Anda di halaman 1dari 2

NAMA : APRILLIA DWI RATNA SARI

KELAS : XI- B1

NO. ABSEN : 16

NUZULUL QUR'AN

Nuzulul Quran merupakan sebuah peristiwa turunnya Al-Quran, kitab suci umat
Islam, dan yang kita peringati setiap tanggal 17 Ramadhan, sebuah bulan mulia di
mana umat Islam melaksanakan puasa sebulan penuh.Bulan Ramadhan adalah
bulan penuh ampunan, pahala dilipat gandakan, dan tentu saja Al-Quran
diturunkan, tentang turunnya Al-Quran di Bulan Ramadhan, terdapat dalam
firman Allah dalam QS Al - baqarah ayat 185 yang artinya:
"Bulan Ramadhan, bulan yang didalamnya diturunkan (permulaan) Alquran
sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan penjelasan mengenai petunjuk itu
serta pembeda (antara yang haq dan yang bathil)." (Q.S. Al-Baqarah:1-5)
Peristiwa Nuzulul Quran erat kaitannya dengan peristiwa malam lailatul qadar
yakni malam mulia yang lebih baik dari seribu bulan, hal ini berdasarkan QS Surat
Ad-Dukhan Ayat 3
‫ِإَّنٓا َأنَز ْلَٰن ُه ِفى َلْيَلٍة ُّم َٰب َر َك ٍةۚ ِإَّنا ُكَّنا ُم نِذ ِر يَن‬
Artinya: "Sesungguhnya Kami menurunkannya pada suatu malam yang diberkahi
dan sesungguhnya Kami-lah yang memberi peringatan."
Ayat tersebut menjelaskan bahwa Allah SWT. telah menurunkan Al-Qur'an di
suatu malam yang dikenal dengan Lailatul Qadar untuk memperingatkan hamba-
Nya agar takut terhadap siksa-Nya. Di malam tersebut, Al-Quran pertama kali
diturunkan dari lauhul mahfuz ke langit dan dunia sekaligus.
Di sini jelas sudah bahwa Al-Quran diturunkan pada malam lailatul qadar, lantas
kenapa kita semua memperingati Nuzulul Quran setiap tanggal 17 Ramadhan,
bukankah malam lailatul qadar dipercaya turun di malam-malam ganjil sepuluh
hari terakhir Ramadhan?
para ulama sepakat bahwa peristiwa Nuzulul Quran terjadi pada tanggal 17
Ramadhan berdasarkan pada QS. Al-Anfal ayat 41 yang menceritakan
kemenangan umat Islam terhadap kafir Quraisy dalam peristiwa Perang Badar.
Peristiwa kemenangan Perang Badar yang terjadi pada tanggal 17 Ramadhan ini
mengisyaratkan peristiwa Nuzulul Quran. Dalam momentum Nuzulul Quran
marilah beribadah lebih rajin, lebih introspeksi diri, ikat ukhuwah Islamiah lebih
erat, dan memohon ampunan kepada Allah atas segala dosa-dosa yang tak
terhitung jumlahnya, Allah sungguh maha pengampun.
Para ulama menyebutkan bahwa proses turunnya Al Quran kepada Rasulullah
SAW, berlangsung selama kurun waktu 22 tahun 22 bulan dan 22 hari.
Lantas, adakah hikmah diturunkannya Al Quran? Tentu saja ada. Hikmah turunnya
Al Quran ini tertulis dalam surat Al Baqarah ayat 185.
1. Petunjuk bagi umat manusia dalam menjalani kehidupan di dunia maupun
di akhirat agar tidak tersesat.
2. Sebagai pembeda antara hak dan batil, Inilah kitab Alquran yang diturunkan
kepada Nabi Muhammad SAW sebagai mukjizat serta petunjuk dan
pedoman hidup bagi umat Nabi SAW agar tidak tak tersesat jalan salah. Jadi
kita sangat wajib bersyukur atas diturunkannya Al-Qur'an kepada umat
islam, karena Al - Qur'an lah yang menuntun kita kejalan yang benar,
kejalan yang lurus, kejalan yang Allah SWT ridhoi. Dan jangan sampai kita
tersesat karna tidak berpegang teguh kepada Al-Qur'an.

Anda mungkin juga menyukai