Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Rahmat Suhaedir, 2012. Zikir dalam Al-Quran (Kajian Tafsir Tematik). Skripsi
Program Studi Ilmu Al-Quran dan Tafsir, Jurusan Ushuluddin, Adab, dan
Dakwah. Pembimbing (I) Dr. H.M. Zuhri Abu Nawas, Lc. M.A,
Pembimbing (II) Sapruddin, S.Ag. M.Sos.I

Kata Kunci : Zikir, Al-Quran. Tafsir Tematik.

Skripsi ini membahas tentang Zikir dalam Al-Quran (Kajian Tafsir


Tematik)

Masalah yang menjadi objek kajian ini : 1. Apa pengertian zikir dalam Al-
Quran? 2. Bagaimana tingkatan-tingkatan zikir dalam Al-Quran? 3. Bagaimana
berzikir dalam Al-Quran?

Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui bagaimana pemahaman


tentang zikir dalam Al-Quran? (2) Untuk mengetahui bentuk-bentuk zikir
menurut Al-Quran ? (3) Untuk mengetahui bagaimana zikir dalam Al-Quran ?

Majelis zikir adalah majelis para malaikat, sementara majelis gaflah (yang
membuat lalai) adalah majelis para setan. Setiap majelis memiliki bentuknya
masing-masing. Setiap orang akan mendapatkan hasil yang sesuai dengan karakter
majelis yang ia masuki. Jadi, bagi seorang hamba tinggal memilih mana yang
paling ia sukai. Orang yang duduk bersama orang yang berzikir akan bahagia,
sementara orang yang duduk bersama orang yang lalai akan sengsara dan
menanggung derita.

Didalam tasawuf dikenal ada begitu banyak macam-macam zikir, tidak


seperti yang kita ketahui sekarang, sebagaimana pada umumnya kita berzikir
melalui lidah kita melalui alat bantu hitung yang dinamakan tasbih. Tetapi
didalam dunia tasawuf, zikir tidak hanya terbatas pada lidah kita saja (lisan) tetapi
ada pula yang dinamakan Dzikir Lisan, Dzikir Jawarih, Dzikir Qalbu, dan masih
banyak lagi zikir lainnya. Kemudian didalam tarekat pun diajarkan masing-
masing cara berzikir sesuai ajaran tarekat nya.

Pengambilan data-data penulis menggunakan pendekatan kualitatif.


Kemudian melakukan komparatif antara Penafsiran Ulama Klasik Imam Al-
Ghazali dengan Penafsiran Ulama Kontemporer Buya Hamka dengan memakai
Library Research (Kajian Kepustakaan).

vii

Anda mungkin juga menyukai