Anda di halaman 1dari 11

DESAIN INTERIOR KANTOR DALAM KENYAMANAN

KERJA
NURUL KANSA
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Abstrak
Desain interior merupakan salah satu hal penting dalam sebuah kantor, hal ini juga sebagai penunjang
terbentuknya suatu kantor, dizaman sekarang penggunaan interior sudah sangat berkembang, kantor-
kantor formal yang desainnya tidak biasa dan unik menambah nilai plus pada suatu kantor. Desain
interior juga menjadi faktor keberhasilan dalam suatu kantor, kenyamanan lingkungan yang baik
membiuat produktivitas kerja pengguna dalam kantor. Penyesuaian interior dalam sebuah kantor
berhubungan dengan terbentuknya persepsi orang lain terhadap suatu kantor melalui citra kantor tersebut.
Pengguaan desain interior yang tepat seperti modern minimalis yang cocok dipandang semua kalangan
menjadi trend yang paling banyak digunakan dalam suatu kantor dan membuat ruang kerja menjadi lebih
fungsional.
Kata Kunci: Desain Interior, Kenyamanan, kantor
Abstract
Interior design is one of the important things in an office, it also supports the formation of an office,
nowadays the use of interiors has really developed, formal offices whose designs are unusual and unique
add a plus value to an office. Interior design is also a success factor in an office, good environmental
comfort increases user work productivity in the office. Interior adjustments in an office are related to the
formation of other people's perceptions of an office through the image of the office. Using the right
interior design, such as modern minimalist, which is suitable for everyone to see, is the most widely used
trend in offices and makes the work space more functional.
Keywords: Interior Design, Comfort, office
PENDAHULUAN
Perkembangan zaman yang semakin pesat tentunya memberikan dampak positif bagi
umat manusia untuk terus bekerja mengikuti perkembangan zaman ini dalam hal ini
tentunya kebutuhan manusia semakin bertambah apalagi kebutuhan dalam ruangan pada
dasarnya berasal dari keinginan manusia untuk terus memenuhi interior pada suatu
ruangan dan didorong oleh kemajuan teknologi sehingga manusia dapat membangun
fasilitas-fasilitas yang memadai dalam ruangan tersebut. Berbicara mengenai kantor
dalam sebuah kantor tentunya memiliki ruangan-ruangan yang cukup banyak dan
sebagai pendukungnya dilengkapi dengan fasilitas yang memadai setiap kantor pasti
akan memiliki kebutuhan dan fasilitas ruangan yang tentunya berbeda karena didasari
pada kebutuhan ruangan dan kinerja kerja karyawan.
Pada umumnya sebuah kantor perusahaan dalam desain interior selalu berusaha menata
ruang kantornya sedemikian rupa agar dapat menampilkan karya, Citra, serta warna
perusahaannya yang dilihat oleh orang lain karena akan tercermin dalam pemilihan
material interior dan penggunaan warna yang diterapkan. Tidak melupakan satu hal
yaitu pencahayaan adalah unsur yang juga penting dan perlu dipertimbangkan karena
dalam desain interior suatu kantor biasanya dibuat bernuansa terbuka dan akrab dengan
