Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH TENTANG AQIDAH

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Nilai suatu ilmu ditentukan oleh kandungan ilmu tersebut. Semakin besar nilai
manfaatnya, semakin penting ilmu tersebut untuk dipelajari. Ilmu yang paling utama adalah
ilmu yang mengenalkan kita kepada Allah SWT, Sang Pencipta. Sehingga orang yang tidak
kenal Allah SWT adalah orang yang bodoh, karena tidak ada orang yang lebih bodoh dari
pada orang yang tidak mengenal penciptanya.
Allah menciptakan manusia dengan seindah-indahnya dan selengkap- lengkapnya
bentuk dibanding dengan makhluk/ciptaan yang lain. Kemudian Allah bimbing mereka
dengan mengutus para Rasul-Nya (menurut hadits yang disampaikan Abu Dzar bahwa
jumlah para Nabi sebanyak 124.000 orang, namun jumlah yang sebenarnya hanya Allah saja
yang mengetahuinya), semuanya menyerukan kepada tauhid (diriwayatkan oleh Al Bukhari
dalam At Tarikhul Kabir 5/447 dan Ahmad dalam Al Musnad 5/178-179). Sementara dari
jalan sahabat Abu Umamah disebutkan bahwa jumlah para Rasul 313 (diriwayatkan oleh
Ibnu Hibban dalam Al Maurid 2085 dan Ath-Thabrani dalam Al Mu’jamul Kabir 8/139) agar
mereka berjalan sesuai dengan kehendak Sang Pencipta melalui wahyu yang dibawa oleh
Sang Rasul. Orang yang menerima disebut mukmin, orang yang menolaknya disebut kafir
serta orang yang ragu-ragu disebut munafik yang merupakan bagian dari kekafiran.
Begitu pentingnya aqidah ini, sehingga Nabi Muhammad Saw, penutup para Nabi dan
Rasul membimbing umatnya selama 13 tahun ketika berada di Makkah dengan menekankan
masalah aqidah ini, karena aqidah adalah landasan semua tindakan, bahkan merupakan
landasan bangunan Islam. Oleh karena itu, maka para dai dan para pelurus agama dalam
setiap masa selalu memulai dakwah mereka dengan tauhid dan pelurusan aqidah sebelum
mereka mengajak kepada perintah-perintah agama yang lain. Bahkan para Nabi dan Rasul
sebelum Rasulullah juga menyerukan hal yang sama dalam dakwah-dakwah mereka kepada
umatnya.
Aqidah berasal dari kata ‘aqd yang berarti pengikatan. ‘Aqd berarti juga janji, ikatan
(kesepakatan) antara dua orang yang mengadakan perjanjian. Aqidah secara definisi adalah
suatu keyakinan yang mengikat hati manusia dari segala keraguan. Aqidah dalam istilah
umum yaitu keimanan yang mantap dan hukum yang tegas, yang tidak dicampur keragu-
raguan terhadap orang yang mengimaninya. Ini adalah aqidah secara umum, tanpa
memandang aqidah tersebut benar atau salah. Aqidah secara terminology adalah sesuatu yang
mengharuskan hati membenarkannya, membuat jiwa tenang, dan menjadi kepercayaan yang
bersih dari kebimbangan dan keraguan. Aqidah menurut syara’ berarti iman kepada Allah,
para Malaikat-Nya, Kitab-kitab-Nya, para Rasul-Nya dan kepada Hari Akhir, serta kepada
qadar dan qadha, baik takdir yang baik maupun yang buruk.
Aqidah tersebut dalam tubuh manusia ibarat kepalanya. Maka apabila suatu umat
sudah rusak, bagian yang harus direhabilitasi adalah aqidahnya terlebih dahulu. Di sinilah
pentingnya aqidah ini, apalagi ini menyangkut kebahagiaan dan keberhasilan dunia dan
akhirat. Aqidah merupakan kunci kita menuju surga. Aqidah juga menjadi dasar dari seluruh
hukum-hukum agama yang berada di atasnya. Aqidah Islam adalah tauhid, yaitu mengesakan
Tuhan yang diungkapkan dalam syahadat pertama. Sebagai dasar, tauhid memiliki implikasi
terhadap seluruh aspek kehidupan keagamaan seorang Muslim, baik ideologi, politik, sosial,
budaya, pendidikan dan sebagainya.
Aqidah sebagai dasar utama ajaran Islam bersumber pada Al Quran dan sunnah Rasul.
Aqidah Islam mengikat seorang Muslim sehingga ia terikat dengan segala aturan hukum yang
datang dari Islam. Oleh karena itu, menjadi seorang Muslim berarti meyakini dan
melaksanakan segala sesuatu yang diatur dalam ajaran Islam, seluruh hidupnya didasarkan
kepada ajaran Islam. Hal ini seperti yang tersebut dalam Al Quran surat Al Baqarah ayat 208,
Yang artinya : “Hai orang-orang yang beriman, masuklah ke dalam Islam keseluruhannya
dan janganlah kamu turut langkah-langkah setan. Sesungguhnya setan itu musuh yang nyata
bagimu.” (QS. Al Baqarah: 208)

