Anda di halaman 1dari 7

Lembaga-lembaga yang Bergerak dalam Unifikasi dan Harmonisasi Hukum

World Trade Organization (WTO)


1. Pengantar
World Trade Organization atau WTO dihasilkan dari Putaran Uruguay GATT (1986-
1993). Organisasi ini memiliki kedudukan yang unik karena ia berdiri sendiri dan terlepas
dari badan kekhususan PBB.
Pembentukan WTO ini merupakan realisasi dari cita-cita lama negara-negara pada
waktu merundingkan GATT pertama kali (1948). Yakni hendak mendirikan suatu organisasi
perdagangan internasional (yang dulu namanya adalah International Trade Organization
atau ITO).
Struktur WTO akan dikepalai oleh suatu badan tertinggi yang disebut Konperensi
Tingkat Menteri (Ministerial Conference). Badan ini akan bersidang sedikitnya sekali dalam
dua tahun. Badan ini terdiri dari para perwakilan dari semua anggota WTO. Semua
keputusan mengenai kebijakan yang berkaitan dengan perdagangan multilateral dilakukan
melalui badan ini.
Untuk pelaksanaan pekerjaannya sehari-hari, badan tertinggi ini dibantu oleh badan-
badan kelengkapan utama, yaitu Dewan Umum (General Council) yang terdiri dari semua
anggota WTO. Badan ini bertugas memberikan laporan mengenai kegiatan-kegiatannya
kepada the Ministerial Conference.
General Council memiliki dua fungsi lainnya. Pertama, sebagai suatu Badan
Penyelesaian sengketa (Dispute Settlement Body). Fungsi kedua, sebagai badan peninjau
kebijakan perdagangan negara-negara anggota GATT (Trade Policy Review Body).
Selain itu, badan ini juga bertugas mengamati masalah-masalah perdagangan yang
akan dicakup oleh WTO. Ia akan menetapkan tiga badan subsider yakni The Council for
Trade in Goods, Council for Trade in Services, dan Council for TRIPs.
The Council for Trade in Goods mengawasi pelaksanaan dan berfungsinya semua
perjanjian mengenai perdagangan barang (Annex 1A Perjanjian WTO) meskipun sebetulnya
untuk perjanjian-pejanjian tertentu umumnya mereka memiliki badan pengawasnya sendiri.
Dua dewan lainnya memiliki tanggung jawabnya masing-masing berkaitan dengan perjanjian
WTO dan badan-badan tersebut dapat mendirikan badan-badan subsider lainnya manakala
dipandang perlu.
Tiga badan lainnya didirikan oleh the Ministerial Conference dan mereka melaporkan
pekerjaannya kepada the General Council. Ketiga badan tersebut adalah the Committee on
Trade and Development, yakni badan yang bertanggung jawab untuk masalah-masalah
yang terdapat di negara-negara sedang berkembang. Kedua, the Committee on Balance of
Payments bertanggung jawab untuk menyelenggarakan konsultasi di antara negara-negara
anggota WTO dan negara-negara yang melaksanakan tindakan-tindakan restriktif
perdagangan (Pasal XII dan XVII GATT), yakni tindakan- tindakan untuk menghadapi
kesulitan-kesulitan neraca pembayarannya. Ketiga, the Committee on Budget, Finance and
Administration bergerak dalam mengatur masalah-masalah keuangan dan anggaran WTO.
Di samping badan-badan tersebut, WTO membentuk pula badan-badan khusus yang
mengawasi pelaksanaan perjanjian-perjanjian plurilateral (yang sifatnya sukarela), yakni
badan untuk perdagangan pesawat udara sipil, badan untuk pengadaan barang pemerintah
(government procurement), badan untuk produk susu dan daging (dairy products and bovine
meat). Badan-badan khusus ini melaporkan tugas-tugasnya kepada the General Council.
Sekretariat WTO berkedudukan di Jenewa, Swiss. Sampai tahun 2005, Sekretariat
WTO memiliki sekitar 450 staf dan diketuai oleh seorang Direktur Jenderal (Diretor General)
dan 4 orang pembantu Direktur Jenderal.
Dalam membuat putusan, WTO melanjutkan praktek yang telah lama dilakukan
dalam GATT, yaitu melalui konsensus. Namun dalam hal konsensus ini gagal, maka
putusan akan diambil melalui pemungutan suara atau voting.
Di samping itu, ada 4 hal atau situasi dalam perjanjian WTO yang memungkinkan
dilakukannya voting. Pertama, mayoritas 2/3 dari anggota WTO diperlukan untuk
mengesahkan suatu penafsiran perjanjian perdagangan multilateral. Kedua, mayoritas 2/3
dari anggota WTO diperlukan bagi the Ministerial Conference untuk memutuskan
penanggalan suatu kewajiban yang dikenakan terhadap suatu negara oleh suatu perjanjian
multilateral. Ketiga, keputusan untuk merubah ketentuan perjanjian multilateral dapat
disahkan melalui kesepakatan seluruh anggotanya atau melalui mayoritas 2/3 dari anggota
WTO. Perubahan-perubahan demikian hanyalah berlaku bagi negara-negara yang
menerimanya saja. Keempat, suatu mayoritas 2/3 dari negara anggota WTO diperlukan
untuk menerima masuknya suatu negara menjadi anggota WTO.