memanfaatkan cahaya yang tepat serta penggunaan warna yang senada hal ini biasanya
diterapkan dengan menggunakan kaca transparan di bagian beberapa sisi ruang pada
kantor sehingga kesannya lebih terbuka dan juga luas.
Desain interior pada ruangan tentunya tidak luput dengan besaran ruang dan juga
penghuni ruangan tersebut yang mana besaran ruang yang meliputi bentuk ruangan,
skala ruangan dan proporsi ruangan. Dengan hal ini kita mampu mempertimbangkan
besaran batasan perabot serta kebutuhan perabot dan peralatan yang akan digunakan.
Sedangkan yang berhubungan dengan penghuni ruangan atau manusia berkaitan dengan
struktural dan fungsional dari desain interior tersebut yang mana disesuaikan dengan
bagian-bagian tubuh dalam posisi standar dan dimensi fungsional yang berkaitan
dengan bagaimana posisi kerja seseorang dan pergerakan yang dilakukan dalam
pekerjaannya pada suatu ruang kantor. Penataan desain interior yang dikatakan oleh
Wardhana dan huzaima (2017) yang menyebutkan bahwa spasial pada desain interior
bertujuan untuk memperlancar sirkulasi ruang dan mengurangi ruangan kosong. Berikut
adalah pemabahasan yang akan saya teliti pada jurnal
Kantor Serta Produktivitas dalam suatu kantor
Pengertian kantor menurut salah satu ahli yaitu W. Glenn Horward dan Edward
Masonbrink (1963) mengatakan bahwa kantor merupakan pusat kegiatan administrasi
yang berfungsi sebagai ruang bekerja maupun belajar, suatu ruangan rapat, peluang
penerangan, suatu pusat pemberian pelayanan, suatu ruangan perjamuan, dan dapat
dijadikan sebagai lambang dari kedudukan yang berdasarkan peraturan menteri dalam
negeri nomor 7 tahun 2009 tentang standaritas sarana dan prasarana kerja pemerintahan
daerah. Maka dari itu kantor merupakan ruang tempat melaksanakan pekerjaan dengan
ukuran dan alat-alat perlengkapan yang disesuaikan dengan kebutuhan serta memenuhi
persyaratan estetika.
Produktivitas dalam bekerja dapat diartikan sebagai hasil dari upaya yang didapatkan
seseorang untuk mengukur berapa baik suatu organisasi maupun individu dalam
menjalankan usahanya peningkatan produktivitas yang berarti jumlah sumber daya yang
digunakan dengan jumlah barang dan jasa yang diproduksi semakin meningkat dan
membaik.
Desain Interior Pada Kantor
Istilah desain berasal dari bahasa Inggris yang artinya potongan, model, bentuk, pola,
konstruksi, rencana yang dimaksud merencanakan suatu hal pada suatu ruangan
Pengertian desain interior secara umum yaitu ilmu yang mempelajari perancangan
terhadap suatu karya seni yang berada pada suatu ruang bangunan dan digunakan untuk
memecahkan masalah manusia hal ini merupakan salah satu bidang studi keilmuan yang
didasarkan pada ilmu desain di mana ilmu ini bertujuan untuk dapat menciptakan suatu
lingkungan yang berkualitas bagi kehidupan manusia yang berada di dalam ruangan
tersebut dengan mempertimbangkan elemen-elemen pendukungnya baik fisik maupun
non fisik. Rancangan ini tentunya meliputi bidang arsitektur yang melingkup bagian
dalam suatu bangunan seperti interior ruangan atap dan dekoratif.