2.Tujuan
Dengan di buatnya makalah ini berharap mempunyai banyak manfaat dan mempunyai
banyak tujuan yang baik yang harus dipegang teguh, yaitu untuk mengihlaskan niat dan
ibadah kepada AllahI semata. Karena Dia adalah pencipta yang tidak ada sekutu bagiNya,
maka tujuan dari ibadah haruslah diperuntukkan hanya kepadaNya juga membebaskan akal
dan pikiran dari kekacauan yang timbul dari kosongnya hati dari akidah. Karena orang yang
hatinya kosong dari akidah ini, adakalanya kosong hatinya dari setiap akidah serta
menyembah materi yang dapat di indera saja dan adakalanya terjatuh pada berbagai kesesatan
akidah dan khurafat. Ketenangan jiwa dan pikiran, tidak cemas dalam jiwa dan tidak goncang
dalam pikiran. Karena akidah ini akan menghubungkan orang mukmin dengan Penciptanya
lalu rela bahwa Dia sebagai Tuhan yang mengatur, Hakim yang membuat tasyri'. Oleh karena
itu hatinya menerima takdir-Nya, dadanya lapang untuk menyerah lalu tidak mencari
pengganti yang lain. Meluruskan tujuan dan perbuatan dari penyelewengan dalam beribadah
kepada Allah dan bermuamalah dengan orang lain. Karena diantara dasar akidah ini adalah
mengimani para Rasul, dengan mengikuti jalan mereka ya

BAB 2
PEMBAHASAN
A. PE NGE RT IAN

         Aqidah Secara Etimologi


Aqidah berasal dari kata ‘aqd yang berarti pengikatan. Aqidah adalah apa yang diyakini
oleh seseorang. Aqidah merupakan perbuatan hati, yaitu kepercayaan hati dan
pembenaran terhadap sesuatu.

         Aqidah Secara Syara’


Yaitu beriman kepada Allah, para MalaikatNya, kitab-kitabNya, para Rasulnya, dan
kepada hari Akhir serta kepada qadar baik yang baik maupun yang buruk (rukun iman).
Dalilnya adalah

QS. Al Kahfi: 110


QS Az Zumar: 65

QS. Az Zumar: 2-3


QS. An Nahl: 36

QS. Al A’raf: 59,65,73, 85


         Aqidah secara terminologi


Menurut Abu Bakar Jabir al Jazairy, Aqidah adalah sejumlah kebenaran yang dapat
diterima secara umum (aksioma) oleh manusia berdasarakan akal, wahyu dan fitrah.
Kebenaran itu dipatrikan oleh manusia di dalam hati serta diyakini kesahihan dan
keberadaannya secara pasti dan ditolak segala sesuatu yang bertentangan dengan
kebenaran itu

