Anda di halaman 1dari 5

Merancang Konsep musik

Jenis suara manusia ini didasarkan atas jangkauan vokalnya. Nada yang
dinyanyikan oleh seseorang hanyalah sebagian kecil dari apa yang menentukan
kategori vokal mereka. Biasanya faktor yang menentukan adalah dengan timbre
atau kualitas nada. Jika kualitas nada pada saat paduan suara yang dihasilkan bagus
maka vokal juga akan bagus.
Berikut jenis-jenis suara manusia:
1. Soprano
Saoprano adalah suara perempuan yang berambitus tertinggi, secara kasar
berambitus dari nada C sampai C3 dengan range frekuensi 261.626 Hz ingga 1046
Hz. Namun melalui latihan-latihan khusus, ambitusnya dapat bertambah lebih
besar lagi.
2. Mezzo Sopran
Adalah suara perempuan yang lebih rendah dari soprano, namun lebih tinggi dari
contalto. Secara umum suara jenis ini masuk dia ntara nada A3 (dibawah C
natural) sampai A5. Tetapi ada pula suara mezzo-sopran yang jangkauannya cukup
ekstrem dari (G3) sampai (C6). Mezzo-sopran memiliki range frekuensi sebesar
220.000 Hz sampai 880.000 Hz.
3. Alto
Alto yang dalam partitur paduan suara dapat juga disebut cantroalto yaitu ambitus
suara perempuan paling rendah (f sampai d2). Biasanya alto membawakan suara
kedua tertinggi dalam paduan suara. Ada juga yang disebut alto laki-laki (counter
tenor) yaitu suara laki-laki yang hampir sama ambitusnya dengan alto perempuan.
Ambitus tertinggi suara laki-laki bisa berproduksi dengan menggunakan suara
kepala (head register).
4. Tenor
Tenor adalah suara laki-laki yang berambitus (range) paling tinggi. Dalam partitur
paduan suara (choral music), suara tenor tertinggi adalah soprano laki-laki (boy
soprano). Partitur paduan suara untuk tenor biasanya ditulis dalam kunci G sepertii
dipakai sopran. Tetapi dalam kenyataannya suara tenor itu berada satu oktaf di
bawah suara soprano. Ambitus tenor adalah B besar sampai G1 tetapi dengan
latihan-latihan khusus dapay lebih ditingkatkan ke ambitus yang lebih besar.
5. Baritone
Baritone adalah jenis yang umum bagi pria dewasa. Jenis suara ini berada di antara
suara bass dan tenor. Dalam musik biasanya suara ini ditulis dalam nada A di
bawah nada C tengah (A2) hingga ke nada F di atas nada C tengah (F4) dengan
nilai range frekuensi sebesar 87.
6. Bass
Bass adalah suara laki-laki berambitus paling rendah (E besar sampai C1) penyanyi
bass kadang-kadang digolongkan sesuai kualitas suaranya. Ebberapa penyanyi
nada rendahnya bisa sangat ekstrem, bisa mencapai nada C2.Bass memiliki
frekuensi sebesar 82.406 Hz.
Nah itulah macam-macam suara manusia baik perempuan maupun laki-laki. Jadi,
suara tinggi laki-laki dalam paduan suara atau vokal grup adalah Tenor.
Bentuk- bentuk Penyajian music :
1. Penyajian musik tunggal
Penyajian musik tunggal adalah bentuk penyajian musik yang menampilkan
seorang pemusik dalam memainkan alat musik tertentu. Misal penampilan piano
tunggal, penampilan gitar tunggal, penampilan organ tunggal, penampilan biola
tunggal, dan lain sebagainya.
2. Penyajian Kelompok Musik Terbatas
Penyajian musik terbatas adalah penyajian kelompok musik yang dilakukan dalam
beberapa gabungan alat musik, tetapi terbatas, seperti bentuk duet alat musik,
bentuk-bentuk trio, kuartet, sampai dengan bentuk ansambel terbatas.
Sifat penyajian musik tersebut akan terkesan formal dan penonton harus benar-
benar disiplin
Bentuk-Bentuk Penyajian Musik

3. Penyajian Musik Orkestra


Dalam penyajian musik orkestra memerlukan peralatan instrumen yang lengkap
dan pemain yang cukup banyak. Pemain dituntut untuk disiplin tinggi dan harus
menjaga kekompakan dan keharmonisan.
Meski orchestra juga terkesan formal, bisa dihadiri oleh penonton yang banyak dan
memerlukan ruangan besar serta tata gedung yang baik.
4. Penyajian Musik Elektrik
Penyajian musik elektrik adalah jenis penyajian kelompok musik dengan
menggunakan alat-alat musik yang menggunakan listrik berkekuatan tinggi.
Penyajian musik elektrik ini biasanya akan lebih bebas apabila dilaksanakan di luar
gedung atau di alam terbuka sehingga bisa disaksikan oleh ribuan penonton.
Kelompok-kelompok musik dangdut, pop, dan grup-grup musik terkenal umumnya
menggelar pertunjukannya di lapangan terbuka. Dengan begitu penonton bisa
bebas berteriak, ikut bersenandung bersama, berjoget mengikuti alunan musik yang
dipertunjukkannya.
Tugas Individu

1. Jelaskan apa yang di maksud managemen pertunjukan music ?


2. Jelaskan 5 Fungsi managemen pertunjukan music ?
3. Jelaskan unsur perencanaan pergelaran music yang baik ?
4. Jelaskan perbedaan seksi akomodasi dan seksi transportasi dalam
pertunjukan musik?
5. Jelaskan langkah-langkah apa yang harus di lakukan untuk melaksanakan
pertunjukan music ?
6. Jelaskan perbedaann team produksi dan Tim artistic dalam pertunjukan
music ?
7. Jelaskan pembagian suara vocal Pria dan Wanita dalam pertunjukan music ?
8. Jelaskan tujuan di adakannya pertunjukan / pergelaran music ?
9. Jelaskan apa yang di maksud dengan house manager dalam pertunjukan
music ?
10. Jelaskan perbedaan penyajian pertunjukan music tunggal dan pertunjukan
music terbatas?

---Kerjakan di kertas Selembar---

Anda mungkin juga menyukai