Elemen-elemen pembentuk interior


Dengan elemen yang saling terkait maka interior dapat tercipta dalam suatu ruangan
karena hal ini merupakan hal yang paling mendasar dalam perencanaan interior, element
tersebut adalah
- Plafond merupakan bagian interior yang berada paling atas sebagai penutup
ruangan
- dinding yang posisinya berada di tenah mengelilinga ruangan
- lantai merupakan bagian paling bawah dari ruangan sebagai alas ruang tersebut.

Prinsip-prinsip dasar desain interior


Terdapat beberapa prinsip dasar yang mempengaruhi serta menjadi wadah dalam desain
interior yaitu
- unity and harmony yaitu suatu ruangan yang dianggap sebagai kesatuan di mana
semua elemen yang ada saling melengkapi dan berkesinambungan satu sama lain
dan menghasilkan komposisi yang seimbang
- keseimbangan keseimbangan berarti sama rata atau tidak berat sebelah yang
dapat diartikan tidak condong kepada salah satu sisi baik kanan ataupun kiri
sehingga dapat tercipta suatu keseimbangan pun ada beberapa jenis yaitu
keseimbangan asimetris, keseimbangan simetris dan keseimbangan radial
- focal point atau disebut juga sebagai aksen daya tarik suatu ruangan yang di mana
hal tersebut dapat berupa bagian dari bangunan, warna, maupun bentuk dari
bangunan tersebut
- ritme yang merupakan pengulangan pola tentang visual sebagai pergerakan
terorganisir dalam ruangan tersebut
- detail pada desain interior yang mencakup segala sesuatu pada ruangan mulai dari
furniture furniture serta detail-detail juga berpengaruh terhadap terbentuknya
suatu ruangan
- skala dan proporsi hal ini harus berjalan beriringan karena ukuran dan bentuk
terhadap skala dan proporsi harus berdasarkan terhadap tingkat kenyamanan yang
berada dalam ruangan
- warna merupakan hal utama pada desain interior karena berpengaruh terhadap
suasana ruangan yang mana apabila menggunakan warna-warna yang soft akan
cenderung menciptakan suasana yang menyenangkan sedangkan warna-warna
cerah akan memberikan suasana ruangan yang menyegarkan hal ini juga dapat
membangkitkan semangat kinerja para pekerja yang berada di ruangan tersebut

Jenis-jenis kantor
Sebelum menentukan dasar interior pada suatu kantor tentunya kita harus mengetahui
kategori kantor yang ada
1. Kantor pemerintah merupakan kantor badan usaha yang dibentuk dan dikelola
oleh pemerintah kantor ini dibangun untuk digunakan dalam masa waktu yang
lama
2. Kantor komersial kantor ini merupakan perkantoran yang termasuk dalam kantor
sewa perusahaan, asuransi dan transportasi kantor ini biasanya terletak di rumah
yang mana ruangan kantor ini biasanya berada di bawah sedangkan area untuk
tinggal penghuninya berada di lantai atas dalam bangunan yang terpisah tetapi
masih satu lingkup yang sama
3. Kantor profesional yaitu kantor yang berbentuk hampir seperti sekolah di mana
terdapat perpustakaan, ruang doa, ruang training, dan jenis ruangan lainnya
kantor ini biasanya tidak digunakan dalam jangka waktu yang lama dan kantor
ini dibangun dengan jumlah modal yang dapat dibilang murah karena kegunaan
kantor yang tidak permanen.
4. Kantor bisnis adalah perkantoran yang bangunannya berkaitan secara fisik
dengan pabriknya biasanya kantor ini memiliki bangunan yang konstruktural
dan industrial sesuai dengan pemanfaatan kantornya

Penataan ruang interior yang perlu diperhatikan


- Material, hal ini merupakan peran penting dalam perancangan interior karena
dapat mempengaruhi tampilan dan visual pada suatu ruangan pemilihan bahan-
bahan yang tepat akan menciptakan hasil yang baik pula. Dalam pemilihan
material juga harus mempertimbangkan tekstur dari bahan yang digunakan,
memperhatikan pemilihan warna agar senada dengan karakter pada ruangan
- Geometri merupakan ukuran penting dan paling erat kaitannya dengan interior
karena aspek-aspek yang dipertimbangkan berupa bentuk ruangan dan
karakteristiknya serta dimensi yang merupakan ukuran ruangan sirkulasi ruang
gerak, dan sebagainya
- Furniture adalah objek yang digunakan sebagai penunjang dalam desain interior
kantor mempertimbangkan letaknya dengan luasan ruang serta ukurannya yang
dibuat standar untuk kenyamanan orang yang berada pada ruangan tersebut
- Pencahayaan juga sangat berpengaruh dalam desain pada suatu ruangan karena
pencahayaan mempengaruhi karakter ruangan intensitas cahaya mempengaruhi
kenyamanan dalam ruangan dan dipertimbangkan berdasarkan fungsi ruangan
- Setting additional yang merupakan penyusunan dekoratif atau pemanis dalam
ruangan yang menambah kesan penunjang dalam ruangan tersebut.