B. S UMBE R-SUMB ER AQIDAH YANG BE NAR DAN MANH AJ S ALAF DAL AM


MENGAMBIL AQIDAH
Aqidah adalah tauqifiyah. Artinya, tidak bisa ditetapkan kecuali dengan dalil syar’i, tidak
ada medan ijtihad dan berpendapat di dalamnya. Karena itulah sumber-sumbernya
terbatas kepada apa yang ada di dalam al-Quran dan as-Sunnah. Sebab tidak seorangpun
yang lebih mengetahui tentang Allah, tentang apa-apa yang wajib bagiNya dan apa yang
harus disucikan dariNya melainkan Allah sendiri. Dan tidak ada seorangpun sesudah
Allah yang mengetahui tentang Allah selain Rasulullah shalallahu ’alaihi wa sallam. Oleh
karena itu manhaj as-Salafush Shalih dan para pengikutnya dalam mengambil aqidah
terbatas pada al-Quran dan as-Sunnah (Kitab Tauhid 1, Dr. Shalih bin Fauzan bin
Abdullah al Fauzan).

C. ISTILAH-ISTILAH LAIN TENTANG AQIDAH


           Iman, yaitu: sesuatu yang diyakini di dalam hati, diucapkan dengan lisan dan
            diamalkan dengan anggota tubuh.

         Tauhid, artinya: mengesakan Allah (Tauhidullah).


         Ushuluddin, artinya: pokok-pokok agama


         Fiqh Akbar, artinya: fiqh besar. Istilah ini muncul berdasarkan pemahaman
            bahwa tafaqquh fiddin yang diperintahkan Allah dalam surat At-Taubah ayat 122,
            bukan hanya masalah fiqih, tentu dan lebih utama masalah aqidah. Dikatakah fiqh
           akbar, adalah untuk membedakannya dengan fiqh dalam masalah hukum.

D. BEBE RAPA K AIDAH AQ IDAH


       Apa yang saya dapat dengan indera saya, saya yakini adanya, kecuali bila akal
            saya mengatakan ”tidak” berdasarkan pengalaman masa lalu.

       Keyakinan, di samping diperoleh dengan menyaksikan langsung, juga bisa


            melalui berita yang diyakini kejujuran si-pembawa berita.

       Anda tidak berhak memungkiri wujudnya sesuatu, hanya karena anda tidak bisa
            menjangkaunya dengan indera mata.

       Seseorang hanya bisa mengkhayalkan sesuatu yang sudah pernah dijangkau oleh
             inderanya.

       Akal hanya bisa menjangkau hal-hal yang terikat dalam ruang dan waktu.

       Iman adalah fitrah setiap manusia.


       Kepuasan materiil di dunia sangat terbatas


       Keyakinan pada hari akhir adalah konsekuensi logis dari keyakinan tentang
            adanya Allah.

E. PENYIMPANGAN AQIDAH DAN CARA- CARA PE NANG GULANG ANNNYA

Sebab-Sebab Penyimpangan dari Aqidah Shahiha h, yaitu:

1. Kebodohan terhadap aqidah shahihah , karena tidak mau mempelajari dan


mengajarkannya, atau karena kurangnya perhatian terhadapnya. Sehingga tumbuh
generasi yang tidak mengenal aqidah shahihah dan juga tidak mengetahui lawan atau
kebalikannya. Akibatnya, mereka menyakini yang haq sebagai sesuatu yang batil dan
yang batil dianggap sebagai yang haq. Sebagaimana yang dikatakan oleh Umar bin
Khatab radliyallahu ’anhu : ” Sesungguhnya ikatan simpul Islam akan pudar satu demi
satu manakala di dalam Islam terdapat orang yang tumbuh tanpa mengenal
kejahiliyahan”.

