Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL USAHA MINUMAN

“FUN BOBA”

KELOMPOK 3

ANGGOTA : Sangapan Butar-butar (170503001)


Juliana Sitorus (200503001)
Relita Sitinjak (200503005)
Rut Damayanti Simorangkir (200503017)
Janri Daniel H. Sihombing (200503008)
Winda Desmaria Samosir (200503018)
Florentina Kudadiri (200503011)

M. KULIAH : Kewirausahaan
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas kasih dan
karunianya kami dapat menyelesaikan PROPOSAL USAHA MINUMAN BOBA dengan tepat pada
waktunya.

Proposal ini bertujuan dalam pemenuhan tugas dari BAPAK KALEB SIMANUNGKALIT, S. Pd,
M. Pd melalui mata kuliah “KEWIRAUSAHAAN” yang beliau bawakan. Dan sekalian kepada beliau
kami ucapkan terimakasih. Melalui penugasan ini kami diharuskan mengkaji topik di atas yang sadar
atau tidak sadar telah membawa kami dan pemikiran kami semakin luas.

Kami juga mengucapkan rasa terimakasih kami kepada orangtua dan berbagai pihak yang
telah mendukung penyusunan hingga menghasilkan makalah yang mampu memberikan manfaat
yang baik bagi para pembaca.

Kami sampaikan bahwa kami juga manusia yang jauh dari kata sempurna, dan jika sekiranya
para pembaca dari proposal ini menemukan celah kekeliruan dari penyusunan ini, kami dengan
senang hati dan begitu mengharapkan kritik dan saran yang mampu membangunkan kami
memperbaiki atau menyempurnakan proposal ini.

Akhir kata kami ucapkan terimakasih kepada kita semua.

Silangit, 09 Juni 2021

Penyusun,
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...........................................................................................................................2
DAFTAR ISI.........................................................................................................................................3
BAB 1....................................................................................................................................................4
PENDAHULUAN.................................................................................................................................4
BAB 2....................................................................................................................................................5
ASPEK PRODUK.................................................................................................................................5
A. Jenis Produk..................................................................................................................................5
B. Bahan, Alat dan Cara Pembuatan Produk......................................................................................5
BAB 3....................................................................................................................................................7
ASPEK PEMASARAN PRODUK........................................................................................................7
A. Strategi Pemasaran........................................................................................................................7
B. Pengembangan Produk..................................................................................................................7
C. Kegiatan Pasar...............................................................................................................................7
BAB 4....................................................................................................................................................8
FAKTOR PENDUKUNG DAN PENGHAMBAT PROSES USAHA..................................................8
BAB 5....................................................................................................................................................9
ASPEK KEUANGAN...........................................................................................................................9
BAB 1
PENDAHULUAN

A. Deskripsi Umum Perusahaan

Usaha boba ini merupakan kegiatan usaha yang bergerak di bidang minuman.
Minuman ini adalah salah satu jenis minuman yang sangat diminati oleh para kalangan
muda.

B. Tujuan Usaha

Adapun dari tujuan dari usaha ini yaitu :

- Untuk memperoleh keuntungan


- Memenuhi salah satu gaya hidup milenial
- Mengisi waktu luang
- Memanfaatkan peluang

C. Manfaat Usaha

- Menciptakan lapangan pekerjaan


- Memaksimalkan peluang
- Memperluas wawasan atau pemikiran
- Berkurangnya jumlah pengangguran

D. VISI

Menjadi usahawan yang memiliki kualitas terbaik dan siap dengan persaingan di pasar
local maupun nasional.

E. MISI

 Menciptakan produk minuman boba yang bervariasi dan tidak monoton agar
konsumen tidak bosan.
 Membangun perusahaan yang mandiri dan tak bergantung pada pihak-pihak
tertentu.
 Memperkenalkan minuman boba ke kalangan yang bukan milenial
 Memperkenalkan minuman boba ke kalangan yang bukan milenial


BAB 2
ASPEK PRODUK

A. Jenis Produk
Produk yang kami pasarkan adalah minuman yang paling diminati kalangan milenial saat
ini. Produk yang kami tawarkan memiliki cita rasa terbaik serta baik untuk tubuh. Produk ini
kami yakini akan sangat diminati di masyarakat, mengingat kami memberikan beberpa
varian pada produk ini yaitu :