2. Kebijakan Unifikasi dan Harmonisasi WTO


WTO adalah salah satu contoh yang telah di sebut di atas, di mana unifikasi aturan-aturan
atau hukum perdagangan internasional diterapkan terhadap negara-negara anggotanya.
Ketentuan pasal XVI perjanjian pembentukan WTO menjadi indikator penting bagaimana
WTO mewajibkan negara-negara anggotanya untuk menyesuaikan aturan-aturan atau
hukum perdagangannya dengan aturan-aturan yang termuat dalam Annex perjanjian WTO.
Bahkan ketentuan pasal XVI tersebut juga mewajibkan negara anggotanya untuk
menyesuaikan administrative procedures-nya (birokrasi) sesuai dengan administrative
procedure-nya WTO.

Sebenarnya di samping unifikasi hukum, WTO juga berupaya mendorong


harmonisasi hukum, termasuk harmonisasi standar-standar teknis-nya. Upaya harmonisasi
ini telah lama diupayakan GATT (pendahulu WTO). Pada tahun 1979, GATT berhasil
mengeluarkan The GATT Code on Technical Standards (Standard Code).

b. The International Institute for the Unification of Private Law (UNIDROIT).


1. Pengantar
The International Institute for the Unification of Private Law (UNIDROIT) adalah
sebuah organisasi antar pemerintah yang sifatnya independen. UNCITRAL dibentuk pada
tahun 1926 sebagai suatu badan pelengkap Liga Bangsa-Bangsa (LBB). Sewaktu LBB
bubar, UNIDROIT dibentuk kembali pada tahun 1940 berdasarkan suatu perjanjian
multilateral yakni Statuta UNIDROIT (the UNIDROIT Statute). UNIDROIT berkedudukan di
kota Roma.
Tujuan utama pembentukannya adalah melakukan kajian untuk memodernisasi,
mengharmonisasi dan mengkoordinasikan hukum privat, khususnya hukum komersial
(dagang) di antara negara atau di antara sekelompok negara.
Keanggotaan UNIDROIT terbatas hanya untuk negara-negara yang menundukkan
dirinya kepada Statuta UNIDROIT. Negara-negara ini berasal dari 5 benua dan mewakili
berbagai sistem hukum, ekonomi, politik dan budaya yang berbeda.

2. Kebijakan Harmonisasi dan Unifikasi UNIDROIT


Tujuan utama UNIDROIT sebenarnya adalah mempersiapkan harmonisasi aturan-
aturan hukum privat. Masalahnya adalah harmonisasi atau unifikasi hukum tersebut banyak
bergantung kepada keinginan dan kerelaan negara-negara untuk mau menerimanya.
Meskipun menyadari adanya kesulitan upaya tersebut, UNIDROIT memiliki kedudukannya
yang menguntungkan sebagai organsiasi antar pemerintah. Dalam kaitan ini, UNDIROIT
menerapkan pemberlakuan konvensi atau perjanjian internasional yang mensyaratkan
penerimaan dari negara-negara anggotanya. Tujuannya adalah menerapkan aturan-aturan
konvensi tersebut ke dalam sistem hukum negara-negara anggota yang menundukkan
dirinya kepada konvensi tersebut.