2. Ta’ashshub (fanatik) kepada sesuatu yang diwarisi dari bapak dan nenek moyangnya,
sekalipun hal itu batil, dan mencampakkan apa yang menyalahinya, sekalipun hal itu
benar. Sebagaimana firman Allah dalam surat Al Baqarah ayat 170, yang artinya:
”Dan apabila dikatakan kepada mereka, ’ikutilah apa yang telah diturunkan Allah ’,
mereka menjawab, ’(tidak), tetapi kami hanya mengikuti apa yang telah kami dapati dari
(perbuatan) nenek moyang kami.’ (Apakah mereka akan mengikuti juga ), walaupun
nenek moyang mereka itu tidak mengetahui suatu apapun, dan tidak mendapat petunjuk?”

3. Taqlid Buta
Dengan mengambil pendapat manusia dalam masalah aqidah tanpa megetahui dalilnya
dan tanpa menyelidiki seberapa jauh kebenarannya.

4. Ghuluw (berlebihan)
Dalam mencintai para wali dan orang-orang shalih, serta mengangkat mereka di atas
derajat yang semestinya, sehingga menyakini pada diri mereka sesuatu yang tidak mampu
dilakukan kecuali oleh Allah, baik berupa mendatangkan kemanfaatan maupun meolak
kemudharatan. Juga menjadikan para wali itu perantara antara Allah dan makhlukNya,
sehingga sampai pada tingkat penyembahan para wali tersebut dan bukan menyembah
Allah.

5. Ghaflah (lalai)
Terhadap perenungan ayat-ayat Allah yang terhampar di jagat raya ini (ayat-ayat
kauniyah) dan ayat-ayat Allah yang tertuang dalam kitabNya (ayat-ayat Qura’niyah). Di
samping itu, juga terbuai dengan hasil teknologi dan kebudayaan, sampai-sampai mengira
bahwa itu semua adalah hasil kreasi manusia semata, sehingga mereka mengagung-
agungkan manusia dan menisbatkan seluruh kemajuan ini kepada jerih payah dan
penemuan manusia semata. Pada umumnya rumah tangga sekarang ini kosong dari
pengarahan yang benar menurut Islam.

6. Enggannya media pendidikan dan media informasi melaksanakan tugasnya .


Kurikulum pendidikan kebanyakan tidak memberikan perhatian yang cukup terhadap
pendidikan agama Islam, bahkan ada yang tidak peduli sama sekali. Sedangkan media
informasi, baik cetak maupun elektronik berubah menjadi sarana penghancur dan
perusak, atau paling tidak hanya memfokuskan pada hal-hal yang bersifat meteri dan
hiburan semata. Tidak memperhatikan hal-hal yang dapat meluruskan moral dan
menanamkan aqidah serta menangkis aliran-aliran sesat.

Cara-cara penanggulangan penyimpangan aqidah adalah dengan :

1. Kembali pada Kitabullah dan Sunnah Rasulullah shalallahu ’alaihi wa sallam untuk
mengambil aqidah shahihah. Sebagaimana para Salafush Shalih mengambil aqidah
mereka dari keduanya. Tidak akan dapat memperbaiki akhir umat ini kecuali apa yang
telah memperbaiki umat terdahulunya. Juga dengan mengkaji aqidah golongan yang sesat
dan mengenal syubuhat-syubuhat mereka untuk kita bantah dan kita waspadai, karena
siapa yang tidak mngenal keburukan, ia dikhawatirkan terperosok ke dalamnya.
2. Memberi perhatian pada pengajaran aqidah shahihah, aqidah salaf, di berbagai jenjang
pendidikan. Memberi jam pelajaran yang cukup serta mengadakan evaluasi yang ketat
dalam menyajikan materi ini.

3. Harus ditetapkan kitab-kitab salaf yang bersih sebagai materi pelajaran. Sedangkan
kitab-kitab kelompok penyeleweng harus dijauhkan.

