Anda di halaman 1dari 7

DESKRIPSI AKTIVITAS

(Senin, 22 Januari 2024)

Kegiatan 1 : Bersyukur kepada Allah


Tahap : Pengenalan
Alokasi Waktu : 2 JP
Tujuan : Memperkenalkan alam sebagai Anugrah Ilahi yang perlu
Dijaga dan dilestarikan
Media Belajar : Video dan Powerpoint

Alat dan Bahan :


1. Buku catatan
2. Alat Tulis
3. Handphone
4. Kuota Internet
5. Spidol

Langkah Kegiatan 1 (2 JP):


1. Guru menayangkan 2 video, video ke-1 yaitu tentang keserakahan manusia dan
video ke-2 tentang keindahan alam Indonesia
2. Guru memberikan pertanyaan pemantik :
• “Mengapa perilaku manusia pada video pertama bisa muncul?”
• Apakah mungkin alam Indonesia yang sangat indah dan subur akan
mengalami hal yang sama seperti pada video ke-1?
3. Guru mengajak peserta didik untuk senantiasa bersyukur karena hidup di
negera yang gemah ripah loh jinawi, yaitu negara yang kekayaan alamnya
berlimpah, subur, dan makmur. (menayangkan lagu yang berjudul Kolam Susu)
4. Guru mengajak mengidentifikasi makanan favorit peserta didik,
5. Guru mengajak peserta didik berpikir bagaimana caranya makanan itu bisa
hadir di meja makan mereka. (hal ini tidak terlepas dari jasa para petani dan
nelayan).
Kegiatan 2 : Isu Ketahanan Pangan
Tahap : Pengenalan
Alokasi Waktu : 2 JP
Tujuan : Peserta didik mengidentifikasi dan berempati terhadap
isu ketahanan pangan di Indonesia
Media Belajar : Video dan Powerpoint

Langkah Kegiatan 2 (2JP):


1. Guru menayangkan gambar-gambar makanan favorit peserta didik
2. Peserta didik diajak untuk curah pendapat terkait pertanyaan-pertanyaan
berikut:
a. Apa yang terjadi jika benda yang ada pada gambar ini tiba-tiba hilang dari
pasaran? (misalnya akibat bencana atau perubahan iklim)
b. Bagaimana jika benda tersebut ada, namun jumlahnya sangat terbatas dan
harganya sangat mahal?
3. Peserta didik dibagi menjadi beberapa kelompok
4. Guru membagikan LKPD 1. Untuk didiskusikan oleh peserta didik secara
berkelompok mengenai “Apa yang dapat kalian lakukan sebagai anggota
masyarakat untuk berkontribusi terhadap isu ketahanan pangan saat ini?”
5. Secara berkelompok, peserta didik mengekspresikan pemikiran mereka pada
selembar kertas plano.
6. Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya di depan
kelas.
7. Guru menginventarisasikan jawaban masing-masing kelompok, lalu memandu
diskusi/tanya jawab.
8. Peserta didik menyimpulkan kegiatan projek hari pertama, evaluasi, dan guru
memberikan informasi pelaksanaan projek hari ke 2.
DESKRIPSI AKTIVITAS
(Selasa, 23 Januari 2024)

Kegiatan : Pertanian Tradisional


Tahap : Kontekstualisasi
Alokasi Waktu : 4 JP
Tujuan : Peserta didik mampu mengembangkan keterampilan
elaborasi dan komunikasi
Media Belajar : Sawah dan Lahan Petani di sekitar Sekolah
Alat dan Bahan :
1. Buku catatan
2. Alat Tulis
3. Handphone
4. Kuota Internet
5. Bekal Makanan dan Minuman
6. Topi

