Anda di halaman 1dari 33

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANG (PKL)

MANAJEMEN TENAGA KERJA AGROINDUSTRI KUE KERING


BERBASIS BIJI – BIJIAN DI UD. SAFIR MATARAM

NAMA : SUSI ARDIANI RAHMAYANTI


NIM : C1G 015 201
PROGRAM STUDI : AGRIBISNIS
MINAT STUDI : AGRIBISNIS
INSTANSI PKL : UD. SAFIR

PROGRAM STUDI AGRIBISNIS


JURUSAN SOSIAL EKONOMI PERTANIAN
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS MATARAM
2018

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis mampu menyelesaikan laporan praktik
kerja lapangan (PKL) yang berjudul “Analisis Nilai Tambah Usaha Pada
Agroindustri Kue Kering Berbasis Biji - Bijian di UD.SAFIR Kota Mataram”
dengan baik. Laporan ini disusun sesuai dengan apa yang penulis dapatkan selama
melakukan Praktik Kerja Lapang di UD.SAFIR yang berada di Jln.Angsoka No
14 Gomong Mataram.

Dengan selesainya penulisan laporan ini, penulis sampaikan terima kasih kepada:

1. Ibu Ir. Siti Nurjannah M.Si., selaku dosen pembimbing PKL.


2. Bapak Syarif Husni selaku kepala laboratorium Agribisnis.
3. Ketua Program Studi Agribisnis, Ketua Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian
Fakultas pertanian Universitas Mataram.
4. Ibu Sayuk Wibawati selaku pemilik UD. Safir.
5. Semua karyawan dan karyawati di UD. Safir.
6. Rekan-rekan PKL yang sudah bekerjasama serta pihak-pihak lain yang
telah membantu dalam penulisan laporan ini.

Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh
karena itu, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat
membangun demi kesempurnaan laporan ini. Akhirnya, semoga laporan ini
bermanfaat kedepannya bagi semua pihak yang memerlukannya. Terima kasih

Mataram, Mei 2018

Penulis

i
HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PELAKSANAAN
PRAKTIK KERJA LAPANG (PKL)

Nama : SUSI ARDIANI RAHMAYANTI


NIM : C1G 015 201
Program Studi : AGRIBISNIS
JUDUL : Manajemen Tenaga Kerja Agroindustri Berbasis
Biji-bijian

Laporan pelaksanaan Praktik Kerja Lapang (PKL) ini telah di telaah dan dinilai
sebagai satu kesatuan dalam pelaksaan Praktik Kerja Lapang (PKL) pada UD.
Safir Gomong Mataram.
Telah diperiksa dan disetujui oleh

Dosen Pembimbing

(Ir. Siti Nurjannah M.Si.,)


NIP. 196208041989032002

Ketua Jurusan Sosek Pert. Ketua Lab MUEP

( Ir. Ridwan, M.Si., ) (Ir. Syarif Husni, M.Si.,)


NIP. 195712311988031009 Nip. 196412311993031012

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR......................................................................................................I
HALAMAN PENGESAHAN.........................................................................................II
DAFTAR ISI..................................................................................................................III
DAFTAR TABEL............................................................................................................V
DAFTAR GAMBAR.....................................................................................................VI
BAB I. PENDAHULUAN................................................................................................1
1.1 Latar Belakang...................................................................................................1
1.2 Tujuan................................................................................................................2
1.3 Sasaran...............................................................................................................2
BAB II. TINJAUAN PUSTAKA.....................................................................................4
2.1 Agroindustri.......................................................................................................4
2.2 Manajemen Tenaga Kerja...................................................................................5
2.2.1 Pengertian Manajemen...............................................................................5
2.2.2 Pengertian Tenaga Kerja............................................................................5
2.2.3 Pengadaan Tenaga Kerja............................................................................6
2.2.4 Sistem Perekrutan Tenaga Kerja.................................................................7
BAB III. URAIAN SINGKAT TENTANG UD. SAFIR GOMONG............................8
3.1 Sejarah Singkat Berdirinya UD. Safir Gomong Mataram...................................8
3.2 Produk Agroindustri UD. Safir Gomong Mataram.............................................9
3.3 Aspek Pemasaran...............................................................................................9
3.4 Aspek Tenaga Kerja.........................................................................................10
3.5 Aspek permodalan............................................................................................10
3.6 Visi, Misi dan Value UD. Safir........................................................................10
3.7 Lima (5) kunci UD. Safir menuju Sukses.........................................................10
3.8 Struktur Usaha..................................................................................................11
BAB IV. RENCANA KEGIATAN................................................................................12
BAB V. PELAKSANAAN KEGIATAN.......................................................................13
BAB VI. HASIL KEGIATAN DAN PEMBAHASAN.................................................17
6.1 Pengadaan Tenaga Kerja..................................................................................17
6.1.1 Proses Perekrutan.....................................................................................17
6.1.2 Seleksi Tenaga Kerja................................................................................18
6.1.3 Pelatihan Tenaga Kerja.............................................................................18
6.2 Pengelolaan Tenaga Kerja................................................................................19
6.2.1 Penggunaan Tenaga Kerja dan Sistem Jadwal Kerja................................19
6.2.2 Sistem Penjadwalan Tenaga Kerja............................................................20
6.2.3 Penilaain Hasil Kerja................................................................................20

iii
6.2.4 Aturan-aturan UD. Safir terhadap Karyawan............................................21
BAB VII. PENUTUP......................................................................................................23
7.1 Kesimpulan......................................................................................................23
7.2 Saran................................................................................................................23
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................24
LAMPIRAN....................................................................................................................25

iv
DAFTAR TABEL

Table 1. Daftar Rencana Kegiatan PKL di UD. Safir Gomong Mataram, Tahun 2018....12
Table 2. Pelaksanaan Kegiatan PKL di UD. Safir Jln. Angsoka no. 14 Gomong Mataram
terhitung mulai tanggal 19 April – 18 Mei 2018.................................................13
Table 3. Nama-nama karyawan UD. Safir dan job deskriptionnya...................................19
Table 4. Jadwal kostum Pegawai UD.Safir......................................................................20