3. Konvensi atau Perjanjian Yang Dihasilkan UNIDROIT


Selama berdiri UNIDROIT telah melakukan lebih dari 70 kajian. Kajian-kajian ini ada yang
telah menghasilkan berbagai perjanjian atau konvensi internasional diantaranya:
(1) Convention relating to a Uniform Law on the Formation of Contracts for the
International Sale of Goods (The Hague 1964);
(2) Convention relating to a Uniform Law on the International Sale of Goods (The
Hague, 1964);
(3) International Convention on the Travel Contract (Brussels,1970);
(4) Convention providing a Uniform Law on the Form of an International Will
(Washington, 1973);
(5) Convention on Agency in the International Sale of Goods (Geneva, 1983);
(6) UNIDROIT Convention on International Financial Leasing (Ottawa, 1988);
(7) UNIDROIT Convention on International Factoring (Ottawa,1988);
(8) UNIDROIT Convention on Stolen or Illegally Exported Cultural Objects (Rome,
1995);
(9) Convention on International Interests in Mobile Equipment (Cape Town, 2001);
(10) Protocol to the Convention on International Interests in Mobile Equipment on
Matters specific to Aircraft Equipment (Cape Town, 2001).

c. The United Nations Commission on International Trade Law (UNCITRAL)


1. Pengantar
The United Nations Commission on International Trade Law (UNCITRAL) adalah
badan kelengkapan khusus dari Majelis Umum PBB. Badan ini dibentuk pada tahun 1966.
Pembentukannya didasarkan pada Resolusi Majelis Umum PBB Nomor 2205 (XXI) tanggal
17 Desember 1966.
Tugas utamanya adalah mengurangi perbedaan-perbedaan hukum di antara negara-
negara anggota yang dapat menjadi rintangan bagi perdagangan internasional. Untuk
melaksanakan tugas tersebut UNCITRAL berupaya memajukan perkembangan harmonisasi
dan unifikasi hukum perdagangan internasional secara progresif (the progressive
harmonization and unification of the law of international trade). Sejak berdiri UNCITRAL
telah mempersiapkan berbagai Konvensi, Model Hukum dan instrumen hukum lainnya yang
mengatur transaksi perdagangan atau aspek-aspek hukum bisnis lainnya yang memiliki
pengaruh terhadap perdagangan internasional.

2. Kebijakan Harmonisasi dan Unifikasi UNCITRAL


Dua kata harmonisasi dan unifikasi di atas memiliki pengertian tersendiri bagi
UNICTRAL. UNCITRAL beranggapan mandat "Harmonization" dan "unification" hukum
perdagangan internasional ini dimaksudkan agar perdagangan internasional dapat
berlangsung secara lancar.
upaya badan ini tidak lain adalah berupaya membuat produk atau instrumen hukum
yang modern yang dapat memberi kebutuhan hukum untuk memperlancar perdagangan
internasional dan perkembangan ekonomi dunia.
UNCITRAL merancang dan mengesahkan setiap instrumen hukum. Dalam upaya ini,
tidak semua negara anggota UNCITRAL turut serta. Hanya negara-negara tertentu saja
yang merupakan wakil dari region-regiona di dunia.
Pihak lain yang juga dapat turut serta dalam proses perancangan tersebut adalah
LSM internasional atau organisasi-organisasi antar pemerintah yang berminat. Keputusan
untuk mengesahkan instrumen hukum dilakukan secara konsensus.
Instrumen hukum yang dirancang UNCITRAL bisa berupa legislative texts umumnya
berupa Konvensi. Sedangkan instrumen hukum lainnya berupa legislative guides dan non-
legislative guides. Legislative guides misalnya adalah instrumen-instrumen hukum berupa
model law dan rules. Instrumen ini merupakan instrumen yang tidak mengikat negara
anggota. Negara anggota bebas untuk mengikuti atau tidak mengikuti legislative guides
tersebut. Non-legislative texts adalah instrumen hukum lainnya yang sifatnya juga tidak
mengikat. Contoh instrumen hukum seperti ini misalnya saja: UNCITRAL Arbitration Rules;

Kamar Dagang Internasional (ICC)


1. Pengantar
The International Chamber of Commerce (ICC) didirikan pada tahun 1919. Badan ini
berkedudukan di Paris. Tujuannya pada waktu itu, dan sampai sekarang masih terus
berlaku, adalah melayani dunia usaha dengan memajukan perdagangan, penanaman
modal, membuka pasar untuk barang dan jasa, serta memajukan aliran modal (to serve
world business by promoting trade and investment, open markets for goods and services,
and the free flow of capital). ICC memiliki akses langsung kepada pemerintah negara-
negara di dunia melalui national committee ICC (KADIN Nasional) yang terdapat hampir di
setiap negara di dunia.
Peran penting lain ICC adalah sebagai badan dalam membuat kebijakan-kebijakan
atau aturan-aturan yang dapat memfasilitasi perdagangan internasional. Peran lain yang
juga cukup penting adalah:
(1) sebagai forum penyelesaian sengketa khususnya melalui arbitrase;
(2) sebagai forum untuk menyebarluaskan informasi dan kebijakan serta aturan-aturan
hukum dagang internasional di antara pengusaha-pengusaha di dunia; dan
(3) memberikan pelatihan-pelatihan dan teknik-teknik dalam merancang kontrak serta
keahlian-keahlian praktis lainnya dalam perdagangan internasional.