DAFTAR PERTANYAAN
1. Alat apa saja yang digunakan dalam mengolah tanaman . . . . . . . .?
2. Pupuk apa saja yang dibutuhkan dalam mengolah tanaman . . . . . . . ? Dan setiap
kapan pemupukan dilakukan?
3. Seandainya muncul hama, maka upaya apa yang dilakukan untuk mengatasinya?
4. Berapa lama waktu yang dibuthkan mulai dari masa tanam s.d panen?
5. Berapa kisaran modal yang dibutuhkan mulai dari pembibitan hingga panen untuk
lahan seluas . . . . . ?
6. Berapa ton kisaran hasil panennya?
7. Bagaimana cara memanen tanaman ...........? menggunakan tenaga manusia atau
mesin?
8. Dalam melaksanakan kegiatan bertani, apakah ada kesulitan-kesulitan yang
dialami?
9. Apa harapan Bapak/Ibu terhadap bidang pertanian ke depannya?
DESKRIPSI AKTIVITAS
(Rabu, 24 Januari 2024)

Kegiatan 1 : Pertanian Modern Vs Pertanian Tradisional


Tahap : Kontekstualisasi
Alokasi Waktu : 2 JP
Tujuan : Peserta didik mampu mengembangkan keterampilan
elaborasi dan komunikasi
Media Belajar : Video dan Powerpoint
Alat dan Bahan :
1. Buku catatan
2. Alat Tulis
3. Handphone
4. Kuota Internet
5. Hasil Kunjungan

Langkah Kegiatan 1:
1. Guru menayangkan video pertanian modern
2. Peserta didik mengamati video dan membandingkan hasil kunjungannya ke
sawah di sekitar sekolah.
3. Secara berkelompok peserta didik mendiskusikan perbandingan antara
pertanian tradisional dengan pertanian modern.
No Pembanding Pertanian Tradisional Pertanian Modern
1 Alat pertanian
2 Pupuk
3 Konsep pertanian
4 Biaya/modal
5 Hasil Panen
6 Kelemahan
7 Kelebihan

4. Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusi.


5. Guru memandu jalannya diskusi/tanya jawab.
6. Peserta didik secara bersama-sama menyimpulkan pembelajaran hari ini.

Kegiatan 2 : Aku dan Pilihanku


Tahap : Kontekstualisasi
Alokasi Waktu : 2 JP
Tujuan : Peserta didik memahami keinginan dan kemampuannya
dalam memilih teknologi urban farming yang akan
mereka tiru dan modifikasi
Media Belajar : Video dan Powerpoint

Langkah kegiatan 2:
1. Guru meberikan apersepsi dan motivasi melalui tayangan video dan gambar-
gambar terkait pertanian modern. Selanjutnya guru memberikan pertanyaan:
“Teknik manakah yang akan kalian tiru untuk diterapkan di sekolah maupun
di rumah?”
2. Peserta didik secara berkelompok berdiskusi terkait teknik yang akan mereka
tiru dan modifikasi.
3. Guru meminta peserta didik secara berkelompok untuk mengerjakan LKPD.
Teknik yang dipilih :

Alat dan Bahan :

Langkah-Langkah :

Perkiraan Biaya :

4. Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusi.


5. Peserta didik dipandu guru melakukan evaluasi.
DESKRIPSI AKTIVITAS
(Kamis, 25 Januari 2024)

Kegiatan 2 : Aku Petani Gen Z


Tahap : Aksi
Alokasi Waktu : 40 JP
Tujuan : Peserta didik melatih kemandiriannya melakukan teknik
pertanian urban farming
Media Belajar : Media urban farming, benih tanaman

Langkah Kegiatan:
1. Peserta didik dengan bantuan dan arahan guru membuat alat yang akan
digunakan dalam pelaksanaan urban farming
2. Peserta didik merawat tanaman dan membuat laporan 1 minggu sekali
3. Guru memberikan bimbingan dan arahan dalam proses merawat tanaman
sampai masa panen tiba.

Format Laporan
Kelompok :...................... Tanggal : .............
Kelas : ...................... Nama Tanaman : .............

Ciri -ciri fisik yang terlihat:


............................................................................................................................
............................................................................................................................
............................................................................................................................
Perlakuan yang diberikan:
............................................................................................................................
............................................................................................................................
Foto:

Anda mungkin juga menyukai