4. Menyebar para da’i yang meluruskan aqidah umat Islam dengan mengajarkan aqidah
salaf serta menjawab dan menolak seluruh aqidah batil

Aqidah atau keimanan adalah suatu keyakinan seseorang yang diwujudkan


dengan membenarkan dengan hati kita sendiri, menyatakan dengan lisan dan
membuktikannya dengan seluruh amal perbuatan. Orang yang benar-benar beriman itu,
terkandung di dalam Qs.AL-Hujurat ayat 15 yang artinya :

“ Sesungguhnya orang-orang yang beriman itu hanyalah orang-orang yang


beriman kepada Allah dan Rasul-Nya, kemudian mereka tidak ragu-ragu dan
mereka berjihad dengan harta dan jiwa mereka pada jalan Allah, Mereka itulah
orang-orang yang benar ”.

Orang beriman wajib juga percaya kepada AL-Quran, Malaikat, Hari akhir, qodlo
dan qodar. Karena semua itu merupakan perangkat dalam seting kehidupan.

Orang beriman seharusnya menyadari bahwa didalam berperilaku senantiasa


dihadapkan kepada keuntungan atau kerugian, secara lahir dan batin, yang berakibat
keuntungan lahiriah (materi) dan batiniah (pahala), maka setiap orang yang beriman
adalah orang yang memiliki komitmen dan tekat yang bulat (commitment and
determination), untuk memperoleh keberuntungan dari pencipta kehidupan,yakni Allah
dan untuk itu Allah menjamin sebagaimana ketetapannya dalam Qs-AL Muminuun [23]
ayat 1, yang artinya : “ Sesungguhnya beruntunglah orang-orang yang beriman ”.

Allah menetapkan sungguh beruntung orang-orang yang beriman, karena itu


orang beriman selalu optimis sebabnya selalu akan memperoleh keberuntungan, ketika
mendapat musibah ia bersabar karena yakin bahwa musibah adalah rencana Allah untuk
meningkatkan derajatnya atau merupakan peringatan untuk perbaikan dirinya.

Dalam AL-Quran Surat at-Tahrim ayat 6,diJelaskan bahwa orang yang beriman
diperintahkan untuk : “ Jagalah dirimu dan keluargamu dari api neraka ”. Ayat ini
menekankan orang yang beriman untuk menimpa berupa harta dan pahala.

Orang beriman senantiasanya mengembangkan sikap “tolerance for risk,


ambiguity, and uncertainty”, karena ia mempunyai penjamin kulitas (quality assurance)
sandaran keyakinan yang tidak mungkin dapat disaingi oleh siapapun, ia merasa aman
bersamanya. Orang beriman selalu rindu, cinta, senang bersama Allah, ia selalu melatih
diri untuk membesarkannya dengan shalat yang khusuk, tahajud di dua pertiga malam
merupakan target mencapai “maqomam mahmuda” tempat yang terpuji.

Untuk memelihara diri dan keluarga serta untuk memudahkan meringankan


kehidupan, islam memiliki syariat atau jalan hidup diantaranya adalah menegakan shalat.
Rassulullaah menyatakan bahwa shalat itu adalah tiang agama, maka barang siapa yang
menegakkannya ia menegakkan agama, barang siapa yang meninggalkannya ia
meruntuhkan agama. Dalam sabda yang lain Rasullullah SAW juga menyatakan batas
keimanan seseorang dengan kekafirannya adalah meninggalkan shalat. Dalam kehidupan
dunia, shalat merupakan penentu, yakni orang yang dapat shalat dengan khusuk,
tawadlu,dalam membesarkan Allah selama melaksanakan shalat, maka makna shalat
yakni Ingat kepada Allah dan membesarkannya akan selalu tegak dalam kehidupan
sehari-hari setiap saat dalam berbagai kondisi dan situasi, sehingga mencapai apa yang
diharapkan Allah yakni terkandung dalam Q.S. Ali Imran [3] ayat 191, yang artinya :
“orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadan
berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi : “Ya
Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau,
maka peliharalah kami dari siksa neraka”.