2. Kebijakan Harmonisasi Hukum ICC


ICC tidak berupaya menciptakan unifikasi hukum. Kebijakan yang ditempuhnya
adalah memberikan aturan-aturan dan standar-standar (Rules and Standards) di bidang
hukum perdagangan internasional. Kedua bentuk aturan ini sifatnya tidak mengikat.

3. Aturan-aturan dan Standar yang Dikeluarkan ICC


Dewasa ini ICC memiliki 16 Komisi para ahli yang berasal dari sektor swasta. Para
ahli ini terdiri berbagai bidang keahlian di bidang bisnis internasional. Keahlian bidang
mereka antara lain mencakup teknis-teknis perbankan (jasa keuangan), perpajakan, hukum
persaingan, telekomunikasi, HAKI, teknologi informasi, pengangkutan (udara dan laut),
penanaman modal dan kebijakan perdagangan.
Maksud utama dengan adanya aturan-aturan tersebut adalah untuk mempermudah
perusahaan-perusahaan atau para pedagang di seluruh dunia untuk bertransaksi dagang.
Selain itu yang juga penting adalah untuk mempermudah mereka membuat kontrak-kontrak
dagang.
Selama ini, aturan-aturan yang sifatnya tidak mengikat atau sukarela tersebut
adalah:
(1) ICC International Code on Sponsorship (September 2030);
(2) Compendium of ICC Rules on Children and Young People and Marketing (April 2003);
(3) Rules for Expertise (Januari 2003);
(4) Paction - the online model sales contract application Create, negotiate and sign your
model contracts online, 2002
(5) ICC DOCDEX Rules (Oktober 1997 dan Maret 2002);
(6) ICC International Code of Sales Promotion (Mei 2002);
(7) GUIDEC II: General Usage for International Digitally Ensured Commerce (Oktober 2001);
dan GUIDEC I (6 November 1997);
(8) Compendium of Rules for Users of the Telephone in Sales, Marketing and Research
(Juni 2001);
(9) ICC International Code of Direct Marketing (September 1998 dan Juni 2001);
(10) ICC International Code of Direct Selling (Juni 1999);
(11) ICC Rules of Conduct to Combat Extortion and Bribery (1999);
(12) ICC Recommended Code of Practice for Competition Authorities on Searches and
Subpoenas of Computer Records (16 Oktober 1998);
(13) Model Clauses for use in Contracts involving Transborder Data Flows (23 September
1998);
(14) ICC Guidelines on Advertising and Marketing on the Internet (April 1998);
(15) The Rules of Arbitration of the ICC (1 Januari 1998);
(16) ICC International Code of Advertising Practice (April 1997);
(17) ICC International Customs Guidelines (10 Juli 1997);
(18) The Business Charter for Sustainable Development (1996);
(19) Rules for Pre-arbitral referee, (1 Januari 1990);
(20) The Uniform Customs and Practice for Documentary Credits (UCP) 1933 dan 1994.
(21) The International Commercial Terms (Incoterms) (1936, 2000).
Dua produk hukum ICC yang disebut terakhir, yaitu UCP dan Incoterms perlu
mendapat sedikit catatan. UCP mengalami beberapa kali revisi. Revisi terakhir adalah UCP
500, yang mulai berlaku Januari 1994. UCP telah digunakan oleh bank di seluruh dunia.
Suatu tambahan terhadap UCP 500, yaitu the eUCP, ditambahkan pada tahun 2002. eUCP
mengatur penampilan semua atau sebagian dokumen elektronik. Incoterms dibentuk untuk
memberikan definisi baku secara universal mengenai istilah-istilah yang digunakan dalam
transaksi perdagangan internasional, seperti misalnya Ex quay, CIF dan FOB. Seperti
halnya UCP, Incoterms telah mengalami beberapa revisi. Revisi terakhir dilakukan pada
tahun 2000 (Incoterms 2000), yang mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 2000.

Anda mungkin juga menyukai