Anda di halaman 1dari 5

Nama : Ema Elviana, S.

Pd
NPM 22130611193
Prodi : Ppkn Ppg Prajabatan Gelombang 1
Lptk : Universitas Lampung
Mata Kuliah : Teknologi Baru dalam Pengajaran dan Pembelajaran

KONEKSI ANTAR MATERI


TOPIK 4

Setelah saya mempelajari materi pada mata kuliah Teknologi Baru dalam Pengajaran dan
Pembelajaran, saya mengaitkan rancangan praktik mikro dengan materi yang sudah saya
praktekkan di kelas pada saat PPL di SMKN 4 Bandar Lampung. Saya mengajar mata pelajaran
PPKn kelas X yang juga didampingi langsung oleh guru pamong. Pada saat itu saya
menyampaian materi menganai paham kebangsaan, nasionalisme dan menjaga keutuhan NKRI.
Dalam praktik pembelajaran saya sudah memanfaatkan penggunaan teknologi seperti Laptop,
LCD, dan proyektor. Materi yang saya sampaikan berupa tampilan powerpoint, pemberian kuis
dengan memanfaatkan game kahoot serta quiziz serta memanfaatkan aplikasi canva. Pada saat
saya menampilkan powerpoint peserta didik sangat antusias mengikuti pembelajaran dan mereka
fokus selama proses pembelajaran karena di dalam powerpoint saya sertakan dengan tampilan
gambar-gambar yang menarik untuk menarik perhatian peserta didik, dan proses pembelajaran
tidak monoton dan tidak membosankan. Sealain itu saya menggunakan inovasi media
pembelajaran berupa Qr Code literasi berdiferensiasi yang didalamnya terdapat media
pembelajran berupa video, artikel, makalah, poster, dan lain-lain. Selain itu, penggunaan LKPD
saya mendisainnya dengan menggunakan aplikasi canva, agar terlihat menarik bagi peserta didik
dan peserta didik menjadi semangat dalam pengerjaan tugas dalam LKPD.

Berikut di bawah ini saya sertakan dokumentasi mengenai dengan pemanfaatan teknologi selama
proses pembelajaran yang saya terapkan di kelas X SMKN 4 Bandar Lampung:

Anda mungkin juga menyukai