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Struktur Usaha UD.SAFIR.............................................................................11

vi
BAB I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan perwujudan dari program
kesepadanan atau keserasian antara teori yang di terima di kelas dengan praktik
kerja lapangan yang dilaksanakan. khususnya tempat industri bagi mahasiswa
agribisnis. PKL ini bertujuan agar mahasiswa dapat belajar tentang bagaimana
dalam berwirausaha dan memetik poin-poin penting dalam pengalaman seorang
wirausaha.
Dengan semakin berkembangnya ilmu dan pengetahuan, berbagai produk
berbahan baku pertanian mulai marak di kembangkan salah satunya usaha
agroindusti berbahan biji-bijian. Biji-bijian merupakan salah satu produk
pertanian yang mengandung banyak manfaat salah satunya mengandung serat
dalam jumlah yang tinggi yang dapat membantu pencernaan dan membersihkan
pencernaan. Biji-bijian juga mengandung kadar protein yang tinggi serta
mengandung fosfor dan magnesium.
UD. Safir ini merupakan salah satu agroindustri berbahan dasar biji-bijian
yang menghasilkan komoditas kue kering. untuk menjadi sebuah kue kering yang
siap untuk di konsumsi, biji-bijian ini perlu melalui beberapa tahapan yaitu dari
proses pembersihan bahan baku smapi pengemasan untuk menjadi sebuah kue
kering yang siap di pasarkankan dan di konsumsi oleh konsumen.
Agroindustri mampu mendorong munculnya industri baru dalam bidang
pertanian, mampu menciptakan struktur perekonomian yang tangguh, efisien dan
fleksibel, menciptakan nilai tambah, meningkatkan penerimaan devisa dan yang
paling penting mampu menciptakan lapangan pekerjaan dan memperbaiki
pendapatan.
Seiring dengan berkembangnya era globalisasi semakin banyak tantangan dan
kesulitan-kesulitan yang harus dihadapi oleh suatu industri. Sehingga suatu
perusahaan industri harus tetap dituntut untuk efektif dalam pengelolaan
perusahaannya, karena bila tidak demikian perusahaan itu tidak dapat bersaing

1
dengan perusahaan lain atau tidak dapat mengikuti perubahan yang terjadi. Untuk
menghadapi tantangan dan kesulitan tersebut maka aset perusahaan yang paling
berharga adalah sumber daya manusianya. Sumber daya manusia ini berharga,
bukan saja untuk tujuan perkembangan ekonomi, tetapi untuk segala aspek
perkembangan kehidupan.
Peranan dan tantangan manajemen sumber daya manusia terus berkembang
dan semakin hari semakin bertambah banyak, beraneka ragam, rumit, fleksibel
dan penting seiring dengan makin besarnya perusahaan, makin rumitnya tugas
yang harus dikerjakan, makin besarnya dampak lingkungan serta dinamikanya,
makin luas dan besar keterpaduannya dengan lingkungan dan makin besar pula
tantangan yang harus dihadapi perusahaan.
Oleh karena itu pentingnya peranan manajemen sumber daya manusia
tercermin dari kebijaksanaan perusahaan untuk mengatur sumber daya
manusianya. Sehingga dapat berperan besar dalam bekerja sama dan mendukung
strategi perusahaan. Berdasarkan uraian di atas inilah yang melatar belakangi
penulis mengambil judul “Manajemen Tenaga Kerja pada Agroindustri Berbasis
Biji-bijian”.

1.2 Tujuan
Tujuan dari PKL ini adalah:
1) Untuk meningkatkan dan memperluas keterampilan mahasiswa dalam
berwirausaha.
2) Untuk mengetahui bagaimana manajemen tenaga kerja yang ada agar
tetap memaksimalkan produksinya.
3) Untuk mengetahui cara mengatasi masalah dalam ketenagakerjaan pada
usaha Kue Kering Nutsafir UD. SAFIR GOMONG.

1.3 Sasaran
Adapun sasaran dari pelaksanaan PKL ini adalah:
1. Mahasiswa mampu mengembangkan pengalaman dan keterampilan yang
diperoleh dari lokasi PKL.

2
2. Melakukan observasi mengenai manajemen tenaga kerja usaha kue kering
Nutsafir UD. SAFIR GOMONG
3. Mampu mencari solusi dalam menghadapi kendala dalam usaha kue
kering.

3
BAB II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Agroindustri
Agroindustri pada dasarnya mencakup kegiataan pengolahan yang sangat
luas, baik dari tahapan prosesnya sampai pemasaran ke konsumen maupun dari
jenisnya. Hal ini terlihat dari pengertian agroindustri yang dapat dijabarkan
sebagai bahan bakunya untuk diolah sedemikian rupa sehingga menjadi produk
baru, baik yang bersifat setengah jadi maupun final yang dapat segera dikonsumsi
(Sutalaksana, DM, 1993).
Agroindustri merupakan upaya yang perlu dilakukan untuk meningkatkan
nilai tambah dari komoditi pertanian yaitu melalui pengolahan produk mentah
hasil pertanian (bahan baku) menjadi produk olahan (bahan jadi). Untuk mencapai
maksud tersebut, maka harus diusahakan dengan membuka dan mengembangkan
sektor-sektor usaha baru yang sesuai dengan potensi daerah dan wilayah setempat
(Soedjono, 1992, dalam Suryani2010).
Menurut Soekartawi (2005), agroindustri dapat diartikan dalam dua hal.
Pertama, agroindustri adalah industri yang berbahan baku utama dari produk
pertanian. Arti yang kedua adalah bahwa agroindustry diartikan sebagai suatu
tahapan pembangunan sebagai kelanjutan dari pembangunan pertanian. Hal ini
dibuktikan bahwa agroindustri mampu meningkatkan pendapatan para pelaku
agribisnis, mampu menyerap tenaga kerja, mampu meningkatkan perolehan
devisa melalui peningkatan ekspor dan mampu mendorong munculnya industri
lain.
Menurut Yusuf, M (2004), agroindustri pada prinsipnya bertujuan untuk :
1) Membuat komoditas pertanian menjadi lebih mudah dikonsumsi.
2) Komoditas pertanian lebih bermanfaat (gizi, rasa, bentuk dan sebagainya).
3) Meningkatkan daya tahan penyimpanan.
4) Lebih mudah untuk ditransportasikan.
5) Meningkatkan nilai tambah dan keterampilan.

4
Dalam sebuah agroindustri, terlebih jika usaha tersebut sudah berkembang,
maka produksinya semakin banyak dan kegiatannya juga semakin banyak,
sehingga tenaga kerja yang dibutuhkan semakin banyak. Dengan bertambahknya
tenaga kerja perlu adanya manajemen, terlebih manajemen dalam hal tenaga kerja
sehingga proses produksi dapat berjalan secara efektif dan efisien.