1. Varian brown sugar


2. Varian clear boba/original

B. Bahan, Alat dan Cara Pembuatan Produk


1. Bahan
Adapaun bahan yang kami perlukan dalam pembuatan produk ini yaitu:
- Tepung tapioka
- Air
- Susu
- Gula merah
- Tepung roti
- Kertas roti

2. Alat
Adapun alat yang kami perlukan dalam pembuatan produk ini yaitu :
- Wajan
- Tabung gas
- Kompor gas
- Wadah
- Sendok kayu
- Cup
- Sedotan
- Loyang

3. Cara pembuatan minuman boba


Ada 4 langkah dalam pembuatan produk minuman boba kami, langkah yang
pertama yaitu :
- Siapkan semua bahan untuk membuat adonan boba.
- Panaskan air dengan api sedang.
- Tambahkan gula merah yang telah di iris sebelumnya.
- Masak sambil diaduk hingga gula merah larut.
- Kemudian tambahkan 1 sdm tepung terlebih dahulu.
- Aduk rata sampai tepung tercampur rata.
- Kemudian tambahkan semua sisa tepung yang ada.
- Aduk sebentar kemudian matikan api.
- Pindahkan adonan di atas talenan atau meja.
- Kemudian uleni hingga menjadi adonan utuh.
- Uleni adonan hingga tekstur adonan tidak terlalu lembek atau kering.
tambahkan air panas jika adonan terlalu keras dan tambahkan tepung jika
terlalu lembek.
- Ambil secuil adonan kemudian bulatkan.
- Lumuri adonan yang sudah dibulatkan dengan tepung roti supaya tidak saling
menempel.
- Letakkan setiap bulatan adonan ke atas loyang atau wadah lain yang sudah
dilapisi kertas roti.
- Lakukan pembulatan tersebut hingga seluruh adonan habis.

Langkah kedua yaitu :


- Panaskan air, tambahkan 1 sdm minyak.
- Masukan adonan ke dalam air yang sudah mendidih, kemudian rebus hingga
boba mengapung.
- Angkat boba dan tampung dalam wadah.

LANGKAH ketiga yaitu:


- Untuk membuat kuah gula merah,panaskan air.
- Tambahkan irisan gula merah.
- Masak dengan api sedang hinggga gula tercampur rata.
- Masukan boba-boba yang sudah direbus.
- Masak dengan api sedang dan terus aduk-aduk, dan tambahkan sedikit garam
untuk memberi rasa gurih.
- Masak hingga larutan gula mengental dan boba matang.

LANGKAH ke-4 PROSES PENYAJIAN yaitu :


- Pertama-tama, siapkan gelas atau cup lainnya.
- Tambahkan 4 sdm boba ke dalam gelas.
- Dan tambah 300 ml susu full cream atau secukupnya.
- Tambah es batu jika suka. Boba tea siap di santap
BAB 3
ASPEK PEMASARAN PRODUK

A. Strategi Pemasaran
Berdasarkan ide bisnis yang telah kami sampaikan di awal maka untuk target pasarnya
adalah semua masyarakat terutama kalangan muda milenial. BOS BOBA mengenalkan minuman
segar dengan system pemasaran melalui datang langsung ke stan kami langsung atau pemesanan
dapat melalui media social seperti Instagram, WhatsApp dan Facebook. Dari media social, kami
mengenalkan layanan disediakan seperti alamat stan kami, jam buka maupun review dari para
pelanggan. Dari sini customer akan lebih mudah mengetahui informasi mengenai produk BOS BOBA
yang ditunjang dengan pampflet yang akan disebar kepada masyarakat sasaran dari produk ini
sendiri, ada juga word of mout (mulut ke mulut) atau direkomendasikan dari para pelanggan yang
telah melakukan pembelian di tempat kami.

Dalam pengenalan produk ini juga kami memberikan promo dengan membeli 2 BOS BOBA
mendapatkan 1 BOS BOBA secara gratis.

Komunikasi interaktif dengan followers social media melalui games yang dapat dilakukan
melalui Instastory atau melakukan siaran langsung bersama para followers. Terbuka terhadap kritik
dan saran yang dapat disampaikan melalui Call Service kami.

