Anda di halaman 1dari 4

Tugas Kelompok ke-4

Week 9

Nama Anggota :
- Aristo Bayuaji – 2401965373
- Eugenia Agatha Edith Muryanto – 2440123705
- Hani Tresnasari – 2602268485
- Kristin Anggreyni Purnama Sary – 2502094615
- Narta - 2401966590

1. Ary berniat membuat bisnis restoran Padang bersama kelompok Bapak/Ibu. Apabila
kelompok Anda berniat untuk mencari pendanaan dari investor, pendanaan dari sumber mana
yang akan Anda ambil? Jelaskan alasannya dan hubungan dengan pengembangan bisnis ini.

Entrepreneurship
Jawaban
Seperti yang kita tahu, pendanaan yang dalam konteks pembahasan ini merupakan investasi
memiliki arti bahwa perusahaan lain akan membantu Ary dalam membuat bisnis Restoran
Padang bersama dengan kelompok 5 dengan tujuan untuk meraih imbal yang besar. Sumber dari
pendanaan tersebut pun bermacam-macam, seperti tabungan pribadi, teman atau keluarga, angel
investor, venture capital, Pinjaman Kredit Usaha Rakyat, dan pinjaman bank.

Sebelum memilih, kita harus mempertimbangkan beberapa faktor berikut ini:


1. Pengalaman dari tim, dimana tim kami dan ary belum berpengalaman dalam membuat bisnis
restoran padang. Sehingga restoran padang yang saat ini kita akan buat merupakan pengalaman
baru bagi masing-masing kita.
2. Restoran Padang ini masih berada di tahap awal, dimana saat pengujian prototype pelanggan
yang kami jadikan sebagai panelis adalah keluarga dan teman dekat.
3. Fokus dari bisnis ini merupakan makanan. Dimana makanan merupakan kebutuhan primer
makhluk hidup serta makanan padang merupakan makanan yang umum di kalangan masyarakat
sehingga kami yakin bahwa bisnis ini akan memberikan return yang tinggi.
4. Jumlah uang yang dibutuhkan apabila mengutip dari idxchannel.com, kira-kira dibutuhkan
biaya sekitar 60 juta - 70 juta untuk membuka rumah makan padang.

Setelah mengetahui faktor di atas, maka dapat disimpulkan bahwa sumber pendanaan yang kita
ambil adalah pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR). Program Kredit Usaha Rakyat (KUR)
adalah salah satu program pemerintah dalam meningkatkan akses pembiayaan kepada Usaha
Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang disalurkan melalui lembaga keuangan dengan pola
penjaminan. Mengapa kita memilih KUR? Karena KUR akan memberikan pinjaman sebanyak
100% dengan bunga pinjaman 6% efektif per tahun. KUR sendiri akan memberikan pinjaman
sebesar 100 juta apabila badan usaha atau bisnis yang dibangun merupakan milik kelompok,
dalam hal ini kelompok terdiri dari ary dan tim 5.

Selama proses pembayaran pinjaman yaitu 3 tahun sampai 10 tahun, sisa uang pinjaman dan
uang yang kami dapatkan akan kami putar untuk mengembangkan bisnis kami seperti
memperluas tempat makan, meningkatkan promosi, membuat design ruangan yang menarik,

Entrepreneurship
merekrut karyawan sehingga lebih cepat dalam melayani pelanggan, melakukan pengembangan
makanan, serta dapat melakukan investasi atau menarik para investor karena bisnis yang kami
buat akan semakin berkembang dan dikenal oleh masyarakat.

Entrepreneurship
DAFTAR PUSTAKA

Admin & KUR (Kredit Usaha Rakyat). (n.d.). KUR • Bank Rakyat Indonesia. KUR - Bank
Rakyat Indonesia. Retrieved July 26, 2023, from https://kur.ekon.go.id/bank-rakyat-indonesia

Dbs. (2020, February 2). 10 pilihan sumber dana untuk modal usaha. Dbs. Retrieved July 26,
2023, from https://www.dbs.com/spark/index/id_id/site/articles/livesmarter/2021-10-pilihan-
sumber-dana-untuk-modal-usaha.html

Nugroho, R. S. (2022, March 22). Simak kisaran modal usaha rumah makan Padang, tertarik?
https://www.idxchannel.com/. Retrieved July 26, 2023, from
https://www.idxchannel.com/milenomic/simak-kisaran-modal-usaha-rumah-makan-padang-
tertarik/all

Entrepreneurship

Anda mungkin juga menyukai