2.2 Manajemen Tenaga Kerja


Perencanaan sumber daya manusia (SDM) merupakan bagian yang penting
dalam agribisnis dan sebagai kontributor pada proses perencanaan strategis.
Karena tidak hanya membantu organisasi/perusahaan dalam menentukan sumber-
sumber yang diperlukan untuk mencapai tujuan, tetapi juga membantu dalam
menentukan apa yang benar-benar dapat dicapai dengan sumber-sumber yang
tersedia. Dalam hal ini perencanaan SDM akan berpengaruh dan dipengaruhi oleh
rencana strategis organisasi/perusahaan (Siagian, 2009).

2.2.1 Pengertian Manajemen


Manajemen personalia adalah seni dan ilmu perencanaan, pelaksanaan, dan
pengontrolan tenaga kerja untuk tercapainya tujuan yang telah ditentukan terlebih
dahulu dengan adanya kepuasan hati dan diri dalam pekerja. Atau dengan kata lain
manajemen personalia adalah suatu ilmu yang mempelajari cara bagaimana
memberikan fasilitas untuk perkembangan pekerja dan rasa partisisipasi pekerja
dalam suatu unit aktivitas. 8 Pentingnya sumber daya manusia disebabkan karena dua
alasan. Pertama, sumber daya manusia mempengaruhi efisiensi dan efektivitas
organisasi karena merekalah yang merancang dan memproduksi barang dan jasa,
mengawasi, memasarkan produk, mengalokasikan sumber daya finansial,
menentukan seluruh tujuan, dan strategi organisasi. Kedua, sumber daya manusia
juga merupakan pengeluaran pokok perusahaan dalam menjalankan bisnis.

2.2.2 Pengertian Tenaga Kerja


Tenaga kerja merupakan penduduk yang berada dalam usia kerja. Menurut
UU No. 13 tahun 2003 Bab I pasal 1 ayat 2 disebutkan bahwa tenaga kerja adalah
setiap orang yang mampu melakukan pekerjaan guna menghasilkan barang dan
atau jasa baik untuk memenuhi kebutuhan sendiri maupun untuk masyarakat. 18

5
Secara garis besar penduduk suatu negara dibedakan menjadi dua kelompok, yaitu
tenaga kerja dan bukan tenaga kerja
Sedangkan menurut DR Payaman Siamanjuntak dalam bukunya
“Pengantar Ekonomi Sumber Daya Manusia” tenaga kerja adalah penduduk yang
sudah atau sedang bekerja, yang sedang mencari pekerjaan, dan yang
melaksanakan kegiatan lain seperti bersekolah dan
mengurus rumah tangga. Secara praksis pengertian tenaga kerja dan bukan tenaga
kerja menurut dia hanya dibedakan oleh batas umur. Jadi yang dimaksud dengan
tenaga kerja yaitu individu yang sedang mencari atau sudah melakukan pekerjaan
yang menghasilkan barang atau jasa yang sudah memenuhi persyaratan ataupun
batasan usia yang telah

2.2.3 Pengadaan Tenaga Kerja


Pengadaan tenaga kerja adalah fungsi operasional pertama MSDM,
pengadaan karyawan merupakan masalah penting, sulit dan kompleks karena
untuk mendapatkan dan menempatkan orang-orang yang kompeten, serasi serta
efektif dan efisien tidaklah semudah membeli dan menempatkan mesin. Kuantitas
dan kualitas karyawan harus sesuai dengan kebutuhan perusahaan, supaya efektif
dan efisien menunjang tercapainya tujuan perusahaan . Penempatan tenaga kerja
juga harus tepat /sesuai dengan keinginan dan kerja keterampilannya. Dengan
demikian, gairah kerja dan kedisiplinannya akan lebih baik serta efektif
menunjang terwujudnya tujuan perusahaan.
Pengadaan tenaga kerja menurut Martoyo (2007) adalah upaya
memperoleh jumlah dan jenis tenaga kerja yang tepat untuk memenuhi kebutuhan
tenaga kerja yang dibutuhkan guna mencapai tujuan perusahaan.Berdasarkan
uraian di atas, kita dapat menyimpulkan bahwa tenaga kerja merupakan potensi
sumber daya manusia yang dapat digerakkan secara optimal sebagai sumber
kekuatan dari proses pelaksanaan yang menghasilkan barang dan jasa. Pengadaan
tenaga kerja yang berhasil tidak hanya akan menghasilkan penerima (Acctence)
organisasi atas seseorang, tetapi juga penerima dan kepuasaan orang tersebut atas
pekerjaan dan perusahaan yang bersangkutan. Pekerjaan tertentu yang telah
dirancang sebagai bagian dari proses pengorganisasian harus dianalisa untuk

6
menentukan jenis orang yang tepat dalam melaksanakan tugas-tugas yang
dibebankan kepadanya.

2.2.4 Sistem Perekrutan Tenaga Kerja


Rekrutmen (penarikan) adalah Proses Mendaptkan sejumlah calon tenaga
kerja yang berkualifikasi untuk jabatan/ pekerjaan utama dilingkungan suatu
organisasi atau perusahaan (Nawai, 2000).
Rekrutmen adalah aktifitas-aktifitas penentuan karakteristik-karakteristik
yang diinginkan pelamar, yang nantinya akan menjadi subjek aplikasi prosedur-
prosedur seleksi. Rekrutmen merupakan fungsi tenaga kerja yang berarti
pengusahaan tenaga kerja, pengerahan tenaga kerja, dan pencarian tenaga kerja.
Rekrutmen merupakan tindak lanjut dari fungsi manajemen tenaga kerja yang
pertama yaitu, analisis pekerjaan. Setelah hasil analisis pekerjaan menunjukkan
adanya uraian pekeelaskan persyartan yang harus dipenuhi calon tenaga kerjaan
dan kualifikasi pekerjaan yang dilakukan. Kualifikasi pekerjaan menjelaskan
persyaratan yang harus dipenuhi calon tenaga kerja unutk memangku suatu posisi
(weststella, 2009).
Dalam penyediaan tenaga kerja yang tepat bagi organisai kewirausahaan,
manajer hendaknya mengikuti 4 (empat) langkah berikut:
1. Perekrutan dan penarikan tenaga kerja
2. Seleksi
3. Pelatihan, dan
4. Penilain hasil kerja