METODE PENELITIAN
Pada tahapan ini akan dilakukan kegiatan untuk mendalami informasi yang terkait
dalam pengembangan penyajian informasi titik pengembangan penelitian ini berupa
kajian aspek interior kantor yang nyaman dan baik untuk pengguna kantor. Penelitian
mengembangkan dan mengadakan investigasi formal, mengumpulkan data dan
informasi, melakukan tabulasi analisis data dan menarik kesimpulan serta saran.
Metode penelitian dan pengumpulan data diwujudkan dalam beberapa tahapan kerja
diantaranya yaitu
1. Studi pustaka
Dalam hal ini langkah awal yang dilakukan oleh peneliti dimulai melalui studi pustaka
untuk mendapatkan kajian yang berkaitan dengan teori yang berkaitan dengan topik
penelitian menurut Sugiyono (2012) studi pustaka berkaitan dengan teoritis dan
referensi yang menyangkut nilai, budaya, dan norma yang berkembang pada situasi
sosial yang diteliti tidak hanya itu studi pustaka juga sangat penting dalam melakukan
suatu penelitian karena penelitian tidak akan lepas dari literatur literatur ilmiah jadi
dengan adanya studi pustaka yang digunakan untuk mencari sumber-sumber yang
berasal dari buku-buku maupun artikel yang relevan tentang aspek-aspek interior
kantor.
2. Metode observasi
Yaitu menggunakan teknik observasi menurut Sugiyono dalam buku metode penelitian
kuantitatif kualitatif dan R&D (2012, halaman 145) mengatakan di mana teknik
pengumpulan data dapat dilakukan dengan cara pengamatan langsung ke objek
penelitian yang akan diobservasi
3. Teknik analisis
Menggunakan metode kualitatif deskriptif pada objek yang diteliti.
penelitian kualitatif adalah penelitian menggunakan latar belakang ilmiah dengan
maksud menafsirkan fenomena yang berada di dalam suatu kantor dan sesuatu yang
terjadi serta yang dilakukan dengan jalan melibatkan berbagai metode yang ada.
Kemudian setelah data terkumpul maka akan dilakukan analisa dan pembahasan hasil
yang akan dipetakan dalam bentuk tulisan yang akan dijadikan sebuah karya ilmiah atau
jurnal.
HASIL DAN PEMBAHASAN
Berdasarkan pencarian yang telah saya telusuri dan teliti ada beberapa konsep dalam
desain interior dalam suatu ruangan yang bisa dijadikan referensi untuk media blog
yang telah saya buat dengan adanya media blog ini diharapkan dosen, mahasiswa
arsitektur dan masyarakat umum dapat dapat mengerti tentang cara dan penempatan
desain interior yang baik dan benar yang mempertimbangkan kenyamanan seseorang
yang berada di dalamnya. Dengan hal ini maka terbentuklah beberapa desain interior
berdasarkan ruangan yang sesuai dengan ruang kantor pada zaman sekarang yang lebih
mementing kan unsur estetik dan juga tidak melupakan unsur fungsionalnya
Berikut ini adalah referensi desain interior pada suatu ruangan kantor dengan beberapa
konsep yang berbeda-beda:
Desain interior adalah perencanaan tata letak dan perencanaan ruang yang dilakukan
dalam suatu ruang pada bangunan dengan memenuhi kebutuhan dasar yang berkaitan
dengan keadaan fisik maupun perlindungan juga mempengaruhi bentuk aktivitas,
memenuhi aspirasi dan mengekspresikan gagasan yang menyertai tindakan. Dengan
paparan materi yang telah dijelaskan dapat dirumuskan bahwa desain interior
merupakan seni yang memahami tentang kebiasaan orang di dalam ruangan yang
bertujuan untuk menciptakan ruangan yang fungsional dan nyaman di dalam suatu
bangunan
Konsep desain interior pada dasarnya merupakan suatu pemikiran yang digunakan
untuk memecahkan permasalahan desain secara subjektif dengan pencairan konsep serta
tahapan proses kegiatan yang berupa eksplorasi intelektual untuk menangkap. Dengan
menggunakan konsep gagasan yang memadukan berbagai unsur di dalam satu kesatuan
desain interior dapat membuat konsep singkat yang biasanya tidak lebih dari 4 atau 7
kalimat yang membantu dalam merancang sebuah ruangan dalam penyusunannya ada
beberapa unsur yang harus disoroti dalam membentuk desain serta membangun
penalaran untuk memilih elemen-elemen dan mempertimbangkan segala sesuatu yang
berkaitan dengan kenyamanan agar tercipta makna dibalik desain interior pada ruangan
tersebut.
Konsep modern
Konsep ini biasanya menerapkan gaya yang simple, bersih, fungsional stylish dan
trendy. Gaya modern ini mengusungkan fungsi ruangan sebagai acuan titik awal desain
yang sejalan dengan pemahaman bahwa prinsip arsitektur sebenarnya mengikuti
arsitektur yang berupa bentuk mengikuti fungsi gaya ini juga selalu mengikuti
perkembangan zaman yang berkaitan dengan gaya hidup modern dalam melihat nilai
benda-benda berdasarkan besaran fungsi atau minyaknya fungsi benda tersebut tetapi
juga mempertimbangkan kesesuaian dengan hidup yang menuntut serba cepat mudah
dan fungsional
Konsep minimalis
Dalam konsep yang satu ini lebih menekankan hal-hal yang bersifat esensial atau
fungsional seperti bentuk geometris elementer yang berupa garis persegi dan kubus
tanpa menggunakan dekorasi menjadi karakternya namun lebih kan mengedepankan
sudut-sudut yang tegas dan warna netral yang membuat ruangan terkesan lebih mewah
dengan susunan detail struktur dari kerumitan ornamen penyertanya. Konsep ini
biasanya mudah dikembangkan dan diaplikasikan dengan konsep interior lainnya seperti
minimalis modern minimalis tropis dan minimalis kontemporer.
Konsep modern minimalis merupakan perpaduan antara dua konsep sebelumnya yang
menjadikan ruangan lebih fungsional dan dinamis konsep ini mengarah pada
fungsionalitas sebuah ruangan. Konsep yang lebih mengutamakan fungsi dan efektivitas
berdampak pada desain yang hampir tidak menggunakan ornamen hiasan konsep desain
interior ini lebih mengutamakan kecepatan dan presisi pada bangunan serta perabot
yang dirancang dengan perhitungan komputerisasi sehingga menghasilkan produk yang
efisien.

