Anda di halaman 1dari 2

Nama : Haikal Noor El Fajri

NPM : 110110170222
Mata Kuliah : TPK
Dosen : I Tajudin S.H., M.H.

1. Nomor Putusan : 16/Pid.Sus-Anak/2016/PN Cbn


2. Identitas anak
Nama lengkap : SAKA TATAL Bin BAGJA
Tempat lahir : Cirebon
Umur/tanggal lahir : 16 Tahun / 06 Februari 2001
Jenis Kelamin : Laki-laki
Kebangsaan : Indonesia
Tempat tinggal : Kp. Saladara Rt.04/10 Kelurahan Karyamulya Kota Cirebon
Agama : Islam
Pekerjaan : Nganggur
3. Pertimbangan Hakim
Yang memberatkan:
• Perbuatan Anak Saka Tatal Bin Bagja dan teman-temannya telah membuat Anak
korban Muhammad Rizky dan Anak korban Vina meninggal dunia;
• Perbuatan Anak Saka Tatal Bin Bagja dan teman-temannya sangat sadis, kejam dan
di luar perikemanusiaan;
• Perbuatan Anak Saka Tatal Bin Bagja dan teman-temannya tidak mencerminkan
kenalan remaja pada umumnya tetapi sudah menjurus kepada perbuatan yang sangat
membahayakan keselamatan masyarakat;
• Keberadaan Anak Saka Tatal Bin Bagja dan teman-temannya kelompok geng motor
membuat keresahan, kecemasan dan ketakutan di masyarakat Cirebon;
• Perbuatan Anak Saka Tatal Bin Bagja dan teman-temannya telah membuat keluarga
para korban kehilangan orang yang sangat dicintai dan disayangi;
• Anak Saka Tatal Bin Bagja berbelit belt dipersidangkan sehingga menghambat
proses pemeriksaan perkara

Yang meringankan:
• Anak Saka tatal Bin Bagja masih muda usianya sehingga masih bisa diharapkan
untuk memperbaiki tingkah lakunya di masa depan;
• Anak Saka tatal Bin Bagja belum pernah dihukum;
• Anak Saka Tatal Bin Bagja bukanlah pelaku utama, peran Anak Saka Tatal Bin
Bagja dalam perkara aquo memukul sekali dan melakukan pelemparan batu ke arah
sepeda motor Anak korban Muhammad Rizky;
4. Dasar Putusan
Pasal 340 Jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana;
Pasal 338 ayat (1) Jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana
5. Analisis
 Unsur Barang Siapa
Pengertian barangsiapa disini adalah setiap orang atau badan hukum yang di
persamakan dengan orang yang dapat mempertanggung jawabkan
perbuatannya
serta menunjuk kepada pelaku delik yang di rumuskan dalam surat dakwaan,
dalam hal ini terdakwa SAKA TATAL Bin KARSILA telah membenarkan
identitasnya dalam surat dakwaan dan telah pula di benarkan oleh
terdakwa serta di perkuat oleh keterangan saksi-saksi, bahwa apa yang telah di
lakukan oleh terdakwa atas dasar kesadarannya dan di lakukan dalam keadaan
sehat dan jasmani.
 Unsur Melawan Hukum
Sifat melawan hukum merupakan salah satu unsur dari tindak pidana,
kedudukan sifat melawan hukum sebagai salah satu unsur tindak pidana begitu
sangat penting, sehingga dikatakan perhatian utama hukum pidana yaitu
perbuatan-perbuatan yang bersifat melawan hukum saja, karena perbuatan
perbuatan inilah yang di larang dan di ancam pidana. Dari kasus ini unsur
melawan hukumnya ada pada tindakan membunuh seseorang
 Unsur Bersama-sama Melakukan Pembunuhan Berencana
Berdasarkan fakta hukum yang terungkap di persidangan, bahwa terdakwa
Anak Saka Tatal Bin Karsila bersama kawan-kawaannya memukuli, menusuk
anak korban Muhamad Rixky Rudiana sampai korban meninggal di tempat.
Dengan terungkapnya fakta-fakta di persidangan maka benar terdakwa
bersama-sama melakukan pembunuhan berencana maka penerapan hukum
pidana materiil pada perkara yakni Pasal 340 Jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1
KUHPidana sudah dinilai tepat dan memenuhi unsur-unsur sebagaimana yang
dimuat dalam surat dakwaan

Anda mungkin juga menyukai