7
BAB III. URAIAN SINGKAT TENTANG UD. SAFIR GOMONG

3.1 Sejarah Singkat Berdirinya UD. Safir Gomong Mataram


UD. Safir merupakan salah tempat pembuatan kue berbahan biji-bijian.
Usaha agroindustri UD. Safir ini didirikan oleh Ibu Sayuk Wibawati sekaligus
sebagai pemilik dimana ide pembuatan kue ini di peroleh dari kakanya.
Usaha ini mulai berproduksi pada tanggal 11 september 2012. Dengan
adanya inisiatif dari pemilik usaha bagaimana dapat membuat kue berbahan biji-
bijian ini menjadi kue yang memiliki nilai tambah tinggi dengan mengemasnya
sekreatif mungkin. Sehingga dapat menjadi kue yang modern, praktis dan bergizi
tinggi. Usaha agroindustri UD. Safir saat ini menghasilkan kue kering berbahan
dasar : kacang hijau, kacang mette, kacang melinjo, kacang merah, kopi, jagung
dan kacang kedelai. Kue kering yang pertama kali dibuat berbahan dasar kacang
hijau dan kemudian disusul dengan bahan dasar lainnya atas dasar banyaknya
permintaan varian rasa.
Sesuai arahan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (DISPRINDAG)
Provinsi pada bulan Mei 2013, untuk mengikuti program PIJAR. Dari situlah
awal mula kue jagung dibuat sebagai wujud apresiasi terhadap program
pemerintah saat ini.
Dalam perjalanannya bukannya tanpa hambatan, kaena pada awalnya usaha
ini dihadapkan pada beberpaa persoalan, mulai dari pasar yang sangat terbatas
karena produk yang belum dikenal sehingga mengalami sedikit kesulitan dalam
memasarkan produk kue. Sehingga dengan pasar yang terbatas sering kali kue
hasil buatannya tidak habis terjual sehingga keuntungan yang di peroleh sangat
kecil bahkan memberikan kerugian. Hal ini menyebabkan keluarga ibu Sayuk
Wibawati menentang usaha yang sedang di jalani.
Namun ibu Sayuk Wibawati tidak ingin menyerah, dengan prinsip belajar
dan belajar. Sehingga dengan kegigihan beliau usaha kue kering yang di jalani
bisa berkembang sampai saat ini.

8
Semenjak usaha ini dimulai, penyerapan tenaga kerja semakin meningkat
mulai dari 2 orang meningkat menjadi 5 orang hingga saat ini meningkat menjadi
22 orang tenaga kerja. Tenaga kerja yang dipekerjakan ditempatkan sesuai dengan
skill yang dimiliki masing-masing. Pada awalnya UD. Safir memasarkan produk
yang dihasilkan pada toko-toko kecil dan menjual langsung pada konsumen.
Karena kebutuhan pasar yang semakin meningkat, maka pemasaran pun semakin
diperluas. Pemilik usaha menjual produknya pada supermarket besar, toko oleh-
oleh, hotel dan sebagainya. Oleh karena itu usaha agroindustri kue kering
berbahan dasar biji-bijian memiliki prospek yang besar dalam mengembangkan
objek pariwisata yang ada di NTB khususnya untuk daerah Lombok.

3.2 Produk Agroindustri UD. Safir Gomong Mataram


Berdasarkan pelaksanaan kegiatan selama PKL dapat diketahui beberapa
jenis produk yang dihasilkan UD. Safir Gomong Mataram, yaitu meliputi:
a. Kue Kering Kacang Mete
b. Kue Kering Melinjo
c. Kue Kering Kopi
d. Kue Kering Jagung
e. Kue Kering Kacang Hijau
f. Kue Kering Kacang Merah
g. Kue Kering Kacang Kedelai
h. Kue Kering Kacang Hitam (Lebui)
Banyaknya varian rasa yang ada didasarkan atas permintaan konsumen yang
terus muncul untuk memuaskan hasrat konsumsinnya.

3.3 Aspek Pemasaran


Berdasarkan hasil pelaksanaan Praktek Kerja Lapang (PKL) sejak tanggal
8 April – 20 Mei 2018, serta hasil wawancara dengan pihak pelaku agroindustri,
diketahui bahwa cara pemasaran produk UD. Safir Gomong Mataram adalah
melalui toko oleh-oleh, supermarket dan bahkan hingga ke luar daerah dilakukan
secara langsung maupun melalui on-line.

9
3.4 Aspek Tenaga Kerja
Jumlah tanaga kerja yang digunakan UD. Safir Gomong Mataram sebanyak
9 orang yang bekerja mulai jam 08.00 – 17.00 , dengan upah sebasar 50.000/ hari

3.5 Aspek permodalan


Modal awal yang digunakan yaitu dari investasi awal sebesar Rp.
15.000.000 dan modal kerja sebesar Rp 20.000.000. Selanjutnya, semakin
berkembangnya usaha agroindustri ini, pengusaha mendapatkan bantuan dari
beberapa pihak, salah satunya DISPERINDAG .

3.6 Visi, Misi dan Value UD. Safir


1. Visi
“Menjadi Perusahaan Pengolah Biji-bijian yang Unggul”
2. Misi
Misi UD. Safir yaitu 3 A
a. Action
b. Attitude
c. Adaftif
3. Value
a. Disiplin
b. Bekerja Sama
c. Jujur
d. Kunci sukses adalah kepuasan pelanggan

3.7 Lima (5) kunci UD. Safir menuju Sukses


1. Fokus
2. Menyiapkan mental dan tim yang solid
3. Memanfaatkan sumber daya lokal
4. Mencari segmen pasar yang tepat
5. Belajar dan terus belajar

10
3.8 Struktur Usaha

Logistic

Supervisor Oven
Poduktion

Packaging

Owner
Sayuk Wibawati

Gallery

Admin/ACC

Marketing Delivery

Gambar 1. Struktur Usaha UD.SAFIR

11
BAB IV. RENCANA KEGIATAN

Untuk mempermudah pencapaian tujuan kegiatan Praktik Kerja Lapangan


(PKL), maka dilakukan perencanaan di UD. SAFIR Gomong Mataram yang
pelaksanaannya dimulai dari tanggal 8 April – 20 Mei 2018.

Table 1. Daftar Rencana Kegiatan PKL di UD. Safir Gomong Mataram,


Tahun 2018.