F. AQIDAH ISLAMIYAH

Aqidah Islamiyah adalah iman kepada Allah, para malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya,


para rasul-Nya, hari akhir, kepada qadla dan qadar baik-buruk keduanya dari Allah.
Sedangkan makna iman itu sendiri adalah pembenaran yang bersifat pasti (tashdiiqul
jazm), yang sesuai dengan kenyataan, yang muncul dari adanya dalil/bukti. Bersifat pasti
artinya seratus persen kebenaran/keyakinannya tanpa ada keraguan sedikitpun. Sesuai
dengan fakta artinya hal yang diimani tersebut memang benar adanya dan sesuai dengan
fakta, bukan diada-adakan (mis. keberadaan Allah, kebenaran Quran, wujud malaikat
dll). Muncul dari suatu dalil artinya keimanan tersebut memiliki hujjah/dalil tertentu,
tanpa dalil sebenarnya tidak akan ada pembenaran yang bersifat pasti .
Suatu dalil untuk masalah iman, ada kalanya bersifat aqli dan atau naqli, tergantung
perkara yang diimani. Jika perkara itu masih dalam jangkauan panca indra/aqal, maka
dalil keimanannya bersifat aqli, tetapi jika tidak (yaitu di luar jangkauan panca indra),
maka ia didasarkan pada dalil naqli. Hanya saja perlu diingat bahwa penentuan sumber
suatu dalil naqli juga ditetapkan dengan jalan aqli. Artinya, penentuan sumber dalil naqli
tersebut dilakukan melalui penyelidikan untuk menentukan mana yang boleh dan mana
yang tidak boleh dijadikan sebagai sumber dalil naqli. Oleh karena itu, semua dalil
tentang aqidah pada dasarnya disandarkan pada metode aqliyah. Dalam hal ini, Imam
Syafi’i berkata:“Ketahuilah bahwa kewajiban pertama bagi seorang mukallaf adalah
berfikir dan mencari dalil untuk ma’rifat kepada Allah Ta’ala. Arti berfikir adalah
melakukan penalaran dan perenungan kalbu dalam kondisi orang yang berfikir tersebut
dituntut untuk ma’rifat kepada Allah. Dengan cara seperti itu, ia bisa sampai kepada
ma’rifat terhadap hal-hal yang ghaib dari pengamatannya dengan indra dan ini
merupakan suatu keharusan. Hal ini seperti merupakan suatu kewajiban dalam bidang

G. TUJUAN AQIDAH DALAM ISLAM

Akidah Islam mempunyai banyak tujuan yang baik yang harus dipegang teguh, yaitu :

1. Untuk mengihlaskan niat dan ibadah kepada AllahI semata. Karena Dia adalah
pencipta yang tidak ada sekutu bagiNya, maka tujuan dari ibadah haruslah diperuntukkan
hanya kepadaNya.

2. Membebaskan akal dan pikiran dari kekacauan yang timbul dari kosongnya hati dari
akidah. Karena orang yang hatinya kosong dari akidah ini, adakalanya kosong hatinya
dari setiap akidah serta menyembah materi yang dapat di indera saja dan adakalanya
terjatuh pada berbagai kesesatan akidah dan khurafat.

3. Ketenangan jiwa dan pikiran, tidak cemas dalam jiwa dan tidak goncang dalam
pikiran. Karena akidah ini akan menghubungkan orang mukmin dengan Penciptanya lalu
rela bahwa Dia sebagai Tuhan yang mengatur, Hakim yang membuat tasyri'. Oleh karena
itu hatinya menerima takdir-Nya, dadanya lapang untuk menyerah lalu tidak mencari
pengganti yang lain.

4. Meluruskan tujuan dan perbuatan dari penyelewengan dalam beribadah kepada Allah
dan bermuamalah dengan orang lain. Karena diantara dasar akidah ini adalah mengimani
para Rasul, dengan mengikuti jalan mereka yang lurus dalam tujuan dan perbuatan.

