Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG BARAT

DINAS KESEHATAN KAB. BANDUNG BARAT


PUSKESMAS DTP CIKALONGWETAN
Jl. Raya Purwakarta Telp. 022-6970718 Cikalongwetan Kab. Bandung Barat 40556

Nomor : 440/K/0039/I/PKM
Lampiran : -
Perihal : Undangan Rapat

Kepada Yth,
Dokter, bidan dan perawat pemeriksa
Puskesmas DTP Cikalongwetan
di
Tempat

Dengan hormat,

Sehubungan dengan diperlukannya penyusunan formularium obat puskesmas


dalam upaya peningkatan mutu layanan puskesmas maka dengan ini kami mengundang
saudara untuk dapat hadir pada :
Hari : Jumat
Tanggal : 20 Januari 2023
Waktu : 13:00 WIB s/d selesai
Prihal : penyusunan formularium obat puskesmas DTP
Cikalongwetan Tempat : Aula Puskesmas DTP Cikalongwetan

Demikian surat undangan ini kami sampaikan, mengingat pentingnya acara


tersebut di atas dimohon agar dapat hadir tepat pada waktunya.
Cikalongwetan, 17 Januari 2023
Kepala Puskesmas,

dr. Yulius Stepanus


NIP. 197403032006041010
Tembusan:
- Tim Dokter pemeriksa
- Kepala keperawatan
- Kepala PONED
- Apoteker Pengelola Obat
PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG BARAT
DINAS KESEHATAN KAB. BANDUNG BARAT
PUSKESMAS DTP CIKALONGWETAN
Jl. Raya Purwakarta Telp. 022-6970718 Cikalongwetan Kab. Bandung Barat 40556

NOTULENSI RAPAT

Hari : Jumat
Tanggal : 20 Januari 2023
Waktu : 13:00 WIB s/d selesai
Prihal : penyusunan formularium obat puskesmas DTP
Cikalongwetan Tempat : Aula Puskesmas DTP Cikalongwetan

 Tantangan terbesar dalam melaksanakan pelayanan pada Jaminan Kesehatan


Nasional (JKN) yaitu memastikan tercapainya aksesibilitas,dan penggunaan obat
yang rasional dalam pelayanan kesehatan yang komprehensif.
 Untuk melaksanakan hal tersebut, maka diperlukan adanya formularium puskesmas
 Dengan adanya Formularium di harapkan pasien akan mendapatkan obat terpilih
yang tepat, berkhasiat, bermutu, aman dan terjangkau, sehingga akan tercapai
derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya
 Mekanisme pemilihan obat yang masuk dalam formularium puskesmas itu bersifat
“bottom up” yang artinya merupakan usulan dari dokter pemeriksa, perawat dan
bidan di lapangan. Untuk di usulkan yang nantinya akan diseleksi usulan obat
tersebut yang masuk, dengan mempertimbangkan kebutuhan di lapangan dengan
tetap mengacu kepada Formularium Nasional yang merupakan bagian dari
kendali mutu dan kendali biaya
 Formularium puskesmas nantinya akan di susun dan di gunakan sebagai acuan
bagi penulis resep, untuk mengoptimalkan pelayanan kepada pasien, memudahkan
perencanaan, dan penyediaan obat di Puskesmas
 Beberapa obat yang tidak tercantum didalam fornas untuk puskesmas boleh tetap
di masukan ke dalam formularium puskesmas dengan mempertimbangkan kasus
dan kebutuhan.
 Beberapa usulan obat yg di tambahkan diantaranya adalah :
1. Ranitidine injeksi
2. Omeprazole injeksi
3. Neurotropic injeksi
4. Metoklorpramid injeksi
5. Ondansetron injeksi
6. Ceftriaxone injeksi
7. Ketorolac injeksi
8. Cefotaxime injeksi
9. Obat flu kombinasi
10.Obat batuk kombinasi
11.Obat penutup luka mengandung vaselin (anti air), plester kertas, wing
needle etc
 Untuk dapat meningkatkan implementasi Fornas dalam rangka memberikan
pelayanan kesehatan yang optimal kepada masyarakat diperlukan upaya
sosialisasi dan advokasi kepada dokter/penulis resep di Puskesmas

PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG BARAT


DINAS KESEHATAN KAB. BANDUNG BARAT
PUSKESMAS DTP CIKALONGWETAN
Jl. Raya Purwakarta Telp. 022-6970718 Cikalongwetan Kab.
Bandung Barat 40556

FOTO FOTO KEGIATAN


Hari : Jumat
Tanggal : 20 Januari 2023
Waktu : 13:00 WIB s/d selesai
Prihal : penyusunan formularium obat puskesmas DTP Cikalongwetan
Tempat : Aula Puskesmas DTP Cikalongwetan

Anda mungkin juga menyukai