Tempat
No. Tanggal Jenis Kegiatan Pelaksana Frekuensi
Kegiatan
Lokasi
1. Kunjungan
- PKL, UD. Peserta PKL 1 kali
Lapangan
Safir
2. Pembekalan peserta Aula Peserta PKL 1 hari
PKL pertanian
3. 18/04/2018 Pelepasan Lokasi Pembimbing dan 1 hari
mahasiswa PKL PKL, UD. mahasiswa PKL
Safir

4. 19/04/2018 Pelaksanaan Lokasi Mahasiswa PKL 23 hari


hingga Kegiatan PKL: PKL, UD. (kelompok)
18/05/2018 Safir
5. 24/05/2018 Penarikan Lokasi Penarikan oleh 1 hari
mahasiswa PKL dari PKL, UD. pembimbing
lokasi PKL Safir PKL
Mengetahui
Pemilik UD. Safir Mahasiswa

( Sayuk Wibawati ) ( Susi Ardiani Rahmayanti)


NIM. C1G 015 201
Dosen Pembimbing PKL

( Ir. Siti Nurjannah M.Si.)


NIP. 196208041989032002

12
BAB V. PELAKSANAAN KEGIATAN

Seluruh mahasiswa PKL secara bersama-sama melaksanakan kegiatan


sebagaimana rencana yang telah dibuat. Pelaksanaan kegiatan PKL dimulai
tanggal 19 April – 18 Mei 2018 atau selama (132 jam) yang disesuaikan dengan
hari libur dan jadwa kuliah. Pelaksanaan kegiatan PKL disajikan pada Tabel 2.

Table 2. Pelaksanaan Kegiatan PKL di UD. Safir Jln. Angsoka no. 14


Gomong Mataram terhitung mulai tanggal 19 April – 18 Mei 2018.

No Tanggal Kegiatan Hasil Keterangan


 Perkenalan dan Kelompok PKL,
Rabu pelepasan pada Dosen Pembimbing
1  
18/04/2018 agroindustri UD. Safir dan Pemilik UD.
PKL   Safir 
 Mengenal jenis-
jenis, rasa dan
Kamis  Pengenalan jenis-jenis, bentuk kue UD. Safir Kelompk PKL dan
2 19/04/2018 rasa dan betuk kue  Mengetahui cara Pegawai UD. Safir
 Memasukkan kue ke memasukkan kue
aluminium foil kedalam aluminium
foil
 Mengetahui cara
melipat kertas refil
 Melipat kertas refil  Mengetahui cara
 Memasukkan kue memasukkan kue
Jum’at kedalam aluminium kedalam aluminium
20/04/2018 foil foil  Kelompok PKL dan
3
 Melipat kotak  Mengetahui cara Pegawai UD. Safir
kemasan market membuat kotak
 Menyeler aluminium kemasan market
foil  Mengetahui cara
menyeler aluminium
foil
4 Sabtu  Mengemas kue kering  Mengetahui cara  
21/04/2018 kedalam aluminium mengemas kue
foil kering ke dalam Kelompok PKL dan
 Membuat kotak aluminium foil pegawai UD. Safir
kemasan market  Mengetahui cara
 Menyeler aluminium membuat kotak
Foil kemasan
 Mengsntar pesanan  Mengetahui craa
toko oleh-oleh menyeler aluminium
foil
 Mengetahui
bagaimana proses

13
distribusi sampai
pada
penandatanganan
nota
 Mengetahui cara
mengemas kue
kedalam aluminium
 Menasukkan kue foil
kedalam aluminium  Mengetahui cara
foil membuat kotak  Kelompk PKL dan
Selasa  Membuat kotak kemasan Pegawai UD safir
5 24/04/2018 kemasan  Mengetahui cara
 Mengemas kue mengemas kue
kedalam kemsan refil menggunakan kertas
 Stempel kadaluarsa refil
 Mengetahui cara
pemberian
kadaluarsa pada
produk kue UD. Safir
 Mengetahui cara
 Mengemas kue mengemas kue ke
kedalam aluminium dalam aluminium foil
Kamis foil  Mengetahi cara Mahasiswa PKL,
6 26/04/2018  Membuat kotak membuat kotak pemilik dan pegawai
kemasan kemasan UD. Safir
 Menyeler aluminum  Mengetahui cara
foil menyeler aluminium
foil
 Mengetahui cara
membuat adonan dan Mahasiswa PKL dan
Jum’at  Membuat adonan kue bahan-bahan yang pegawai UD safir
7 27/04/2018 nutsafir digunakan
 Merekatkan kemasan  Mengetahui cara
kue dengan plastik kecil merekatkan kemasan
plastik kecil
 Mengetahui cara
menyetak kue Mahasiswa PKL dan
Sabtu  Menyetak kue  Mengetahui cara pegawai UD. Safir
8 28/04/2018  Mengemas kue dengan pengemasan kue
plastik kecil laluu dengan plastik kecil
merekatkannya dan mengetahui cara
merekatkannya
 Mengetahui cara
mencetak kue
 Mencetak kue  Mengetahui cara
Senin  Mengoles kue dengan mengoles kue dengan
30/04/2018 telur telur  Mahasiswa PKL dan
9  Mengisi kue dengan  Mengetahui cara Pegawai UD. Safir
toples mengemas kue
 Merekatkan kue pada kedalam toples
plastik kecil  Mengetahui cara
merekatkan kue pada
plastik kecil
10 Rabu  Menyetak kue  Mengetahui cara  Mahasiswa PKL dan

14
menyetak kue
 Merekatkan kue dalam  Mengetahui cara
02/05/2018 plastik kecil merekatkan kue
pada plastik kecil pegawai UD. Safir
 Mengisi kue kedalam  Mengetahui cara
Kamis plastik kecil dan mengisi kue kedalam  Mahasiswa PKL dan
11
03/05/2018 merekatkannya plastik kecil dan Pegawai UD safir
merekatkannya
 Mengetahui cara
 Menyetak kue menyetak kue
Jumat  Mengisi kue ke dalam  Mengetahui cara  Mahasiswa PKL dan
12
04/05/2018 plastik kecil dan mengemas kue pegawai UD safir
merekatkannya kedalam plastik kecil
dan merekatkannya
 Mengetahui cara
 Mengemas kue ke dlam mengemas kue dalam
aluminum foil aluminum foil
 Menyeler aluminium  Mengetahui cara  Mahasiswa PKL dan
13 Sabtu foil menyeler aluminium Pegawai UD Safir
05/05/2018  Merekatkan kue yang foil
sudah dalam kemasan  Mengetahui cara
kecil merekatkan kue
dalam plastik kecil
 Mengetahui cara
Senin  Menyetak kue meyetak kue  Mahasiswa PKL dan
14
07/05/2018  Melipat kertas refil  Mengetahui cara pegawai UD safir
melipat kertas refil
 Mengetahui cara
melipat kertas refil
 Mengetahui cara
 Melipat kertas refil mengemas kue dalam Mahasiswa PKL dan
15
 Mengemas kue dalam kertas refil Pegawai UD safir
Selasa kertas refil yang sudah  Mengetahui cara Dan pemilik UD.
08/05/2018 di seller menyeler kemasan safir
 Menyeler kertas refil refil
 Mengetahui cara
 Melipat kertas refil melipat refil
 Mengemas kue ke dalam  Mengetahui cara Mahasiswa PKL,
kemasan refil mengemas kue dalam pegawai UD safir
16  Memberikan stempel kemasan refil dan pemilik UD safir
Rabu kadaluarsa pada kertas  Mengetahui cara
09/05/2018 refil pemberian stempel
 Menyeler kertas refil kadaluarsa pada
kertas refil
17 Kamis  Melipat kertas refil  Mengetahui cara Mahasiswa PKL,
10/05/2018  Membuat kotak paket melipat kertas refil pegawai UD safir
lebaran  Mengetahui cara dan pemilik UD.
 Memotong stiker membuat kotak paket Safir
kemasan paket lebaran lebaran
 Menempel stiker pada  Mengetahui cara
toples paket lebaran memotong stiker
 Mengetahui cara dan
posisi menempel
stiker pada toples