5. Bersungguh-sungguh dalam segala sesuatu dengan tidak menghilangkan kesempatan


beramal baik, kecuali digunakannya dengan mengharap pahala. Serta tidak melihat
tempat dosa kecuali menjauhinya dengan rasa takut dari siksa. Karena diantara dasar
akidah ini adalah mengimani kebangkitan serta balasan terhadap seluruh perbuatan.
"Dan masing-masing orang memperoleh derajat-derajat (sesuai) dengan yang
dikerjakannya. Dan Tuhanmu tidak lengah dari apa yang mereka kerjakan." (QS. Al
An'am : 132).

Nabi Muhammad SAW juga menghimbau untuk tujuan ini dalam sabdanya :

"Orang mukmin yang kuat itu lebih baik dan lebih dicintai oleh Allah daripada orang
mukmin yang lemah. Dan pada masing-masing terdapat kebaikan. Bersemangatlah
terhadap sesuatu yang berguna bagimu serta mohonlah pertolongan dari Allah dan
janganlah lemah. Jika engkau ditimpa sesuatu, maka jaganlah engkau katakan :
seandainya aku kerjakan begini dan begitu. Akan tetapi katakanlah : itu takdir Allah dan
apa yang Dia kehendaki dia lakukan. Sesungguhnya mengada-ada itu membuka
perbuatan setan." ( HR. Muslim)

6. Menciptakan umat yang kuat yang mengerahkan segala yang mahal maupun yang
murah untuk menegakkan agamanya serta memperkuat tiang penyanggahnya tanpa
peduli apa yang akan terjadi untuk menempuh jalan itu.
"Sesungguhnya orang-orang yang beriman hanyalah orang-orang yang beriman kepada
Allah dan RasulNya kemudian mereka tidak ragu-ragu dan mereka berjihad dengan harta
dan jiwa mereka pada jalan Allah. Mereka itulah orang –rang yang benar." (QS. Al
Hujurat : 15),

7. Meraih kebahagiaan dunia dan akhirat dengan memperbaiki individu-individu maupun


kelompok-kelompok serta meraih pahala dan kemuliaan.
"Barangsiapa yang mengerjakan amal baik, baik lelaki maupun wanita dalam keadaan
beriman, maka sesungguhnya akan Kami berikan balasan kepadanya kehidupan yang
baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang
paling baik dari apa yang telah mereka kerjakan." (QS. An Nahl 97)
Inilah sebagian dari tujuan akidah Islam, Kami mengharap agar Allah merealisasikannya
kepada Kami dan seluruh umat Islam

BAB 3
PENUTUP
A. Kesimpulan

Akidah Islam adalah prinsip utama dalam pemikiran Islami yang dapat membina setiap individu
muslim sehingga memandang alam semesta dan kehidupan dengan kaca mata tauhid dan melahirkan konotasi-
konotasi valid baginya yang merefleksikan persfektif Islam mengenai berbagai dimensi kehidupan serta
menumbuhkan perasaan-perasaan yang murni dalam dirinya. Atas dasar ini, akidah mencerminkan sebuah unsur
kekuatan yang mampu menciptakan mu’jizat dan merealisasikan kemenangan-kemenangan besar di zaman
permulaan Islam.
Akidah memiliki peranan yang besar dalam membina akhlak setiap individu muslim sesuai dengan
prinsip-prinsip agama yang pahala dan siksa disesuaikan dengannya, dan bukan hanya sekedar wejangan yang
tidak menuntut tanggung-jawab. Lain halnya dengan aliran-aliran pemikiran hasil rekayasa manusia biasa yang
memusnahkan perasaan diawasi oleh Allah dalam setiap gerak dan rasa tanggung jawab di hadapan-Nya.
Dengan demikian, musnahlah tuntunan-tuntunan akhlak dari kehidupan manusia. Karena akhlak tanpa iman
tidak akan pernah teraktualkan dalam kehidupan sehari-hari.

Anda mungkin juga menyukai