagian 1, PT Pustaka
Binamas Pressindo, Jakarta: 1991
• https://www.alona.co.id/bisnis/keuntungan-cara-dan-tips-jualan-di-shopee/
• http://marketeers.com/cco-shopee-bocorkan-strategi-bisnis-shopee-ke-depan/
• https://www.wartaekonomi.co.id/read134357/tiga-tantangan-yang-dihadapi-ecommerce-
shopee.html
• https://id.wikipedia.org/wiki/Shopee_Indonesia1
• https://help.shopee.co.id/hc/id/sections/115002250908-Program-Gratis-Ongkir-Untuk-
Pembeli1
• http://tekno.liputan6.com/read/2379136/shopee-aplikasi-belanja-online-c2c-meluncur-di-
indonesia
• https://id.m.wikipedia.org/wiki/Sorabel

Anda mungkin juga menyukai