15
 Mengetahui cara
membuat kotak
kemasan lombok
 Membuat kotak  Mengetahui cara
kemasan lombok mengemas beberasa
Jumat  Mengemas kue kemasan kue dengan kertas  Mahasiswa PKL,
18
11/05/2018 refil ke plastik refil dalam plastik pegawai UD safir
 Pengemasan untuk paket  Mengetahui jumlah
lebaran rasa, posisi
penaruhan kue pada
paket lebaran

 Menghitung jumlah
kertas refil
 Menyeler plastik  Mengetahui cara
19
Sabtu  Pemindahan peletaan menyeler plastik Mahasiswa PKL
12/05/2018 produk produk nutsafir  Membantu dalam pegawai dan pemilik
 Pemindahan galery pemindagan galeri UD safir
 Menempelkan stiker
pada toples paket  Mengetahui cara dan
20 Senin lebaran posisi meletakkan  Mahasiswa PKL,
14/05/2018  Membuat kotak paket stiker pada toples pegawai UD safir
lebaran lebaran
 Mengetahui posisi
21 Selasa  Menempel stiker pada stiker pada kemasan Mahasiswa PKL dan
15/05/2018 kemasan toples toples pegawai ud safir
  Menumbuk emping   Mengetahui cara
Rabu melinjo menumbuk melinjo Mahasiswa PKL dan
22 16/05/2018  Blender biji mete  Mengetahui ukuran pegawai UD safir
 Merekatkan kue pada kehalusan pada
plastik kecil blender mete
 mengetahui cara
 Menyetak kue menyetakkue
 Mengemas kue kedalam  mengetahu cara Mahasiswa PKL dan
23
Jumat plastik kecil dan pengemasan kue Pegawai UD safir
18/05/2018 merekatkannya kedalam plastik kecil
dan merekatnkannya
 Membantu pengemasan  Mengetahui cara Mahasiswa PKL dan
24 paket lebaran dengan mengemas paket pegawai UD. Safir
19/05/2018 plastik lebaran dengn plastik
 Penarikan PKL oleh  Sebagai tanda bahwa Mahasiswa PKL,
Rabu dosen pembimbing di telah berakhrnya dosen pembimbing,
25
23/05/2018 UD. Safir kegiatan PKL di pemilik UD safir dan
UD.Safir pegawai UD safir

16
BAB VI. HASIL KEGIATAN DAN PEMBAHASAN

Dalam sebuah organisasi, termasuk organisasi usaha sumber daya manusia


menjadi salah satu komponen penentu bagi kelangsungan bisnis tentunya
keterampilan sumber daya ini harus tepat dan sesuai dengan kebutuhan
perusahaan, dalam hal ini sumber daya manusia yang sesuia dengan keahliannya
akan menjadi daya dukung yang utama.
Sumber daya Manusia merupakan salah satu faktor yang ikut menentukan
tercapainya tujuan perusahaan. sehingga sumber daya manusia merupakan salah
satu faktor produksi yang harus diperhatikan dalam suatu perusahaan karena
merekalah kunci utama kesuksesan perusahaan dimasa sekarang dan dimasa
mendatang. Karena hal tersebutlah kita perlu mengadakan perencanaan dan
penanganan yang baik terhadap karyawan, baik yang sudah ada maupun untuk
masa yang akan datang. Oleh karena itu disini lah peran manajemen. Bila
perusahaan mampu mengelola manajemen tenaga kerjanya dengan baik
mendayakan secara optimal, maka tenaga kerja memiliki motivasi dan semangat
kerja tinggi sehingga produktifitasnya juga menjadi lebih baik yang pada karirnya
akan mencapai sasaran seperti yang diharapkan manajemen perusahaan.

6.1 Pengadaan Tenaga Kerja


Pimpinan UD. Safir dalam perekrutan tenaga kerja di bagi menjadi 2
golongan. Yng pertama untuk tenaga kerja di bagian produksi dan di bagian
administrasi. Dimana pada bagian produksi bekerja di bagian pabrik yang berletak
di labuapi dan bagian admisnistrasi bekerja pada bagian galery yang berada di
Gomong Mataram.

6.1.1 Proses Perekrutan


Dalam proses perekrutan tenaga kerja awalnya pimpinan UD. Safir tidak
memiliki persyaratan administrasi, hanya menanyakan kenalan-kenalan apabila
ada yang sednag membutuhkan tenaga kerja. Namun semakin berkembangnya

17
usaha yang dimiliki UD. Safir permintaan tenaga kerja semakin tinggi, sehingga
pimpinan UD. Safir membuka lowongan pekerjaan secara terbuka.
Tenaga kerja yang melamar tidak di batasi dari kalangan apa saja baik itu
ibu rumah tangga maupun tenaga kerja yang masih remaja. namun ada kategori
tenaga kerja yang harus memenuhi peryaratan administrasi yaitu seperti tenaga
kerja yang bekerja sdi abgian administrasi. Adapun administrasi yang harus
dilengkapi yaitu :
a. Menyerahkan daftar riwayat hidup
b. Menyerahkan foto copy ijazah
c. Fotocopy KTP
d. Pas foto
e. Menyerahkan surat lamaran pekerjaan
Sedangkan untuk di bagian produksi sendiri tidak perlu ada kelengkapan
administrasi yang terpenting adalah memiliki keinginan dalam bekerja dan
memiliki kepribadian yang jujur.