Dari Konsep sebelumnya maka tercipta beberapa desain interior pada kantor
yang sesuai
- Desain interior kantor minimalis

Gambar 1
Sumber: https://www.spartacom.co.id/desain-ruangan-kantor.html
Pada desain kali ini lebih memanfaatkan ruang-ruang yang memaksimalkan
desain interior kantor minimalis sangat efektif jenis desain interior ini biasanya
diterapkan pada ruang kantor yang kecil sehingga tidak terlalu sempit karena
setelah dimaksimalkan dengan penggunaan ruang yang minimalis

- Desain interior kantor homey

Gambar 2
Sumber: https://interiorsoloraya.com/desain-interior-kantor/
Desain interior kantor ini merupakan desain yang dibuat seperti desain pada
rumah jadi pada desain ini penggunaan penggunaan interior pada suatu kantor
ruangan dimiripkan seperti dengan desain interior pada rumah
- Desain interior kantor industry

Gambar 3
Sumber: https://interiorsoloraya.com/desain-interior-kantor/
Konsep desain interior kantor industri cocok untuk ruangan kerja rustik yang
memiliki ciri khas dari alam dengan menggunakan langit-langit yang tinggi dan
cocok untuk menggantung lampu berwarna tembaga sehingga desain ini terlihat
lebih mewah karena luas ruangan yang cukup besar dan penataan interior yang
berbau industri
- Desain interior kantor bohemian

