Anda di halaman 1dari 2

Tulisan Arab La Haula Wala Quwwata Illa Billahi Aliyil Adzim dan Artinya

Perbesar
Ilustrasi laki-laki berdzikir la haula wala queeata illa billahi aliyil adzim. Foto: freepik.com/towfiqu999
Dalam agama Islam, berbagai bacaan dzikir bisa diamalkan setiap harinya. Salah satunya adalah la haula wala
quwwara illa billahi aliyil adzim. Sebagai bacaan dzikir, umat Muslim perlu mengetahui bagaimana
penulisannya dalam bahasa Arab. Oleh karena itu, dalam ulasan kali ini akan memaparkan tulisan Arab la
haula wala quwwata illa billahil aliyil adzim beserta dengan artinya.

Tulisan Arab La Haula Wala Quwwata Illa Billahi Aliyil Adzim dan Artinya

Kalimat la haula wala quwwata illa billahil aliyil adzim atau yang disebut sebagai kalimat hauqalah
merupakan sebuah dzikir yang berisi penyerahan diri dalam segala urusan kepada Allah SWT. kalimat yang
satu ini biasa di ucapkan umat Muslim ketika hendap keluar rumah, mendengar adzan, setelah shalat, maupun
ketika melihat hal yang menakjubkan.
Kalimat hauqalah berasal dari sebuah hadist bahwa Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Wahai Abdullah bin Qais, maukah engkau kuberitahu tentang salah satu tabungan surgawi? Abdullah bin
Qais menjawab: ‘Tentu, wahai Rasulullah’. Ia bersabda: ‘Ucapkanlah laa haula wa laa quwwata illa billah’” (HR.
Bukhari no.4205, Muslim no.7037)
Kalimat la haula wala quwwata illa billahil aliyil adzim berisikan penyerahan diri segala urusan seorang hamba
kepada Allah SWT. Sebab seorang hamba tidak bisa berbuat apa-apa dan tidak dapat menolak suatu hal selain
dengan kehendak Allah.
Bahkan beberapa ulama menjelaskan kalimat tersebut memiliki makna “Tidak ada usaha, kekuatan, dan upaya
selain dengan kehendak Allah”. Sebagaimana yang dijelaskan oleh Imam Nawawi al-Batani dalam karyanya
yang berjudul Kasyifah As-Saja Syarh Safinah An-Najaa (2011: 33),

“Tidak ada yang menghalangi dari maksiat pada Allah melainkan dengan pertolongan Allah. Tidak ada pula
kekuatan untuk melakukan ketaatan pada Allah selain dengan pertolongan Allah.”

Perbesar
Ilustrasi laki-laki berdoa kepada Allah SWT. Foto: freepik.com/h9images
Setelah mengetahui betapa besarnya makna di dalam kalimat la haula wala quwwata illa billahil aliyil adzim,
lantas bagaimanakah cara menulisnya dalam bahasa Arab?
‫اَل َحوْ َل َواَل قُ َّوةَ اِاَّل بِاهللِ ْال َعلِ ِّي ْال َع ِظي ِْم‬
Artinya, “Tiada daya dan upaya kecuali dengan kekuatan Allah yang maha tinggi lagi maha agung.”
Demikian ulasan tentang tulisan Arab la haula wala quwwata illa billahil aliyil adzim beserta dengan artinya.
Semoga informasi di atas bermanfaat. (MZM)

Anda mungkin juga menyukai