6.1.2 Seleksi Tenaga Kerja


Pada tahap ini UD. Safir tidak begitu sfesifik dalam menyeleksi calon
tenaga kerja, namun lebih cendrung melihat bagaimana kemauan dan keiinginan
dalam bekerja. Namun untuk bagian administrasi perlu di pertimbangkan
kelengkapan berkas-berkas dalam pendaftaran.

6.1.3 Pelatihan Tenaga Kerja


pada umumnya tenaga kerja yang sudah terjaring (sudah diterima sebagai
pekerja di UD. Safir) selanjutnya akan diberi pelatihan selama 3 bulan, namun
lebih tepatnya itu adalah beradaptasi dengan pekerjaannya dengan sistem yang
ada pada UD. Safir.
Pada bulan pertama tenaga kerja yang pada masa beradaptasi di bagian
produksi mulai bekerja di bagian menyetak dan hampir semua tenaga kerja yang
baru di berlakukan sama, kecuali yang melamar di bagian administrasi. Tenaga
kerja yang baru maupun yang lama jam kerjanya sama.

18
6.2 Pengelolaan Tenaga Kerja
Pengelolaan tenagga kerja berlaku setelah menetapkan tenaga kerja yang di
terima. Selanjutnya melakukan pengelolaan tenaga kerja sebagai berikut:
penggunaan tenaga kerja dan sistem jadwal masuk kerja, Aturan dalam bekerja,
tahap penilaain hasil kerja, dan upah tenaga kerja.

6.2.1 Penggunaan Tenaga Kerja dan Sistem Jadwal Kerja


Dalam penggunaan tenaga kerja UD. Safir sudah memiliki pembagian
khusus bagi masing-masing karyawannya sesuai dengan lama dan tidaknya
bekerja dengan UD. Safir. Berikut adalah daftar nama-nama dan job description
setiap karyawan tertera pada tabel 1.

Table 3. Nama-nama karyawan UD. Safir dan job deskriptionnya.


N
o Nama Karyawan Jabatan
1 Asdin Manajer Produksi
2 Yuli Manajer Pemasaran
3 Rizkia Galeri
4 Rina Halfa Oven
5 yanti Produksi
6 Hani Produksi
7 Wahyuni Produksi
8 Ning Produksi
9 Anik Mariani Produksi
10 Ira Produksi
11 Anik Lelede Produksi
12 Yunita Produksi
13 Meilani Produksi
14 Asiyah Produksi
15 Komala Packaging
16 Ayu Ariiesta Packaging
17 Sabrina Packaging
18 Rukyal Packaging
19 Memey Packaging
20 Wayan Pengirman dan belanja
21 Iis Administrasi

19
Berdasarkan Tabel 1. Masing-masing karyawan memang sudah meliliki job
deskription masing-masing, namun ketik meningkatnya jumlah pesanan biasanya
karyawan yang bagian produksi, packing dan oven, di ambil beberpa untuk
mengerjakan pesanan dengan memanfaatkan stok yang sudah ada. Disisi lain hal
ini berdampak pada bagian produksi dimana berkurangnya hasil produksi perhari.
Sehingga dapat dikatakan bahwa manajemen masih sangan kurang terlebih
apabila pesanan dalam jumlah yang besar. Namun tidak hanya bagian
manajemennya yang kurang tetapi tenaga kerja juga masih terbilang kurang.
Karena manajemen baik itu ketika suatu tidak hanya mampu memberdayakan
sumber daya alam namun juga mampu memberdayakan sumber daya manusia
sehingga mampu menghasilkan pekerjaan yang efektif dan efisien.

6.2.2 Sistem Penjadwalan Tenaga Kerja


Sistem penjadwalan kerja pada UD. Safir yaitu semua karyawan bekerja
penuh yaitu mulai dari pukul 08.00 hingga 15.00 hal ini berlaku baik untuk
karyawan yang di pabrik maupun yang di galeri , sedangkan hari kerja berlaku
dari hari senin sampai dengan sabtu hal ini untuk di bagian pabrik. Sedangkan
untuk bagian galeri karyawannya masuk pula pada hari minggu.
Tidak hanya di bagian jam kerja maupun hari kerja, UD. Safir sudah
memiliki seragam dengan warna yang berbeda untuk setiap harinya dan jadwal
piket (membersihkan loyang dan lap) untuk setiap harinya. Untuk jadwal piket
sudah berjalan dengan baik namun, untuk bagian mengenakan seragam masih ada
beberapa pegawai yang tidak memakai seragam sesuai dengan yang telah
ditentukan.

Table 4. Jadwal kostum Pegawai UD.Safir

No Hari Warna baju


1 Senin Putih
2 Selasa Hitam
3 Rabu Hijau
4 Kamis Biru
5 Jum'at Kuning
6 Sabtu Merah 

20
6.2.3 Penilaain Hasil Kerja
Tahap penilaian merupakan patokan yang dapat di jadikan refrensi sebagai
bemberian gaji/upah tenaga kerja. Berdasarkan tabel 1. Masing-masing karyawan
sudah memiliki job deskription. Untuk di bagian manager produksi berperan
dalam pembuatan adonan, penggilingan tepung, penimbangan tepung dan proses-
proses yang dimana outputnya itu akan menjadi sebuah adonan. , dinilai sebanyak
apa yang mampu di produksi dalam sehari, tentunya dalam hal memdilihat dari
seberapa banyak yang mampu di produksi per
Bagian produksi, dinilai dari seberapa banyak mereka mampu untuk
mencetak kue dalam satu hari, seberapa banyak mereka mampu mengolesi kue
dengan telur lalu di masukkan kedalam oven. Bagian packing dinilai dari seberapa
banyak (biji) yang mampu untuk di kemas dalam kemasan kecil maupun krtas
refil. Bagian galeri dinilai dari seberapa banyak omsen yang bisa mereka dapatkan
dalam 1 bulan tersebut, jika melebihi target tertentu akan di beri bonus.
Penilaian hasil kerja juga dilihat dari sebagaimana loyalitas para karyawan
terhadap UD. Safir, karena pada beberpa keadaan seperti pesanan dalam jumlah
yang banyak sebagian tenaga kerja ada yang lembur sampai malam dan ada yang
tidak. namun pemilik UD. Safir tidak menuntun semua untuk bekerja lembur,
karena itu sebagian karyawan ada yang lembur dan ada yang tidak. terlepas dari
lembur dan tidak, terdapat bonus bagi karyawan yang lembur.
Tidak hanya sebatas penilaian terhadap hasil kerja, lama dan tidaknya
karyawan bekerja pada UD. Safir juga mempengaruhi jumlah gaji setiap
karyawannya. Karyawan yang sudah lama bekerja di UD. Safir memperoleh gaji
yang lebih tinggi di bandingkan dengan yang baru masuk kerja maupun bagi
karyawan yang sudah beberapa pulan bekerja.
Dalam hal penilaian tenaga kerja ini pimpinan UD. Safir memberikan tugas
kepada masing-masing manajer untuk mengontrol kinerja karyawannya seperti
mencatat waktu datang dan pulangnya karyawan, jumlah produksi perorangan
(hasil cetakan, olesan, dan pengovenan), maupun dalam bentuk kesalahan dapat