Gambar 4
Sumber: https://interiorsoloraya.com/desain-interior-kantor/
Desain interior ini berupa dekorasi yang sangat eye catching. Kantor ini di desain
dengan penuh garis dan warna yang menarik sehingga membuat orang-orang yang
melihatnya menjadi terkesan. Desain interior ini biasanya menjadi pilihan untuk
ruangan kantor agar dapat menghidupkan suasana semangat, dan ruangan yang
penuh dengan keunikan dengan menggunakan desain interior ini juga membuat
seseorang yang bekerja dalam ruangan tersebut menjadi lebih betah karena
kecerahan warna dan keunikan desain yang tidak membosankan
- Desain interior kantor kontemporer

Gambar 5
Sumber: https://interiorsoloraya.com/desain-interior-kantor/
Desain interior ini berfokus pada garis membulat dengan potongan furniture yang
lembut ciri khasnya yaitu hanya menggunakan satu warna saja dan warna yang
dipilih adalah warna netral seperti putih cream abu-abu ataupun menerapkan
warna-warna monokrom. Menggunakan desain ini juga dapat memperkuat desain
interior yang ada pada ruangan tersebut sehingga poin utama yang ada pada
desain ini dapat terlihat lebih menarik

- Desain interior kantor Victoria

Gambar 6
Sumber: https://www.spartacom.co.id/desain-ruangan-kantor.html
Desain interior ini merupakan konsep yang berasal dari gaya khas kerajaan Inggris
interior yang diterapkan pada ruangan lebih mengedepankan pencahayaan yang
baik yang berasal dari lampu atau lilin warna-warna yang biasanya diterapkan
pada ruangan yaitu warna merah tua hijau tua dan emas biasanya pada desain
interior ini menggunakan tambahan karpet di atas lantai untuk menciptakan kesan
elegan dan mewah pada ruangan kantor.
- Desain interior kantor IT

Gambar 7
Sumber: https://ti.fti.itb.ac.id/fasilitas/kantor/
Desain interior ini adalah contoh paling sempurna untuk sebuah ruang kantor
terutama pada perusahaan yang berbasis digital karena konsepnya yang sederhana
ruang kantor dengan dinding berwarna putih dan jendela kaca yang besar untuk
menjaga aliran udara dan pencahayaan yang cukup membuat kantor ini terasa
nyaman dan menghemat biaya untuk memaksimalkan pencahayaan karena
pencahayaan berasal dari cahaya alami yang masuk melalui jendela kaca.

KESIMPULAN
Dari pembahasan materi dapat disimpulkan bahwa Desain Interior dalam suatu
bangunan sangat mempengaruhi kinerja pekerja dalam ruangan kantor. Desain interior
pada ruangan tentunya tidak luput dengan besaran ruang dan juga penghuni ruangan
tersebut yang mana besaran ruang yang meliputi bentuk ruangan, skala ruangan dan
proporsi ruangan.
Melalui hal ini kita dapat memperhitungkan tingkat keterbatasan furnitur serta
kebutuhan furnitur dan perlengkapan yang akan digunakan
Desain interior juga menjadi perhatian orang dalam ruangan atau orang adalah berkaitan
dengan tata letak interior secara struktural dan fungsional dengan bagian-bagian tubuh
pada posisi standar dan dimensi fungsional terkait dengan posisi kerja seseorang dan
gerakan-gerakan yang dilakukan selama bekerja di ruang kantor. Kenyamanan dalam
bekerja juga harus diperhatikan melalui pemilihan material, pencahayaan, pemilihan
furniture,sirkulasi dalam ruangan dan penataan interior dalam ruangan agar orang-orang
yang berda dalam ruangan tersebut tetap merasa nyaman. Selain hal tersebut prinsip dan
juga jenis kantor harus diperhatikan agar selaras dengan desain interior yang akan
diterapkan nantinya.
DAFTAR PUSTAKA

Anda mungkin juga menyukai