Anda di halaman 1dari 2

Claravenixa dan F106

MY FIRST SAR

Halo nama saya Claravenixa, biasanya dipanggil Clara. Saya tinggal di Tangerang dan
sekarang saya bersekolah di UPH College. Asal SMP saya dari sekolah Dian Harapan,
dimana saya sudah bersekolah di sekolah yang sama selama 12 tahun lamanya. Disekolah
ini saya dibentuk menjadi anak-anak yang bertumbuh dalam Kristus. Saya mengalami
perubahan sifat yang sangat signifikan dari saya masih SD sampai SMA. Salah satu
keunikan dalam diri saya yaitu suka berteman. Saya ingin sekali mempunyai banyak teman
agar melatih cara berkomunikasi saya kepada sesama. Walaupun saya terhitung orang yang
sedikit pendiam, tetapi saya ingin mengubah diri saya agar semakin lebih baik lagi dari
sebelumnya. Apa yang saya tahu tentang psikologi? Karena rasa keingin tahu saya tinggi,
maka saya pernah mencoba untuk menelaah dibalik kata psikologi ini. Menurut saya
psikologi ini mempelajari perilaku seseorang maupun pikiran manusia.
Saya berharap dapat mengembangkan ilmu psikologi saya agar semakin dalam ilmu
pengetahuan saya, dan dapat membantu saya agar lebih bisa berfikir lebih baik lagi.
Refleksi yang saya bisa dapatkan adalah belajar psikologi dapat mengasah otak kita agar
dapat bertumbuh menjadi orang yang selalu berhati-hati dalam suatu masalah yang sedang
dihadapi dan juga mengerti keadaan kesehatan mental diri saya.
Satu hal tentang diri saya: Makanan sehat yang saya sukai yaitu ikan salmon yang katanya
memiliki gizi yang banyak dan dapat meningkatkan metabolisme tubuh dan juga kesehatan
tubuh. Makanan selain itu, saya suka makanan (western food dan juga japanese food)
seperti sushi, yang pada saat itu restoran sushi pertama yang saya cicipi adalah sushi tei.
Restoran sushi ini sudah terkenal dimana-mana yang membuat saya suka kepada sushi.
Saya juga memiliki pelajaran kesukaan yaitu art atau khususnya painting. Pelajaran ini
membuat saya menjadi orang yang kreatif dalam dapat berfikir tentang ide-ide untuk
melukis. Pastinya dalam suatu lukisan adanya arti dibalik lukisan tersebut. Pelajaran ini
juga melatih kita kesabaran dalam melukis karena yang pasti membutuhkan waktu yang
sangat lama untuk melukis. Tetapi saya senang dan juga enjoy dalam pelajaran ini, karena
bisa mengeluarkan ide-ide yang luar biasa dalam suatu lukisan. Dari analisis saya, pelajaran
art ini sangat membantu kita dalam mengemukaan pendapat kita secara bebas, khususnya
Claravenixa dan F106

pada orang yang suka lukisan unik. Hal ini menjadi suatu kegiatan yang aktif dilakukan,
karena pengerjaannya pasti lebih dari 1 minggu jika melukis suatu projek besar dalam
canvas yang berukuran besar.

Anda mungkin juga menyukai