B. Pengembangan Produk
Pengembangan dari usaha ini dapat menambahkan cita rasa yang mungkin lebih bervariasi.

C. Kegiatan Pasar
1. Kondisi Pasar
- Kurangnya permintaan pasar akan produk. Dikarenakan kemauan masyarakat
dan pengetahuan akan produk masih kurang.
- Banyaknya kompetitor dan kesamaan produk menjadi salah satu tantangan
tersendir di lingkungan usaha.
2. Penetapan Harga
Harga dari produk kami akan tergantung dari varian yang akan dibeli oleh pelanggan.
BAB 4
FAKTOR PENDUKUNG DAN PENGHAMBAT PROSES
USAHA

A. Faktor Penghambat
Dalam setiap usaha tentunya menemukan berbagai suka duka hingga nantinya sukses. Ada
beberapa hal factor penghambat dalam menjalankan usaha yaitu :

1. Lingkup usaha yang masih kecil


2. Kurangnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat akan adanya usaha
minuman FUN BOBA
3. Dalam pemesanan yang mengharuskan kami penjual mengantarkan pesanan ke
tempat pembeli, mengalami ban bocor, macet dan hambatan lain yang ada di
jalan raya.

Ada beberapa langkah yang dapat mengatasi hambatan di atas yaitu :


1. Membuka cabang baru di daerah lain sehingga kita dapat menambah
lingkup usaha.
2. Melakukan efektivitas jangkauan dengan cara promosi berupa testimony
melalui mulut ke mulut
3. Melakukan konfirmasi kepada pelanggan saat terjadi hal tak terduga di jalan
raya seperti ban bocor.

B. Faktor Pendukung
1. Tempat berdirinya usaha mendukung banyak pembeli yang datang karena berada di
kawasan jalan lintas sumatera
2. Harga yang bersahabat dengan dompet masyarakat
3. Merupakan suatu produk yang sedang tren saat ini membuat kepopuleran tempat usaha
nantinya cepat diketahui.
BAB 5
ASPEK KEUANGAN

A. Studi Kelayakan Bisnis


Dari segi ekonomi FUN BOBA layak untuk dijadikan produk yang akan dipasarkan
kepada masyarakat khususnya kalangan milenial. Produk kami sangat layak mengingat harga
dari produk ini cukup terjangkau.

Modal awal untuk mendirikan usaha FUN BOBA ini adalah Rp 2.000.000 melalui
system patungan oleh anggota sebesar Rp 286.000/orang

1. Biaya Tetap

Harga
No Nama Barang Banyak Quantity Satuan Jumlah

Rp
1 Gerobak 1 Unit 1×1.000.000 1.000.000,00

Rp
2 Wajan+Spatula 1 Paket 1×10.0000 100.000,00

Rp
3 Tabung Gas 1 Unit 1×120.000 120.000,00

4 Cup Boba 1000 Pcs 1000 x 750 Rp 750.000

5 Kompor Gas 1 Unit 1 x 150.000 Rp 150.000

Rp
Total 2.120.000,00
2. Biaya Variabel (Per Hari)

Nama Harga
No Bahan Banyak Quantity Satuan Jumlah

Susu
Kental
1 Manis 1 Kg 1×12.000 Rp 24.000

Gula
2 Merah 2 Kg 2×10.000 Rp 30.000

Tepung
3 Roti 3 Kg 3×10.000 Rp 30.000

Kertas 30cm
4 Roti 1 ×10 m 1×24.000 Rp 24.000

Rp
Total 145.500,00

 Analisis Perencanaan Laba/Rugi per hari


Keterangan Debit Kredit

Modal Usaha Rp 2.000.000

Penjualan (50 cup ×


Rp. 15.000 ) Rp 750.000

Hpp (Biaya Tetap) Rp .1.970.000

(Biaya Variabel) Rp . 145.500

Laba Total Rp 484.500


Laba ini adalah laba yang didapatkan dengan penjumlahan biaya tetap seperti
gerobak. Juga laba tersebut adalah atas target penjualan yang tercapai dalam satu hari. Jadi
untuk hari kedua, target 50 cup masih tercapai maka keuntungan atau laba yang didaptkan
adalah Rp 750.000 – Rp 145.500 = Rp 604.500.

Dengan target usaha yang diharapkan tetap stabil, maka modal usaha akan segera
tertutupi di hari ke-4 dengan masih meraup laba sebesar Rp 298.000.

Anda mungkin juga menyukai