21
langsung di tegur oleh manager. Untuk bagian pabrik sendiri biasanya yang
mengontrol adalah manager bagian produksi (Asdin) sedangkan untuk bagian
galery (Rizkia).

6.2.4 Aturan-aturan UD. Safir terhadap Karyawan


Pentingnya manajemen yang baik dari tenaga kerja (termasuk pekerja,
supervisor, dan manajer). Sehingga suatu usaha dapat berjalan dengan efektif dan
efisien. Efektif dan efisien tidak akan berjalan tanpa diimbangi dengan adanya
aturan-aturan dalam suatu organisasi/perusahaan. terlebih apabila suatu
organisasi/perusahaan dalam skala besar.
Dalam beberpa tahun belakangan ini UD. Safir masih terbilang lemah dalam
menentukan aturan-aturan bagi karyawannya. Namun beberapa bulan yang lalu
tepatnya bulan April. UD. Safir mulai menegaskan dimana “apabila karyawan
tidak masuk sehari maka gaji akan dipotong 2x lipat”. Sehingga dengan adanya
aturan ini beberapa karyawan yang sering ijin menjadi rajin dalam bekerja.
Tidak hanya untuk karyawannya saja, manajemen dalam jam istirahat masih
kurang. Dimana belum ada jadwal pasti sampai berapa lama karyawan harus
beristirahat.

22
BAB VII. PENUTUP

7.1 Kesimpulan
1. Manajemen merupakan
2. Tenaga kerja merupakan suatu komponen penentu bagi kelangsungan bisnis.
Namun tenaga kerja tanpa ada managemen tidak akan memperoleh suatu
produk secara efektif dan efisien.
3. UD. Safir melakukan perekrutan tenaga kerja melalui tiga tahapan, yakni :
perekrutan, seleksi, wawancara.
4. Pengelolaan terhadap tenaga kerja terdapat empat cara yaitu: penggunaan
tenaga kerja dan sistem jadwal masuk, tahap penilaian hasil kerja, upah
tenaga kerja serta hukuman apabila tidak masuk kerja.

7.2 Saran
1. Pimpinan UD. Safir sebaiknya dalam menyeleksi tenaga kerja lebih ketat,
bila perlu ketika melakukan wawancara, berikan pula surat perjanjian
sehingga karyawan yang baru masuk tidak mudah untuk keluar dari
pekerjaannya.
2. Sebaiknya jumlah tenaga kerja ditambah sehingga karyawan bisa fokus
terhadap masing-masing pekerjaan, sehingga dapat mengurangi lembur
terlebih apabila pesanan dalam jumlah yang banyak.
3. Sebaiknya semua karyawan memakai baju yang telah disediakan sehingga
dapat terlihat kesolidaritasan antar karyawan.

23
DAFTAR PUSTAKA

Ardana, I Komang, dkk. 2012. Manajemen Sumber Dya Manusia. Yogyakarta:


Graha Ilm
Salim, Agus. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia. Diakses dari
http://agussalimnolsembilan.blogspot.co.id/2012/07/laporan-praktek-
lapang-manajemen-sumber.html (30 Mei 2018).

Siagian, Remville. 2009. Pengantar Manajemen Agribisnis. Yogyakarta: Gajah Mada


University Press.

Siswanto, Bedjo. 1987. Manajemen Tenaga Kerja, Bandung: Sinar Baru.


Soekartawi. 2005. Agroindustri dalam Presfektif Sosial Ekonomi. PT Raja
Grafindo Persada.
Yususf, M. 2014. Dasar-Dasar Agribisnis. Universitas Mataram Press. Mataram.

24
LAMPIRAN

Lampiran 1. Daftar Hadir


Daftar Hadir Mahasiswa PKL
Fakultas Pertanian
Universitas Mataram

No Tanggal Susi Ardiani R Ria Aprianti Miftahul Jannah


1 19/04/2018 07.30-10.45 07.30-10.45 07.30-10.45
2 20/04/2018 09.00-17.03 09.00-17.04 09.00-17.05
3 21/04/2018 12.30-17.03 12.30-17.04 12.30-17.05
4 24/04/2018 12.00-17.30 12.00-17.31 12.00-17.32
5 26/04/2018 12.11-17.30 12.11-17.31 12.11-17.32
6 27/04/2018 10.05-17.30 10.05-17.31 10.05-17.32
7 28/04/2018 08.35-17.32 08.45-15.00 11.25-17.32
8 30/04/2018 08.09-18.09 - 12.23-18.09
9 02/05/2018 10.21-17.25 08.45-17.25 11.23-17.25
10 03/05/2018 12.28-18.12 07.55-18.12 07.46-18.12
11 04/05/2018 08.10-18.00 08.05-18.00 -
12 05/05/2018 10.43-17.20 08.05-17.20 07.40-17.20
13 07/05/2018 12.45-18.22 11.13-18.22 11.13-18.22
14 08/05/2018 12.20-18.15 12.25-18.15 10.20-18.15
15 09/05/2018 12.10-18.10 11.28-18.10 10.20-18.10
16 10/05/2018 08.15-17.30 07.50-17.30 07.30-17.30
17 11/05/2018 08.20-17.30 10.20-17.30 10.10-17.30
18 12/05/2018 12.11-17.50 11.30-17.50 12.27-17.51
19 14/05/2018 11.55-15.45 10.45-15.45 11. - 15.45
20 15/05/2018 - - 11.50-18.00
21 16/05/2018 11.41-17.30 11.41-17.30 13.20-17.30

Mengetahui
Pemilik Usaha Dosen Pembimbing PKL

25
(Ir. Siti Nurjannah M.Si.,)
NIP.
Sayuk Wibawati
196208041989032002

26

Anda mungkin juga menyukai